Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL NATAL

KATA PENGANTAR
Dengan penuh syukur kepada Tuhan Yesus Kristus atas limpahan anugerah dan kasih-
Nya yang tak terhingga, kami dengan sukacita mempersembahkan proposal ini untuk
merayakan Natal Anak Sekolah Minggu HKBP Batam Center tahun 2023.

Natal Anak Sekolah Minggu HKBP Batam Center tahun 2023 adalah waktu bagi para
penerus iman kita, anak-anak Sekolah Minggu, untuk memperdalam pengenalan
mereka akan Yesus Kristus dan merayakan kedamaian serta kemuliaan Allah dalam
rutinitas sehari-hari. Dalam proposal ini, kami akan menguraikan rencana yang kami
persiapkan untuk perayaan Natal, termasuk beragam kegiatan, seperti, pertunjukan
Drama Natal, Liturgi, dan lainnya yang akan menghiasi perayaan ini.

Kami menyampaikan terima kasih kepada semua pihak u yang telah mendukung dan
bersama-sama berperan dalam mewujudkan Natal Anak Sekolah Minggu HKBP
Batam Center tahun 2023 ini. Semoga Natal ini mengingatkan kita akan kita akan
kemurahan kasih Allah, dan mendorong kita untuk menjalani kehidupan dengan
damai serta saling mengasihi dalam cinta-Nya.

Kami percaya bahwa Natal Sekolah Minggu HKBP Batam Center tahun 2023 akan
menjadi momen luar biasa dalam perjalanan iman anak-anak Sekolah Minggu kita.
Semoga kemuliaan Allah senantiasa menyinari jalan kita dan damai sejahtera selalu
bersama kita semua.

Batam, ...........................

Ketua Seksi Ketua Dewan Koinonia

Mangihut Rajagukguk St. B. Siahaan

Mengetahui,
Pimpinan Gereja

Pdt. M. Simanjuntak
I. PENDAHULUAN

Natal merupakan perayaan penting bagi umat Kristen di seluruh dunia. Natal
adalah saat untuk merayakan kelahiran Yesus Kristus, yang menjadi Juru
S’lamat dunia. Di gereja HKBP Batam Center, perayaan Natal tidak hanya
dirayakan oleh jemaat dewasa, tetapi juga melibatkan anak-anak dalam Sekolah
Minggu, dan Sekolah Minggu HKBP Batam Center memiliki peran penting
dalam mempersiapkan generasi anak-anak untuk memahami makna Natal dan
mengembangkan iman Kristen mereka.

Tema Natal "Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi" (Lukas
2:14) dipilih untuk mencerminkan pesan damai dan kebahagiaan yang
disampaikan oleh malaikat kepada para gembala saat Yesus dilahirkan. Tema
ini juga memberikan kesempatan bagi Sekolah Minggu HKBP Batam Center
untuk mengajarkan kepada anak-anak Sekolah Minggu tentang pesan Natal
yang penuh kasih, damai, dan pengharapan. Ini adalah kesempatan untuk
mengingatkan mereka bahwa Natal bukan sekadar perayaan hadiah fisik, tetapi
juga perayaan hadiah keselamatan.

Diharapkan bahwa pelaksanaan Natal Sekolah Minggu HKBP Batam Center


tahun 2023 dengan tema ini akan menjadi momentum penting bagi anak-anak
dalam Sekolah Minggu untuk lebih memahami dan menghayati makna sejati
dari Natal. Melalui perayaan ini, diharapkan mereka akan terinspirasi untuk
menjadi agen perubahan yang membawa damai dan kasih kepada dunia di
sekitar mereka.

II. MAKSUD DAN TUJUAN KEGIATAN

A. Maksud Kegiatan

Adapaun maksudn dari kegiatan ini adalah untuk mengajak anak-anak


sekolah minggu merayakan makna sejati dari Natal melalui berbagai
kegiatan, seperti Drama, Koor, Tarian, dan Liturgi untuk menginspirasi
anak-anak agar lebih mendalami pesan damai dan kasih yang dibawa oleh
kelahiran Yesus Kristus serta mengingatkan mereka tentang pentingnya
membagikan kasih dan damai kepada sesama dalam hidup sehari-hari.

B. Tujuan Kegiatan

Ada pun tujuan dari penyelenggaraan kegiatan Natal ini antara lain:
1. Mendorong anak-anak untuk lebih mengenal Yesus Kristus sebagai
Juruselamat mereka.
2. Memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk berpartisipasi dalam
persembahan dan pelayanan Natal.
3. Mengajarkan kepada anak-anak tentang arti damai sejahtera dan
bagaimana mereka dapat menjadi agen perdamaian di sekitar mereka.
4. Memberikan suasana yang penuh sukacita dalam merayakan kelahiran
Yesus Kristus sebagai inti iman Kristen.
5. Memperkuat hubungan antara anak Sekolah Minggu.
III. WAKTU DAN TEMPAT KEGIATAN

A. Waktu Kegiatan

Kegiatan ini dilaksanakan pada :


1. Kelas Kecil (Love, Joy, Peace, Patience, Goodness)
Hari, Tanggal : Sabtu, 09 Desember 2023
Pukul : 15.00 WIB – Selesai
2. Kelas Besar (Kindess, Faithfulness, Gentleness, Self-control)
Hari, Tanggal : Minggu, 10 Desember 2023
Pukul : 15.00 WIB – Selesai

B. Tempat Kegiatan
Gereja HKBP Resort Batam Center

IV. SUSUNAN KEPANITIAAN (LAMPIRAN I)

V. SUSUNAN ACARA (LAMPIRAN II)

VI. ESTIMASI BIAYA (LAMPIRAN III)

VII. PENUTUP
LAMPIRAN I
SUSUNAN KEPANITIAAN

Penasehat : Pdt. Marudut Simanjuntak, S.Th., M.M


Penanggung Jawab : Mangihut Rajagukguk S.E., M.M
Ketua : Rita Silaen
Sekretaris : Brenda Panggabean
Bendahara : Fanny Nababan
Seksi Acara : 1. Rio Partogi Siahaan
2. Febrida Siregar
3. Yusni Silaen
Seksi Drama:
1. Ika Silaen
2. Hertin Aruan,
3. Romauly Sianturi
4. Evi Nababan
5. Nerissa Lumbantoruan
6. Kartini Pandiangan
Seksi Koor:
1. Rejeki Naninggolan
2. Yunitha Sianipar
3. Juita Silitonga
4. Santi Siburian
5. Giovani Nadapdap
Seksi Tari:
1. Nancy Sitorus
2. Hotmauli Nainggolan
3. Kristina Tobing
4. Marry Wati Manurung
5. Gloria Simanjuntak
6. Yanti Sihombing
7. Dosma Sitorus
8. Rizka Wahyu Utami
Seksi Dekorasi : 1. Yunita Sianipar
2. Gilbert Purba
3. Nerissa Lumbantoruan
4. Giovani Nadapdap
5. Dede Suryani Sitorus
6. Meri Wati Manurung
Seksi Konsumsi : 1. Kartini Pandiangan
2. Yanti Sihombing
3. Tince Hutabarat
4. Dosma Sitorus
5. Rizka Wahyu Utami
Seksi Peralatan & : 1. Desti Manullang
Perlengkapan 2. Kefwin Sinambela
3. Febrida Siregar
4. Yusni Silaen
Seksi Multimedia & : 1. Brenda Panggabean
Dokumentasi 2. Romauly Sianturi
3. Gloria Simanjuntak

Anda mungkin juga menyukai