Anda di halaman 1dari 11

PEMERINTAH PROVINSI JAMBI

DINAS PENDIDIKAN
SMK NEGERI 5 MERANGIN
Kelompok: *Bisnis Manajemen *Teknologi Informasi dan Komunikasi *Agribisnis dan Agroteknologi
Jalan Perintis No.6 Bukit Bungkul Kec. Renah Pemenang Kab. Merangin Prov. Jambi Kode Pos 37352
Telp/HP. 082178183255 Pos-el: smk5nmerangin@gmail.com http://smkn5merangin.sch.id
NPSN. 10505061

SOAL PENILAIAN AKHIR SEMESTER


SMK Negeri 5 Merangin

Mata Pelajaran : Produk Kreatif dan Kewirausahaan


Bentuk Soal : Pilihan Ganda dan Uraian
Kelas : XI Multimedia

Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan tepat dan benar !

1. Anda seorang pegawai kantor yang menerima gaji tiap bulan. Tiba – tiba seorang rekan SMA anda
mengajak anda bisnis. Banyak rasa kawatir yang muncul dalam pikiran anda. Hal ini karena anda sudah
terbiasa berada pada zona aman. Hal yang seharusnya anda pegang agar tetap mulai berbisnis …..
A. Mulailah bisnis selagi masih bekerja dengan melakukan riset terlebih dahulu
B. Mulailah bisnis selagi masih bekerja tanpa riset terlebih dahulu
C. Menunda bisnis dalam jangka waktu yang relative pendek tanpa rencana cadangan
D. Menunda bisnis dalam jangka waktu yang relative pendek tanpa alasan
E. Selalu menimbang sisi negatifnya tanpa menimbang sisi positifnya
2. Membuka usaha yang membuahkan hasil adalah impian semua orang. Agar membuahkan hasil kita harus
bisa menganalisis peluang usaha yang pas. Berikut ini ada beberapa contoh peluang usaha diantaranya:
1. Usaha penerjemah Bahasa inggris ke Indonesia
2. Usaha fotocopy dan ATK
3. Usaha rumah makan dengan harga 20.000
4. Usaha kos-kosan
5. Usaha kantin harga serba 5.000
Berdasarkan data di atas usaha yang cocok untuk dibuka di lingkungan SMK Negeri 5 Merangin adalah ….
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 2 dan 4
C. 1, 2 dan 5
D. 2,3 dan 4
E. 2,4 dan 5
3. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1. Percaya dan yakin bahwa usaha tersebut dapat dilaksanakan
2. Mau menerima gagasan atau ide-ide baru
3. Memiliki semangat kerja yang tinggi
4. Memiliki semangat kerja standar
5. Mampu berkomunikasi dengan baik
4. Mampu mengerjakan sendiri dan tidak penting berkomunikasi
Yang merupakan ciri wirausaha yang dapat berpikir positif dan kreatif yaitu …
A. 1,2,3, dan 4
B. 1,2,3,dan 5
C. 1,2,3, dan 6
D. 2,3,4, dan 5
E. 3,4,5, dan 6
5. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Untuk menemukan peluang usaha.
2. Untuk menemukan potensi usaha
3. Untuk mendapatkan royalti
4. Untuk mengetahui besarnya potensi usaha yang tersedia.
5. Untuk mengetahui berapa lama usaha bertahan
Tujuan analisis usaha yang benar adalah …
A. 1,2,3, dan 4
B. 1,2,3, dan 5
C. 1,2,3, dan 6
D. 2,3,4, dan 5
E. 1,2,4, dan 5
6. Sumber peluang usaha berasal dari faktor internal dan ekternal. Perhatikanlah pernyataan berikut ini!
a. Pengetahuan yang dimiliki
b. Masalah yang dihadapi dan belum terpecahkan
c. Pengalaman dari individu itu sendiri
d. Kesulitan yang dihadapi sehari-hari
e. Pengalaman dari orang lain
f. Kebutuhan yang belum terpenuhi
Dari pernyataan diatas yang termasuk factor internal adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 1,2 dan 4
c. 1,3 dan 5
d. 1,3 dan 6
e. 1,4 dan 6
7. HAKKI dibedakan menjadi 2 yaitu hak cipta dan hak kekayaan industry. Hak kecipta dan hak kekayaan
industry di atur oleh negara dalam suatu Undang-undang. Salah satunya adlah UU No. 15 Tahun 2001
pasal 1 ayat 1. Makna dari undang- undang tersebut adalah ….
a. Sirkuit terpadu adalah suatu produk dalam bentuk jadi atau setengah jadi, yang di dalamnya terdapat
berbagai elemen dan sekurang-kurangnya satu dari elemen tersebut adalah elemen aktif, yang sebagian
atau seluruhnya saling berkaitan serta dibentuk secara terpadu di dalam sebuah bahan semikonduktor yang
dimaksudkan untuk menghasilkan fungsi elektronik.
b. Tanda yang berupa gambar, nama, kata, huruf-huruf, angka-angka, susunan warna, atau
kombinasi dari unsur-unsur tersebut memiliki daya pembeda dan digunakan dalam kegiatan
perdagangan.
c. Desain tata letak adalah kreasi berupa rancangan peletakan tiga dimensi dari berbagai elemen, sekurang-
kurangnya satu dari elemen tersebut adalah elemen aktif, serta sebagian atau semua interkoneksi dalam
suatus sirkuit terpadu dan peletakan tiga dimensi tersebut dimaksudkan untuk persiapan pembuatan sirkuit
terpadu
d. Hak cipta menentukan masa perlindungan selama hidup pencpta ditambah lima puluh tahun setelah
meninggal dunia
e. Hak cipta merupakan hak eksklusif bagi pencipta atau pemegang hak hipta untuk mengumumkan atau
memperbanyak ciptaannya, yang timbul secara otomatis setelah suatu ciptaan dilahirkan tanpa mengurangi
pembatasan menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku

