Anda di halaman 1dari 8

1. Kekuasaan tersebut tetap ada sepanjang negara tetap. berdiri walaupun pemerintah sudah berganti.

Pernyataan tersebut merupakan sifat kedaulatan yang....


A. Asli
B. Tunggal
C. Permanen
D. Tak terbatas
2. Tokoh yang mengemukakan tentang teori kedaulatan rakyat adalah....
A. Hugo de Groot dan Immanuel Kant
B. Montesquieu dan J.J. Rousseau
C. Jean Bodin dan G. Jellinek
D. Augustinus dan Thomas Aquino
3. Menurut Montesquieu kekuasaan untuk melaksanakan peraturan perundang-undangan yang berlaku
dinamakan kekuasaan ....
A. Legislatif
B. Eksekutif
C. Yudikatif
D. Mahkamah Agung
4. Kekuasaan untuk menegakkan peraturan perundang-undangan yang berlaku apabila terjadi pelanggaran
dinamakan kekuasaan....
A. Legislatif
B. Eksekutif
C. Yudikatif
D. Mahkamah Agung
5. Demokrasi berasal dari bahasa Yunani yaitu dari ta demos dan kratein yang artinya....
A. Rakyat dan negara
B. Negara dan rakyat
C. Rakyat dan pemerintahan
D. Pemerintahan dan rakyat
6. Pembahasan untuk menyatukan pendapat dalam menyelessaikan masalah bersama dikenal dengan
istilah....
A. Mufakat
B. Toleransi
C. Musyawarah
D. Gotong royong
7. Pemilihan umum sebagai sarana perwujudan demokrasi dan kedaulatan rakyat, dilaksanakan berdasarkan
asas-asas berikut ...
A. Langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil
B. Langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan damai
C. Langsung, umum, bebas, rahasia, tertib, dan adil
D. Langsung, umum, bebas, rahasia jujur, dan tertib
8. Pelaksanaan demokrasi di Indonesia terbagi daJam beberapa fase, diantaranya demokrasi reformasi yang
berlangsung pada periode....
A. 1945-1959
B. 1959-1966
C. 1966-1998
D. 1998-sekarang
9. Pada masa berlakunya Undang-Undang Dasar Sementara (UUDS) beberapa kondisi yang dapat
membahayakan kehidupan berbangsa dan bernegara. Hal ini menyebabkan presiden Soekarno
mengeluarkan suatu Dekrit Presiden yang memuat ketentuan berikut kecuali....
A. Pembubaran badan konstituante
B. Berlakunya kembali UUD 1945 dan tidak berlakunya UUDS 1950
C. Pembentukan MPRS dan DPAS
D. Pembentukan MPRS dan KPK
10. Pada fase demokrasi Pancasila terdapat penyalah gunaan kekuasaan akibat dari masa jabatan presiden
yang terlalu lama dan tidak dibatasi periodenya. Hal tersebut ditandai dengan maraknya KKN. Berikut
yang bukan merupakan bagian dari KKN adalah....
A. Korupsi
B. Kolusi
C. Neopolitik
D. Nepotisme
11. Era Reformasi disebut juga era kebebasan dimana kondisi kehidupan masyarakat diwarnai oleh
kehidupan yang serba bebas. Kebebasan tersebut meliputi....
A. Kebebasan berbicara
B. Kebebasan berekspresi
C. Kebebasan berorganisasi
D. Semua benar
12. Konsep kebebasan yang diterapkan pada masa Reformasi dapat memacu kreativitas masyarakat tetapi
dapat juga menimbulkan beberapa hal negatif seperti berikut ini, kecuali....
A. Pergaulan bebas terutama remaja
B. Meningkatnya rasa persatuan dan kesatuan
C. Semakin lunturnya moral terutama kesopanan
D. Peredaran narkoba dan minuman keras yang semakin merajalela
13. Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa merupakan ideologi yang bersifat terbuka. Berikut
yang Bukan merupakan ciri-ciri ideologi terbuka adalah ....
