Anda di halaman 1dari 8

PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMA ....

PAKET 1
SOAL SUMATIF SEMESTER GENAP SMA PROVINSI LAMPUNG
TAHUN PELAJARAN 2022/2023
LEMBAR SOAL

Mata Pelajaran : Kimia Hari / Tanggal : Senin/05 Juni 2023


Jurusan : XI MIPA Waktu : 120 Menit

Petunjuk Umum
1. Tuliskan nama dan nomor tes anda pada lembar jawaban yang tersedia
2. Kerjakan soal yang dianggap mudah terlebih dahulu
3. Laporkan pada pengawas jika terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak atau jumlah soal kurang
4. Periksalah lembar jawaban sebelum diserahkan kepada pengawas

Petunjuk Khusus
1. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat pada salah satu huruf A, B, C, D atau E di lembar
jawaban .
2. Untuk membetulkan jawaban, hapuslah jawaban kemudian pilihlah jawaban yang benar.

1. Berikut ini adalah data beberapa sifat larutan.


i. Bersifat kaustik
ii. Bersifat korosif
iii. Dalam air melepas ion H+
iv. Dalam air melepas ion OH-
Sifat larutan di atas yang merupakan ciri-ciri dari larutan asam ditunjukkan pada nomor ....
A. i dan ii
B. i dan iii
C. i dan iv
D. ii dan iii
E. ii dan iv

2. Berikut ini adalah data hasil percobaan uji asam basa dengan menggunakan kertas lakmus merah
dan kertas lakmus biru.

Uji kertas lakmus


No Nama larutan
Merah Biru
1 Q Merah Merah
2 R Merah Biru
3 S Merah Merah
4 T Biru Biru
Larutan yang bersifat asam, basa dan netral berturut-turut adalah larutan ....
A. Q, R, dan T
B. S, Q, dan T
C. Q, T, dan R
D. T, S, dan R
E. Q, R, dan S
3. Air sumur yang berasal dari daerah bertanah gambut memiliki rasa yang tidak nyaman dan
membahayakan kesehatan. Seorang ilmuwan ingin menguji kisaran pH dari air tersebut. Sampel air
sumur tersebut diuji dengan menggunakan indikator Phenoltalein, Metil merah dan Brom Timol
Biru.

No Indikator Trayek pH Warna Air Setelah


Ditambah Indikator
1 Phenolftalein (PP) 8,3 – 10
Tidak berwarna
Tidak berwarna – merah
2 Metil Merah (MM) 4,2 – 6,3
Kuning
Merah – kuning
3 Brom Timol Biru (BTB) 6,5 – 7,8
Biru
Kuning – biru
Dari hasil uji sampel, dapat disimpulkan kisaran pH dari air sumur tersebut adalah ...,
A. 4,2 ≤ pH ≤ 6,5
B. 6,3 ≤ pH ≤ 7,8
C. 6,5 ≤ pH ≤ 7,8
D. 7,8 ≤ pH ≤ 8,3
E. 8,3 ≤ pH ≤ 10

4. Suatu indikator alami memberi warna biru bila diteteskan ke dalam larutan kapur sirih.
Indikator ini akan berwarna biru juga dalam ....
A. Air sabun
B. Air gula
C. Air jeruk
D. Air garam dapur
E. Air sumur

5. Berikut ini merupakan contoh beberapa larutan asam.


i. HCl
ii. HF
iii. HI
iv. H2SO3
v. HNO3
Yang merupakan larutan asam kuat adalah ....
A. i, ii, iii
B. i, iii, v
C. ii, iii, iv
D. ii, iv, v
E. iii, iv, v

6. Perhatikan persamaan reaksi asam basa sebagai berikut!


NH3 + H2O ⇆ NH4+ + OH-
Yang merupakan pasangan asam dan basa konjugasinya adalah ....
A. NH3 dengan H2O
B. H2O dengan OH-
C. NH4+ dengan OH-
D. H2O dengan NH4+
E. NH3 dengan OH-

7. Spesi berikut yang merupakan basa konjugasi dari HPO42- adalah ....
A. H3PO4
B. H2PO4-
C. HPO4-
D. PO43-
E. PO42-
8. Perhatikan spesi asam basa sebagai berikut:
1) NH3
2) NH4+
3) BF3
4) Na+
5) Cl-
Spesi yang bertindak sebagai asam menurut Lewis ditunjukkan pada nomor ....
A. 1), 2), 3)
B. 1), 3), 5)
C. 2), 3), 4)
D. 2), 3), 5)
E. 2), 4), 5)

