Anda di halaman 1dari 14

SOAL IPAS BAB VI INTERAKSI SOSIAL DAN DINAMIKA SOSIAL

Soal Latihan Bab 6 (hal 235-237)


1. Interaksi sosial dapat terjadi jika ada kontak dan komunikasi yang terjadi. Kontak sosial primer
adalah kontak yang dilakukan langsung tanpa ada perantara atau pihak ketiga. Berikut yang
merupakan contoh kontak primer adalah....
A. Andi bernyanyi di kamar mandi
B. Budi menyapu rumah
C. Andi berbicara dengan Budi
D. Budi memesan makanan melalui Andi
E. Budi mendengarkan musik sendirian

2. Perhatikan beberapa contoh berikut.


(1) Rika dan Reksa bertukar senyum ketika bertemu.
(2) Guru dan peserta didik melangsungkan pembelajaran melalui software telekonferensi video.
(3) Pedagang menawarkan barang dagangannya di pinggir jalan.
(4) Reksa meminta Dika untuk menyampaikan pesan ke Dita bahwa ia tidak dapat menghadiri
acara bakti sosial di akhir pekan.
Contoh yang termasuk ke dalam kontak sosial sekunder ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

3. Gotong royong merupakan bentuk interaksi sosial dengan bekerja sama dan saling menolong.
Tujuan proses interaksi sosial asosiatif tersebut adalah....
A. menyelesaikan pertentangan
B. mencapai tujuan sosial bersama
C. mencapai titik temu dua belah pihak
D. mencapai kesepakatan dua belah pihak
E. mencari keuntungan berupa kemenangan

4. Saat sebelum pemilihan umum, partai A dan partai Y bergabung dengan tujuan memperoleh
suara yang lebih banyak. Peristiwa tersebut merupakan salah satu contoh dari interaksi sosial
asosiatif, yaitu....
A. gotong royong
B. bargaining
C. joint venture
D. kooptasi
E. koalisi

5. Persaingan ekonomi timbul akibat terbatasnya jumlah persediaan dibandingkan dengan jumlah
yang dibutuhkan. Produsen akan memproduksi barang dan jasa yang baik dan dengan harga yang
murah. Dampak persaingan tersebut adalah....
A. merugikan pihak jalur distribusi
B. menguntungkan pihak distribusi
C. menguntungkan pihak produsen
D. menguntungkan masyarakat sebagai konsumen
E. merugikan masyarakat sebagai konsumen

6. Persaingan terjadi untuk mendapatkan kedudukan dan peranan yang lebih tinggi dalam suatu
organisasi. Persaingan ini terjadi karena adanya keinginan untuk diakui sebagai orang atau
kelompok dalam hal....
A. hak, kewajiban, dan peranan
B. derajat, kedudukan, dan peranan
C. norma yang berlaku secara tertulis
D. kedudukan kelas sosial dan peranan
E. peraturan dari masyarakat setempat

7. Salah satu jenis pesan berdasarkan sifatnya adalah isi yang mengajak komunikan untuk
melakukan perubahan yang lebih baik atas kehendaknya sendiri. Akibat penyampaian jenis pesan
tersebut bagi komunikan adalah…
A. menerima sanksi
B. membuat keputusan
C. mengomunikasikan pesan
D. tidak merasa dipaksa komunikator
E. merasa tertekan oleh komunikator

8. Media komunikasi digunakan untuk menyampaikan pesan dari satu atau beberapa orang kepada
masyarakat agar dapat berpengaruh kepada ....
A. komunikasi sebagai konsumen
B. komunikasi sebagai produsen
C. komunikan sebagai pelanggan
D. masyarakat luas sebagai komunikan
E. masyarakat luas sebagai pelanggan pesan

9. Sosialisasi dibedakan menjadi dua tipe yang salah satunya merupakan sosialisasi yang dilakukan
oleh pemerintah dan masyarakat. Pada tipe sosialisasi inl, norma dan nilai yang berlakunya
tertulis, misalnya…
A. adat istiadat
B. peraturan pemerintah daerah
C. peraturan dari masyarakat setempat
D. peraturan untuk anggota masyarakat
E. peraturan hasil kesepakatan keluarga

