Anda di halaman 1dari 14

MATERI PENGETAHUAN KEPRAMUKAAN

A. Salam Pramuka
1. Salam Biasa
Salam Biasa yaitu salam Pramuka yang diberikan antar sesama anggota Pramuka.
Kegunaannya untuk memberi salam ketika seorang anggota bertemu dengan anggota lainnya.
Pemberian salam dapat di mana saja saat bertemu atau berpapasan.
Dalam memberikan salam tidak ada ketentuan siapa yang harus memberi salam Pramuka
terlebih dahulu. Maknanya sebagai saling menyapa.
Cara memberikan salam cukup fleksibel. Misal ketika sedang berjalan berpapasan dengan
tangan kosong maka bisa memberikan sikap hormat sempurna. Saat anggota membawa tongkat,
hormat dengan sikap sempurna sesuai dengan aturan baris-berbaris dengan tongkat.
Sedangkan jika anggota sedang membawa barang pada tangan kanan, bisa memberikan hormat
dengan melambaikan tangan kiri atau menengadahkan kepala dengan sempurna kemudian
mengucapkan salam Pramuka.
2. Salam Penghormatan
Salam Penghormatan yaitu Salam Pramuka yang diberikan kepada seseorang atau sesuatu yang
memiliki jabatan lebih tinggi.
Orang atau sesuatu yang berhak diberi Salam Penghormatan adalah Bendera Merah Putih,
kepala dan wakil negara, duta negara, panglima tinggi, menteri, dan pejabat negara yang lainnya,
lagu kebangsaan Indonesia Raya saat berkumandang, jenazah saat diusung atau dikuburkan, dan
saat hendak
3. Salam Janji
Salam janji adalah salam Pramuka yang diberikan kepada anggota gerakan Pramuka pada saat
sedang dilantik dan mengucapkan Satya Pramuka (Trisatya atau Dwisatya) atau saat Ulang Janji.
Maknanya sebagai bentuk penghargaan kepada anggota yang sedang mengucap janji. Sikap
pemberian hormat pada salam janji harus siap sempurna seperti sikap pada saat salam hormat.
B. Lambang Tunas Kelapa
Lambang Tunas Kelapa, Sejarah Lambang Gerakan Pramuka Indonesia
Siapa pencetus lambang tunas kelapa sudah diketahui, yaitu Soenardjo Atmodipuro.
Selanjutnya mari membahas tentang lambang tunas kelapa yang dijadikan sebagai lambang
Gerakan Pramuka Indonesia. Berikut penjelasan seputar lambang tunas kelapa sebagaimana
dilansir dari laman resmi Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Indonesia.
Dilansir dari laman National Geographic Indonesia, pengetahuan tentang lambang Gerakan
Pramuka juga menjadi salah satu materi dalam SKU, yakni mulai SKU Siaga Mula, Siaga Bantu,
Siaga Tata, serta SKU Penggalang Ramu.
Berikut 6 arti makna lambang tunas kelapa sebagai lambang Gerakan Pramuka Indonesia:
1. Buah Nyiur dalam keadaan tumbuh dinamakan cikal dan istilah cikal bakal di Indonesia berarti :
penduduk aseli yang pertama, yang menurunkan generasi baru.Jadi lambang buah Nyiur yang
tumbuh itu mengkiaskan, bahwa tiap Pramuka merupakan inti bagi kelangsungan hidup bangsa
Indonesia.
2. Buah Nyiur dapat bertahan lama dalam keadaan yang bagaimanapun djuga. Jadi lambang itu
mengkiaskan, bahwa setiap Pramuka adalah seorang yang rokhaniah dan jasmaniah sehat, kuat
dan ulet serta besar tekadnya dalam menghadapi segala tantangan dalam hidup dan dalam
menempuh segala ujian dan kesukaran untuk mengabdi tanah air dan bangsa Indonesia.
3. Nyiur dapat tumbuh di mana saja, yang membuktikan besarnya daya-upayanya dalam
menyesuaikan dirinya dengan keadaan sekelilingnya.Jadi lambang itu mengkiaskan, bahwa tiap
Pramuka dapat menyesuaikan diri dalam masjarakat dimana ia berada dan dalam keadaan yang
bagaimanapun juga.
4. Nyiur bertumbuh menjulang lurus ke atas dan merupakan salah satu pohon yang tertinggi di
Indonesia.Jadi lambang itu mengkiaskan, bahwa tiap Pramuka mempunyai cita-cita yang tinggi
dan lurus jakni yang mulia dan djudjur dan ia tetap tegak tidak mudah diombang-ambingkan oleh
sesuatu.
5. Akar Nyiur yang bertumbuh kuat dan erat di dalam tanah melambangkan bahwa tekad dan
kejakinan tiap Pramuka mempunjai dan berpegang kepada dasar-dasar dan landasan-landasan
yang baik, benar, kuat dan nyata, ialah tekad dan keyakinan yang dipakai olehnyauntuk
memperkuat diri guna mencapai cita-citanja.
6. Nyiur adalah pohon yang serbaguna, dari ujung hingga akarnya. Jadi lambang itu mengkiaskan
bahwa tiap Pramuka adalah manusia yang berguna dan membaktikan diri dan kegunaannya
kepada kepentingan tanah air, bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia serta kepada
umat manusia.
B. Makna Bendera Sang Saka Merah Putih bagi Indonesia
1. Makna Bendera Sang Saka Merah Putih bagi Indonesia
Warna merah dan putih yang digunakan dalam bendera RI, memiliki makna yang mendalam
bagi negara Indonesia. Makna dari warna merah adalah berani atau keberanian manusia. Warna
merah juga melambangkan sebagai warna dasar tubuh manusia, yang dialiri darah sejak lahir.
Bagi negara Indonesia, bendera Sang Saka Merah Putih dijadikan sebagai simbol yang berani
dan suci, dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia, serta membawa maju negara Indonesia
dengan penuh damai di dunia internasional.
2. Sejarah Bendera Sang Saka Merah Putih
Pada abad ke-13, bendera Sang Saka Merah Putih digunakan Kerajaan Majapahit, Kerajaan
Kediri, dan Kerajaan Bugis Bone, sebagai lambang kebesaran dan panji kerajaan.
Pada 1928, bendera Sang Saka Merah Putih digunakan para pelajar, pemuda, dan kaum
nasionalis, sebagai semangat juang melawan para penjajah Belanda.
Kemudian bendera Sang Saka Merah Putih dikibarkan pertama kali saat Proklamasi
Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945.
Bendera Sang Saka Merah Putih yang dijahit oleh ibu Fatmawati, istri dari Presiden Soekarno,
dijadikan sebagai bendera nasional, setelah perang dunia kedua berakhir dan Indonesia merdeka.
MATERI PENGETAHUAN UMUM

