Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL

PENGEMBANGAN TANAMAN HORTIKULTURA

KELOMPOK TANI TUNAS HARAPAN


DESA COMPANG DARI
KECAMATAN RAHONG UTARA
KABUPATEN MANGARAI

PANE, SEPTEMBER 2023

PROPOSAL
PENGEMBANGAN TANAMAN HORTIKULTURA
DESA COMPANG DARI KECAMATAN RAHONG UTARA
KABUPATEN MANGGARAI
Alamat : Desa Compang Dari, Kecamatan Rahong Utara, Kabupaten Manggarai

Nomor : KT/II/IX/2003
Lampiran : 1 Jepitan
Perihal : Proposal Pengembangan Tanaman Hortikultura

Kepada Yth.
Bupati Mangarai
Cq. Kepala Dinas Pertanian
Kabupaten Manggarai
Di –
Ruteng

Dengan hormat,
Bersama ini kami sampaikan kepada Bapak Proposal Pengembangan Tanaman
Hortikultura dalam rangka mendukung peningkatan usaha para petani di bidang Pertanian.
Kami sangat berharap agar Bapak Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Manggarai
memberikan perhatian terhadap usaha kami sebagai bentuk konkrit dalam meningkatakan
pendapatan dan kesejahteraan petani di Desa Compang Dari.

Demikian proposal kami ini, atas perhatian bapak terdahulunya kami ucapkan terima kasih.

Mengetahui
Kepala Desa Compang Dari

Petrus Man, S.Fil


Penata Tk. I
NIP. 19860817 201001 1 021
Ketua Kelompok Penyuluh
Desa Compang Dari

Stefanus Ganggur Eligius Darius Babun. S.Pt


PROPOSAL
PENGEMBANGAN TANAMAN HORTIKULTURA
DESA COMPANG DARI, KECAMATAN RAHONG UTARA
KABUPATEN MANGGARAI
Alamat : Desa Compang Dari, Kecamatan Rahong Utara, Kabupaten Manggarai

A. LATAR BELAKANG
Pertanian merupakan salah satu Sumber penghasilan para Petani Lebih khusus
Pertanian Padi sawah, Hortikultura, Tanaman perkebunan dan juga tanaman hasil
pendukung Lainnya yang menunjang Ekonomi para petani. Contohnya Budidaya
Sayuran, Tanaman Padi, Tanaman Kopi seebagai Pendukung/Penunjang Ekonomi
masyarakat dan Keluarga untuk mendapatkan keuntungan yang melimpah dan
kebutuhan Lain seperti Anaka sekolah, juga kebutuhan enting lainnya dari jual hasil
bumi yang peluang sangat besar.

Desa Compang Dari merupakan salah satu desa di Kecamatan Rahong Utara terletak
di dataran tinggi dengan Luas 439 Ha, ketinggian tempat 400 - 900 dpl, topografi
lahan bergelombang dengan tingkat kemiringan 15% - 45% serta memiliki lahan yang
subur, namun tudak semuanya Lokasi atau lahan dimanfaatkan oleh para petani
karena sarana penunjang tidak mendukung seperti selang air, mulsa, dan bibit
tanaman sayur, tomat, sawi, dll

Tujuan lain yang bia dijadikan patokan dalam pengolahan hasil adalah menciptakan
lapangan kerja yang lebih besar, memperoleh penghasilan yang besar,
mengembangkan potensi sayur-sayuran agar konsumen lebih mengenal tanaman
pangan dari berbagai daerah dan jenis. Sehingga mampu melakukan bisnis dengan
baik dan melakukan pengembangan pertumbuhan tanaman hortikultura seperti tomat,
sayuran, buncis, wortel, cabai dan sawi keriting.

Oleh karena itu, kami sangat berharap agar sedianya Bapak Kepala Dinas Pertanian
Kabupaten Manggarai memberika pehatian terhadap usaha kami, sebagai bentuk
konkrit dalam meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani di Desa Compang
Dari.
B. GAMBARAN DESA COMPANG DARI
Desa Compang Dari Kecamatan Rahong Utara, Kabupaten Manggarai. Telah
mengembangkan berbagai mavcam komoditi pertanian seperti tanaman pangan (padi),
± 180 Ha, tanaman hortikultura (cabe, tomat, brokoli, sawi putih, selada darat, boncis,
kacang panjang, dll) serta tanaman perkebunan (kopi dan cengkeh) dan juga memiliki
lahan untuk perkembangan Hortikultura Seluas ± 12,5 Ha.

C. MAKSUD DAN TUJUAN


1. Terpenuhinya Kebutuhan Para Petani
2. Peluaang Usaha Sangat Besar
3. Meningkatakan Pendapatan masyarakat

D. SRTUKTUR KELOMPOK TANI


No Nama Luas lahan Jabatan
1 Stefanus Ganggur 0,50 Ha Ketua
2 Lasaraus Pambut 0,50 Ha Sekertaris
3 Baltasar Tambuk 0,50 Ha Bendahara
4 Sebastianus Wakul 0,50 Ha Anggota
5 Tarsisius Jehadut 0,50 Ha Anggota
6 Damianus Ganti 0,50 Ha Anggota
7 Stefanus Handur 0,50 Ha Anggota
8 Adelheit Daus 0,50 Ha Anggota
9 Monika Landut 0,50 Ha Anggota
10 Natalia Eli 0,50 Ha Anggota
11 Siprianus Petor 0,50 Ha Anggota
12 Jefrianus Jehadut 0,50 Ha Anggota
13 Andreas Tanggut 0,50 Ha Anggota
14 Florianus Magung 0,50 Ha Anggota
15 Anselmus Badu 0,50 Ha Anggota
16 Lusia Jemu 0,50 Ha Anggota
17 Isidorus Harum 0,50 Ha Anggota
18 Karolus Ajur 0,50 Ha Anggota
19 Donatus Agas 0,50 Ha Anggota
20 Ambrosius Atas 0,50 Ha Anggota
21 Edi Geong 0,50 Ha Anggota
22 Stefanus Jemo 0,50 Ha Anggota
23 Martinus San 0,50 Ha Anggota
24 Praksedis Binar 0,50 Ha Anggota
25 Vinsen Papur 0,50 Ha Anggota
JUMLAH 12,50 Ha

E. PENUTUP
Demikian Proposal ini kami buat smoga mendapat perhatian Bapak Kepala Dinas
Pertanian Kabupaten Manggarai sebagai bentuk dukungan bagi kami dalam mebuka
Jalan Tani Baru dari lingko Namut dan Lingko Bea Longe di Desa Compang Dari.
Atas Perhatian dan Bantuan Bapak kami Ucapkan terima kasih.

Mengetahui
Kepala Desa Compang Dari

Petrus Man, S.Fil


Penata Tk. I
NIP. 19860817 201001 1 021

Ketua Kelompok Penyuluh


Desa Compang Dari

Stefanus Ganggur Eligius Darius Babun. S.Pt

Anda mungkin juga menyukai