Anda di halaman 1dari 4

BUKU JAWABAN TUGAS MATA KULIAH

TUGAS 2

Nama Mahasiswa : FAKHRURRAZI

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 030197625

Kode/Nama Mata Kuliah : MKDU4109/Ilmu Sosial dan Budaya Dasar

Kode/Nama UPBJJ : 11/Banda Aceh

Masa Ujian : 2020/21.1(2020.2)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. Berdasarkan teks di atas dan jelaskan pendapat Anda makna dibalik kebudayaan
sebagai way of life bagi masyarakat?
Bedasarkan teks di atas kebudayaan merupakan fenomena peristiwa-peristiwa atau
kegiatan-kegiatan sosial dan benda-benda yang dapat diamati yang berkembang
secara teratur merupakan karakteristik dari masyarakat yang bersangkutan dalam
konteks etnik tertentu dan pengaruh zaman. kebudayaan dipandang sebagai pola
untuk perilaku, digunakan mengacu kepada suatu sistem pengetahuan dan
kepercayaan yang dikonstruksi secara sosial (melalui sosialisasi) sebagai pedoman
manusia dalam menelaah atau menginterpretasi pengalaman, persepsi mereka,
menentukan tindakan dan memilih di antara alternatif yang ada. Berdasarkan
pengertian ini, kebudayaan pada prinsipnya mengacu kepada dunia gagasan/ide.
Kebudayaan merupakan perangkat peraturan tentang tingkah laku atau tindakan yang
harus dilakukan oleh masyarakat yang hidup di dalamnya dalam suatu keadaan
tertentu. Namun terkadang karena keterikatan ini, timbul adanya suatu ketimpangan.

2. Coba Anda identifikasi teknologi apa yang menyebabkan terjadinya perubahan sosial
budaya bagi masyarakat?

Dalam hubungannya dengan dengan proses sosial, komunikasi menjadi sebuah cara
dalam melakukan perubahan sosial. Berkembangnya teknologi informasi dan
komunikasi secara tidak langsung ikut andil dalam memberikan perubahan yang besar
dalam penyebarluasan informasi atau gagasan. Komunikasi berperan menjembatani
perbedaan dalam masyarakat karena mampu merekatkan kembali sistem sosial
masyarakat dalam usahanya melakukan perubahan. yang bisa dikatakan membuat
pola pikir dan perilaku masyarakat perlahan berubah mengikuti zaman. Dan
berkembangnya teknologi informasi dan komunikasi secara jelas mempercepat
terjadinya perubahan sosial tersebut.

3. Jelaskan dampak negatif dari perkembangan teknologi terhadap generasi muda?

Kemajuan teknologi komunikasi juga senantiasa membawa pengaruh sosial dan


budaya terhadap kehidupan manusia. Dampak negatif yang didapat dari penggunaan
teknologi diantaranya :
 Isu SARA, kekerasan, pornografi menjadi hal yang biasa.
 Kemudahan komunikasi, memicu menimbulkan bisnis-bisnis terlarang seperti
narkoba dan produk black market atau illegal.
 Meningkatnya budaya plagiarism atau penjiplakan hasil karya orang lain.
Teknologi komnikasi dapat mempengaruhi aspek sosial dan budaya suatu kelompok
masyarakat seperti dunia maya. Jika seseorang sudah terlalu asik dengan teknologi
seperti dunia maya, orang itu akan mengahbiskan waktunya berjam-jam karena hanya
berinteraksi dengan seorang teman atau kenalan yang ada si dunia maya itu.
Kemajuan teknologi komunikasi dan informasi sekarang memberikan pengaruh
tersendiri pada budaya di Indonesia. Pengaruh lain dari perkembangan teknologi
yang cukup pesat ini dikhawatirkan berdampak buruk terhadap perilaku kehidupan
masyarakat. Hal ini dikarenakan, perubahan cepat dalam teknologi informasi telah
merubah budaya sebagian besar masyarakat Indonesia, kemajuan teknologi secara
sadar ataupun tidak sadar telah banyak mengubah pola kehidupan masyarakat.

4. Jelaskan apa yang dimaksud budaya hedonisme?

Hedonisme adalah pandangan hidup yang menganggap bahwa orang akan menjadi
bahagia dengan mencari kebahagiaan sebanyak mungkin dan sedapat mungkin
menghindari perasaan-perasaan yang menyakitkan. Hedonisme merupakan ajaran atau
pandangan bahwa kesenangan atau kenikmatan merupakan tujuan hidup dan tindakan
manusia.

5. Jelaskan pengaruh sosial budaya terhadap kesehatan masyarakat Kota Sukabumi


dan rumuskan cara mengatasinya?
pengaruh sosial budaya terhadap kesehatan masyarakat tantangannya sangat berat. hal
yang masih dirasakan dalam pembangunan kesehatan di Kota Sukabumi, yakni
jumlah penduduk yang besar dengan pertumbuhan yang cukup tinggi serta
penyebaran penduduk yang tidak merata di seluruh wilayah Kota Sukabumi, tingkat
pengetahuan masyarakat yang belum memadai terutama pada golongan wanita,
kebiasaan negatif yang berlaku di masyarakat, adat istiadat dan perilaku yang kurang
menunjang dalam bidang kesehatan, dan kurangnya peran serta masyarakat dalam
pembangunan bidang kesehatan.
Cara mengatasinya Tingkat pengetahuan masyarakat yang belum memadai :
 Membentuk Badan Pengawas di tiap-tiap wilayah
 Pelatihan dan Penilaian tim kesehatan
 Menyukseskan Program Pemerintah dalam kesehatanMelalui kesadaran yang
lebih tinggi pada pentingnya pelayanan kesehatan yang bersifat promotif dan
preventif.

Anda mungkin juga menyukai