Anda di halaman 1dari 1

BADAN PEMERIKSA KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA

PERWAKILAN PROVINSI KALIMANTAN TENGAH


Jalan. Yos Sudarso No. 16 Palangka Raya – Telp. (0536)3241119 Fax. (0536) 3241120

Sampit, 28 Januari 2023


Nomor : 04/Int/LKPD.KT/ 01/2023
Lampiran : 3 Lampiran
Perihal : Permintaan Data terkait Belanja Modal dan Belanja
Barang untuk Diserahkan kepada Pihak
Ketiga/Masyarakat

Yth.
Seluruh Kepala SKPD
Kabupaten Kotawaringin Timur
di Sampit

Sehubungan dengan pelaksanaan Pemeriksaan Interim atas Laporan Keuangan


Pemerintah Daerah Tahun 2022 pada Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur sesuai Surat
Tugas Nomor 29/ST/XIX.PAL/01/2023 tanggal 20 Januari 2023 (terlampir), kami
memerlukan beberapa data berupa:
1. Rekap belanja modal/barang sesuai format terlampir (Lampiran 2); dan
2. Rekap belanja barang untuk diserahkan kepada pihak ketiga/masyarakat sesuai format
terlampir (Lampiran 3).
Kami berharap data tersebut dapat kami terima paling lambat pada hari Selasa, 31
Januari 2023 dalam bentuk hardcopy. Selain itu, softcopy dapat diunggah melalui link
bit.ly/LKPDKotimTA2022 sesuai dengan folder SKPD masing masing. Adapun data dan
dokumen lainnya yang belum tercantum akan kami mintakan kemudian selama pelaksanaan
pemeriksaan.
Demikian kami sampaikan. Atas perhatian dan kerja samanya, kami ucapkan terima
kasih.

Ketua Tim Pemeriksa,

Nurul Huda, S.E., Ak.

Tembusan:
1. Yth. Penanggung Jawab Pemeriksaan; dan
2. Yth. Pengendali Teknis Pemeriksaan.

Tim Pemeriksa
Contact Person : 082158024301 (Oky) / 082272756595 (Risna)

Anda mungkin juga menyukai