10. Salah satu unsur pembentukan keteraturan sosial adalah kondisi masyarakat dengan keteraturan
relatif tetap akibat perilaku anggota masyarakat sesuai dengan nilai dan norma yang berlaku
secara terus-menerus yang disebut dengan ....
A. pola
B. order
C. keajegan
D. akomodasi
E. tertib sosial

11. Berdasarkan sudut penerimaannya, lembaga sosial yang diterima masyarakat dinamakan....
A. general institution
B. restricted institution
C. operative institution
D. unsanctioned institution
E. sanctioned institution

12. Perhatikan hal-hal sebagai berikut.


(1) Perbedaan kepentingan dan pertentangan pribadi.
(2) Terdapat perbedaan fisik.
(3) Kurangnya pengetahuan atas kebudayaan yang akan dihadapi.
(4) Terjadinya perkawinan campuran.
(5) Sikap saling menghargai kebudayaan dari kelompok lain.
Berikut yang merupakan faktor-faktor yang mendorong terjadinya asimilasi ditunjukkan oleh
nomor....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (5)
E. (4) dan (5)

13. Tujuan asimilasi adalah mencapai kesepakatan berdasarkan kepentingan dan tujuan bersama.
Dalam kesepakatan ini, unsur kebudayaan lama akan ditinggalkan dan berubah menjadi suatu
unsur baru sehingga tidak semua dapat menerima perubahan unsur ini. Berikut yang bukan
merupakan faktor penghambat proses asimilasi adalah ....
A. Terisolasinya kehidupan suatu golongan tertentu dalam masyarakat.
B. Kurangnya pengetahuan atas kebudayaan yang akan dihadapi.
C. Terdapat perbedaan sifat fisik.
D. Perbedaan kepentingan dan pertentangan pribadi.
E. Adanya persamaan musuh bersama dari luar.

14. Lembaga politik adalah lembaga yang bertujuan menentukan pihak yang menjabat dan
melaksanakan fungsinya mengurus pemerintahan. Berikut yang bukan fungsi dari lembaga politik
adalah....
A. melindungi warga negara
B. menerapkan undang-undang
C. mengatur layanan perawatan kesehatan warga negara
D. memberi pedoman tentang harga jual beli barang
E. menjaga kesiapan atau kewaspadaan menghadapi bahaya

15. Lembaga pendidikan merupakan sosialisasi sekunder yang memiliki tujuan menanamkan nilai
kedisiplinan. Tujuan sosialisasi sekunder tersebut adalah....
A. memberikan hukuman bagi pihak yang melanggar
B. memberikan kebebasan bagi pihak yang patuh
C. memberikan hadiah bagi yang patuh
D. membebaskan dari hukuman penjara
E. mempersiapkan generasi muda
16. Lembaga pendidikan formal diselenggarakan oleh sekolah secara sistematis, teratur, dan
bertingkat dengan mengikuti syarat yang telah ditetapkan. Sementara itu, pendidikan informal
bertindak sebagai pelengkap pendidikan formal dalam rangka mendukung
A. pendidikan sepanjang hayat
B. kebebasan bagi pihak yang patuh
C. memberikan hadiah bagi yang patuh
D. membebaskan dari hukuman penjara
E. mempersiapkan generasi muda

17. Andi dihukum oleh guru karena tidak mengerjakan tugas. Hukuman tersebut diberikan karena
Andi sudah berulang kali melakukan kesalahan yang sama. Dari peristiwa tersebut, terdapat
bentuk akomodasi yang berbentuk ....
A. koersi
B. mediasi
C. arbitrasi
D. ajudikasi
E. kompromi

18. Salah satu penyebab kesenjangan sosial-ekonomi adalah pembangunan yang tidak merata.
Sebagian masyarakat akan merasa tidak puas dan kecewa. Dampak dari kesenjangan sosial
terhadap pendidikan adalah meningkatnya....
A. pertikaian antarwarga
B. angka putus sekolah
C. angka kriminalitas
D. kesadaran sosial
E. angka solidaritas