A. Seni budaya di Cilacap


1. Tari Jalung Mas
Pengambilan nama Jalungmas berasal dari penamaan akronim Jaipong Calung Banyumas.
Sehingga siapa saja yang menyebutnya tentu mudah memahami bahwa tarian ini merupakan
perpaduan antara dua daerah.
Di mana, tari Jaipong merupakan khas dari daerah Sunda namun melakukan kolaborasi
bersama dengan music calung dari Banyumas. Dengan latar belakang tersebut, maka lebih mudah
menyebut tarian ini menjadi tarian Jalungmas.
2. Tari Megat-Megot
Secara teknis, gerakan pada tarian megat megot ini menitikberatkan pada geol (pantat), gerak
bahu, dan beberapa anggota tubuh lainnya dengan tempo cukup cepat. Megat megot sendiri
menjadi salah satu jenis tarian pergaulan dari berbagai jenis tarian yang ada di Karesidenan
Banyumas.
Untuk penggunaan kostum pada tarian megat megot sendiri haruslah bermotif batik. Namun,
pemakaiannya harus ketat dengan bawahan rok span dan atasan berbentuk baju tanpa lengan.
Selain itu, untuk melakukan tarian ini Anda harus menggunakan tata rias korektif.
3. Tari Kuda Lumping (Ebeg), Ciri Khas Daerah Cilacap
Ciri khas dari tarian kuda lumping ini yaitu menggunakan aksesoris berupa kuda kepang.
Peralatan tersebut terbuat dari anyaman bambu dan beberapa bahan pendukung lain sebagai
properti untuk menari.
Nilai cerita yang bisa Anda ambil dari tarian ini yaitu berkaitan dengan kegagahan prajurit
berkuda. Di Jawa sendiri, tari kuda lumping sering mengaitkan dengan unsur mistis yaitu adegan
kesurupan.
B. Hari Besar Nasional dan Keagamaan
C. Tata Tertib di Rumah dan Masyarakat

