Anda di halaman 1dari 2

KOORDINATOR LAPANGAN (KORLAP)

Seiring dengan selesainya Musyawarah Wilayah The Jakmania Rawamangoen pada


tanggal 05 Juni 2021, dan terlah terbentuknya struktur kepengurusan The Jakmania
Koordinator Wilayah Rawamangoen, maka sebagai ketua The Jakmania Koordinator Wilayah
Rawamangoen akan melaksanakan tugas yang telah diberikan oleh anggota The Jakmania
Koordinator Wilayah Rawamangoen. Pada tanggal 07 Agustus 2023 para pengurus The
Jakmania Koordinator Wilayah Rawamangoen melakukan pembahasan mengenai tugas -
tugas dari tiap – tiap jabatan, yang termasuk sebagai Koordinator Lapangan The Jakmania
Koordinator Wilayah Rawamangoen, yaitu

 Ikut serta menjadi penanggung Jawab atas segala hal yang berada di The
Jakmania Koordinator Wilayah Rawamangoen
 Mengkoordinasi, memantau, dan menilai kegiatan pelaksanaan di The
Jakmania Koordinator Wilayah Rawamangoen maupun di PP The Jakmania.
 Ikut serta dalam mengambil keputusan atas segala hal yang di keorganisasian
The Jakmania Koordinator Wilayah Rawamangoen
 Penyambung suara atau segala hal ke Pengurus Pusat The Jakmania
Rawamangoen
 Memberikan pokok-pokok pikiran yang merupakan strategi dan kebijakan
dalam menjalakan Organisasi The Jakmania Koordinator Wilayah
Rawamangoen
 Ikut terlibat serta dalam kegiatan yang diadakan dan diikuti oleh The
Jakmania Koordinator Wilayah Rawamangoen baik secara internal maupun
Eksternal.
 Bertanggung jawab terhadap segala permasalahan yang terjadi dalam
organisasi

Berdasarkan tugas yang telah ditetapkan pada hasil rapat kerja yang dilakukan oleh
pengurus The Jakmania Koordinator wilayah Rawamangoen, maka sebagai korlap telah
melaksanakan tugas tersebut. Sepanjang Musim liga 1 BRI Tahun 2022-2023, korlap telah
melaksanakan tugas - tugas yang telah diembankan kepadanya dengan baik, adapun
beberapa tugas yang telah dilaksanakan, antara lain :
 Mengikuti Briefing di Pengurus Pusat The Jakmania
 Mengikuti Briefing di Wilayah Rawamangun
 Ikut serta dan Melaksanakan Kegiatan Pertemuan - Pertemuan Internal di
Wilayah Rawamangoen
 Ikut serta dan melaksanakan tugas yang di perintahkan oleh kabid Korlap
dalam segala kegiatan-kegiatan yang di bawah naungan PP Jakmania
 Ikut Serta terlibat dalam Tour Tandang std, Pakansari Bogor PERSIKABO VS
PERSIJA tgl 14 Januari 2023 , Jaga DI gate 8 Dengan Kondisi aman terkendali.
 Ikut Serta terlibat dalam Tour Tandang Malang, AREMA VS PERSIJA tgl 27 sd
29 Agustus 2022 dengan Pengurus Pusat Thejakmania Kondisi aman
terkendali.
 Mengikuti Evaluasi Rutin di Kepengurusan The Jakmania Rawamangoen
maupun di PPj Jakamania
 Ikut Terlibat dan mengambil keputusan keputusan atas masalah dan hal hal
yang terjadi di The Jakmania Koordinator Wilayah Rawamangoen
 Bersama seluruh Pengurus Membuat Laporan Pertanggung Jawaban Tahun
2022-2023

Segala hal yang berkaitan dengan The Jakmania Koordinator Wilayah Rawamangoen
sepanjang liga 1 BRI Tahun 2022-2023 baik dalam bentuk kegiatan atau permasalahan yang
terjadi baik secara internal maupun eksternal telah dilaksanakan dengan baik sesuai dengan
AD/ART Organisasi The Jakmania dan Regulasi serta aturan yang ditetapkan oleh The
Jakmania Koordinator Wilayah Rawamangoen.

Anda mungkin juga menyukai