19. Kompromi merupakan salah satu cara mengurangi tuntutan dari pihak yang bersengketa agar
tercapai penyelesaian dengan cara duduk bersama antara pihak yang bertikai dengan tujuan....
A. memahami peraturan dari masyarakat setempat
B. memahami norma yang berlaku secara tertulis
C. memahami kepentingan kedua belah pihak
D. mengurangi tuntutan salah satu pihak
E. mendapatkan kata sepakat

20. Kriminalitas adalah salah satu bentuk perilaku menyimpang yang melanggar norma dan nilai
dalam masyarakat. Dampak kriminalitas terhadap tatanan hidup bermasyarakat adalah....
A. menurunnya angka kriminalitas
B. menurunnya kesenjangan sosial
C. menurunnya pemukiman kumuh
D. meningkatnya angka putus sekolah
E. meningkatnya gangguan kejahatan

Soal Latihan Bab 7 (hal 288-290)


1. Berdasarkan hubungannya dengan benda lain, alat pemuas kebutuhan dibedakan menjadi
benda....
A. substitusi dan komplementer
B. produksi dan konsumsi
C. primer dan sekunder
D. ekonomi dan bebas
E. jasmani dan rohani

2. Perhatikan pasangan benda-benda berikut.


(1) Daging dan ikan.
(2) Mobil dan bensin.
(3) Pulpen dan pensil.
(4) Celana dan ikat pinggang.
(5) Mentega dan minyak goreng.
Pasangan benda yang mempunyai hubungan substitusi ditunjukkan nomor . . . .
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (5)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

3. Perhatikan dua gambar berikut.

Secara berurutan, kegiatan ekonomi yang terjadi pada kedua gambar adalah…
A. distribusi dan produksi
B. distribusi dan konsumsi
C. konsumsi dan produksi
D. konsumsi dan distribusi
E. produksi dan konsumsi

4. Berikut contoh kegiatan distribusi secara langsung adalah ...


A. Bapak Agung menjual hasil panen singkongnya kepada tetangga.
B. Lukman menjual ikan hasil tangkapannya di pasar tradisional.
C. PT Bersemi menjual produknya melalui agen distributor.
D. Firda menawarkan produk jualannya di e-commerce.
E. Astari menjual rumahnya melalui jasa makelar.

5. Berikut faktor ekonomi yang memengaruhi konsumsi adalah ....


A. tempat tinggal
B. tingkat pendidikan
C. tingkat pendapatan
D. jumlah tanggungan keluarga
E. lingkungan sosial, budaya, agama, dan adat istiadat
6. Perhatikan bagan berikut.

Alur yang ditandai oleh nomor 4 menunjukkan kegiatan....


A. penjualan barang dan jasa
B. pembelian faktor produksi
C. pendistribusian faktor produksi
D. pembayaran balas jasa faktor produksi
E. pembayaran atas pembelian barang dan jasa

7. Berikut faktor yang memengaruhi pergeseran kurva permintaan ke kiri adalah


A. peningkatan selera masyarakat
B. penurunan tingkat pendapatan
C. peningkatan harga barang substitusi
D. penurunan harga barang komplementer
E. peningkatan ramalan harga di masa depan

8. Pasar berfungi sebagai tempat memperkenalkan dan menginformasikan suatu barang atau jasa.
Hal ini sesuai dengan salah satu fungsi pasar, yaitu fungsi....
A. pembentuk harga
B. distribusi
C. negosiasi
D. produksi
E. promosi

9. Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) merupakan realisasi pasar bebas di Asia Tenggara yang telah
dilakukan secara bertahap sejak KTT ASEAN di Singapura pada tahun 1992. Dalam hal ini, MEA
termasuk jenis pasar yang diklasifikasikan berdasarkan…
A. wujud
B. struktur
C. transaksi
D. luas jangkauan
E. waktu penyelenggaraan

10. Berikut karakteristik pasar oligopoli adalah ...


A. Terdapat banyak pembeli, tetapi mereka tidak dapat memengaruhi harga.
B. Terdapat hambatan yang tinggi bagi produsen lain untuk masuk ke pasar.
C. Hanya terdapat satu penjual yang melayani banyak pembeli.
D. Ada kebebasan untuk masuk dan keluar pasar.
E. Harga dikendalikan oleh satu pembeli.