8. Lingkup perlindungan Rahasia Dagang adalah metode produksi, metode pengolahan, metode penjualan
atau informasi lain di bidang teknologi dan/atau bisnis yang memiliki nilai ekonomi dan tidak diketahui
masyarakat umum. Adapun yang termasuk kedalam informasi teknologi adalah ….
a. Informasi tentang penggunaan alat produksi
b. Informasi tentang akta notaris
c. Informasi mengenai kontrol mutu
d. Informasi tentang laba
e. Informasi tentang standar alat
9. Adil melakukan percobaan selama 1 bulan. Setelah 1 bulan Adil menghasilkan suatu produk barang. Adil
berinisiatif untuk mematenkan karyanya itu di DJHKI. Karya Adil dapat dipatenkan jika memenuhi
syarat….

a. Bersifat baru, inovatif dan inventif


b. Bersifat baru, aplikatif dan inventif
c. Bersifat baru, komunikatif dan inventif
d. Bersifat baru, inovatif dan komunikatif
e. Bersifat baru, inovatif dan dekoratif
10. Perhatikanlah pernyataan dibawah ini!
a. Menentukan standarisasi atau spesifikasi produk yang dibuat
b. Indentitas dari produk itu sendiri
c. Mengetahui kelayakan produk
d. Sebagai pelindung produk
e. Penambah nilai jual produk.
Tujuan kemasan produk yang benar adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 1,2 dan 4
c. 3,4 dan 5
d. 2,3 dan 4
e. 2,4 dan 5

11. Perhatikanlah pernyataan berikut ini!


a. Menghasilkan produk dalam bentuk fisik.
b. Memiliki alur proses produksi yang jelas.
c. Membutuhkan tempat untuk memajang hasil produk.
d. Membutuhkan tempat untuk penyimpanan barang berupa gudang.
e. Membutuhkan banyak karyawan sehingga menghemat menambah beban pengeluaran untuk
komponen gaji.
Dari pernyataan diatas yang termasuk kekurangan produk adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 1,2 dan 4
c. 1,2 dan 5
d. 2,3 dan 4
e. 3,4 dan 5
12. Proses pengembangan produk dalam suatu perusahaan umumnya melalui 6 tahapan proses. Fase yang
benar dalam pengembangan produk adalah ….
a. Perencanaan Produk- Pengembangan Konsep- Perancangan Tingkat Sistem- Perancangan Detail-
Pengujian dan Perbaikan- Produksi Awal
b. Perencanaan Produk- Pengembangan Konsep- Perancangan Tingkat Sistem- Perancangan Detail- -
Produksi Awal - Pengujian dan Perbaikan
c. Perencanaan Produk- Pengembangan Konsep- Produksi Awal - Perancangan Tingkat Sistem-
Perancangan Detail- - Pengujian dan Perbaikan
d. Perencanaan Produk- Pengembangan Konsep- Produksi - Awal Perancangan Tingkat Sistem-
Perancangan Detail- - Pengujian dan Perbaikan
e. Perencanaan Produk- Pengembangan Konsep- Produksi - Awal Perancangan Tingkat Sistem-
Perancangan Detail- - Pengujian dan Perbaikan
13. Perhatikan pernyataan berikut!
a. Netto
b. Bruto
c. Logo SNI
d. Izin BPOM
e. Khasiat
f. Merk
Berdasarkan pernyataan di atas yang terdapat dalam komponen kemasan adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 1,3 dan 4
c. 2,3 dan 4
d. 3,4 dan 5
e. 4,5 dan 6

