Anda di halaman 1dari 6

Terms of Reference

MINI MORPH 2024


Hulu ke Hilir: Identitas yang Dipulihkan

Latar Belakang
Dalam perkembangannya, sungai dan manusia telah melalui banyak perubahan
dalam keterkaitan fungsi antar keduanya. Sungai mulanya merupakan sumber utama
kehidupan bagi manusia, permukiman cenderung akan tumbuh di sekitar sungai karena
kebutuhan manusia akan air dan sumber daya alam. Tanah yang subur juga memungkinkan
manusia untuk melakukan pertanian. Sungai-sungai besar banyak menjadi jalur transportasi
utama untuk perdagangan, beberapa bahkan digunakan untuk sumber daya.
Seiring dengan industrialisasi dan urbanisasi yang meruak, sungai pun mendapatkan
dampak serta perubahan kualitas yang signifikan. Sungai yang mulanya menjadi sumber kini
justru menjadi tempat pembuangan. Air mulai tercemar dan sungai mulai kehilangan
substansinya. Banyak hal telah diupayakan untuk menanggulangi pencemaran ini. Penting
untuk mempertimbangan pembangunan di sepanjang bantaran sungai karena usaha
berkelanjutan pemurnian air harus dilanjutkan dan dampak akan segala aktivitas yang
mungkin terbentuk harus dipertimbangkan.
Peserta diharapkan dapat menghasilkan objek rancangan yang dapat mewadahi hal
ini. Objek rancangan yang diajukan harus dapat mengembalikan substansi dan identitas
sungai sebagaimana sungai dapat mewadahi aktivitas manusia. Rancangan yang tepat tentu
memerlukan pemahaman mendalam akan faktor-faktor terkait aktivitas manusia yang dapat
mempengaruhi kualitas sungai, peserta nantinya diharapkan untuk dapat memilih satu isu
sebagai landasan untuk rancangannya.

Isu
Mengusung tema “Hulu ke Hilir: Identitas yang Dipulihkan”, Mini Morph 2024 bertujuan untuk
menggali respon arsitektur dalam mewadahi aktivitas manusia di sekitar sungai. Bagaimana
arsitektur dapat menghidupkan kembali sungai? Bagaimana respon tersebut dapat
merepresentasikan penyelesaian masalah yang didefinisikan oleh peserta?

Kriteria Desain
1. Peserta memilih satu atau lebih isu permasalahan untuk dijadikan latar belakang objek
rancangan yang diajukan.
- Lingkungan
Arsitektur mampu meningkatkan kualitas lingkungan sekitar sungai yang mulai
menurun akibat pencemaran dan polusi.
- Infrastruktur
Arsitektur mampu mengembalikan fungsi bantaran sungai yang terlupakan
akibat pembangunan infrastruktur seperti jalan, jembatan, maupun perkotaan
- Sosial
Arsitektur mampu meningkatkan interaksi sosial antar masyarakat
yang semakin lama semakin berkurang.
- Ekonomi
Arsitektur mampu meningkatkan nilai perekonomian dari wilayah sekitar
sungai.
2. Peserta dibebaskan untuk menentukan objek rancangan sesuai dengan isu yang
dipilih.
3. Peserta dibebaskan untuk menambahkan elemen arsitektur yang mendukung
penyelesaian isu yang dipilih.

Kriteria Tapak
1. Lokasi tapak ditentukan oleh panitia.
2. Lokasi tapak berada di area bantaran sungai dengan luasan 150 m2.
3. Peserta dapat mengakses detail tapak melalui link yang disediakan panitia.
Link detail tapak: its.id/m/TapakMiniMorph24

Tapak Mini Morph 2024

Ketentuan Karya
Peserta diharapkan untuk dapat merepresentasikan idenya lewat dua jenis luaran, yaitu
poster dan narasi. Berikut ketentuan-ketentuan dari luaran karya yang diharapkan:

