Anda di halaman 1dari 149

2024

SPESIFIKASI TEKNIS
ELEKTRIKAL DAN
MEKANIKAL

STUDI KELAYAKAN DAN DETAIL DESAIN


PLTMH KARADIRI


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

AFTAR ISI

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI .................................................................................................i

1 UMUM........................................................................................................... 1

1.1 LINGKUP KERJA.............................................................................................. 1


1.2 KOMPONEN-KOMPONEN YANG TERTANAM (EMBEDDED)................................................2
1.3 PERANGKAT BANTU DAN PERKAKAS.......................................................................3
1.4 PENANDAAN................................................................................................... 3
1.5 SUKU CADANG................................................................................................ 3
1.6 HAL-HAL PENTING LAIN.....................................................................................4
1.7 PELATIHAN UNTUK OPERATOR.............................................................................5
1.8 GAMBAR, DOKUMEN, DAN INFORMASI YANG DISIAPKAN OLEH PELAKSANA PEKERJAAN............5
1.9 DATA IKLIM.................................................................................................. 12
1.10 SATUAN-SATUAN PENGUKURAN..........................................................................13
1.11 PERUBAHAN MATERIAL PERALATAN......................................................................13
1.12 PEKERJAAN GROUNDING...................................................................................13
1.13 PEKERJAAN DAN PERANCANGAN..........................................................................13
1.14 STANDAR-STANDAR DALAM PROSES PEMBUATAN.......................................................14
1.15 PERLINDUNGAN, PEMBERSIHAN DAN PENGECATAN....................................................20
1.16 PENGEPAKAN................................................................................................ 21
1.17 PETUNJUK PROSEDUR PENGUJIAN.......................................................................22
1.18 PENGUJIAN.................................................................................................. 22
1.19 DISAIN ELETRIK DAN MEKANIK............................................................................28
1.20 KEHADIRAN PEMILIK PROYEK PADA TEST DI PABRIK...................................................32
1.21 KEHADIRAN TIM AHLI DAN TIM KOMISIONING (UJI COBA) DI LOKASI PROYEK.......................33

2 TURBIN DAN KELENGKAPANNYA.........................................................................34

2.1 LINGKUP KERJA............................................................................................. 34


2.2 ELEVASI MUKA AIR DAN TINGGI JATUH..................................................................34
2.3 TURBIN AIR.................................................................................................. 35
2.4 TURBINE CONTROLS, ELECTRONIC GOVERNOR DAN OIL PRESSURE SYSTEM.....................................36
2.5 TURBINE INLET VALVE.....................................................................................38

i


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

2.6 AUXILIARIES................................................................................................. 39
2.7 GOVERNOR.................................................................................................. 40
2.8 INLET VALVE................................................................................................. 43
2.9 DUDUKAN PANEL PENGUKUR..............................................................................44
2.10 PROTEKSI DAN TANDA BAHAYA...........................................................................45
2.11 PERALATAN PEMASANGAN DAN PEMELIHARAAN........................................................45
2.12 ALAT-ALAT TAMBAHAN (AKSESORIS)........................................................................46
2.13 SUKU CADANG............................................................................................... 46
2.14 PENGUJIAN.................................................................................................. 47

3 GENERATOR DAN SISTEM EKSITASI......................................................................50

3.1 LINGKUP KERJA.............................................................................................50


3.2 GENERATOR................................................................................................. 50
3.3 SISTEM PENGUATAN (EXCITATION SYSTEM).............................................................60
3.4 AKSESORIS/KELENGKAPAN....................................................................................65
3.5 SUKU CADANG............................................................................................... 65
3.6 KUNCI MUR, PERALATAN, DAN PERKAKAS KHUSUS.....................................................66
3.7 PENGUJIAN.................................................................................................. 66

4 TRAFO UTAMA.............................................................................................. 68

4.1 LINGKUP KERJA............................................................................................. 68


4.2 TRANSFORMATOR UTAMA..................................................................................68
4.3 DISAIN DAN KONSTRUKSI....................................................................................69
4.4 AKSESORIS DAN KELENGKAPANNYA......................................................................72
4.5 KUNCI MUR, PERALATAN, DAN PERKAKAS KHUSUS.....................................................72

5 TRAFO UNTUK PEMAKAIAN SENDIRI.....................................................................73

5.1 LINGKUP KERJA............................................................................................. 73


5.2 TRAFO UNTUK PEMAKIAN SENDIRI........................................................................73
5.3 DISAIN DAN KONSTRUKSI....................................................................................74
5.4 AKSESORIS DAN KELENGKAPANNYA......................................................................77
5.5 KUNCI MUR, PERALATAN DAN PERKAKAS KHUSUS......................................................77

6 MEDIUM VOLTAGE SWITCHGEAR 20 KV.................................................................78

6.1 LINGKUP KERJA............................................................................................. 78


6.2 ASPEK TEKNIS............................................................................................... 78
6.3 TIPE/JENIS DAN RATING...................................................................................79

7 LOW VOLTAGE SWITCHGEAR.............................................................................82

ii


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

7.1 LINGKUP KERJA............................................................................................. 82


7.2 ASPEK TEKNIS............................................................................................... 82
7.3 PANEL HUBUNG/SAKLAR UNTUK KEPERLUAN POWER HOUSE........................................82
7.4 DESAIN DAN KONTRUKSI....................................................................................84
7.5 KUNCI MUR, PERALATAN DAN PERKAKAS KHUSUS......................................................87

8 PERALATAN KONTROL, PENGUKURAN, DAN RELAY PROTEKSI.....................................88

8.1 UMUM........................................................................................................ 88
8.2 PERSYARATAN PERENCANAAN............................................................................89
8.3 SISTEM KONTROL...........................................................................................90
8.4 PROTEKSI DAN TANDA BAHAYA...........................................................................92
8.5 PENGUKURAN............................................................................................... 95
8.6 INDIKATOR DAN INFORMASI KESALAHAN.................................................................96
8.7 KONSTRUKSI PANEL........................................................................................ 97
8.8 PENGATURAN............................................................................................... 98
8.9 PERALATAN DAN ALAT UKUR..............................................................................98
8.10 SYNCROSCOPE............................................................................................... 99
8.11 INDIKATOR STATUS KELOMPOK..........................................................................100
8.12 SISTEM PENDETEKSIAN KESALAHAN.....................................................................100
8.13 SWITCH PENGONTROL DAN SWITCH INSTRUMEN.....................................................101
8.14 LAMPU-LAMPU INDIKASI..................................................................................102
8.15 PERALATAN SINKRONISASI OTOMATIS..................................................................102
8.16 RELAY PELINDUNG/ PROTEKSI...........................................................................102
8.17 BLOK PENGUJIAN (TEST BLOCKS).......................................................................103
8.18 UNIT PANEL KONTROL OTOMATIS.......................................................................103
8.19 PERINCIAN PERALATAN...................................................................................103
8.20 PANEL DC................................................................................................... 104
8.21 PANEL AC................................................................................................... 106
8.22 ALAT PENGUKUR PERMUKAAN AIR......................................................................107
8.23 SUKU CADANG UNTUK KONTROL DAN PAPAN RELAY.................................................107
8.24 PENGUJIAN TERHADAP KONTROL DAN PAPAN RELAY................................................108

9 BATTERY DAN BATTERY CHARGER....................................................................109

9.1 LINGKUP KERJA............................................................................................109


9.2 BATTERY TEGANGAN 110 V-DC..........................................................................109
9.3 BATTERY CHARGER 110 V-DC............................................................................110
9.4 BATTERY TEGANGAN 24 V-DC...........................................................................113

iii


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

9.5 BATTERY CHARGER 24 V-DC.............................................................................114


9.6 PERAWATAN DAN PERBAIKAN............................................................................116

10 KABEL POWER.............................................................................................117

10.1 LINGKUP KERJA............................................................................................117


10.2 PENGHANTAR ELEKTRIK DAN PITINGNYA..............................................................117
10.3 KOMPONEN PENDUKUNG LAINNYA......................................................................118

11 KABEL INSTALASI TEGANGAN RENDAH, KABEL KONTROL, KABEL PENTANAHAN


(GROUNDING), DAN SISTEM PENTANAHAN..........................................................120

11.1 LINGKUP KERJA............................................................................................120


11.2 PENGHANTAR ELEKTRIK DAN FITINGNYA..............................................................120
11.3 SISTEM GROUNDING/PENTANAHAN.....................................................................124
11.4 ELEKTRODA PENTANAHAN...............................................................................126
11.5 PASAK/BATANG PENTANAHAN...........................................................................127
11.6 TERMINASI.................................................................................................. 127
11.7 PROTEKSI TERHADAP PETIR..............................................................................127
11.8 KOMPONEN-KOMPONEN LAINNYA.......................................................................128

12 PERALATAN PENDUKUNG (ANCILLARY EQUIPMENT)...............................................129

12.1 RUANG LINGKUP........................................................................................... 129


12.2 POMPA PENGURAS......................................................................................... 129
12.3 HOIST/CRANE.............................................................................................. 130
12.4 DIESEL GENERATOR.......................................................................................130
12.5 KOMPRESOR................................................................................................ 132
12.6 PERALATAN KOMUNIKASI.................................................................................133
12.7 PEMADAM KEBAKARAN....................................................................................134
12.8 ALAT-ALAT BANTU........................................................................................135
12.9 PENERANGAN DAN SISTEM SERVIS TAMBAHAN........................................................135

iv


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

1
UMUM

1.1 LINGKUP KERJA

Pelaksanaan pekerjaan ini meliputi kegiatan perencanaan, pabrikasi,


penyediaan, pengujian, finishing (penyempurnaan), pengecatan
perangkat/komponen, pengepakkan perangkat/material, pengasuransian,
pengapalan, pembongkaran dan pengiriman alat/bahan sampai ke tempat,
termasuk kegiatan transportasi darat, penyimpanan sementara di tempat,
pengujian di tempat, instalasi pengoperasian, uji coba, penyiapan dukumen
petunjuk pengoperasian/perawatan/pengujian dan pengurusan garansi
peralatan pembangkit yang digunakan.

Peralatan-peralatan yang dimaksud tersebut terdiri atas:

(1) Dua (2) buah Turbin tipe Francis 2 horizontal, dengan daya output
masing-masing 789 kW lengkap dengan sistem pengaturannya
(governor), inlet valve dengan sistem hidrolik, draft tube, instrumen
dan sensor proteksi serta berbagai perangkat pendukung lainnya.
(2) Dua (2) set generator sinkron poros horisontal dengan kapasitas
masing-masing 1000 KVA yang dilengkapi dengan pengaturan
tegangan (AVR) yang bisa dioperasikan secara otomatis baik secara
terpisah (independent operation) maupun sistem interkoneksi dengan
sistem jaringan yang ada, serta dilengkapi dengan sensor proteksi
dan pemanas belitan.
(3) Satu (1) set cubicle/metal-enclosed/metal clad disconnecting switch
20 kV (untuk out going ke jaringan 20 kV), termasuk untuk sistem
pengukuran energi (kWh) yang akan dijual ke PLN.

1


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(4) Dua (2) set cubicle/metal-enclosed/metal clad switchgear 20 kV/630


A (untuk out going trafo dan sistem interkoneksi), termasuk untuk
sistem proteksi.
(5) Dua (2) set cubicle untuk keperluan kontrol, proteksi dan pengukuran
sekaligus sebagai indikator gangguan yang terjadi pada sistem
pembangkit.
(6) Satu (1) set panel tegangan AC dan DC termasuk didalamnya ada
battery dan battery charger. Change over switch untuk
mengakomodasi input dari trafo pemakaian sendiri dan dari GENSET
yang siap untuk dioperasikan jika jaringan PLN ada gangguan. Panel
ini berfungsi untuk distribusi catu daya penerangan dan catu daya
kontrol.

1.2 KOMPONEN-KOMPONEN YANG TERTANAM (EMBEDDED)

Semua komponen antara lain baut pondasi, mur-mur, pekerjaan logam,


pipa-pipa yang tertanam, saluran-saluran dan klep-klep yang berhubungan
dan diperlukan oleh peralatan akan dipasang sebagaimana yang dinyatakan
pada dokumen teknis, kecuali jika ada komponen yang dinyatakan lain
dalam spesifikasi teknis.

Lokasi/tempat lay out peralatan harus ditunjukkan secara rinci termasuk


semua komponen-komponen yang akan dipasang pada gambar perancangan
dan harus diperhatikan kelengkapan dan ketepatan/akurasi dari gambar
rancangan tersebut.

Jadwal pelaksanaan konstruksi harus dibuat sedetel mungkin termasuk


kapan komponen-komponen tertanam akan dipasang. Di dalam jadwal
harus mengindentifikasikan serta memperlihatkan tanggal pengiriman
semua komponen tertanam yang akan dipasang pada pondasi beton primer.

2


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

1.3 PERANGKAT BANTU DAN PERKAKAS

Harus disediakan peralatan dan perkakas, termasuk alat bantu pengangkat


(lifting gear) yang memadai untuk memungkinkan dilaksanakannya kegiatan
pemeliharaan dan pemasangan bagi semua perangkat yang tersedia, dan
dipasang sesuai dengan klausul pernyataan dalam perjanjian kontrak kerja
pada sub-bab ini. Pengadaan/pembuatan perangkat-perangkat dan
perkakas akan dimasukan sebagai bagian dari harga kontrak pengadaan
peralatan.

Setiap peralatan dan perkakas harus diberi keterangan sedemikian rupa


berdasarkan ukuran dan kegunaannya. Semua peralatan dan perkakas
beserta kelengkapannya, harus diserahkan kepada Manajer proyek PLTM
atau kepada petugas yang ditunjuk oleh pemilik Proyek/Direksi dan
disimpan di dalam gudang dalam kondisi yang baik, sebelum dikeluarkannya
Sertifikat Serah Terima peralatan tersebut.

Pelaksana pekerjaan harus menyediakan semua peralatan yang diperlukan


selama proses konstruksi. Penyediaan/pembuatan peralatan bantu (yang
disewa, dibeli, atau dibuat) harus dimasukkan sebagai bagian dari harga
kontrak pekerjaan konstruksi/instalasi.

1.4 PENANDAAN

Semua area dan objek pekerjaan yang sedang dikerjakan harus diberi
tanda/label peringatan yang jelas. Peralatan dan material yang
memerlukan perhatian khusus harus diberi tanda/label atau pelat penunjuk
peralatan sedemikian rupa dengan jelas.

1.5 SUKU CADANG

3


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Nilai Kontrak ini meliputi penyediaan suku cadang, sebagaimana dinyatakan


dalam pasal-pasal yang sesuai dengan spesifikasi perjanjian. Suku cadang
yang dimaksud adalah suku cadang yang dianjurkan oleh perusahaan yang
memproduksinya dan harus didaftarkan juga dinyatakan layak. Pemilik
proyek/direksi pekerjaan dapat memesan semua atau sebagian dari suku
cadang tersebut. Sebelum dikeluarkannya Sertifikat Serah Terima peralatan
dimaksud, semua suku cadang yang dipesan harus dikirimkan ke gudang
penyimpanan. Pengiriman belum dinyatakan selesai sampai pembungkus
barang tersebut dibuka, dan isinya diperiksa oleh wakil yang ditunjuk oleh
Direksi pekerjaan/pemilik proyek, lalu barang tersebut diproteksi
sedemikian rupa, dan dibungkus kembali sesuai petunjuk proyek, atau
disusun kembali dalam unit-unit tertentu yang diinginkan oleh pemilik
proyek/direksi pekerjaan.

Semua suku cadang harus dapat ditukar-tambahkan dengan yang asli


(original). Suku cadang ini akan dirawat dan dikemas sedemikian rupa agar
dapat disimpan dalam jangka waktu yang lama dan terlindung oleh
pengaruh perubahan kondisi alam/iklim setempat. Setiap suku cadang akan
diberi keterangan dengan jelas dan permanen pada bagian luar kontainer,
lengkap dengan penjelasan dan kegunaannya.

Setelah suku cadang dipak dalam satu pembungkus, penjelasan umum


tentang isi suku cadang tersebut harus diberikan dibagian luar kotak
pembungkus tersebut. Suku cadang tidak boleh dikirim dalam peti-peti
yang sama (atau disatukan) dengan komponen yang digunakan untuk
pemasangan. Jika terpaksa harus dilakukan demikian, maka peti-peti itu
harus diberi penjelasan sejelas-jelasnya, yang menyatakan bahwa ada suku
cadang di dalamnya. Semua peti, kontainer dan berbagai bentuk kemasan
lainnya harus siap dibuka untuk tujuan-tujuan pemeriksaan dan penilaian di
tempat tujuan.

4


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

1.6 HAL-HAL PENTING LAIN

Penarikan kabel power 220 V AC, DC 110 V dan 24 V untuk keperluan


kontrol, proteksi/sensor proteksi, dan pengukuran termasuk dalam lingkup
pekerjaan ini. Pemasangan kabel-kabel power dari generator ke
Transformer (Trafo utama dan trafo pemakaian sendiri) dan cubicle 20 kV,
termasuk rel/busbar, grounding sistem generator juga termasuk lingkup
pekerjaan yang harus dilaksanakan. Material dan alat bantu yang
diperlukan akan disediakan dan dipasangkan sedemikian rupa sesuai dengan
perjanjian kontrak kerja termasuk segala aktifitas yang diperlukan
berkaitan dengan peralatan dan pekerjaan pentanahan (grounding).

1.7 PELATIHAN UNTUK OPERATOR

Selama proses pekerjaan pembangunan atau sebelum proyek diserah-


terimakan kepada Direksi pekerjaan, Pelatihan harus memberikan kepada
Operator pembangkit yang ditunjuk oleh Direksi pekerjaan, yaitu mereka
yang akan bertanggungjawab atas pengoperasian dan pemeliharaan
peralatan-peralatan ini. Pelatihan akan dilaksanakan berdasarkan jadwal
dan program yang disusun tenaga ahli yang ditunjuk oleh Direksi pekerjaan.
Kelengkapan (buku petunjuk operasi dan perawatan, alat pengaman serta
kelengkapan lainnya) disediakan oleh pelaksana pekerjaan. Biaya pelatihan
tersebut akan dimasukkan sebagai bagian dari harga Kontrak proyek ini.

1.8 GAMBAR, DOKUMEN, DAN INFORMASI YANG DISIAPKAN OLEH PELAKSANA


PEKERJAAN

(1) Umum

Pelaksana pekerjaan akan menyerahkan gambar-gambar rancangan,


dokumen berupa lembaran kalkulasi dan berbagai informasi penting

5


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

yang diperlukan untuk kegiatan produksi, konstruksi, pengoperasian


dan pemeliharaan perangkat-perangkat pembangkit listrik ini kepada
tenaga ahli yang telah ditunjuk oleh direksi pekerjaan untuk
mendapatkan persetujuannya maupun persetujuan dari direksi
pekerjaan.

Gambar-gambar pekerjaan dan berbagai dokumen tersebut, akan


diperbaiki oleh pelaksana pekerjaan atas biaya sendiri bila diminta
oleh Tenaga ahli yang telah ditunjuk, dan akan diajukan lagi untuk
memperoleh persetujuan tanpa menunda penyelesaian pekerjaan
yang sedang dikerjakan.

Bila gambar-gambar dan dokumen-dokumen tersebut telah disetujui


oleh tenaga ahli, sejumlah gambar dan dokumen harus diserahkan
sebagai gambar yang disetujui kepada tenaga ahli sebagai pengawas
lapangan dan kepada Direksi pekerjaan.

Namun demikian harus pula dimengerti, bahwa persetujuan terhadap


gambar-gambar rancangan dan dokumen-dokumen tersebut tidak
dengan sendirinya melepaskan tanggungjawab pelaksana pekerjaan,
khususnya yang berkaitan dengan pekerjaan-pekerjaan tersebut.

Sebelum dikeluarkannya Sertifikat Serah Terima untuk perangkat-


perangkat pembangkit, semua gambar yang telah disetujui
sebelumnya harus diperbanyak (diduplikasi) dalam bentuk kertas A3,
dan semua dokumen dalam bentuk kertas A4 dengan cover yang baik.
Dokumen tersebut disampaikan kepada tenaga ahli pengawas dan
Direksi pekerjaan.

Jumlah gambar dan dokumen yang harus diserahkan kepada tenaga


ahli pengawas dan Direksi pekerjaan adalah sebagai berikut:

Selama Pekerjaan Berlangsung

6


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

UNTUK TENAGA UNTUK DIREKSI


ITEM
AHLI PEKERJAAN

Gambar-gambar, diagram dan petunjuk 5 set 3 set


manual untuk disetujui
Gambar-gambar yang disetujui, diagram dan 3 set 2 set
petunjuk manual

Menjelang Penyelesaian Proyek Pekerjaan

UNTUK TENAGA UNTUK DIREKSI


ITEM
AHLI PEKERJAAN

Gambar-gambar, dan diagram yang telah dijilid 4set 1 set


dan dicetak rapi
Petunjuk manual yang telah dijilid dan dicetak 4 set 1 set
rapi
Catatan pemeriksaan dan hasil pengujian yang 4 set 1 set
telah dicetak dan dijilid rapi
Catatan foto-foto pekerjaan 2 set 1 set

Pengoperasian dan Pemeliharaan yang telah


disetujui 5 set 1 set

Selanjutnya salinan rancangan gambar-gambar khusus juga harus


disediakan jika diperlukan, dan biaya pengadaan tersebut merupakan
tanggung jawab Pelaksana pekerjaan.

(2) Gambar, Diagram dan Informasi

Sebelum dimulainya kegiatan pemasangan peralatan, gambar-gambar


dan diagram-diagram yang menunjukkan semua hal tersebut harus
dibuat secara rinci, berkaitan dengan peralatan dan informasi ini
sebelumnya harus diserahkan kepada tenaga ahli yang ditunjuk untuk
memperoleh persetujuan.

7


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Pada saat pihak Pelaksana pekerjaan mempersiapkan jadwal kerjanya


sebagaimana yang diperlukan, ia harus menyatakan kesediaannya
untuk mematuhi waktu kerja sesuai jadwal tersebut, juga
berdasarkan rancang gambar kerja dengan waktu kerja yang telah
disepakati. Jangka waktu selama 3 minggu pertama dapat digunakan
untuk memperoleh persetujuan-persetujuan ini. Klaim atau
penambahan waktu tidak akan diperbolehkan bila dikarenakan
gambar terlambat diserahkan kepada tenaga ahli yang ditunjuk, atau
penundaan yang disebabkan oleh adanya gambar yang tidak disetujui
oleh tenaga ahli tersebut.

Gambar-gambar, dokumen-dokumen dan berbagai informasi yang


diminta berdasarkan kesepakatan yang tertuang dalam perjanjian
pada sub-bab ini, harus diserahkan kepada Tenaga ahli yang ditunjuk
dalam jangka waktu setelah keluarnya Surat Perintah Mulai Kerja:

(a) Satu (1) Bulan Kalender

i) Berisi jadwal rinci kegiatan manufaktur, pembangunan dan


uji coba.

(b) Tiga (3) Bulan Kalender

i) Kegiatan penyusunan gambar kerja secara umum dari


turbin, generator, transformer, switchgear, transmisi dan
berbagai alat-alat pendukung lainnya.
ii) Pembuatan gambar pondasi yang menunjukkan pondasi
secara rinci berserta gaya-gaya yang bekerja. Gambar-
gambar ini harus cukup terinci sehingga memungkinkan
dilakukannya perencanaan akhir dari pekerjaan sipil power
house dan bendungan untuk dilengkapi. Gambar-gambar
tersebut harus dapat menunjukkan kemungkinan grouting

8


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(grouting allowance), penghambat pada beton sekunder


(secondary concrete), posisi angker baut, sumuran dan pipa
pembuangan, kabel-kabel dan semua hal-hal yang
diperlukan oleh komponen-komponen terpasang.
iii) Gambar dan petunjuk instalasi dari komponen terpasang.

(c) Enam (6) Bulan Kalender

i) Pembuatan gambar turbin, generator, trafo cubicle dan


kelengkapannya secara detel yang memperlihatkan
kesesuaian hal-hal tersebut dengan persyaratan yang telah
ditentukan berdasarkan spesifikasi.
ii) Pembuatan gambar/skema yang menunjukkan secara rinci
alat-alat pengontrol listrik, proteksi, pengukuran dan
peralatan lainnya yang dibutuhkan, lengkap dengan data-
data teknis pendukungnya.
iii) Penggandaan akhir dan gambar-gambar yang diperlukan
untuk pembangunan.
iv) Rincian semua peralatan, termasuk alat pengangkat dan
alat bantu yang harus disediakan.

(d) Pada Saat Pengiriman Barang

i) Hasil Uji Pabrikan (Dokumen Pengetesan)


ii) Dokumen pengiriman barang

(e) Modifikasi di Lokasi

Setiap modifikasi yang perlu dibuat harus sesuai dengan


perjanjian pengiriman barang, misalnya modifikasi yang dibuat
di lokasi harus dimasukkan pada gambar-gambar kontrak.

9


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Apabila pelaksana pekerjaan gagal menyerahkan seluruh atau


sebagian gambar-gambar dan informasi tersebut di atas,
sehingga kegagalan tersebut menyebabkan penundaan kegiatan
pembangunan konstruksi bangunan PLTM, atau penundaan
pemasangan alat, pelaksana pekerjaan harus bertanggungjawab
atas kerugian yang ditimbulkan sesuai dengan persyaratan
kontrak, dihitung tiap minggu keterlambatan penyediaan
informasi tersebut.

Jika ada modifikasi rancang bangun setelah diadakan atau


selama konstruksi dan modifikasi tersebut tidak cukup tersedia
detilnya dalam gambar rancang-bangun tersebut, maka setiap
biaya modifikasi yang harus dilakukan dilokasi akan menjadi
tanggungan Pelaksana pekerjaan.

(f) Gambar panduan pengerjaan pembangunan (as built drawing)


harus diserahkan empat bulan setelah Sertifikat Serah Terima
dikeluarkan.

(3) Petunjuk Pelaksanaan, Operasi dan Pemeliharaan

Sebelum pembangunan dimulai, pelaksana pekerjaan harus


menyerahkan petunjuk pengerjaan pembangunan yang telah disetujui
menyangkut pemasangan (instalasi), pengoperasian dan
pemeliharaan. Petunjuk manual dan petunjuk akhir yang telah
disetujui, diserahkan ke tenaga ahli yang ditunjuk sebagaimana
dilakukan dalam hal penyerahan gambar.

(a) Petunjuk Manual Pembangunan


Petunjuk manual pembangunan harus dapat menguraikan secara
rinci prosedur pembangunan dan pemanfaatan semua peralatan
pembangunan dan pengukuran yang digunakan. Prosedur untuk
perakitan, penyesuaian-penyesuaian, pengoperasian dan

10


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

pembongkaran komponen, sistem dan mesin, akan dijelaskan


dan digambarkan melalui gambar-gambar dan diagram.
Pelaksana pekerjaan akan menjamin, bahwa pengawas
pembangunan telah memiliki duplikat dari gambar-gambar
tersebut di kantornya yang terletak di lokasi.

(b) Petunjuk Manual Operasi dan Pemeliharaan


Petunjuk pengoperasian dan pemeliharaan dibuat terpisah,
harus lengkap menjelaskan prosedur pengoperasian secara
normal maupun dalam keadaan darurat. Petunjuk Manual
Operasi dan Pemeliharaan harus memuat gambar diagram yang
mudah dibaca untuk membantu pemahaman informasi.

Pemeliharaan setiap komponen harus secara rinci dijelaskan


dan diuraikan, termasuk jadwal pemeriksaan pelumasan,
spesifikasi material, hasil pengujian, dan berbagai informasi
yang berhuhubungan dengan hal itu. Petunjuk pelaksanaan/
pemeliharaan dibuat sesederhana mungkin sehingga mudah
dipahami dan dilaksanakan oleh operator pembangkit.

Petunjuk pengoperasian juga memuat suatu daftar lengkap


gambar-gambar yang dipersiapkan pada Kontrak antara lain
daftar suku cadang dan suku cadang khusus untuk setiap alat
atau komponen peralatan. Daftar suku cadang tersebut harus
mencantumkan juga kode alat yang diberikan perusahaan
pemasoknya, nomor seri serta urutan instruksi pengoperasian.

