Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Sepsis adalah penyakit yang mengancam jiwa yang disebabkan oleh reaksi
tubuh yang berlebihan terhadap infeksi (Simanjuntak, 2020). Sepsis merupakan suatu
respon inflamasi sistemik terhadap infeksi, dimana patogen atau toksin dilepaskan ke
dalam sirkulasi darah sehingga terjadi aktivitas proses inflamasi. Infeksi yang
ditimbulkan bersifat sitemik. Infeksi ini ditandai dengan adanya systemic
inflammatory response syndrome (SIRS). SIRS ditandai oleh beberapa variabel yaitu:
temperatur, denyut nadi, dan frekuensi pernafasan. Gejala klinik sepsis didahului
tanda-tanda sepsis non spesifik diantaranya demam, menggigil, dan disorientasi
(Herzum, 2019).
Menurut Batara, et al. (2018) angka kejadian sepsis di Indonesia masih
termasuk tinggi yaitu sampai 30,29% dengan angka kematian berkisar 11,56-49%.
Menurut data yang diperoleh dari rekam medik Rumah Sakit Abdul Wahab Sjahranie
periode 2018- 2020, terdapat total 312 jumlah pasien sepsis, dan 69 di antaranya
terjadi pada anak. Berdasarkan data yang diperoleh dari profil RSUD Abdul Wahab
Sjahranie Samarinda (2017), sepsis termasuk kedalam 10 besar penyakit terbanyak
penyebab kematian.

Sepsis dapat berkembang menjadi sepsis berat dan syok septik yang kemudian
dapat menyebabkan disfungsi multiorgan (Multiple Organ Dysfunction Syndrome =
MODS). Sindrom disfungsi mutlti organ (MODS) terjadi ketika dua atau lebih sistem
organ gagal secara berurutan atau pada saat bersamaan pada pasien dengan sepsis.
Beberapa disfungsi organ adalah akibat komplikasi sepsis yang umum. Berbagai
kegagalan organ, seperti otak, jantung, paru-paru, ginjal, dan hati dapat terlihat
pada penderita sepsis berat.

MODS mempunyai angka kematian hingga 75% dan bahkan mungkin menjadi
penyebab hingga 80% kematian di ICU. Di Amerika Serikat, MODS terjadi pada 15-
18% pasien ICU dan menjadi penyebab dari 80% kematian ICU. Untuk populasi
dunia, MODS t e r j a d i p a d a 7 % p a s i e n d e n g a n t r a u m a m u l t i p l e , d a n
1 1 % p a d a p o p u l a s i I C U (Laila, 2019)

1.2. Rumusan Masalah


1. Bagaimana konsep medis asuhan keperawatan sepsis dan MODS?
2. Bagaimana konsep asuhan keperawatan sepsis dan MODS?
2.1. Tujuan Penulisan
1. Untuk mengetahui konsep medis asuhan keperawatan sepsis dan MODS.
2. Untuk mengetahui konsep asuhan keperawatan sepsis dan MODS.

Laila.2019.Asuhan keperawatan MODS. https://www.scribd.com/document/435362036/kel-2-


MODS-doc diakses pada tanggal 18 Agustus 2023 0.30

Sya’bani, Muhammad Fuad.2021. Faktor Yang Berhubungan Dengan Sepsis Pada Pasien
Anak Di Rsud Abdul Wahab Sjahranie Samarinda. Jurnal Verdure, Vol.3 , No.2, Tahun 2021,
Hal 27-37

Suprayogi, Eko.2018.Sepsis dengan Disfungsi Multo Organ.FK UI, Bogor.

Anda mungkin juga menyukai