9. Nilai pH yang dimiliki oleh larutan HCl 0,0001 M adalah ....


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

10. Larutan basa yang memiliki pH sebesar 10, mengandung konsentrasi OH - sebanyak ... M.
A. 0,1
B. 0,01
C. 0,001
D. 0,0001
E. 0,00001

11. Suatu larutan asam lemah 0,1 M memiliki derajat ionisasi sebesar 10%. Harga pH dari larutan
tersebut adalah ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 12
E. 13

12. Harga pH dari larutan NH3 0,1 M jika diketahui harga tetapan kesetimbangan basa (kb) = 1 x 10 -5
adalah ....
A. 1
B. 3
C. 5
D. 9
E. 12

13. Perhatikan persamaan reaksi penetralan berikut!


1) HCl + NaOH → NaCl + H2O
2) H2SO4 + NaOH → NaSO4 + H2O
3) 2HI + Ca(OH)2 → CaI2 + 2H2O
4) H2SO4 + Ca(OH)2 → CaSO4 + H2O
5) 2HBr + Ba(OH)2 → BaBr + 2H2O
Persamaan reaksi netralisasi yang benar ditunjukkan oleh nomor ....
A. 1), 2), 3)
B. 1), 2), 4)
C. 1), 2), 5)
D. 1), 3), 4)
E. 1), 3), 5)
14. Sebanyak 25 mL larutan HCl dititrasi dengan larutan NaOH 0,1 M dengan menggunakan indikator
PP. Hasil titrasi diperoleh data sebagai berikut:

N
Volume HCl Volume NaOH 0,1 M
o

1 25 mL 50, 1 mL

2 25 mL 49,9 mL

3 25 mL 50,0 mL

Dari data tabel di atas, dapat disimpulkan konsentrasi HCl adalah ....
A. 0,05 M
B. 0,10 M
C. 0, 15 M
D. 0,20 M
E. 0,25 M

15. Berikut ini adalah grafik titrasi asam basa.

Dari grafik di atas, dapat disimpulkan bahwa grafik tersebut menggambarkan titrasi antara ....
A. Asam kuat dengan basa kuat
B. Asam lemah dengan basa kuat
C. Asam kuat dengan basa lemah
D. Basa kuat dengan asam kuat
E. Basa lemah dengan asam kuat

16. Berikut adalah tabel trayek pH indikator asam basa.

Indikator Metil Jingga Brom Fenol Metil Merah Brom Phenolphtalein


Biru Timol Biru
Trayek Ph 3,1 – 4,4 3,0 – 4,6 4,4 – 6,2 6,0 – 7,6 8,3 – 10,0

Indikator yang tepat digunakan untuk titrasi larutan CH 3COOH dengan NaOH adalah ....
A. Metil Jingga
B. Brom Fenol Biru
C. Metil Merah
D. Brom Timol Biru
E. Phenolftalein

17. Perhatikan tabel berikut ini!

Perubahan Warna
Rumus Jenis Reaksi Asam-Basa Pembentuk
No Lakmus
Garam Hidrolisis
Asam Basa Merah Biru
1 NH4Cl Sebagian kuat lemah merah merah
2 CH3COOK Sebagian lemah lemah merah biru
3 NaF total kuat lemah biru biru
4 KCl Tidak terhidrolisis kuat kuat merah biru
5 CH3COONH4 sebagian lemah lemah merah merah

Pasangan yang tepat pada tabel di atas ditunjukkan pada nomor ....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 1 dan 4
D. 2 dan 4
E. 2 dan 5
18. Dalam suatu larutan terdapat natrium asetat 0,1 mol/L yang mengalami hidrolisis sesuai dengan
persamaan: CH3COO– + H2O ⇆ CH3COOH + OH– .
Jika tetapan hidrolisis (Kh) adalah sebesar 10–9, pH larutan tersebut adalah ….
A. 1
B. 5
C. 7
D. 9
E. 13

19. Jika diketahui harga Ka HF = 8 x 10-4 dan harga Kb NH3 = 2 x 10-5, maka harga pH dari larutan NH4F
adalah ....
A. 6,5 – log 2
B. 6,5
C. 6,5 + log 2
D. 7,5
E. 7,5 + log 2

20. Sebanyak 100 mL larutan NaOH 0, 2 M dicampur dengan 100 mL larutan CH 3COOH 0,2 M. Jika
diketahui Ka CH3COOH = 1 x 10-5, maka larutan setelah bereaksi memiliki pH sebesar ....
A. 2
B. 3
C. 5
D. 9
E. 12

