Anda di halaman 1dari 13

Tabu Makanan Di Sulawesi Selatan dan Aspek Gizi

A. Pengertian Tabu Makanan


Faktor budaya sangat berperan penting dalam status gizi seseorang. Budaya
memberi peranan dan nilai yang berbeda terhadap pangan dan makanan.Misalnya tabu
makanan yang masih dijumpai di beberapa daerah. Tabu makanan yang merupakan
bagian dari budaya menganggap makanan makanan tertentu berbahaya karena alasan-
alasan yang tidak logis. Hal ini mengindikasikan masih rendahnya pemahaman gizi
masyarakat dan oleh sebab itu perlu berbagai upaya untuk memperbaikinya. Pantangan
atau tabu adalah suatu larangan untuk mengonsumsi suatu jenis makanan tertentu karena
terdapat ancaman bahaya atau hukuman terhadap yang melanggarnya. Dalam ancaman
bahaya ini terdapat kesan magis yaitu adanya kekuatan supernatural yang berbau mistik
yang akan menghukum orang-orang yang melanggar pantangan atau tabu tersebut
(Suhardjo, 1989).
Tabu pada Makanan adalah hal menarik dalam pemilihan makanan dari segi
budaya adalah adanya konsep tabu makanan. Tabu adalah tindakan untuk menghindari
apa yang diyakini berbahaya secara supranatural, sedangkan tabu makanan adalah
tindakan untuk menghindari makanan tertentu berdasarkan penjelasan sebab akibat yang
bersifat supranatural ( Sanjur, 1982). Hal tersebut kadang susah dijelaskan secara
rasional. Tabu makanan biasanya dikelompokkan berdasarkan tahapan kehidupan.
Masing-masing berbeda jenis maupun makna spiritual yang tersembunyi di dalamnya.
Selain itu, masing-masing daerah mempunyai tabu yang berbeda untuk diterapkan pada
masyarakatnya, walaupun terkadang dengan semakin moderen masyarakat, tabu tersebut
banyak yang sudah dilupakan dan dilanggar oleh penganutnya.

B. Tabu Makanan Daerah Sulawesi Selatan


Dalam jurnal “Taboo Food in Jeneponto South Sulawesi” oleh Dadang Sukandar
dari Fakultas Ekologi Manusia, IPB dilaporkan bahwa pada daerah Jeneponto, Sulawesi
Selatan terdapat beberapa makanan yang di tabukan. Ada makanan yang ditabukan bagi
Ibu Hamil, Ibu Menyusui, Perempuan Dewasa, Laki – laki Dewasa, dan orang sakit.
Berikut Hasil data yang disajikan dalam jurnal “Taboo Food in Jeneponto South
Sulawesi”.

1. Makanan Tabu Bagi Ibu Hamil


Makanan yang ditabukan bagi ibu hamil sangat banyak. Pepaya, cabai dan jantung pisang
adalah makanan yang mempunyai alasan tabu paling banyak bagi ibu hamil.
2. Makanan Tabu Bagi Ibu Menyusui

No Makanan Alasan Tabu


1 Air Kelapa Bayi influenza dalam kandungan
2 Buah tala Mata bayinya bola
3 Cuka Dapat menyebabkan keguguran
4 Cumi – cumi Anak akan berkulit hitam
5 Daun kelor Anak yang dilahirkan gampang terserang

penyakit
6 Es Anaknya nanti besar

Bayi dalam kandungan influenza


7 Gurita Anaknya mirip gurita
8 Ikan pari Anakyang dilahirkan loyo, tidak kekar

seperti ikan pari


9 Ikan toka-toka Anaknya mirip toka-toka
10 Jantung pisang Badannya sakit

Takut anaknya hangus

Takut ari-arinya mengumpul seperti jantung pisang

Bayi sulit keluar saat melahirkan

11 Cabai/ lombok Takut bayinya kepanasan Anaknya mudah sakit


Anaknya sakit

Anaknya akan sakit mata Ibunya terkena sariawan pa


rah

Bayinya merapa pedas


12 Nanas Menyebabkan keguguran
13 Pepaya Sakit diwaktu melahirkan

Sakit pada bua – bua (perut)


