Anda di halaman 1dari 2

YAYASAN BADAN DHARMA DANA NASIONAL

Jl. Anggrek Neli Murni Blok A No.3, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat 11480
: 081120500500 : 021-5330414 : info@dharmadana.or.id : www.dharmadana.or.id

Nomor : 037/Pengurus YBDDN/I/2023 Jakarta, 19 Januari 2023


Lampiran : 1 (satu) lembar
Perihal : Pembentukan Perwakilan BDDN Provinsi di Seluruh Indonesia

Kepada Yth.
(Terlampir)
Di Tempat

Om Swastyastu,
Teriring doa kami panjatkan kehadapan Hyang Widhi Wasa, semoga kita semua senantiasa
dalam keadaan baik, sehat, dan sejahtera sehingga dapat menjalankan tugas dengan sebaik-
baiknya.
Badan Dharma Dana Nasional (BDDN) merupakan badan resmi yang dibentuk berdasarkan
Bhisama Sabha Pandita Parisada Hindu Dharma Indonseia Pusat Nomor: 01/Bhisama/Sabha
Pandita Parisada Pusat/X/2002 untuk menghimpun dan mengelola dana punya umat Hindu.
Sebagai upaya menjadikan BDDN sebagai badan yang memiliki integritas dan mendapat
kepercayaan dari umat Hindu, maka dilakukan revitalisasi termasuk mengubah payung
hukumnya menjadi Yayasan Badan Dharma Dana Nasional yang sebelumnya adalah Yayasan
Adikara Dharma Parisad.
Keputusan untuk mengubah hal tersebut telah ditetapkan dalam Mahasabha XII Parisada Hindu
Dharma Indonesia Nomor: VI/TAP/MAHASABHA XII/2021 tentang Yayasan Badan Dharma
Dana Nasional Sebagai Pengganti Yayasan Adikara Dhrama Parisad. Melalui Ketetapan
tersebut pemanfaatan dana punia yang telah terhimpun diperluas menjadi enam pilar, yaitu: (1)
Kesehatan dan/atau Kesejahteraan Pandita dan Pinandita; (2) Pendidikan dan pengembangan
Sumber Daya Manusia; (3) Pemberdayaan Ekonomi Umat; (4) Bantuan Sosial Kemanusiaan
dan terdampak Bencana Alam; (5) Mendukung kegiatan dan program kerja Parisada Hindu
Dharma Indonesia dan Organisasi Keagamaan Hindu lainnya; dan (6) Investasi.
Dalam rangka mengoptimalisasi peran BDDN di seluruh Indonesia, bersama ini kami mohon
kerja sama PHDI Provinsi seluruh Indonesia untuk membentuk Perwakilan BDDN Provinsi
yang strukturnya terdiri dari Ketua, Sekretaris, dan Bendahara. Struktur yang telah terbentuk
agar di sampaikan kepada BDDN untuk dapat ditetapkan.
Demikian permohonan kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima
kasih.
Om Santi, Santi, Santi Om.

YAYASAN BADAN DHARMA DANA NASIONAL


KETUA PENGURUS

DR. TRI HANDOKO SETO, S.SI., M.SC.

Tembusan kepada yth:


1. Ketua Umum Pengurus Harian PHDI Pusat di Jakarta
2. Pembina Yayasan BDDN di Tempat.
3. Pengawas Yayasan BDDN di Tempat.
YAYASAN BADAN DHARMA DANA NASIONAL
Jl. Anggrek Neli Murni Blok A No.3, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat 11480
: 081120500500 : 021-5330414 : info@dharmadana.or.id : www.dharmadana.or.id

Lampiran

1. Ketua PHDI Provinsi Aceh


2. Ketua PHDI Provinsi Bali
3. Ketua PHDI Provinsi Bangka Belitung
4. Ketua PHDI Provinsi Banten
5. Ketua PHDI Provinsi Bengkulu
6. Ketua PHDI DI Yogyakarta
7. Ketua PHDI DKI Jakarta
8. Ketua PHDI Provinsi Gorontalo
9. Ketua PHDI Provinsi Jambi
10. Ketua PHDI Provinsi Jawa Barat
11. Ketua PHDI Provinsi Jawa Tengah
12. Ketua PHDI Provinsi Jawa Timur
13. Ketua PHDI Provinsi Kalimantan Barat
14. Ketua PHDI Provinsi Kalimantan Selatan
15. Ketua PHDI Provinsi Kalimantan Tengah
16. Ketua PHDI Provinsi Kalimantan Timur
17. Ketua PHDI Provinsi Kalimantan Utara
18. Ketua PHDI Provinsi Kepulauan Riau
19. Ketua PHDI Provinsi Lampung
20. Ketua PHDI Provinsi Maluku
21. Ketua PHDI Provinsi Maluku Utara
22. Ketua PHDI Provinsi Nusa Tenggara Barat
23. Ketua PHDI Provinsi Nusa Tenggara Timur
24. Ketua PHDI Provinsi Papua
25. Ketua PHDI Provinsi Papua Barat
26. Ketua PHDI Provinsi Riau
27. Ketua PHDI Provinsi Sulawesi Barat
28. Ketua PHDI Provinsi Sulawesi Selatan
29. Ketua PHDI Provinsi Sulawesi Tengah
30. Ketua PHDI Provinsi Sulawesi Tenggara
31. Ketua PHDI Provinsi Sulawesi Utara
32. Ketua PHDI Provinsi Sumatera Barat
33. Ketua PHDI Provinsi Sumatera Selatan
34. Ketua PHDI Provinsi Sumatera Utara

Anda mungkin juga menyukai