Anda di halaman 1dari 7

TUGAS 3

ISBD

Disusun Oleh:
Muhammad Iqbal

050230111

Program Studi Ilmu Hukum


Fakultas Hukum
Universitas Terbuka
2023
Untuk memperdalam pemahaman anda mengenai materi Hakikat dan Makna IPTEKS

bagi manusia kerjakanlah tugas berikut ini!

Ilmu pengetahuan, teknologi dan sains sejak abad 15-an menjadi bidang yang focus

dikembangkan oleh para ilmuwan. Tujuannya antara lain untuk menggali potensi dan

pemanfaatan alam sekitar guna kelangsungan hidup umat manusia. Penggalian potensi

alam sekitar oleh beberapa manusia yang kemudian dimanfaatkan untuk umatnya telah

membawa perubahan. Banyak perubahan yang diakibatkan oleh perkembangan ipteks.

Berikan analisis kritis Anda tentang perkembangan IPTEKS dalam bidang sosial

budaya serta dampak positif dan negatif yang ditimbulkannya!

Perkembangan IPTEKS dalam bidang Sosial Budaya

Masyarakat dan lingkungan sosial tidaklah bisa dipisahkan, sebagaimana kita ketahui

bahwa manusia adalah makhluk sosial yang saling membutuhkan satu dan yang lainnya.

Dalam ilmu sosiolog dikemukakan bahwa manusia adalah mahluk sosial yang tidak

bisa hidup sendiri, manusia harus saling berkomunikasi dan berinteraksi langsung antar

sesama.Namun, jika kita melihat fakta yang ada, kehidupan sosial masyarakat saat ini,

sepertinya istilah makhluk sosial yang berunsurkan interaksi dan komunikasi langsung

mesti ditelaah dan dikaji ulang. Zaman dan IPTEKS telah merubah pola dan sistem

kehidupan sosial masyarakat modern. IPTEKS yang mengalami pertumbuhan yang

sangat signifikan secara eksplisit memberi dampak yang sangat besar terhadap

kehidupan sosial manusia masa kini.


Perubahan sosial dan budaya merupakan suatu gejala yang selalu terjadi dalam hidup

manusia. Perubahan yang terjadi erat kaitannya dengan kehidupan masyarakat serta

terjadinya suatu budaya yang muncul beriringan dengan terjadinya suatu perubahan

yang terjadi dalam masyarakat. Seiring berjalannya waktu setiap masyarakat pasti akan

selalu mengalami perubahan, baik berubah secara cepat ataupun secara lambat.

Kehidupan manusia tidak hanya berhenti di satu titik, tapi akan terus berputar sesuai

tuntutan zaman yang semakin modern. Perubahan membutuhkan proses, proses dalam

pemaknaan sosial pada hakikatnya adalah jalan kehidupan suatu masyarakat, yang

menunjukkan dirinya dalam dinamikanya baik setelah evolusi biologis dalam siklus

kehidupan, maupunserta perubahan perilaku dalam situasi yang berhubungan dengan

sosial masyarakat.

Kemajuan IPTEKS tentu memberikan manfaat namun juga memberikan pengaruh

buruk termasuk dalam sosial budaya. Berkat kemajuan IPTEK, sektor sosial budaya

kian maju dan tumbuh pesat. Namun, tak jarang kearifan lokal masyarakat tergadaikan.

Kebiasaan-kebiasaan lama dianggap ketinggalan zaman. Kemudahan akses terhadap

teknologi informasi dan komunikasi menjadikan masyarakat dunia fleksibel untuk

berinteraksi satu sama lain. Seiring berjalan waktu, terjadilah pertukaran budaya yang

massif. Interaksi sosial masyarakat ini membuka mata banyak pihak. Secara sadar atau

tanpa sadar, manusia akan saling mempengaruhi, mulai dari gaya hidup, gaya pakaian,

dasar ikatan hidup bermasyarakat, serta keterbukaan informasi.

Dengan perkembangan IPTEKS setiap orang harus dapat memberikan seleksi terhadap

kemajuan yang ada. Tidak selalu harus langsung menerima tanpa selektif lagi akan
tetap harus memilah kemajuan mana yang memang sesuai dengan nilai-nilai sosial dan

budaya yang ada di masyarakat serta harus sesuai dengan nilai Pancasila. Dampak

Positif dan Negatif dari adanya Kemajuan IPTEKS tentu tidak dapat di hindari. Namun,

kita bisa menjadi bijak tentang diri kita sendiri dan masyarakat. Kemajuan teknologi

tersebut juga memberikan dampak yang cukup besar terhadap gaya hidup generasi

muda dan etika Pancasila. Moralitas merupakan landasan pembangunan budaya

Indonesia. Membangun etika yang baik menjadi bagian dari upaya pembangunan

bangsa. Etika semakin sulit dipahami di Indonesia saat ini. Kehidupan masyarakat

Indonesia kini lebih kepada faktor pribadi serta moral. Apalagi dengan pengaruh

teknologi, handphone sudah banyak digunakan dari Dari anak muda sampai dewasa,

tidak ada batasan, tidak ada bimbingan yang mendalam dan luas akan berdampak

negatif. Oleh karena itu, penyaringan perlu dan harus benar-benar ada sekarang. Berita

palsu sering menyebabkan keresahan sosial, dan segala bentuk perubahan dapat

ditangkap oleh teknologi.

Dampak Positif dan Negatif Perkembangan IPTEKS dibidang Sosial Budaya

Seperti yang telah dipaparkan bahwa IPTEKS memiliki pengaruh besar dalam

kehidupan masyarakat dan menimbulkan dampak positif dan negatif secara bersamaan.

Dampak Positif dari perkembangan IPTEKS dapat dirangkum menjadi sebagai berikur :

- Kemajuan IPTEKS mempermudah dalam memenuhi kebutuhan hidup

- Penggunaan IPTEKS dapat meningkatkan kemampuan masyarakat di suatu

daerah untuk menggali potensi daerah mereka agar bisa lebih maju
- Kemudahan Akses Informasi

- Meningkatkan daya saing SDM

- Meningkatkan kemampuan sosialisasi melalui banyak hal seperti media sosial

Sedangkan, Dampak Negatif yang ditimbulkan yakni ;

- Memunculkan Sikap Individualisme

- Kerap terjadi kejahatan cyber

- Muncul gaya kebarat-baratan yang tidak memenuhi nilai budaya masyarakat

lokal

- Media sosial menjadi tempat melakukan perilaku kurang baik

- Lunturnya nilai keagamaan

- Rentan terjadi konflik

Contoh Dampak Positif :

- Masyarakat bisa melakukan transaksi online (Jualan Online) yang

jangkauannya lebih jauh sehingga dapat memenuhi Kebutuhan Hidup

- Masyarakat daerah mampu membuat dan menggunakan alat modern seperti

untuk pertanian dan pendidikan (Belajar Online)

- Mengetahui Berita Terkini

- Memiliki banyak teman bahkan di negara yang berbeda karena kemudahan

komunikasi

- Mengikuti Kompetisi secara internasional

Contoh dampak Negatif :


- Tidak peduli dengan orang lain

- Terjadi aktivitas retas hingha scamming

- Pakaian yang semakin terbuka dan membiasakan budaya berhubungan diluar

nikah

- Sering terjadi pembullyan di sosial media

- Semakin jarang beribadah bahkan memilih tidak memilili agama


Sumber :

- Perkembangan IPTEKS dalam bidang Sosial Budaya

http://eprints.umsida.ac.id/5812/1/MAKALAH%20IAD.docx

- Pengaruh kemajuan IPTEK Terhadap aspek Sosial Budaya di Indonesia

https://www.gurusiana.id/read/1sukses1/article/pengaruh-kemajuan-iptek-

terhadap-aspek-sosial-budaya-di-indonesia-96732

Anda mungkin juga menyukai