Anda di halaman 1dari 9

SUMATIF AKHIR SEMESTER

(SAS) X

1. Pancasila merupakan Dasar Negara Republik Indonesia yang digali dari nilai dan budaya
asli indonesia. Konsep rumusan pancasila yang sah dan benar terdapat dalam...
a. Pembukaan UUDS 1950
b. Pembukaan UUD 1945
c. Pembukaan UUD RIS 1949
d. Piagam Jakarta
e. Konsep Ir. Soekamo pada tanggal l Juni 1945

2. Sidang BPUPKI yang dilakukan pada tanggal 29 - l Juni 1945, bertujuan untuk…
a. Merumuskan dasar negara Indonesia
b. Menentukan calon presiden
c. Menetapkan UUD
d. Memproklamasikan Kemerdekaan Indonesia
e. Membentuk Indonesia Merdeka

3. Tujuan dibentuknya Panitia Sembilan oleh Ir. Soekarno adalah…


a. Mengumpulkan nımusan-rumusan Dasar Negara
b. Menyelidiki usul-usul yang dikumpulkan mengenai perumusan Dasar Negara
c. Menyepakati Piagam Jakarta sebagai hukum Dasar Negara
d. Menetapkan bentuk pemerintahan, tata negara dan bahasa
e. Memerdekakan indonesia dengan cepat

4. Istilah Pancasila dimunculkan pertama kali (lahir) pada tanggal l juni 1945, tetapi sebagai
dasar negara secara hukum ditetapkan pada tanggal...
a. 29 Mei 1945, karena pertama kali sidang BPUPKI diselenggarakan untuk
membahas perumusan Pancasila sebagai dasar negara
b. 1 Juli 1945, karena pertama kali Soekarno mengusulkan Pancasila sebagai
philosophische grondslag dan weltanschauung
c. 17 Agustus 1945, karena bersamaan dengan dideklarasikan proklamasi
kemerdekaan indonesia
d. 18 Agusius 1945, karena pengesahan UUD 1945 dalam satu naskah dengan
pembukaan UUD 1945 yang pancasila terkandung di dalamnya
e. 22 Juni 1945, karena Panitia 9 berhasil membentuk piagam jakarta yang dimana
pancasila juga sudah menjadi satu dengan piagam jakarta tersebut

5. Dibawah ini yang termasuk kedalam salah satu anggota dari panitia 9, kecuali…
a. Ir. Soekarno
b. Mohammad Hatta
c. A.A. Maramis
d. Achmad Soebardjo
e. Sutarjo Kartohadikusumo

6. Urutan proses perumusan dasar negara baik secara lisan maupun tertulis dikemukakan
oleh beberapa tokoh BPUPKI, hingga disahkan sebagai Pancasila (Dasar Negara) yaitu. ..
a. Mr. Soepomo - Moh. Yamin - Mr. Soepomo - Ir. Soekarno
b. Moh. Yamin - Mr. Soepomo - Moh.Yamin – Ir. Soekarno
c. lr. Soekarno - Moh. Yamin - Mr. Soepomo
d. Moh. Yamin - Mr. Soepomo - Ir. Soekarno
e. Ir. Sorkarno - Mr. Soepomo - Moh. Yamin

7. Pada saat sidang BPUPKI I, para tokoh perumusan dasar negara mengutamakan jiwa
kebersamaan. Jiwa kebersamaan yang timbul dari para tokoh perumus Pancasila saat itu
di wujudkan dalam bentuk sikap...
a. Melindungi hak golongan minoritas
b. Mengutamakan golongan mayoritas
c. Mengedepankan semangat persatuan bangsa
d. Menghargai orang lain yang berpendapat sama
e. Mengedepankan semangat chauvinism

8. Terdapat pada alenia keberapakah rumusan Pancasila dalam pembukaan Undang-


Undaııg Dasar 1945?
a. I
b. II
c. III
d. IV
e. I dan IV
9. Demokrasi merupakan pemerintahan dari, oleh dan untuk rakyat. Konsep demokrasi juga
terdapat dalam rumusan dasar negara pada sidang BPUPKI I. Rumusan “Demokrasi”
merupakan salah satu usulan dari 3 tokoh nasional yaitu...
a. Moh. Yamin
b. Mr. Soepomo
c. Ir. Soekarno
d. A.A. Maramis
e. Achmad Soebarjo