14 Pisang dempet Bayinya lahir kembar siam
15 Terong Anak lahir benjol –benjol
No Makanan Alasan Tabu
1 Ayam Badan anak yang disusui akan bau busuk
2 Cabe Rawit Anak mencret

Pedasnya menular ke anak


3 Daun Kelor Anak yang disusui akan sakit perut
4 Udang Anak yang disusui kena sakit cacar

3. Makanan Tabu Bagi Perempuan Dewasa


No Makanan Alasan Tabu
1 Mangga Bau badan

Haidnya tidak berhenti


2 Ikan Balle – Balle Sumpah nenek moyang
untuk tidak memakan
ikan tersebut karena mereka

pernah ditolong oleh ikan tersebut

3 Ikan Balana ( ikan gabus) Sumpah nenek moyang untuk tidak

memakan ikan tersebut karena mereka


pernah ditolong oleh ikan tersebut

4 Ikan Hiu Sumpah nenek moyang


untuk tidak memakan
ikan tersebut karena mereka

pernah ditolong oleh ikan tersebut

5 Ikan Ciko (ikan merah kecil) Sumpah nenek moyang untuk tidak memakan ikan
tersebut karena mereka pernah ditolong oleh ikan
tersebut. Jika ada yang makan, maka akan menderita
penyakit

kulit
4. Makanan Tabu Bagi Laki-Laki Dewasa
Makanan yang ditabukan bagi laki-laki dewasa adalah Daun kelor dan sayuran ter
ong /makanan yang mengandung Daun Kelor atau terong. Mereka mengatakan jika kelor
tersebut dimakan maka badannya akan pegal – pegal dan loyo.

