Anda di halaman 1dari 18

SOAL LATIHAN SEJAWAT UKAI

SPECIAL EDITION
1. Seorang pasien laki-laki usia 38 tahun menderita epilepsi parsial selama 12 tahun. Pasien
tersebut sudah tak efektif lagi menggunakan 3 obat epilepsi lini pertama sehingga dokter
meresep- kan Tiagabin. Bagaimanakah mekanisme kerja obat tersebut ?
A. Ion natrium bloker
B. Ion kalsium bloker
C. Agonis reseptor GABA
D. Menghambat re-uptake GABA
E. Menghambat enzim GABA Transaminase
2. Seorang Ibu yang masih menyusui bayinya menderita infeksi TBC. Apakah sang Ibu masih tetap
dapat menyusui bayinya ?
A. Ibu masih tetap dapat menyusui bayinya
B. Ibu tidak boleh menyusui bayinya
C. Ibu masih tetap dapat menyusui bayinya, kecuali ibu terdiagnosis TB MDR
D. Ibu masih tetap dapat menyusui bayinya jika tidak mengkonsumsi pirazinamid
E. Ibu masih tetap dapat menyusui bayinya jika hanya mengkonsumsi isoniazid saja
3. Seorang apoteker di apotek X sedang memisahkan faktur-faktur pembelian obat prekursor,
narkotika, psikotropika, dan obat-obat tertentu. Terdapat faktur pembelian obat ergometrin,
amitriptilin, triheksifenidil, diazepam, klorpromazin, codein, dan metampiron. Dari obat-obat
tersebut, manakah yang digolongkan sebagai obat-obat tertentu?
A. Amitriptilin, ergometrin, dan triheksifenidil
B. Diazepam, klorpromazin, dan amitriptilin
C. Metampiron, codein, dan diazepam
D. Klorpromazin, amitriptilin, ergometrin
E. Triheksifenidil, klorpromazin, dan amitriptilin
4. Seorang dokter ingin meresepkan diazepam dalam bentuk serbuk bagi kepada anak berusia 6
tahun. Diketahui dosis maksimal diazepam pada orang dewasa adalah 40 mg per hari. Maka
jumlah diazepam maksimal yang diberikan pada pasien tersebut adalah ........ mg
A. 10,33
B. 11,33
C. 12,33
D. 13,33
E. 14,33
5. Diketahui obat X diekskresi lewat ginjal 90% dalam kondisi utuh. Jika klirens total 135 mL/min,
berapa nilai klirens renal?
A. 106 mL/min
B. 112 mL/min
C. 116 mL/min
D. 122 mL/min
E. 126 mL/min
6. Seorang laki- laki mengeluhkan mual dan muntah, setelah melakukan pemeriksaan dokter
mendiagnosa pasien mengalami GERD. Dokter meresepkan metoklopramid untuk diminum
sebelum makan. Bagaimana mekanisme kerja metoklopramid?
A. Antagonis reseptor D2 sentral
B. Antagonis reseptor 5-HT3

