Anda di halaman 1dari 5

SOAL PTS IPAS KELAS X TKR DAN TB

SEMESTER GASAL TAHUN AJARAN 2022/2023


1. System pernapsan pada manusia tersusun dari organ – organ pernapasan. Berikut organ yang
berfungsi sebagai tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida adalah ….
a. Bronkiolus
b. Alveolus
c. Trakea
d. Hidung
e. Mulut
2. Semua organisme hidup memiliki ciri - ciri bergerak meskipun tidak harus berpindah tempat.
Gerak pada tumbuhan disebut gerak pasif sedangkan gerak pada manusia dan hewan
merupakan gerak aktif karena otot diperintah oleh ….
a. Rangsangan dari luar
b. Fotosintesis pada siang hari
c. Otak untuk melakukan gerakan
d. Rangsangan otot dari lingkungan
e. Respirasi tumbuhan pada malam hari
3. Seorang siswa memiliki adik yang bertanya, mengapa pohon yang setiap tahun menghasilkan
buah,sudah beberapa tahun tidak berbuah kembali. Argument berikut yang tidak sesuai untuk
menjawab pertanyaan adiknya adalah ….
a. Serangga yang berfungsi membantu penyerbukan tidak pernah tampak
b. Pohon tersebut mengalami mutasi gen sehingga tidak berbuah lagi
c. Pohon hanya bisa melakukan reproduksi secara vegetative
d. Pohon kekurangan nutrisi sehingga tidak dapat berbuah
e. Pohon tersebut terserang hama dan penyakit
4. Pengurai berperan dalam keseimbangan ekosistem dengan menjaga semua organisme kembali
ke komponen abiotic. Tugas pengurai adalah mengurai sisa – sisa makhluk hidup yang telah mati
untuk dijadikan….
a. Mineral dan unsur hara
b. Mineral dan glukosa
c. Ammonium dan oksigen
d. Protein dan glukosa
e. Unsur hara tanah dan air
5. Kelompok hewan yang bernapas menggunakan kulit, diantaranya cacing. Pada seluruh lapisan
kulit cacing, dipenuhi pembuluh darah kapiler yang memungkinkan tubuh menyerap oksigen
dari lingkungan. Oksigen tersebut dilalirkan ke seluruh tubuh dan dikeluarkan lagi melalui ….
a. Lendir di permukaan kulit
b. Pembuluh darah kapiler
c. Lipatan alveoli
d. Katup glottis
e. Pori – pori di permukaan kulit
6. Kematian mendadak puluhan ekor ayam kampung di kota Mojokerto disebabkan penyakit
Newcastle. Oleh karena itu bangkai ayam yang telah mati harus dibakar agar tidak menular kea
yam – ayam lainnya. Peristiwa tersebut menunjukkan permasalahan biologi yang terjadi pada
tingkat ….
a. Ekosistem
b. Komunitas
c. Populasi
d. Individu
e. Biosfer
7. Berikut yang mrupakan contoh dari adaptasi tingkah laku adalah ….
a. Cakar burung elang berukuran pendek dan tajam
b. Cacing tanah mengeluarkan zat kapur
c. Ikan paus muncul di permukaan laut
d. Kaki bebek dan katak berselaput
e. Manusia mengeluarkan keringat
8. Perhatikan beberapa interaksi antarkomponen biotik berikut.
1) Anggrek dan tumbuhan unangnya
2) Ikan hiu dan ikan remora
3) Ikan giru dan anemone laut
4) Tumbuhan sirih dan pohon jeruk
Berikut interaksi yang sama dengan contoh interaksi tersebut adalah ….
a. Ganggang hijau biru dan jamur
b. Udang dan mentimun laut
c. Kambing dan serangga
d. Kutu daun dan semut
e. Kucing dan tungau
9. Di dalam ekosistem terjadi aliran energy. Energy tersebut akan berpindah dari tingkat trofik
selanjutnya. Proses perpindahan energy tersebut terjadi melalui proses ….
a. Makan dan dimakan
b. Metabolisme
c. Fotosintesis
d. Respirasi
e. Bergerak
10. Suatu partikel zat saling berdekatan sehingga gaya tarik antarpartikelnya sangat kuat dan
struktur molekul zat sebagian besar berupa Kristal yang tersusun teratur. Salah satu karakteristik
wujud zat tersebut adalah ….
a. Bentuk berubah – ubah mengikuti wadahnya
b. Bentuk dan volume berubah – ubah
c. Bentuk dan volumenya tetap
d. Partikel dapat meninggalkan gugus molekulnya
e. Partikel dapat meninggalkan kelompoknya
11. Partikel pada zat berwujud gas berjauhan, tersusun tidak teratur, gaya tarik antarpartikel sangat
lemah, dan dapat bergerak bebas. Hal tersebut menyebankan ….
a. Partikel dapat meninggalkan kelompoknya
b. Partikel dapat meninggalkan gugus molekulnya
c. Bentuk dan volume berubah – ubah