Poster
Poster merupakan visualisasi dari objek rancangan yang diajukan peserta. Peserta diberi
kebebasan dalam memilih metode pembuatan rancangan, karya dapat dibuat secara digital
maupun manual.
Ketentuan :
1. Peserta membuat dua poster berukuran A3 dengan tata letak horizontal/landscape
yang setidaknya memuat:
- Denah
- Tampak depan, tampak belakang, tampak kanan, tampak kiri
- Perspektif
2. Diperkenankan bagi peserta untuk menambahkan detail informasi lain yang
sekiranya dapat menjelaskan objek rancangan dengan lebih baik.
3. Identitas pada karya hanya berupa kode registrasi dan dilarang mencantumkan nama
peserta, instansi terkait, atau informasi lainnya.
4. Kode registrasi wajib tertera di pojok kanan bawah setiap lembar poster.
5. Peserta memberi nama dokumen dengan format Kode Registrasi_Poster_Isu
Contoh: HULU 001_Poster_Infrastuktur

Narasi
Narasi merupakan penjelasan dari proses berpikir peserta dalam membuat objek rancangan.
Peserta diharapkan dapat memberikan informasi serta pemahaman lebih atas tujuan
pembuatan objek rancangan.
Ketentuan :
1. Peserta membuat narasi terkait objek rancangan yang memuat:
- Latar Belakang
- Isu
- Solusi
- Kesimpulan
- Daftar Pustaka
2. Maksimal halaman untuk narasi adalah lima halaman, tidak termasuk daftar pustaka.
3. Peserta membuat narasi sesuai dengan template yang telah disediakan panitia.
Link template: its.id/m/NarasiMiniMorph24
4. Peserta memberi nama dokumen dengan format Kode Registrasi_Narasi_Isu
Contoh: HULU 001_Narasi_Infrastruktur

Ketentuan Umum

Persyaratan Umum
1. Ide atau gagasan harus berupa karya asli yang belum pernah dilombakan atau
dipublikasikan sebelumnya.
2. Satu peserta maksimal mengumpulkan satu karya.
3. Peserta mengumpulkan karya sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
4. Keputusan panitia adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
5. Seluruh karya yang masuk menjadi hak milik ArchProject 2024.
6. Peserta yang melakukan pelanggaran akan mendapatkan sanksi berupa diskualifikasi.

Persyaratan Peserta
1. Peserta merupakan siswa/siswi SMA (IPA)/SMK dengan jurusan terkait/MA/sederajat
aktif.
2. Peserta merupakan perseorangan.
3. Peserta mengisi link pendaftaran yang disediakan panitia.
Link pendaftaran: its.id/m/RegistrasiMiniMorphAP2024
4. Peserta wajib memenuhi kelengkapan administrasi.
5. Peserta akan mendapatkan kode registrasi selambat-lambatnya 2x24 jam
setelah pengisian link pendaftaran. Apabila peserta tidak mendapatkan nomor
registrasi dalam kurun waktu tersebut, segera menghubungi kontak narahubung yang
tersedia.
6. Peserta wajib membayar biaya pendaftaran sebesar Rp25.000,00
ke BCA : 0891596803 a.n SINTA NUR MAULIDIYA
atau BNI : 6827052004 a.n. NAYLA SAFA
7. Peserta wajib bersedia menandatangani Surat Pernyataan Keaslian Karya dengan
materai Rp10.000,00 sesuai dengan template yang disediakan.
Link template: its.id/m/SuratPernyataanMiniMorph24
8. Peserta mengumpulkan karya melalui email morph.archproject@gmail.com paling
lambat pada tanggal 27 Januari 2024 pukul 21.00 WIB. Subjek email pengiriman karya
berisikan HULU Kode Registrasi.
Contoh : HULU 001
9. Peserta yang lolos tahap 5 besar wajib mengunggah nilai rapor semester 1 s.d. 5.

Penghargaan & Publikasi

Penghargaan
Best Design (1st Place)
Free Pass Departemen Arsitektur ITS*
Rp 1.000.000,00 dan Sertifikat

Best Design (2nd Place)


Rp 750.000,00 dan Sertifikat

Best Design (3rd Place)


Rp 500.000,00 dan Sertifikat

Seluruh peserta yang mengumpulkan karya akan mendapatkan sertifikat digital.