14. Setiap tahapan dalam proses pengembangan konsep melibatkan banyak bentuk model dan prototipe.
Tahapan prototype yang benar adalah ….
a. Pendefinisian produk - Working model - Prototipe produksi - Qualified production item - Model
b. Pendefinisian produk - Working model - Prototipe produksi - Model - Qualified production item
c. Pendefinisian produk - Prototipe produksi - Working model - Qualified production item - Model
d. Pendefinisian produk - Prototipe produksi - Working model - Qualified production item - Model
e. Pendefinisian produk - Model - Working model - Prototipe produksi - Qualified production item
15. Dalam merencanakan suatu produk, seorang product designer harus melakukan tahapan – tahapan dengan
benar. Tahapan yang benar dibawah ini adalah ….
a. Memformulasikan hasil marketing research - Mempertimbangkan kemampuan fasilitas perusahaan -
Membuat sketsa - Membuat gambar kerja
b. Memformulasikan hasil marketing research - Membuat sketsa - Membuat gambar kerja -
Mempertimbangkan kemampuan fasilitas perusahaan
c. Memformulasikan hasil marketing research - Membuat gambar kerja - Mempertimbangkan kemampuan
fasilitas perusahaan
d. Membuat sketsa - Membuat gambar kerja - Memformulasikan hasil marketing research -
Mempertimbangkan kemampuan fasilitas perusahaan
e. Membuat sketsa - Memformulasikan hasil marketing research - Mempertimbangkan kemampuan
fasilitas perusahaan
16. Perhatikanlah pernyataan berikut ini!
a. Alat Komunikasi
b. Media perantara
c. Arsip Perencana
d. Menyampaikan Informasi
e. Instruksi
f. Answer
Yang merupakan fungsi gambar Teknik adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 1,2 dan 4
c. 1,2 dan 5
d. 1,3 dan 4
e. 1,5 dan 6
17. Perhatikanlah pernyataan berikut : a) Membuat prototype produk b) Mencari ide produk atau gagasan
produk yang sesuai dengan pasar c) Membuat gambar produk d) Menganalisa e) Evaluasi jika ada
kekurangannya f) Menetapkan ide atau gagasan. Urutan langkah-langkah wirausahawan dalam membuat
gambar kerja menjadi produk nyata yang benar adalah …
a. b- f-c-a- e-d
b. b- c-f-a-d-e
c. b- f-c-a-d- e
d. b-f-c-a-e-d
e. b-a-f-c-a-d
18. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Prototyping membantu kita berpikir.
2. Prototyping membantu kita menjawab pertanyaan.
3. Prototyping membantu kita berkomunikasi.
4. Prototyping membantu mencari laba
5. Prototyping membantu membuat keputusan singkat
6. Prototyping membantu anda membuat keputusan yang lebih baik.
Pernyataan yang benar mengenai manfaat prototyping adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 2,3 dan 4
c. 3,4 dan 5
d. 4,5 dan 6
e. 2,4 dan 5
19. Pembuatan prototype barang/jasa diperlukan sebuah analisis terlebih dahulu. Berikut pernyataan mengenai
analisis Lembar Kerja Pembuatan Prototype Produk yang benar adalah ….
a. Desain produk pendahuluan yang dikembangkan dalam bentuk prototipe diperlukan agar perusahaan
mengetahui tanggapan konsumen atas produk itu sebelum produk tersebut diproduksi secara massal
b. Desain produk pendahuluan tidak perlu dikembangkan dalam bentuk prototipe sehingga tidak diperlukan
agar perusahaan mengetahui tanggapan konsumen atas produk itu sebelum produk tersebut diproduksi
secara massal
c. Desain produk tidak dipelukan karena akan memperlambat pemasaran produk
d. Pembuatan prototipe memungkinkan perusahaan tidak perlu menguji kualitas bahan dan produk
e. Perusahaan langsung menjual produk tanpa harus menguji kualitas produk
20. Dalam menguji desain produk pendahuluan ada factor-faktor yang harus diperhatikan. Pernyataan yang benar
mengenai factor-faktor tersebut adalah ….
a. frekuensi kerusakan komponen kesukaran untuk pemeliharaan dan perbaikan (maintainability)
b. frekuensi kerusakan komponen (reabilitas) kemudahan untuk pemeliharaan dan perbaikan (maintainability)
c. Frekuensi kerusakan komponen (reabilitas) tanpa memikirkan umur produk
d. kemudahan untuk pemeliharaan dan perbaikan (maintainability) tanpa memikirkan umur produk
e. frekuensi kerusakan komponen kesukaran untuk pemeliharaan tanpa memikirkan umur produk
21. Perhatikan pernyataan berikut !
1. Evaluasi dan feedback pada rancangan interaktif.
2. Stakeholder (dalam hal ini user) tidak dapat melihat, menyentuh, berinteraksi dengan prototype.