(4) Petunjuk Prosedur Pengujian

Pelaksana pekerjaan harus menyerahkan prosedur pengujian yang


dilakukan kepada tenaga ahli/pengawas lapangan untuk memperoleh
persetujuan, selama atau segera setelah penyerahan gambar.
Prosedur tersebut menguraikan urut-urutan pengujian yang perlu

11


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

dilakukan, persiapan peralatan yang digunakan dan prosedur


pengoperasian yang harus diikuti karena mengandung unsur resiko
jaminan terhadap pengoperasian, nilai rancang-bangun, keunikan
teknis, atau berbagai data standar lain yang diperlukan sebagai
kriteria untuk setiap pengujian. Petunjuk-petunjuk ini harus
diserahkan untuk memperoleh persetujuan dan kemudian
didistribusikan dengan cara yang sama sebagaimana halnya perlakuan
terhadap gambar.

(5) Pemotretan

Pelaksana pekerjaan harus menyimpan dokumentasi berbentuk foto


mengenai perkembangan (progres) kemajuan pekerjaan. Menjelang
penyelesaian pekerjaan, pelaksana pekerjaan harus menyerahkan
kepada Direksi pekerjaan satu set dokumentasi berbentuk foto yang
telah didokumentasikan serta diedit sedemikian rupa dalam bentuk
sebuah buku yang lengkap disertai penjelasan-penjelasan yang
dibutuhkan oleh Direksi pekerjaan.

1.9 DATA IKLIM

Iklim di daerah lokasi adalah iklim Tropis. Secara umum kondisi lingkungan
lokasi rencana pembangunan PLTM Kemiri adalah sebagai berikut:

(a) Temperatur Sekeliling/Lingkungan


- Temperatur rata-rata bulanan 26.91°C
- Temperatur maksimum rata-rata 27.24°C
- Temperatur minimum rata-rata 26.64°C
(b) Kelembaban Relatif
- Rata-rata kelembaban bulanan 84,5 %
(c) Penyinaran matahari rata-rata bulanan 43
(d) Ketinggian lokasi power house ± 830 meter di atas permukaan laut

12


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Kualitas bahan dan peralatan harus disesuaikan dengan kondisi lingkungan


tersebut di atas untuk menjamin pengoperasian yang baik. Semua
komponen pelengkap pada peralatan elektrikal-mekanikal, khususnya
switchgear dan alat kontrol harus bebas dari debu, anti rayap, korosi
bahkan jika perlu kedap air.

1.10 SATUAN-SATUAN PENGUKURAN

Satuan pengukuran yang akan digunakan di kontrak adalah satuan metrik


yang didasarkan pada standar satuan Sistem International (SI). Gambar-
gambar atau pamflet cetakan yang menggunakan satuan lainnya, harus
menunjukkan ukuran metrik ekuivalensinya (padanannya).

1.11 PERUBAHAN MATERIAL PERALATAN

Pelaksana pekerjaan tidak diperbolehkan melakukan perubahan terhadap


peralatan dan bahan yang digunakan dalam Pekerjaan ini selain yang telah
disepakati oleh tenaga ahli yang ditunjuk. Perubahan-perubahan yang telah
disepakati tidak boleh merugikan pemilik proyek/Direksi pekerjaan, dan
juga tidak boleh menyebabkan terjadinya kenaikan harga kontrak.

1.12 PEKERJAAN GROUNDING

Pekerjaan instalasi kawat grounding utama di bawah tanah akan dipasang


sesuai dengan yang tertera pada gambar (denah) grounding, dimulai dari
alat pembangkit, switchgear, papan kontrol dan sebagainya yang
terhubung, harus disiapkan sedemikian rupa berdasarkan klausul perjanjian
pada sub-sub ini. Ukuran yang memadai dari bahan pengantar yang ditaman
di dalam tanah harus dibuat dari tembaga yang dapat menghantarkan arus

13


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

ke dalam tanah secara maksimum. Ukuran minimum kawat hantar sebesar


50 mm².

1.13 PEKERJAAN DAN PERANCANGAN

Perancangan, ukuran dan bahan dari semua bagian yang akan dibangun
diupayakan sedemikian rupa, sehingga tidak menimbulkan kerusakan atau
pengkaratan. Dalam kondisi alam yang sangat buruk sekalipun tidak boleh
menimbulkan penyimpangan/lendutan atau getaran-getaran tertentu yang
akan mempengaruhi pengoperasian peralatan.

Dasar dan kerangka struktur baja yang memadai harus dipersiapkan


sedemikian rupa, sehingga kuat untuk menahan semua beban yang
diakibatkan oleh berbagai bagian pada peralatan ke pondasi beton. Dasar
dan kerangka tersebut harus disiapkan, lengkap dengan berbagai baut
pondasi dan harus bersifat proporsional.

Selama konstruksi berlangsung pelaksana pekerjaan harus selalu memeriksa


dan menyesuaikan spesifikasi terhadap gambar yang telah dibuat dan
disepakati, kecuali jika hal tersebut dinyatakan secara khusus meskipun
ada penyimpangan serta bertentangan dengan spesifikasi yang disepakati,
maka dalam hal ini pelaksana pekerjaan harus menyesuaikan dengan
rancang bangun tata-letak pekerjaan sehingga menghasilkan kualitas
pengoperasian yang andal dan aman, bebas dari permasalahan yang tidak
semestinya.

1.14 STANDAR-STANDAR DALAM PROSES PEMBUATAN

Semua bahan harus dalam kondisi baru dan berkualitas tinggi. Semua bahan
harus sesuai dengan standar resmi yang relevan dan mutakhir berdasarkan
pengujian material, kecuali dinyatakan lain dan telah disetujui oleh tenaga
ahli yang telah ditunjuk oleh direksi pekerjaan.

14


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Semua proses pembuatan harus dilakukan dengan kualitas tinggi untuk


menjamin beroperasinya semua bagian dengan lancar, bebas dari gangguan
getaran dalam segala kondisi pengoperasiannya. Perancangan, penentuan
ukuran dan bahan untuk semua bagian harus ditentukan sedemikian rupa
kualitasnya, sehingga tidak terjadi efek samping yang mungkin terjadi pada
saat dioperasikan.

Semua bagian yang akan dibangun harus sesuai dengan dimensi yang
diperlihatkan dalam gambar perancangan yang telah disetujui. Semua
sambungan, bidang persamaan dan komponen pelengkap harus diolah
dengan mesin. Semua bentuk hasil kerja mesin yang sudah jadi tersebut
harus diperlihatkan berdasarkan gambar yang telah disepakati sebelumnya.

Semua sekrup, baut, tiang-tiang, mur serta alur (drat) untuk pipa yang
dipergunakan harus disesuaikan dengan standar International. Jika
pelaksana pekerjaan akan menggunakan standar dan sistem ukuran lain
yang disajikannya dalam tender, harus disetujui terlebih dahulu, dan
memasukkan hal ini dalam klausul Kontrak.

(1) Spesifikasi Standar


Perancangan, bahan, pabrikasi, pengujian, pengawasan dan kinerja,
kecuali jika dinyatakan lain berdasarkan Persyaratan Khusus selain
spesifikasi ini, harus disesuaikan dengan standarisasi resmi berikut:

- Standar Kelistrikan Indonesia (SPLN)


- Standar Industri Jepang (JIS)
- Standar Komite Teknik Elektro Jepang (JEC)
- Standar Engineering Jepang (JES)
- Komisi Elektronik International (IEC)
- Asosiasi Insinyur Mesin Amerika (ASME)

Atau boleh mengikuti Standar Pengakuan International lainnya.

15


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Pengawasan ini harus menyatakan dengan jelas, standarisasi yang


mana yang diusulkan oleh pemenang tender.

(2) Penghalusan Permukaan


Proses penghalusan akan dinyatakan berdasarkan gambar yang
dirancang pelaksana pekerjaan, dan pekerjaan ini harus sesuai
dengan Standarisasi Industri Jepang (JIS) atau standarisasi lain yang
sederajat. Kesesuaian dengan permukaan menurut spesifikasi akan
dapat ditentukan dengan cara merabanya, atau dengan melakukan
pemeriksaan secara visual yang dibandingkan dengan contoh
kekasaran standar yang telah dinyatakan sebelumnya.

(3) Untuk Permukaan Yang Belum Halus


Sejauh bisa dilaksanakan, semua pekerjaan harus diatur sedemikian
rupa untuk memperoleh hasil yang baik dan bersesuaian dengan hasil
pekerjaan yang lainnya. Apabila terjadi ketidakcocokan yang begitu
besar antar permukaan komponen, maka akan diadakan pemotongan
dan penghalusan, atau diproses dengan mesin untuk memperoleh
hasil yang baik.

(4) Faktor Keseimbangan (Balancing)


Semua komponen atau bagian dari alat berputar, harus benar-benar
seimbang secara dinamis, sehingga jika bekerja pada kecepatan
normal dan berdasarkan beban maksimumnya tidak akan
menimbulkan getaran dan kebisingan yang melebihi batas toleransi.

(5) Pengelasan
Bila pengelasan diperlukan atau disyaratkan dalam pengerjaan,
prosedur dan metode pengelasan yang akan dikerjakan harus
disetujui oleh tenaga ahli yang telah ditunjuk oleh Direksi pekerjaan.
Pelaksana pekerjaan harus mendokumentasikan metode dan prosedur
kerja yang telah disetujui dalam bentuk gambar kerja khusus, yang
akan menjadi salah satu gambar kegiatan kontrak ini. Simbol-simbol

16


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

pengelasan harus diperlihatkan di dalam semua gambar-gambar


prosedur kerja tersebut.

Kecuali kalau ditetapkan lain, bagian-bagian yang akan dilas dan


memerlukan penyelesaian tahap akhir secara mekanis harus benar-
benar dilas sebelum diselesaikan tuntas. Semua pengelas beserta
operatornya harus benar-benar berkualitas dan bersertifikat sesuai
dengan kebutuhan persyaratan dan standar yang berlaku.

Pengawasan dengan peralatan radiografik akan dilakukan oleh


pelaksana pekerjaan jika memang dibutuhkan, sebagaimana
disyaratkan oleh standarisasi, atau oleh spesifikasi kontrak kerja ini
atau oleh kriteria lain yang dipakai. Petunjuk meter pada radiografik
akan menunjukkan hasil pengelasan, yang menyatakan besarnya arus
listrik, tegangan dan bunga api listrik yang terjadi selama proses
pengelasan.

(6) Perpipaan
Pipa baja tanpa lapisan dan atau tabung tembaga boleh digunakan
untuk saluran minyak. Pipa baja juga digunakan untuk saluran air,
sedangkan pipa baja yang dilapisi seng (galvanized) akan dipakai
untuk seluruh saluran udara.

Semua tiang, baut, mur, pengunci, pengepakan, pendukung dan


sebagainya yang diperlukan dalam kaitannya dengan pemasangan
sistem pipa di lapangan, akan disediakan oleh pelaksana pekerjaan.
Semua yang dipakai untuk pengepakan harus berasal dari bahan-
bahan yang telah disetujui, dan dari jenis yang telah terbukti
memuaskan.

Pipa yang dipasang pada pondasi beton harus betul-betul ditata


menurut jalur dan tingkat keamanan pemasang. Selama proses
pembuatan pondasi, pipa-pipa yang di pasang harus ditahan

17


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

sedemikian rupa terlebih dahulu sehingga tidak ada gerakan.


Pendukung pipa yang dipasang dalam tembok/pondasi tersebut harus
dibuat dari bahan yang tahan rusak, kuat dan tidak menyebabkan
kerusakan pada pipa. Pelaksana pekerjaan akan menjadwalkan dan
mengatur pekerjaan pemasangan pipa serta peralatan pendukungnya
bekerjasama dengan tenaga ahli/pengawas lapangan yang telah
ditunjuk.

(7) Penyangga dan Peralatan Pendukungnya


Pelaksana pekerjaan akan menyediakan dan memasang perangkat
penggantung pipa-pipa dalam sistem pemipaan, siku-siku penyangga
yang dibutuhkan dan komponen lainnya yang diperlukan yang
memungkinkan pemasangan pipa terlaksana, termasuk pengeboran
dan pendempulan dan pekerjaan lain yang berhubungan dengan
pemasangan jangkar dalam pondasi beton. Kecuali jika dinyatakan
tersendiri, maka pendukung pipa ini harus dipasang pada jarak
maksimum dua meter dari titik pusat untuk baja, dan jarak
maksimum satu meter dari titik pusat untuk tembaga. Penyangga pipa
untuk tembaga harus terbuat dari piringan tembaga dari jenis yang
telah disetujui. Saluran vertikal harus didukung oleh apitan penahan
pipa. Penyangga dan pendukung pipa ini kemudian dapat dicat.

(8) Sisipan Terpasang untuk Penyangga Pipa dan Saluran Listrik


Pelaksana pekerjaan akan menyediakan suatu sistem sisipan
terpasang untuk proses intalasi pipa. Pelaksana pekerjaan akan
merancang sistem penyangga peralatannya dan akan menjelaskan
semua lokasi sisipan terpasang yang diperlukan. Sistem sisipan
terpasang ini disediakan berdasarkan klausul perjanjian yang
dinyatakan pada sub bab ini, dan akan dipasang sebagai pekerjaan
tersendiri. Pelaksana pekerjaan akan merancang sistem penyangga
yang memungkinkan pendistribusian konsentrasi muatan untuk
kapasitas penyisipan, dan akan menyediakan batang apitan yang akan
digunakan untuk mendistribusikan beban dari penyangga tersebut.

18


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Mur tambahan dan per penahan harus pula disiapkan pelaksana


pekerjaan jika diperlukan.

(9) Pemasangan dan Pembuatan Sistem Perpipaan


Semua pipa yang akan dipasang akan diuji dan disetujui oleh tenaga
ahli/ pengawas lapangan terlebih dahulu sebelum dipasangkan. Klep
atau penghambat akan disiapkan sedemikian rupa, ditempat mana
sebuah pipa akan melewati tembok, lantai atau rangka ruang
disekitar pipa tersebut yang akan dipasang oleh pelaksana pekerjaan
sesuai dengan klausul perjanjian pada sub-sub ini.

Seluruh permukaan pipa yang bersentuhan dengan beton harus


dibersihkan terlebih dahulu sebelum pemasangan beton tersebut
dilakukan, gunanya adalah untuk memperoleh kekuatan yang
memuaskan.

(10) Pengujian Sistem Perpipaan


Pelaksana pekerjaan akan menguji semua jalur pipa sebagaimana
arahan tenaga ahli lapangan, dan juga menyediakan tenaga kerja
yang dibutuhkan untuk melakukan hal ini, termasuk bahan-bahan
yang diperlukan, perangkat pompa, steker (lug), pengukur dan
sebagainya yang diperlukan untuk tujuan pengujian secara lengkap.
Saluran pipa akan diuji pada bagian-bagian yang dirasa perlu untuk
itu. Dalam hal terjadinya kegagalan yang disebabkan oleh kesalahan
tenaga kerja di pihak pelaksana pekerjaan, atau kegagalan bahan
yang menyebabkan terjadinya kebocoran, maka pelaksana pekerjaan
akan memperbaiki semua kerusakan dan kebocoran ini, mengganti
seluruh bahan yang salah, dan menguji sistem pemipaan kembali atas
biaya sendiri sampai bagian yang diuji dapat disetujui Tenaga
ahli/pengawas lapangan.

Semua proses pengujian ini dilaksanakan dengan kesaksian oleh

19


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

tenaga ahli pengawas yang berwenang terhadap pekerjaan ini. Semua


pipa akan dibersihkan/dibilas (flush) sebelum pengujian tersebut
dilaksanakan.

Pelaksana pekerjaan akan menyiapkan semua kebutuhan air dan


peralatan lain yang diperlukan untuk proses pengujian pekerjaan pipa
ini.

(11) Pengujian Tekanan Hidraulik


Semua bejana pengukur tekanan dan pipa-pipa yang digunakan harus
diuji terlebih dahulu ukuran tekanannya, dengan disaksikan oleh
tenaga ahli. Bagian-bagian yang diuji berdasarkan tekanan udara atau
tekanan minyak: 1.5 kali tekanan maksimum operasi yang dirancang
setelah selama 30 menit pengujian dilakukan.

Semua tekanan yang dimaksud disini adalah tekanan alat ukur. Setiap
kebocoran dan temuan-temuan kekurangan tersebut harus segera
diperbaiki sesuai dengan ketentuan yang ditentukan tenaga ahli, dan
pengujian ini harus diulang sampai akhirnya kondisi yang dites
memuaskan.

1.15 PERLINDUNGAN, PEMBERSIHAN DAN PENGECATAN

Semua bagian yang nantinya akan dipasang di dalam beton tersebut harus
dibersihkan terlebih dahulu, dan dilindungi oleh acian semen, atau dengan
cara-cara lain sebelum alat tersebut datang dari pemasok. Demikian juga
perangkat yang akan dipasang, harus dibersihkan terlebih dahulu dari
serpihan-serpihan, debu serta karat dan bahan-bahan yang melekat dialat
itu. Namun pembersihan yang dilakukan ini dilakukan sedemikian rupa
dengan tidak boleh mengorbankan daya tahan dan kinerja serta fungsi
peralatan tersebut.

20


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Permukaan dalam dari semua pipa harus dibersihkan dengan metoda yang
telah disetujui sebelum pemasangan dan juga sebelum proses uji coba
(commissioning), untuk menjamin bebas dari kotor, karat, serpihan-
serpihan dan ampas las. Semua pipa yang kelihatan akan diberi warna
untuk memudahkah identifikasi setelah pembangunan diselesaikan. Warna
untuk setiap pipa yang sudah diklasifikasi harus disetujui oleh tenaga
ahli/pengawas lapangan.

Warna akhir dari peralatan harus disetujui oleh tenaga ahli/pengawas


lapangan, oleh karena itu pelaksana pekerjaan harus mengusulkan rencana
pewarnaan bagi peralatan tersebut dan harus menyerahkan contoh cat
yang akan dipergunakan. Contoh warna ini harus dicantumkan bersama-
sama dengan jadwal pengerjaan pewarnaan yang telah disetujui, untuk
setiap jenis penyelesaian yang akan dikerjakan di lokasi.

1.16 PENGEPAKAN

Setiap barang akan dipak selayaknya dilindungi sebelum dikapalkan


(dikirim) dari gudang perusahaan ke lokasi pabrik.

Setiap kelompok paket akan berisi daftar pengepakan barang-barang yang


dikirim tersebut dalam suatu amplop anti basah dan tiga kopinya akan
dikirim ke direksi pekerjaan sebelum barang tersebut dikirimkan. Semua
barang akan ditandai sedemikian rupa dengan jelas agar dapat
diidentifikasikan dengan mudah melalui daftar pengepakan tersebut.

Semua peti dan paket tersebut harus ditandai dengan jelas di bagian
luarnya yang menyatakan berat total paket kirim tersebut, dimana
tumpuan berat barang tersebut, posisi mengangkatnya dan sebagainya yang
merupakan tanda-tanda identifikasi yang tercantum pada dokumen
pengapalan untuk memudahkan berbagai pihak dalam penanganan
pengiriman yang baik.

21


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Peti-peti kontainer yang tidak bisa ditandai harus memiliki label


identifikasi khusus dari logam. Label ini akan dipasang secara aman pada
paket kontainer tersebut dengan kawat baja yang kuat atau sejenisnya.

Direksi pekerjaan berhak memeriksa dan menyetujui peralatan tersebut


serta pengepakannya sebelum barang tersebut dikirim. Pelaksana
pekerjaan akan sepenuhnya bertanggung jawab untuk menjamin bahwa
pengepakkan tersebut telah cocok untuk dikirim, dan pemeriksaan ini tidak
melepaskan tanggungjawab pelaksana pekerjaan atas kehilangan atau
kerusakan yang disebabkan oleh pengepakan yang kurang baik.

Berat dan lebar maksimum dari setiap pengepakkan kargo untuk proyek
tersebut terbatas masing-masing pada 10 ton dan 4 meter untuk
transportasi darat.

Merupakan tanggungjawab pelaksana pekerjaan untuk memperbaiki dan


memperkuat transportasi jalan darat yang dilalui.

1.17 PETUNJUK PROSEDUR PENGUJIAN

Pelaksana pekerjaan akan mengajukan prosedur pengujian yang akan


dilakukannya ke Direksi pekerjaan untuk memperoleh persetujuan, paling
tidak dua bulan sebelum setiap test dilakukan berdasarkan prosedur
pengujian test yang diberlakukan. Prosedur tersebut akan menjelaskan
urut-urutan test, persiapan alat dan prosedur operasi yang harus diikuti,
dan juga rincian prosedur untuk mengadakan test. Prosedur-prosedur ini
akan diajukan untuk memperoleh persetujuan dan distribusi dengan cara
yang sama dengan pendistribusian gambar.

22


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

1.18 PENGUJIAN

Selama pelaksanaan dan setelah pemasangan setiap bagian peralatan,


pelaksana pekerjaan akan melakukan pengujian sebagaimana yang
dijelaskan pada petunjuk prosedur pengujian.

Hasil pengujian harus disetujui oleh Direksi pekerjaan. Tidak satupun


bagian dari Pekerjaan dianggap beres sampai dianggap memenuhi prosedur
test yang disetujui oleh tenaga ahli.

Catatan-catatan pengujian, data, lembaran perhitungan dan foto-foto,


kalau ada harus diserahkan ke Direksi pekerjaan sebanyak 6 rangkap dalam
jangka waktu dua minggu setelah test dilaksanakan.

(1) Test pada Pabrik Peralatan Pembangkit


Sebelum dilakukan pengepakan peralatan harus dilakukan uji/test
pabrik terlebih dahulu dengan berdasar pada pernyataan perjanjian
kontrak yang relevan.

(2) Test Pendahuluan


Selama pelaksanaan dan setelah pemasangan setiap peralatan,
perangkat kontrol, sistem pemipaan dan sebagainya harus dilakukan
pengujian yang disesuaikan dengan spesifikasi tekniknya. Hal ini
diperlukan agar hasil pemasangannya tepat, layak dan terbukti sesuai
dengan spesifikasi tekniknya. Semua test dan prosedur yang
dilakukan harus disetujui oleh tenaga ahli yang ditunjuk oleh Direksi
pekerjaan.

Pelaksana pekerjaan akan melakukan pengujian untuk menjamin


bahwa peralatan tersebut telah dipasang dengan benar, penyesuaian-
penyesuaian yang diperlukan dan penyelesaian yang dibuat dalam
kondisi yang baik untuk menghadapi beban kerja selanjutnya.

23


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

a) Pemeriksaan rutin selama Pekerjaan pemasangan berlangsung:


i) Pengujian titik berat, ketinggian dan dimensi dari pondasi
peralatan, penstock, inlet valve, turbin serta generator.
ii) Pengecekan titik berat, ketinggian dan dimensi untuk instalasi
temporer dan pemasangan draft tube bawah sebelum dan
sesudah memasang beton.
iii) Pengecekan pondasi dan instalasi penunjang.
iv) Pemeriksaan dengan radiografik dan ultrasonik terhadap
ketahanan bagian-bagian las yang rawan tekanan penstock.
v) Pemeriksaan Kelaikan (Clearence Test) setelah pemasangan
turbin dan inlet valve.
vi) Pengecekan posisi intalasi pada semua bagian katub masuk
termasuk penyiku draft tube setelah pemasangan beton.
vii) Pemeriksaan dan pencatatan posisi dan dimensi runner dan
guide vane serta penutup turbin.
viii) Pemeriksaan alignment dan pemeriksaan ketinggian dari turbin
dan generator.
ix) Pengecekan lilitan stator dan rotor pada generator.
x) Pengecekan shaft alignment setelah kopling poros turbin dan
generator.
xi) Pengukuran clearence antara stator dan rotor.
xii) Pengecekan tegangan tembus terhadap lilitan stator dan rotor
generator.
xiii) Pengujian tekanan terhadap saringan dan pipa.
xiv) Pengujian kalibrasi terhadap alat ukur mekanik.
xv) Pengujian kalibrasi terhadap alat ukur elektrik.

b) Alat Pengatur/Governor
i) Pengecekan terhadap sistem operasi
ii) Pengecekan starter perangkat otomatis dan pemberhentiannya
iii) Penyesuaian dan penyetelan batas kecepatan
iv) Penyesuaian dan penyetelan limit switch
v) Penyesuaian dan penyetelan waktu pembukaan dan penutupan

24


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

servomotor
vi) Penyesuaian dan penyetelan gerakan servomotor untuk
menghidupkan turbin pada operasi tanpa beban
vii) Pengecekan waktu bukaan dan perubahan kecepatan yang
disesuaikan
viii) Hubungan pembukaan/penutupan guide vane dan gerakan
servomotor

c) Valve
i) Pengecekan kebocoran air
ii) Pengecekan operasi
iii) Penyesuaian dan pengaturan waktu operasi

d) Sistem Penyediaan air/oli pendingin poros


i) Pengecekan operasi penyaring
ii) Pengecekan operasi dan penyetelan arus relay
iii) Pengecekan kebocoran air/oli
iv) Pengukuran tekanan pembuangan air/oli
v) Pengukuran resistensi penyekatan motor untuk saringan
e) Generator
i) Pengukuran resistensi lilitan/winding
ii) Pengukuran tahanan isolasi kumparan generator
iii) Test tegangan impuls terhadap kumparan generator
- Kumparan stator ke tanah: AC 1.5 kali tegangan rated
selama 10 menit
- Kumparan Rotor ke tanah: AC 1.5 kali dari tegangan eksitasi
generator yang ditentukan selama 10 menit tetapi tegangan
minimal yang digunakan sebesar 500 Volt AC.
iv) Pengecekan operasi dan penyetelan relay perlindungan
generator serta pengaturnya (switches)

f) Sistem Pembangkit eksitasi


i) Pengecekan operasi circuit breaker untuk belitan medan

25


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

magnit
ii) Karakteristik AVR
iii) Pengecekan operasi relay pelindung.

g) Pemutus tegangan/switchgear (20 kV)


i) Pengujian operasi penutupan dan pembukaan (ON/OFF)
ii) Pengujian operasi manual
iii) Pengukuran tahanan isolasi

h) Transformator Arus dan Transformator Tegangan (Current


Transformer and voltage transformers)
i) Pengecekan Polaritas
ii) Pengecekan ratio
i) Kabel Tenaga (Power Cables)
i) Pengukuran tahanan isolasi (meggering)
ii) Pengujian tegangan impuls

j) Panel Kontrol/instrumentasi/proteksi dan relay


i) Pengecekan urutan kerja operasi relay (squenzing oparation
relay)
ii) Pengecekan operasi dan pengaturan relay proteksi
iii) Kalibrasi meteran
iv) Pengukuran tahanan isolasi

k) Transformator daya (trafo utama dan pemakaian sendiri)


i) Pengujian beban nol dan berbeban
ii) Pengujian Isolasi
iii) Pengujian ratio

l) Battery dan Battery Charger


i) Pengujian proteksi
ii) Pengujian Tegangan
iii) Pengujian arus charger

26


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

iv) Pengujian output tegangan inverter

(3) Pengujian Pada Tahap Penyelesaian

Setelah peralatan utama (peralatan pembangkit) dan peralatan bantu


(kontrol dan instrumentasi dan alat lainnya) dipasang dengan baik
dan telah diuji secara sendiri-sendiri serta hasilnya telah disetujui,
maka pelaksana pekerjaan berkewajiban untuk melaksanakan
pengujian pengoperasian mesin secara menyeluruh yang dihadiri oleh
tim tenaga ahli yang ditunjuk oleh Direksi pekerjan. Hal ini dilakukan
untuk menunjukkan bahwa semua jaminan dan hal-hal teknis khusus
yang terdaftar dalam tender telah dipenuhi dan seluruh pekerjaan
telah dipasang dengan baik dan dapat beroperasi seperti yang
dispesifikasikan. Test tersebut harus dilaksanakan sedemikian rupa
sesuai dengan prosedur pengujian yang telah disetujui oleh tim ahli
teknis yang telah ditunjuk oleh Direksi pekerjaan.

Pelaksana pekerjaan akan melaksanakan melakukan


setting/pengaturan akhir dari alat-alat kontrol, pengukuran dan
proteksi/sensor proteksi.

Pelaksana pekerjaan akan bertanggungjawab atas beroperasinya unit


bersangkutan selama pengujian ini.

Pengujian akhir minimal akan mencakup hal-hal berikut:


i) Pengujian operasi bantalan/bearing (test percobaan)
ii) Karakteristik tegangan generator tanpa beban
iii) Pengukuran remanensi tegangan generator
iv) Pengujian load rejection (pelepasan beban) pada 40, 60, 80 dan
100% beban penuh
v) Pengujian beban mendadak
vi) Test berhenti mendadak (quick shoutdown)

27


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

vii) Pengujian kecepatan tinggi untuk mengecek relay kecepatan


tinggi
viii) Test beban (test kenaikan temperatur)
ix) Test menghidupan dan memberhentikan secara otomatis
x) Pengukuran getaran dan pengukuran bunyi
xi) Pengujian hubungan antara pembukaan guide vane servomotor
dan generator output
xii) Pengukuran beban dan uji test lainnya yang diusulkan oleh tim
ahli berdasarkan kontrak tender yang telah disepakati.