10. Badan pertama kali yang dibentuk oleh jepang dimana badan tersebut bertujuan untuk
menyelidiki terkait dengan hal-hal penting Indonesia merdeka adalah. ..
a. Dokuritsu Junbi Cosakai
b. Dokuritsu Junbi Inkai
c. Panitia Sembilan
d. Panitia Kecil
e. Panitia Delapan

11. Di bawali ini yang merupakan hasil keputusan paling penting pada sidang BPUPKI
adalah. . .
a. Penunjukkan Ir. Soekarno sebagai presiden
b. Perumusan lima sila sebagai dasar negara
c. Terbentuknya panitia sembilan
d. Terbentuknya Piagam Jakarta
e. Perubahan sila I pada piagam Jakarta

12. “ Persatuan, Kekeluargaan, Keseimbangan, Musyawarah, Keadilan Sosial ” merupakan


rumusan yang disampaikan oleh.. .
a. Moh. Yamin tanggal 29 Mei 1945
b. Mr. Soepomo tanggal 30 Mei 1945
c. Ir. Soekarno tanggal 31 Mei 1945
d. Mr. Soepomo tanggal 31 Mei 1945
e. Ir. Soekarno tanggal 1 Juni 1945

13. Nama Pancasila sebagai dasar negara Indonesia pertama kali dikukuhkan oleh...
a. Moh. Yamin
b. Ir. Soekarno
c. Ir. Soekarno dan Moh. Hatta
d. Mr. Soepomo
e. H. Agus Salim
14. Dasar Negara yang dimiliki oleh suatu bangsa biasanya bersumber dari ciri-ciri khas
bangsa bersangkutan, Hal itu sering disebut...
a. Ideologi negara
b. Pandangan hidup bangsa
c. Kepribadian bangsa
d. Pedoman hidup bangsa
e. Dasar negara

15. Pancasila yang tercantum dalam pembukaan UUD 1945, dilihat dari proses terjadinya
merupakan. . .
a. Perjanjian luhur bangsa indoensia
b. Ideologi negara
c. Sumber hukum nasional
d. Dasar negara
e. Pandangan hidup bangsa

16. Dalam kedudukan sebagai pandangan hidup bangsa, pancasila merupakan….


a. Cita-cita dan tujuan hidup bangsa
b. Dasar negara mengatur pemerintahan negara
c. Gambaran sikap dan prilaku manusia indoensia
d. Pegangan dan pedoman hidup bangsa indonesia
e. Perjanjian luhur bangsa Indonesia

17. Naskah hasil rapat yang dibentuk oleh panitia 9 yang diberi nama dengan sebutan “
Jakarta Charter” berhasil disahkan pada tanggal...
a. 29 Mei 1945
b. 1 Mei 1945
c. 1 Juni 1945
d. 22 Juni 1945
e. 1 oktober 1945

18. Alasan pancasila dijadikan sebagai dasar negara indoensia yaitu...


a. Sejarah bangsa sangat terkait erat dengan sejarah lahirnya Pancasila
b. Pancasila diusulkan oleh founding fathers Indoensia
c. Pancasila dapat dijadikan alat sebagai pemersatu bangsa
d. Nilai yang ada dalam Pancasila mencerminkan jiwa bangsa indonesia
e. Pancasila dianggap sangat demokratis sehingga cocok untuk NKRI

19. Tiga Fungsi pokok Pancasila antara lain…


a. Lambang Negara, Dasar Negara, Pertahanan Negara
b. Pandangan hidup, ideologi negara, dasar negara
c. Penguat, pemersatu, pengokoh
d. Jiwa bangsa, ideologi, dasar negara
e. Tujuan hidup, nilai hidup, pandangan hidup

20. Berkaitan dengan adanya pengaruh budaya asing, kedudukan Pancasila yaitu sebagai ....
a. dasar negarab
b. penyaring atau filter
c. pedoman hidup bangsa
d. jiwa dan kepribadian bangsae.
e. Sebagai penangkal

21. Contoh upaya penerapan nilai kepribadian bangsa sesuai dengan sila pertama adalah...
a. menegakkan ajaran agama dengan segala cara
b. melestarikan gotong royong dan kerja sama
c. membantu teman-teman di sekolah
d. memupuk diri dengan akhlak yang baik
e. mendisiplinkan diri waktu belajar