11. Cermati pernyataan-pernyataan berikut.


(1) Kenaikan harga antara 30-100% per tahun.
(2) Terjadi kekacauan ekonomi.
(3) Masyarakat tidak lagi menabung di bank.
(4) Masyarakat lebih memilih untuk menyimpan barang.
Pernyataan-pernyataan tersebut merupakan karakteristik inflasi pada tingkat....
A. tinggi
B. rendah
C. sedang
D. merayap
E. sangat tinggi

12. Berikut pasangan lembaga keuangan dan tugasnya yang tepat adalah....
Lembaga Keuangan Fungsi
A. Bank sentral Memberikan jasa
pertanggungan risiko
B. Bank umum Menghimpun dana dari
masyarakat dalam bentuk giro,
tabungan
C. Bank Perkreditan Rakyat Menyediakan pembiayaan dan
(BPR) penempatan dana berdasarkan
prinsip syariah
D. Pasar modal Mengatur dan menjaga
kelancaran sistem pembayaran
E. Perusahaan asuransi Menjadi sarana alternatif bagi
lembaga keuangan untuk
memenuhi kebutuhan dana
jangka pendek

13. Sebuah uang dikatakan sebagai uang fiat jika....


A. nilai riilnya lebih tinggi dari nilai nominalnya
B. nilai nominalnya lebih rendah dari nilai riilnya
C. nilai nominalnya lebih tinggi dari nilai intrinsiknya
D. nilai intrinsiknya lebih tinggi dari nilai nominalnya
E. nilai nominalnya lebih rendah dari nilai intrinsiknya

14. Cermati fungsi uang berikut.


(1) Sebagai alat tukar.
(2) Sebagai satuan hitung.
(3) Sebagai alat pembayaran.
(4) Sebagai alat penyimpan nilai.
(5) Sebagai alat pembayaran utang.
Fungsi turunan uang ditunjukkan nomor
A. (1) dan (3)
B. (2) dan (4)
C. (3) dan (4)
D. (3) dan (5)
E. (4) dan (5)
15. Berdasarkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 1/POJK.07/2013 tentang Perlindungan
Konsumen Jasa Keuangan, ada lima prinsip atau hak yang harus didapat oleh konsumen jasa
keuangan. Salah satunya adalah prinsip kerahasiaan. Prinsip tersebut mengatur bahwa…
A. konsumen jasa keuangan berhak mendapatkan perlindungan data pribadi
B. konsumen jasa keuangan berhak mengajukan pengaduan jika ada masalah dalam proses
transaksi
C. konsumen jasa keuangan berhak mendapatkan informasi tentang produk jasa keuangan
tersebut dengan sejelas-jelasnya
D. konsumen jasa keuangan berhak mendapatkan akses yang setara pada produk keuangan
sesuai klasifikasi yang ditentukan oleh penyedia produk
E. konsumen berhak mendapatkan pelayanan yang akurat dari sistem, prosedur, infrastruktur,
dan sumber daya manusia lembaga jasa keuangan yang mumpuni dan profesional

Uji Capaian Pembelajaran Semester 2 (hal 301-303)


1. Perhatikan gambar berikut.

Wilayah A merupakan daerah penghasil ikan laut, sedangkan wilayah B adalah daerah penghasil
sayur-mayur. Wilayah A membutuhkan sayur- mayur, sedangkan wilayah B membutuhkan ikan
laut. Untuk itu, kedua wilayah tersebut akan....
A. mendekatkan jarak dan waktu
B. mendorong pergerakan manusia
C. menimbulkan reaksi wilayah lain
D. melakukan interaksi perdagangan
E. memudahkan perpindahan barang

