Anda di halaman 1dari 1

POINTER SAMBUTAN KEPALA DINAS KESEHATAN KAB.

PONOROGO
DALAM ACARA
PEMBUKAAN SURVEI AKREDITASI PUSKESMAS PONOROGO UTARA

Assalamuálaikum Wr. Wb
Selamat Pagi Dan Salam Sejahtera
Yth. Surveior Akreditasi Puskesmas PONOROGO UTARA dari LAFKESPRI
dr. Abdur Rivai, M.Kes. (KETUA)
Dr. dr. Farida Rusnianah, M.Kes., FISPH, FISCM, SpKKLP (K)

Yang Kami Hormati


1. Kepala Puskesmas PONOROGO UTARA
2. Tim TPCB
3. Seluruh Karyawan Puskesmas PONOROGO UTARA

1. Marilah kita mengucapkan, puji syukur ke hadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmatnya
semua kita dapat mengikuti kegiatan pembukaan Survei Akreditasi dalam keadaan sehat
walafiat
2. Selanjutnya kami mengucapkan selamat datang kepada Tim Surveyor dari LAFKESPRI, yang
akan melaksanakan penilaian akreditasi di Ponorogo selama 3 hari mendatang, Selamat datang
di Bumi Reog
3. Bapak Ibu hadirin, sesuai dengan Permenkes No 34 tahun 2022 bahwa Akreditasi adalah
pengakuan terhadap mutu pelayanan FKTP sesuai dengan standar akreditasi yang telah
ditetapkan, jadi akreditasi bukan merupakan sebuah beban bagi kita akan tetapi dengan
akreditasi kita dapat meningkatkan dan menjamin mutu pelayanan dan keselamatan bukan
hanya bagi pasien dan masyarakat, tetapi juga perlindungan terhadap sumber daya manusia di
sebuah fasilitas kesehatan
4. Dalam menjalankan pembangunan Kesehatan diwilayah nya, puskesmas berkolaborasi dengan
semua stake holder terkait, mulai dari perencanaan pembangunan kesehatan sampai dengan
evaluasi kinerja. Umpan balik dari lintas sektor, masyarakat penting untuk kemajuan
puskesmas.
5. Selain itu Dinas Kesehatan juga berperan dalam dalam upaya perbaikan kinerja termasuk
peningkatan mutu pelayanan Kesehatan Puskesmas melalui pembinaan dan pengawasan
terpadu yang dilaksanakan melalui TPCB
6. Bapak Ibu hadirin, Semoga selama tiga hari kedepan kita semua diberikan kesehatan jasmani
dan rohani, sehingga dapat menjalankan tugasnya dengan baik, dan tentunya kami berharap
dalam acara akreditasi ini mendapatkan nilai yg memuaskan yakni paripurna
7. Demikian yang bisa kami sampaikan, Wasslm wr wb

Anda mungkin juga menyukai