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
C. Modulasi reseptor 5-HT4
D. Antagonis reseptor H1
E. Antagonis muskarinik
7. Pasangan suami istri datang ke klinik kandungan untuk program hamil. Dokter menyarankan
istri agar melakukan vaksinasi TORCH. Waktu ideal vaksinasi TORCH tersebut dilakukan pada?
A. 2 bulan sebelum kehamilan
B. 3 bulan sebelum kehamilan
C. 4 bulan sebelum kehamilan
D. 5 bulan sebelum kehamilan
E. 6 bulan sebelum kehamilan
8. Ada beberapa obat yang dapat menginduksi gagal ginjal akut, salah satunya penggunaan
NSAID. Gagal ginjal akut biasanya terjadi setelah 2-7 hari pemberian NSAID.
Bagaimanakah mekanisme GGA yang disebabkan NSAID?
A. Radikal bebas menyebabkan kerusakan proksimal
B. Obat terkonsentrasi penuh di korteks renal dan tubulus proksimal
C. Inflamasi interstitial menyebabkan area obstruksi pada intertubular
D. Penghambatan siklooksigenase sehingga prostaglandin menurun menyebabkan
iskemia renal dan menurunnya GFR
E. Terdapat region hidrofilik dan lipofilik yang menyebabkan kerusakan endotel
9. Seorang pasien laki-laki berusia 50 tahun, didiagnosis oleh dokter menderita Diabetes
Mellitus Tipe 2. Pasien juga diketahui mengalami obesitas. Obat antidiabetik apakah yang
direkomendasikan untuk pasien?
A. Vildagliptin
B. Pioglitazon
C. Akarbose
D. Metformin
E. Glibenklamid
10. Laki-laki 40 tahun merupakan pasien TB XDR di RSUD, ia hendak memulai terapi TB XDR.
Sebelumnya pasien telah menjalani uji sensitifitas diketahui pasien resisten terhadap
kanamisin dan fluorokuinolon. Untuk menentukan terapi yang sesuai bagi pasien tersebut,
dokter mendiskusikannya dengan apoteker dan tenaga kesehatan lain. Apoteker
merekomendasikan terapi kombinasi obat berdasarkan panduan standar sesuai kondisi
pasien. Kombinasi obat manakah yang direkomendasikan?
A. Km-Eto-Mfx-PAS-Cs-Z-(E)/ EtoMfx-Cs-Z-(E)
B. Km-Eto-Mfx-PAS-Cs-Z-(E)/ EtoMfx-PAS-Cs-Z-(E)
C. Km-Eto-Lfx-PAS-Cs-Z-(E)/ EtoLfx-PAS-Cs-Z-(E)
D. Km-Eto-Mfx-Cs-Z-(E)/ Eto-Lfx-CsZ-(E)
E. Mfx-Eto-Cs-PAS-Z-(E)-(H)/ MfxEto-Cs- PAS-Z- (E)-(H)
11. Seorang laki-laki (45 tahun) mempunyai riwayat hipertensi sejak 5 tahun lalu dan asma sejak
2 tahun yang lalu. Beberapa hari terakhir, pasien mengalami peningkatan tekanan darah
hingga 158/93 mmHg dan denyut nadi hingga 100 kali per menit. Dokter mempertimbangkan
penggunaan obat golongan beta bloker sebagai terapi anti hipertensi. Obat golongan beta
bloker apa yang aman digunakan untuk pasien tersebut ?
A. Propanolol
B. Carvedilol
C. Nadolol
D. Atenolol
E. Pindolol
NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
12. Seorang anak diberikan infus dextrose 10% 500 ml selama 2 hari. Infus tersebut akan diberikan
dengan alat penetes (60 tetes/ml). Berapakah kecepatan infusnya?
A. 16 tetes/menit
B. 14 tetes/menit
C. 12 tetes/menit
D. 10 tetes/menit
E. 8 tetes/menit
13. Seorang pria BB 60 kg mendapatkan obat metronidazol dosis 50 mg/kg/hari yang diberikan
secara infus. Sediaan yang tersedia yakni dengan kekuatan 0,5 g/10 mL dan infus yang
digunakan berukuran 40 tetes/mL. Infus akan diberikan sebagai infus intermiten yang habis
dalam 1 jam. Berapa kecepatan infus dalam tetes/menit yang harus diberikan sehingga dosis
obat sesuai permintaan?
A. 30 tetes/menit
B. 40 tetes/menit
C. 50 tetes/menit
D. 60 tetes/menit
E. 20 tetes/menit
14. Sebuah industri farmasi akan mengembangkan formula baru untuk sediaan tablet
ciprofloxacin 200mg yang akan dipasarkan dalam bentuk obat generik dan bermerk. Dilakukan
perbandingan terhadap parameter bioavailabilitas dari tablet ciprofloxacin tersebut dengan
sediaan patennya yang merupakan injeksi IV dengan dosis yang sama. Berapakah nilai F (BA
Absolut dalam %) dari sediaan bermerk tersebut?

A. 200
B. 80
C. 50
D. 40
E. 100
15. Bapak Toni selalu mengalami gelisah, cemas di lingkungan tempat tinggalnya semenjak
tetangganya gantung diri di pohon mangga di samping rumah Pak Toni. Hal tersebut telah ia
alami selama 9 bulan, kemudian beliau memeriksakan diri ke dokter jiwa dan didiagnosis GAD.
Sebagai apoteker apa saran anda terkait pilihan pertama pengobatan pasien?
A. Haloperidol
B. Alprazolam
C. Trazodone
D. Sertraline
E. Amitriptilin
16. Seorang pasien laki-laki 25 tahun, dirawat di rumah sakit, pasien didiagnosis sepsis bakteri
gram negatif. Pasien mendapat resep gentamisin (Vd 20 L). Kadar obat agar mencapai efek
terapi sebesar 5 mg/L. Berapa miligram dosis muatan agar kadar terapetik obat tercapai?
A. 5
NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
B. 20
C. 100
D. 500
E. 100
17. Seorang pasien Anak (BB 35 kg, TB 115,2 cm ) akan diberikan pengobatan dengan ketoprofen.
Diketahui dosis dewasa ketoprofen adalah 50mg/m2/hari. Berapa mg ketoprofen yang harus
disiapkan?
A. 17,34 mg
B. 30,59 mg
C. 34,68 mg
D. 15,29 mg
E. 52,91 mg
18. Seorang pasien laki-laki 55 tahun dengan BB 65 kg, TB 165 cm didiagnosis kanker getah bening
oleh dokter stage 2 dan menerima regimen terapi salah satunya paklitaxel. Dosis paklitaxel
adalah 172 mg/ m IV. Berapakah seharusnya dosis paklitaxel yang diberikan untuk pasien?
A. 176 mg
B. 172 mg
C. 296 mg
D. 196 mg
E. 86 mg
19. Seorang anak umur 5 tahun. Telah menderita diare selama 2 hari. Lalu sang ibu datang ke
apotik membeli zinc. Bagaimana mekanisme dari obat tersebut?
A. Memperbaiki sel epitel usus
B. Mengabsorpsi toksin
C. Memperlambat kontraksi usus
D. Membentuk massa feses
E. Merangsang pembentukan sel

20. Seorang perempuan berusia 33 tahun mengalami diare, mual disertai rambut rontok. Saat ini
pasien sedang dalam meminum suatu jenis obat tertentu untuk mengatasi rheumatoid
arthritis yang dideritanya sejak 2 tahun yang lalu. Manakah obat di bawah ini yang berpotensi
mengakibatkan gejala di atas?
A. Parasetamol
B. Asam asetilsalisilat
C. Methotrexate
D. Colchicine
E. Azathioprine
21. Manakah obat anti kejang pada epilepsi di bawah ini yang dapat menyebabkan kelainan
selubung saraf pada janin?
A. Lamotrigine
B. Asam valproate
C. Carbamazepine
D. Levetiracetam
E. Fenitoin
22. Seorang laki-laki berusia 45 tahun mengalami perdarahan akibat pengunaan warfarin yang
tidak sesuai dosis. Antidotum manakah di bawah ini untuk mengatasi keracunan warfarin?
A. Phytomenadione