2. Kesenjangan sosial-ekonomi, kemiskinan, dan ketidakadilan merupakan beberapa masalah sosial


yang umum terjadi di masyarakat. Perilaku berupa tindakan kesewenang-wenangan dalam
pembagian sesuatu terhadap hak seseorang atau kelompok dinamakan....
A. kemiskinan
B. ketidakadilan
C. pengangguran
D. kesenjangan sosial
E. kesenjangan ekonomi

3. Wilayah dengan iklim tropis diketahui memiliki suhu yang cukup tinggi karena berada di garis
khatulistiwa. Meskipun Indonesia berada di garis khatulistiwa, suhu di wilayah ini tidak ekstrem
karena…
A. memiliki dua musim, yaitu musim penghujan dan kemarau
B. tidak dilalui oleh embusan angin taifun
C. memiliki kelembapan udara yang tinggi
D. dikelilingi oleh daratan
E. dikelilingi oleh lautan

4. Kerja sama bidang ekonomi merupakan kerja sama yang paling banyak dilakukan. Contohnya
adalah perdagangan ekspor-impor, penanaman modal, pembayaran dan penerimaan utang-
piutang, dan lain sebagainya yang berkaitan dengan masalah ekonomi. Kerja sama ekonomi
tersebut bertujuan....
A. memenuhi kebutuhan manusia
B. menjaga stabilitas internasional
C. menjaga hubungan antarnegara
D. memperbaiki daya saing ekonomi
E. memperbaiki distribusi pendapatan1222222222222222222222o
5. Perhatikan hal-hal sebagai berikut.
(1) Persamaan budaya.
(2) Memiliki empat musim.
(3) Negara bekas jajahan kolonialisme Belanda.
(4) Memiliki musuh yang sama.
(5) Persamaan pemimpin.
Latar belakang terbentuknya ASEAN ditunjukkan nomor....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)
E. (4) dan (5)

6. Lembaga politik adalah lembaga yang bertujuan menentukan pihak yang menjabat dan
melaksanakan fungsinya dalam mengurus pemerintahan. Berikut yang bukan fungsi lembaga
politik adalah ....
A. melindungi warga negara
B. menerapkan undang-undang
C. memberi pedoman tentang harga jual beli barang
D. mengatur layanan perawatan kesehatan warga negara
E. menjaga kesiapan atau kewaspadaan menghadapi bahaya

7. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut.


(1) Kebakaran hutan di Riau terjadi pada tahun 2013.
(2) Lapangan pekerjaan terdapat di kota A sehingga penduduk desa A melakukan komutasi.
(3) Jakarta mengalami banjir akibat alih fungsi hutan di hulu sungai sebagai permukiman.
(4) Pada zaman dahulu, transportasi perpindahan barang dilakukan dengan bantuan hewan.
Contoh konektivitas antarruang ditunjukkan nomor…
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

8. Perhatikan hal-hal sebagai berikut.


(1) Bertatap muka
(2) Berjabat tangan
(3) Berkirim kabar lewat media sosial
(4) Bersapa lewat telepon
Kontak sosial langsung ditunjukkan oleh nomor ...
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

9. Perhatikan gambar-gambar berikut.


Bentang alam yang terletak di Pulau Jawa ditunjukkan nomor....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (3) dan (4)
E. (4) dan (5)

10. Perhatikan gambar-gambar berikut.

Bangunan pada gambar tersebut merupakan contoh dari interaksi sosial asosiatif, yaitu ....
A. koalisi
B. akulturasi
C. akomodasi
D. kontravensi
E. gotong royong

11. Perhatikan gambar berikut.

Agen sosialisasi pada gambar memiliki tujuan....