21. Larutan garam yang berasal dari asam lemah dan basa lemah akan memiliki sifat asam bila ...
A. Harga Ka lebih besar dari harga Kb
B. Harga Ka lebih kecil dari harga Kb
C. Harga Ka sama dengan harga Kb
D. Harga Ka dan harga Kb tidak mempengaruhi sifat keasaman
E. Ditambah dengan air

22. Tabel berikut adalah data tentang pengaruh penambahan sedikit asam, basa dan air pada pH
larutan.

Nama Larutan

1 2 3 4 5

pH awal 3,0 6,5 7,8 10,0 12

pH Sedikit asam 1,0 6,4 3,4 9,9 8,5


setelah
Sedikit basa 6,0 6,6 10,0 10,1 13,5
ditambah
: Sedikit air 4,0 6,5 8,8 10,0 13

Pada tabel di atas, larutan penyangga ditunjukkan pada nomor ....


A. 1 dan 3
B. 1 dan 4
C. 2 dan 4
D. 2 dan 5
E. 3 dan 5
23. Perhatikan data reaksi berikut!
1) 100 mL NaOH 0,1 M + 100 mL HCl 0,1 M
2) 100 mL NaOH 0,1 M + 50 mL CH3COOH 0,2 M
3) 100 mL NH4OH 0,1 M + 50 mL HCl 0,1 M
4) 100 mL NH4OH 0,1 M + 50 mL HCl 0,2 M
5) 50 mL NaOH 0,1 M + 100 mL CH3COOH 0,1 M
Dari percampuran di atas, yang dapat menghasilkan larutan penyangga ditunjukkan pada nomor ....
A. 1) dan 3)
B. 1) dan 4)
C. 2) dan 3)
D. 3) dan 4)
E. 3) dan 5)

24. Berikut ini merupakan data campuran antara asam dan garam.
1) HCl + NaCl
2) HF + KF
3) H2SO4 + K2SO4
4) HBr + NaBr
5) HCOOH + HCOOK
Campuran yang merupakan larutan penyangga ditunjukkan pada nomor ....
A. 1) dan 3)
B. 1) dan 4)
C. 2) dan 4)
D. 2) dan 5)
E. 3) dan 5)

25. Sebanyak 100 mL larutan CH3COOH 0,1 M (Ka = 1 x 10-5) dicampur dengan 100 mL larutan
CH3COONa 0,1M. Nilai pH dari campuran tersebut adalah ....
A. 1
B. 3
C. 5
D. 7
E. 9

26. Komponen larutan penyangga yang ada di ekstra sel terdiri dari ...
A. H2SO4/HSO4-
B. H2CO3/HCO3-
C. H2SO3/HSO3-
D. H3PO4/H2PO4-
E. H2PO4-/HPO42-

27. Saat selesai melakukan olah raga, seorang siswa segera minum es jeruk lemon karena merasa haus
Menurut kalian, bagaimana pH yang terdapat di dalam tubuh siswa tersebut setelah minum es jeruk
lemon?
A. Harga pH menjadi turun karena lemon bersifat asam sehingga menurunkan harga pH
B. Harga pH menjadi naik karena lemon bersifat asam sehingga menaikan harga pH
C. Harga pH tetap karena larutan penyangga dalam tubuh dapat mempertahankan harga pH
D. Harga pH turun karena larutan penyangga dalam tubuh tidak dapat mempertahankan harga pH
E. Harga pH naik karena pengaruh larutan penyangga

28. Senyawa garam CaF2 pada suhu tertentu memiliki tetapan hasil kali kelarutan (Ksp) sebesar 4 x
10-12. Besarnya kelarutan garam tersebut adalah ....
A. 4 x 10-12 M
B. 4 x 10-6 M
C. 1 x 10-4 M
D. 2 x 10-3 M
E. 1 x 10-6 M
29. Senyawa Ca3(PO4)2 memiliki kelarutan dalam air sebesar s. Nilai tetapan hasil kali kelarutan (Ksp)
garam tersebut adalah ....
A. s2
B. s3
C. 4s3
D. 27s4
E. 108s5

30. Garam AgCl memiliki kelarutan dalam air sebesar 1 x 10-5 M. Berapa harga kelarutan garam
tersebut dalam larutan NaCl 0, 01 M?
A. 1 x 10-5 M
B. 1 x 10-6 M
C. 1 x 10-7 M
D. 1 x 10-8 M
E. 1 x 10-9 M

