Anda di halaman 1dari 5

YAYASAN KEMALA

BHAYANGKARI
DAERAH ACEH
PENGURUS CABANG ACEH TAMIANG

LAPORAN KHUSUS
KETUA PENGURUS YAYASAN KEMALA BHAYANGKARI CABANG ACEH TAMIANG
DALAM RANGKA KUNJUNGAN KERJA
KETUA PENGURUS YAYASAN KEMALA BHAYANGKARI DAERAH ACEH
TANGGAL 22 NOVEMBER 2016

1. MAKSUD DAN TUJUAN


Laporan ini dibuat berdasarkan pelaksanaan mulai awal tahun sampai dengan kunjungan
kerja pada tanggal 22 November 2016.

2. DASAR
Laporan Khusus dalam rangka Kunjungan Kerja Ketua Pengurus Yayasan Kemala
Bhayangkari Daerah Aceh disusun berdasarkan petunjuk administrasi umum yayasan
Kemala Bhayangkari.

3. KEADAAN
a. Data Organisasi
Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang memiliki :
- 1 TK Kemala Bhayangkari 11
- 1 PAUD Kemala Bhayangkari 11
Bertempat dijalan Iskandar Muda No. 03 Kualasimpang Aceh Tamiang.
b. Data Pengurus.
Susunan Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang terlampir.
c. Data Pengelola
Data Sekolah yang dikelola oleh Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang
Aceh Tamiang sebagai berikut :
1) Jumlah guru 8 orang terdiri dari :
a. Guru PNS : 2 Orang
b. Guru Honorer Daerah : 2 Orang
c. Guru Bakti : 4 Orang
2) Pesuruh 1 orang
3) Jumlah murid TK Tahun Ajaran 2016 – 2017 sebanyak 67 orang terdiri dari :
a. Murid laki-laki : 33 orang
b. Murid Perempuan : 34 orang
4) Jumlah Murid PAUD Tahun Ajaran 2016-2017 sebanyak 13 orang terdiri dari :
a. Murid Laki-Laki : 9 orang
b. Murid Perempuan : 4 orang

Dengan adanya alih tugas dilingkungan Polres Aceh Tamiang telah dilaksanakan
serah terima jabatan.
a. Pemimpin
Pada Tanggal 22 Juni 2016 telah dilaksanakan serah terima jabatan Wakil Ketua
Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang dari Ny. Desi
Juprisan Nasution Kepada Ny. Artha Wahyudi Sabhara.
b. Pembantu Pemimpin
- Pada Tanggal 22 Juni 2016 telah melaksanakan serah terima jabatan Ketua
Seksi Umum, dan Ketua Seksi Kemanusiaan dan Keagamaan di
Kepengurusan Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang.
- Pada Tanggal 07 November 2016 telah mengangkat Wakil Sekretaris di
kepengurusan Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang.

KEGIATAN YANG DILAKSANAKAN

4. BIDANG SOSIAL
1. Kegiatan Urusan Pendidikan
a. Pada tanggal 9 April 2016 telah mengikuti perlombaan kreatifitas guru TK dan
PAUD bersama Dinas Pendidikan Aceh Tamiang dan Bunda PAUD bertempat di
halaman Pendopo Aceh Tamiang.
b. Pada Tanggal 23 Juli 2016 telah mengikuti Perlombaan Pakaian adat dalam rangka
memperingati Hari Anak Nasional bersama Dinas Pendidikan Aceh Tamiang dan
Bunda PAUD bertempat di Halaman Pendopo Aceh Tamiang
c. Pada tanggal 25 Juli – 3 Agustus 2016 telah mengikuti Pelatihan Instruktur
Nasional dan guru pembelajar bertempat di Kota Batam
d. Pada Tanggal 27 Agustus 2016 telah mengadakan berbagai perlombaan
diantaranya : Lomba makan kerupuk, Lomba mencari orang tua, Lomba mebawa
guli di sendok dan lomba mewarnai dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 71
e. Pada Tanggal 29 Agustus 2016 telah mengikuti perlombaan Mewarnai bersama
PEMDA Aceh Tamiang, dalam rangka menyambut hari jadi Aceh Tamiang yang ke
14 mendapat Juara Harapan 1 dan Harapan dan Harapan 4
f. Murid TK dan PAUD Yayasan Kemala Bhayangkari II telah melaksanakan Patroli
bersama Anggota Sat Lantas setiap 1 Bulan sekali menggunakan kenderaan Dinas
Sat Lantas Polres Aceh Tamiang
2. Kegiatan urusan sarana dan prasarana
a. Telah membuat terali besi pintu dan jendela TK Kemala Bhayangkari 11 Aceh
Tamiang.
b. Telah memperbarui cat pada bangunan TK Kemala Bhayangkari 11 pada setiap
tahun ajaran baru
3. Kegiatan Pembinaan Kesehatan
Murid PAUD Yayasan Kemala Bhayangkari 11 telah mengikuti posyandu setiap satu
bulan sekali yang diadakan oleh pengurus Cabang Aceh Tamiang.