Test berbeban dan pelepasan beban akan dilakukan dengan


menggunakan jaringan listrik yang ada.

Test beban akan dilaksanakan pada ketinggian air jatuh bersih ±


34.99 meter. Output turbin akan ditentukan dari pengukuran elektris
output generator.

Daya output generator diukur dengan menggunakan instrumen test


listrik yang telah dikalibrasi.

Pelaksana pekerjaan harus menyiapkan tenaga ahli dibidang


pembangkitan yang diperlukan untuk mengarahkan pengujian dan
bertanggungjawab untuk semua peralatan selama pengujian
berlangsung.

Selama pengujian akhir ini pelaksana pekerjaan juga harus mengecek


semua peralatan bantu, antara lain kapasitas yang memadai dan
karakteristik pengoperasian yang memenuhi persyaratan pada sebuah
pembangkit listrik.

Selama melakukan semua test akhir termasuk test pengoperasian


selama dua minggu berturut-turut, pelaksana pekerjaan harus
menggunakan pekerjanya sendiri dan harus tunduk pada persetujuan

28


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Direksi pekerjaan.

Setelah semua bagian pengujian akhir telah dilakukan dan telah


sesuai dengan perjanjian kontrak kerja, maka tim tenaga ahli yang
telah ditunjuk akan mengeluarkan Sertifikat Penyelesaian.

Pelaksana pekerjaan akan bertanggungjawab atas semua


pemeliharaan rutin misalnya pelumasan, pemeriksaan, penyesuian
semua peralatan sesuai dengan kontrak sampai selesainya test akhir
dan keluarnya Sertifikat Penyelesaian.

Bila test menunjukkan bahwa cara kerja unit pembangkit di bawah


standar yang dijamin pelaksana pekerjaan, pelaksana pekerjaan akan
mengeluarkan biaya sendiri untuk melakukan perbaikan atas
kekurangan tersebut sampai disetujui oleh tim tenaga ahli.
Penyesuaian terhadap harga kontrak tidak akan mempengaruhi nilai
kontrak yang telah disepakati.

1.19 DISAIN ELETRIK DAN MEKANIK

(1) Frekuensi
Semua peralatan akan dirancang untuk pemakaian dengan frekuensi
50 Hz.

(2) Tingkat isolasi Switchgear


Switchgear harus diuji dengan standar IEC yang dilakukan oleh
pabrikan dan hasilnya dilaporkan kepada tenaga ahli yang mewakili
Direksi pekerjaan.

(3) Persyaratan Elektrik


Perangkat Switchgear dan alat-alat pendukungnya harus dirancang
sedemikian rupa yang mana secara elektrik dapat menghindari
pembentukan korona lokal dan yang mungkin menyebabkan gangguan

29


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

radio. Secara mekanik harus dirancang sedemikian rupa untuk dapat


bertahan terhadap arus hubung pendek tanpa kegagalan termal dan
mekanis selama satu (1) detik.

(4) Peralatan Tambahan pada Perangkat Kontrol dan Elektrik


Peralatan tambahan pada Switchgear, perangkat kontrol, relay
proteksi, pengatur turbin, AVR, panel DC serta lain-lain harus
terbungkus dalam bentuk panel baja lembaran yang tebalnya tidak
kurang dari 2.3 mm, dengan sudut atau lekukan dilas dengan
permukaan sudutnya diperhalus. Alas dudukan panel dibuat dari
rangka baja yang kuat untuk membentuk struktur tipe front dead
yang handal. Pintu disediakan untuk memudahkan pemeriksaan atas
perangkat di dalam panel. Pintu akan diberikan pegangan yang sesuai
beserta kuncinya.

Semua alat tambahan akan dibuat tahan debu dan tahan gangguan
rayap, dan kalau perlu tahan cuaca.

Lampu penerangan dalam panel harus disediakan sebagai alat bantu.


Lampu bisa menyala jika pintu dibuka.

Pemanas ruang dalam panel menggunakan tegangan 220 volt AC harus


disediakan untuk mencegah pengembunan uap air.
(5) Pengecatan Alat-alat Tambahan
Semua permukaan panel luar harus diberi cat dasar, dikikir dimana
perlu. Hasil pengecatan bagian instalasi luar harus mengkilat,
sementara untuk instalasi dalam harus dari jenis cat semi-mengkilap.

Warna cat untuk peralatan, kerangka meteran, relay dan switchgear


harus diusulkan oleh pelaksana pekerjaan dengan mengajukan contoh
warna melalui persetujuan Direksi pekerjaan.

Kondisi tropis dan kelembaban harus diperhitungkan dalam seleksi cat

30


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

dan tata laksana pengecatan.

(6) Meteran dan Instrumen


Jika tidak dirinci dalam spesifikasi, setiap instrumen harus dibuat
flush-mounted back-connected, anti debu dan tahan lama. Setiap
meteran dan instrumen harus mempunyai penutup yang mudah
diangkat, baik transparan atau ada jendela transparan. Setiap
meteran dan instrumen harus sesuai untuk dioperasikan bersama
transformator instrumen yang diperlihatkan dalam gambar baik dalam
kondisi normal maupun hubung singkat.

Semua instrumen penunjuk harus mudah di baca dengan jelas.


Kesalahan maksimum tidak boleh lebih dari 1.5% rentang skala penuh.

(7) Perakitan Lampu Indikator


Lampu indikator untuk alat tambahan dibuat dengan 110 Volt DC, dan
mempunyai penutup berwarna yang dipasang secara integral pada
resistor untuk 110 Volt. Penutup lampu akan dibuat dari bahan yang
tidak meleleh karena panas lampu tersebut. Lampu penunjuk merah
akan digunakan untuk “hidup/on” dan hijau untuk posisi
(“mati/off”).

(8) Plat nama, Plat Escutheon dan Plat Rating


Setiap ruang, panel, meteran, relay, tombol, dan peralatan lain harus
diberi plat nama atau plat escutheon untuk memudahkan identifikasi.
Setiap turbin generator dan transformator serta perangkat switchgear
harus disediakan Name Plat yang memuat informasi penting yang
diperlukan dan telah dispesifikasikan dalam standar IEC yang relevan.

Plat-plat tersebut akan dibuat dari bahan yang tahan cuaca, tahan
karat, dan tidak akan luntur karena kondisi di lokasi.

Keterangan-keterangan pada plat tersebut harus ditandai dengan

31


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

jelas dengan menggunakan teknik ukiran dengan huruf hitam pada


latar belakang putih.

Bahasa yang digunakan pada keterangan Plat tersebut adalah bahasa


Inggris dan bahasa Indonesia, sesuai dengan instruksi Tenaga ahli
yang ditunjuk.

(9) Blok Terminal


Blok terminal untuk kabel kontrol diberi penutup yang dangan bahan
isolasi sehingga dapat menghindari bahaya hubung singkat antar
sesama kabel terminal maupun terhadap gangguan dari luar.

Setiap terminal yang tersambung dari setiap blok harus mempunyai


tanda rangkaian yang diletakkan penutup blok. Pengaturan
penggunaan terminal termasuk blok terminal untuk trafo arus dan
trafo tegangan harus disetujui oleh tenaga ahli yang ditunjuk oleh
Direksi pekerjaan. Garis penanda akan disediakan pada setiap blok.

(10) Kabel

a) Umum
Semua kabel yang digunakan dapat menggunakan kabel penyekat
PVC tidak kurang dari 2.5 mm² kecuali untuk alat-alat elektronik.
Jalur kabel yang akan dipasang pada panel harus mudah dilihat
dan dijangkau untuk memberikan kemudahan dalam perbaikan dan
penggantian.

Semua kabel yang melalui panel pintu berengsel ke panel tertentu


akan dilakukan dengan konduktor fleksibel dengan ukuran yang
sama.

Kabel yang kelihatan harus dihindari seminimal mungkin, tetapi


kalau tidak bisa dihindari harus dibentuk dalam kelompok yang

32


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

terikat dan tertopang bersama.

Lilitan sekunder trafo instrumen harus ditanahkan (grounded) pada


panel.

Penyangga kabel dan pelat sambung terminal harus disediakan


untuk semua terminal. Semua kabel harus diberi tanda di setiap
akhir terminal, jenis penandaan ini harus berasal dari jenis yang
telah disetujui dan dipasang menempel pada penyekat konduktor.

b) Kode Pewarnaan Kabel


Semua kabel akan diberi warna sesuai dengan standar yang berlaku
di Indonesia.

c) Kode Warna, Fasa dan Polaritas


Semua kabel akan diberi gelang tanda sesuai dengan standar yang
berlaku di Indonesia.

1.20 KEHADIRAN PEMILIK PROYEK PADA TEST DI PABRIK

Pelaksana pekerjaan akan mengatur enam orang tenaga ahli atau staf yang
ditunjuk oleh Direksi pekerjaan untuk menyaksikan test peralatan
pembangkit di pabrik sebelum diadakan pengepakan dan pengiriman
barang.

Pelaksana pekerjaan akan menyampaikan jadwal, tempat dan jenis


peralatan yang akan diuji kepada Direksi pekerjaan. Hasil pengujian
peralatan pembangkit dan alat penunjang lainnya dilaporkan kepada
Direksi pekerjaan.

Biaya yang diperlukan untuk mendatangkan pekerja dan tenaga ahli


pembangkit dari pemilik proyek ke lokasi pabrikan termasuk tiket bolak-
balik antara Indonesia dan negara perusahaan manufakturing, biaya makan,
penginapan, transportasi darat dan lain-lain menjadi tanggung jawab

33


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

pelaksana pekerjaan.

1.21 KEHADIRAN TIM AHLI DAN TIM KOMISIONING (UJI COBA) DI LOKASI PROYEK

Biaya yang diperlukan untuk mendatangkan pekerja dan tenaga ahli


pembangkit dari perusahaan manufacturing termasuk tiket bolak-balik
antara Indonesia dan negara perusahaan manufakturing, biaya makan,
penginapan, transportasi darat dan lain-lain menjadi tanggungjawab
pelaksana pekerjaan.

Biaya yang diperlukan untuk mendatangkan tim ahli sertifikasi pembangkit


dari Instansi lain diluar pemilik proyek ke lokasi proyek termasuk biaya
makan, penginapan, transportasi dan lain-lain menjadi tanggungjawab
pelaksana pekerjaan.

2
TURBIN DAN KELENGKAPANNYA

2.1 LINGKUP KERJA

Lingkup kerja ini akan mencakup perencanaan, manufacturing, pengujian

34


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

sebelum pengapalan, transportasi ke lokasi, pembangunan dan test-


komisioning di lokasi dari alat-alat berikut:

(1) 2 (Dua) buah turbin Francis Horisontal dengan daya output poros
masing-masing 789 kW pada tinggi jatuh efektif (net head) 34.99
meter dan debit untuk masing-masing turbin 5 m³/det.

(2) 2 (Dua) buah peralatan pengatur (governor) lengkap dengan alat


kontrolnya.

(3) 2 (Dua) buah katup (inlet valve) sistem hidrolik tipe kupu-kupu
(butterfly valve) dengan alat pengontrolnya.

(4) 2 (Dua) buah Flywheel sesuai dengan kecepatan dan dayanya.

(5) 1 (satu) set perlengkapan spare part.

2.2 ELEVASI MUKA AIR DAN TINGGI JATUH

(1) Elevasi muka air di headpond : EL + 860 m


(2) Elevasi muka air di tail race : EL + 824.689 m
(3) Tinggi Jatuh (Heads)
Gross Head : ± 37.5 m
Head efektif : ± 34.99 m

(4) Kedudukan Tinggian Turbin

Poros turbin akan berada pada EL +1056,39 m. Pelaksana


pekerjaan/suplier/pabrikan/agen pabrikan harus mengusulkan garis
pusat (center line) dari generator dan turbin berdasarkan
rekomendasi pabrikan dengan deskripsi dan gambar termasuk
pengaturan lantai. Pengaturan/setting (penempatan) turbin yang
direkomendasikan oleh pihak pabrikan harus menjamin sistem aman

35


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

terhadap pengaruh kavitasi.

2.3 TURBIN AIR

Lingkup kerja ini akan mencakup penyediaan Dua (02) set Dua Turbine
Francis Horisontal dengan runner yang dipasang langsung dengan poros
generator.
Terdiri dari beberapa bagian sebgai berikut:

(1) Runner
Runner terbuat dari stainless steel. Yang dipasang langsung pada
shaft generator. Bearings generator harus mempunyai dimesi yang
sesuai agar dapat menahan beban dari runner turbin.

(2) Rumah Turbin


Rumah turbin konstruksinya terbuat dari baja yang dilas dilengkapi
dengan pintu akses runner. Semua penahan beton yang diperlukan
juga akan disediakan .

Rumah turbin akan dilengkapi dengan:


- Platform inspeksi dan perawatan.
- Lugs untuk pergantian komponen pada rumah turbin.
- Pintu keedap air rumah turbin.

(3) Pipa Inlet dan Percabangan


Pipa distribusi akan dibuat dari pipa halus/ setiap bagian pipa
dibuat dengan flanged bolted joint bertujuan agar tidak ada proses
pengelasan di lokasi. Di rancang untukdapat menahan lipatan/
defleksi akibat tekanan dari dalam pipa.
Sambungan pipa pembuangan terletak pada bagian bawah
bifurcation untuk menguras pipa MIV

(4) Perangkat Pengaturan

36


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

a. Nozzle (2 Nos.)
Nozzel dirancang sesuai dengan bagian internal /external
hydraulic needle servomotor dan minyak penghubung yang
melewati lubang dalam. Nozzel membuka dan menutup
dipengaruhi oleh tekanan minyak OPU turbin.

Kepala Nozzel terbuat dari baja, sedangkan insert ring dan


jarum nozzel terbuat dari stainless stee.
b. Jarum servomotor
Jarum servomotor dilengkapi dengan mekanisme elktro-
menchanical feedback yang terintegrasi, yang terkoneksi
dengan mekanisme restoring governor.

c. Deflektor
Deflektor berada di dalam nozzel.dirancang kaku dan terbuat
dari stailess stell. Batang deflector dilengkapi dengan keyed
lever / tensioning element, yang langsung terhubung dengan
deflektor servomotor.

Jet deflector ditarik dari jet air dengan tekanan minyak


(servomotor). Ini terjadi oleh gaya pegas

2.4 TURBINE CONTROLS, ELECTRONIC GOVERNOR DAN OIL PRESSURE SYSTEM

Electronic governor dikembagkan untuk mengatur turbin tunggal akan


dipasang pada Turbine Auxiliary Governor Control Panel (TAGP).

Sistem governorakan dilengkapi dengan sensor feedback , pressure oil


pumping unit, piping, valves, insrumentasi serta semua aksesoris dan segala
peralatan yang yang diperlukan untuk operasi.

(1) Sistem gorverning akan terdiri dari bagian utama sebagai berikut

37


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

 Electronic governor (satu set setia unit) yang terletak di control


panel turbin dan governor.
 Perangkat pengukur kecepatan
 Perangkat pengukur umpan balik.
 Governor hydraulic oil supply unit termasuk oil tank dengan
level indikator , temperature switch dan breather
 Akumulator dengan charging dan peralatan pengukur.
 Sebuah motor AC yang beroperasi menggerakan pompa.
 Motor listrik AC dalam keadaan standby untuk menggerakan
pompa
 Sebuah pompa yang kapasitasnya telah disesuaikan

Pengontrol elemen hydraulic juga disesuaikan dengan


kebutuhan
 Proportional Valve for wicket gates control.
 Pressure relief valve
 Outflow valve.
 Pressure gauges.
 Pressure filter.
 Emergency valves

Semua pipa terhubung antara governor pressure oil pumping


unit dan wicket gate servomotor.

(2) Kontrol Panel Turbine dan Governor terdiri dari:

1 No. Speed Raise / Lower Switch


1 Set Switches Manual Operation
1 No. Emergency Push Button
1 Set Indication Lamps
1 Set Push Buttons
1 No. Electronic Governor

38


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

1 No. KW Transducer with 4-20 mA output


1 No. Multicore Terminations
1 No. Panel Space heater with Thermostat & Controls
1 Set Auxiliary Contractor for operation of Auxiliaries, contact
multiplication
1 No. Alarm annunciator with test, accept & reset push buttons,
electronic hooter
1 No. 15/5 A Plug socket with On/Off Switch

2.5 TURBINE INLET VALVE

turbine inlet valves adalah Butterfly Valves (disc type) dengan satu seal,
sesuai dengan kebutuhan turbin.

Valve harus harus terbuat dari konstruksi baja yang dilas. Valve akan
terbuka saat tekanan minyak berada di bawah kondisi tekanan yang
seimbang dan menutup saat penyeimbang berada di bawah tekanan minyak
semua kondisi operasi. Penyeimbang telah di seting dalam fitur fault safe
feature, sehingga valve akan tertutup saat berada dalam kondisi kesalahan.

Bagian luar terdapat kaki-kaki yang berfungsi untuk menahan semua beban
vertikal pada pondasi. shaft stub construction disesuaikan dengan
kebutuhan.

Bebas perawatan bearings untuk poros pada badan valve. Shaft seals valve
adalah tipe chevron yang tidak memerlukan penyesuaian dalam waktu yang
lama.

Minyak yang dioperasikan servomotor akan dipasang pada mounting frame


agar valve terbuka pada saat di bawah kondisi tekanan yang seimbang.
Desain ini menghindari penyediaan pondasi terpisah untuk minyak

39


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

servomotor. Baut servomotor dan piston dilapisi dengan hard chrome.


Servomotor stroke dibasahi hingga posisi valve tertutup untuk mencegah
slam shutting valve .

Kontrol listrik dengan semua relay yang diperlukan, sekering dan kontaktor
merupakan bagian dari Panel Kontrol Turbin. Tekanan minyak ke
servomotor minyak yang dioperasikan disediakan dari sistem tekanan
minyak Governor. Set switch limit / kedekatan telah disediakan untuk
indikasi dan inter lock.

Pengaturan Bypass dengan hidrolik dioperasikan menggunakan sleeve valve


dan manual operasi engan reserve valve tersedia untuk membuka katup
utama di bawah kondisi tekanan seimbang saja. By pass harus dirancang
untuk memenuhi persyaratan sistem.

Also provided is an inlet flanged steel pipe with provision for welding to
the penstock at site. A dismantling joint of telescopic type shall be located
downstream of the valve. Set of bolts, nuts and washers for all flanged
joints shall also be provided. Necessary flanged drain for dewatering the
turbine inlet is provided in the spiral inlet pipe.
Juga disediakan inlet flanged steel pipe dengan ketentuan untuk
pengelasan pada penstock disite. Dismantling joint tipe teleskopik harus
ditempatkan di bagian bawah katup. Set baut, mur dan washers untuk
semua flanged joints juga harus disediakan. Diperlukan untuk menguras
flanged untuk dewatering inlet turbin dan disediakan dalam spiral inlet
valve.

2.6 AUXILIARIES

(1) Penstock Dewatering System:


a. Drainase powerhouse termasuk ke dalam pekerjaan sipil.
Saluran drainase akan menyalurkan air ke dalam bah kecil dari
yang akan dialihkan ke tail race oleh gravitasi melalui

40


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

embedded pipes.
b. Penstock dewatering terdiri dari isolating valve, pipa air
penstock ke tail race juga termasukke dalam pekerjaan sipil.
Setiap pengaturan disipasi energi yang dibutuhkan di tempat
pembuangan air harus menjadi bagian dari pekerjaan sipil.

2.7 GOVERNOR

Pengatur (governor) untuk mengontrol turbin harus berbentuk aktuator


(servomotor) yang dijalankan motor maupun hidrolik yang memiliki
pengontrol kecepatan elektrik yang ditandai dengan kecepatan generator.

Governor harus dilengkapi dengan semua peralatan yang diperlukan untuk


pengatur dan pengontrol turbin termasuk deteksi kecepatan, pengontrol
start, pengontrol kecepatan, penurun kecepatan, kontrol beban, pembatas
beban, pengatur waktu pembukaan dan penutupan guide vane, dan lain-
lain.

Governor harus mampu mengontrol kecepatan turbin dengan cara yang


stabil ketika dijalankan pada kecepatan tanpa beban atau ketika dijalankan
pada beban penuh pada operasi beban terisolasi. Governor harus mampu
mengontrol keluaran (output) ketika dioperasikan secara paralel dengan
generator lain dalam sistem pembangkitan PLTM Kemiri . Governor harus
bisa digunakan untuk menghidupkan turbin dengan mode starting manual
dan otomatis, secara sinkron dan tertutup.

Kecepatan perputaran turbin akan dideteksi dengan generator penanda


kecepatan (toothead disc with sensor) yang langsung dihubungkan dengan
poros generator.

Cara kerja governor harus memenuhi persyaratan berikut:

(a) Pengaturan kecepatan

41


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Kenaikan kecepatan rata-rata maksimum disebabkan karena


penambahan beban mendadak pada tinggi jatuh bersih lebih tinggi
dari 34.99 m tidak akan melebihi 35 persen kecepatan
maksimum/yang telah ditentukan.

Governor akan merespon bila variasi kecepatan turbin adalah 0.01


persen atau kurang dan mempengaruhi relay pengatur untuk variasi
kecepatan turbin. Selang waktu antara perubahan kecepatan turbin
dan gerakan yang dideteksi pertama dari servometer yang dihasilkan
karena perubahan itu adalah 0.3 detik atau kurang.

Penurunan kecepatan turbin secara permanen antara pembukaan dan


gerakan penutupan guide vane secara penuh akan disesuaikan pada
derajat antara 0 sampai 10 persen. Harus dimungkinkan penyesuaian
manual atas turunnya kecepatan pada governor kabinet, selama
turbin sedang beroperasi.

Kecepatan mantap turbin akan disesuaikan antara plus 8 persen dan


minus 10 persen dari kecepatan normal pada segala beban antara
tanpa beban dan beban penuh.

Waktu pembukaan dan penutupan guide vane akan disesuaikan tapi


penyesuaian itu harus sedemikian rupa sehingga begitu dipasang,
tidak bisa langsung diubah atau dibongkar secara ceroboh. Waktu
penutupan guide vane pada kondisi darurat tidak boleh kurang dari 8
detik, untuk menjamin kenaikan tekanan di pipa tetap terjaga di
bawah tekanan maksimum yang diijinkan.

Pelaksana pekerjaan/pabrikan harus menyertakan dokumen teknik


tentang karakteristik governor dan sistem turbin yang ditawarkan.

Alat pengatur kecepatan governor harus dilengkapi dengan alat-alat

42


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

berikut:

(1) Pada panel pengatur

(i) Kontrol manual dilengkapi dengan dua posisi


“naikkan/raise” dan “turunkan/lower” pada pengatur
kecepatan
(ii) Kontrol manual dilengkapi dengan dua posisi
“naikkan/raise” dan “turunkan/lower” pada pengatur
beban
(iii) Kontrol manual dilengkapi dengan dua posisi
“naikkan/raise” dan “turunkan/lower” pada pembatas
beban
(iv) Pembukaan guide vane dan indikator posisi pembatas beban
(v) Penunjuk/indikator kecepatan
(vi) Pengatur selektor dengan dua posisi “otomatis/auto” dan
“manual/manual” untuk kontrol turbin
(vii) Pengatur tombol tekan untuk pengontrolan listrik secara
manual dari inlet valve
(viii) Pengatur otomatis untuk kepentingan otomatik sinkron
(sinkron secara manual dan otomatik)

(2) Pada panel kontrol utama yang akan disediakan dilengkapi alat
pengatur:

(i) Pangatur kontrol manual dengan dua posisi “naikkan/raise”


dan “turunkan/lower” untuk pemakaian umum pada
pengatur kecepatan dan pengatur beban.
(ii) Pangatur kontrol manual dengan dua posisi “naikkan/raise”
dan “turunkan/lower” untuk pembatas beban
(iii) Pembukaan guide vane dan penunjuk posisi pembatas
beban
(iv) Penunjuk/indikator kecepatan

43


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(v) Debit turbin


(vi) Permukaan air pada pond/kolam penenang

(3) Panel relay akan dilengkapi oleh:

(i) Relay kecepatan termasuk relay over speed, ralay


penyinkron kecepatan dan relay under speed.
(ii) Overvoltage protection
(iii) Relay “Quick shutdown operation”. “Normal shut down”,
Emergency Shutdown.

2.8 INLET VALVE

Inlet valve yang digunakan adalah tipe/jenis butterfly valve dengan diameter
minimum DIN 600 PN 40 yang dioperasikan dengan servomotor hidrolik atau
hydraulic counter weight.

Inlet valve harus dapat beroperasi dengan baik pada tinggi jatuhan yang
tersedia. Inlet valve harus dapat beroperasi dengan baik pada tinggi jatuhan
yang tersedia. Inlet valve harus dirancang dan dipasang sehingga berfungsi
dengan lancar tanpa menyebabkan vibrasi/getaran yang berlebihan serta
fluktuasi tekanan yang berbahaya pada penstock.

 Spesifikasi inlet valve yang digunakan adalah sebagai berikut:

Diameter inlet valve : Dia.600 mm


Design pressure : 40 bar
Casing : nodular graphite cast iron GGG40
Seat : chromium steel
Sealing : spesial PTFE, replaceable
Shaft : stainless steel
Bearing : free maintenance

44


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

 Sistem operasi

Failsafe emergency clossing : hydraulic actuator


Opening : oil pressure
Closing : counterweight
Closing time adjustable
AC oil pump
Handpump untuk pembukaan (opening) secara manual apabila tidak
ada suplai tegangan
Hydraulic power pack
Oil ISO VG 46
Oil level indicator
Oil level temperature
Motor 400 V AC 2.25 kW
Selenoid valve 24 V DC
Bimetallic overtemperature trip
High pressure oil filter
Return oil filter
Working pressure : 100 bar (long life service)

2.9 DUDUKAN PANEL PENGUKUR

Pelaksana pekerjaan akan menyediakan dan memasang suatu rancangan


panel ukuran yang kuat, rapi dan menarik yang sesuai untuk menahan alat-
alat ukur dan meteran.

(a) Thermometer untuk bantalan turbin


(b) Pengukur tekanan air sealing poros
(c) Thermometer untuk bantalan generator
(d) Thermomter untuk gear box

45


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Dudukan panel pengukur harus diletakkan pada suatu tempat yang nyaman
dekat turbin dan unit generator.

2.10 PROTEKSI DAN TANDA BAHAYA

Sistem proteksi dan tanda bahaya untuk turbin dan sistem governor akan
dirancang untuk memenuhi sistem proteksi perlatan pembangkit.

Pelaksana pekerjaan akan menyediakan relay proteksi dan alat-alat yang


diperlukan untuk proteksi item tanda bahaya berikut:

(a) Proteksi
i. Temperatur bantalan turbin
ii. Servomotor guide vane, gangguan
iii. Servomotor inlet valve, gangguan
iv. Kecepatan lebih
v. Kesalahan governor

(b) Alarm/Tanda Bahaya


i. Temperatur bantalan turbin
ii. Turbin, gangguan
iii. Air sealing poros, tidak ada aliran
iv. Air pendingin, tidak ada aliran
v. Tingkat pelumasan bantalan, rendah

2.11 PERALATAN PEMASANGAN DAN PEMELIHARAAN

(1) Alat dan perlengkapan pemasangan/pembangunan


Pelaksana pekerjaan akan menyediakan setiap alat dan perlengkapan
khusus yang mungkin diperlukan dalam pemasangan atau

46


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

pembongkaran setiap bagian turbin. Peralatan dan perkakas akan


dikirim bersama turbin.

(2) Peralatan dan perlengkapan pemeliharaan


(a) Satu set lengkap kunci mur berkualitas tinggi, kunci mur cincin,
kunci mur soket dan peralatan standar dan khusus untuk turbin
semuanya ditandai menurut fungsi dan ukuran.
(b) Semua lifting tackle yang diperlukan, overhead crane sesuai
kapasitas peralatan, minimum sebesar 10 ton.
(c) Lain-lain yang disarankan perusahaan pembuatannya.

Deskripsi terinci lengkap dan daftar perkakas serta peralatan yang


diusulkan harus diserahkan bersama oleh pelaksana pekerjaan.

2.12 ALAT-ALAT TAMBAHAN (AKSESORIS)

Kelengkapan berikut harus disediakan untuk instalasi turbin dan peralatan


pembantu.