A. Diciptakan oleh negara atau pemikiran seseorang
B. Diciptakan oleh kesepakatan bangsa itu sendiri
C. Digali dari kekayaan rohani dan budaya bangsa itu sendiri
D. Berkembang sesuai perkembangan zaman tanpa kehilangan jati diri bangsa
14. Ideologi tertutup dianut oleh negara-negara komunis yang pada akhirnya mengalami kehancuran oleh
bangsanya sndiri. Berikut adalah negara yang masih berideologi tertutup ....
A. Jerman
B. Jepang
C. Korea Utara
D. Korea Selatan
15. Pancasila sebagai ideologi terbuka mengandung nilai-nilai berikut ini, kecuali....
A. Nilai Dasar
B. Nilai Tunggal
C. Nilai Praksis
D. Nilai Instrumental
16. Pada sidang BPUPKI yang pertama tanggal 29 Mei 1945 Mr. Muhammad Yamin berpidato dan
mengusulkan 5 (lima) asas dan dasar bagi negara Indonesia merdeka yang akan didirikan. Rumusan Dasar
Negara ada5 (lima) kalimat, kalimat pertama berbunyi :
A. Peri Kemanusiaan
B. Peri Ketuhanan
C. Mufakat/demokrasi
D. Peri Kebangsaan
17. Makna ideologi Pancasila yaitu sebagai keseluruhan pandangan, cita-cita, dan nilai bangsa Indonesia
yang secara normatif perlu diwujudkan dalam .....
A. kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan berbangsa
B. kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan berkeluarga
C. kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan beragama
D. kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bertetangga
18. Pancasila sebagai pandangan hidup Bangsa Indonesia dan dasar negara Republik Indonesia harus benar-
benar diamalkan oleh setiap warga negara Indonesia dengan cara .....
A. Membiasakan perilaku yang sesuai dengan hukum yang berlaku
B. membiasakan perilaku sesuai dengan Pancasila
C. memahami butir-butir pengamalan Pancasila
D. berbuat sesuai anjuran para pejabat
19. Sidang BPUPKI yang pertama kali dilaksanakan pada tanggal 29 Mei sampai dengan 1 Juni 1945
membahas tentang .....
A. Rancangan Dasar Negara Indonesia merdeka
B. Rancangan UUD Negara Indonesia merdeka
C. Susunan kabinet pertama setekag Indonesia merdeka
D. Rancangan naskah Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
20. Perwujudan nilai-nilai Pancasila dalam bidang pertahanan dan keamanan dalam UUD NegaraRepublik
Indonesia Tahun 1945 berbunyi :”Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha
pertahanan dan keamanan negara”, hal ini merupakan bunyi UUD Negara Republik Indonesia Tahun
1945 pasal .....
A. 30 ayat (1).
B. 30 ayat (2).
C. 27 ayat (2).
D. 27 ayat (3).
21. Pancasila sebagai ideologi terbuka memiliki 3 (tiga) dimensi yaitu :
A. dimensi idealisme, normatif dan formalitas
B. dimensi legalitas, normatif, realitas
C. dimensi idealisme, legalitas, realitas
D. dimensi idealisme, normatif, realitas
22. Seperangkat peraturan hidup yang diterima sebagai perintah, larangan-larangan dn ajaran yang berasal
dari Tuhan Yang Maha Esa merupakan .....
A. tujuan norma hukum
B. pengertian norma hukum
C. sifat norma agama
D. fungsi norma agama
23. Pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 merupakan satu kesatuan dengan Proklamasi
Kemerdekaan 17 Agustus 1945, oleh karena ituantara Pembukaan UUD Negara Reublik Indonesia
dengan Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945 .....
A. isinya sama
B. tidak dapat dipisah-pisah
C. isinya berbeda tetapi kalimatnya relevan
D. dapat dipisah-pisahkan
24. Contoh perilaku siswa yang memiliki sikap positif terhadap pokok-pokok pikiran dalam pembukaan UUD
Negara Republik Indonesia Tahun 1945 di lingkungan bangsa dan negara adalah .....
A. menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar
B. ikut serta dalam kegiatan kerja bakti membersihkan lingkungan
C. hidup rukun dengan saudara
D. ikut serta dalam belajar kelompok
25. Peraturan Peundang-undangaan yang dibuat oleh presiden apabila negara dalam hal ikhwalkegentingan
yang memaksa disebut .....
A. Peraturan pemerintah
B. Undang-undang
C. Peraturan Presiden
D. Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang
26. Dalam melaksanakan tugasnya DPR memiliki fungsi .....
A. Anggaran, Legislasi dan Pengawasan
B. Pengawasan, Anggaran dan Hukuman
C. Anggaran, legislasi dan Pemantapan
D. Pengawasan, Anggaran dan prerogatif
27. Munculnya semnagat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia dimulai sejak diikrarkannya Sumpeh
Pemuda, peristiwa tersebut terjadi pada Kongres Pemuda II diselenggarakan pada tanggal .....
A. 28 Oktober 1926
B. 8 Oktober 1928
C. 18 Oktober 1926
D. 28 Oktober 1928
28. Sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada NKRI yang berdasarkan
Pancasila dan UUD Negara Republik Indonesia Tahu 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa
dan negara adalah pengertian .....
A. Cinta tanah air
B. Bela negara
C. Patriotisme
D. Nasionalisme
29. Pancasila sebagai dasar negara mengandung arti bahwa Pancasila menjadi .....
A. Sumber acuan dalam menyusun etika kehidupan penyelenggaraan berbangsa dan bernegara bagi
seluruh rakyat Indonesia.
B. Landasan politik yang menghindarkan praktik-praktik politik tak bermoral dan tak bermartabat.
C. Suatu asas kerohanian yang meliputi suasana kebatinan atau cita-cita hukum.
D. Nilai-nilai yang dianutnya mengandung unsur-unsur kenegaraan yang tinggi
30. Sikap yang harus ditampilkan oleh setiap warga negara dalam kehidupan sehari hari, yang sesuai dengan
sila-sila Pancasila, khususnya sila Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam
permusyawaratan /perwakilan adalah .....
A. Memajukan pergaulan demi persatuan /kesatuan bangsa yang ber-Bhinneka Tunggal Ika
B. Menempatkan persatuan, kesatuan, dan kepentingan bangsa diatas kepentingan pribadi
C. Mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama
D. Bangga sebagai bagian dari bangsa Indonesia dan bangga bertanah air Indonesia
31. Tantangan dalam penerapan Pancasila pada masa reformasi adalah menurunnya rasa persatuan dan
kesatuan diantara sesama warga bangsa saat ini. Sikap dan perilaku yang termasuk menurunkan rasa
persatuan dan kesatuan adalah .....
A. Kebebasan berbicara dan berorganisasi
B. Terjadinya konflik antar warga di beberapa daerah
C. Kebebasan berorganisasi, dan berekspresi masyarakat Indonesia
D. Kebebasan berbicara dan berekspresi masyarakat Indonesia
32. Perhatikan Perundang-undangan di bawah ini!
1. UUD 1945 5. Perda Provinsi
2. Ketetapan MPR 6. Perda Kabupaten
3. Peraturan Presiden 7. Peraturan Pemerintah
4. UU/PERPPU
Tata urutan Peraturan Perundang-undangan menurut UU No.12 Tahun 2011 yang benar adalah .....
A. 1-2-3-4-5-6-7
B. 1-2-4-7-3-5-6
C. 2-1-4-7-3-5-6
D. 2-1-7-3-4-5-6
33. Tata urutan peraturan perundang-undangan di Indonesia disusun secara hierarkis. Makna hierarki
peraturan perundangan adalah peraturan yang .....
A. Lebih rendah menjadi pertimbangan pembuatan peraturan diatasnya
B. Lebih tinggi menjadi sumber dan dasar bagi peraturan dibawahnya
C. Bersifat khusus mengesampingkan peraturan yang bersifat umum
D. Baru disahkan mengesampingkan peraturan-peraturan yang lama
34. Penjabaran nilai Pancasila yang terkandung dalam pokok pikiran ketiga Pembukaan UUD 1945
adalah .....
A. Melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dengan berdasar atas
persatuan.
B. Negara berdasarkan atas Ketuhanan Yang Maha Esa, menurut dasar kemanusiaan yang adil dan
beradab.
C. Negara yang berkedaulatan rakyat, berdasarkan atas kerakyatan dan permusyawaratan /Perwakilan.
D. Negara hendak mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
35. Kedaulatan atau kekuasaan tertinggi suatu negara, terdiri atas dua bentuk, yaitu kedaulatan ke dalam dan
kedaulatan ke luar. Kedaulatan keluar adalah .....
A. Kekuasaan dan kewenangan suatu negara untuk berhubungan dan bekerja sama dengan bangsa lain
tanpa terikat oleh kekuasaan lain
B. Kekuasaan suatu negara untuk mengatur dan mengurus segala kepentingan rakyatnya tanpa campur
tangan negara lain
C. Kekuasaan untuk mengelola semua sumber daya alam yang ada di wilayahnya tanpa campur tangan
negara lain
D. Kekuasaan untuk memanfaatkan dan memaksimalkan semua sumber daya alam baik di darat, laut,
maupun udara, untuk kemakmuran rakyatnya tanpa campur tangan negara lain
36. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Presiden dibantu oleh menteri-menteri negara.
(2) Kepala Pemerintahan dipilih oleh Parlemen/Dewan Perwakilan Rakyat.
(3) Menteri-menteri diangkat dan diberhentikan oleh Presiden.
(4) Kepala pemerintahan adalah perdana menteri dan kepala negara adalah presiden/raja/kaisar.
(5) Setiap menteri membidangi urusan tertentu dalam pemerintahan
Ciri sistem pemerintahan presidensial yang diterapkan di Indonesia, ditunjukkan pada nomor .....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (3), dan (5)
C. (2), (3), dan (4)
D. (3), (4), dan (5)
37. Contoh peran serta siswa dalam mematuhi peraturan perundang-undangan dalam kehidupan sehari-hari di
sekolah yaitu .....
A. Menaati tata tertib siswa
B. Melaksanakan semua perintah guru
C. Suka mengalah dalam pergaulan
D. Melaksanakan piket setiap hari
38. Kedaulatan dalam suatu negara memiliki empat sifat pokok. Salah satunya adalah sifat “Tunggal” yang
memiliki arti bahwa kekuasaan itu .....
A. Tidak dibatasi oleh kekuasaan lain
B. Tidak berasal dari kekuasaan lain yang lebih tinggi
C. tetap ada sepanjang negara berdiri walaupun pemerintah sudah berganti
D. merupakan satu-satunya dalam negara dan tidak dibagi kepada badan-badan lain.
39. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Melindungi kepentingan-kepentingan manusia
2. Mewujudkan ketertiban dan kedamaian dalam masyarakat
3. Melindungi kepentingan sekelompok orang
4. Mewujudkan keinginan orang-orang yang berkuasa
Tujuan norma atau aturan dibuat oleh manusia ditunjukkan oleh nomor .....
A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
40. Salah satu bentuk keberagaman di Indonesia adalah keberagaman agama. Contoh perbuatan yang
menunjukan penghormatan dan toleransi atas keberagaman adalah .....
A. Memaafkan kesalahan yang dilakukan teman yang beragama lain.
B. Tidak mengganggu orang lain yang sedang melaksanakan ibadah
C. Memaafkan kesalahan yang diperbuat saudara sebangsa dan seagama
D. Berusaha meningkatkan keimanan sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing
41. Dalam mempertahankan Negara kesatuan republik Indonesia diperlukan sikap rela berkorban seperti yang
dicontohkan para pahlawan. Pada era pembangunan seperti saat ini sikap rela berkorban dapat ditunjukan
dengan cara .....
A. Tidak menggunakan hak pilih dalam pemilu
B. Menggunakan Produk-produk impor
C. Mematuhi peraturan lalulintas pada saat ada petugas
D. Membayar pajak
42. Keberagaman sosial budaya hendaknya dikelola dengan sebaik mungkin. Contoh peran aktif masyarakat
dalam mengelola keberagaman sosial budaya adalah .....