5. BIDANG KEMANUSIAN DAN KEAGAMAAN


1. Kegiatan Keagamaan
a. Telah Melaksanakan Pembelajaran tentang pelaksanaan sholat, menghafal ayat –
ayat pendek dan do’a sehari – hari.
b. Telah mengikuti wirid yasin bersama pengurus Cabang Aceh Tamiang sekali
dalam sebulan di Masjid Babut Taqwa Polres Aceh Tamiang.
c. Telah berpartisipasi dalam kegiatan peringatan hari besar Agama seperti
Isra’mi’raj, Maulid Nabi dan Tahun Baru Hijriah bersama Dinas.
2. Kegiatan Kemanusian
a. Pada tanggal 26 Mei 2016, telah memberikan santunan kepada anak yatim / piatu
dalam rangka perpisahan murid TK dan PAUD Yayasan Kemala Bhayangkari 11
Cabang Aceh Tamiang.
b. Pada Tanggal 23 Juli 2016 telah memberikan bantuan kepada anak TK yang
tertimpah musibah kebakaran.

6. BIDANG UMUM
1. Kegiatan Organisasi
a. Pada tanggal 13 Mei 2016, telah menghadiri HUT Yayasan Kemala Bhayangkari
ke 36 yang dilaksanakan di Aula kediaman Kapolda Aceh.
b. Pada tanggal 13 Juni 2016, telah melaksanakan serah terima jabatan wakil ketua
Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang.
c. Pada tanggal 22 Juni 2016, telah melaksanakan serah terima jabatan ketua seksi
kemanusiaan dan keagamaan dikepengurusan Yayasan Kemala Bhayangkari
Cabang Aceh Tamiang.
d. Pada tanggal 23 Juli 2016, telah menghadiri Peringatan Hari Anak Nasional dan
pembukaan Taman Bacaan di Pendopo Aceh Tamiang.
e. Pada tanggal 24 September 2016, telah mengikuti rapat Paripurna di Aula
Kediaman Kapolda Aceh.
f. Pada tanggal 27 Oktober 2016, telah melaksanakan peninjauan ke TK dan PAUD
Kemala Bhayangkari 11 Cabang Aceh Tamiang.
g. Pada tanggal 7 Agustus 2016, telah mengangkat wakil sekretaris di kepengurusan
Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang.
7. BIDANG SARANA PENUNJANG
1. Urusan Sekretaris
a. Telah melaksanakan Pengadaan Alat Tulis Kantor (ATK).
b. Mencetak amplop, menjilid laporan, dan mencetak stempel.
c. Menyelenggarakan surat menyurat dan membuat laporan serta program kerja dan
anggaran tahun 2016.
d. Mendata jumlah murid TK dan PAUD, serta guru pengajar di Yayasan Kemala
Bhayangkari 11 Cabang Aceh Tamiang.

8. BIDANG PENGAWASAN DAN PENGENDALIAN


1. Kegiatan Pengawasan
Telah menelaah laporan Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh
Tamiang antara lain : Laporan Tahunan dan Laporan Program Kerja tahun 2016
2. Kegiatan Pengendalian
Pelepasan Murid lama dan penerimaan murid baru dan melaksanakan pengendalian
Program Kerja

HAMBATAN
Adanya anggota Bhyangkari yang bekerja di Instansi Pemerintahan dan berdomisili yang
jauh, terkadang mengakibatkan sulitnya keikutsertaan dalam kegiatan Bhayangkari yang
dilaksanakan pada hari kerja.

KESIMPULAN
Berkat adanya rasa tanggung jawab dari Pengurus Yayasan Kemala Bhayanagkari dan
keikutsertaan anggota dalam setiap kegiatan organisasi serta adanya pengarahan atau
petunjuk dari pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Aceh, maupun pembinaan
serta bantuan dari penasehat Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang
sebagian besar kegiatan dapat dilaksanakan dengan lancar.

Dikeluarkan di Karang Baru


Pada Tanggal 22 November 2016
KETUA

Kepada Yth : NY.RENI YOGA PRASETYO


Ketua Pengurus Yayasan Kemala
Bhayangkari Daerah Aceh

Tembusan
Penasehat Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Aceh Tamiang

Anda mungkin juga menyukai