C. Tabu Makanan di Sulawesi Selatan Dilihat dari Sudut Pandang Ilmu Gizi
1. Makanan Tabu Bagi Ibu Hamil
Masyarakat Sulawesi Selatan melarang para ibu hamil untuk meminum air kelapa,
memakan daun kelor, ikan, cumi-cumi, pepaya, nanas, pisang, dll. Jika ditinjau da
ri segi ilmu gizi makanan tersebut sangatlah bermanfaat bagi kesehatan ibu dan ja
nin di dalam kandungannya. Menurut penelitian dari Balittro (Balai Penelitian Tan
aman Obat dan Aromatik) diketahui kandungan nutrisi dari kelapa yang banyak m
engandung gizi esensial. Menurut hasil analisis, dalam 100 mililiter air kelapa me
ngandung Mineral sebagai berikut (dalam mg) :
 Potasium: 291
 Sodium: 42
 Klorin: 75
 Kalsium: 44
 Magnesium: 10
 Sulfur: 58
 Phosphorus: 9.20
 Iron (mg/100 gr): 6
 Copper: 26
Air kelapa selain mempunyai kandungan mineral tinggi, juga mengandung vitami
n yang larut air yaitu vitamin B Kompleks dan protein asam amino yang baik. Ber
ikut beberapa manfaat yang dapat diambil dari air kelapa bagi para ibu hamil:
a. Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh, di dalam air kelapa sangat kaya ak
an asam laurat yang dapat memerangi asam lemak turunan dan juga memil
iki efek antibakteri, antivirus dan antijamur. Jadi, ibu hamil sangat dianjur
kan agar senantiasa mengonsumsi air kelapa, karena dapat meningkatkan k
ekebalan tubuh dan juga pertumbuhan janin serta dapat mencegah infeksi f
lu, HIV, herpes, dan lainnya.
b. Membantu Mencegah Sembelit, manfaat air kelapa lainnya yakni dapat me
mbantu mencegah mulas karena air kelapa secara efektif membersihkan us
us dan saluran pencernaan sehingga meringankan ibu hamil dari mulas dan
juga sembelit.
c. Mencegah Infeksi Saluran Kemih, hampir setiap wanita sering menderita y
ang namanya infeksi saluran kemih atau biasa disebut UTI (urinary tract in
fection). Dengan mengonsumsi air kelapa dapat membantu meningkatkan
aliran dan frekuensi urin, shingga racun dalam tubuh dapat keluar dengan
mudah sekaligus mencegah terjadinya infeksi saluran kemih dan timbulny
a batu ginjal.
d. Minuman Isotonik Alami, air kelapa merupakan minuman isotonik alami y
ang dapat membantu dalam pengisian cairan dan hilangnya garam alami y
ang dilepaskan oleh tubuh. Air kelapa muda kaya dengan kandungan elekt
rolit, klorida, kalsium, potasium, magnesium, sodium, dan riboflavin. Seba
gai isotonik alami yang kaya mineral dan memiliki elektrolit sama dengan
elektrolit tubuh, air kelapa muda sangat bermanfaat untuk rehidrasi dan m
emulihkan stamina tubuh. Ibu hamil membutuhkan lebih banyak air diban
dingkan orang lain. Dehidrasi selama kehamilan dapat menyebabkan berb
agai komplikasi, termasuk sakit kepala, kram, edema dan bahkan kontraksi
yang dapat menyebabkan persalinan prematur.
e. Membantu Pencernaan, air kelapa juga dipercaya memperbaiki fungsi pen
cernaan. Selama kehamilan, plasenta memproduksi hormon progesteron y
ang memperlambat kontraksi otot lambung sehingga pencernaan pun mela
mbat. Air kelapa dapat membantu meningkatkan kecepatan pencernaan dal
am penyerapan zat gizi makro dan mikro.
f. Meningkatkan HDL, air kelapa pada dasarnya bebas lemak dan dikenal se
bagai minuman nol kolesterol. Beberapa studi telah melaporkan bahwa air
kelapa juga memiliki efek positif untuk menaikkan tingkat HDL (High-de
nsity lipoprotein), yaitu kadar kolesterol yang baik dalam tubuh.
g. Mengatasi heartburn pada ibu hamil, dada terasa panas seakan-akan terasa
seperti terbakar, itu adalah keluhan heartburn. Heartburn akan sangat men
gganggu kesehatan ibu hamil, tapi dengan mengonsumsi air kelapa keluha
n hertburn dapat teratasi.
h. Membantu mengurangi morning sickness, air kelapa dipercaya mempunya
i khasiat sebagai anti muntah, sehingga air kelapa dapat mengurangi keluh
an pusing, mual, dan muntah akibat morning sickness yang biasa terjadi pa
da usia kandungan dibawah 16 minggu.