22. Berikut ini yang tidak termasuk ciri orang yang bermoral Pancasila yaitu….
a. Semua masalah diselesaikan melalui musyawarah
b. Segala tindakannya ingin mendapat pujian dari masyarakat
c. Mengutamakan masyarakat daripada diri sendiri
d. Perbuatannya selalu menguntungkan orang banyak
e. Berhati-hati dalam setiap mengambil setiap keputusan

23. Pengertian konstitusi dalam arti sempit sama dengan ....


a. UU
b. UUD
c. Hukum
d. Treaty
e. Konvensi

24. Dasar yuridis perubahan UUD Negara RI yaitu ...


a. pasal 17 dan 28
b. pasal 3 dan 36
c. pasal 3
d. pasal 35
e. pasal 3 dan 37

25. Salah satu tujuan perubahan UUD 1945 yang dilakukan bangsa Indonesia adalah …
a. memberikan pengukuhan hukum pemerintahan
b. membentuk struktur ketatanegaraan
c. menyempurnakan aturan dasar mengenai tata negara
d. mewujudkan kebebasan berpendapat
e. mempertegas kekuasaan pemerintah
26. Pedoman dasar dalam mengatur kehidupan penyelenggaraan ketatanegaraan Negara
dalam berbagai bidang kehidupan yang meliputi politik, ekonomi, sosial budaya dan
pertahanan keamanan merupakan pengertian …
a. Traktat
b. Negara
c. Konstitusi
d. Dasar Negara
e. Konvensi

27. UUD Sementara 1950 pernah berlaku di Indonesia pada tanggal …


a. 5 Juli 1959 - 21 Mei 1989
b. 17 Agustus 1950 - 5 Juli 1959
c. 18 Agustus 1945 - 27 Desember 1949
d. 27 Desember 1949 - 17 Agustus 1950
e. 5 Juli 1959 - 11 Maret 1966

28. Di tengah proses pembahasan perubahan UUD 1945 terdapat kesepakatan dasar dalam
melakukan perubahan dengan cara addendum yaitu perubahan dilakukan dengan …
a. boleh merubah naslkah asli untuk penyempurnaannya
b. boleh merubah naskah asli diganti dengan yang baru
c. tetap mempertahankan naskah aslinya dan naskah perubahannya diletakkan melekat
pada naskah asli
d. boleh merubah naskah asli ditambah dengan naskah baru
e. tetap mempertahankan naskah asli dan naskah perubahannya

29. Dalam melakukan perubahan atau amandemen terhadap UUD 1945 terdapat kesepakatan
yang mendasar yaitu tidak melakukan perubahan terhadap :
a. Pasal yang mengattur lembaga tinggi Negara
b. Pembukaan UUD 1945
c. Aturan Peralihan
d. Batang tubuh UUD 1945
e. Penjelasan UUD 1945

30. Dibawah ini lembaga negara yang diberikan kewenangan untuk mengubah dan
menetapkan UUD adalah…
a. MPR
b. DPR
c. DPRD
d. Presiden dan Wakil Presiden
e. MA/MK/KY
31. Pembahasan proses perubahan UUD 1945 oleh MPR melalui beberapa tingkatan.
Pembahasan tingkat yang ketiga dilakukan oleh …
a. Sidang Umum MPR
b. Badan Pekerja MPR
c. Komisi/ Panitia Ad Hoc
d. Rapat paripurna MPR
e. Rapat Fraksi-fraksi

32. Norma yang bersumber dari kebiasaan masyarakat setempat yang terpelihara dengan
baik, merupakan pengertian dari norma…
a. Hukum
b. Kesopanan
c. Kesusilaan
d. Agama
e. Hukum dan Agama

33. Contoh bentuk pelaksaaan dari sila ke 3 dalam kehidupan berbangsa dan bernegara antara
lain…
a. Memeluk agama sesuai dengan keyakinan masing-masing
b. Rela berkorban dan tenggang rasa
c. Menggunakan produk dalam negeri/lokal
d. Demokrasi dan pemilihan presiden
e. Menghargai hasil karya orang lain dan bergotong royong

34. Sikap berikut ini yang yang sesuai dengan nilai yang terkandung dalam sila "Keadilan
sosial bagi seluruh rakyat Indonesia" adalah...
A. Bergotong-Royong
B. Berani membela kebenaran dan keadilan
C. Tidak boleh memaksakan kehendak kepada orang lain
D. Membina kerukunan hidup di antara sesama umat beragama
E. Mengembangkan persatuan Indonesia atas dasar Bhinneka Tunggal Ika