3. Anggota tim dapat berkomunikasi secara efektif.
4. Para perancang dapat mengeluarkan ide-idenya.
5. Memunculkan ide-ide secara visual dan mengembangkannya.
Pernyataan yang benar mengenai tujuan prototype adalah ….
a. 1,2,3 dan 4
b. 1,2,3 dan 5
c. 2,3, 4 dan 5
d. 1,2,4 dan 5
e. 1,3,4 dan 5
22. Perhatikan pernyataan berikut !
1. Mengembangkanversi produksi
2. Membuat
3. Menguji
4. Identifikasi kebutuhan
5. Memperbaiki
Tahapan yang benar dalam pembuatan prototype adalah ….
a. 1-2-3-4-5
b. 2-3-4-5-1
c. 2-3-4-1-5
d. 3-4-5-1-2
e. 4-2-3-5-1
23. Perhatikan pernyataan berikut !
1. Pengembang dapat bekerja lebih baik dalam menentukan kebutuhan pelanggan
2. Pelanggan tidak aktif dalam pengembangan sistem
3. Lebih menghemat waktu dalam pengembangan sistem
4. Penerapan menjadi lebih mudah karena pemakai mengetahui apa yang diharapkannya.
5. Mengurangi biaya pengembangan dan pemeliharaan
Pernyataan yang benar mengenai penggunaan prototype pada sebuah produk sebelum diproduksi masal
adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 1,3 dan 4
c. 1,4 dan 5
d. 2,3 dan 4
e. 3,4 dan 5
24. Metode pembuatan prototipe dibedakan menjadi 2 yaitu Metode Non-Computer dan Metode Computer-Based.
Berikut yang merupakan jenis metode non- computer adalah ….
1. Sketsa
2. Storyboarding
3. Skenario
4. Menirukan lebih banyak kemampuan sistem.
5. Dapat berpusat pada lebih banyak detail
Pernyataan yang benar mengenai metode non-computer adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 2,3 dan 4
c. 3,4 dan 5
d. 1,2 dan 4
e. 2,3 dan 5
25. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Biasanya digunakan dengan skenario, tidak terinci, dan dapat diputar ulang.
2. Kumpulan dari sketsa/frame individual.
3. menyajikan urutan inti cerita.
4. menunjukkan bagaimana kemungkinan user dapat mengalami penurunan melalui setiap aktifitas.
Pernyataan yang benar mengenai story board yang digunakan saat desain adalah ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4
26. Perhatikanlah pernyataan berikut!
1. Tidak menirukan lebih banyak kemampuan sistem.
2. Pada umumnya hanya baru beberapa aspek atau fitur
3. Dapat berpusat pada lebih banyak detail
4. Para pemakai lebih segan untuk menyarankan perubahan sekali ketika mereka melihat prototype yang lebih
realistis.
5. Prototipe cepat digambarkan sebagai suatu metode berbasis komputer yang dapat membantu untuk
mengurangi iterasi siklus pengembangan
Pernyataan yang benar tentang Sifat metode computer-based adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 1,2 dan 4
c. 1,2 dan 5
d. 1,3 dan 5
e. 2,3 dan 4
27. Perhatikanlah pernyataan berikut!
1. Lebih sedikit aspek atau fitur dari interface yang disimulasikan, tetapi dilaksanakan dengan rincian yang
sangat baik.
2. Misal: dalam sistem informasi penerbangan, pengguna dapat mengakses suatu basisdata dengan data real
dari penyedia informasi, tetapi tidak untuk keseluruhan data.
3. Mempunyai performance lebih rendah daripada sistem akhir.
4. Dalam jaringan
5. Tidak dalam jaringan
Pernyataan yang benar mengenai Prototipe vertical adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 2,3 dan 4
c. 1,3 dan 4
d. 3,4 dan 5
e. 1,2 dan 4
28. Perhatikanlah pernyataan berikut!
1. Tentukan Asumsi dasar perhitungan
2. Tentukan Skala Konsumen
3. Tentukan Struktur biaya produksi
4. Tentukan Perhitungan proyeksi laba produksi
5. Tentukan Proyeksi Arus Kas
Pernyataan yang benar mengenai tahapan menghitung biaya produksi dengan benar adalah ….
a. 1,2 dan 3
b. 1,2 dan 4
c. 1,2 dan 5
d. 2,3 dan 4
e. 3,4 dan 5
29. Perhatikanlah pernyataan berikut!
a. Pembelajaran
b. Komunikasi
c. Pencampuran
d. pemisahan
e. tonggak.
Bersadarkan pernyataan diatas kegunaan prototype yang tepat adalah ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4
e. 4 dan 5
30. Dalam pembuatan prototype ada prinsip-prinsip yang digunakan. Pernyataan yang benar mengenai prinsip
pembuatan prototype adalah ….
a. Prototype analitik umumnya kaku dibandingkan prototype fisik
b. Prototype fisik dibutuhkan untuk menemukan fenomena yang dapat diduga
c. Sebuah prototype tidak dapat mengurangi resiko literasi yang merugikan
d. Sebuah prototype menghambat langkah pengembangan lainnya
e. Sebuah prototype dapat menstrukturisasi ketergantungan tugas