i. Mencegah kram kaki, keluhan kram pada kaki sering dikeluhkan ibu hamil
hal ini disebabkan tubuh kekurangan kalium. Air kelapa mengandung 670
mg kalium per 330 ml sementara tubuh membutuhkan sekitar 4.700 mg sa
at hamil. Sangat dianjurkan menjaga asupan kalium disaat hamil.
j. Membantu Persalinan, sebagaimana diketahui kandungan elektrolit dari air
kelapa dapat dijadikan sebagai pengganti cairan, sehingga ibu tidak mudah
dehidrasi, dan dapat melakukan persalinan dengan lancar.
Daun Kelor mengandung lebih banyak vitamin C. Vitamin C memperkuat sist
em kekebalan tubuh kita dan melawan penyakit infeksi termasuk flu dan pilek. Bu
ah- buah yang berasa asam seperti jeruk dan lemon mengandung banyak vitamin
C. Tetapi Vitamin C daun kelor 7x lebih banyak daripada jeruk. Daun kelor meng
andung potassium. Potassium penting untuk otak dan saraf. Pisang adalah sumber
potassium yang sangat baik. Daun kelor mengandung potassium 3x lebih banyak
daripada pisang. Daun kelor kaya akan Vitamin A. Vitamin A bertindak sebagai pe
lindung melawan penyakit mata, kulit, jantung, diare,dan banyak penyakit ringan l
ainya. Wortel diketahui sangat kaya vitamin A. Tetapi vitamin A pada daun kelor 4
x lebih tinggi dari pada wortel. Daun kelor mengandung kalsium. Kalsium memba
ngun tulang dan gigi yang kuat dan membantu mencegah osteoporosis. Susu men
yediakan banyak kalsium tapi kalsium pada daun kelor 4x lebih banyak dari kalsi
um susu. Daun kelor dapat membantu membangun kembali tulang-tulang yang le
mah, mengatasi kekurangan darah dan membantu para ibu yang kekurangan gizi u
ntuk memenuhi gizi bagi bayinya.
Dari hasil analisa kandungan nutrisi dapat diketahui bahwa daun kelor memili
ki potensi yang sangat baik untuk melengkapi kebutuhan nutrisi dalam tubuh. Den
gan mengonsumsi daun kelor maka keseimbangan nutrisi dalam tubuh akan terpe
nuhi sehingga orang yang mengonsumsi daun kelor akan terbantu untuk meningka
tkan energi dan ketahanan tubuhnya.
Cumi-Cumi mengandung beberapa komponen gizi yang penting antara lain pr
otein, lemak, karbohidrat, air dan vitamin serta beberapa mineral seperti kalsium,
besi, fosfor yang dibutuhkan oleh manusia. Menurut Mahmud, et al (2005). Ditinj
au dari nilai gizi, cumi-cumi memiliki kandungan gizi yang luar biasa karena kan
dungan proteinnya cukup tinggi, yaitu 17,9 g/100 g cumi segar. Daging cumi-cum
i memiliki kelebihan dibanding dengan hasil laut lain, yaitu tidak ada tulang belak
ang, mudah dicerna, memiliki rasa dan aroma yang khas, serta mengandung semu
a jenis asam amino esensial yang diperlukan oleh tubuh. Asam amino esensial yan
g dominan adalah leusin, lisin, dan fenilalanin. Sementara kadar asam amino none
sensial yang dominan adalah asam glutamat dan asam aspartat (Nugraha, 2008).
Cumi-cumi juga mengandung beberapa jenis mineral mikro dan makro dalam
jumlah yang sangat tinggi. Kadar mineral yang terkandung pada cumi-cumi sanga
t bervariasi walaupun dalam satu spesies yang sama. Selain kaya akan protein, cu
mi- cumi juga merupakan sumber vitamin yang baik, seperti vitamin B1 (tiamin),
B2 (riboflavin), B12, niasin, asam folat, serta vitamin larut lemak (A, D, E, K). C
umi– cumi juga mengandung TMAO (Trimetil Amin Oksida) yang cukup tinggi.
Daging cumi-cumi juga banyak mengandung monoamino nitrogen yang menyeba
bkan cumi- cumi mempunyai rasa manis. Kandungan sulfur yang cukup tinggi pa
da cumi–cumi juga menyebabkan cumi-cumi berbau amis ketika mengalami perla
kuan pemasakan seperti direbus (Astawan, 2009).
Nanas adalah buah yang cukup ditakuti oleh ibu-ibu hamil karena diyakini da
pat menimbulkan keguguran. Namun, terlepas benar dan tidaknya persepsi terseb
ut, buah nanas memiliki kandungan gizi yang sangat baik bagi kesehatan tubuh. T
etapi, hingga kini belum banyak masyarakat yang menyadari besarnya manfaat bu
