Anda di halaman 1dari 1

Ide datangnya bisa dari mana saja.

Saat sedang memindai ruas jalanan yang kosong karena sebagian


orang masih WFH atau mungkin saat sedang mengantri sambil ngintipin rekening orang lain di depan
mesin ATM. Menurut penelitian, ide brilian bisa hadir menyapa karena otak kita dalam keadaan rileks.
Saat rileks, bagian otak yang dinamai korteks prefrontal bebas berkelana dan menjelajah. Sehingga,
kadang solusi atas masalah yang belum pernah terpikirkan sebelumnya bisa tiba-tiba muncul.

Jika ide bisa hadir menyapa tanpa melalui protokol yang ribet, artinya siapa saja termasuk kamu bisa
memunculkan sebuah ide yang solutif nan kreatif untuk dirimu atau untuk perusahaan tempatmu
bekerja saat ini. Dan yang terpenting, ide itu tidak perlu mewah.

Coba tilik ide awal diciptakannya Apple atau Google. Kedua perusahaan yang memiliki asset tak ternilai
ini, awalnya berangkat dari ide sederhana yaitu menyajikan produk yang user-friendly dan ringkas.

Namun, ide yang sederhana butuh eksekusi yang WOW agar hasillnya spektakuler! Because an idea
without an execution is likely similar to hoax. Nah, pada bagian ini yang biasanya banyak orang
menyerah dengan miliaran alasan. Jadi, sebelum kamu terhasut rombongan ini, yuk simak tips how to
give a WOW execution ala Varnioso!

1. Pasang perangkap
Ini dia langkah paling wajib dilaksanakan. Setelah ide-ide bermunculan, baiknya kamu segera
perangkap idemu dengan menuliskannya. Supaya idemu tidak menguap begitu saja.
2. Main mata
Mainkan matamu untuk cermat melirik celah atau opportunity yang barangkali selama ini tidak
terlihat oleh orang kebanyakan.
3. Kejar benefit bukan profit
Fokuslah untuk memperbesar benefit bukan semata keuntungan berupa uang atau profit.
Apalagi jika visimu sampai dikesampingkan demi profit yang sewaktu-waktu bisa hilang.
4. Lapangkan dada
Jika ingin idemu terlaksana dengan WOW, kamu harus siap diserang oleh masukkan dan
kritikkan. Anggaplah ini sebagai ide tambahan, yang mungkin bisa menjadi nilai plus untuk
makin
5. Ini tips yang paling ampuh. DO IT! Ayo, tunggu apa lagi? Masih diam saja nunggu tips ke-5?
Lakukan sekarang, sebelum orang lain yang melakukannya.

Itu dia tips ala Varnioso supaya kamu bisa eksekusi idemu dengan WOW. Varnion sendiri sudah
membuktikan bahwa ide sederhana bisa memberikan hasil yang spetakuler. Ya, Megalos dan VICA
adalah inovasi spektakuler Varnion yang lahir dari ide sederhana untuk mempermudah kamu mengatur
jaringan. Belum merasakan manfaat Megalos dan VICA? Ayo dicoba, siapa tahu bisa jadi sumber
inspirasimu. So, what’s your next step?

Anda mungkin juga menyukai