Anda di halaman 1dari 5

KEBUDAYAAN DAN IPTEK SEBAGAI

ANUGERAH ALLAH

DIRANGKAI OLEH
DEWA SAPUTRA
KELAS : XI MIPA
GURU MAPEL : KURNIA AMALIA
A.KEBUDAYAAN DAN IPTEK

IPTEK, singkatan dari Ilmu Pengetahuan dan Teknologi,


merupakan sarana untuk memperluas wawasan kita dalam berbagagi
bidang. Tidak dapat dipungkiri bahwa perkembangan IPTEK telah
membawa banyak manfaat dalam kehidupan kita dari politik hingga
pertahanan dan keamanan. Tentu perkembangan IPTEK ini membawa
dampak positif, namun juga dampak negative. Dalam tulisan ini, saya
akan membahas dampak perkembangan IPTEK terhadap budaya kita di
Indonesia.

Sebelum itu, kita mengetahui bahwa budaya adalah suatu cara


hidup yang berkembang dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok
orang dan diwariskan secara turun temurun, dari generasi ke generasi.
Budaya sendiri terbentuk dari banyak unsur yang rumit, termasuk
sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian,
bangunan, dan karya seni. Budaya dapat berwujud 3 hal, yaitu ide atau
gagasan, tingkah laku atau tindakan, dan benda atau barang yang
dihasilkan oleh manusia.

B. SIKAP DALAM MENGHADAPI PERKEMBANGAN IPTEK

Sikap yang di tujukan atas perkembangan IPTEK ialah mengetahui


dan menyesuaikan kebutuhan akan informasi, mengetahui sejauh mana
privasi yang dimiliki, menghargai privasi milik orang lain, dan
memanfaatkan teknologi informasi dengan bijak

Contoh sikap selektif Untuk mengehindari pengaruh buruk dari


perkembangan IPTEK, maka kita harus bersikap selektif dalam
menghadapinya. Berikut contoh sikap selektif dalam menghadapi
pengaruh IPTEK: Berpegang teguh pada dasar-dasar negara dan
konstitusi Mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-
hari Menegakkan supremasi hukum Berpegang pada nilai budaya dan
norma yang berlaku di masyarakat Menanamkan nilai etika dan nilai
agama dalam kehidupan sehari-hari Menegakkan hak asasi manusia
(HAM) dan menjauhi penyimpangannya Terbuka, mendukung, dan
mengikuti perkembangan IPTEK Menolak IPTEK yang memberikan
pengaruh buruk pada HAM dan menyalahi dasar negara Membiasakan
berperilaku baik dan tolong-menolong pada sesama Belajar dengan giat
agar tidak tertinggal dengan perkembangan IPTEK Menegakkan
supremasi hukum tanpa adanya diskriminasi Bersikap kritis terhadap
perubahan IPTEK yang terjadi Menjaga pengawasan penggunaan
teknologi terutama pada anak di bawah umur Pendidikan yang kuat
akan dasar negara, nilai agama, dan nilai sosial di sekolah

C. DAMPAK NEGATIF

Ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) semakin berkembang


maju dalam kehidupan masyarakat. Perkembangan ini yang telah
meningkatkan kehidupan masyarakat dan memajukan kehidupan
bangsa. Namun dibalik dampak positif dan banyak memajukan berbagai
sektor kehidupan, perkembangan iptek harus disadari memiliki
dampak-dampak negatif terhadap lingkungan hidup. Dilansir dari situs
m-edukasi.kemdikbud.go.id yang dimaksud lingkungan hidup dalam hal
ini menyangkut lingkungan alam, sosial, dan budaya. Selengkapnya
berikut ini uraian dampak negatif perkembangan iptek meliputi ketiga
sektor tersebut.