ah nanas bagi kesehatan tubuh. Beberapa orang bahkan beranggapan bahwa buah
nanas berpotensi menyebabkan keputihan, sehingga tidak heran jika banyak wanit
a yang menghindari mengonsumsi buah nanas. Anggapan tersebut tidak benar, ba
hkan beberapa penelitian mengungkapkan bahwa buah nanas memiliki kandungan
antioksidan dan fitokimia yang tinggi, sehingga berkhasiat untuk mengobati berba
gai gangguan kesehatan, seperti kanker, serangan jantung, wasir, pencegah penuaa
n dini, hingga mengurangi resiko stres.
Namun, dalam mengonsumsi buah nanas juga harus terukur, karena disamping
memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh, buah nanas juga memiliki pen
garuh negatif atau efek samping jika dikonsumsi dalam jumlah yang berlebihan, d
iantaranya adalah dapat menyebabkan keguguran pada wanita hamil, meningkatka
n kadar gula darah, berpotensi menimbulkan penyakit reumatik, serta dapat meng
akibatkan sakit kepala.
Kemudian salah satu makanan yang dilarang saat masa kehamilan adalah buah
pepaya. Padahal, dunia medis menyatakan bahwa buah pepaya cukup aman dikon
sumsi oleh ibu hamil untuk membantu mengatasi permasalahan pencernaan sepert
i mulas. Kandungan vitamin A dan vitamin C buah pepaya sangat bermanfaat bagi
Ibu hamil. Tapi, perlu diingat bahwa hanya pepaya yang sudah benar-benar matan
g yang boleh dikonsumsi oleh ibu hamil dan dengan jumlah tertentu. Sebaiknya A
nda konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter kandungan Anda sebelum mengk
onsumsi buah pepaya saat hamil. Hindari memakan buah pepaya yang masih mud
a karena memilii kandungan zat lateks lebih banyak dibanding yang sudah matang
Hindari makan buah pepaya selama minggu-minggu awal kehamilan karena bisa
menyebabkan keguguran. Pasalnya, pepaya memiliki zat lateks seperti prostaglan
din dan oksitosin yang umumnya digunakan untuk menginduksi persalinan.
Buah Pisang juga dilarang untuk Ibu Hamil. Faktanya di dalam buah pisang te
rdapat kandungan asam folat atau yang biasa kita kenal dengan nama vitamin B9.
Vitamin ini adalah salah jenis vitamin yang dapat larut dalam air. Asam folat ini b
ermanfaat dalam pembentukan asam nukleat dan hemoglobin. Oleh karena itu asa
m folat ini sangat bermanfaat dan penting bagi ibu hamil karena jika ibu hami kek
urangan asam folat ini maka ibu hamil akan mengalami gangguan pembentukan e
ritrosit atau sel darah merah yang akan menyebabkan anemia. Jika anemia ini teru
sberlanjut maka akan membahayakan ibu hamil dan bisa menyebabkan kematian.
Manfaat buah pisang untuk ibu hamil lainnya adalah asam folat dapat memba
ntu perkembangan selubung saraf yang membentuk sumsum tulang belakang dan
otak bagi bayi pada masa kehamilan. Asma folat ini juga akan mengurangi resiko
kelahiran prematur dan mengurangi resiko kelainan yang bisa terjadi pada bayi pa
da saat dilahirkan seperti cacat dan rendahnya berat badan. Kepastian manfaat asa
m folat yang terdapat di dalam buah pisang bisa dibuktikan dengan beberapa pene
litian yang membuktikan bahwa ibu hamil yang rutin mengkonsumsi buah pisang
pada masa kehamilannya akan mempunyai resiko 70% tidak melahirkan bayi yan
g cacat. Selain itu masih ada banyak manfaat buah pisang untuk ibu hamil yaitu se
bagai sumber energi, apalagi ibu hamil itu sangat membutuhkan energi ekstra pad
a masa kehamilan. Kandungan vitamin C yang terdapat pada buah pisang ternyata
juga bermanfaat bagi ibu hamil. Vitamin ini membantu pembentukan gusi, tulang,
pembuluh darah dan kulit pada bayi. Apalagi pada masa kehamilan, ibu hamil aka
n membutuhkan banyak vitamin C dan buah pisang bisa menjadi salah satu altern
atifnya.
2. Makanan Tabu Bagi Ibu Menyusui
Bagi masyarakat Sulawesi Selatan memakan ayam, daun kelor, udang bagi
Ibu yang sedang menyusui merupakan pantangan bagi mereka. Padahal jika diliha
