Anda di halaman 1dari 2

PENATALAKSANAAN PASIEN KABUR (MELARIKAN DIRI) DARI RUMAH SAKIT

Halaman
No. Dokumen No. Revisi
SPO/MED/001/2022 00 1/2

Ditetapkan,
Tanggal Terbit
Direktur RS Restu Kasih
STANDAR PROSEDUR
OPERASIONAL

dr. Indro Chayadi Saleh, MM., MARS.

PENGERTIAN Pasien melarikan diri adalah pasien yang meninggalkan rumah sakit tanpa
sepengetahuan perawat baik di UGD, Unit Rawat Jalan, Unit Rawat Inap dan
belum menyelesaikan administrasi.
TUJUAN Sebagai acuan dalam pentalaksaanaan pasien kabur (melarikan diri) di Ru
mah Sakit Restu Kasih.
KEBIJAKAN 1. Peraturan Direktur Nomor: 020/PER/DIR/RSRK/I/2022 tentang Pedoman
Pelayanan Unit Rawat Inap
2. Peraturan Direktur Nomor: 029/PER/DIR/RSRK/I/2022 tentang
Pedoman Pelayanan Unit Rawat Jalan
3. Peraturan Direktur Nomor: 019/PER/DIR/RSRK/I/2022 tentang
Pedoman Pelayanan Unit Gawat Darurat
PROSEDUR
Di Unit Rawat Inap
1. Segera setelah mengetahui bahwa ada pasien yang melarikan diri PPJP
atau koordinator ruangan atau kepala jaga segera memberitahu security,
meliputi:
a. Nama
b. Alamat
c. Meninggalkan ruangan ..... tanggal .... jam ....
d. Ciri-ciri khusus
2. Bila pasien masih ada, maka segera mengajak kembali pasien dan
keluarga pasien tersebut kembali ke ruang perawatan dengan cara yang
baik dan sopan
3. Bila pasien dan keluarga pasien yang melarikan diri tersebut sudah tidak
ada, maka melaporkannya kepada koordinator ruangan perawatan yang
bersangkutan atau kepala jaga.
4. Laporan yang dibuat koordinator ruangan atau kepala jaga diteruskan
kepada manajer pelayanan medis.
5. Manajer pelayananan medis selanjutnya memberitahukan kejadian terse
but ke bagian finance untuk melakukan penagihan ke alamat yang ada
6. Melaporkan kepada dokter yang merawat

Di UGD/ Unit Rawat Jalan


PENATALAKSANAAN PASIEN KABUR (MELARIKAN DIRI) DARI RUMAH SAKIT

Halaman
No. Dokumen No. Revisi
SPO/MED/001/2022 00 2/2

1. Instalasi Farmasi Rawat Jalan atau kasir, jika mengetahui ada pasien
yang melarikan diri segera berkoordinasi dengan Koordinator UGD atau
Unit Rawat Jalan.
2. Meminta bantuan security untuk mencari pasien
3. Kasir menelepon pasien untuk berkoordinasi masalah pembayaran dan
obat yang belum ditebus.
4. Kasir membuat laporan kepada Kepala Jaga diteruskan kepada
Manager Pelayanan Medis.
5. Manajer pelayananan medis selanjutnya memberitahukan kejadian
tersebut ke bagian finance untuk melakukan penagihan ke alamat yang
ada
UNIT TERKAIT  Bagian Finance
 Rekam Medis
 Security

Anda mungkin juga menyukai