31. Berikut ini adalah Ksp garam dan basa yang sukar larutan dalam air.
 Ksp AgCl = 1,8 x 10-10
 Ksp BaSO4 = 1,2 x 10-10
 Ksp CaF2 = 4,0 x 10-10
 Ksp CaCO3 = 4,8 x 10-9
 Ksp PbI2 = 8,7 x 10-9
Urutan harga kelarutan garam dimulai dari terkecil yang benar adalah ....
A. BaSO4, AgCl, CaCO3, CaF2, PbI2
B. PbI2, AgCl, BaSO4, CaCO3, CaF2
C. CaF2, PbI2, AgCl, BaSO4, CaCO3
D. CaCO3, CaF2, PbI2, AgCl, BaSO4
E. BaSO4, CaCO3, CaF2, PbI2, AgCl
32. Ke dalam 3 (tiga) wadah yang berbeda masing-masing diisi dengan 100 ml larutan Ca(NO 3)2,
Ba(NO3)2 dan Fe(NO3)2 dengan konsentrasi yang sama yaitu 0,01M. Jika pada ketiga larutan
tersebut ditambahkan 100 mL larutan NaOH 0,01 M dan nilai Ksp untuk Ca(OH) 2 = 5x10-6, Ba(OH)2
= 4x10-3 dan Fe(OH)2 = 5x10-16 maka senyawa yang diprediksikan dapat membentuk endapan
adalah ….
A. Ca(OH)2
B. Ba(OH)2
C. Fe(OH)2
D. Ca(OH)2 dan Ba(OH)2
E. Ca(OH)2 dan Fe(OH)2

33. Suatu larutan jenuh dari basa M(OH)2 memiliki pH = 9. Harga Ksp dari basa tersebut adalah ....
A. 5 x 10-10
B. 2 x 10-12
C. 5 x 10-13
D. 2 x 10-15
E. 5 x 10-16
34. Pernyataan berikut yang menggambarkan ciri-ciri koloid dengan benar adalah ....
A. Bersifat homogen, tidak dapat disaring, jernih, tersebar merata
B. Bersifat heterogen, partikelnya hanya dapat dilihat oleh mikroskop ultra, tersebar merata
C. Bersifat homogen, partikelnya dapat dilihat oleh mikroskop ultra, tersebar merata
D. Bersifat heterogen, partikelnya dapat dilihat oleh mikroskop biasa, dapat disaring
E. Bersifat homogen, partikelnya dapat dilihat oleh mikroskop biasa, dapat disaring

35. Perhatikan tabel berikut!

No Fasa terdispersi Medium pendispersi Nama koloid

1 Gas Gas Busa

2 Gas Padat Busa padat

3 Padat Gas Emulsi


4 Cair Padat Emulsi padat

5 Cair Gas Aerosol

Pasangan yang tepat dari hubungan dalam tabel ditunjukkan pada nomor ....
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 5
C. 2, 3, dan 5
D. 2, 4, dan 5
E. 3, 4, dan 5
36. Berikut ini yang merupakan contoh koloid jenis aerosol adalah ....
A. Pengharum spray dan kabut
B. Busa sabun dan minyak ikan
C. Minyak ikan dan jelly
D. Susu dan mayonais
E. Batu apung dan debu
37. Koloid merupakan campuran yang bersifat lebih stabil dibandingkan dengan larutan sejati.
Kestabilan koloid disebabkan karena adanya peristiwa ....
A. Efek Tyndall
B. Gerak Brown
C. Elektroforesis
D. Dialisis
E. Adsorpsi
38. Berikut ini adalah contoh penerapan koloid dalam kehidupan sehari hari.
1) Penjernihan air isi ulang dengan arang karbon
2) Pengolahan karet dari lateks
3) Sorot lampu mobil saat berkabut
4) Pembentukan delta di muara sungai
5) Proses cuci darah
Peristiwa yang menunjukkan proses koagulasi ditunjukkan pada nomor ....
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 2) dan 5)
E. 3) dan 5)

39. Berikut ini merupakan cara-cara pembuatan koloid.


1) Reaksi redoks
2) Reaksi hidrolisis
3) Peptisasi
4) Mekanik
5) Busur bredig
Pembuatan koloid secara dispersi ditunjukkan pada nomor ....
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 3) dan 4)
C. 2), 3) dan 5)
D. 2), 4) dan 5)
E. 3), 4) dan 5)

40. Proses adsorpsi yang terjadi dalam sistem koloid dapat menyebabkan ....
A. Terpisahnya partikel-partikel koloid
B. Terlucutinya muatan -muatan koloid
C. Terbentuknya muatan listrik di permukaan koloid
D. Partikel koloid mengalami pengendapan
E. Partikel koloid mengalami penggumpalan

Anda mungkin juga menyukai