Anda di halaman 1dari 3

URAIAN TUGAS

TENAGA KEBIDANAN

No. Dokumen No. Revisi Halaman


STANDAR
PROSEDUR Tanggal Terbit Ditetapkan,
OPERASIONAL
dr. Christantono Bekti Prasetyo, M.Kes
Direktur
Nama : Syeprina, S.ST
Jabatan : Bidan Terampil (Staf Ruangan Rawat Inap Anak)
Uraian Tugas : 1. Melakukan pengkajian pada ibu hamil fisiologis.
2. Merencanakan asuhan kebidanan kasus fisiologis sesuai
kesimpulan.
3. Memfasilitasi informed choice dan/atau inform consent.
4. Melakukan tindakan pencegahan infeksi.
5. Memberikan nutrisi dan rehidrasi/oksigenasi/personal hygiene.
6. Memberikan vitamin/suplemen pada klien/asuhan kebidanan
kasus fisiologis.
7. Memberikan Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) tentang
kesehatan ibu pada individu/keluarga sesuai dengan kebutuhan
8. Melakukan asuhan Kala I persalinan fisiologis
9. Melakukan asuhan Kala II persalinan fisiologis
10. Melakukan asuhan Kala III Persalinan fisiologis
11. Melakukan asuhan Kala IV Persalinan fisiologis
12. Melakukan pengkajian pada ibu nifas
13. Melakukan asuhan kebidanan masa nifas 6 jam sampai dengan
hari ketiga pasca persalinan (KF 1)
14. Melakukan fasilitasi Inisiasi Menyusu Dini (IMD) pada
persalinan normal
15. Melakukan asuhan bayi baru lahir normal
16. Melakukan penanganan awal kegawatdaruratan pada Bayi
Berat Lahir Rendah (BBLR)
17. Memberikan Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) tentang
kesehatan anak pada individu/keluarga sesuai kebutuhan
18. Memberikan Komunikasi Informasi dan Edukasi (KIE) tentang
kesehatan reproduksi perempuan dan Keluarga Berencana
(KB) suntik pada individu/keluarga sesuai kebutuhan
19. Ikut serta dalam operan dinas pada shift selanjutnya
20. Mengikuti dokter visite.
21. Memfasilitasi suasana lingkungan yang tenang dan aman serta
bebas risiko penularan infeksi.
22. Merujuk pasien ketenaga kesehatan yang berwewenang.
23. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dibidang
kebidanan antara lain melalui pertemuan ilmiah dan pelatihan
atas izin atasan sesuai standar.
24. Melakukan persiapan untuk pasien pulang seperti : surat izin
pulang, Surat keterangan istirahat, surat control atau rujukan,
Resep obat untuk dirumah jika diperlukan DLL.
25. Melakukan dokumentasi tindakan kebidanan.
Tugas Tambahan a. Bidan Pelaksana Ruang Anak
1. Mengawasi dan mengendalikan semua layanan di ruang rawat
inap anak
2. Mendampingi dokter anak saat visite
3. Merawat bayi dengan penuh tanggung jawab terutama bayi
bermasalah dan lebih memperhatikan advise dokter anak
4. Menjemur bayi-bayi terutama bayi kuning
5. Mengisi dan melengkapi file status bayi terutama tentang :
 Data kelahiran bayi
 Hasil observasi keadaan umum dan tanda vital bayi
(catatan perkembangan)
 Jadwal pemberian obat bayi (jika bayi mendapatkan
therapy)
 Tindakan khusus yan diberikan, seperti :oksigen, infus,
konsultasi dokter spesialist, dll
6. Memastikan perlengkapan baju bayi tidak tertukar-tukar
7. Mengisi buku laporan bayi dengan jelas dan lengkap termasuk
membuat diagnosa BBL dan mencatat point-point penting
8. Menjaga kebersihan ruangan perinatologi
9. Mengoperkan dengan jelas keadaan bayi saat operan sift
10. Mencatat BHP stok bila ada yang digunakan, dan
meresepkannya ke apotik
11. Memberi penyuluhan kesehatan terhadap pasien/keluarga
dalam batas kewenangan
Wewenang a. Bidan Pelaksana Ruang Anak
1. Meminta informasi dan petunjuk kepada atasan ka Rawat Inap
Anak
2. Memberikan asuhan kebidanan kepada pasien/keluarga pasien
sesuai kemampuan dan batas kewenangannya
3. Melaksanaan Jadwal dinas/kedinasan lain yang diberikan atasan
sesuai ketentuan yang berlaku di Rumah Sakit Umum Daerah
Petanang.
Tanggung Jawab a. Bidan Pelaksana Ruang Anak
1. Bertanggung jawab terhadap berlangsungnya proses pelayanan
Rawat Inap Anak
2. Bertanggungjawab atas perhitungan jumlah pasien dan
tindakannya di Rawat Inap Anak
3. Bertanggungjawab atas pelaporan pasien pada katim Rawat Inap
Anak
4. Bertanggung jawab atas inventaris barang barang di Rawat Inap
Anak

Anda mungkin juga menyukai