Beberapa di antaranya, seperti cara orang bekerja, tata nilai


masyarakat, hingga gaya hidup. Perkembangan teknologi membuka
fase industrialisasi. Masyarakat industrialis sangat tergantung pada
teknologi. Untuk mencapai kesejahteraan hidup, mayoritas masyarakat
cenderung untuk mendapatkan keuntungan dan memperkecil biaya.
Hal ini yang mengarahkan manusia dalam paham materialisme.

Masyarakat mulai sepenuhnya beralih pada teknologi, akibatnya


ketergantungan manusia terhadap sesamanya semakin berkurang.
Ikatan sosial semakin luntur. Muncullah tata nilai budaya indivisual
materialistik. Nilai-nilai gotoong royong dan kerja sama
antarmasyarakat juga mulai hilang. Rusaknya lingkungan alam
Penerapan iptek yang kurang bijaksana akan mengakibatkan
menurunnya kualitas lingkungan alam. Tak hanya kualitas yang
berkurang namun hingga kerusakan lingkungan alam.

Beberapa dampak negatif iptek pada alam meliputi: Pencemaran


limbah dan bahan berbahaya Meningkatnya lapisan gas CO2 dan
kenaikan suhu bumi Adanya hujan asam Bencana alam banjir Hingga
lapisan ozon yang berlubang Kesenjangan sosial Dampak iptek juga
akan memberikan kemajuan dalam perkembangan industri. Salah
satunya munculnya banyak lapangan kerja. Namun hal ini juga yang
memicu adanya kesenjangan sosial masyarakat. Salah satunya muncul
kelompok masyarakat pemilik modal hingga menjadi konglomerat.
Namun juga ada kelompok masyarakat yang tidak memiliki
keterampilan. Mereka yang kurang menguasai teknologi akan semakin
ketinggalan dan hidup kekurangan. Terjadilah kesenjangan si kaya dan
si miskin.

D. DAMPAK POSITIF

Bidang informasi dan komunikasi Akses informasi lebih cepat dan


akurat dari berbagai belahan dunia. Mudahnya berkomunikasi dengan
rekan dan keluarga meski berada di lokasi yang sangat jauh. Layanan
bank lebih cepat dan mudah dengan adanya fasilitas e-banking. Bidang
ekonomi Pertumbuhan ekonomi semakin tinggi. Pesatnya
perkembangan industri yang dapat meningkatkan kualitas hidup bagi
masyarakat. Produktivitas dunia industri semakin meningkat.
Penyerapan tenaga kerja dan kualifikasinya semakin meningkat.

Banyak para ahli berpendapat saat ini semakin besar porsi wanita yang
memegang posisi sebagai pemimpin, baik dalam dunia pemerintahan
maupun dunia bisnis. Timbulnya kelas menengah baru, seperti
keterampilan serta gaya hidup kini tak jauh berbeda dengan kelas
menengah di negara Barat. Lahirnya generasi disiplin, tekun, dan
pekerja keras karena adanya kompetisi yang tajam di pelbagai aspek
kehidupan. Bidang pendidikan Munculnya media massa elektronik
sebagai sumber informasi yang menyajikan beragam pengetahuan
secara cepat.

Siswa memperoleh sumber informasi semakin luas tak hanya dari guru,
tetapi juga beragam situs-situs internet. Munculnya metode
pembelajaran baru yang mudah diakses melalui internet. Guru dan
siswa semakin mudah dalam proses pembelajaran. Dengan kemajuan
teknologi proses pembelajaran menjadi lebih bervariasi. Tak harus
tatap muka, tetapi juga dapat melalui beragam aplikasi video
conference.

E. PENUTUP
Secara keseluruhan, IPTEK sebenarnya bermanfaat bagi kita, hanya saja
kita sebagai pengguna harus mampu mengatur dan membatasi diri
sendiri sehingga kita tetap melestarikan budaya kita sendiri. Kita
sebagai masyarakat harus selektif dan kritis terhadap perkembangan
IPTEK yang makin pesat

Anda mungkin juga menyukai