Anda di halaman 1dari 3

SISTEM KUALIFIKASI

PON XXI TAHUN 2024 PROVINSI ACEH-SUMATERA UTARA


PENGURUS BESAR PERSATUAN RUGBY UNION INDONESIA
(PB.PRUI)
RUGBY

A. Nomor Pertandingan (4)

Putra (2) Putri (2)


1. Rugby 7’s 1. Rugby 7’s
2. X-Rugby 2. X-Rugby

B. Kuota Atlet
1. Total Kuota untuk Rugby
Kuota Kuota Tuan Rumah Total Kuota
Kualifikasi Aceh Sumatera
Utara
Putra 88 22 22 110
Putri 88 22 22 110
Total 176 44 44 220

2. Jumlah Atlet Maksimal per Kontingen & Nomor


Kuota per Kuota per Nomor
Kontingen
Putra 22 Beregu : Maksimal 1 tim setiap provinsi
(1 tim maksimal 12 atlet untuk Rugby 7’s
dan maksimal 10 atlet untuk X-Rugby)
Putri 22 Beregu : Maksimal 1 tim setiap provinsi
(1 tim maksimal 12 atlet untuk Rugby 7’s
dan maksimal 10 atlet untuk X-Rugby)
Total 44

C. Sistem Kelolosan
Lolos berdasarkan kuota dan nomor pertandingan/perlombaan (by quota by number),
hasil babak kualifikasi menetapkan kuota beserta nomor pertandingan kelolosan masing-
masing provinsi peserta PON.

D. Kelayakan Atlet
Semua atlet yang akan bertanding/berlomba pada pelaksanaan PON XXI/2024
Aceh-Sumatera Utara wajib memenuhi persyaratan sebagai berikut:
1. Persyaratan umum:
a) Warga Negara Indonesia (WNI).

01 Desember 2022
b) Memiliki e-KTP bagi yang sudah berusia 17 tahun ke atas atau Akte
Kelahiran bagi atlet yang berusia dibawah 17 tahun.
c) Memiliki Kartu Keluarga.
d) Memiliki Kartu BPJS Kesehatan aktif.
e) Bagi atlet yang menjalani proses mutasi harus menyertakan Surat
Keterangan sesuai dengan peraturan mutasi atlet yang berlaku dari
KONI Pusat.
f) Atlet peserta PON hanya dapat didaftarkan oleh 1 (satu) Provinsi
pada 1 (satu) Cabang Olahraga dan/atau disiplin cabang olahraga.
2. Persyaratan tambahan:
a) Mengerti tata cara bermain Rugby dengan baik dan aman
b) Tidak dalam sanksi baik dalam PB PRUI, PengProv PRUI, PengCab PRUI,
Asia Rugby dan World rugby

3. Usia Atlet
Peserta di cabang olahraga Rugby menerapkan adanya pembatasan usia atlet,
yakni:
a) Batas minimum berusia 17 tahun pada saat PON XXI/2024 Aceh-
Sumatera Utara (apabila dibawah 17 Tahun perlu persetujuan tertulis dan
pembebasan tanggung jawab dari Orang Tua/Wali Atlet)
b) Rugby 7’s: 8 (delapan) pemain berusia maksimal kelahiran tahun 1998 dan
4 (empat) pemain tidak ada batas maksimal.
c) X-Rugby: 7 (tujuh) pemain berusia maksimal kelahiran tahun 1998 dan 3
(tiga) pemain tidak ada usia maksimal.

E. Pelaksanaan Babak Kualifikasi


1. Pelaksanaan penyaringan atlet peserta PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara
di cabang olahraga Rugby melalui 1 (satu) kali pelaksanaan babak kualifikasi
yang dapat diikuti oleh seluruh provinsi.
2. Pelaksanaan babak kualifikasi mempertandingkan semua nomor perlombaan
cabang olahraga Rugby yang akan dipertandingkan pada PON XXI/2024 Aceh-
Sumatera Utara dengan ketentuan 1 (satu) nomor hanya dapat diikuti oleh 1
(satu) peserta.
3. Penentuan kelolosan atlet pada pelaksanaan babak kualifikasi atas nomor
pertandingan yang telah diselesaikan, yakni:
a) Nomor Rugby 7’s akan diambil 4 (empat) tim terbaik putra dan putri untuk
lolos babak kualifikasi PON XXI/ 2024 Aceh–Sumatera Utara.
b) Nomor X-Rugby akan diambil 4 (empat) tim terbaik putra dan putri (diluar
Provinsi yang telah lolos pada nomor Rugby 7’s) untuk lolos babak
kualifikasi PON XXI/ 2024 Aceh–Sumatera Utara

F. Batas Pelaksanaan Kualifikasi


Pelaksanaan babak kualifikasi atlet peserta PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara
selambatnya dilaksanakan pada bulan September tahun 2023.

01 Desember 2022
G. Longlist
Pada pelaksanaan pendaftaran peserta PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara
cabang olahraga Rugby menerapkan adanya longlist (daftar nama-nama atlet
pengganti) yang dapat menjadi nama cadangan untuk didaftarkan dalam proses
pendaftaran peserta PON XXI/2024 Aceh-Sumatera. Pendaftaran longlist tidak ada
pembatasan jumlah, disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing provinsi
peserta PON.

H. Pengalihan Kuota Cabang Olahraga


Kuota yang tidak digunakan oleh satu provinsi di cabang olahraga Rugby dapat
dialihkan ke provinsi lainnya. Pengalihan kuota diberikan kepada provinsi lain yang
memiliki peringkat di bawah dari provinsi yang tidak menggunakan kuota.
Pengalihan kuota atlet dari 1 (satu) provinsi ke provinsi yang lain hasil babak
kualifikasi harus diselesaikan selambat-lambatnya 9 (sembilan) bulan sebelum
pelaksanaan PON dan atau sebelum pendaftaran tahap I.

I. Jadwal Pelaksanaan Babak Kualifikasi

Tanggal Tempat Nama Event Keterangan


Masih dalam Masih dalam Kejurnas Rugby
pembahasan pembahasan tahun 2023

Pengesahan,

KONI PUSAT PB. PRUI


Sekretaris Jenderal, Sekretaris Jenderal,

Drs. Tb. Lukman Djajadikusuma, MEMOS Fikri M Al Azhar

01 Desember 2022

Anda mungkin juga menyukai