(a) Semua plat tunggal yang diperlukan, pondasi, baut angker, baja
berbentuk U, baja sudut dan alat bantu lainnya untuk turbin dan
peralatan penghubungnya.
(b) Semua peralatan pengangkat, baut pasak dan peralatan lain yang
diperlukan untuk membantu penanganan dan pelayanan pemasangan.
(c) Forklift atau handlift, dongkrak pipa, penggaris (liner) dan sebagainya
yang diperlukan untuk pemasangan.
(d) Pelat nama untuk setiap komponen pembangkit listrik, menunjukkan
nama perusahaannya, nomor seri, tahun produksi, tipe dan rating,
kapasitas dan ciri utama lainnya.
(e) Semua pengukur yang diperlukan untuk pengukuran tekanan vakum
draft tube dan tekanan penstock.

47


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

2.13 SUKU CADANG

Suku cadang berikut harus disediakan:

(a) Dua (2) unit blade cylinder (runner) masing-masing satu (1) untuk
setiap turbin
(b) Dua (2) set bantalan setiap jenis yang digunakan
(c) Dua (2) set paking atau seal untuk poros turbin
(d) Dua (2) set gasket dan bahan sealing untuk setiap jenis dan ukuran
yang dipakai
(e) Dua (2) set pengukur tekanan dan pengukur vakum untuk setiap jenis
yang digunakan
(f) Dua (2) set penyaring (filter) atau elemen pengganti saringan untuk
setiap ukuran dan tipe dan persediaan dua tahun untuk semua elemen
penyaring habis pakai
(g) Dua (2) set dudukan katup pengganti untuk inlet valve
(h) Dua (2) montasi lengkap dari setiap jenis relay, kontaktor, pengatur
dan sebagainya yang dipakai dalam peralatan listrik
(i) Dua (2) set PCB untuk setiap jenis untuk pengatur listrik
(j) Suku cadang apa saja yang direkomendasikan (ditawarkan) oleh
pabrikan dan akan didaftar dan dikutip dalam dokumen kontrak

2.14 PENGUJIAN

(1) Pada pabrik pembangkit

Test berikut akan dilakukan pada pabrik peralatan pembangkit


sebelum pengepakan barang. Hasil pengujian disertakan sebagai
dokumen resmi yang akan diserahkan oleh pelaksana pekerjaan
kepada Direksi pekerjaan dan Pengelola PLTM Kemiri.

a. Assembli percobaan dari bagian utama turbin

48


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

i. Pengawasan dimensional
ii. Pengukuran jarak antara sudut pengarah (guide vane) dan pelat
penutup
iii.Pengukuran jarak antara guide vane dalam posisi tertutup
iv. Pengukuran jarak antara poros turbin dan permukaan bantalan

b. Pemeriksaan Runner
i. Pemeriksaan dimensional
ii. Pengecekan keseimbangan statis dan dinamis (static &
balancing test)

c. Inspeksi poros turbin


i. Pengecekan penyimpangan/lendutan
ii. Pengecekan dimensional
iii.Pengecekan alignment (kesesuaian sumbu) poros turbin dengan
poros generator

d. Pemeriksaan inlet valve


i. Pemeriksaan dimensional
ii. Pengujian operasi
iii.Pengecekan kebocoran air
iv. Pengujian tekanan hidrolik

e. Pemeriksaan non-destruksi dan bagian-bagian yang dilas dari


komponen-komponen berikut:
i. Rumah Turbin
ii. Poros turbin
iii.Runner
iv. Guide vane
v. Inlet valve
vi. Komponen utama lainnya

f. Pengecekan Governor

49


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

i. Pengecekan konstruksi
ii. Penampilan dan sifat-sifat/karakteristik serta kesesuain dengan
spesifikasi servomotor
iii.Pengukuran ketahanan insulasi

(2) Pada lokasi


Turbin, hidrolik, actuator, governor dan peralatan pembantunya yang
telah disediakan dan dipasang akan diuji di lokasi menurut
persyaratan “test utama” dan “test akhir” yang dispesifikasikan.

50


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

1
GENERATOR DAN SISTEM EKSITASI

1.1 LINGKUP KERJA

Lingkup kerja ini akan mencakup perencanaan, pabrikasi, pengujian


sebelum pengapalan, transportasi ke lokasi, pembangunan dan pengujian
di lokasi dari alat-alat berikut:

(1) 2 (Dua) buah Generator Sinkron 3 fasa poros horisontal dengan


kapasitas masing-masing sebesar 750 kW pada saat faktor daya 0.8
dengan dilengkapi sistem pendingin.

(2) 2 (Dua) buah sistem eksitasi, alat kontrol tegangan otomatis (AVR) dan
alat kontrol tegangan secara manual.

(3) 2 (set) kelengkapan generator antara lain: pemanas, sensor temperatur


belitan, temparatur bearing dan kelengkapan lainnya yang diperlukan.

(4) 1 (set) suku cadang dan peralatan untuk pemeliharaan 2 buah


generator.

1.2 GENERATOR

(1) Tipe dan Rating

51


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Generator 3 fasa poros horizontal, brush less, type sinkron, kapasitas


1550 kW dengan kondisi berikut:

(i) Voltage dasar : 6.3 kV


(ii) Frekuensi : 50 Hz
(iii) Jumlah fasa : 3 fasa
(iv) Faktor tenaga rating : 0.8 lagging
(v) Kelas Isolasi belitan :F

Generator akan dikopling dengan turbin secara langsung (tanpa


menggunakan peralatan penaik/penurun putaran atau gear box),
untuk itu putaran generator harus sesuai dengan arah dan kecepatan
putaran turbin.

Generator harus sesuai untuk operasi isolasi (melayani beban


tersendiri) atau kerja pararel dengan jaringan atau generator lainya.
Generator harus mampu untuk bekerja secara terus menerus
sepanjang waktu dengan memikul beban nominalnya tanpa
mengakibatkan perubahan kemampuannya (sesuai dengan dokumen
teknik yang diajukan/performance guarantee).

(2) Kecepatan

Kecepatan yang ditentukan untuk generator adalah 750 rpm sama


dengan perputaran turbin. Generator akan dirancang untuk menahan
kecepatan liar (runaway) maksimum sebagai mana dispesifikasikan
pada klausa 2.3 (6) selama lima menit.

(3) Arah Putaran

Perputaran generator akan berlawanan dengan arah jarum jam


sebagaimana dapat dilihat dari turbin.

(4) Efisiensi

52


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Dengan kapasitas 750 kW dengan faktor kerja 0.8 lagging atau dengan
kata lain kapasitas 750 kW pada tegangan 6.300 V dan frekuensi 50 Hz
akan dijamin bekerja pada efisiensi 95 persen atau lebih. Pengukuran
efisiensi tersebut pada basis temperatur 75ºC. Kerugian pada sistem
eksitasi, dudukan bantalan, dan kerugian mekanik berupa kerugian
bantalan dan angin akan dicantumkan pula dalam perhitungan
efisiensi di atas.

Bila pengujian di pabrik membuktikan bahwa output generator atau


efisiensi kurang dari pada yang dijamin pelaksana pekerjaan akan
memodifikasinya atau mengganti peralatan atas biaya sendiri sampai
output yang diharapkan dan efisiensi dipenuhi. Tapi jika output
generator kurang dari 10 % dan efisiensi kurang dari 1%, pelaksana
pekerjaan harus menggantinya dengan generator baru lainya.

Generator harus sesuai dengan kurva efisiensi yang diserahkan pada


dokumen tender yang menunjukkan efisiensi generator, dihitung
dengan mencantumkan kerugian yang telah disebutkan di atas.

(5) Ratio Hubung singkat

Ratio hubung singkat tidak boleh kurang dari 1.0 dan nilai rencana
harus dicantumkan dalam dokumen tender.

(6) Bentuk Gelombang

Gelombang beban nol harus berbentuk gelombang sinus. Faktor


penyimpangan bentuk gelombang akan dijamin sesuai dengan yang
diberikan dalam dokumen tender dan kurang dari (5) persen. Faktor
penyimpangan adalah ratio perbedaan maksimum antara ordinat yang
sama pada gelombang generator dan gelombang sinus pembanding
yang sama pada ordinat maksimum dari garis gelombang sinus yang

53


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

sama ketika gelombang disuperposisi sedemikian rupa sehingga


menghasilkan perbedaan maksimum sekecil mungkin.

(7) Pengaturan Tegangan

Pengaturanan tegangan inherent dari generator pada 0.8 faktor


tenaga tidak boleh lebih dari ± 23 persen, dan nilai jaminan pada
faktor daya 0.8 dan 1.0 akan diberikan dalam dokumen tender.

(8) Tahanan Isolasi

Tahanan isolasi generator akan diklasifikasikan sebagai kelas yang


dijelaskan dalam IEC-34. Naiknya temperatur dan temperatur total
tidak melebihi yang sudah disampaikan dalam sub paragraf 3.2(10) di
bawah ini.

(9) Sambungan Generator

Generator harus dihubungkan dengan sistem sambungan bintang


dimana tiga terminal disambung menjadi satu untuk sisi netral dan
tiga terminal lainnya untuk output generator.

(10) Kenaikan Temperatur

Batas kenaikan temperatur generator berikut harus dijamin pada saat


generator bekerja terus menerus dengan keluaran daya, tegangan,
frekuensi dan faktor daya nominal dengan temperatur undara
pendingin memasuki generator pada temperatur ambient tidak
melebihi 40ºC.

Metode Pengukuran Kenaikan Temperatur

Pendeteksi temperatur terpasang Stator Rotor


Temperatur belitan 80ºC -
Resistensi / Tahanan 80ºC 80ºC

54


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Thermometer 70ºC 70ºC

Temperatur maksimum setiap bantalan akan menjadi nilai berikut:

Metode Pengukuran Kenaikan Temperatur

Thermometer 60ºC
Detektor terpasang dalam metal 65ºC

(11) Detektor Temperatur dan Termometer

Generator akan dilengkapi dengan pendeteksian temperatur yang


terpasang yang berjumlah sekurang-kurangnya enam (6) untuk
winding stator dan satu untuk setiap thrust dan bantalan jurnal.
Detector yang tertanam adalah tipe gulungan resistensi yang memiliki
resistansi 100 ohm pada 0ºC dan akan dihubungkan dengan terminal
yang telah disediakan pada lokasi yang mudah untuk kegiatan
pengujian dan pemeliharaan.

Generator akan dilengkapi dengan termometer tipe dial penunjuk


yang ditempatkan pada bagian yang paling panas dari bantalan dan
belitan serta dihubungkan ke tanda bahaya dan proteksi.

(12) Efek Roda Gila


Generator harus mempunyai efek roda gila yang cukup (GD²) yang
diperlukan oleh turbin dan gevernor untuk pengaturan kestabilan.
Suatu roda gila terpisah akan digunakan untuk memenuhi persyaratan
tersebut. Jika roda gila terpisah disediakan, harus seimbang dan
dilengkapi dengan suatu meshguard kawat yang bisa
dibungkus/enclosed secara total.

(13) Ventilasi dan Pendingin

55


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Sistem pendingin generator dibuat sedemikian rupa sehingga udara


dingin tersirkulasi secara efektif melalui stator dan rotor generator

dengan menggunakan kipas angin yang menempel pada rotor. Sikulasi


udara dibuat sedemikian rupa sehingga bersih dari debu atau benda
lain yang akan masuk ke dalam generator
(14) Perencanaan Struktur

Konstruksi generator dibuat sedemikian rupa sehingga mudah untuk


melakukan perawatan diantaranya mengganti lilitan/kumparan di
lokasi, lubang dan susunan kabel harus dirancang untuk memenuhi
tujuan ini. Kabel-kabel harus disekat/diisolasi dengan bahan kelas F
pada IEC-85.

(a) Stator

Kerangka stator harus dibuat dari plat baja yang dilas dengan
rusuk penguat yang cukup. Inti stator dibuat dengan
permeabilitas yang tinggi dan laminasi baja silikon yang
mempunyai kerugian spesifik yang rendah.

Lubang udara pada inti stator harus diatur sedemikian rupa


sehingga aliran udara tidak menambah kerugian gesekan.
Kerangka stator harus dilengkapi dengan lifting lugs yang cukup
memadai untuk memudahkan memasang sling guna mengangkat
keseluruhan stator atau assemble generator. Kumparan/lilitan
stator harus dihubungkan seperti yang disebutkan pada pasal (9)
sub-paragraf ini.

Dalam rumah generator, terminal harus terbuat dari tembaga dan


harus menggunakan tipe sambungan baut agar dapat dihubungkan
dengan terminal kabel tenaga.

Gulungan penghantar stator harus dari tembaga dengan


konduktivitas tidak kurang dari nilai tembaga pijar yang
dispesifikasikan pada standar yang telah disetujui.

56


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(b) Rotor

Bagian kutub terbuat dari laminasi tipis yang dilekatkan/dikunci


dengan baut dan harus melekat erat pada inti rotor dengan
maksud agar terikat pada posisinya. Baut harus dikunci pada
kedua sisi rotor. Seluruh rotor dirancang untuk menahan seluruh
tegangan mekanik secara aman yang ditimbulkan oleh kecepatan
liar maksimum turbin. Perhatian khusus harus diberikan untuk
mencegah pembengkokan ujung kumparan karena adanya gaya
sentrifugal pada sambungan. Kutub harus dilengkapi dengan
batang tembaga peredam (cooper damper–bar) dan kumparan
peredam secara penuh.

(15) Poros

Poros generator dibuat dari karbon dengan proses tempa atau baja
campuran dengan proses panas. Poros harus berukuran cukup
sehingga dapat beroperasi dengan aman sehubungan dengan poros
turbin pada kecepatan normal sampai kecepatan liar maksimum
tanpa menimbulkan getaran dan distorsi.

Permukaan selinder luar dari poros dan kopling harus diproses dengan
mesin agar halus dan akurat. Akhir proses harus dibuat sedemikian
rupa sehingga poros generator bisa dikopling langsung ke poros
turbin. Pelaksana pekerjaan harus menyediakan bagian kopling,
lengkap dengan baut dan mur yang diperlukan.

Seluruh dimensi kopling harus disetujui oleh perusahaan turbin dan


generator dan harus sesuai dengan standar B49/ANS/FOR “Shaft
Couplings”, Integrally Forged Flange Type For Hydroelectric Units”.

57


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Pelaksana pekerjaan akan menyediakan semua peralatan dan


perkakas khusus untuk pemasangan kopling dilapangan.

Bantalan poros dorong dibuat sedemikian rupa segingga mampu


menahan beban maksimum termasuk pada saat beban penuh maupun
tanpa beban. Poros generator dilengkapi dengan sensor kecepatan
putar yang akan dikoordinasikan dengan governoor maupun indikator
dan proteksi kecepatan.

Pelaksana pekerjaan harus memasang semua kabel dan pipa pada


generator untuk peralatan di atas.

Test alinemen pada generator dan poros turbin akan dilaksanakan


oleh pelaksana pekerjaan dengan disaksikan oleh tenaga ahli yang
ditunjuk di lapangan.

(16) Bantalan

Generator akan dilengkapi dengan bantalan poros dorong (trusth


bearing) dan bantalan jurnal. Bantalan poros dorong akan
ditempatkan pada sisi turbin generator dan akan
dimasukan/diintegarsikan dengan bantalan jurnal dalam braket
bantalan poros dorong.

Kombinasi bantalan jurnal dan poros dorong berasal dari tipe


pelumasan oli bertekanan. Jika bantalan tipe redaman minyak dan
sistem pelumasan sendiri diberikan, pelaksana pekerjaan akan
menjamin bahwa bantalan bisa dilumasi dengan baik selama
generator tidak beroperasi minimal empat bulan. Bantalan dan sistem
pelumasan minyak akan dirancang sedemikian rupa sehingga baik
bantalan maupun temperatur minyak tidak melebihi 65ºC kalau
dioperasikan secara terus menerus secara normal dengan temperatur

58


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

ruang 40ºC. Jika minyak pendingin diperlukan untuk sistem lubrikasi,


minyak pendingin anti karat yang cukup dengan kapasitas yang
memadai akan disediakan dalam sistem.

Semua peralatan sistem minyak pelumas termasuk pompa, katub dan


sebagainya akan disediakan dan termasuk bagian generator. Setiap
reservoir minyak dilengkapi dengan alat ukur.

(17) Rumah Generator

Rumah generator terbuat dari plat baja yang kuat untuk mencegah
vibrasi/getaran yang tidak diharapkan.

Rumah generator harus dirancang sedemikian rupa untuk sistem


ventilasi bebas dan akan dirancang untuk dapat mudah dibuka untuk
pemeriksaan dan pemeliharaan.

Tingkat perlindungan rumah generator harus sesuai dengan IP23


dikonfirmasi dengan IEC 34.

(18) Rem/Pemutus dan Penghubung

Untuk pemberhentian operasi disediakan sistem pneumatik/hidrolik.


Sistem pneumatik/hidrolik dirancang untuk mengatur pembangkit
berhenti pada saat kecepatan 30% lebih besar dari kecepatan
nominalnya selama 5 menit.

(19) Pemanas Generator

Generator akan dilengkapi dengan pemanas belitan tipe yang cocok


yang memiliki kapasitas yang cukup untuk mencegah pengembunan
uap air ketika generator tidak berfungsi. Pemanas ruang akan

59


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

dirancang sehingga mendapat tenaga secara otomatis ketika


generator tidak sedang berfungsi.

Persediaan tenaga pada pemanasan adalah 3 fasa 380 volt atau fasa
tunggal 220 volt AC.

(20) Pelat pondasi

Stator dan dudukan bantalan harus dipasang pada pelat pondasi


sedemikian rupa sehingga mudah untuk pengerjaan alinemen.

Plat pondasi akan disediakan dengan semua bahan yang perlu untuk
menjamin sepenuhnya posisi sebelum grouting.

(21) Resistor Pentahanan Netral

Generator akan dilengkapi dengan resistor pentanahan yang memadai


yang dihubungkan dengan titik netral generator untuk membatasi
arus kegagalan pengetanahan netral sampai 100 A.

Resistor pentanahan netral akan dicetak, diberi tipe kisi/terali


terbuka pada 100 A 30 detik dan ditempatkan pada ruang tertentu.

(22) Peralatan Pelindung Arus (surge)

Generator harus dilengkapi peralatan proteksi arus lebih tiga fasa,


kebocoran arus di dalam.

Peralatan proteksi arus harus dari type explosion–proof dan


ditempatkan pada tempat-tempat khusus.

60


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Peralatan proteksi arus harus dirancang untuk memberikan koordinasi


pelindung terbaik terhadap lilitan generator.

Rating harus diajukan oleh pelaksana pekerjaan dalam hal–hal khusus


harus tunduk pada persetujuan tenaga ahli yang telah ditunjuk oleh
Direksi pekerjaan.

(23) Penutup Aksesoris dan Kabel Kontrol

Penutup pada generator dan pelindung kontrol, pemanas ruang,


detektor temperatur, generator penanda kecepatan, transformer arus
sekunder dan aksesoris lainya akan disediakan dan dipasang pada baja
berlapis seng kaku lengkap dengan kelem pemasanganya termasuk
alat–alat bantunya.

Kabel pengontrol, kecuali kabel bagian dalam dari peralatan yang


dispeasifikasikan dalam paragraf ini, akan dipasang menurut paragraf
9.2

1.3 SISTEM PENGUATAN (EXCITATION SYSTEM)

(1) Jenis dan Cara Kerja

Sistem penguatan brushless akan disediakan dan dipasang pada


generator. Sistem penguatan brushless akan mencakup penguatan
arus AC, rectifier, transformator exciter, sistem pengaturan arus
medan, pengukur arus medan, alat pengukur tegangan dan alat
tambahan lainya.

Kapasitas sistem penguatan akan lebih dari 110% kapasitas yang


diperlukan untuk generator. Tegangan tertinggi untuk sistem eksitasi
tidak kurang 150% dari tegangan dasar medan di bawah temperatur

61


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

gulungan medan pada 75ºC. Ratio respon dari sistem tidak boleh
kurang dari 0.1 detik.

Sistem penguatan dan peralatan pengatur tegangan harus mampu


beroperasi dengan aman pada setiap kecepatan sampai pada
kenaikan kecepatan maksimum sesaat yang 60% dari kecepatan dasar
ketika ada pelepasan beban. Semua peralatan untuk sistem
pengaktifan brushless kecuali untuk bagian yang berputar dibangun
sampai tingkat semaksimal mungkin, sebagai modul plug-in
withdrawable dan akan ditempatkan pada metal-enclosure.

(2) Arus penguatan AC (Exciter AC)

Arus penguatan AC akan digabungkan langsung dengan poros


generator. Arus penguatan AC akan terdiri dari tiga fasa. Pendingin
udara serta ventilasi dibuat dengan gerakan kipas pada exciter. Arus
medan exciter AC akan memperoleh tenaga dari system suplay
service station melalui transformator eksitasi yang dispesifikasikan
pada pasal 3.3(4).

Kelas isolasi belitan penguat medan exciter menggunakan kelas F.


Kapasitas exciter AC harus lebih dari 100% dari kapasitas dasar yang
diperlukan untuk generator.

Exciter AC akan dirancang mampu pada kecepatan lari maksimum


tanpa mengalami kerusakan.

(3) Rotating Rectifier

Rotating rectifier 3 fasa dari tipe dioda silicon yang dihubungkan


dengan exciter AC. Penyearah arus akan dilengkapi dengan alat
pelindung untuk melindungi kelebihan tegangan dan peralihan
tegangan dalam sirkuit rectifier. Dioda penyearah arus dan alat
proteksi akan dipasang sekuat–kuatnya pada cincin penahan untuk
menahan gaya sentrifugal pada kecepatan lari maksimum untuk
semua temperatur ambient lokal.

62


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Penyearah arus akan dirancang sedemikian rupa sehingga kalau ada


satu dioda yang gagal, generator akan tetap mampu berjalan dengan
aman sampai masa servis berikutnya. Alat pendeteksi kegagalan dioda
akan disediakan untuk memberikan pelidungan dan tanda bahaya
pada sistem eksitasi.

(4) Transformator Penguat (Excitation Transformer)

Transformator penguat adalah 3 fasa, 50 Hz yang mempunyai


kapasitas cukup untuk pengoperasian sistem eksitasi dan dilengkapi
dengan aksesoris standar termasuk indicator temperatur
transformator dengan tanda bahaya temperatur tinggi seperti yang
disetujui Direksi pekerjaan. Kontak relay untuk termometer posisi
normali open dan akan tertutup pada saat kondisi tidak normal, dan
akan diisolasi dari grounding. Dilengkapi pelindung arus lebih dalam
sirkuit transformator eksitasi. Semua kontak/ hubungan/ sambungan
akan disambung dengan kabel ke blok terminal.

(5) Peralatan Pengatur Tegangan (Voltage Regulating Equipment)

Peralatan pengatur tegangan terdiri dari sebuah pengatur tegangan


otomatis (AVR) dan pengatur tegangan manual, dilengkapi dengan
alat tambahan seperti trafo kontrol, resistor, rheostat, shunt bila
perlu, kontaktor, relay dan alat pengontrolnya untuk pengaturan
tegangan secara penuh dari sistem eksitasi brushless.

Pengaturan tegangan otomatis harus mempunyai respon cepat.


Pengontrol tegangan generator akan dicapai dengan feed back terus
menerus dari tegangan rata-rata 3 fasa generator dengan sumber
tegangan yang handal dan stabil yang terdapat dalam kontrol.

Penguatan tegangan otomatis akan terus menerus memberi respon


dengan kecepatan tinggi untuk memperbaiki setiap perubahan
tegangn generator dan mempertahankan tegangan terminal generator

63


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

di bawah kondisi yang stabil dalam interval plus dan minus 2.5%
(±2.5%).

Pada saat terjadi tegangan lebih akibat dari pelepasan beban atau
kelebihan kecepatan berturut–turut sampai 159% dari kecepatan
dasar, regulation tegangan otomatis akan membatasi output sesaat
perubahan tegangan atau kelebihan kecepatan, atau kelebihan
tegangan.

Alat penyesuaian tegangan otomatis akan memberikan toleransi


kontrol tegangan dari minus 20% ke plus 10% dari tegangan dasar.

Regulator tegangan normal akan diberikan untuk mengatur sistem


tegangan eksitasi output DC yang diperlukan untuk menetapkan
tegangan dasar generator yang diperlukan untuk operasi generator
pada 100% beban dasar pada faktor tenaga dasar, frekuensi dasar.

Trafo arus dan trafo tegangan di tempatkan pada ruangan cubicle


yang dilengkapi dengan:

(a) Pengatur operasi otomatis atau manual.


(b) Pengatur manual menghidupkan dan mematikan turbin selama
selama regulator dalam kondisi out off servis.
(c) Positioning otomatis dari sistem pengaturan normal eksitasi pada
saat generator tanpa beban ke beban penuh.
(d) Indikasi tegangan dan arus sistem eksitasi .
(e) Semua peralatan indikasi yang penting.
(f)
(6) Pelindungan dan Tanda Bahaya Untuk Sistem Eksitasi

Perlindungan fasa sistem eksitasi akan diklasifikasikan ke dalam dua


kelompok menurut sifat dan kemungkinan kegagalan atau gangguan
bila gangguan serius atau kegagalan terjadi. Sistem eksitasi akan
triped out dan unit pembangkit dalam kondisi operasi stop
darurat/emergency. Ketika kegagalan atau kerusakan tidak terlalu

64


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

serius, sistem tanpa mematikan eksitasi generator dan hanya


diberikan tanda bahaya.

Sistem proteksi dan alarm untuk sistem eksitasi akan dirancang untuk
memenuhi sistem proteksi dan alarm untuk peralatan pembangkit.
Proteksi dan alarm akan diberikan tapi tidak terbatas pada yang
berikut:

(a) Proteksi (trip)

i. Tidak ada sumber tenaga pada AVR


ii. Ada kerusakan pada rangkaian Thyristor
iii. Ada kesalahan/kerusakan pada dua dioda satu fasa dari
rectifier putar
iv. Fuse pada rangkaian transformer eksitasi putus
v. AVR kesalahan/kegagalan
vi. Ada tegangan lebih pada belitan medan

(b) Alarm

i. Ada kesalahan/kegagalan satu dioda satu fasa dari rectifier


putar
ii. Hubung singkat pada belitan medan

(7) Panel kontrol Eksitasi

Panel berlapis logam untuk digunakan dalam ruangan harus


disediakan untuk alat kontrol eksitasi dan semua alat yang diperlukan
dengan indikasi dan alat kontrol yang dilengkapi dengan kabel dan
dipasang pada panel. Alat berikut akan disiapkan dan dipasang pada
panel menurut cara yang telah disetujui.

a) Alat penyearah arus tenaga (Power Rectifier).


b) Alat regulasi tegangan (Voltage Regulator).
c) Satu (1) pengatur selektor untuk kontrol voltase generator
dengan dua (2) posisi “AVR” dan “MANUAL”.

65


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

d) Satu (1) sirkuit medan generator dengan pengatur.


e) Satu (1) penghubung eksitasi awal dengan resistor.
f) Indikasi kesalahan kelompok.
g) Relay yang diperlukan, transformer kontrol, resistor, rheostat,
peralatan, shunt DC, penghubung, dan lain-lain.
h) Blok terminal dan aksesoris lain yang diperlukan untuk membuat
sistem kontrol eksitasi bekerja penuh.

1.4 AKSESORIS/KELENGKAPAN

Untuk generator dan sistem eksitasi akan dilengkapi aksesoris berikut:

(a). Semua pondasi yang perlu dan baut angker untuk generator dan
peralatan yang berhubungan.
(b). Semua pelat sambung pengangkat dan baut pasak yang diperlukan
untuk pemasangan atau pembongkaran mesin dan peralatan.
(c). Meter aliran yang diperlukan untuk mendekteksi air pendingin untuk
bantalan.
(d). Semua baut dan mur yang diperlukan untuk setiap ukuran yang
digunakan.

1.5 SUKU CADANG

Suku cadang berikut akan disiapkan dan dicatat:

1) Dua (2) set metal setiap bantalan jurnal.


2) Dua (2) set lengkap bantalan poros dorong.
3) Dua (2) set suku cadang untuk pengaturan tegangan dan peralatan
kontrol eksitasi.
4) Untuk waktu operasi lima tahun, termasuk sikat untuk motor
pembantu, kontak, pegas dan kawat yang diperlukan untuk setiap tipe
relay, penghubung dan elemen kontrol.