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
B. Glukagon
C. Asam Folanat
D. Dimerkapol
E. Flumazenil
23. Seorang remaja perempuan berusia 15 tahun belum pernah mengalami menstruasi
sebelumnya. Dokter mendiagnosis amenorrhea primer akibat adanya hiperprolaktinemia dan
memberikan resep obat untuk mengatasi gejala tersebut. Obat apakah yang dimaksud dalam
kasus ini?
A. Medroxyprogesterone acetate
B. Citalopram
C. Venlafaxine
D. Bromokriptin
E. Clomipramine

24. Seorang laki-laki (UP, 30 Tahun) mengalami keracunan amitriptyline dan saat ini sedang
menjalani pengobatan dengan neostigmine. Mekanisme kerja manakah di bawah ini dari
neostigmine yang dapat memberikan efek terapi pada kasus di atas?
A. Berkompetisi dengan reseptor opioid
B. Berkompetisi dan aktivasi β-- adrenoceptor
C. Menghambat acetylcholinesterase
D. Mengikat glikosa yang bebas dalam plasma
E. Mengikat ion fluoride

25. Seorang pasien perempuan telah mengalami diabetes dengan komplikasi darah tinggi selama
5 tahun terakhir. Terapi yang saat ini digunakannya adalah metformin, thiazolidinedione,
bisoprolol, dan ramipril. Pasien baru-baru ini mengeluh mengalami pembengkakan pada
sebagian tubuhnya. Obat yang menyebabkan efek samping tersebut adalah
A. Metformin
B. Thiazolidinedione
C. Thiazolidinedione dan bisoprolol
D. Bisoprolol
E. Ramipril
26. Seorang wanita mengeluhkan kondisinya yang tidak nafus makan dan ingin menaikkan berat
badannya. Dokter meresepkan obat antihistamin padahal wanita tersebut tidak mengeluhkan
alergi. Obat apakah yang diresepkan?
A. Siproheptadine
B. Setirizine
C. Chlorpheniramine maleate
D. Loratadine
E. Doxylamine
27. Seorang pasien menderita asma dan mendapatkan terapi obat omalizumab. Mekanisme obat
ini melibatkan.....
A. IgE
B. IgG
C. IgD
D. IgA
E. IgM

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
28. Seorang laki-laki Tn. RT (59 Tahun) memiliki riwayat hipertensi selama 10 tahun dan allergic
rhinitis intermitten sejak kecil. Saat ini, Tn.RT sedang meminum antihipertensi (amlodipine 10
mg) setiap hari dan antihistamin (diphenhydramine 50 mg) + decongestant (pseudoephedrine
60 mg) jika dibutuhkan. Target kerja reseptor dari decongestan pada kasus di atas adalah?
A. α1-adrenergic
B. Muskarinik
C. Nikotinik
D. Dopamine
E. Asetilkolin
29. Seorang pasien Tn. MN (40 Tahun) mengalami keluhan takikardi, retensi urin, demam, kulit
kemerahan dan dilatasi pupil. Pasien meminum suatu jenis obat tertentu. Golongan obat
manakah di bawah ini yang paling tepat dapat mengakibatkan keluhan sebagaimana kasus di
atas?
A. Carbamate
B. Anticholinesterase
C. Donepezil
D. Antidepressant
E. Organophosphorus
30. Seorang pasien menjalani operasi saluran cerna dan memerlukan anastesi general. Dokter
memutuskan menggunakan anastesi rute intravena. Anastesi apa yang dapat anda sarankan?
A. Sevofluran
B. Isofluran
C. Halothan
D. Thiopental
E. Nitrous oxide
31. Seorang pasien berusia 53 tahun memiliki riwayat penyakit asam urat. la rutin diresepkan oleh
dokter Allopurinol dan Colchicine Apa fungsi dari Colchicine?
A. Meningkatkan ekskresi asam urat
B. Menurunkan sintesis asam urat
C. Menangani serangan akut gout
D. Pencegahan serangan akut goat
E. Meningkatkan efikasi dari allopurinol
32. Seseorang laki-laki 59 tahun masuk IGD dengan keluhan mendadak kelemahan, sulit bicara
dan tidak sadar. Setelah dilakukan pemeriksaan, pasien didiagnosis stroke perdarahan. Dokter
meresepkan cairan manitol. Bagaimanakah mekanisme kerja manitol?
A. Menghentikan perdarahan
B. Pengendalian kejang
C. Menurunkan tekanan intrakranial
D. Stabilisasi jalan nafas
E. Pengendalian gula dara
33. Seorang Bapak 55 tahun mengalami kemerahan pada mukanya, dan diketahui menggunakan
obat antiaritmia selama 3 bulan kebelakang. Dokter mengdiagnosis bapak tersebut
mengalami fotosensitivitas. Obat manakah yang dapat menyebabkan Efek Samping tersebut
A. Amiodaron
B. Timolol
C. Lidokain
D. Propafenon