A. Mengadakan festifal budaya
B. Memberikan dana untuk pelestarian budaya
C. Membuat peraturan pengelolaan budaya daerah
D. Memfasilitasi sarana dan prasarana sosial budaya
43. Sikap menghargai keberagaman lebih ditunjukan oleh para pendiri bangsa pada saat berlangsung sidang
BPUPKI, yaitu .....
A. Menyetujui isi naskah Pembukaan UUD 1945
B. Menghilangkan tujuh kata dalam naskah Piagam Jakarta
C. Mengurangi jumlah sila dalam naskah Piagam Jakarta
D. Menambah jumlah sila dalam naskah Piagam Jakarta
44. Sikap positif terhadap Pancasila terutama sila kedua dalam kehidupan berbangsa dan bernegara .....
A. Menghormati oarang yang lebih tua
B. Membantu orang lain katena haknya
C. Menghormati hak-hak orang lain
D. Meningkatkan kegiatan silaturahmi
45. Pancasila yang terdapat dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945 digunakan sebagai pedoman dalam
penyelenggaraan pemerintahan. Penerapan Pancasila terkait dengan hal tersebut berfungsi sebagai .....
A. dasar negara
B. ideologi terbuka
C. kepribadian bangsa
D. pandangan hidup bangsa
46. Perhatikan Pernyataan berikut !
(1) Hidup rukun dan damai dalam setiap antar umat beragama
(2) Tidak memaksakan agama atau kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa kepada orang lain
(3) Menjunjung tinggi nila-nilai kemanusiaan
(4) Sikap percaya dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
Nilai Dasar Ketuhanan Yang Maha Esa ditunjukan oleh nomor .....
A. (1), (2), dan (3)
B. (2), (3), dan (4)
C. (1), (3), dan (4)
D. (1), (2), dan (4)
47. Pancasila telah menjadi kesepakatan (konsensus) nasional yang diterima secara luas oleh seluruh rakyat
Indonesia. Sehingga perlu komitmen berbangsa dan bernegara yang harus dimiliki oleh generasi muda
terhadap Pancasila yaitu .....
A. mempelajari dan menghafalkan urutan bunyi sila-sila pancasila yang benar
B. membandingkan antara Pancasila dalam pembukaan dengan piagam jakarta
C. mengamalkan nilai-nilai Pancasila agar terwujud persatuan dan kesatuan
D. menghargai tokoh perumus yang telah menghasilkan ideologi yang disegani
48. Pasal 7 UUD NRI Tahun 1945 hasil amandemen berbunyi “Presiden dan wakil Presiden memegang
jabatan selama lima tahun, dan sesudahnya dapat di pilih kembali dalam jabatan yang sama hanya untuk
satu kali masa jabatan”.
Keadaan yang mungkin terjadi apabila pasal tersebut tidak di amandemen adalah .....
A. Indonesia menjadi negara dengan sistem totaliter
B. Presiden akan selalu berganti setiap lima tahun
C. kekuasaan Presiden akan bersifat turun temurun
D. Presiden dapat melakukan penyalahgunaan jabatan
49. Hasil keputusan dari Sidang PPKI adalah .....
A. Menetapkan Piagam Jakarta
B. Menetapkan Ir. Sukarno sebagai ketua panitia pembentuk Hukum Dasar
C. Melantik Ir.Sukarno dan Drs M. Hatta sebagai presiden dan wakil presiden
D. Mengusulkan Rancangan Undang-Undang Dasar
50. Dalam hierarki Peraturan Perundang-undangan yang berlaku di Indonesia sesuai dengan UU No 12 Tahun
2011 Tentang Pembentukan Peraturan Perundang undangan, Kedudukan UUD NRI Tahun 1945 .....
A. Merupakan sumber hukum bagi pemerintah pusat
B. Landasan Hukum penyusunan undang-undang
C. Satu-satunya sumber hukum tertulis
D. Menempati urutan tertinggi

Anda mungkin juga menyukai