66


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

5) Dua (2) set elemen penyearah arus untuk exciter termasuk thyristor,
rectifier silikon dan peralatan pelindung.
6) Dua (2) termometer penunjuk untuk bantalan poros dorong, dua (2)
termometer penunjuk untuk bantalan poros.
7) 500% untuk lampu dan sekering.
8) Dua (2) gelas untuk setiap tipe pengukur tingkat minyak.
9) Dua (2) asemble lengkap untuk setiap tipe relay aliran, pengukur
waktu, rheostat dan rectifier serta alat-alat khusus lainnya.
10) Dua (2) asemble lengkap untuk setiap tipe relay, penghubung,
pengatur, papan sirkuit cetak dan sebagainya yang dipakai peralatan.
11) Dua (2) set cincin O, seal dan gasket untuk sistem pelumasan minyak.

Dan suku cadang apa saja kalau ada, akan direkomendasikan oleh
pabriknya dan akan didaftar dan dikutip dalam dokumen tender.

1.6 KUNCI MUR, PERALATAN, DAN PERKAKAS KHUSUS

Satu set komplit peti berisi kunci mur, alat-alat lain dan peralatan khusus
lainnya yang perlu atau nyaman untuk pemasangan atau pembongkaran setiap
bagian generator atau peralatan tambahan lainnya akan disediakan. Penjelasan
rinci dan daftar alat yang diusulkan disiapkan harus diserahkan bersama
dokumen tender tender. Semua peralatan itu akan menjadi dan tetap menjadi
milik Employer. Kunci mur/alat-alat pengunci dan alat-alat lainnya dipasang
pada kayu keras yang rapi atau papan baja yang ditata di dinding dan harus
diberi tanda agar mudah dikenal.

1.7 PENGUJIAN

(1) Pengujian di pabrikan


Test berikut akan dilakukan di pabrik sebelum pengapalan.
(a) Test bahan
(b) Pengecekan jalannya poros
(c) Pengecekan dimensi
(d) Pengukuran resistensi untuk kumpulan medan dan stator

67


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(e) Pengukuran resistensi penyekatan


(f) Pengecekan Tegangan untuk stator dan rotor
(g) Pengukuran sudut hilang dari stator generator
(h) Ciri-ciri sistem eksitsi statis dengan AVR
(i) Test untuk peralatan pembantu

Setelah perakitan, generator harus dilakukan test berikut:


(a) Kurva karakteristik generator beban nol (sampai 125% tegangan
dasar) dan kemampuan hubung singkat (sampai 120% arus dasar)
(b) Penentuan/dari:
(i) Reaktansi sinkron sumbu langsung (Direct axis synchronous
reactance)
(ii) Reaktansi peralihan sumbu langsung (Direct axis transient
reactance)
(iii) Reaktansi sub transien sumbu langsung (Direct axis transient
reactance)
(iv) Reaktansi negatif berikutnya sebagai kelanjutan fasa hubung
singkat
(v) Reaktansi nol berikutnya sebagai kelanjutan hubung singkat
fasa ke fasa, fasa ke neutral
(c) Penetuan kerugian dan perhitungan efesiensi, ratio hubung
singkat dan pengaturan tegangan
(d) Test urutan fasa
(e) Test tegangan poros
(f) Test keseimbangan fasa
(g) Test kenaikan temperatur
(h) Test bentuk gelombang pada kondisi tanpa beban, kecepatan
normal dan tegangan normal
(i) Kelebihan kecepatan
(j) Test penentuan efek roda gila (GD2) dari bagian-bagian yang
berputar

(2) Test di lokasi

68


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Generator dan peralatan pendukungnya yang disediakan dan dipasang


akan diuji di tempat menurut persyaratan test awal/percobaan dan
test akhir yang spesifikasikan pada sub paragraf 1.20.

2
TRAFO UTAMA
2.1 LINGKUP KERJA

Lingkup kerja ini meliputi perencanaan, pabrikasi, pengujan sebelum


pengiriman, transportasi ke lokasi, pembangunan dan pengujian dilokasi
alat-alat berikut ini:

(1) Dua buah (2) Transformator Utama dengan kapasitas masing-masing


sebesar 1000 kVA, tegangan 6.3 kV/20 kV, frekuensi 50 Hz beserta
kelengkapan dan proteksinya.
(2) Satu (1) set suku cadang dan peralatan untuk pemeliharaan masing-
masing transformator.

2.2 TRANSFORMATOR UTAMA

a. Tipe dan Rating

69


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

 Data Teknis Transformator

Tipe : Tiga Fasa


Kapasitas rata-rata : 1000 kVA
Frekuensi : 50 Hz
Tegangan Primer : 6,300 Volt
Tegangan sekunder : 20 kV
Tipe Tap Changer : Off Load Tap Changer
Taping Range : ± (2 x 2.5%) (5 Taps)
Impedansi : 7.5 %

b. Vector Group
Transformator Utama akan menggunakan vektor Grup Ynd 5.

c. Sistem Pendinginan : ONAN

d. Temperatur
Maksimal Temperatur Belitan : 65 °C
Maksimal Temperatur Oli : 60 °C

e. Instalasi
Transformator akan ditempatkan di luar Power House (Outdoor).

2.3 DISAIN DAN KONSTRUKSI

Trafo ini harus bisa beroperasi secara terus menerus pada kapasitas
nominalnya (sesuai dengan name plate trafo) dan tidak menimbulkan
kenaikan temperatur yang telah dijaminkan sesuai dengan standar IEC
62271.

Semua terminal-terminal untuk sambungan kabel baik pada sisi primer dan

70


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

sekunder harus sesuai dengan kabel yang akan digunakan. Pentanahan akan
menggunakan NGR (Neutral Grounding Resistor).

(1) Inti Besi (Core)

Inti besi harus dibuat dari bahan-bahan yang bermutu tinggi (Grain
Oreinted Sillicon Steel) yang telah diisolasi dengan menggunakan
durable oil dan heat resistant baked enamel atau varnish.

(2) Belitan (Windings)

Belitan pada transformator harus didisain tahan terhadap semua


dielektrik, elektromagnetik dan pemuaian akibat panas yang mungkin
akan menyebabkan hubung singkat (short circuit).

Belitan pada transformator harus terbuat dari kawat tembaga murni


dan mempunyai isolasi kelas F terbaik (High Grade).

Semua belitan harus terisolasi semuanya dan bahan untuk mengisolasi


tidak boleh mengkerut pada saat transformator beoperasi.

(3) Pendingin (Cooling)

Transformator harus didisain menggunakan pendingin udara,


temperatur tidak boleh melebihi dari nilai temperatur yang telah
digaransikan, apabila temperatur melebihi maka pelaksana pekerjaan
harus memperbaiki atau menggantinya atas biaya sendiri.

(4) Bushing

Bushing harus terbebas dari cacat dan diberi tanda ”ABC” untuk sisi
tegangan tingginya dan ”abcn” untuk sisi tegangan rendahnya. Urutan
Fasa jika dilihat dari kiri ke kanan ketika berdiri didepan sisi

71


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

tegangan tingginya adalah ABC.

Bushing dan Fitting harus tahan terhadap kondisi lingkungan


sekitarnya, tahan terhadap cuaca, keasaman, debu dan perubahan
suhu udara yang drastis.

Aturan-aturan harus dibuat untuk mencegah terjadinya kerusakan


pada bushing saat pemasangan dan operasi.

(5) Terminal Kabel

Terminal kabel harus tersedia untuk menyambungkan kabel berukuran


minimal 70 mm2 berinti tunggal. Terminal ini digunakan untuk
sambungan kabel power dari dan menuju trafo.

Terminal kabel kontrol harus tersedia untuk menyambungkan kabel


kontrol berukuran minimal 4 mm2 inti serabut bersepatu kabel.
Jumlah dan jenis terminal disiapkan sesuai dengan jumlah sensor
proteksi dan besarnya tegangan serta arus yang melewati terminal
tersebut.

(6) Perlindungan Terhadap Temperatur

Transformator harus dilengkapi dengan tiga buah Pt 100 yang


dipasang pada tiap Fasa untuk memonitor temperatur. Ada dua tahap
dalam pemonitoran temperatur satu alarm hanya berbunyi saja dan
tahap dua mematikan transformator (trip).

Probe temperatur harus dipasang pada tempat yang mudah untuk


mengganti dan memperbaikinya apabila terjadi kerusakan. Kotak
penghubung untuk terminal Pt 100 harus dipasang pada tempat yang
sesuai di cover transformator.

72


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(7) Tingkat Kebisingan

Tingkat kebisingan dari Transformator pada saat bekerja dengan


daya,dan tegangan rata-rata tidak boleh lebih dari 85 dBA, tingkat
kebisingan diukur sesuai dengan standar IEC 60076 bagian 10.

(8) Tingkat Kebisingan

Untuk menjamin kelangsungan kerja trafo, maka trafo harus aman


dan dijamin aman terhadap ketidak normalan kerja trafo antara lain
ada tanda peringatan terhadap temperature kerja, level oli
pendingin, tekanan dll. Yang harus tersedia dan termasuk bagian yang
tidak terlepaskan dari trafo. Pengaman/proteksi ini bisa berupa sinyal
peringatan atau untuk mematikan trafo sesuai dengan standar yang
berlaku secara internasional.

2.4 AKSESORIS DAN KELENGKAPANNYA

Tiap transformator harus dilengkapi dengan:


a. Lifting lugs
b. Roda
c. Name Plate
d. Manual Off Load Tap Changer
e. Earth Terminal
f. Indikator level oli
g. Thermometer Pocket
h. Bushing
i. Pressure Valve
j. Drain/ sampling Valve

2.5 KUNCI MUR, PERALATAN, DAN PERKAKAS KHUSUS

73


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Satu set komplit peti berisi kunci mur, alat-alat lain dan peralatan khusus
lainnya yang perlu atau nyaman untuk pemasangan atau pembongkaran
setiap bagian transfomator atau peralatan tambahan lainnya akan
disediakan. Penjelasan rinci dan daftar alat yang diusulkan disiapkan harus
diserahkan bersama dokumen tender tender. Semua peralatan itu akan
menjadi dan tetap menjadi milik Employer. Kunci mur/alat-alat pengunci
dan alat-alat lainnya dipasang pada kayu keras yang rapi atau papan baja
yang ditata di dinding dan harus diberi tanda agar mudah dikenal.

3
TRAFO UNTUK PEMAKAIAN SENDIRI

3.1 LINGKUP KERJA

Lingkup kerja ini meliputi perencanaan, pabrikasi, pengujian sebelum


pengiriman, transportasi ke lokasi, pembangunan dan pengujian dilokasi
alat-alat berikut ini:

(1) Satu buah (1) Transformator untuk pemakaian sendiri dengan kapasitas
sebesar 100 kVA, tegangan 20kV/0.4kV, frekuensi 50 Hz beserta
kelengkapan dan proteksinya.
(2) Satu (1) set suku cadang dan peralatan untuk pemeliharaan masing-
masing transformator.

74


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

3.2 TRAFO UNTUK PEMAKIAN SENDIRI

1) Tipe dan Rating

 Data Teknis Transformator

Tipe : Tiga fasa


Kapasitas rata-rata : 100 kVA
Frekuensi : 50 Hz
Tegangan Primer : 20 kV
Tegangan sekunder : 0.4 kV
Tipe Tap Changer : Off Load Tap Changer
Taping Range : ± 2.5% (5 Taps)
Impedansi : 4%

2) Vector Group

Transformator Pemakaian Sendiiri akan menggunakan vektor Grup


Dyn5.

3) Sistem Pendinginan : ONAN

4) Temperatur

Maksimal Temperatur Belitan : 65 °C


Maksimal Temperatur Oli : 60 °C

5) Instalasi

Transformator akan ditempatkan didalam Power House (Indoor).

3.3 DISAIN DAN KONSTRUKSI

75


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Trafo ini harus bisa beroperasi secara terus menerus pada kapasitas
nominalnya (sesuai dengan name plate trafo) dan tidak menimbulkan
kenaikan temperatur yang telah dijaminkan sesuai dengan standar IEC
62271.

Transfomator untuk pemakaian sendiri akan mengguanakn model


pentanahan langsung (solidly Earthed).

(1) Inti Besi (Core)

Inti besi harus dibuat dari bahan-bahan yang bermutu tinggi (Grain
Oreinted Sillicon Steel) yang telah diisolasi dengan menggunakan
durable oil dan heat resistant baked enamel atau varnish.

(2) Belitan (Windings)


Belitan pada transformator harus didisain tahan terhadap semua
dielektrik, elektromagnetik dan pemuaian akibat panas yang mungkin
akan menyebabkan hubung singkat (short circuit).

Belitan pada transformator harus terbuat dari kawat tembaga murni


dan mempunyai isolasi kelas F terbaik (High Grade).

Semua belitan harus terisolasi semuanya dan bahan untuk mengisolasi


tidak boleh mengkerut pada saat transformator beroperasi.

(3) Pendingin (Cooling)

Transformator harus didisain menggunakan pendingin udara,


temperatur tidak boleh melebihi dari nilai temperatur yang telah
digaransikan, apabila temperatur melebihi maka pelaksana pekerjaan
harus memperbaiki atau menggantinya atas biaya sendiri.

76


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(4) Bushing

Bushing harus terbebas dari cacat dan diberi tanda ”ABC” untuk sisi
tegangan tingginya dan ”abcn” untuk sisi tegangan rendahnya. Urutan
Fasa jika dilihat dari kiri ke kanan ketika berdiri di depan sisi
tegangan tingginya adalah ABC.

Bushing dan Fitting harus tahan terhadap kondisi lingkungan


sekitarnya, tahan terhadap cuaca, keasaman, debu dan perubahan
suhu udara yang drastis.

Aturan-aturan harus dibuat untuk mencegah terjadinya kerusakan


pada bushing saat pemasangan dan operasi.
(5) Terminal Kabel
Terminal kabel harus tersedia untuk menyambungkan kabel berukuran
minimal 70 mm2 berinti tunggal. Terminal ini digunakan untuk
sambungan kabel power dari dan menuju trafo.

Terminal kabel kontrol harus tersedia untuk menyambungkan kabel


kontrol berukuran minimal 4 mm2 inti serabut bersepatu kabel.
Jumlah dan jenis terminal disiapkan sesuai dengan jumlah sensor
proteksi dan besarnya tegangan serta arus yang melewati terminal
tersebut.

(6) Perlindungan Terhadap Temperatur

Transformator harus dilengkapi dengan tiga buah Pt 100 yang


dipasang pada tiap fasa untuk memonitor temperatur. Ada dua tahap
dalam pemonitoran temperatur satu alarm hanya berbunyi saja dan
tahap dua mematikan transformator (trip).

Probe temperatur harus dipasang pada tempat yang mudah untuk


mengganti dan memperbaikinya apabila terjadi kerusakan. Kotak

77


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

penghubung untuk terminal Pt 100 harus dipasang pada tempat yang


sesuai di cover transformator.

(7) Tingkat Kebisingan

Tingkat kebisingan dari Transformator pada saat bekerja dengan


daya,dan tegangan rata-rata tidak boleh lebih dari 85 dBA, tingkat
kebisingan diukur sesuai dengan standar IEC60076 bagian 10.

(8) Proteksi

Untuk menjamin kelangsungan kerja trafo, maka trafo harus aman


dan dijamin aman terhadap ketidaknormalan kerja trafo antara lain
ada tanda peringatan terhadap temperatur kerja, level oli pendingin,
tekanan dll. Yang harus tersedia dan termasuk bagian yang tidak
terlepaskan dari trafo. Pengaman/proteksi ini bisa berupa sinyal
peringatan atau untuk mematikan trafo sesuai dengan standar yang
berlaku secara internasional.

3.4 AKSESORIS DAN KELENGKAPANNYA

Tiap transformator harus dilengkapi dengan:

a) Lifting lugs
b) Roda
c) Name Plate
d) Manual Off Load Tap Changer
e) Earth Terminal
f)Indikator level oli
g) Thermometer Pocket
h) Bushing
i)Pressure Valve
j)Drain/sampling Valve

78


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

3.5 KUNCI MUR, PERALATAN DAN PERKAKAS KHUSUS

Satu set komplit peti berisi kunci mur, alat-alat lain dan peralatan khusus
lainnya yang perlu atau nyaman untuk pemasangan atau pembongkaran
setiap bagian transfomator atau peralatan tambahan lainnya akan
disediakan. Penjelasan rinci dan daftar alat yang diusulkan disiapkan harus
diserahkan bersama dokumen tender. Semua peralatan itu akan menjadi
dan tetap menjadi milik Employer. Kunci mur/alat-alat pengunci dan alat-
alat lainnya dipasang pada kayu keras yang rapi atau papan baja yang
ditata di dinding dan harus diberi tanda agar mudah dikenal.

4
MEDIUM VOLTAGE SWITCHGEAR 20 kV

4.1 LINGKUP KERJA

Lingkup kerja ini mencakup perencanaan, manufacturing, pengujian di


pabrik, transportasi ke lokasi, pembangunan dan test di lokasi dari alat-alat
berikut:

(1) Dua (2) set Disconector Switch (DS) 20 kV untuk ke sistem jaringan 20
kV.
(2) Dua (2) set cubicle metal-enclosed/metal clad switchgear 20 kV (Out
going transformer 2500 kVA).
(3) Satu (1) set kelengkapan sistem proteksi (pengaman) jaringan
termasuk PT/CT dan kelengkapan lainnya.

79


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

4.2 ASPEK TEKNIS

Switchgear dan alat-alat pendukungnya seperti cubicle, papan-papan


panelnya akan dirancang sesuai dengan standar IEC yang berlaku.
Rancangan Switchgear juga harus memperhatikan kondisi lingkungan
dimana switchgear tersebut akan dipasang. Switchgear juga harus mampu
berkoordinasi dengan jaringan 20kV yang telah ada.

Switchgear akan dirancang secara elektris untuk mencegah hubungan


pembentukan korona lokal dan discharge yang memungkinkan timbulnya
gelombang radio dan akan dirancang secara mekanis untuk bertahan
terhadap arus hubungan pendek tanpa kegagalan termal dan mekanis
selama satu (1) detik. Kenaikan temperatur yang diijinkan harus sesuai
dengan standar IEC 62271 untuk medium voltage Switchgear.

Lampu penerang dalam untuk enclosure harus disediakan untuk setiap


panel yang dijalankan oleh saklar pintu. Pemanas ruang berkekuatan 220
Volt atau 380 Volt AC akan disediakan dalam ruangan untuk mencegah
munculnya uap air. Pengatur manual untuk mengontrol pemanas dan
disediakan dalam cubicle/ruangan.

Semua alat bantu/enclosure harus anti debu dan tahan rayap, kalau perlu
tahan tahan air/anti basah. Baut dan mur yang dugunakan harus sesuai
dengan standar ISO dan harus tahan terhadap karat.

4.3 TIPE/JENIS DAN RATING

(1) Jenis

Jenis switchgear/cubicle bisa berbentuk metal-enclose atau metal-clad


yang memenuhi standar IEC dengan konstruksi yang kuat. Penempatan

80


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

switchgear di dalam ruangan dengan dilengkapi pintu pengaman


terhadap bahaya sentuh, pengaman terhadap binatang dan mudah
untuk diobservasi/dimonitor dan dioperasikan. Tingkat perlindungan
untuk selubung adalah IP 41 sesuai dengan IEC 6052.

Pengikatan/fixture lampu penerangan cubicle disediakan dan


disesuaikan dengan lampu flourescent Indonesia. Saklar lampu
diletakkan pada pintu cubicle.

Switchgear dilengkapi sensor/transduser tegangan, arus dan sensor lain


yang dibutuhkan untuk sistem pengaman terhadap arus lebih, arus
hubung singkat, tegangan lebih, tegangan kurang, frekuensi lebih,
frekuensi kurang, fasa tegangan hilang, tegangan fasa tak seimbang.

Mekanisme kerja Breaker/pemutus tipe Vacuum motorized dengan


tegangan kerja 110 V DC.

(2) Rating

(j) Tegangan dasar : 20 kV


(ii) Rating tingkat penyekatan : 125 kV
(iii) Rating arus normal : 630 A
(iv) Rating pemutus hubungan pendek selama satu (1) detik : 25 kA

(3) Pengujian

 Test berikut akan dilakukan di pabrik:


(i) Test penampilan
(ii) Test tegangan dan frekuensi dalam keadaan kering
(iii) Test operasi mekanis

 Sertifikat alat-alat tersebut harus disertakan dengan hasil test:


(i) Test tegangan impulse

81


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(ii) Test tegangan kerja


(iii) Test peningkatan temperatur kerja
(iv) Test arus waktu hubung singkat
(v) Test operasi
(vi) Test kerja proteksi

(4) Pelindung/penutup (Enclosure) dan Kelengkapan

Pelindung harus dilengkapi dengan kompartemen terminal kabel untuk


isolasi kabel tenaga 20 kV crosslinked polyesthylene (XLPE) adalah 240
mm2 dengan tipe triplexinti tunggal.

Barang-barang berikut akan disediakan sebagai pelengkap:


(i) Pelat nama
(ii) Baut dan mur pondasi
(iii) Pad grounding/Landasan pentanahan
(iv) Aksesoris penting lainnya

Paking penutup/pelindung dan pendukung isolasi harus kuat secara


mekanis dan elektrik dapat tahan terhadap semua tekanan yang akan
bekerja padanya dalam operasi rutin akibat terjadinya getaran,
fluktuasi temperatur, short circuit atau sebab lainnya.

(5) Kelengkapan

(i) CT (Current Transformer)/Trafo arus dan Transformator Tegangan


(PT/VT)
Transformator arus dan Transformator tegangan yang digunakan
harus sesuai dengan rating arus peralatan sensor/metering dan
relay proteksi yang digunakan dengan kelas akurasi lebih kecil atau
sama dengan 1.0

(ii) Barang berikut harus disediakan

82


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

- Sambungan terminal yang diperlukan


- Aksesoris yang diperlukan lainnya
- Terminal pentanahan
- Sekering sirkuit sekunder
- Aksesoris lain yang diperlukan

(iii) Suku cadang


Satu (1) set suku cadang sesuai dengan spesifikasi peralatan
digunakan pada cubicle/switchgear. Khusus sekering harus
disediakan sebanyak 500% dari jumlah sekering aktual yang
digunakan.

5
LOW VOLTAGE SWITCHGEAR

5.1 LINGKUP KERJA

Lingkup kerja bagian ini meliputi seluruh Low Voltage Switchgear dan
control switchgear untuk memenuhi kebutuhan alat-alat yang
membutuhkan dan yang bertegangan rendah (380V/220V).

5.2 ASPEK TEKNIS

Panel/switchboard harus disediakan beserta aksesorisnya agar dapat


dipasang secara baik dan kuat pada tempat yang telah disediakan.

Pada bagian dalam panel harus disediakan bagian-bagian yang kosong untuk
pemasangan saklar cadangan. Banyaknya cadangan saklar sebesar 20% dari
saklar keluaran di tiap bagian atau minimal dua buah saklar cadangan di
tiap bagian panel saklar. Pemasangan dan penempatan komponen-

83


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

komponen panel saklar harus dibuat standarisasi dan dibuat buku


petunjuknya.

Besarnya nilai arus hubung singkat harus disesuaikan dengan arus hubung
singkat dari trafo dan generator set pada saat beroperasi secara paralel.

Besarnya arus dari panel saklar ditentukan oleh penjumlahan beban-beban


yang dipakai pada saat pemakaian beban penuh.

5.3 PANEL HUBUNG/SAKLAR UNTUK KEPERLUAN POWER HOUSE

Panel Hubung/Saklar 220/380 V di Power House harus bisa memenuhi daya


dua buah peralatan pendukung turbin dan generator juga kebutuhan
peralatan pendukung lainnya minimal untuk memenuhi keperluan seperti:
- Panel Distribusi untuk tegangan DC (24 V DC dan 110 V DC)
- Panel untuk alat-alat ventilasi dan penerangan luar/dalam gedung
- Panel Diesel Generator dan Trafo pemakaian sendiri
- Panel untuk penerangan darurat
- Panel untuk air pendingin turbin
- Panel untuk compressor
- Panel untuk Over Head Crane
- Panel unuk perlindungan terhadap kebakaran
- Panel Untuk Peralatan di Workshop
- Dan lain-lain
Panel tegangan rendah 380/220 V untuk keperluan distribusi tenaga listrik
tegangan rendah pemakaian sendiri di lingkungan pembangkit listrik.
Masukan panel tegangan rendah dipasok dari 2 sumber yaitu dari sumber
trafo pemakainan sendiri dengan kapasitas 100 kVA dan Diesel Generator
Set yang mempunyai kapasitas sama dengan trafo. Sumber dari Trafo untuk
keperluan sehari-hari dan apabila tidak terjadi gangguan.

84


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Satu buah Diesel Generator Set harus disediakan unuk memenuhi


kebutuhan apabila terjadii gangguan pada sistem kelistrikan di power
house. Kedua sumber tegangan tersebut dialirkan ke panel melalui saklar
tukar atau disebut saklar COS (Change Over Switch). Saklar ini dipasang
bertujuan untuk menyambung aliran listrik dari trafo atau dari diesel
generator ke panel secara bergantian ( tidak bisa tersambung secara
bersamaan dalam satu titik sambung). Change Over Switch system
diperlukan agar tidak terjadi pemasukan daya dari dua buah sumber yang
berbeda.

Saklar COS (Change Over Switch) harus ditempatkan dalan panel dan dapat
dioperasikan dengan mudah dengan menggunakan tombol otomatis. COS ini
harus dilengkapi dengan sensor tegangan otomatis yang bekerja untuk
mensensor tegangan keluaran trafo pemakaian sendiri. Cara kerja sensor
adalah jika trafo pemakaian sendiri tidak bertegangan, maka secara
otomatis saklar beralih ke kontak sambung Diesel Generator.

Change Over Switch ini juga harus bisa bekerja secara manual, oleh karena
itu harus disediakan selektor untuk memilih Change Over Switch System
bekerja otomatis atau manual.

Diesel Generator Set akan beroperasi setelah 30 detik sistem kelistrikan di


power house mati. Kehilangan dari daya harus dideteksi menggunakan
Under Voltage Relay yang akan diset drop-off pada saat tegangan bernilai
75% dari tegangan nominal di Busbar Panel 380 V dan akan pick-up pada
saat tegangan 90% dari tegangan nominal di Busbar. Time Delay Under
Voltage relay untuk Drop-Off dan Pick-Up akan diset sebesar 0 sampai 10
detik.

Diesel Generator Set yang digunakan harus sesuai dengan standar ISO 8528.
ISO 3046 dan IEC 60034.

85


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

5.4 DESAIN DAN KONTRUKSI

(1) Panel Saklar (Switchboard)

Secara keseluruhan panel penghubung harus tahan terhadap gangguan


elektrikal maupun mekanikal sesuai dengan IEC 60439 tanpa
mengalami kerusakan. Panel saklar harus dapat diuji dan dilakukan
tes terlebih dahulu oleh badan yang berwenang dan setifikat hasil
pengujiannya harus disertakan pada saat Tender.

Tiap panel dilengkapi dengan Busbar tiga fasa dan netral Busbar.
Netral busbar harus mempunyai nilai arus yang sama dengan bus bar
untuk fasa. Komponen busbar harus terpisah dengan komponen-
komponen lainnya begitu juga antar komponen harus terpisah,
disekat dan tersusun rapi sesuai dengan IEC 60529. Terminal Kabel
harus berada terpisah dari Busbar dan sesuai dengan konduktor yang
akan digunakan. Derajat proteksi untuk penghalang (barriers) minimal
IP2X.

Semua bagian cubicle Panel Saklar yang mengandung bahan metal


termasuk plat-plat gear, pintu-pintu dan lain-lain harus ditanahkan
(grounding),

Panel saklar harus didisain supaya komponen-komponen yang berada


di dalamnya mudah terjangkau pada saat pergantian komponen
ataupun pemeliharaan.

Semua Panel saklar harus diberi label agar mudah dikenal dan harus
didisain dengan dilengkapi proteksi yang melindungi manusia dan
komponen-komponen di dalamnya dari arus hubung singkat.

Semua panel switchboard harus dilengkapi dengan kunci gembok


untuk menghindari campur tangan orang-orang yang tidak mempunyai

86


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

kewenangan.

(2) Synoptic Diagram

Panel Saklar harus dilengkapi dengan diagram satu garis yang


mewakili kegunaan bagian-bagiannya dengan jelas dan spesifik.

(3) Busbar

Sistem Busbar harus ditempatkan pada bagian yang terpisah dengan


bagian-bagian lainnya pada panel saklar dan diisolasi secara
menyeluruh.

Busbar dan sambungan-sambungannya harus dapat bertahan terhadap


perubahan arus, temperatur dan dielectric stresses pada saat
switchgear memikul beban lebih.

Busbar harus terlindung dari udara luar dan harus diberi sekat agar
tidak terjadi sentuhan langsung yang dapat menyebabkan kecelakaan.
Untuk membedakan Fasa pada busbar dan sambungannya maka
busbar dan sambungannya harus diberi warna sesuai dengan standar
yang berlaku.