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
E. Prokainamid
34. Pasien umur 30 tahun datang ke apotek untuk menebus resep yang berisi : Digoxin 0.25 mg
Sehari 1 x 1 tab PC dan furosemid 20 mg sehari 1 x 1 tablet PC. Efek merugikan apa yang
potensial terjadi bila obat diatas digunakan secara bersamaan?
A. Hipokalemia
B. Hiponatremia
C. Hiperkalemia
D. Hipernatremia
E. T rombositopenia
35. Seorang wanita berusia 35 tahun mendapatkan resep yang berisi diuretik yang bekerja di
tubulus distal dengan menghambat kotransport Na+/Cl- sehingga menurunkan reabsorbsi
Na+ dan sering digunakan untuk terapi hipertensi, gagal jantung, hiperkalsiuria dan diabetes
insipidus. Obat yang dimaksud adalah?
A. Triamteren
B. Asetazolamid
C. Furosemid
D. HCT
E. Asam etakrinat
36. Seorang pasien, laki-laki, usia 49 tahun, penderita hiperkolesterol menerima obat yang
diresepkan dokter di suatu apotek. Pasien mendengarkan penjelasan apoteker tentang
kegunaan obatnya, salah satunya adalah ezetimibe 10 mg (S 1 dd 1 tab dc pagi). Bagaimanakah
mekanisme aksi obat tersebut?
A. Menghambat sterol transporter NPCiL1 di usus halus
B. Meningkatkan aktifitas enzim LPL
C. Meningkatkan aktivitas enzim HMG Reduktase
D. Menghambat aktifitas enzim LPL
E. Menghambat aktivitas enzim HMG Reduktase
37. Seorang pasien laki-laki berusia 56 tahun memiliki hipertensi sejak 2 tahun lalu. Pasien
mengalami Post MI karena sindrom koroner akut 1 tahun yang lalu. Obat antihipertensi
berikut dapat diberikan pada pasien dengan komplikasi tersebut kecuali
A. Bisoprolol
B. Spironolakton
C. Nifedipin
D. Ramipril
E. Furosemid
38. Seorang pasien perempuan, usia 35 tahun periksa ke dokter terdiagnosa pasien memiliki
riwayat DM dan saat ini memiliki kelebihan berat badan (obesitas) setealah dicheck kadar
kolesterol TG 500 mg/dL, dokter menanyakan terapi yang aman untuk pasien pada apoteker?
A. Metformin dan simvastatin
B. Metformin dan atorvastatin
C. Metformin dan gemfibrozil
D. Glipizid dan klofibrat
E. Glipizid dan simvastatin
39. Seorang pasien pria berusia 55 tahun datang dengan keluhan infark miokardium. Dari obat
yang berikut, manakah yang memiliki mekanisme obat melisiskan trombus yang menghambat
arteri koroner?
A. Heparin

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
B. Warfarin
C. Aspirin
D. Streptokinase
E. Klopidogrel
40. Seorang pasien perempuan, usia 35 tahun, di diagnosa dokter mengalami hipertensi
pulmonal. Dokter pernah memberikan amlodipin selama 3 hari namun kondisi pasien tidak
membaik. Dokter berdiskusi denganapoteker untuk menentukan obat yang akan di resepkan
untuk pasien. Apakah obat yang tepat untuk direkomendasikan?
A. Captopril
B. Propanolol
C. Sildenafil
D. HCT
E. Furosemide
41. Seorang pasien, laki-laki, usia 50 tahun, dibawa ke unit gawat darurat dan didiagnosa
mengalami ST Elevasi Miokard Infark (STEMI). Dokter sudah memberikan terapi fibrinolitik
dan akan memberikan antiplatelet. Namun, pada catatan medis pasien ditemukan riwayat
alergi terhadap aspirin dan dokter meminta informasi mengenai pilihan terapi pengganti
aspirin. Apakah obat yang tepat direkomendasikan kepada dokter?
A. Alteplase
B. Vitamin K
C. Klopidrogel
D. Warfarin
E. Heparin
42. Seorang pasien berumur 45 tahun datang ke apotek mengeluhkan nyeri ulu hati setelah
mengonsumsi asetosal yang diresepkan oleh dokter. Beliau menderita penyakit jantung
sehingga harus mengonsumsi asetosal. Terapi apakah yang disarankan oleh apoteker terkait
nyeri ulu hati yang dideritanya?
A. Antasida
B. Omeprazole
C. Ranitidin
D. Misprostol
E. Sukralfat
43. Seorang pasien pria nyeri dada hingga menjalar ke lengan kiri. Pasien didiagnosa mengalami
infark miokard akut elevasi ST. Pasien akan melakukan terapi reperfusi menggunakan agen
fibrinolitik. Dokter juga akan memberikan obat penghambat reseptor adenosin difosfat
(ADP). Obat ADP apa yang dianjurkan?
A. Aspirin
B. Nitrogliserin
C. ISDN
D. Klopidogrel
E. Ticagrelor
44. Seorang pasien pria usia 65 tahun sudah memiliki riwayat parkinson selama hampir 1 tahun.
Penyakit parkinson pasien kurang terkontrol sehingga beberapa kali mengalami kekambuhan.
Untuk meningkatkan efektivitas terapi, Dokter meresepkan kombinasi Levodopa dan
Karbidopa. Apa tujuan kombinasi kedua obat tersebut ?
A. Levodopa mencegah penguraian Karbidopa oleh enzim monamine oxidase
B. Mencegah efek autoinduksi dan toleransi CNS