A. mencapai kesuksesan
B. membentuk kepribadian
C. sebagai sarana penyampaian nilai dan norma
D. mempersiapkan generasi muda pada masa mendatang
E. mempelajari peran generasi muda dalam masyarakat

12. Perhatikan beberapa contoh berikut.


(1) Mencuri makanan di toko kelontong.
(2) Menyontek ketika ulangan.
(3) Mengeluarkan pendapat ketika rapat.
(4) Membuang sampah sembarangan.
(5) Menggunakan baju formal ketika wawancara kerja.
Penyimpangan sosial ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1), (2), dan (4)
B. (1), (3), dan (4)
C. (2), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

13. Perhatikan ciri-ciri berikut.


(1) Memiliki simbol.
(2) Usia lebih singkat dari anggotanya.
(3) Memiliki tradisi dan tata tertib.
(4) Memiliki fungsi yang terbatas.
Ciri-ciri lembaga sosial yang tepat ditunjukkan oleh nomor....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

14. Perhatikan beberapa lembaga sosial berikut.


(1) Majelis Perwakilan Rakyat
(2) Presiden
(3) Dewan Perwakilan Rakyat
(4) Mahkamah Agung
Lembaga sosial yang memiliki fungsi legislatif ditunjukkan oleh nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

15. Prinsip ekonomi adalah dasar berpikir yang digunakan oleh manusia dalam melakukan tindakan
ekonomi. Prinsip ekonomi dalam kegiatan produksi adalah....
A. mendapatkan kepuasan maksimal dari produk yang dikonsumsi dengan biaya dan
pengorbanan sekecil-kecilnya
B. menyampaikan barang dan jasa kepada konsumen dalam jumlah, mutu, dan waktu yang
tepat dengan biaya tertentu
C. menghasilkan barang atau jasa sebanyak- banyaknya dengan biaya produksi dan
pengorbanan tertentu
D. memenuhi misi sosial untuk membantu sesama dengan bergotong royong secara sukarela
E. mendistribusikan barang dan jasa yang dihasilkan

16. Perhatikan karakteristik pasar berikut.


(1) Hanya terdapat satu pembeli untuk banyak penjual.
(2) Pembeli dapat mengendalikan atau menentukan harga.
(3) Barang yang diperjualbelikan umumnya bahan baku atau bahan mentah.
(4) Pembeli biasanya bukanlah konsumen langsung, melainkan pedagang atau produsen yang
akan menjual kembali atau mengolah bahan tersebut sebelum dijual.
Berdasarkan karakteristik tersebut, jenis pasar yang dimaksud adalah....
A. monopsoni
B. oligopsoni
C. monopoli
D. oligopoli
E. duopoli

17. Kegiatan konsumsi dipengaruhi berbagai faktor. Salah satunya adalah tingkat harga barang dan
jasa. Semakin rendah harga barang dan jasa, maka....
A. semakin sedikit kebutuhan atas barang dan jasa
B. semakin sedikit barang dan jasa yang dikonsumsi
C. semakin banyak barang dan jasa yang dikonsumsi
D. semakin tinggi harga barang dan jasa yang dikonsumsi
E. semakin sedikit barang dan jasa yang tersedia untuk dikonsumsi

18. Salah satu karakteristik rumah tangga keluarga adalah menerima kompensasi berupa upah, sewa,
bunga, dan keuntungan dari rumah tangga produksi. Kompensasi tersebut merupakan imbal hasil
dari…
A. penjualan barang dan jasa
B. penyaluran barang dan jasa
C. pelaksanaan kegiatan ekonomi
D. penyerahan faktor-faktor produksi
E. pelaksanaan tugas administratif negara

19. Perhatikan kurva permintaan berikut.

Kondisi tersebut dapat terjadi jika…


A. jumlah subsidi meningkat
B. biaya produksi meningkat
C. tingkat pendapatan meningkat
D. harga barang substitusi menurun
E. harga barang komplementer meningkat

20. Perhatikan kegiatan-kegiatan lembaga keuangan berikut.


(1) Menetapkan dan menjalankan kebijakan moneter guna memelihara kestabilan mata uang.
(2) Mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran.
(3) Menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk giro, tabungan, sertifikat deposito,
deposito berjangka, dan bentuk-bentuk lainnya.
(4) Menyediakan pembiayaan dan penempatan dana berdasarkan prinsip syariah sesuai dengan
ketentuan yang ditetapkan Bank Indonesia.
(5) Menyediakan tempat untuk menyimpan aset dan surat berharga milik nasabah.
Kegiatan usaha bank umum ditunjukkan nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (5)
E. (4) dan (5)

Anda mungkin juga menyukai