31. Sebuah prototipe analitik merupakan perkiraan matematis dari produk, maka secara umum akan mengandung
beberapa parameter yang bervariasi untuk menampilkan rancangan alternatif. Dalam banyak kasus, mengubah
parameter dalam prototipe analitik lebih mudah dibandingkan mengubah sebuah atribut prototipe fisik. Prinsip
ini dikenal dengan ….
a. Prototype analitik umumnya lebih fleksibel dibandingkan prototype fisik
b. Prototype fisik dibutuhkan untuk menemukan fenomena yang tidak dapat diduga
c. Sebuah prototype dapat mengurangi resiko iterasi yang merugikan
d. Sebuah prototype dapat mempelancar langkah pengembangan lainnya
e. Sebuah prototype dapat menstrukturisasi ketergantungan tugas
32. Cara yang dominan dalam menampilkan rancangan telah berubah secara dramatis dari gambar-gambar,
seringkali dibuat dengan komputer, menjadi model komputer animasi, model ini menampilkan rancangan
sebagai bentuk yang biasanya dibangun dari bangun geometric dasar seperti silinder, balok, dan lubang.
Pernyataan diatas sesuai dengan Teknologi Pembuatan Prototipe ….
a. Pembuatan bentuk bebas
b. Pembuatan bentuk balok
c. Pembuatan bentuk lubang
d. Model Komputer 3D
e. Model Komputer 2D
33. Pengujian preferensi dan kepuasan akan memberikan sejumlah manfaat pokok. Pernyataan yang benar
mengenai manfaat pengujian preferensi adalah ….
a. Uji preferensi aktual dan uji teknis bisa memberikan dasar klaim yang obyektif untuk keperluan promosi,
terlebih apabila perusahaan ingin menyajikan superioritas dalam hal persepsi konsumen atas keunggulan
spesifik pada produk perusahaan dari pada pesaing.
b. Estimasi tingkat pembelian ulang sangat penting untuk memperkirakan pangsa pasar jangka panjang. Oleh
karena itu hasil yang kurang bagus pada uji ini dapat berakibat pada pembatalan peluncuran produk
maupun perancangan ulang produk lama.
c. Meskipun penerimaan pasar atas produk baru ditentukan oleh semua elemen program pemasaran, tetapi
berbagai kasus menunjukkan bahwa skor yang tinggi dalam dimensi kinerja produk menggambarkan bahwa
ide produk yang bersangkutan sebaiknya tidak dilanjutkan pada tahap pengembangan produk baru
selanjutnya.
d. Uji preferensi pada umumnya tidak dapat memberikan signal awal terbaik terhadap kemungkinan
terjadinya kanibalisasi produk.
e. Uji preferensi pada umumnya dapat memberikan signal awal terbaik terhadap kemungkinan terjadinya
orisinilitas produk.
34. Perhatikan pernyataan berikut !
a. Sales Wave Research
b. Simulated Test Marketing
c. Test Marketing
d. Test konsumer
Tahap pengujian pasar yang benar adalah ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 1 dan 4
d. 2 dan 3
e. 3 dan 4
35. Perhatikan pernyataan berikut!
a. Produk yang dihasilkan dalam jumlah besar
2. Biaya perunit tinggi
3. Bertujuan menguasai pasar
4. Dijual di pasar bebas
5. variasi produk
Dari pernyataan diatas yang termasuk ciri-ciri produksi massal adalah ….
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 4 dan 5
e. 1 dan 3
36. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Hemat biaya
2. Kerja lama tapi hasil bagus
3. Tingkat keakuratan tinggi
4. Tingkat produksi cepat
5. Biaya mesin mahal
Pernyataan yang benar mengenai kelebihan produksi massal adalah ….
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 4 dan 5
e. 1 dan 5