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
C. Karbidopa meningkatkan absorbsi Levodopa di CNS
D. Karbidopa meningkatkan durasi kerja Levodopa
E. Levodopa mencegah re-uptake Karbidopa di celah sinaps
45. Ny. AN 35 tahun mengkonsumsi Phenelzine untuk mengobati penyakit depresinya. Setelah
beberapa hari mengkonsumsi obat tersebut, pasien mengalami hipertensi. Setelah
ditelusuri, telah terjadi interaksi obat dan makanan. Makanan apakah yang dimaksud dalam
kasus di atas ?
A. Makanan kaya tiramin, seperti keju
B. Sayuran hijau mengandung vitamin K
C. Susu kaya kalsium dan vitamin D
D. Garam-garam mineral
E. Makanan mengandung lemak tinggi
46. Seorang pasien laki2, usia 45th, baru saja terdiagnosa oleh dokter di suatu puskesmas
dislipidemia, hasil pemeriksaan laboratorium menunjukkan kadar kolesterol total dalam darah
285 mg/dl, LDL 230 mg/dl, HDL 45 mg/dl dan tligliserida 170 mg/dl. Dokter menunjukkan hasil
laboratorium pasien tersebut kepada apoteker dan berdiskusi untuk menentukan pengobatan
yang tepat. Apakah golongan antihiperlipidemia yang tepat direkomendasikan yang tepat
pada dokter tersebut?
A. Penghambat absorbsi kolesterol
B. Niacin
C. Fibrat
D. Resin penukar ion
E. HMG-Coa reductase inhibitor
47. Seorang pasien laki-laki berumur 55 tahun yang masuk ke IGD. Pasien masuk dengan gejala
sesak di dada dan pusing, dengan TD 160/80mmHg HR 100x/menit. Dokter mendiagnosa atrial
fibrilasi. Obat yang secara khas dapat diberikan untuk mencegah thromboemboli pada pasien
tersebut adalah
A. ISDN
B. Nikardipin
C. Warfarin
D. Clopidogrel
E. Alteplase
48. Seorang dokter spesialis jantung dan pembuluh darah menanyakan kepada apoteker terkait
ketersediaan jenis obat antiplatelet yang ada di rumah sakit tersebut. Berikut jenis obat yang
dapat disampaikan, KECUALI
A. Cilostazol
B. Prasurgel
C. Abciximab
D. Bivalirudin
E. Aspirin
49. Seorang wanita mengalami ACS, dokter mendiagnosa Non-STEMI. Dokter merekomendasikan
pemberian antikoagulan dan menanyakan pada anda ketersediaan obat antikoagulan yang
dapat diberikan secara per oral, yaitu
A. Heparin
B. Enoxaparin
C. Fondaparinux
D. Bivalirudin

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
E. Rivaroxaban
50. Kakek berusia 70 tahun datang dengan keluhan mata merah, bengkak, dan gatal. Dokter
menduga pasien mengalami konjungtivitis alergi. Apakah terapi terbaik yang tepat diberikan
untuk pasien tersebut?
A. Salep tobramycin
B. Tetrahidrozolin
C. Naphazolin
D. Salep gentamicin
E. Olopatadin

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
KUNCI JAWABAN SOAL LATIHAN SEJAWAT UKAI

SPECIAL EDITION

1. KUNCI : D
PENJELASAN : Mechanism of Action Tiagabine : blocks reuptake of gamma
aminobutyric acid (GABA)
Referensi : Medscape

2. KUNCI : C
PENJELASAN : Ibu dengan TB tetap dapat menyusui, kecuali pada Ibu terdiagnosis TB
MDR. Menyusui bayi tetap dilakukan oleh karena risiko penularan M tuberculosis
melalui ASI dapat diabaikan dan OAT yang dikonsumsi Ibu diekskresikan melalui ASI
dalam jumlah kecil dan tidak terbukti dapat menginduksi resistensi obat.
Referensi : Petunjuk Teknis Manajemen dan Tatalaksana TB Anak, Kemenkes RI 2016

3. KUNCI : E
PENJELASAN : Obat-obat yang termasuk dalam obat-obat tertentu adalah: Tramadol,
Triheksifenidil, Klorpromazin, Amitriptilin, Haloperidol, dan dektstrometorfan
tunggal. (Peraturan Badan POM Nomor 28 Tahun 2018 Tentang Pedoman
Pengelolaan Obat-Obat Tertentu yang Sering Disalahgunakan, Bab II Pasal 2)

4. KUNCI : D
PENJELASAN : Rumus Young (perhitungan dosis untuk anak < 8 tahun) = usia /
(usia+12) x dosis dewasa
6
12
X 40 mg = 13,33 mg

5. KUNCI : D
PENJELASAN : Klirens renal = 90% x 135 mL/min= 121,5 ~ 122 mL/min

6. KUNCI : A
PENJELASAN : Metoklopramid menghambat reseptor dopaminergic di CTZ dan
meningkatkan tonus sfingter pada esofagus bawah serta meningkatkan motilitas usus
halus dan lambung (Dipiro, 9TH Ed).