(4) Air Circuit Breaker (ACB)

Air Circut Breaker (ACB) digunakan untuk melindungi dan mengisolasi


dua buah incoming dan bus section circuit pada panel.

ACB harus mempunyai tiga buah pole dan dapat dilepas agar
memudahkan apabila akan dilakukan perawatan dan pergantian. ACB
harus sesuai dengan switching dan fault capacity dari sistem.

ACB harus dilengkapi dengan control yang didalamnya terdapat

87


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

proteksi-proteksi sebagai berikut:


- Proteksi tegangan lebih dengan menggunakan adjustable time
delay.
- Proteksi Hubung Pendek dengan mengunakan adjustable time
delay.
- Proteksi Earth Fault dengan menggunakan time delay.
- Proteksi hubung singkat seketika yang dapat disesuaikan.

Interlock harus disediakan untuk mencegah agar tidak terjadi


kebocoran pada saat pemeliharaan dan mencegah terjadinya ACB
bekerja secara bersamaan.

ACB juga harus dilengkapi alat mekanik untuk mengoperasikan secara


manual dimana alat mekanik diberi tanda sesuai dengan posisi on dan
off-nya. Posisi terbuka harus diberi tanda ”ON” dengan warna hijau
dan posisi tertutup diberi tanda ”Off” dengan warna merah.

(5) Mouded Case Circuit Breakers (MCCB)

MCCB digunakan untuk proteksi dan isolasi untuk suplai daya keluar
(out going). Breaking capacity dari MCCB harus disesuaikan dengan
kapasitas beban dari alat-alat yang mengunakan suplai daya MCCB.
MCCB yang digunakan harus dapat dipasangi kunci gembok untuk
keselamatan.

(6) Miniature Circuit Breakers and Fuses

Semua Fuse dan Miniature Circuit Breakers harus diberi tanda baik itu
pada papan panelnya maupun pada wiring diagramnya. MCB harus
bertipe magnetic dan thermal triping dan sesuai dengan IEC 60898.
Semua Fuse harus bertipe High Rupturing Capacity (HRC) sesuai
dengan BS 88.

88


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(7) Panel Distribusi

Panel Distrubusi harus sesuai dengan IEC 60439, alat–alat penunjang


mengunakan daya yang kecil harus memakai Panel Distribusi.

5.5 KUNCI MUR, PERALATAN DAN PERKAKAS KHUSUS

Satu set komplit peti berisi kunci mur, alat-alat lain dan peralatan khusus
lainnya yang perlu atau nyaman untuk pemasangan atau pembongkaran
setiap bagian transfomator atau peralatan tambahan lainnya akan
disediakan. Penjelasan rinci dan daftar alat yang diusulkan disiapkan harus
diserahkan bersama dokumen tender. Semua peralatan itu akan menjadi
dan tetap menjadi milik Employer. Kunci mur/alat-alat pengunci dan alat-
alat lainnya dipasang pada kayu keras yang rapi atau papan baja yang
ditata di dinding dan harus diberi tanda agar mudah dikenal.

6
PERALATAN KONTROL, PENGUKURAN,
DAN RELAY PROTEKSI
6.1 UMUM

Peralatan kontrol, pengukuran dan relay proteksi yang disiapkan dan


dipasang pada pembangkit adalah sebagai berikut:

(1) Dua (2) set panel kontrol dan relay yang terdiri dari:
- Dua (2) peralatan kontrol utama untuk dua peralatan pembangkit
- Dua (2) panel relay proteksi untuk dua peralatan pembangkit
- Dua (2) unit panel Governor yang disiapkan untuk mengontrol

89


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

masing-masing turbin

(2) Satu (1) peralatan sinkronous otomatis/manual yang bisa digunakan


untuk kedua generator yang dipasang diantara bagian depan panel
kontrol utama

(3) Satu (1) panel Battery charger 24 V-DC

(4) Satu (1) panel Battery Charger 110V-DC

(5) Dua (2) perangkat peralatan pengukuran/instrumentasi yang


digunakan untuk mengukur besaran listrik pada setiap generator

(6) Dua (2) alat pengukur permukaan air dan besaran mekanik
diantaranya, kecepatan, temperatur, tekanan oli, tekanan air, dsb.

Panel relay proteksi dan kontrol harus disediakan/dilengkapi dengan


peralatan meteran pengukur, saklar kontrol, anunciator, blok test, kabel
dan alat-alat lainnya sebagaimana yang diperlukan dalam spesifikasi. Papan
relay proteksi dan kontrol akan meliputi semua alat pembantu, alat
proteksi, sekering, resistor, yang dispesifikasikan secara jelas atau tidak
atau yang ditunjukkan dalam gambar.

Semua skala instrumen, relay dan sambungan/hubungan/kontak serta yang


lainnya harus sesuai dengan perkakas/alat pengontrol atau tujuannya.

Peralatan pengukuran khusus untuk mengukur besaran listrik digunakan


peraratan dengan menggunakan jarum penunjuk dan dibackup dengan
peralatan penunjuk digital dan dilengkapi dengan data logger yang bisa
didownload menggunakan perangkat komputer. Semua perangkat harus
kompatible dengan komputer dan dilengkapi fasilitas socket untuk
pengambilan data. Besaran memori yang dapat disimpan di dalam data
logger dan spesifikasi teknik harus diajukan sebelum diadakan pemesangan

90


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

di lokasi pembangkit.

6.2 PERSYARATAN PERENCANAAN

Panel kontrol utama, panel relay, unit panel kontrol otomatis akan diatur
sedemikian rupa sehingga membentuk baris dan mudah dioperasikan dan
mudah pengawasannya meskipun di dalam suatu ruang kontrol yang
terbatas.

Pelaksana pekerjaan akan mempersiapkan rencana/pengaturan dan


gambaran secara rinci, daftar alat, peta penunjuk serta alat lainnya
termasuk yang dispesifikasikan pada paragraf lainnya.

Merupakan tanggung jawab pelaksana pekerjaan untuk merancang kontrol


elektris, relay proteksi, alarm, dan skema indikator yang berhubungan
peralatan pada sistim pembangkit termasuk generator turbin,
transformator switchgear dan alat elektris dan mekanis lainnya.

6.3 SISTEM KONTROL

Sistem kontrol harus handal, koordinasi proteksi dan sistem kontrol harus
disesuaikan dengan kondisi peralatan yang telah ada dan konsep kontrol
harus didiskusikan sebelum dilakukan konstruksi.

Dikarenakan kondisi jaringan yang akan digunakan untuk melakukan sistem


interkoneksi dengan ke dua pembangkit ini sering mengalami gangguan
(sering trip/ shutdown) dan tegangan jaringan jauh di bawah standar
nominalnya, maka kontrol dan sistem pembangkit harus handal pada kondisi
ini.

(1) ON - OFF Kontrol pada operasi normal

Panel kontrol untuk operasi ON (Menghidupkan) atau OFF

91


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(Mematikan) yang dijalankan sehari-hari dari unit pembangkit, turbin,


generator dan rangkaian sinkron harus diperlihatkan pada panel
kontrol utama. Disyaratkan untuk menjalankan dan mematikan
pembangkit bisa dioperasikan secara otomatis maupun secara
manual, oleh karena itu pada panel kontrol harus dilengkapi
tombol/saklar pilihan ” OTOMATIS-MANUAL”. Jika pembangkit akan
dihidupkan dan dimatikan secara otomatis, maka panel kontrol harus
dilengkapi dengan tombol ”start otomatis” atau tombol ”stop
Otomatis”. Jika pembangkit akan dihidupkan dan dimatikan secara
manual, maka panel kontrol harus dilengkapi dengan tombol ”start
manual” atau tombol ”stop manual”.

Operasi untuk menghidupkan/mematikan pembangkit dilakukan


melalui urutan berikut:
(a) Pilih saklar “OTOMATIS-MANUAL” untuk memilih mode otomatis
atau manual
(b) Pilih saklar “ON–OFF” untuk mode menghidupkan atau
mematikan pembangkit.
(c) Urutan kerja kontrol untuk menghidupkan (ON) pembangkit
minimal memenuhi urutan sbb:
(i) Jika semua kondisi dipenuhi (tekanan dan level air, lubrikasi,
dsb) untuk start, maka pembangkit bisa distart (untuk start
otomatis atau manual)
(ii) Membuka katub utama (untuk memasukan air)
(iii) Menghidupkan turbin dengan membuka guide vane
(iv) Menjadikan unit mencapai kecepatan sinkron
(v) Mengaktifkan penguat medan generator
(vi) Menyinkronkan generator dengan sistem tenaga
(vii) Memberikan pembebanan

(d) Urutan kerja kontrol untuk mematikan (OFF) pembangkit minimal


memenuhi urutan sbb:
(i) Mengurangi beban sedikit demi sedikit sehingga mendekati

92


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

nol
(ii) Membuka pemutus beban sinkron
(iii) Membuka pemutus arus medan
(iv) Menutup katub masuk
(v) Gunakan rem kalau diperlukan
(vi) Menghentikan unit yang masih berjalan

Sistem kontrol harus sedemikian rupa sehingga memudahkan


perubahan dari kontrol “otomatis” ke “manual” atau sebaliknya
sementara unitnya sedang berjalan, diam, dalam proses memulai
atau dalam proses berhenti tanpa mengubah status operasi.
(2) Kontrol Tegangan

Pengaturan tegangan generator harus bisa dilakukan melalui panel


kontrol utama dengan menggunakan kontrol dua posisi “Manual” atau
“Otomatis/ AVR”. Jika menggunakan saklar posisi manual, maka
panel harus dilengkapi pengatur tegangan dengan metoda
potensiometer dan diberi tanda ” Tegangan naik” atau posisi
”tegangan turun”.

(3) Kontrol beban dan kecepatan

Kontrol beban dan kecepatan akan dilakukan pada panel utama


dengan saklar pengatur dengan dua posisi yakni “naik” dan “turun”
yang umum dipakai pada pengatur kecepatan dan pengatur beban.

Kontrol pembatas beban juga dilakukan juga melalui panel kontrol


utama dengan saklar pengatur pada dua posisi “naik” dan “turun”.

(4) Kontrol Sinkron

Kontrol sinkron tersedia pada panel kontrol utama, yang dilengkapi


saklar pilih dua posisi “otomatis” dan “manual”. Sistem kontrol

93


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

sinkron dibuat sedemikian rupa sehingga proses sinkronisasi dapat


dilakukan dengan mode kontrol “otomatis” atau “manual”
(5) Kontrol Switchgear

Operasi saklar on/off pada pemutus beban tegangan menengah yang


bertegangan 6.3 kV dan 20 kV sebelum dan sesudah trafo utama harus
dapat dikontrol dari panel kontrol.

6.4 PROTEKSI DAN TANDA BAHAYA

Relay proteksi dan alarm akan digunakan untuk melindungi peralatan


pembangkit dengan cara memebri tanda bahaya dan memutus switchgear
6.3 kV, 20 kV serta sistem suplai service-station. Pelaksana pekerjaan akan
menjamin bahwa skema proteksi dan tanda bahaya (alarm) yang digunakan
sesuai dan cocok untuk peralatan pembangkit. Relay proteksi dan signal
tanda petunjuk kesalahan/gangguan harus dipasang pada panel utama.

Skema proteksi dan tanda bahaya akan diklasifikasikan dalam dua


kelompok berikut:

(1) Proteksi stop mendadak/darurat

Ketika kegagalan mekanis dan elektris serius terjadi pada unit yang
sedang berjalan atau pada sistem tenaga, unit akan dibawa berhenti
secara darurat dan bell tanda bahaya dan relay proteksi akan
bekerja.

Penyetelan kembali (RESET) akan dilakukan secara manual dengan


menekan tombol kontrol yang dipasang pada panel kontrol.

Urutan berhenti darurat dibagi menjadi 2 bagian yaitu pemberhentian


“Emergency shut down” dan “Quick Shut down”

94


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

 Urutan berhenti darurat (Quick shut down)


Operasi stop darurat akan dilakukan melalui langkah berikut:
(i) Mengurangi beban dalam jumlah besar
(ii) Menutup sudu antar
(iii) Menutup inlet valve
(iv) Memutus PMT (sinkronisasi)
(v) Memutus arus medan generator
(vi) Gunakan rem kalau perlu
(vii) Menghentikan unit ke posisi diam/berhenti

Urutan penghentian secara darurat dengan reset relay akan


dipasang pada panel relay atau pada unit panel kontrol otomatis.

 Urutan berhenti darurat (Emergency shut down)


Operasi stop darurat akan dilakukan melalui langkah berikut:
(i) Memutus PMT (sinkronisasi)
(ii) Memutus arus medan generator
(iii) Menutup sudu antar
(iv) Menutup inlet valve
(v) Gunakan rem kalau perlu
(vi) Menghentikan unit ke posisi diam/berhenti

(Urutan tersebut di atas harus disesuaikan dengan skala prioritas


dari jenis gangguan yang terjadi. Dengan demikian pelaksana
pekerjaan harus membuat urutan kerja proteksi dan diajukan ke
direksi pekerjaan sebelum dilakukan pekerjaan instalasi)
 Proteksi
Proteksi dalam kondisi darurat/kondisi tidak normal relay yang
bekerja sebagai berikut:

(i) Relay tegangan lebih pada rangkaian generator


(ii) Relay tegangan kurang pada rangkaian generator
(iii) Relay arus lebih pada rangkaian generator

95


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(iv) Relay daya balik rangkaian generator


(v) Relay pentanahan arus lebih pada rangkaian transformer
utama (sirkuit 20 kV)
(vi) Relay arus lebih pada rangkaian transformer utama (sirkuit
20 kV)
(vii) Kesalahan sistem aksitasi
(viii) Saklar mati/berhenti manual emergensi
(ix) Temperatur bantalan turbin, tinggi (tahap ke 2)
(x) Temperatur bantalan generator, tinggi (tahap 2)
(xi) Gangguan servometer sudu antar
(xii) Gangguan servometer katub masuk
(xiii) Relay kecepatan lebih
(xiv) Relay kecepatan kurang
(xv) Kesalahan pada alat pengatur (governor)
(xvi) Relay differensial untuk generator dan transformator
(xvii) Relay tegangan fasa takseimbang
(xviii) Relay gangguan tanah generator

(peralatan proteksi tersebut di atas masih perlu ditambahkan


diantaranya: temperatur belitan generator, proteksi pada bagian
trafo dsb. Untuk itu pelaksana pekerjaan masih harus menambah
peralatan proteksi yang lain disesuaikan dengan sistem peralatan
pembangkit yang akan digunakan).

(2) Tanda bahaya

Gangguan/kondisi abnormal berikut dapat membunyikan tanda


bahaya dan lampu indikasi gangguan menyala

(i) Temperatur bantalan turbin, tinggi (tahap 1)


(ii) Temperatur bantalan generator, tinggi (tahap 1)
(iii) Gangguan starting turbin
(iv) Pendingin poros tidak bekerja

96


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(v) Gangguan sistem supply air


(vi) Temperatur minyak transformer utama, tinggi
(vii) Permukaan minyak transformer utama, rendah
(viii) Temperatur lilitan transformator service station, tinggi
(ix) Gangguan pada lampu sistem eksitasi
(x) MCB trip
(xi) Relay tegangan DC untuk rangkaian DC 110 V dan 24 V
(xii) Relay deteksi pengetanahan untuk rangkaian DC 110 V
(xiii) Gangguan pada catu daya DC
(xiv) Permukaan air reservoir, tinggi dan rendah

(Tanda bahaya tersebut di atas masih perlu ditambahkan


diantaranya: temperatur belitan generator, proteksi pada bagian
trafo dsb. Untuk itu pelaksana pekerjaan masih harus menambah
peralatan proteksi yang lain disesuaikan dengan sistem peralatan
pembangkit yang akan digunakan).

6.5 PENGUKURAN

Peralatan pengukuran disiapkan pada panel pengukuran dengan jenis


peralatan sebagai berikut:

(1) Pada penel kontrol di setiap generator


(a) Tegangan terminal generator
(b) Output kWH generator
(c) Output kVArh generator
(d) Output Daya kW generator
(e) Arus ke 3 fasa generator
(f) Frekuensi
(g) Cos Q meter
(h) Double Voltmeter, Double Freq meter, Syncho meter
(i) Indikator kecepatan

97


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(j) Posisi pembukaan sudu antar dan pembatasan beban


(k) Permukaan air reservoir
(l) Permukaan aliran bawah (tailwater)

(2) Pada panel sinkronisasi


(a) Tegangan terminal dari sisi generator dan tegangan dari sisi
jaringan
(b) Frekuensi terminal dari sisi generator dan tegangan dari sisi
jaringan
(c) Pengukur/penunjuk sinkron

6.6 INDIKATOR DAN INFORMASI KESALAHAN

Indikator status kelompok serta informasi kesalahan kelompok harus


disediakan pada panel kontrol utama. Penulisan pada setiap indikator harus
disingkat menurut kebutuhan dan setiap pemberitahuan kesalahan diberi
nomor peralatan atau tulisan/singkatan dalam karakter.

Asemble lampu penunjuk harus disediakan semestinya pada panel kontrol


untuk menunjukkan posisi pemutus beban dan saklar pemutus.

(1) Indikator status kelompok


Indikator status kelompok harus disediakan untuk barang-barang
berikut:

(a) Unit pembangkit yang dioperasikan dengan bentuk kontrol


manual “MANUAL”
(b) Unit pembangkit pada posisi berhenti “STOP”
(c) Semua kondisi pada titik-titik rawan generator dan turbin pada
kondisi jalan
(d) Inlet valve terbuka penuh “INLET VALVE”
(e) Unit pembangkit sedang berjalan “RUNNING”

98


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(f) Eksitasi medan generator sedang berjalan “EXCITATION”


(g) Generator beroperasi secara paralel dengan jaringan “PARALEL”

(2) Infomasi Kesalahan kelompok


Informasi kesalahan kelompok harus disediakan untuk pengamanan
dan tanda bahaya, daftar bagian-bagian dalam sub paragraf 5.4.

6.7 KONSTRUKSI PANEL

Panel kontrol utama, panel relay dan panel kontrol otomatis akan diatur
sedemikian rupa sehingga bisa kuat. Papan itu harus ditutupi oleh panel
baja lembaran yang tebalnya tidak kurang dari 2 mm. Panel dibaut dengan
plat dasarnya menggunakan sill channel baja yang cocok dengan kerangka
yang baik yang akan menopang struktur. Panel luar tidak boleh dibor atau
dilas.

Batas vertikal panel harus dibentuk dan dibaut bersama sehingga tidak ada
rongga yang melebihi 0.8 mm. Papan tipe simplex harus dilengkapi dengan
pintu masuk pada bagian belakang untuk memasukkan peralatan-peralatan
kedalam masing-masing panel.
Panel sinkronous untuk memudahkan sinkronisasi manual berasal dari tipe
sayap dengan engsel dan akan dipasang pada sisi papan pada suatu lokasi
yang nyaman. Lampu penerangan dalam akan disediakan pada setiap panel
yang dijalankan dengan saklar pintu.

Tingkat perlindungan pada pelengkap adalah IP50 sesuai dengan IEC529


(1976).

6.8 PENGATURAN

Panel kontrol utama akan diatur sedemikian rupa sehingga peralatan

99


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

penunjuk dan peralatan penghubung, saklar control, diagram mimic dan


peralatan dan perlengkapan sinkron otomatis menjadi bagian dari
pengesahan Direksi pekerjaan.

Mimic diagram dari generator, transformer, pemutus tegangan/beban,


pemisah tegangan dibuat pada panel dengan lampu indikasi/penunjuk
posisi/tempat supaya membentuk diagram satu garis dari rangkaian utama
agar terlihat hubungan listrik sebenarnya.

Simbol mimic diagram bisa dibuat dari lembaran plastic, dilekatkan secara
tetap ke permukaan panel dengan sekrup concladed atau peralatan lain
yang telah disetujui. Mimic diagram harus dibuat dengan lebar kurang dari
10 mm dan tebal 2 mm, dan simbol harus diberi warna sesuai dengan
tegangan masing-masing garis seperti berikut ini:
24 kV : Coklat
6.3 kV : Merah

6.9 PERALATAN DAN ALAT UKUR

Semua peralatan indikasi/penunjuk harus dihubungkan secara tepat/rata


pada papan. Setiap peralatan dan alat ukur indikasi/penunjukan harus
mempunyai tutup yang mudah dipindahkan, tembus pandang satu sama lain
atau menggunakan jendela yang tembus pandang (transparan)

Setiap peralatan dan alat ukur, penunjukannya harus cocok dan tetap
dengan peralatan transformatornya pada kondisi normal dan hubungan
pendek.

Tipe alat ukur yang akan dipasang adalah tipe digital dan analog dengan
jarum penunjuk, ditambah dengan pengukuran sistem data logger yang
dapat menyimpan data pengukuran setiap 10 menit dalam waktu minimal
satu bulan. Data logger yang disimpan merupakan data besaran listrik

100


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

berupa energi (kWH, kVArh), faktor daya (Cos phi), Tegangan (Volt/kV),
arus (Amper), Frekuensi (Hz), dsb.

Plat skala harus berbentuk segi empat atau lingkaran dengan background
berwarna putih dengan tanda atau penunjuk yang berwarna hitam. Rentang
skala harus ditentukan berdasarkan perbandingan arus transformator dan
tegangan transformator.

Setiap alat ukur daya dan energi harus ditentukan berdasarkan putaran.
Semua peralatan penunjuk (indikasi) ditempatkan pada bidang 110 mm
persegi dan harus dilengkapi dengan skala panjang yang mampu dibaca
secara jelas. Kesalahan maksimum harus tidak lebih dari 1.5 dari rentang
skala penuh.

Shunts yang digunakan dengan amperemeter DC dengan mengkalibrasi


shunt yang berpedoman pada panjang yang diperlukan harus disediakan
oleh pelaksana pekerjaan.

Indikator tinggi permukaan air harus menggunakan tipe digital dengan


empat digit, yang cocok untuk mengukur tinggi permukaan air.

6.10 SYNCROSCOPE

Sinkronisasi untuk sistem manual harus dilengkapi dengan kelengkapannya,


dan harus dirancang sedemikian rupa sehingga penunjuk indikasi akan
berputar dengan fasa relatif sebesar 24,000 Volt pada terminal rangkaian
dari sisi generator, dan sebesar 24,000 Volt pada rangkaian tegangan dari
sisi jaringan. Syncroscope harus beroperasi secara memuaskan pada
rentang penunjukan yang jelas, dimana penunjuknya tidak akan berputar
jika tegangan pada salah satu rangkaian hilang. Syncroscope berskala 360
derajat dan harus mempunyai tanda untuk menunjukkan titik sinkron.

101


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

6.11 INDIKATOR STATUS KELOMPOK

Status kelompok penunjukkan secara visual dari status operasi dan kondisi
harus bisa dilihat dan dapat dibaca secara jelas. Indikator status kelompok
ini berupa perakitan blok jendela akan disiapkan bersama lampunya.

Penunjuk status kelompok ini beroperasi pada rangkaian tegangan 110 Volt
DC.

Paling tidak dua blok jendela cadangan dengan bola lampu ganda akan
dimasukkan di dalam indikator status kelompok ini.

Tombol tekan untuk test lampu harus disediakan pada panel kontrol utama.

6.12 SISTEM PENDETEKSIAN KESALAHAN

Pendeteksian Kesalahan ini akan terdiri dari Indikator kesalahan kelompok


yang akan dipasang pada panel kontrol utama dan tanda bahaya yang bisa
didengarkan. Paling tidak sebesar 25% indikator kesalahan cadangan akan
dimasukkan ke dalam indikator kesalahan kelompok ini.

Dua jenis alarm yang bisa didengar untuk diketahui operator akan diberikan
untuk hal-hal berikut:

(a) Alarm Lonceng  untuk kesalahan dan gangguan berat sehingga


menyebabkan kerja unit pembangkit berhenti.

(b) Alarm Buzzer  yang ditujukan untuk menyatakan adanya


gangguan ringan

Sistem alarm yang bisa didengar ini akan disediakan bersama tombol stop
alarmnya yang terdapat pada panel kontrol utama ditempat yang nyaman.

102


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Semua peralatan pemberitahu harus cocok untuk pengoperasian pada


rangkaian bertegangan 110 Volt DC.

6.13 SWITCH PENGONTROL DAN SWITCH INSTRUMEN

Semua switch pengontrol harus dari tipe tombol berlampu yang tahan
lama, tahan debu dengan posisi terminal kabel terdapat di bangian
belangannya. Setiap switch tombol yang menyala akan menggunakan dioda
(LED) emisi cahaya atau bola lampu.

Setiap lampu saklar tombol tekan mempunyai jendela penunjuk untuk


memperlihatkan saklar indikasi dan posisi operasi, dan akan dilengkapi
dengan penutup proteksi transparan untuk mencegah kesalahan
penggunaan.

Jendela indikasi switch tombol berlampu ini akan diberi warna sebagai
berikut :

(a) Posisi hidup pada pemutus beban MERAH


(b) Posisi mati pada pemutus beban HIJAU
(c) Switch mati manual untuk keadaan darurat MERAH
(d)Lain-lain PUTIH

Switch selektor dan switch sinkronisasi harus berbentuk tipe kontak yang
tahan lama dengan indikasi petunjuk posisi yang dibutuhkan. Identifikasi
(nama) switch akan ditulis pada plat yang dapat dibaca dengan jelas.

6.14 LAMPU-LAMPU INDIKASI

Kumpulan lampu indikasi untuk panel kontrol utama berupa tipe panel
hubung yang tersekat/ terisolasi pada tegangan 110 Volt DC, dan penutup
lampu berwarna yang sesuai dengan tegangan 110 Volt DC. Penutup lampu
harus dibuat dari bahan yang tidak boleh hancur karena panasnya lampu

103


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

tersebut.

Lampu penunjuk merah akan digunakan untuk menyatakan posisi


“hidup/on” dan hijau untuk posisi “mati/off”.

6.15 PERALATAN SINKRONISASI OTOMATIS

Satu set peralatan sinkronisasi otomatis akan dipasang pada panel kontrol
utama. Peralatan sinkronisasi otomatis akan dirancang sedemikian rupa
untuk memungkinkan pengontrolan terhadap kecepatan turbin, tegangan
generator dan switchgear (PMT) secara manual dan otomatis, untuk
menghubungkan generator dengan sistem jaringan yang ada dengan
gangguan minimum pada sistem generator.

Alat sinkronisasi otomatis akan mencakup penyinkron otomatis, relay


keseimbangan tegangan dan penyesuaian kecepatan.

6.16 RELAY PELINDUNG/ PROTEKSI

Relay proteksi harus tertutup dan dapat diset sesuai dengan tingkat
pengamanan yang diperlukan. Setiap relay proteksi harus dilengkapi dengan
sensor-sensor yang diperlukan dan secara teknis data dari sensor harus
sesuai dengan kebutuhan relay proteksinya.

Relay dan sensor harus bisa beroperasi melebihi nilai nominalnya dengan
tanpa menimbulkan penyimpangan data sensornya atau dapat melebihi
batas kenaikan temperaturnya.

6.17 BLOK PENGUJIAN (TEST BLOCKS)

104


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Blok pengujian akan disediakan pada kontrol panel utama dan pada panel
relay sebagaimana yang diperlukan. Semua blok test ini harus dilengkapi
dengan identifikasi sirkuit yang sesuai dan diatur untuk mengisolasikan
instrumen secara lengkap dari transformator instrumen serta sirkuit luar
lainnya, sehingga tidak ada satu alatpun yang terganggu, juga akan
disiapkan sarana untuk pengujian, baik dalam bentuk energi sumber luar
maupun transformator instrumen.

6.18 UNIT PANEL KONTROL OTOMATIS

Unit panel kontrol otomatis akan dilengkapi dengan relay dan instrumen
penting untuk unit generator dan turbin. Jika suatu program pengontrol
digunakan pada fungsi kontrol urutan otomatis, maka semua jenis operasi
akan dikendalikan dari unit ini.

Pengontrol yang dapat diprogram akan dilengkapi dengan suatu unit power
supply, sumber power supply ini adalah 110 Volt DC, yang akan disuplai
melalui panel DC.

