Anda di halaman 1dari 1

Lembar Kerja

Nama : Bayu Dimas Saputra

Matakuliah : Design Thinking 2024

Prajab Gel 1 - 001 - Seni Budaya 13955

Tuliskan SATU pengalaman belajar Anda yang paling berkesan positif.

1. Ceritakan secara singkat tentang pengalaman belajar tersebut (apa yang dipelajari,
kapan, bersama siapa, bagaimana cara Anda belajar, apa yang saat itu Anda rasakan)

Jawab :

Pengalaman belajar yang sangat berkesan ketika saya belajar ketika saya duduk
disekolaMadrasah Tsanawiyah atau jenjang SMP, karena pada saat itu saya duduk dibangku
kelas 2 Mts saya dituntut untuk menghafal materi yang berkaitan dengan agama, namun pada
saat hafalan ini saya begitu sangat bosan. Namun ketika hafalan saya sudah selesai guru saya
menyuruh setiap siswa mempraktekkan langsung materi yang telah dihafal, contohnya saya
menghafal surat-surat pendek dan lain-lain, saya disuruh dengan guru saya untuk menjadi Imam
di masjid ketika sholat Maghrib sebelum mengaji dimulai karena guru sekolah saya juga
sekaligus guru mengaji saya. Saya yang awalnya gugup ketika memulai karena sebelumnya
saya belum tahu surat-surat apa saja yang ingin dibaca namun ketika hafalan sebelumnya saya
menjadi lancar melaksanakan Imam di masjid-musholla untuk pertama kali. Sampai saat ini
pelajaran yang telah guru saya berikan sangat berkesan untuk saya hingga saat ini bisa saya
sampaikan.

2. Menurut Anda, apa yang membuat pengalaman tersebut begitu berkesan?

Pengalaman tersebut sangat berkesan untuk saya karena sampai saat ini saya masih
merasakan pelajaran yang ia sampaikan, masih merasakan efek dari tugas-tugas berat yang ia
berikan.

3. Dari cerita pengalaman Anda dan rekan sekelas, apa yang dapat Anda simpulkan
tentang rancangan pembelajaran yang berpusat pada peserta didik?

Kesimpulan yang saya dapatkan ketika belajar tersebut adalah metode belajar bisa
dilaksanakan melalui apa saja, asalkan peserta didik mampu atau tidak terlalu mengeluh
terhadap apa yang telah diberikan tugas oleh guru. Namun guru juga harus memberikan
praktek langsung kepada peserta didik. Seperti untuk apa materi tersebut harus dipahami,
bagaimana cara mengimlementasikan untuk kehidupan sehari-hari, sehingga peserta didik
bisa merasakan manfaat belajar secara langsung dari materi/teori yang telah diberikan oleh
guru.

Anda mungkin juga menyukai