7. KUNCI : B
PENJELASAN : Vaksinasi TORCH dilakukan saat 3 bulan sebelum menikah atau 3 bulan
sebelum kehamilan (IDAI, 2014)

8. KUNCI: D
PENJELASAN: Mekanisme gagal ginjal akut NSAID terjadi karena penghambatan
siklooksigenase , menurunkan sintesis prostaglandin (PGI2 dan PGE2), menyebabkan
menurunnya aliran darah ginjal, iskemik ginjal dan menurunnya laju filtrasi
glomerulus
Referensi:
Dipiro e-book ed 10, hal 2081

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
9. KUNCI : D
PENJELASAN : Kategori obesitas Pilihan pertama terapi utk pasien DM Tipe 2 adalah
menggunakan OAD tunggal. Pada kasus ini pasien mengalami obesitas sehingga
kontraindikasi bila diberikan obat golongan sulfonilurea, sehingga lebih baik
menggunakan metformin.
Referensi:
Perkeni

10. KUNCI : E
PENJELASAN : Panduan pengobatan TB Resistensi obat (TB XDR) yakni sejak dari awal
terbukti resistan terhadap kanamisin dan fluorokuinolon, maka panduan standar
adalah : Mfx – Eto – Cs – PAS – Z – (E) – (H)/ Mfx – Eto – Cs – PAS – Z – (E) – (H)
Referensi : Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 67 Tahun 2016
Tentang Penanggulangan Tuberkulosis

11. KUNCI : D
PENJELASAN : Terapi beta bloker pada pasien hipertensi dengan riwayat asma
disarankan menggunakan beta bloker yang kardioselektif seperti Atenolol, Bisoprolol,
Metoprolol atau Nebivolol
Referensi : Pharmacotherapy Handbook 9th Edition

12. KUNCI : D
PENJELASAN : Kecepatan infus = volume kebutuhan cairan x faktor tetes / waktu
(menit)
= 500 ml x 60 tetes/ml / 2880 menit = 10,42 ~ 10
tetes/menit
13. KUNCI : B
PENJELASAN :
50 mg/kg x 60 kg = 3000 mg
(3000 mg / 500 mg) x 10 mL = 60 mL 60 mL x 40 tetes/mL = 2400 tetes per jam
2400 tetes / 60 menit = 40 tetes/menit

14. KUNCI : C
PENJELASAN :
Bioavailabilitas absolut: F = ((AUC)PO / (AUC)IV) X ((dose)IV / (dose)PO)
F = (24/48) X (200/200) F = 0,5 ~ 50%

15. KUNCI : D
PEJELASAN : Pengobatan terhadap GAD (General Anxiety Disorder) adalah SSRI atau
SSNI atau Buspirone. Sertralin merupakan golongan SSRI

16. KUNCI :E
PEMBAHASAN ;

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
Dosis = Css x Vd
Dosis = 5 mg/L x 20 L
Dosis = 100 mg

17. KUNCI : B
PENJELASAN : Menggunakan perhitungan dosis dengan BSA anak.
BSA (Body Surface Area) merupakan perhitungan dengan luas permukaan tubuh.
BSA (m2) = √(35 x 115,2 / 3600) = √1,12
= 1,0583 m2
Dosis Anak = (1,0583 / 1,73) x 50 mg
= 30,59 mg

18. KUNCI : C
PENJELASAN :

19. KUNCI : A
PENJELASAN :
1. Meningkatkan penyerapan air & elektrolit → meningkatkan regenerasi sel epitel
usus →meningkatkan level enzim pada brush border usus→ meningkatkan
respons imun.
2. Menghambat produksi cAMP → Memblok kanal Kalium yang mengaktivasi cAMP
→ Sekresi cairan dari chloride-dependent channel terhambat.
Referensi : www.wjgnet.com/2307- 8960/full/v1/i4/140

20. KUNCI : C
PENJELASAN :
Penggunaan methotrexate berisiko menyebabkan reaksi deplesi folat yang
menimbulkan gejala seperti stomatitis, diare, mual, alopecia, myelosupresi, dan
peningkatan fungsi hati.
Referensi : Bruce SP. 2019. Rheumatoid Arthritis. In: Burns, MAC., et al.
Pharmacotherapy Principles & Practices. 5th Edition. p.892

21. KUNCI : B
PENJELASAN :
Asam valproate memiliki efek teratogenik, berupa kelainan selubung saraf pada janin
sehingga obat ini dihindari penggunaannya pada ibu yang merencanakan kehamilan
atau sedang hamil.
Referensi : Nguyen VHV, Dergalust S, Chang E. 2020. Epilepsy. In: Dipiro JT, Yee GC,
Posey M, Haines ST, Nolin TD, Ellingrod V. Pharmacotherapy A Pathophysiologic
Approach. 11th Edition

22. KUNCI : A
PENJELASAN :
NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
Keracunan warfarin berupa perdarahan dapat diatasi dengan pemberian antidotum
phytomenadione (vitamin K1) untuk menggantikan vitamin K yang dihambata oleh
warfarin.
Referensi : Haydock, S. 2019. Chapter 10 Poisoning, overdose, antidotes. In: Brown
MJ, et al. Clinical Pharmacology. 12th Edition. p. 10

23. KUNCI : D
PENJELASAN :
Terapi amenorrhea yang dikaitkan dengan kondisi hiperprolaktinemia
direkomendasikan pemberian bromokriptin atau cabergoline untuk menurunkan
kadar prolactin.
Referensi : Cheang KI, Umland EM. 2020. MenstruationRelated Disorders. In: Dipiro
JT, Yee GC, Posey M, Haines ST, Nolin TD, Ellingrod V. Pharmacotherapy A
Pathophysiologic Approach. 11th Edition

24. KUNCI : C
PENJELASAN :
Amitriptyline merupakan golongan obat antimuskarinik. Keracunan obat ini dapat
diatasi dengan memberikan antidotum neostigmine yang bekerja dengan
menghambat acetylcholinesterase, sehingga acetylcholine terakumulasi pada
cholinoceptors.
Referensi : Haydock, S. 2019. Chapter 10 Poisoning, overdose, antidotes. In: Brown
MJ, et al. Clinical Pharmacology. 12th Edition. p. 126-132

25. KUNCI : B
PENJELASAN :
Efek samping thiazolidinedione adalah edema yang menyebabkan pembengkakan
pada sebagian anggota tubuh, efek samping lain yang mungkin terjadi akibat
thiazolidinedione adalah heart failure, bone fracture, dan peningkatan LDL.

26. KUNCI : A
PENJELASAN :
Beberapa antihistamine seperti Siproheptadine dan ketotifen memiliki efek
peningkatan nafsu makan dan berat badan. Efek tersebut diperkirakan dari
mekanisme kedua obat tersebut pada reseptor serotonin (Medscape)

27. KUNCI : A
PENJELASAN :
malizumab adalah antibodi monoklonal antiIgE ynag disetujui untuk pasien asma
sedang hingga berat yang tidak terkontrol dengan kortikosteroid inhalasi.

28. KUNCI : A
PENJELASAN :
Decongestan merupakan golongan obat simpatomimetik yang secara langsung
menstimulasi reseptor α1-adrenergic sehingga terjadi vasokonstriksi. Efek lokal pada
mukosa hidung yaitu menurunkan sumbatan, menurunkan jaringan yang mengalami
pembengkakan, dan memperbaiki saluran pernafasan.

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
Referensi : Brock, TP., Williams, DM. 2013. Acute and Chronic Rhinitis. In: Alldredge,
BK., et al. Koda-Kimble & Young’s Applied Therapeutics the Clinical Use of Drugs. 10th
Edition. Wolter Kluwers: USA p. 630
29. KUNCI : B
PENJELASAN :
Gambaran klinis seperti takikardi, retensi urin, demam, kulit kemerahan dan dilatasi
pupil merupakan gejala keracunan golongan obat antimuskarinik, bisa discounter
dengan meningkatkan kadar asetilkolin salahsatunya dalah dengan choline esterase
inhibitor. Gejala lainnya yang dapat muncul adalah kulit kering, penurunan
pergerakan usus, bingung, aritmia jantung, dan kejang.
Referensi : Haydock, S. 2019. Chapter 10 Poisoning, overdose, antidotes. In: Brown
MJ, et al. Clinical Pharmacology. 12th Edition. p. 126

30. KUNCI : D
PENJELASAN :
Anastesi general dibagi menjadi anastesi general rute intravena dan inhalasi. Anastesi
rute Inhalasi meliputi: Halothan, sevofluran, isofluran, desfluran, nitrous oxide.
Sedangkan anastesi rute intravena meliputi: Ketamin, thiopental, propofol,
etomidate.

31. KUNCI : C
PENJELASAN :
Colchicine is highly effective in relieving acute gout attacks, when it is started
within the first 24 hours of onset. Use only within 36 hours of attack onset.

32. KUNCI : C
PENJELASAN : Manitol sebagai diuretik osmotik menarik air dari interstisial dan
ruang interselular otak melintas sawar darah otak sehingga dapat memperbaiki
aliran darah otak dan mengurangi tekanan intrakranial

33. KUNCI : A
PENJELASAN : resentasi kejadian fotosensitivitas akibat penggunaan amiodaron
adalah 10-75% (medscape)

34. KUNCI : C
PENJELASAN : ESO furosemid yaitu electrolyte imbalance salahsatunya
hipokalemia dapat meningkatkan toksisitas digoxin

35. KUNCI : D
PENJELASAN : Diuretik thiazid bekerja pada tubulus distal untuk menurunkan
Na+ dengan menghambat kotransporter Na+/Cl- pada membran lumen

36. KUNCI : A
PENJELASAN : Ezitimibe adalah golongan penghambat absorbs kolestrol dengan
mekanpisme utamnya adalah menghambat Sterol transporter NPCiL1 di usus
halus

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
37. KUNCI : C
PENJELASAN : Nifedipin merupakan golongan CCB yang bekerja memvasodilatasi
pembuluh darah. Vasodilatasi tersebut lebih pada pembuluh perifer. Akibat
pembuluh perifer tervasodilatasi, tekanan darah turun. Efek nifedipin sangat
cepat sehingga penurunan TD terjadi sangat tajam yg menimbulkan refleks
baroreseptor dimana jantung akan mengkompensasi dengan meningkatkan
kontraksi. Peningkatan kontraksi pada pasien Post MI dan sindrom koroner dapat
memperburuk keadaan

38. KUNCI : C
PENJELASAN : Metformin dapat digunakan pada pasien yang memiliki bobot
badan yang berlebih karena efek dari metformin dapat menurunkan bobot badan
Adapun untuk Terapi TGnya yang Tinggi tatalaksananya adalah dengan
menggunakan golongan Fibrat (Gemfibrozil) ≥500 mg/dl

39. KUNCI : D
PENJELASAN : Streptokinase adalah golongan fibronilitik yang memiliki
mekanisme kerja mengaktifkan plasminogen untuk membentuk plasmin yang
mendegradasi fibrin dan kemudian memecah trombus