6.19 PERINCIAN PERALATAN

Peralatan yang dipasang pada panel akan meliputi, namun tidak terbatas
pada yang berikut ini:

Sistem pengukuran
- Voltmeter AC
- Wattmeter
- RPM meter
- Indikator pembuka guide vane
- Annunsiator set untuk Kesalahan Kelompok
- Indikator set Status Kelompok
- Mimic set Bus/Pel Mimic
- Pengatur Switch Kontrol dengan tiga posisi, yaitu “otomatis”, “mati

105


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(off)” dan “manual” untuk kontrol sinkronisasi


- Sinkronizer Otomatis dan manual
- Set Blok Penguji

Panel relay pengaman


- Relay Arus lebih
- Relay tegangan lebih/kurang
- Relay Daya balik generator
- Relay kecepatan putaran lebih/kurang
- Relay Sinkron
- Relay Pembantu

Panel Sinkron
- Sinskroskop/Syncroscope
- Double Volt meter
- Double Frekuensi 45 – 59 0 55 Hz
- Meter tegangan synkron

6.20 PANEL DC

Untuk keperluan penggunaan relay proteksi dan penerangan darurat di


pembangkit, perlu disediakan panel tegangan DC tersendiri.

Tegangan DC dengan tegangan 110 V DC dan 24 V DC bersumber dari


baterry backup power yang tersedua di pembangkit.

(1) Tipe dan Peralatan:


Panel DC harus berbentuk panel berdiri yang akan dipasang di dalam
ruangan, dan berkonstruksi kuat. Tingkat proteksi pada alat
tambahan sebesar IP50, sesuai dengan ketentuan IEC 144 (1963).

Peralatan-peralatan listrik ini harus disediakan pada panel DC:

106


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(a) Satu set rel (bus) 110 Volt DC dan 24 V DC


(b) Satu set MCB DCbuntuk keperluan penerangan
(c) Satu set MCB DC untuk keperluan proteksi
(d) Satu set instrumentasi pengukur besaran listrik

(2) MCCB - Molded Case Circuit Breakers


a) Tipe
Molded case circuit breakers harus berupa dua kutub untuk
sirkuit tipe DC yang dapat dioperasikan secara manual, berupa
tipe terpasang dengan tripping arus lebih waktu tunda dan
memiliki mekanisme tripping arus hubungan pendek langsung
secara magnetik.

b) Ratings
Rated dari molded case circuit breaker adalah sebagai berikut:
i.Tegangan isolasi 250 V DC
(Rated Insulation Voltage)
ii.Tegangan Operasional Normal 24/110 V DC
(Rated Operational Voltage)
iii.Arus Dasar Kerangka min 50 A
(Rated Frame Circuit)

Besar arus trip yang diijinkan akan ditentukan oleh pelaksana


pekerjaan agar sesuai dengan proteksi kelebihan arus dan juga
harus mendapat persetujuan dari Direksi pekerjaan.

Pemutus hubung singkat (short circuit breaking) untuk sirkuit DC


harus ditentukan juga oleh pelaksana pekerjaan berdasarkan
kesalahan hubungan singkat pada sirkuit DC tersebut.

6.21 PANEL AC

107


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Catu daya AC 3 fasa dengan tegangan 220/380 V untuk pemakaian sendiri


diambilkan dari Diewel Generator Set (genset) atau dari trafo pemakaian
sendiri. Untuk keperluan pendistribusian tegangan AC pemakaian sendiri perlu
dibuat panel cubicle terpisah dengan panel cubicle yang laiannya.

(1) Tipe dan Peralatan:


Panel AC harus berasal dari tipe penyangga yang otonom, dipasang di
dalam ruangan, dan berkonstruksi kuat. Tingkat proteksi pada alat
tambahan sebesar IP50, sesuai dengan ketentuan IEC 144 (1963).

Peralatan-peralatan listrik ini harus disediakan pada panel A :


(a) Satu set rel (bus) 220/380 V
(b) ATS (automatic Transfer Switch) dari genset dan trafo pemakaian
sendiri serta proteksinya
(c) Satu set MCB untuk keperluan penerangan
(d) Satu set MCB untuk keperluan proteksi
(e) Satu set intrumentasi ukur besaran listrik

(2) MCCB - Molded Case Circuit Breakers


a) Tipe
Molded case circuit breakers 3 fasa dan satu fasa untuk sirkuit
tipe AC yang dapat dioperasikan secara manual, berupa tipe
terpasang dengan tripping arus lebih waktu tunda dan memiliki
mekanisme tripping arus hubungan pendek langsung secara
magnetik.

b) Ratings
Rated dari molded case circuit breaker adalah sebagai berikut :

i. Tegangan isolasi 800 V AC


(Rated Insulation Voltage)
ii. Tegangan Operasional Normal 220/380V AC
(Rated Operational Voltage)

108


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Arus nominal trip yang diijinkan akan ditentukan oleh pelaksana


pekerjaan agar sesuai dengan proteksi kelebihan arus dan juga
harus mendapat persetujuan dari Direksi pekerjaan.

Pemutus hubung singkat (short circuit breaking) untuk sirkuit AC


harus ditentukan juga oleh pelaksana pekerjaan berdasarkan
kesalahan hubungan singkat pada sirkuit AC tersebut.

6.22 ALAT PENGUKUR PERMUKAAN AIR

Untuk menunjukkan tingkat permukaan air bak penampung dan air tail race
pada panel kontrol utama, maka peralatan pengukur permukaan air ini
harus sesuai dengan sistem transmisi dan tipe penunjuk digital yang telah
disediakan, dan dipasang.

Spesifikasi untuk peralatan pengukuran permukaan ini mempunyai skala


kesalahan rendah, dan dapat mengindikasikan peruhahan level air minimal
10 cm. Alat ukur permukaan air ini akan dikoordinasikan dengan sistem
kontrol otomatis turbin dan ke perlengkapan lainnya sebagai masukan relay
proteksi.

6.23 SUKU CADANG UNTUK KONTROL DAN PAPAN RELAY

Berikut ini item-item yang harus disediakan dan dapat digunakan sebagai
suku cadang:

(a) 500% penggunaan aktual lampu penunjuk dari setiap tipe


(b) 50% penutup lampu setiap warna yang digunakan sebagai lampu
penunjuk
(c) 500% sekring dari setiap tipe dan rating used
(d) 100% resistor lampu penunjuk
(e) Satu buah (1) asembli lengkap dari setiap jenis relay pelindung, relay

109


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

pembantu, relay waktu, PCB (print circuited board), penyearah arus


dan alat-alat khusus lainnya.
(f) 5% atau paling sedikit satu (1) buah setiap jenis komponen kecil
seperti resistor, induktor, kapasitor, transformator, transduktor dan
lain-lain
(g) Satu (1) set suku cadang yang direkomendasikan oleh pembuat
(vendor) untuk perangkat-perangkat lain yang tidak disebutkan di
atas.

6.24 PENGUJIAN TERHADAP KONTROL DAN PAPAN RELAY

Test berikut akan dilaksanakan pada pabrikasi dengan dihadiri oleh Direksi
pekerjaan atau tenaga ahli/pengawas yang ditunjuk sebelum alat-alat
tersebut dikirim:

(a) Inspeksi Konstruksi


(b) Test Fungsi
(c) Test keamanan sesuai dengan standart PLN
(d) Test Pengukuran (Meter) dan relay

110


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

7
BATTERY DAN BATTERY CHARGER
7.1 LINGKUP KERJA

Lingkup kerja ini meliputi perencanaan, pabrikasi, pengujian sebelum


pengiriman, transportasi ke lokasi, pembangunan dan pengujian dilokasi
alat-alat berikut ini:
(1) Satu (1) set battery charger sistem 110 VDC dan kelengkapannya.
(2) Satu (1) set battery sistem 110 VDC beserta kelengkapannya.
(3) Satu (1) set battery caharger sistem 24 VDC beserta kelangkapannya.
(4) Satu (1) set battery sistem 24 VDC beserta kelengkapannya.
(5) Satu (1) set proteksi DC

7.2 BATTERY TEGANGAN 110 V-DC

Battery dengan sistem Tegangan 110 VDC digunakan untuk sistem relay-
relay proteksi, pengendalian CB dan catu daya utnuk lampu emergensi
maupun alat-alat utama yang membutuhakan tegangan DC sebesar 110
Volt. Alat-alat tersebut antara lain adalah:
- Arus penguat eksitasi bantu.
- Sumber bagi kontrol panel
- Panel penunjuk
- Katup pintu utama turbin (main inlet valve).
- Motor VCB
- relay pengaman.
- Dan lain-lain
Kapasitas 100% battery harus tidak kurang dari 150 Ah. Battery harus
berjenis Nickel Cadmium sesuai dengan IEC 60623. Battery harus mampu

111


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

mencatu daya dengan tegangan 110 VDC selama 8 jam jika ada gangguan
dari catu daya utama (Genset dan Trafo pemakaian sendiri). Battery
bekerja secara terus-menerus dan terhubung dengan beban selama
pembangkit beroperasi. Sehingga umur battery harus bisa dijamin untuk
beroperasi jangka waktu yang lama.

Battery ini akan disambung dengan battery charger yang berkapasitas


pengisian disesuaikan dengan kapasitas isian battery dengan waktu
pengisian cepat tanpa menimbulkan berkurangnya kualitas dan umur
batterry.

Untuk mengamankan baterry dan peralatan lain yang terkait, pelaksana


pekerjaan harus melengkapi sistem proteksi dan harus mendapat
persetujuan dari direksi pekerjaan sebelum peralatan dikirim ke lokasi.

Pelaksana pekerjaan diharuskan mengkalkulasi besaran beban yang akan


dibebankan ke battery sehingga kapasitas battery memenuhi sesuai dengan
kapasitas battery akan dipasang. Tata letak dan rekayasa penempatan
battery, kapasitas battery harus didiskusikan dan diajukan ke direksi
pekerjaan, hal ini dilakukan untuk memudahkan perencanaan perawatan
dan perbaikan.

7.3 BATTERY CHARGER 110 V-DC

(1) Disain dan Konstruksi

Kapasitas dan tegangan kerja Battery Charger yang digunakan harus


bisa memenuhi untuk charging battery 150 Ah dan tegangan 110 V,
tanpa mengakibatkan panas yang berlebihan pada komponen charger.
Sistem pendinginan dibuat sedemikian rupa sehingga komponen
elektronik mampu bekerja terus-menerus tanpa mengakibatkan
pemanasan yang berlebihan.

112


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Selama pembangtit bekerja normal, Battery charger bersama dengan


battery juga harus mampu melayani seluruh kebutuhan beban
peralatan yang bertegangan 110 VDC. Oleh karena itu cara kerja
battery charger/rectifier adalah disamping mengisi battery juga
menyuplai sistem tegangan 110 VDC dengan baik.

(2) Tipe dan Rating Battrey Charger:

a. Tegangan Input : 380 VAC, 3 Phasa


b. Range Input : ± 5%
c. Tegangan Out Put : 110 VDC
d. Arus Out Put : 50 Ampere
e. Ripple Max tanpa battery : < 2%
f. Mode Penyearahan : SCR Bridge Full Control/Transistor
system kontrol
g. Mode Pengisian :
- Floating
- Boost
- I - Reg

Spesifikasi teknik tersebut di atas tidak mengikat akan tetapi jika


pelaksana pekerjaan akan mengajukan spesifikasi teknik yang lain yang
lebih baik, maka pelaksana pekerjaan diharuskan untuk mendapatkan
persetujuan dari direksi pekerjaan.

(3) Rectifier

Rectifier harus bisa beroperasi mengeluarkan tegangan DC yang


konstan dan mampu bertahan mengahadapi variasi frekuensi dari
tegangan AC.

Pada saat tegangan AC mati secara tiba-tiba ketika battery pada mode

113


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

pengisian boost maka switch pengatur harus secara otomatis berubah


ke mode pengisian Floating dan menghubungkan battery ke panel
distibusi DC.

Setiap Rectifier harus mampu bertahan terhadap Arus pendek yang


melintas pada terminal out put tanpa mengalami kerusakan.
Pengunaan Fuse, MCB atau alat-alat lainnya yang serupa tidak
diperbolehkan. Output tegangan terakhir harus bisa diatur
menggunakan potensiometer.

(4) Sistem Proteksi

Sistem proteksi yang terdapat pada sistem 110 VDC terdiri dari:

- Under Voltage/over : Mendeteksi kondisi tegangan battery


- Charger Failure : Bila caharger tidak mampu mengeluarkan
tegangan akibat dari kehilangan tegangan
input ataupun kerusakan dari rangkaian
battery charger
- Earth Fault : Untuk mendeteksi terjadinya kebocoran
tegangan ke tanah untuk positif maupun
negatif (untuk simulasi harus dipasang
tombol test)
- Sink Over Temperature : Mendeteksi panas berlebih pada pendingin
SCR/transistor

Peralatan proteksi yang dimaksud di atas minimal yang harus


disediakan, akan tetapi diharapkan masih banyak lagi proteksi yang
digunakan untuk itu pelaksana pekerjaan harus membuat usulan dan
diajukan ke Direksi Pekerjaan.

(5) Pengukuran
Untuk mengetahui besaran listrik yang digunakan maka perlu peralatan

114


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Battery Charger ini dilengkapi dengan alat ukur listrik. Minimal alat
ukur listrik yang harus terpasang adalah:

- Voltmeter AC untuk tegangan masukan


- Ampermeter AC untuk arus masukan
- Voltmeter DC untuk tegangan keluaran
- Ampermeter DC untuk arus keluaran

7.4 BATTERY TEGANGAN 24 V-DC

Battery dengan sistem Tegangan 24 VDC digunakan untuk coil relay, lampu-
lampu indikator yang menggunakan tegangan 24 V DC maupun alat-alat
utama yang membutuhakan tegangan DC sebesar 24 Volt.

Kapasitas 100% battery harus tidak kurang dari 60 Ah. Battery harus
berjenis Nickel Cadmium sesuai dengan IEC 60623. Battery harus mampu
mencatu daya dengan tegangan 24 VDC selama 8 jam jika ada gangguan
dari catu daya utama (Genset dan Trafo pemakaian sendiri). Battery
bekerja secara terus-menerus dan terhubung dengan beban selama
pembangkit beroperasi. Sehingga umur battery harus bisa dijamin untuk
beroperasi jangka waktu yang lama.

Battery ini akan disambung dengan battery charger yang berkapasitas


pengisian disesuaikan dengan kapasitas isian battery dengan waktu
pengisian cepat tanpa menimbulkan berkurangnya kualitas dan umur
batterry.

Untuk mengamankan battery dan peralatan lain yang terkait, pelaksana


pekerjaan harus melengkapi sistem proteksi dan harus mendapat
persetujuan dari direksi pekerjaan sebelum peralatan dikirim ke lokasi.

Pelaksana pekerjaan diharuskan mengkalkulasi besaran beban yang akan

115


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

dibebankan ke battery sehingga kapasitas battery memenuhi sesuai dengan


kapasitas battery akan dipasang. Tata letak dan rekayasa penempatan
battery, kapasitas battery harus didiskusikan dan diajukan ke direksi
pekerjaan, hal ini dilakukan untuk memudahkan perencanaan perawatan
dan perbaikan.

7.5 BATTERY CHARGER 24 V-DC

(1) Disain dan Konstruksi

Kapasitas dan tegangan kerja Battery Charger yang digunakan harus


bisa memenuhi untuk charging battery 60 Ah dan tegangan 24 V, tanpa
mengakibatkan panas yang berlebihan pada komponen charger. Sistem
pendinginan dibuat sedemikian rupa sehingga komponen elektronik
mampu bekerja terus-menerus tanpa mengakibatkan pemanasan yang
berlebih.

Selama pembangkit bekerja normal, battery charger bersama dengan


battery juga harus mampu melayani seluruh kebutuhan beban
peralatan yang bertegangan 24 VDC. Oleh karena itu cara kerja battery
charger/rectifier adalah disamping mengisi battrey juga menyuplai
sistem tegangan 24 VDC dengan baik.

(2) Tipe dan Rating Battrey Charger:

a. Tegangan Input : 380 VAC, 3 Phasa


b. Range Input : ± 10%
c. Tegangan Out Put : 24 VDC
d. Arus Out Put : 10 Ampere
e. Ripple Max tanpa battery : < 2%
f. Mode Penyearahan : SCR Bridge Half Full
Control/Transistor sistem kontrol
g. Mode Pengisian :

116


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

- Floating
- Boost
- I - Reg

Spesifikasi teknik tersebut di atas tidak mengikat akan tetapi jika


pelaksana pekerjaan akan mengajukan spesifikasi teknik yang lain yang
lebih baik, maka pelaksana pekerjaan diharuskan untuk mendapatkan
persetujuan dari dereksi pekerjaan.
(3) Rectifier

Rectifier harus bisa beroperasi mengeluakan tegangan DC yang konstan


dan mampu bertahan mengahadapi variasi frekuensi dari tegangan AC.

Pada saat tegangan AC mati secara tiba-tiba ketika battery pada mode
pengisian boost maka switch pengatur harus secara otomatis berubah
ke mode pengisian Floating dan menghubungkan battery ke panel
distibusi DC.

Setiap Rectifier harus mampu bertahan terhadap arus pendek yang


melintas pada terminal output tanpa mengalami kerusakan. Pengunaan
fuse, MCB atau alat-alat lainnya yang serupa tidak diperbolehkan.
Output tegangan terakhir harus bisa diatur menggunakan
potensiometer.

(4) Sistem Proteksi

Sistem proteksi yang terdapat pada sistem 24 VDC terdiri dari:


-Under Voltage/over : Mendeteksi kondisi tegangan battery
- Charger Failure : Bila charger tidak mampu mengeluarkan
tegangan akibat dari kehilangan tegangan
input ataupun kerusakan dari rangkaian
battery charger
- Earth Fault : Untuk mendeteksi terjadinya kebocoran

117


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

tegangan ke tanah untuk positif maupun


negatif (untuk simulasi harus dipasang
tombol test).
- Sink Over Temperature : Mendeteksi panas berlebih pada pendingin
SCR/transistor.
Peralatan proteksi yang dimaksud di atas minimal yang harus
disediakan, akan tetapi diharapkan masih banyak lagi proteksi yang
digunakan untuk itu pelaksana pekerjaan harus membuat usulan dan
diajukan ke Direksi Pekerjaan.

(5) Pengukuran

Untuk mengetahui besaran listrik yang digunakan maka perlu peralatan


Battery Charger ini dilengkapi dengan alat ukur listrik. Minimal alat
ukur listrik yang harus terpasang adalah:

- Voltmeter AC untuk tegangan masukan


- Ampermeter AC untuk arus masukan
- Voltmeter DC untuk tegangan keluaran
- Ampermeter DC untuk arus keluaran

7.6 PERAWATAN DAN PERBAIKAN

Untuk keperluan perawatan dan pengecekan maka pelaksana pekerjaan


diharuskan melengkapi peralatan minimal sbb:
- hydrometer
- voltmeter testing cell
- konektor untuk pengetesan
- thermometer elehtrolite
- kartu intruction battery
- label
- buku petunjuk perawatan dan perbaikan
- peralatan lain yang diperlukan untuk pengecekan, perawatan dan

118


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

perbaikan

Spesifikasi, jenis dan jumlah peralatan tersebut di atas harus disetujui oleh
direksi pekerjaan.

8
KABEL POWER

8.1 LINGKUP KERJA

Kabel Power berikut akan disediakan dan diinstalasi pada gedung


pembangkit (power house) sebagai berikut:

(1) Kabel Power yang bekerja pada tegangan nominal 20 kV


(2) Kabel Power yang bekerja pada tegangan nominal 6.3 kV
(3) Kabel Power yang bekerja pada tegangan nominal 220/380 V
(4) Komponen-komponen lainnya (Sepatu kabel, Sambungan Kabel, Isolasi
dll)

8.2 PENGHANTAR ELEKTRIK DAN PITINGNYA

(1) Kabel-kabel power dan Fitingnya

Kapasitas, ukuran, kemampuan kabel harus disesuaikan dengan


kapasitas kemampuan hantar arus dan tegangan kerja pada masing-
masing kabel sesuai dengan standar IEC yang berlaku.

Kabel power harus dari tembaga inti tunggal atau berinti banyak, cross

119


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

linked polyethylene (XLPE) yang diinsolasi dan polyvinyl chloride tipe


PVC. Instalasi sambungan/terminal harus menggunakan sepatu kabel
yang cocok baik dari segi ukuran kabel maupun lobang sambungannya.
Sepatu kabel yang dipergunakan harus berbentuk logam dan harus
sesuai dengan ujung kabel dan harus menggunakan selubung pelindung.

Kabel power berikut bersama-sama dengan konduktor tembaga akan


digunakan pada sirkuit-sirkuit berikut:

KABEL SIRKUIT

(a) Kabel power 6.3 kV,


Sirkuit Generator 6.3 kV yang dipasang dari generator ke
240 mm2
cubicle/switchgear, dari switchgear/cubicle ke trafo
utama dan dari generator ke grounding resistor.

(b) Kabel power 20 kV,


Kabel power diinstalasi dari trafo utama ke
50 mm2
cubicle/switchgear, dari cubicle/switchgear ke Busbar
20 kV dan dari Busbar ke ujung awal jaringan (end pole
20 kV).

(c) Kabel power 20 kV,


Kabel power diinstalasi Busbar ke trafo pemakaian
8 mm2
sendiri.

(d) Kabel power 380 V,


70 mm2
Kabel power diinstalasi dari trafo pemakaian sendiri ke
panel distribusi/bagi, dari genset ke panel bagi, dari
panel bagi ke beban.
(e) 110V DC/24V ukuran
disesuaikan
Kabel yang digunakan harus kabel serabut yang akan
digunakan untuk menginstalasi dari cubicle battery
charger ke battery dan dari battery ke distribusi DC

120


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

8.3 KOMPONEN PENDUKUNG LAINNYA

Penyambungan dari kabel ke terminal harus menggunakan sepatu kabel


dengan ukuran yang sesuai dengan diameter kabel dan lubang terminal.
Pengikatan antara sepatu kabel dan terminal maupun dengan kabel harus
kuat dan dikerjakan dengan peralatan khusus untuk pemasang sepatu
kabel. Penarikan kabel di dalam kabel duck harus diletakkan di atas kabel
tray sehingga tidak menyentuh tanah secara langsung.

Masing-masing ujung kabel harus diberi tanda angka, huruf, warna sesuai
dengan standar IEC yang berlaku.

121


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

9
KABEL INSTALASI TEGANGAN RENDAH,
KABEL KONTROL, KABEL
PENTANAHAN (GROUNDING), DAN
SISTEM PENTANAHAN

9.1 LINGKUP KERJA

Jenis kabel berikut akan disediakan dan diinstalasi pada gedung


pembangkit (power house) sebagai berikut:

(1) Kabel Instalasi penerangan dalam rumah untuk 1 fasa, 220 V AC


(2) Kabel Instalasi penggerak motor (pompa, kompresor dll) untuk 3 fasa,
220/380 V AC
(3) Kabel Kontrol 220V AC
(4) Kabel Kontrol 110 DC
(5) Kabel Kontrol 24 V DC
(6) Kabel Grounding/pentanahan
(7) Komponen-komponen lainnya (Sepatu kabel, Sambungan Kabel, Isolasi,
Fitting dll)

9.2 PENGHANTAR ELEKTRIK DAN FITINGNYA

122


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(1) Kabel-kabel dan Fitingnya

Kapasitas, jumlah, ukuran, kemampuan kabel harus disesuaikan


dengan kapasitas kemapuan hantar arus dan tegangan kerja pada
masing-masing kabel sesuai dengan standart IEC yang berlaku.

Pelaksana pekerjaan harus menghitung kebutuhan kabel, jumlah dan


ukuran kabel serta sistem penempatan kabel disesuaikan dengan
beban yang akan di tanggung. Usulan penggunaan kabel dan
spesifikasi tekniknya harus mendapat persetujuan dari direksi
pekerjaan.

Instalasi sambungan/terminal harus menggunakan sepatu kabel yang


cocok baik dari segi ukuran kabel maupun lobang sambungannya.
Sepatu kabel yang dipergunakan harus berbentuk logam dan harus
sesuai dengan ujung kabel dan harus menggunakan selubung
pelindung.

Kabel power berikut bersama-sama dengan konduktor tembaga akan


digunakan pada sirkuit-sirkuit berikut:

KABEL SIRKUIT

(a) Kabel Instalasi penerangan Sirkuit kabel dari panel distribusi ke lampu
220 V, minimal 2.5 mm2 penerangan dalam rumah

(b) Kabel Instalasi penerangan Sirkuit kabel dari panel distribusi ke lampu
220 V, minimal 6 mm 2
penerangan luar rumah

(c) Kabel Instalasi motor utilitas Sirkuit kabel dari panel distribusi ke motor-motor
220/380V minimal 4 mm2 penggerak dalam rumah turbin

123


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(d) Kabel Instalasi motor Sirkuit kabel dari panel distribusi ke motor-motor
penggerak pintu air 220/380V penggerak pintu air
minimal 6 mm2

(e) Kabel pentanahan min 35-120 Sirkuit kabel dari penangkal petir ke sistem
mm2 pentanahan.

(f) Kabel Kontrol 220 V AC min Kabel kontrol diinstalasi dari panel kontrol ke
2.5 mm serabut sistem proteksi dan sensor-sensor deteksi serta
ke sistem pengukuran.

(g) Kabel kontrol 110V-DC dan 24 Kabel kontrol diinstalasi dari panel kontrol DC ke
V-DC min 2.5 mm serabut panel proteksi dan ke CB serta sistem proteksi

(2) Kabel-Kabel Instalasi penerangan

Kabel instalasi penerangan menggunakan kabel berinti 3 yaitu untuk


fasa, neutral dan grounding. Ukuran dan panjang kabel harus
disesuaikan kondisi beban dan harus mendapat persetujuan dari
direksi pekerjaan sebelum instalasi dikerjakan. Instalasi penerangan
dibagi menjadi 3 bagian yaitu instalasi penerangan rumah turbin,
instalasi rumah pegawai dan kantor serta instalasi penerangan lampu
luar rumah turbin (halaman).
(3) Kabel-Kabel Instalasi Motor utilitas

Kabel instalasi motor utilitas menggunakan kabel berinti 5 yaitu


untuk fasa 1, fasa 2, fasa 3, neutral dan grounding. Ukuran dan
panjang kabel harus disesuaikan kondisi beban dan harus mendapat
persetujuan dari direksi pekerjaan sebelum instalasi dikerjakan.
Instalasi motor utilitas ini khusus untuk di dalam rumah turbin.

124


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(4) Kabel-Kabel Instalasi Motor penggerak pintu air

Kabel instalasi motor utilitas menggunakan kabel berinti 5 yaitu


untuk fasa 1, fasa 2, fasa 3,neutral dan grounding. Ukuran dan
panjang kabel harus disesuaikan kondisi beban dan harus mendapat
persetujuan dari direksi pekerjaan sebelum instalasi dikerjakan.
Instalasi motor penggerak pintu air ini khusus untuk menggerakkan
pintu air yang ada di bak penenang.

(5) Kabel-Kabel Pengontrol

Kabel control tegangan 220 V harus berisolasi/berselubung plynicyl


chloride (PVC) dengan kawat tembaga serabut yang dilengkapi oleh
pita pelindung tembaga. Luas penampang inti tidak boleh kurang dari
2.5 mm2.

(6) Kabel-Kabel Pengontrol 110 V-DC dan 24 V-DC

Kabel control tegangan 110V-DC dan 24V-DC harus


berisolasi/berselubung plynicyl chloride (PVC) dengan kawat tembaga
serabut yang dilengkapi oleh pita pelindung tembaga. Luas
penampang inti tidak boleh kurang dari 2.5 mm2.

(7) Kabel-Kabel Grounding/Pentanahan

Kabel pentanahan berjenis tembaga murni tanpa ada selubung isolasi


yang digunakan untuk menghubungkan penangkal petir ke sistem
pentanahan dan semua metal panel ke grounding. Luas penampang
inti tidak boleh kurang dari 35-120 mm2.

Batangan tembaga pentanahan beserta sambungannya yang


dibenamkan dalam tanah areal terbuka atau di dalam lantai pondasi

125


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

beton, atau di tempat yang ditutupi pasir, atau pada parit/alur, dan
harus dilindungi. Jika sambungan harus dibenamkan, sewaktu akan
mengisi galian dengan pasir tidak bisa dilakukan sebelum diperiksa
terlebih dahulu oleh Direksi pekerjaan.
Antisipasi harus dibuat untuk mencegah terjadinya karatan pada
bahan elektroda batangnya serta pasak yang berhubungan dengan
logam lainnya, dengan pondasi beton atau pekerjaan penembokan
lain.

Sistem pekerjaan tanah ini akan dirancang dan dilakukan oleh


pelaksana pekerjaan menurut cara-cara yang telah disetujui oleh
tenaga ahli/pengawas. Batangan elektroda tanah tanah (earth bar)
harus berukuran 35-120 mm. Instalasi kabel pentanahan harus sesuai
dengan kebutuhan sebagaimana pada pemasangan kabel-kabel power.