35. Pancasila merupakan sumber dari segala sumber hukum dalam ketatanegaraan di
Indonesia, hal ini berdampak yaitu....
A. Segala peraturan yang ada harus berdasar dan bersumber dari Pancasila
B. Pancasila adalah hukum tertulis yang mengatur kehidupan warga negara
C. Norma adat yang berkembang di masyarakat diperbolehkan hidup
D. Pancasila menjadi asas dalam membangun persatuan dan kesatuan
E. Pancasila menjadi cita-cita politik bangsa Indonesia

36. Secara yuridis konstitusional, Pancasila sebagai dasar negara terletak dalam...
A. Batang tubuh Undang-Undang Dasar 1945
B. Penjelasan Undang-Undang Dasar 1945
C. Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945
D. Lambang Burung Garuda
E. Proklamasi

37. Pada sila pertama, Pancasila sebagai pandangan hidup mengajarkan bangsa Indonesia
untuk selalu menjadi bangsa yang….
A. Memiliki kemuliaan, tidak peduli suku, bangsa, atau agamanya
B. Selalu mencintai tanah air, bangsa, dan bahasanya
C. Mengedepankan nilai-nilai kerakyatan atau demokrasi dalam kehidupan bernegara.
D. Beriman dan bertakwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan bangsa yang bertoleransi
terhadap perbedaan praktik-praktik ibadah umat beragama lain
E. Menyadari bahwa keadilan dan kesejahteraan hidup adalah tujuan bersama

38. Pada sila ketiga, Pancasila sebagai pandangan hidup mengingatkan bangsa Indonesia…
A. Menghargai berbagai macam perbedaan suku, agama, dan bu daya yang ada di
Indonesia dengan menjunjung semboyan ‘’Bhinneka Tunggal Ika’’
B. Memiliki kemuliaan, tidak peduli suku, bangsa, atau agamanya
C. Menyadari bahwa keadilan dan kesejahteraan hidup adalah tujuan bersama
D. Mengedepankan nilai-nilai kerakyatan atau demokrasi dalam kehidupan bernegara
E. Beriman dan bertakwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan bangsa yang bertoleransi
terhadap perbedaan praktik-praktik ibadah umat beragama lain

39. Pada sila keempat, Pancasila sebagai pandangan hidup memberikan pesan agar bangsa
Indonesia menjadi bangsa yang…
A. Memiliki kemuliaan, tidak peduli suku, bangsa, atau agamanya
B. Menyadari bahwa keadilan dan kesejahteraan hidup adalah tujuan bersama
C. Mengedepankan nilai-nilai kerakyatan atau demokrasi dalam kehidupan bernegara
D. Selalu mencintai tanah air, bangsa, dan bahasanya
E. Bertoleransi terhadap perbedaan praktik-praktik ibadah umat beragama lain

40. Pada sila kelima, Pancasila sebagai pandangan hidup menghendaki agar setiap warga
negara Indonesia yang....
A. Selalu mencintai tanah air, bangsa, dan bahasanya
B. Memiliki kemuliaan, tidak peduli suku, bangsa, atau agamanya
C. Menyadari bahwa keadilan dan kesejahteraan hidup adalah tujuan bersama
D. Bertoleransi terhadap perbedaan praktik-praktik ibadah umat beragama lain
E. Mengedepankan nilai-nilai kerakyatan atau demokrasi dalam kehidupan bernegara
Essay
1. Jelaskan apakah makna kedudukan pancasila sebagai dasar Negara !
2. Sebutkan rumusan dasar Negara yang disampaikan oleh Ir. Soekarno pada tanggal 1
Juni 1945 !
3. Sebutkan pengamalan nilai pancasila sila ke 2 dan 5 dalam kehidupan sehari-hari!
4. Apakah yang dimaksud dengan konstitusi dan jelaskan fungsi konstitusi terhadap
suatu Negara !
5. Jelaskan fungsi diadakannya perubahan (amandemen) terhadap sebuah konstitusi!

KUNCI JAWABAN
1B 11 B 21 A 31 A
2A 12 D 22 B 32 B
3B 13 B 23 B 33 C
4D 14 C 24 E 34 A
5C 15 D 25 C 35 A
6D 16 D 26 D 36 C
7C 17 D 27 D 37 D
8D 18 D 28 C 38 A
9C 19 B 29 B 39 C
10 A 20 B 30 A 40 C

Anda mungkin juga menyukai