D. Kebiasaan masyarakat Nahdyin


Ngupati berasal dari kata bahasa jawa yaitu papat (empat). Tradisi Ngupati adalah tradisi bagi ibu
hamil yang usia kehamilannya menginjak 4 bulan. Saat usia 4 bulan saatnya Allah meniupkan roh
kepada si janin melalui ngupati semoga diberi roh yang baik. Ngupati biasanya digelar dirumah ibu
hamil dengan cara selamatan kenduri yang mengundang bapak-bapak dari tetangga desa. Makanan
matang yang perlu dipersiapkan untuk ngupati diantaranya: Tumbeng unthup-unthup, nasi putih,
tumisan, lalaban, urap, serundeng, tempe goreng, pelas kebo siji (daging sapi, ampela, teri atau ebi),
telur rebus, jajanan pasar, 8 jenis pala pendhem (singkong, irot, ganyong, uwi, suweg,
jonowari/pothel, ketela, gembili), 3 jenis pisang (pisang ambon, pisang longok, pisang raja, pisang
sasi), lepet, kupat, kerupuk, lanting, dan kacang.semua makanan tersebut dikemas dan diberi nama
berkat. Proses acara ini dimulai dengan cara pembacaan beberapa surah didalam alqur’an seperti
surah An-nur, Surah Taubah, surah luqman, surah Maryam, surat Yusuf dan surah Muhammad.
Kegiatan ini dibacakan oleh para kyai dan para aktivis keagamaan pada siang hari atau habis dzuhur.
Dilanjut sore hari maupun malam hari dengan kepungan. Orang yang diundang kepungan nanti akan
pembacaan tahlilan bersama dan pulang membawa berkat.
Berbeda dengan Ngupati, tradisi Kebah dilaksanakan ketika ibu hamil memasuki usia 7 bulan.
Tujuannya juga untuk mendoakan Ibu hamil dan janin sehat hingga lahiran nanti. Makanan yang
disiapkan sama dengan Ngupati, yang membedakan hanya adanya tumpeng robyong. Tatacara
pelaksanaan adat ini adalah ibu hamil dimandikan kembang (kenanga, kanthil, mawar, bougenvile)
dengan air 7 sumber oleh 7 orang keluarga. Saat memandikannya biasanya waktunya siang hari.
Setelah mandi mengenakan 7 motif jarik yang berbeda-beda. Ibu hamil lalu menjatuhkan buah
degan atau kelapa muda dari atas perut lalu diterima oleh orang-orang yang telah memandikannya.
Selanjutnya acara among-among bagi anak-anak. Selesai among-among pembacaan beberapa surah
didalam alqur’an seperti ngupati dan sore maupun malamnya mengadakan kepungan. Orang yang
diundang adalah tetangga sekitar. Saat pulang mereka membawa berkat. Ayo kita lestarikan tradisi
jawa yang penuh manfaat ini sehingga tidak terkikis oleh zaman.
E. Alat Komunikasi Tradisional dan Modern
Alat komunikasi Tradisional:
1. Kentongan : untuk mengumumkan suatu kabar atau peristiwa yang terjadi. Salah satunya
dimanfaatkan oleh para penjaga malam untuk berkomunikasi dengan warga ketika ada maling.
Saat kentongan dibunyikan, masyarakat akan keluar rumah dan mencari tahu apa yang sedang
terjadi.
2. Lonceng : digunakan di sekolah maupun di gereja sebagai penanda waktu.
3. Merpati Pos : digunakan setelah manusia mengenal tulisan. Orang zaman dahulu memanfaatkan
burung merpati sebagai media komunikasi karena burung merpati digunakan untuk
menyampaikan pesan jarak jauh.
4. Telepon Kaleng : merupakan kaleng yang dihubungkan dengan benang supaya bisa mendengar
suara orang dari jarak jauh. Namun, alat komunikasi ini hanya berfungsi pada jarak sekitar 5
sampai 10 meter.
5. Telegraf : sebuah alat komunikasi jarak jauh yang menggunakan mesin telegraf dengan morse
sebagai kode komunikasi. Meskipun alat ini menggunakan listrik dalam cara kerjanya, ini masih
masuk daftar alat komunikasi tradisional.
6. Tangan (Isyarat Tangan) : digunakan sebagai alat komunikasi antar manusia dengan bergerak
sebagai bahasa isyarat.
7. Peluit : alat komunikasi tradisional. Penggunaan peluit sebagai alat komunikasi biasa terlihat saat
kegiatan olahraga, seperti sepak bola. Peluit biasa dibunyikan oleh wasit untuk berkomunikasi
dengan para pemain.
8. Terompet Keong : digunakan oleh penduduk di sekitar pesisir pantai. Terompet keong ini
digunakan sebagai penanda perkumpulan atau terjadinya suatu peristiwa untuk segera berkumpul.
9. Gong : Selain berfungsi sebagai alat musik, gong digunakan sebagai penanda dimulainya suatu
acara dan juga media mengumpulkan orang-orang di satu tempat.
10. Asap : digunakan untuk mengirim pesan rahasia baik kepada teman maupun lawan.
Alat Komunikasi Modern :
1. Telepon Kabel : telepon kabel menggunakan jaringan kabel sebagai penghubung antar satu
pengguna dengan pengguna lain, hal inilah yang membuat penyebaran jaringan telepon mudah
menyebar di wilayah-wilayah pedesaan karena biaya infrastruktur bisa ditekan. Sayangnya,
umum telepon kabel tidak terlalu panjang. Seiring waktu berjalan, masyarakat sudah mulai
beralih menggunakan penemuan baru yang lebih modern, yakni ponsel atau telepon genggam.
2. Smartphone : telepon yang dulunya menggunakan kabel kini sudah bersifat wireless atau
nirkabel. Saat ini telepon genggam atau ponsel menggunakan sinyal yang dipancarkan oleh tower
transmisi dan satelit komunikasi. Alhasil, perangkat ini menjadi mesin komunikasi modern yang
sangat fleksibel. Kehadiran smartphone juga banyak merubah kebiasaan komunikasi masyarakat.
Menariknya, kita sudah bisa menggunakan smartphone untuk mengakomodir berbagai
kebutuhan. Mulai dari bermain, belajar, komunikasi, hingga memperlancar urusan pekerjaan.
3. Email : pada dasarnya mengambil konsep surat, yakni pesan berupa tulisan. Hanya saja, email
dikirim bukan oleh pos, melainkan oleh penyedia layanan internet tertentu, seperti Google,
Yahoo dll. Email kini bisa dengan mudah dikirim melalui ponsel pintar dalam waktu yang relatif
cepat.
4. Faksimili : alat komunikasi tertulis yang bisa digunakan untuk mengirim pesan dalam bentuk
tulisan. Mesin ini sangat efektif digunakan untuk pekerja kantor yang sehari-hari membutuhkan
pengiriman dokumen antar departemen.
5. Koran : Koran memang tidak menggunakan sinyal atau menggunakan listrik, tetapi media yang
satu ini bisa dikategorikan sebagai alat komunikasi modern. Pasalnya, koran merupakan sebuah
kumpulan berita yang masih dibaca hingga kini. Harus diakui bahwa koran kertas kini sudah
mulai berkurang akibat semakin masifnya pemberitaan di media daring yang paperless.
6. Intercom : alat komunikasi tanpa kabel yang bisa digunakan dalam radius tertentu. Intercom bisa
menghubungkan satu ruangan dengan ruangan lain di dalam sebuah area. Anda hanya perlu
menekan tombol tertentu pada intercom kemudian bersuara. Suara itu akan sampai pada intercom
lain yang terhubung dengan Anda dan sambungannya telah ditekan sebelumnya. Intercom masih
digunakan sampai saat ini. Biasanya, intercom dipakai di rumah sakit, kantor, atau di tempat lain
yang memang memerlukan hubungan antarsatu divisi dan divisi lainnya dengan cepat.
F. Gerakan dasar olahraga
1. Gerak lokomotor (gerakan berpindah tempat) : Berjalan, berlari dan melompat
2. Gerak non-lokomotor (gerakan tidak berpindah tempat atau bagian tubuh saja yang bergerak
3. namun tidak berpindah tempat) : mendorong, menarik, menekuk dan memutar
4. Gerak manipulatif (dimana adasesuatu yang digerakan) : Melempar, menangkap, menyepak, dan
memukul.
G. Jenis Pilihan Makanan Sehat
Makanan sehat seharusnya dapat memberikan beragam kandungan nutrisi dalam jumlah yang
memadai, termasuk mineral dan vitamin. Berikut beberapa jenis makanan sehat yang bisa jadi
pilihan dan baik untuk dikonsumsi setiap hari:
1. Sayur-sayuran : Sayuran hijau adalah makanan sehat peringkat pertama karena memiliki
kandungan nutrisi yang lengkap. Sayuran hijau yang baik dikonsumsi untuk kesehatan tubuh,
antara lain:
2. Brokoli : Sayuran yang satu ini kaya akan serat, kalsium, kalium, folat dan fitonutrien. Zat ini
adalah senyawa yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung, diabetes, dan beberapa jenis
kanker. Brokoli juga mengandung vitamin C, antioksidan, serta beta-karoten. Satu porsi brokoli,
yaitu sebanyak 100 gram dapat memberi kamu lebih dari 150 persen asupan vitamin C harian
yang disarankan.
3. Sayuran Berdaun Hijau : Penelitian telah menunjukkan bahwa banyak mengonsumsi sayuran
berdaun hijau gelap, seperti bayam atau kubis, dapat secara signifikan menurunkan risiko
seseorang terkena diabetes tipe 2. Bayam, misalnya, sangat kaya akan antioksidan, terutama
ketika direbus. Bayam juga merupakan sumber vitamin A, B6, C, E, dan K yang baik.
4. Buah-buahan
a. Apel, karena memiliki kandungan serat, vitamin C, dan antioksidan lain.
b. Jeruk, yang kaya vitamin C.
c. Alpukat, yang memiliki kandungan tinggi lemak sehat, kalium, dan vitamin C.
d. Pisang, sebagai salah satu sumber kalium.
e. Buah-buahan berry, seperti blueberry dan strawberry. Memiliki kandungan antioksidan dan
serat yang tinggi serta rendah kalori.
5. Daging dan Telur : Daging sapi tanpa lemak adalah sumber protein dan zat besi yang tinggi bila
dibanding daging lainnya. Selain itu, telur juga punya kelebihan karena memiliki kandungan
nutrisi yang lengkap, yaitu protein dengan kandungan asam amino essensial dan non essensial
lengkap, vitamin, mineral, dan lemak tak jenuh.
6. Kacang-Kacangan dan Biji-Bijian : Kelompok makanan ini merupakan jenis makanan sehat yang
renyah dan sarat akan nutrisi dan berbagai mineral penting untuk tubuh, termasuk magnesium
dan vitamin E. Kacang-kacangan merupakan sumber protein nabati yang baik, terutama bagi
mereka yang vegetarian.
7. Ikan dan Makanan Laut Lainnya : Makanan laut seperti ikan adalah sumber asam lemak omega-3
dan yodium. Berdasarkan penelitian, orang yang sering makan ikan laut memiliki risiko lebih
rendah terhadap beragam penyakit, seperti penyakit jantung dan cenderung berumur panjang.
8. Susu : Susu memiliki kandungan tinggi mineral, protein hewani, lemak sehat, dan juga vitamin.
Selain itu, kandungan kalsium pada susu juga memiliki kadar tinggi. Susu juga diolah menjadi
keju, difermentasi menjadi yoghurt yang baik untuk pencernaan karena mengandung banyak
bakteri baik.
TAMAN KOMPAS
TAMAN KETAKWAAN
SURAH AL-LAHAB
TAMAN SIMPUL

SIMPUL NELAYAN SIMPUL ANYAM

MENAKSIR TINGGI POHON

Anda mungkin juga menyukai