Warna-warna, tanda dan kualitas kabel yang digunakan harus sesuai


dengan standar IEC dan harus diajukan ke direksi pekerjaan sebelum
melakukan instalasi.

9.3 SISTEM GROUNDING/PENTANAHAN

Sistem pentanahan pembangkit disediakan oleh pelaksana pekerjaan.


Fasilitas pentanahan minimal dibuat di dalam rumah turbin dengan sistem
tembaga tertanam dalam lantai beton yang dihubungkan ke seluruh besi
baja beton dan ditanam dalam tanah.

Batang tembaga untuk grounding juga harus dipasang disetiap fasilitas


bangunan gedung yang ada disekitar power house dan juga di atas
headpond. Batang pentanahan ini disambung dengan kabel pentanahan
yang membentuk jaringan yang saling berhubungan. Pipa penstock juga
harus dihubungkan ke kabel pentanahan.

126


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Instalasi sistem pentanahan harus mengacu pada standar yang berlaku baik
di Indonesia maupun internasional.

Jalur dan saluran kabel dapat digali dan ditanam secara kelompok dengan
memisahkan cabang hubungan dari setiap item peralatan dalam kelompok
tersebut, hubungan cabang tersebut dihubungkan harus dihubungkan ke
batang pentanahan.

Semua batang tembaga dan sambungannya ditanam pada lahan terbuka


atau di dalam lantai beton, atau diletakkan pada rangka pasir, atau yang
dibenamkan dalam alur harus diproteksi sedemikian rupa dengan baik.

Instalasi grounding sistem harus mengacu pada standar yang berlaku baik di
Indonesia maupun internasional.

(1) Pengukuran resistansi pentanahan

Pelaksana pekerjaan memasang pentanahan berdasarkan pengukuran


pada lokasi yang sesuai untuk penanaman elektroda pentanahan.
Pengukuran tahanan pentanahan dilakukan pada kedalaman yang
berbeda disesuaikan dengan daya hantar tanah dan resistensi yang
diharapkan dari sistem pentanahan.

Besaran resistivity tanah harus mengacu sesuai dengan standar yang


berlaku baik di Indonesia maupun internasional.

(2) Kondisi yang perlu diperhatikan pada sistem grounding

- Arus hubung tanah pada sistem distribusi, generator, transformator


- Lama waktu gangguan
- Kondisi tanah (resistivitas, korosif, geology dst)
- Pengaruh Arus pentanahan terhadap peralatan

127


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

- Sambungan kabel grounding

(3) Ukuran kabel tanah

Ukuran kabel tanah harus disesuaikan dengan besarnya arus yang


akan melewatinya. Besarnya arus harus dihitung berdasarkan asumsi
dengan ketentuan-ketentuan standar yang berlaku.

(4) Peralatan yang harus dihubungkan ke sistem pentanahan

Sambungan pentanahan dilakukan terhadap setiap kelompok


peralatan dengan titik terminal yang sesuai untuk melakukan
sambungan ke sistem pentanahan. Sistem ini terdiri atas batang
tembaga pentanahan yang dipasang disekitar pembangkit yang
dilengkapi dengan sambungan kawat penghantar tembaga telanjang
dan variasi peralatan yang digunakan.

Peralatan yang harus disambungkan ke kabel pentanahan adalah sbb:


- Semua metal/konduktor terbuka yang mudah disentuh oleh
manusia.
- Pelindung panel-panel yang terbuat dari metal
- Pelindung Motor, generator, transformer
- Tangki-tangki, pipa penstock dst

9.4 ELEKTRODA PENTANAHAN

Elektroda pentanahan disediakan dan dipasang menurut pernyataan


kontrak akan terdiri atas salah satu dari hal-hal berikut:

(a) Pelat Besi Tuangan, dengan ukuran 1.2 m2, yang akan ditempatkan
pada lubang atau pada
(b) Pipa Besi Tuangan atau

128


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(c) Batangan Tembaga atau


(d) Alas Tembaga (Copper Mats)

Sambungan baut untuk terminal tembaga akan disediakan dalam hubungan


elektroda dan konduktor pentanahan dan akan ditempatkan serta dipasang
pada posisi yang bisa dicapai. Komponen-komponen yang terdapat didalam
tanah harus berada digalian dangkal dekat dengan sistim titik tanah.

Logam lain yang terpengaruh aksi elektrolit harus dicegah khususnya pada
hubungan antara batang tanah utama (main earth bar), sambunganya dan
elektroda.

9.5 PASAK/BATANG PENTANAHAN

Pasak/batang harus dari tipe kuningan yang telah dibentuk sesuai dengan
ukuran batangan pentanahan. Pasak/batang harus memiliki dua lubang
dengan tipe siap pasang dan berfungsi untuk mengamankan konduktor
terhadap gerakan jika dikencangkan.

Semua pasak harus dipasang pada beton bata atau beton pondasi atau
dengan cara-cara lain yang telah disetujui sebelumnya dan untuk
pemakaian di pabrikasi baja harus dilengkapi dengan sekrup berkepala.

Tidak boleh ada pengeboran terhadap konduktor tanah kecuali pada


sambungan atau bagian ujung kecuali dapat persetujuan tenaga
ahli/pengawas.

9.6 TERMINASI

Baut terminal pentanahan, ring dan mur-mur pengunci akan disediakan


untuk semua peralatan/komponen.

129


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Jika baut terminal pentanahan ditentukan, maka harus terdiri atas ukuran
diameter baut kuningan bor sebesar 12 mm dan dipasang pada kerangka
mesin (stanchion).

9.7 PROTEKSI TERHADAP PETIR

Pembangkit harus dilindungi secara memadai terhadap sambaran petir,


apakah dengan menggunakan batang runcing panjang yang diletakkan pada
struktur yang ada atau menggunakan kawat tanah sedemikian sehingga
dapat melindungi semua peralatan yang dipasang pada gedung pembangkit
di lokasi power house dengan tingkat kegagalan perlindungan tidak lebih
dari 0.1 persen per tahun.

9.8 KOMPONEN-KOMPONEN LAINNYA

Penyambungan dari kabel ke terminal harus menggunakan sepatu kabel


dengan ukuran yang sesuai dengan diameter kabel dan lubang terminal.
Pengikatan antara sepatu kabel dan terminal maupun dengan kabel harus
kuat dan dikerjakan dengan peralatan khusus untuk pemasang sepatu
kabel. Penarikan kabel di dalam kabel duck harus diletakkan di atas kabel
tray sehingga tidak menyentuh tanah secara langsung.

Masing-masing ujung kabel harus diberi tanda angka, huruf, warna sesuai
dengan standar IEC yang berlaku.

130


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

10
PERALATAN PENDUKUNG (ANCILLARY
EQUIPMENT)

10.1 RUANG LINGKUP

Peralatan yang akan disediakan dan dipasang pada stasiun pembangkit


menurut paragraf perjanjian ini adalah sebagai berikut:

(1) Pompa penguras


(2) Hoist
(3) Diesel Generator
(4) Kompresor
(5) Peralatan komunikasi
(6) Pemadam kebakaran
(7) Satu buah (1) kereta transfer (transfer cart)
(8) Alat-alat bantu (tools)
(9) Penerangan

131


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

10.2 POMPA PENGURAS

PLTM Kemiri akan dilengkapi dengan fasilitas pompa penguras. Pipa inlet
pompa dihubungkan dengan bagian tailrace draft tube turbin. Fungsi utama
pompa untuk memompa air di bak tailrace pada saat akan dilakukan
kegiatan maintenance, pemeriksaan, menguras sedimen dan kegiatan
lainnya.

Pelaksana pekerjaan harus menyediakan dan memasang pompa penguras


beserta kelengkapannya. Pelaksana pekerjaan harus mengajukan usulan
penempatan dan konstruksi instalasi pompa kepada Tenaga Ahli yang telah
ditunjuk.

Pompa yang disyaratkan minimal memiliki kapasitas 15 liter/detik pada


kondisi operasi dengan total head 5 m. Kebutuhan daya motor pompa
disyaratkan maksimum sebesar 1.5 kW, 50 hz, 3 phasa, 380 V. Pompa yang
digunakan dapat berupa pompa sentrifugal end suction poros horisontal,
atau submersible pump. Unit pompa dilengkapi panel listrik dengan
pengoperasian start/stop secara manual. Untuk meningkatkan kinerja,
pompa dilengkapi sensor automatic float–level. Sebagai pengatur dan
proteksi, instalasi pompa dilengkapi dengan katup searah (bronze gate
valves).

Apabila pompa yang digunakan jenis submersible, instalasi pipa


menggunakan selang fleksibel yang menghubungkan outlet pompa dengan
pipa keluaran. Penggunaan selang fleksibel memungkinkan pompa dapat
diangkat dari dasar lantai tailrace tanpa harus membuka koneksi pipa.

10.3 HOIST/CRANE

Sebagai alat pengangkat beban pada peralatan pembangkit, PLTM Kemiri


dilengkapi dengan hoist. Tipe hoist yang digunakan adalah wire rope hoist
yang dioperasikan menggunakan motor listrik.

132


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Pada PLTM Kemiri hoist yang direncanakan adalah overhead traveling crane
(double rel) kapasitas 30 ton.

Ketinggian angkat benda dari lantai tidak boleh kurang dari 5 m dengan
panjang wire rope/chain tidak kurang dari 8 m. Kontruksi beam untuk rel
dan struktur penyangga mengacu pada persyaratan pekerjaan sipil.

10.4 DIESEL GENERATOR

Untuk menjamin ketersediaan pasokan energi listrik pada kondisi darurat,


PLTM Kemiri direncanakan memiliki fasilitas Diesel Generator.

Pengadaan diesel generator ini mencakup pemasangan dan penyambungan


dengan sistem kelistrikan power house, pompa-pompa, lampu penerangan,
pusat battery charger dan peralatan penting lainnya. Peralatan yang
disuplai harus baru dan bergaransi, baik dari kemudahan penyediaan suku
cadang maupun jaringan pelayanan (service center).

(1) Rating

Kapasitas minimum diesel generator yang disyaratkan adalah 100


kVA. Rating generator yang digunakan adalah 3 phasa, 50 Hz, 380/220
V, 750 rpm dengan power factor 0.8. Generator harus mampu bekerja
pada kondisi overload 10% sebagaimana disyaratkan pada standar ISO
8528.

Generator yang digunakan tipe brushless dilengkapi sistem eksitasi


magnet permanen. Variasi tegangan pada saat operasi adalah 5%.
Generator didisain menggunakan sistem ventilasi yang terintegrasi
(self ventilated).

Kontruksi generator terdiri dari 1 unit mesin diesel yang dikoneksi


dengan AC generator. Semua peralatan ditempatkan pada chasis rigid
dengan kontruksi baja struktur. Kontruksi chasis harus dilengkapi

133


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

dengan peredam getaran.

(2) Mesin Diesel

Mesin diesel sebagai penggerak generator disyaratkan menggunakan


mesin 4 langkah, dilengkapi dengan pendinginan radiator
menggunakan fluida cairan (liquid cooled), heavy duty filter udara,
elektrik starter, governor, battery charger.

Sistem bahan bakar mesin dilengkapi dengan pipa besi atau selang
fleksible. Pemasukan bahan bakar menggunakan injektor. Sistem
suplai bahan bakar dilengkapi dengan filter yang dapat diganti
(replaceable element). Untuk menjamin mesin bekerja dengan baik
dalam waktu lama, pelaksana pekerjaan harus menyediakan tangki
bahan bakar tambahan dengan kapasitas untuk mempertahankan
mesin beroperasi selama 100 jam pada beban nominal.

(3) Pengeluaran Gas Buang

Peralatan Diesel Generator dilengkapi cerobong buangan gas asap.


Sistem pembuangan gas asap tersebut harus dilengkapi dengan
peredam kebisingan (silencer). Semua bagian pipa-pipa yang dilalui
gas asap pada temperatur 1100º F harus menggunakan material
stainless steel.

(4) Panel Generator

Penempatan panel kontrol generator harus bebas dari pengaruh


getaran berlebih. Kelengkapan minimum instrumen panel diesel
generator yang disyaratkan adalah:
a. AC Voltmeter dilengkapi saklar pilih posisi fasa: 1-2, 2-3, 3-1
b. AC Ammeter untuk setiap fasa
c. kWh meter

134


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

d. Frequency meter
e. Manual voltage adjusting rheostat
f. Engine lube oil pressure gauge
g. Water temperature gauge

10.5 KOMPRESOR

Untuk menunjang kegiatan pemeliharaan di gedung pembangkit, PLTM


Kemiri dilengkapi dengan unit kompresor (low pressure air compressor)
tekanan rendah. Fasilitas kompresor ini disediakan untuk menunjang
operasi peralatan (pneumatic tools) workshop, dan kegiatan pemeliharaan
gedung.

Peralatan kompresor disyaratkan memiliki kehandalan tinggi dan


pemeliharaan yang sederhana. Peralatan kompresor akan bekerja pada
temperatur lingkungan minimum 100C dan maksimum 350C. Kelengkapan
peralatan kompresor yang direncanakan terdiri dari:
a. Unit kompresor (air compressor) dilengkapi tangki bertekanan rendah.
b. Pressure gauge
c. Pressure sensors
d. Pressure relief valve
e. Kotak control, saklar ON/OFF, thermal overload relay.

Unit kompresor yang disyaratkan memiliki kapasitas minimum 1 m 3/menit,


0.8 Mpa (continous rating). Kompresor dilengkapi dengan pendinginan fan
dan menggunakan motor listrik sebagai penggerak. Kompresor disyaratkan
tidak memerlukan pelumas (oilless design).

Untuk mendukung operasi peralatan workshop, kompresor dilengkapi tangki


udara bertekanan rendah dengan kapasitas minimum 300 liter (80 galon)
pada operasi 0.8 MPa. Rating motor listrik yang digunakan untuk operasi
minimal 3 HP.

135


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

10.6 PERALATAN KOMUNIKASI

Peralatan komunikasi yang akan digunakan harus dapat terhubung dengan


sistem komunikasi kantor/pusat pembangkit PLN terdekat. Pilihan
peralatan komunikasi yang dapat digunakan adalah sebagai berikut:

a. Fixed telephone standar menggunakan jaringan kabel TELEKOM.


b. VHF atau UHF , Radio komunikasi
- Peralatan radio komunikasi ini harus kompatibel dan beroperasi
pada prekuensi yang sama dengan sistem komunikasi PLN.
- Peralatan komunikasi radio harus dilengkapi UPS (un-interruptible
power supply) yang memungkinkan transmitter/receiver standby
lebih dari 24 jam.
- Kelengkapan loud speaker yang memungkinkan operator dapat
mendengar panggilan pada saat berada di luar gedung.
- Daya yang ditaransmisikan tidak kurang dari 150 watts
- Kelengkapan antena
c. Jenis komunikasi lain yang disetujui oleh tenaga ahli dan kompatibel
dengan sistem komunikasi PLN.

10.7 PEMADAM KEBAKARAN

Peralatan pemadam kebakaran sangat penting untuk melindungi gedung


pembangkit beserta fasilitas/peralatan di dalamnya. Daerah utama yang
harus diamankan dan disiapkan peralatan pendukung pemadam kebakaran
adalah:

a. Daerah generator, menggunakan tipe portable extinguishers (wall


mounted)
b. Daerah lantai mezanin, menggunakan tipe portable extinguishers (wall

136


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

mounted)
c. Area perbaikan dan lorong, menggunakan akses selang hidran.

Terminal hidran untuk akses pemadam kebakaran ditempatkan di dalam


gedung dekat dengan pintu utama. Selang hidran yang digunakan harus
memiliki panjang yang cukup mencapai semua bagian di dalam power
house. Selang hidran dihubungkan dengan pipa utama penyuplai air
berdiameter 50 mm.

Sumber air hidran untuk keperluan pemadam kebakaran dan keperluan


lainnya diambil dari saluran penstock. Pelaksana pekerjaan bertanggung
jawab terhadap pemasangan hidran utama dan pemipaan sumber air hidran
tersebut.

10.8 ALAT-ALAT BANTU

Pelaksana pekerjaan akan menyediakan peralatan-peralatan seperti


berikut:

- Katrol Chain (chaim block) untuk kapasitas 10 ton 1 set


- Tripod untuk chain hook setinggi 3 m 1 set
- Bor dan matabor Portable min 35 mm dengan operasi pneumatic 1 set
- Gerinda tangan dengan operasi pneumatic 1 set
- Mesin las listrik (DC) untuk elektroda 3.2 mm 1 set
- Portable genset bensin 10 HP dengan elektrik start 1
unit
- Pengukur Ketebalan 0.03–0.1 mm, 150 mm 1 set
- Alat-alat Elektrik dengan Pegangan 2 set
- Digital Voltmeter Portable AC 0 – 30/150/300/750 V, Kelas 0.5 1 buah
- Digital Tang Ampere berukuran 0 – 15/75–150/300 A, Kelas 2.5 1 buah
- Vibrometer Elektro-magnetik tipe dinamik 1 mikron – 10 1 buah

137


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

- Penguji Insulasi 2,000 V, 5,000 M 1 buah


- Digital Thermometer infrared 1 buah
- Digital Tachometer (rpm meter) photometer/infra red 1 buah
- Digital Sound level meter 1 buah
- Kunci-kunci bantu untuk keperluan over houle tubin dan keperluan
lainnya 1 set

10.9 PENERANGAN DAN SISTEM SERVIS TAMBAHAN

(1) Umum

Penerangan dan sistem servis tambahan akan disediakan dan dipasang


dilokasi dengan ketentuan berikut:
Untuk emergensi lamp (lampu penerangan emergensi) dan penerangan
normal:

(a) Penerangan disekitar bagian luar area gedung pembangkit


sebagaimana yang diperlihatkan dalam gambar.
(b) Penerangan dalam serta pelayanan tambahan untuk kantor serta
gedung pembangkit minihydro sebagaimana yang diperlihatkan
oleh gambar.

Alat-alat serta bahan-bahan berikut akan disiapkan dan dipasang untuk


melengkapi sistem penerangan dan servis tambahan:

(a) Panel distribusi utama serta panel-panelnya


(b) Semua penghantar dan kabel listrik untuk pemasangan penerangan
dan servis tambahan seperti disaluran pembuangan dan sebagainya
(c) Pemasangan penerangan termasuk bola lampu dan komponen
penunjangnya
(d) Bahan serta komponen lain yang diperlukan untuk melengkapi

138


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(2) Peralatan dan Bahan Elektrikal

(a) Panel Distribusi


Sirkuit Listrik, Klasifikasi, Rating dan jumlah MCB harus sesuai
dengan yang dinyatakan dalam gambar. Pelaksana pekerjaan harus
menyerahkan sebelumnya gambar-gambar tesebut disetujui oleh
tenaga ahli yang telah ditunjuk oleh Direksi pekerjaan.
(b) Pemasangan Penerangan
i) Pemasangan penerangan flouresensi akan dipasang dengan alat
fitting lengkap pada sumber daya AC 220 V 50 Hz balast yang
berfaktor tenaga tinggi serta dengan start yang rendah.
ii) Pemasangan penerangan lampu pijar dilengkapi dengan
pegangan lampu sesuai dengan standar lokal yang berlaku.
iii)Pemasangan lampu mercury dilengkapi dengan pegangan lampu
iv) Pemasangan lampu untuk pemakaian diluar harus dalam bentuk
yang tahan air. Perhatian khusus harus diberikan pada seleksi
pengikatan lampu tersebut sehingga tidak memunculkan
gangguan berupa akumulasi serangga dan debu.
(c) Pendukung Penerangan Luar
Penyangga lampu penerangan luar di sekitar pembangkit harus
terbuat dari tiang baja yang digalvanisir baik bagian luar maupun
dalamnya dengan ketinggian tidak lebih dari 8.00 meter.
(d) Kotak Sambungan (Joint Boxes)
Kotak untuk sambungan kabel yang dibenamkan dalam beton
fondasi harus dari jenis baja lembaran yang telah digalvanizir. Bila
perlu kotak-kotak itu disusun sedemikian rupa pada struktur
permukaan fondasi beton jadi. Kotak yang kelihatan sewaktu
instalasi harus dibuat dari baja atau campuran besi yang telah
digalvanizir sedemikian rupa dengan pemasangan dan penutup
yang sesuai.
(e) Switch Lengan Tuas (Tumbler Switch)
Switch tembok (Wall Switches) akan dilapisi flush atau permukaan
tipe tuas (tumbler), sebuah kutub, 250 volt, 15 Ampere dan akan

139


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

sepenuhnya berbentuk saklar-benam dalam kotak plat yang sesuai


untuk menutupinya.

(f) Saluran (Conduits)


Conduit dari baja keras (rigid steel) yang telah digalvanisir dengan
ketebalan minimum 2.3 mm dan mempunyai diameter dalam
sebesar 16 mm. Kalau conduit ini dipasang kelihatan (expose),
maka harus dibungkus dilapisi dengan epoxy enamel yang
warnanya akan ditentukan oleh tenaga ahli pengawas lapangan.

(g) Komponen-komponen lainnya


Semua peralatan, aksesoris dan bahan yang belum disebutkan
secara khusus disini akan tetapi penting untuk proses pekerjaan
ini, secara efisien akan disediakan oleh pelaksana pekerjaan.

(3) Pekerjaan Instalasi


(a) Umum
Semua pekerjaan instalasi akan dilaksanakan oleh pelaksana
pekerjaan sesuai dengan peraturan dibagian ini dan berdasarkan
petunjuk Direksi pekerjaan. Penataan pemasangan peralatan yang
digunakan harus sesuai dengan rancangan gambar. Pengkabelan di
dalam ruang harus menggunakan bahan dari tipe penghantar baja
tertutup atau yang terbuka tapi sesuai dengan yang dinyatakan
dalam gambar. Kabel luar akan dibenamkan ke dalam tanah
sebagaimana dinyatakan dalam gambar.

(b) Pemasangan Penerangan


Lokasi pemasangan yang pasti dan ketinggian pemasangan ini akan
ditentukan oleh keterbatasan struktur dan mekanik dari gedung,
dan pemasangan penerangan ini harus dipasang sedemikian rupa
agar dapat memberikan hasil penerangan yang baik. Pemasangan
(fixtures) akan dilakukan sedemikian rupa sehingga tidak merusak
kotak saluran keluar, tabung penghantar, tembok-tembok, langit-

140


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

langit gedung dan sebagainya. Lampu berada pada posisi yang


pasti setelah pekerjaan konstruksi selesai dilakukan.
(c) Pekerjaan Conduit
Conduit harus dibalut atau dimasukkan ke dalam struktur gedung
tanpa mempengaruhi konstruksi dan kekuatan gedung. Ujung
conduit tersebut harus halus (terlindung). Kotak sambung akan
disediakan untuk sistem conduit ini sedemikian rupa hingga
memudahkan perbaikan atau penggantian kabel-kabel conduit
tersebut dikemudian hari. Radius lekukan dari tabung conduit
tidak boleh kurang dari 6 kali diameter kedalamannya tanpa ada
lekukan normal. Aliran (runs) yang kelihatan pada conduit harus
memiliki penopang baja lembaran yang besarnya tidak boleh lebih
dari 1.5 m dan juga didukung paling kurang 2 posisi. Perangkat ini
akan dipasang secara paralel atau dengan garis tegak lurus pada
tembok, item struktur, atau titik temu tataran dan langit-langit
vertikal, tanpa belokan sudut siku-siku, sehingga kelihatannya
rapi.

Kotak sambung atau kotak outlet dengan penutup yang layak akan
dipasang pada tempat yang akan dipasang saklar. Jika perlu
pelaksana pekerjaan akan merelokasikan outlet tersebut sehingga
kalau pengikatan (fixtures) dan peralatan lainnya dipasang akan
terlihat simetris berdasarkan tata-letak ruangan dan tidak akan
mengganggu pekerjaan atau alat lainnya.

Conduit akan dipasang sedemikian rupa untuk menjamin agar


dalam pekakaiannya tidak terjadi gangguan. Sebisa mungkin
menghindari pemakaian pipa berbentuk U. Conduit yang kelihatan
akan disekrup sedemikian rupa dikotak dan fitting lain. Bagian-
bagian sambungan dari sistem conduit ini akan ditutupi dengan cat
anti karat. Lorong conduit yang kelihatan, termasuk kotak,
penyangga dan peralatan lainnya harus dicat rapi yang warnanya
akan ditentukan oleh tenaga ahli lapangan.

141


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

Pelaksana pekerjaan harus melakukan tindakan ekstra hati-hati


untuk mencegah mampetnya kotoran, kotoran plaster atau
sampah-sampah lain ke dalam pipa conduit, fitting dan kotak
tersebut selama proses pengerjaan instalasi.

(d) Kabel dan Kawat


Kabel penghantar antara outlet tidak boleh ada sambungan yang
akan dibuat kecuali dalam outlet atau kotan sambungan.
Penghantar akan ditarik melalui jalur-jalur saluran setelah
dibersihkan. Minyak atau (minyak) gemuk tidak boleh digunakan
sebagai pelicin (pelumas) selama pengerjaan instalasi ini, tetapi
harus dengan persetujuan jika harus digunakan.

(e) Pemasangan Kabel di Dalam


Conduit dapat digunakan kalau untuk menghindari kerusakan pada
kabel. Kabel-kabel akan diletakkan pada jalur conduit yang
ditutupi dalam struktur beton sedemikian rupa guna melindungi
kabel dan untuk memudahkan pergantian kabel-kabel tersebut.
Dalam hal ini, lubang jalur conduit ukurannya tidak boleh kurang
dari 1.5 kali diameter luar kabel. Radius pelengkungan kabel tidak
boleh kurang dari 6 kali dari diameter luar kabel.

(f) Pemasangan Kabel Dalam Parit


Kabel dipasang dalam lantai-parit (floor trenches) yang dinyatakan
dalam gambar perancangan harus diletakkan pada lantai dari parit
tersebut atau dikencangkan pada tembok parit tersebut dengan
pengerjaan yang rapi. Setiap kabel akan dilengkapi dengan
pengenal (tag) yang menunjukkan nomor seri sirkuit atau tujuan
kegunaan sirkuit tersebut. Kabel-kabel yang dikencangkan pada
tembok parit harus disangga dengan alat buatan vendor dengan
ukuran jarak (interval) 1,500 mm.

142


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

(g) Pentanahan (Grounding)


Semua sambungan conduit harus diikat dengan rapi. Conduit harus
dihubungkan dengan jaringan listrik bawah tanah (grounding mesh)
sebisa mungkin. Batang grounding harus ditanam sesuai dengan
gambar perancangan atau menurut petunjuk tenaga ahli pengawas
di lapangan. Resistansi minimum pada grounding tidak lebih dari
nilai yang ditentukan oleh tenaga ahli pengawas. Kabel PVC
insulasi yang menggunakan garis-garis kuning (Yellow stripe) akan
digunakan untuk tujuan pengerjaan grouding.

(h) Pemasangan Komponen Pendukung


Saklar, stop kontak dan perangkat lainnya harus dipasang sesuai
gambar, jika akan dipasang pada tempat yang basah atau dilokasi
bendungan harus dipasang sekrup dan dikencangkan dengan aman.
(4) Suku Cadang
Suku cadang berikut harus disediakan:

(a) Sebanyak 10% dari jumlah pengikat lampu dari segala tipe yang
dipergunakan
(b) Sebanyak 200% dari jumlah bola-bola lampu dan tabung dari setiap
jenis pemakaian untuk penerangan di dalam ruangan.
(c) Sebanyak 20% dari jumlah pemakaian berupa lampu-lampu merkuri
yang dipergunakan untuk penerangan luar ruang
(d) Sebanyak 200% dari jumlah sekring dari setiap tipe yang dipakai
(e) Sebanyak 5% dari jumlah setiap alat lain yang digunakan

(5) Pengujian
Berikut ini pengujian yang akan dilaksanakan:

(a) Laporan Test Bengkel (shop)


Test yang dinyatakan harus dilakukan berdasarkan standard
dilakukan oleh pelaksana pekerjaan sebelum pengiriman sesuai
syarat dilakukan, dan hasil laporan test tersebut harus diserahkan

143


PLTMH KARADIRI di Kabupaten Nabire Provinsi Papua Tengah

kepada Direksi pekerjaan.


(b) Di Lokasi Pabrikasi (site)
Pengujian-pengujian berikut dilaksanakan oleh pelaksana
pekerjaan dilokasi setelah selesai instalasi :
i. Test Pengoperasian
ii. Pengukuran ketahanan insulasi (2M ohm atau lebih)
iii. Test Kelangsungan kerja sirkuit

144

Anda mungkin juga menyukai