Anda di halaman 1dari 3

NOTULEN RAPAT

HARI/TANGGAL : Rabu, 16 Februari 2022


JAM : 09:30 WITA s.d. Selesai
AGENDA : Sosialisai SE Menteri PAN dan RB Nomor 28 Tahun 2021
tentang Pengembangan Kompetensi bagi Pegawai Negeri
Sipil Jalur Pendidikan

HASIL SOSIALISASI:
 Adanya urgensi transformasi pengembangan Kompetensi PNS melalui jalur
pendidikan ini dikarenakan perlunya penyelesaian permasalahan
kesenjangan kualifikasi, kompetensi, dan tuntutan kebutuhan peningkatan
bagi PNS ;
 Penyampaian dari Kepala Kantor regional X BKN, Paulus Dwi Laksono
menyampaikan bahwa dengan adanya SE Menteri PAN dan RB yang terbaru
ini nomenklatur Izin Belajar sudah ditiadakan, hanya ada Tugas Belajar.
Namun, terdapat perbedaan dari sisi pendanaan dan pembiayaan. Ada yang
didanai dengan APBN/APBN atau SUmber lainnya yang sah atau dengan
jalur mandiri. Selain itu beliau menyampaiakan SE Menteri PAN dan RB ini
terbit memberikan kemudahan bagi daerah- daerah tertentu yang tidak
memiliki perguruan tinggi dengan akreditasi Baik Sekali (akreditasi B), ;
 Tentunya kita pahami bersama bahwasannya pembinaan manajemen ASN
menurut UU no 5/2014 dilakukan berdasarkan pada merit system, satu unsur
merit system yaitu Kualifikasi dsamping kompetensi dan kinerja ;
 Berkaitan dengan Regulasi yang mengatur tentang Kualifikasi, kita
berpedoman pada SE Menpan No. 4 Thn 2013 tentang Izin Belajar dan
Tugas Belajar PNS. Kita mengenal adanya Izin Belajar dan Tugas Belajar,
dua hal yang dibedakan. Namun demikian dalam pemanfaatan pasca yang
bersangkutan selesai menyelesaikan pendidikan ada beberapa hal yang
perlakuannya sama dan ada yang tidak sama, tentunya ini harus
dikembalikan ke regulasi induknya yang mengatur tentang pendidikan,
tentang perguruan tinggi dan sebagainya. Oleh karena itu diharapkan dengan
adanya SE Menpan RB yang terbaru ini bisa mendukung proses peningkatan
kapasitas dari PNS itu sendiri;

 Semangat dari SE MenpanRB yang terbaru ini adalah untuk mempermudah


akses belajar bagi seluruh PNS, dimana PNS sangat diberikan kesempatan
untuk MERDEKA BELAJAR. Dalam SE ini akan diperbanyak konten
Pebelajaran, adanya penyederhanaan ketentuan pemberian ijin untuk belajar.
Menindaklanjuti arahan dari Presiden dan wakil Presiden tentu SE terbaru ini
mengarahkan pegawai untuk belajar dari Experiential Learning dibandingkan
formal learning ;
 Selanjutnya saat ini Kementerian PAN RB sedang merumuskan kebijakan
terkait dengan transformasi SDM Aparatur dimana salah satunya terkait
dengan kebijakan model manajemen talenta ASN. Kaitannya semangat untuk
merdeka belajaar ini dikaitkan dengan manajemen talenta SDM, bahwa nanti
saat melakukan rekrutmen melalui Talent Acquisition baik eksternal maupun
internal kita memfokuskan bahwa Pengembangan dan Retensi sangat
diperhatikan (masih diformulasikan oleh BKN);
 Pengembangan kompetensi PNS melalui jalur pendidikan ini, seyogyanya
penugasan yang diberikan oleh PPK kepada PNS dalam rangka memenuhi
kebutuhan standar kompetensi jabatan dan pengembangan karier melalui
pendidikan formal. Ini sangat terkait dengan tugas masing-masing instansi
untuk membuat rencana pengembangan kompetensi instansi/ Human Capital
Development Plan di masing – masing instansi sebagai perpanjangan tangan/
peraturan pelaksanaan terkait tugas belajar. ;
 Perbedaan dengan SE yang lama yakni Tugas Belajar dibiayai dan tidak
diberhentikan dari jabatan Dan tidak dibiayai/diberhentikan dari jabatan
mempertimbangkan kebutuhan organisasi dan sistem penyelenggaraan
pendidikan (Metode Daring, Doble agree, study research dll). Dalam kondisi
tertentu tugas belajar ini dapat dilakukan dengan tidak dibiayai/ diberhentikan
dari jabatan;
 Tujuan tugas belajar sesuai dengan SE Menpan RB 28/2021 untuk
meningkatkan kompetensi diri dan menjawab tantangan yang selalu berubah
(sesuai dengan Core Value PNS bahwa PNS harus selalu belajar dan
meningkatkan kompetensi), membantu orang lain untuk belajar lebih baik,
serta mampu melaksanakan tugas dengan kualitas terbaik. Ini semua selaras
panduan perilaku kompeten yang ada dalam Core Value BerAkhlak;
 Ada Beberapa Fleksibilitas yang diatur dalam SE MenPANRB No. 28 Tahun
2021 yang menjadi Highlight ,
a. Pegawai dapat berkuliah pada institusi berakreditasi C sepanjang
diwilayah tersebut tidak terdapat institusi pendidikan perguruan tinggi
berkreditasi B
b. Usia maksimal yang tidak dibatasi , sepanjang tidak dalam program ikatan
dinas
c. Ketika berlajar yang bersangkutan tidak dibebastugaskan (ini hal yang
cukup menarik. Jadi kembali lagi menurut pertimbangan Organisasi
apakah yang bersangkutan ini tidak harus dibebastugaskan. Sepanjang
masih dapat melakukan tugas tanggung jawabnya)
d. Mengakomodir PJJ (sepanjang prodinya disetujui oleh kemendikbudristek;
bisa dicheck di website dikti terkait program PJJ yang disahkan)
e. Pembiayaan Studi dapat melalui multi donor bahwa bisa mengakomodir
dari berbagai pembiayaan sumber dana sepanjang tidak membiayai
komponen yang sama
f. Dapat mengakomodir double agree dan study by research

DOKUMENTASI:

Anda mungkin juga menyukai