d. Bentuk berubah-ubah mengikuti wadahnya
e. Bentuk berubah-ubah dan volume tetap
12. Unsur metalloid mempunyai sbagian sifat logam dan non logam sehingga dimanfaatkan sebagai
bahan pembuat komponen elektronik transitor, IC dan diode. Berikut yang termasuk sebagai
metalloid adalah ….
a. Silicon (Si) dan germanium (Ge)
b. Nitrogen (N) dan fluorin (F)
c. Antimon ( Sb) dan alumunium (Al)
d. Alumunium (Al) dan nikel (Ni)
e. Eman (Au) dan tembaga (Cu)
13. Unsur semi logam (metal) ,mempunyai sifat peralihan antara logam dan non logam sehingga
mempunyai sebagian sifat logam maupun non logam. Berikut yang termasuk unsur semi logam
adalah ….
a. Boron (B) dan silicon (Si)
b. Alumunium (Al) dan oksigen (O)
c. Tmbaga (Cu) dan oksigen (O)
d. Fluorin (F) dan belerang (S)
e. Fluorin ( F) dan tembaga (Cu)
14. Senyawa merupakan gabungan dari bebrapa unsur yang berbeda jenis yang saling berikatan
melalui reaksi kimia dalam perbandingan massa akan tetap dan tertentu. Air terdiri atas dua
atom hydrogen untuk setiap atom oksigen yang ditulis ….
a. Hydrogen oksida (H2O)
b. Hydrogen monoksida (H2O)
c. Dihidrogen monoksida (H2O)
d. Dihidrogen monoksigen (H2O)
e. Dihidrogen monooksida (H2O)
15. Campuran homogen memiliki komposisi zat yang penyusunannya sudah tidak dapat dibedakan
lagi. Akibat dari sifat larutan yang masih stabil adalah ….
a. Daya tarik partikel
b. Tidak menimbulkan endapan
c. Meninggalkan gugus molekulnya
d. Meninggalkan kelompok partikelnya
e. Menciptakan endapan larutan
16. Dekantasi adalah pemisahan campuran dengan cara mengendapkan campuran dan membuang
air bagian atas sehingga endapan padat akan tertinggal dalam wadah. Berikut yang merupakan
contoh dari proses dekantasi adalah ….
a. Proses penyaringan santan kelapa
b. Terbentuknya tepung tapioca
c. Terbentuknya stalaktit dan stalagmite
d. Pembuatan garam
e. Pembuatran es batu
17. Perhatikan perubahan materi berikut.
1) Air mendidih
2) Pembakaran spirtus
3) Besi berkarat
4) Beras menjadi tepung
Perubahan fisika ditunjukan oleh nomor ….
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (4)
c. (2) dan (3)
d. (2) dan (4)
e. (3) dan (4)
18. Sifat kimia merupakan sifat zat yang berkaitan dengan reaksi dan perubahannya jika bertemu
dengan zat lain. Contoh dari perubahan kimia adalah ….
a. Es mencair
b. Besi berkarat
c. Gula larut dalam air
d. Garam laut dalam air
e. Lilin meleleh
19. Pada saat reaksi korosi, logam berkedudukan sebagai reduktor yang mengalami oksidasi.
Kelembapan yang tinggi akan ….
a. Menghasilkan oksidasi berwarna coklat
b. Memperlambat proses korosi logam
c. Mempercepat proses korosi logam
d. Menghantarkan elektronik bebas
e. Mempercepat konsentrasi uap
20. Proses oksidasi logam ketika beraksi dengan oksigen ,air atau zat asam sehingga dapat
menyebabkan korosi. Berikut yang bukan factor yang dapat mempercepat proses korosi adalah
….
a. pH
b. Katalis
c. Suhu
d. Mikroorganisme
e. Jenis logam
21. Suatu bola basket memiliki massa 12 kg terletak diatas lemari. Jika bola basket
tersebut diketahui memiliki energi potensial sebesar 1080 joule, percepatan
gravitasi sebesar g = 10 m/s2. maka, ketinggian bola tersebut adalah ....
A8m
B 80 m
C9m
D 90 m
22. Sebuah kelapa dengan massa 2 kg jatuh dari ketinggian 6 meter. Jika
percepatan gravitasi 10 m/s2 maka energi potensialnya adalah...
A 12000 J
B 12 J
C 1200 J
D 120 J
23. Balok bermassa 2 kg didorong dengan gaya 2 N sehingga berpindah sejauh 2 m.
Usaha yang telah dilakukan untuk memindahkan balok sebesar ....
A 10 J
B8J
C2J
D6J
E4J
24. Shanti bermassa 60 kg berlari menghasilkan energy kinetic sebesar 750 Joule.
kecepatan berlari Shanti adalah...
A. 15 m/s
B. 10 m/s
C. 5 m/s
D. 25 m/s
E. 20 m/s
25. Sebuah batu dengan massa 3 kg dipasangkan pada ketapel dan dilesatkan dengan
kecepatan 10 m/s. tentukan energi kinetik pada batu tersebut ?
A. 10 J
B. 30 J
C. 90 J
D. 150 J
E. 300 J

Anda mungkin juga menyukai