t dari ilmu gizi, ayam dan udag merupakan makanan yang berprotein tinggi. Prote
in sangat dibutuhkan untuk membentuk sel-sel dalam tubuh bayi yang akan berpe
ngaruh pada tumbuh kembang anak tersebut. Selain kandungan protein yang tingg
i, udang juga mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Seperti ka
lsium, fosfor, za besi dll. Begitu juga dengan daun kelor, sebagaimana yang telah
dijelaskan pada ibu hamil, dau kelor juga mengandung vitamin C yang lebih baya
k daripada jeruk. Vitamin C memperkuat sistem kekebalan tubuh kita dan melawa
n penyakit infeksi. Selain itu daun kelor dapat membantu membangun kembali tul
ang-tulang yang lemah, mengatasi kekurangan darah dan membantu para ibu yang
kekurangan gizi untuk memenuhi gizi bagi bayinya.
3. Makanan Tabu Bagi Perempuan Dewasa
Tabu makanan tidak hanya diperuntukkan bagi ibu hamil dan menyusui di
Sulawesi Selatan, tetapi juga para perempuan dewasa. Para perempuan dewasa di
sana tidak diperbolehkan memakan mangga dan ikan. Mangga mengandung vitam
in C merupakan antioksidan yang berfungsi meningkatkan kekebalan tubuh dan m
enjaga kesehatan jaringan gusi. Daging mangga yang berwarna kuning mena
ndakan kandungan betakaroten yang tinggi, dan akan diproses menjadi vitamin A
di dalam tubuh. Dalam setiap 100 gram mangga terkandung 389 IU betakaroten y
ang juga temasuk salah satu antioksidan dan berguna untuk meningkatkan fungsi r
etina mata. Mangga juga kaya akan kalium, yang berfungsi meningkatkan fungsi
otot jantung, kontraksi otot, dan tekanan darah. Hal ini bermanfaat untuk mengura
ngi risiko stroke terutama bagi perempuan dewasa. Sedangkan ikan, mengandung
banyak sekali manfaat bagi tubuh, kandungan beberapa vitamin dan mineralnya y
ang bermanfaat untuk mempersipakan organ reproduksi perempuan. Selain itu, ka
ndungan proteinnya yang tinggi akan mengganti sel-sel yang rusak dalam tubuh, d
an protein juga penting dalam mempersiapkan organ reproduksi.
4. Makanan Tabu Bagi Laki-Laki Dewasa
Di Sulawesi Selatan laki-laki yang sudah dewasa dilarang memakan daun
kelor dan terong karena akan mneyebabkan gatal-gatal dan loyo. Seperti yang tela
h dijelaskan sebelumnya daun kelor kaya akan vitamin C, yang bermanfaat bagi si
stem kekebalan tubuh kita. Jika dilihat dari sudut pandang Ilmu Gizi, mengkonsu
msi daun kelor menyebabkan gatal hanyalah mitos masyarakat. Sedangkan terong,
belum ada penelitian ilmiah yang membuktikan hal tersebut. Mengkonsumsi tero
ng sebagai sayuran adalah tabu bagi para lelaki, karena akan memperlemah kejant
anan mereka. Hal inipun tidak tepat, karena di dalam sayuran terong baik yang be
rkulit kehijauan maupun berwarna ungu ditemukan banyak sekali khasiat positif b
agi tubuh, antara lain, tyrosine yang akan membersihkan kulit yang hiperpigmenta
si (flek hitam). Selain itu sebagai sumber karbohidrat dan banyak trace elements y
ang dikandungnya dan sangat penting untuk kesehatan.
Terong bisa meningkatkan libido seksual karena mengandung Fosfor dan
Magnesium. Patut diketahui juga, terong mengandung Saponin. Senyawa ini berp
eran dalam pembuatan hormon seks pria. Terong mempunyai nilai yang tinggi bai
k sebagai makanan maupun sebagai obat. Vitamin B2 dalam teromg jauh lebih ba
nyak daripada sayuran lain. Terong diberikan untuk menangani keluhan liver dan
meningkatkan metabolisme kolesterol.

D. Cara Mengatasi Makanan Tabu di Sulawesi Selatan


Kecukupan gizi bagi ibu hamil dan menyusui sangatlah penting untuk membantu t
umbuh kembang janin dan bayi mereka. Bagi mereka yang mempercayai pantangan-pant
angan tersebut, harus mencari alternatif lain agar zat gizi yang dibutuhkan oleh ibu dan b
ayinya tercukupi. Alternatif lain bisa berupa suplemen zat gizi yang dibutuhkan atau men
cari makanan lain yang mempunyai kandungan gizi sama dengan makanan yang dilarang.

Anda mungkin juga menyukai