40. KUNCI : C
PENJELASAN : phosphodiesterase type 5 dalam sirkulasi paru, suatu studi klinik
tanpa kontrol menguji efek hemodinamik akut sildenafil dan potensinya dalam
terapi jangka panjang pasien Hipertensi pulmonal

41. KUNCI : C
PENJELASAN : Golongan Penghambat ADP (Tigcagerol atau Clopidogrel)
digunakan sebagai pengganti Aspirine yang berguna sebagai Antiplatelet

42. KUNCI : B
JAWABAN : Terapi ulu hati yang diakibatkan oleh NSAID --> PPI lalu H2 blocker

Referensi:
Pionas

43. KUNCI : D
PENJELASAN : Penghambat reseptor adenosin difosfat (ADP) a. Dosis awal
ticagrelor yang dianjurkan adalah 180 mg dilanjutkan dengan dosis pemeliharaan
2 x 90 mg/hari kecuali pada pasien IMA-EST yang direncanakan untuk reperfusi
menggunakan agen fibrinolitik (Kelas I-B). b. Dosis awal clopidogrel adalah 300
mg dilanjutkan dengan dosis pemeliharaan 75 mg/hari (pada pasien yang
direncanakan untuk terapi reperfusi menggunakan agen fibrinolitik, penghambat
reseptor ADP yang dianjurkan adalah klopidogrel (Kelas –IC).

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
Referensi:
Pedoman Tata Laksana Sindrom Koroner Akut – Perhimpunan Dokter Spesialis
Kardiovaskular Indonesia 2018
44. KUNCI : C
PENJELASAN : Levodopa is almost always given in combination with the drug
carbidopa, which prevents the nausea that can be caused by levodopa alone.
Carbidopa is also a levodopa enhancer. When added, carbidopa enables a much
lower dose of levodopa (80% less!) and helps reduce the side effects of nausea
and vomiting. Pills containing both drugs are often labeled “carbidopa-
levodopa,” with the active components listed in alphabetical order.
Symptoms/Carbidopa-levodopa- In the CNS and peripheral, Levodopa is
converted by L-amino acid decarboxylase (L-AAD) to dopamine. In pheripheral,
carbidopa can block L-AAD thus increasing CNS penetration of Levodopa and
decreasing dopamine adverse effect.

Referensi:
Dipiro 9ed th, Neurologic Disorder; Parkinson Disease. -
http://www.parkinson.org/understanding-parkinsons/treatment/Medications-
for-Motor-

45. KUNCI : A
PENJELASAN : "MAOI toxicity can occur in the following three ways: Drug-food
interactions - the so-called tyramine reaction Overdose Drug interaction All three
mechanism produce similar symptoms and signs, whic stem from an excess of
catecholaminergic neurotransmitters. clinical features include hypertension,
tachycardia, tremors, seizures and hyperthermia"

Referensi:
https://emedicine.medscape.com/article/815695-overview

46. KUNCI : E
PENJELASAN : Dasar pemilihan terapi pada hyperlipidemia adalah dengan
melihat pada nilai LDL, kemudian baru TG, Hasil Data LDL sangat tinggi perlu
diberikan obat HMG-Coa reductase inhibitr (Simvastatin, Rosuvastatin,
Atorvastatin) untuk menurunkan LDL

47. KUNCI : C
PENJELASAN : Kondisi atrial fibrilation dapat menyebabkan turbulensi darah
pada atrium berakibat terbentuknya thrombus yang selanjutnya terjadi emboli
menuju otak yang bisa menyebabkan stroke. Obat yang masuk untuk mencegah
thromboemboli akibat atrial fibrilasi adalah antikoagulan warfarin.

48. KUNCI : D
PENJELASAN : Obat anti platelet terdiri dari berbagai macam golongan berdasar
mekanismenya antara lain: 1.penghambat TXa (Aspirin); 2. Penghambat ADP
(Clopidogrel, Ticagrelor, prasurgel); 3. Penghambat 5-HT (dipiridamol);
4.Penghambat GP IIb/IIIa (Abciximab, Tirofiban); 5.Penghambat PDE (Cilostazol)

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.
49. KUNCI : E
PENJELASAN : Menurut rute pemberiaanya, obat antikoagulan terbagi menjadi
obat yang dapat diberikan per oral dan parenteral.
Obat antikoagulan parenteral antara lain: Heparin(IV), Enoxaparin (SC),
Fondaparinux (SC), Bivalirudin (IV).
Sedang obat antikoagulan oral antara lain: Warfarin, Rivaroxaban, Apixaban,
Dabigatran

50. KUNCI : E
PENJELASAN : Konjungtivitis alergi dapat diobati dengan antihistamin tetes mata,
seperti Levocabastine 0.05%, olopatadine 0.1%, emedastine 0.05% dan ketotifen
0.025%. Ketotifen, olopatadine, azelastine, dan epinastine memiliki aktivitas
antihistamin dan menstabilkan sel mast. Olopatadine menghambat pengeluaran
mediator inflamasi seperti tryptase dan prostaglandin.

Referensi:
Koda Kimble edisi 10, hal 1317.

NB : Tidak untuk disebarluaskan hanya untuk penggunaan peserta @sejawat_ukai yang telah
mendaftar dan membayar sesuai persyaratan.

Anda mungkin juga menyukai