Anda di halaman 1dari 2

Nama : Batis Satriani Omar Ramadhan

NIM : 21120123120017
ESSAY BAHASA PEMROGRAMAN PHP
PHP (Hypertext Preprocessor) adalah bahasa pemrograman yang digunakan untuk
pengembangan web. Dikembangkan oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1995, PHP saat ini
menjadi salah satu bahasa pemrograman yang paling populer digunakan untuk
pengembangan web. PHP dapat digunakan untuk menulis skrip yang dijalankan di server
dan menghasilkan HTML, CSS, dan JavaScript yang ditampilkan kepada pengguna.
PHP merupakan salah satu bahasa pemrograman yang Interpreter. Apa itu Interpreter??
Interpreter adalah penerjemah tampa melakukan penerjemahan ke kode mesin,contohnya
PHP,dibrowser kita langsung memanggil isi dari file.php tersebut melalui HTML karena web
browser hanya bisa menerjemah HTML untuk di tampilkan ke Client.Yang artinya source
code PHP akan langsung diinterpretasikan dan menghasilkan output tanpa menghasilnya
execution file terlebih dahulu.
PHP termasuk dalam bahasa pemrograman tingkat tinggi atau disebut High Level
Programming Language ,Bahasa Pemrograman Tingkat Tinggi adalah bahasa
pemrograman yang sudah disederhanakan ,bersifat lebih mudah digunakan dan cenderung
mendekati bahasa manusia,serta dapat dengan mudah diadaptasikan antar-platform, dan
bersifat abstrak jika dibandingkan dengan bahasa pemrograman tingkat rendah.Hal ini
membuat PHP menjadi bahasa yang sering digunakan karena bahasanya yang mudah
dipahami serta dapat diimplementasikan ke berbagai platform seperti web,mobile app dan
lain lain.
PHP pada dasarnya dapat menggunakan paradigma procedural maupun Object Oriented
Programming (OOP) namun paradigma OOP merupakan solusi yang lebih baik jika mencari
sebuah keunggulan.Paradigma pemrograman procedural memang lebih sederhana dan
lebih mudah dipahami bagi pemula karena tidak melibatkan konsep class dan objek seperti
pada paradigma OOP. Namun, paradigma OOP memiliki kelebihan-kelebihan yang
menjadikannya lebih unggul dalam membangun aplikasi web yang kompleks. Semua data
dan fungsi pada paradigma ini dibungkus dalam kelas-kelas atau obyek-obyek. Dalam
konsep OOP data dan fungsi-fungsi yang akan mengoperasikannya digabungkan menjadi
satu kesatuan yang dapat disebut sebagai obyek.
PHP muncul pertama kali pada tahun 1995 yang diciptakan oleh Rasmus Lerdor. Pada saat
itu, PHP masih bernama Form Interpreter (FI) yang berbentuk sekumpulan skrip yang
digunakan untuk mengolah data formulir dari web.Setelah itu, Rasmus merilis kode sumber
tersebut untuk umum (open source) dan menamakannya PHP/FI. Karena bahasa ini dapat
diakses siapapun, banyak programmer yang tertarik untuk melakukan pengembangan
dengan PHP.

Penggunaan khusus PHP adalah untuk pembuatan Skrip Server-Side, pembuatan Skrip, dan
menulis aplikasi desktop.PHP dijalankan pada sisi server yang dapat digunakan untuk
mengelola konten dinamis dan database. PHP dapat pula untuk perekaman sesi, bahkan
membangun seluruh situs web e-commerce.PHP mudah dipelajari dan fleksibel untuk
pengembangan web dalam skala kecil hingga menengah.Bahasa ini menunjukkan kinerja
web yang baik cepat dan dinamis dengan model sinkron atau memproses permintaan secara
berurutan terutama saat digunakan dengan kerangka kerja seperti Laravel atau CodeIgniter.
Contoh Sintaks dalam bahasa pemrograman PHP

PHP merupakan bahasa pemrograman yang masih populer dan relevan untuk digunakan
sekarang ,dikarenakan memiliki banyak kelebihan dalam hal kecepatan ,kemudahan dalam
penggunaan ,dan juga fleksibilitas.PHP tergolong mudah untuk dipelajari bagi pemula
dikarenakan sifatnya yang open source dan juga tergolong dalam bahasa pemrograman
tingkat tinggi yang memiliki bahasa mendekati bahasa manusia sehingga mudah untuk
dipelajari dan diimplementasikan ke berbagai platform.Bahasa Pemrograman PHP dapat
dijadikan pilihan utama dalam penggunaannya di dalam pembangunan mobile app ,dan web
yang baik dan juga dinamis.

Anda mungkin juga menyukai