37. Perencanaan produksi memiliki fungsi, manfaat dan tujuan. Fungsi dari perencanaan produksi yang tepat
adalah
a. Menjamin rencana produksi dan pemasaran produk Perencanaan yang tepat mampu memudahkan
perusahaan untuk menjamin rencana penjualan produk kepada konsumen sesuai dengan rencana yang tepat.
b. Mengukur kapasitas produksi yang acak terhadap rencana produksi Perencanaan produksi sangat tepat
digunakan untuk mengukur seberapa besar perusahaan mampu untuk memperproduksi barang serupa dari
waktu ke waktu.
c. Mempersulit perusahaan dalam memonitor hasil produksinya secara akurat
d. Perencanaan harus bisa diukur Artinya sekalipun hanya mengira-ira namun perkiraan tersebut adalah benar
dan tentunya tidak menimbulkan kerugian pada perusahaan.
e. Tahap awal pelaksanaan produksi Perencanaan harus menjadi langkah awal bagi perusahaan dalam
menghasilkan barang yang dibutuhkan oleh konsumen.
38. Perhatikanlah pernyataan berikut!
a. Tujuan Produksi
b. Pengukuran dan standar produksi
c. Perencanaan merupakan fakta obyektif
d. Perencanaan produksi sifatnya fiktif
e. Perencanaan harus tidak terukur jelas
Dari pernyataan diatas yang merupakan unsur produksi adalah ….
a. 1 dan 2
b. 2 dan 3
c. 3 dan 4
d. 4 dan 5
e. 1 dan 5
39. Perhatikanlah pernyataan berikut!
a. Mempersiapkan rencana produksi
2 . Membuat jadwal penyelesain produk
3. Merencanakan produksi dan pengadaan bahan dari dalam kota tidak perlu dari luar
4. Menjadwalkan proses operasi tiap unit
5. Menyampaikan harga kepada pemesan
Dari pernyataan diatas yang merupakan perencanaan produksi yang benar adalah ….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 3 dan 4
d. 4 dan 5
e. 3 dan 5
40. Dalam memproduksi produk maka kita memerlukan bahan baku. Bahan baku ini dapat dihasilkan dari dalam
kota, dalam negeri ataupun luar negeri. Pernyataan diatas merupakan ruang lingkup produksi yang berupa ….
a. Membuat jadwal penyelesain produk
b. Merencanakan produksi dan pengadaan bahan
c. Menjadwalkan proses operasi tiap unit
d. Mempersiapkan rencana produksi
e. Membuat jadwal penyelesaian produk
Uraian
1. Tuliskan 3 prinsip pembuatan Prototype!
2. Sebelum memproduksi massal maka diperluakan sebuah prototype. Tuliskan 3 keunggulan menggunakan
prototype!
3. Tuliskan tahap pengujian produk baru?
4. Mengapa sebuah produk baru itu diperlukan tes kepuasan pelanggan?
5. Tuliskan satu perencanaan produksi massal!

Anda mungkin juga menyukai