*) Hanya berlaku untuk pemenang yang dinyatakan lulus pada tahun 2024 dan dapat mengikuti SNBP pada tahun
2024. Pemenang yang tidak memenuhi persyaratan hanya akan mendapatkan sertifikat juara tanpa tiket free pass.

Publikasi
Semua karya peserta yang lolos penjurian tahap pertama akan dipublikasikan ke dalam akun
media sosial ArchProject 2024.

Proses Penjurian
Tahap 1 : Penjurian tertutup, penyaringan 10 finalis
Tahap 2 : Penjurian tertutup, penyaringan 5 finalis
Tahap 3 : Penjurian terbuka, penyaringan 3 pemenang

Penjurian terbuka akan diadakan secara daring pada tanggal yang telah ditentukan. Peserta
akan mempresentasikan karyanya di depan dewan juri dan para juri akan memberikan kritik
serta menilai karya secara langsung. Pengumuman pemenang akan dilakukan pada
hari yang sama. Detail teknis akan diinformasikan nantinya kepada para finalis. Keputusan
dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Kriteria Penilaian
1. Kreativitas konsep atau ide karya.
2. Pemahaman terhadap konsep.
3. Kesesuaian dengan tema dan isu.
4. Kualitas penyajian karya secara visual.
5. Kejelasan dan kelengkapan narasi.
6. Orisinalitas karya.
7. Transkrip nilai rapor semester 1 s.d 5 (untuk finalis 5 besar).

Dewan Juri
Dr. Dewi Septanti, S.Pd., S.T., MT
Kepala Departemen Arsitektur ITS

Nur Endah Nuffida, S.T., MT


Dosen Arsitektur ITS

FX. Teddy Badai Samodra, S.T., M.T., Ph.D


Dosen Arsitektur ITS

Lini Masa
Kegiatan Tanggal

Pendaftaran Kompetisi Mini Morph 27 Desember 2023 - 27 Januari 2024

Technical Meeting 14 Januari 2024

Batas Pengumpulan Karya 27 Januari 2024

Penjurian 28 Januari 2024 - 30 Januari 2024

Pengumuman Finalis 10 dan 5 Besar 1 Februari 2024

Penjurian Terbuka dan Pengumuman 3 Februari 2024


Pemenang

Tata Aturan

Diskualifikasi
1. Segala bentuk upaya komunikasi terkait dengan kompetisi dilakukan kepada dewan
juri atau pihak manapun yang terlibat dalam kompetisi Mini Morph ArchProject 2024.
2. Karya dikirim setelah Batas Pengumpulan Berkas, sebagaimana terdapat
pada bagian Persyaratan Pendaftaran dan Lini Masa.
3. Karya mengandung segala bentuk tanda, simbol, logo, atau indikasi apapun yang
menunjukkan identitas peserta selain Kode Registrasi.
4. Karya tidak mengikuti persyaratan dan aturan yang terdapat pada Terms of Reference.
5. Karya yang mengandung segala bentuk plagiarisme akan dikenakan sanksi
sesuai keputusan panitia.

Catatan
Toleransi terhadap karya yang melewati batas hanya 1 jam setelah batas pengumpulan
karya dengan catatan melakukan konfirmasi terlebih dahulu sebelum 27 Januari 2024
pukul 21.00 dengan alasan yang dapat diterima.

Hak Cipta
Kepemilikan dan Hak Cipta dari seluruh karya yang dikirimkan ke dalam kompetisi ini adalah
sepenuhnya milik peserta. Bagaimanapun, ArchProject 2024 tetap memiliki hak atas publikasi
dan promosi karya yang dikirimkan. Seluruh karya yang dikirim secara otomatis menjadi arsip
digital pihak ArchProject 2024.

Narahubung
Rara : +62 811-4504-051 (Whatsapp)/Shafirmdhni (Line)
Reza : +62 822-1662-0808 (Whatsapp)/fachrrza (Line)

Link pendaftaran: its.id/m/RegistrasiMiniMorphAP2024


Instagram: @archproject.2024
Email: morph.archproject@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai