Anda di halaman 1dari 444

MODUL SBMPTN

1
MODUL SBMPTN

DAFTAR ISI
PENALARAN UMUM............................................................................... 6
KUANTITATIF........................................................................................... 22
BAHASA INGGRIS..................................................................................... 119
MATEMATIKA........................................................................................... 167
KIMIA.......................................................................................................... 221
FISIKA.......................................................................................................... 289
BIOLOGI...................................................................................................... 370
.

2
MODUL SBMPTN

CHAPTER PENALARAN UMUM

3
MODUL SBMPTN

1.1. Bacaan pada Penalaran Umum Tips


dan trik menjawab soal bacaan
1. Kesesuaian Pernyataan
• Kata kunci dalam mengerjakan soal ini adalah ketelitian dan penalaran.
• Untuk melihat kesesuaian pernyataan, hal yang dapat dilakukan adalah membaca secara
cermat dan cepat. Tidak perlu membaca keseluruhan teks.
• Lihat pernyataan-pernyataan pada pilihan jawaban.
• Perhatikan kata kunci pada setiap pernyataan di pilihan jawaban.
• Cari kalimat yang maknanya sama dengan teks.
• Pilihan jawaban yang benar:
ada pernyataan di dalam teks yang sama persis dengan pilihan jawaban atau pilihan
jawaban memiliki makna yang sama dengan pernyataan dalam teks
2. Simpulan Logis
• Kata kunci dalam mengerjakan soal ini adalah ketelitian dan penalaran.
• Untuk melihat simpulan yang paling mungkin benar, hal yang dapat dilakukan adalah
membaca secara cermat dan cepat. Tidak perlu membaca keseluruhan teks.
• Pahami paragraf yang ditanyakan pada soal.
• Sesuaikan kalimat pada pilihan jawaban dengan pernyataan-pernyataan yang terdapat pada
teks.
1.2. PENALARAN LOGIS
Logika dalam menarik kesimpulan adalah membuat kesimpulan yang didasarkan pada
pernyataan-pernyataan yang bernilai benar atau salah (Premis/Propotional logic) sehingga
kesimpulan menjadi selalu benar (Tautologi).
Menarik sebuah kesimpulan dapat dilakukan dengan 3 konsep yaitu :
1. Modus Ponens
2. Modus Tollens
3. Silogisme
Tiga konsep tersebut secara ringkas disajikan dalam tabel 1 di bawah ini
Diketahui
No Jenis Konsep Presmis 1 Premis 2 Kesimpulan
(Pernyataan 1) (Pernyataan 2)
1 Modus Ponens pq p q
2 Modus Tollens p  q ~ q ~ p
3 Silogisme pq qr pr
Jika ...A... maka ...B... ...B...
apabila ...A...

4
MODUL SBMPTN

CONTOH

Premis 1 (pq) : Jika Ani rajin belajar maka ia akan diterima di PTN.
Premis 2 (p) : Ani rajin belajar.
Kesimpulan : Ani diterima di PTN.
Premis 1 : Jika Tito rajin berlatih mengerjakan soal maka ia mendapat nilai UTBK tinggi.
Premis 2 : Tito tidak mendapat nilai UTBK tinggi.
Kesimpulan : Tito tidak rajin berlatih mengerjakan soal.

Premis 1 : Jika cuaca mendung maka pesawat tidak terbang.


Premis 2 : Jika pesawat tidak terbang penumpang akan mengembalikan tiketnya.
Kesimpulan : Jika cuaca mendung penumpang akan mengembalikan tiketnya.

LATIHAN MANDIRI 1
1. Jika Messianto rajin belajar maka ia naik kelas. Messianto tidak naik kelas. Kesimpulannya
adalah ....
(A) Messianto naik kelas
(B) Messianto rajin belajar
(C) Messianto tidak rajin belajar
(D) Messianto adalah anak gembala
(E) Tidak dapat disimpulkan
2. Jika Om Duta makan maka ia kenyang. Om Duta tidak makan. Kesimpulannya adalah ....
(A) Om Duta kenyang
(B) Om Duta tidak kenyang
(C) Om Duta sudah kenyang
(D) Om Duta diet.
(E) Tidak dapat disimpulkan
3. Diketahui premis-premis berikut:
Premis 1 : Jika siswa rajin belajar maka siswa akan mendapat nilai yang baik.
Premis 2 : Jika siswa mendapat nilai yang baik maka siswa tidak mengikuti remidial.
Premis 3 : Siswa rajin belajar. Kesimpulan dari ketiga premis tersebut adalah ....
(A) Siswa tidak mengikuti remidial.
(B) Siswa mengikuti remidial.
(C) Siswa mendapat nilai yang baik
(D) Siswa tidak mendapat nilai yang baik
(E) Siswa rajin belajar dan tidak mengikuti remidial.
4. Diketahui premis-premis berikut:
Premis 1 : Jika semua pejabat negara kuat imannya, maka korupsi tidak merajalela.
Premis 2 : Jika Korupsi tidak merajalela maka rakyat bahagia.
Premis 3 : Rakyat tidak bahagia.
Kesimpulan yang sah dari premis-premis tersebut adalah ...
(A) Semua pejabat negara kuat imannya (B) Semua
pejabat negara tidak kuat imannya.
(C) Beberapa pejabat negara tidak kuat imannya.
(D) Semua pejabat negara korupsi.
(E) Korupsi tidak merajalela

5
MODUL SBMPTN

5. Jika merasa bingung, maka harus berdiri. Jika berdiri, maka perlu mengangkat tangan.
(A) Sebagian yang berdiri merasa bingung.
(B) Semua yang mengangkat tangan tidak berdiri.
(C) Semua yang merasa bingung mengangkat tangan.
(D) Semua yang mengangkat tangan tentu berbingung.
(E) Sebagian yang merasa bingung mengangkat tangan

1.3. NEGASI/ INGKARAN (~)


Premis : Semua
~Premis : Sebagian/Ada/Beberapa ~(p ꓥ q)  ~p ꓦ ~q

Contoh : ~(p ꓦ q)  ~p ꓥ ~q
Premis : Ada orang yang tidak suka makan gorengan
(~) Semua orang suka makan gorengan

LATIHAN MANDIRI 2
1. Negasi dari pernyataan “ Beberapa Siswa SMA tidak suka belajar dengan EduRNA” adalah
….
A. Beberapa siswa SMA suka belajar dengan EduRNA.
B. Semua siswa SMA suka belajar dirumah EduRNA.
C. Semua siswa SMA suka belajar dengan EduRNA.
D. Ada siswa SMA suka belajar dengan EduRNA.
E. Semua siswa SMA tidak suka belajar dengan EduRNA.
2. Ingkaran dari pernyataan “ Matematika tidak megasyikkan atau membosankan” adalah …. A.
Matematika tidak megasyikkan dan membosankan.
B. Matematika megasyikkan dan membosankan.
C. Matematika megasyikkan atau tidak membosankan.
D. Matematika megasyikkan tetapi membosankan.
E. Matematika megasyikkan dan tidak membosankan.
3. Ingkaran dari pernyataan “Semua pasien mengharapkan sehat dan dapat beraktifitas kembali”
adalah…
A. Beberapa pasien mengharapkan sehat dan dapat beraktifitas kembali.
B. Beberapa pasien mengharapkan tidak sehat atau tidak dapat beraktifitas kembali.
C. Beberapa pasien mengharapkan sehat tetapi tidak dapat beraktifitas kembali.
D. Beberapa pasien mengharapkan sehat tetapi dapat beraktifitas kembali.
E. Semua pasien mengharapkan sehat juga dapat beraktifitas kembali.

Premis Kesimpulan Contoh


Premis 1 : Semua A  B Sebagian A  B ꓥ Premis 1 : Semua orang suka matematika
Premis 2 : Sebagian A  C Premis 2 : Sebagian orang suka biologi
C
Sebagian A  C ꓥ Kesimpulan : Sebagian orang suka bilogi
B dan matematika.

Semua A yang C  Premis 1 : Semua orang suka matematika


B

6
MODUL SBMPTN

Premis 2 : Sebagian orang suka biologi


Kesimpulan : Semua orang yang suka
biologi juga suka matematika.

Sebagian B  C Premis 1 : Semua orang suka matematika


Premis 2 : Sebagian orang suka biologi
Kesimpulan : Sebagian suka matematika
dan biologi
Premis 1 : Semua A  B Sebagian C  B Premis 1 : Semua siswa kelas X suka
Premis 2 : Sebagian C  matematika.
A Premis 2 : Sebagian yang suka kimia
adalah siswa kelas X
Kesimpulan : Sebagian yang suka kimia
juga suka matematika.

p  q ≡ ~q  Jik Anita rajin belajar maka ia lulus ujian ≡ Jika Anita tidak lulus ujian
~p maka ia tidak rajin belajar.
p  q ≡ ~p ꓦ q Jika Anita rajin belajar maka ia lulus ujian ≡ Aniti tidak rajin belajar
atau ia lulus ujian.
~ (p ꓥ q) ≡ ~p ꓦ Tidak benar Tika rajin dan pandai ≡ Tiwi tidak rajin atau tidak pandai.
~q
~(p ꓦ q) ≡ ~p ꓥ Tidak benar hari cerah atau langit berawan ≡ Hari tidak cerah dan langit
~q tidak berawan.
~(p  q) ≡ p ꓥ Tidak benar jika pria tampan maka wanita menyukainya ≡ Pria tampan
~q dan wanita tidak menyukainya.

1.4. LOGIKA MATEMATIKA

LATIHAN MANDIRI 3
1. Semua artis studio EduRNA pandai berakting dan menyanyi. Sebagian artis studio EduRNA
melawak.
(A) Sebagian artis studio EduRNA tidak pandai berakting, menyanyi dan melawak
(B) Sebagian artis studio EduRNA pandai berakting, menyanyi dan tidak suka melawak
(C) Sebagian artis studio EduRNA pandai berakting tidak menyanyi dan melawak
(D) Sebagian artis studio EduRNA pandai berakting, menyanyi dan melawak
(E) Sebagian artis studio EduRNA tidak pandai berakting, menyanyi dan tidak suka
melawak
2. Semua pekerja memakai masker. Sebagian pekerja tidak memakai sarung tangan.
(A) Ada pekerja yang tidak memakai masker, tetapi memakai sarung tangan
(B) Ada pekerja yang tidak memakai masker dan tidak memakai sarung tangan
(C) Ada pekerja yang memakai sarung tangan, meskipun tidak memakai masker
(D) Ada pekerja yang memakai masker, tetapi memakai sarung tangan
(E) Ada pekerja yang tidak memakai sarung tangan, tetapi memakai masker
3. Semua penyakit adalah petaka. Sebagian penyakit menyebabkan sedih.
(A) Semua petaka adalah penyakit.
(B) Sebagian penyakit adalah petaka.
(C) Semua petaka menyebabkan sedih

7
MODUL SBMPTN

(D) Semua penyakit menyebabkan sedih.


(E) Sebagian petaka menyebabkan sedih.
4. Semua kopral adalah militer. Sebagian kopral adalah anggota TNI AU. Jadi ....
(A) Semua anggota TNI AU berpangkat kopral
(B) Sebagian militer adalah anggota TNI AU
(C) Semua militer adalah anggota TNI AU
(D) Tidak dapat disimpulkan
(E) Sebagian kopral adalah militer
5. Semua lawak adalah tawa. Sebagian tontonan adalah lawak.
(A) Semua tontonan adalah lawak
(B) Semua tontonan membuat tawa
(C) Sebagian tontonan membuat tawa
(D) Semua yang membuat tawa adalah lawak
(E) Semua yang membuat tawa adalah tontonan

1.5. EQUIVALENSI (Kesetaraan)

LATIHAN MANDIRI 4
1. Pernyataan “ Jika EduRNA datang maka siswa merasa senang” ekuivalen dengan …
(A) EduRNA datang atau siswa merasa senang.
(B) Jika EduRNA datang maka siswa merasa tidak senang.
(C) Jika siswa merasa tidak senang maka EduRNA tidak datang.
(D) EduRNA datang atau siswa tidak merasa senang.
(E) EduRNA datang dan siswa merasa senang.
2. Pernyataan majemuk : Sungai meluap, apabila hari hujan, ekivalen dengan ……
(A) Hari hujan dan sungai meluap
(B) Jika sungai tidak meluap maka hari tidak hujan
(C) Hari tidak hujan dan sungai tidak meluap
(D) Jika hari tidak hujan maka sungai tidak meluap.
(E) Jika sungai meluap maka hari hujan
3. Pernyataan yang ekuvalen dengan “Jika beberapa siswa tidak masuk sekolah, maka pelajaran
tidak bisa berjalan dengan baik” adalah
(A) Jika pelajaran berjalan dengan baik, maka beberapa siswa tidak masuk sekolah.
(B) Jika pelajaran berjalan dengan baik, maka beberapa siswa masuk sekolah.
(C) Jika pelajaran berjalan dengan baik, maka semua siswa masuk sekolah.
(D) Jika semua siswa masuk sekolah, maka pelajaran bisa berjalan dengan baik.
(E) Jika semua siswa tidak masuk sekolah, maka pelajaran bisa berjalan dengan baik
4. Pernyataan : ′′Jika Kak Muksin rajin menabung maka Kak Muksin disayang mamah′′ ekivalen
dengan …
(A)Jika Kak Muksin disayang mamah maka Kak Muksin rajin menabung.
(B) Jika Kak Muksin tidak rajin menabung, maka Kak Muksin tidak disayang mamah.
(C) Jika Kak Muksin tidak disayang mamah maka Kak Muksin tidak rajin menabung.
(D)Jika Kak Muksin tidak rajin menabung, maka Kak Muksin disayang mamah.
(E) Kak Muksin murid nya Kak Febri

1.6. PENALARAN ANALITIS


Logika posisi digunakan untuk mengukur kemampuan abstraksi seseorang untuk
membayangkan beberapa benda atau peristiwa yang tersusun pada suatu urutan posisi sesuai
dengan kondisi yang diinginkan.

8
MODUL SBMPTN

LATIHAN MANDIRI 5
1. Harga sewa di enam blok perumahan berbeda. Rumah di Blok B lebih mahal daripada Blok A,
tetapi lebih murah daripada di Blok E. Rumah di Blok F lebih murah daripada di Blok A dan
di Blok C. Rumah di Blok D lebih mahal daripada di Blok F, tetapi lebih murah daripada di
Blok C. Harga rumah di Blok C lebih murah daripada di Blok A. Rumah yang harga sewanya
termurah kedua adalah rumah di Blok...
(A) A
(B) B
(C) C
(D) D
(E) E
2. Toko X mengadakan undian berhadiah. Terdapat lima hadiah utama dengan nomor undian 1
sampai 5. Lima orang pelanggan yaitu Ano, Bono, Lino, Seno, dan Tono berkesempatan untuk
mengambil nomor undian. Seno mendapat nomor tepat sesudah Ano, tetapi sebelum Tono.
Lino mendapat nomor terkecil. Sementara itu, bono mendapat nomor ganjil. Pelanggan yang
mendapat nomor terbesar adalah...
(A) Ano
(B) Bono
(C) Lino
(D) Seno
(E) Tono
3. Lima orang, A, B, C, D, dan E mengikuti perlombaan balap karung. B mendahului A. D
didahului oleh E. C berada di depan E. A mendahului C. juara kedua lomba balap karung
tersebut adalah...
(A) A
(B) B
(C) C
(D) D
(E) E

1.7. NUMERICAL ABILITY – PENALARAN MATEMATIS


Numerical ability test adalah tes kemampuan numerik meliputi tes aritmatika dasar
(penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian), urutan angka, dan operasi matematika
sederhana.
LATIHAN MANDIRI 6
1. Bilangan yang nilainya lebih besar dari 0,70 x 5/8 adalah...
(A) 0,35 x 5/8
(B) 0,35 x 10/8
(C) 0,35 x 12/8
(D) 0,70 x 12/16
(E) 0,70 x 10/16
2. Manakah yang paling besar ?
(A) 2/3 x 60%
(B) 4/6 x 30%
(C) 4/3 x 60%
(D) 2/3 x 30%
(E) 1/3 x 90%
3. Manakah yang paling besar ?

9
MODUL SBMPTN

10

(A) 0,2 x 1/3


(B) 0,4 x 2/4
(C) 0,12 x 1/3
(D) 0,6 x ½
(E) 0,5 x 2/6
4. Diketahui 1, 3, 5, 7, X, 13, 17. Berapa nilai X yang paling memungkinkan ? (A) 9
(B) 11
(C) 8
(D) 10
(E) 12
LATIHAN 1
Topik : Bacaan

Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 1-7 !


Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) telah hadir di Ibu Kota sejak 2015 melalui
Peraturan Gubernur DKI Jakarta Nomor 169 Tahun 2015 tentang Penanganan Prasarana dan Sarana
Tingkat Kelurahan. Mereka identik dengan sebutan pasukan oranye berkat seragam yang dikenakan
selama berdinas. Sesuai dengan Keputusan Gubernur Nomor 2331 Tahun 2016, jumlah pasukan ini
cukup banyak, yaitu mencapai 20.190 orang dan tersebar di 267 kelurahan di Jakarta. Selain pasukan
oranye, ada juga pasukan biru, hijau, dan ungu yang dibentuk berlandaskan Pergub DKI Jakarta No
212/2016. Setiap pasukan ini berada di bawah koordinasi satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang
berbeda. Pasukan oranye berada di bawah kelurahan. Adapun pasukan lain yang juga disebut pekerja
harian lepas (PHL) berturut-turut berada di bawah Dinas Pertamanan dan Pemakaman, Dinas Sumber
Daya Air, dan Dinas Sosial. Kehadiran pasukan-pasukan ini antara lain bertujuan membantu sejumlah
persoalan yang muncul di sekitar lingkungan tempat tinggal warga. Contoh persoalan itu antara lain
jalan rusak, saluran tersumbat, pohon tumbang, timbunan sampah liar, penerangan jalan, dan
gelandangan.
Saluran air dan timbunan sampah menjadi fokus sorotan warga karena kerap kali menjadi biang
kerok banjir. Banjir besar pada awal 2020 memaksa 31.232 warga Jakarta mengungsi karena rumah
mereka terendam. Warga sebenarnya juga memahami bahwa persoalan saluran air dan sampah tak lepas
dari peran aktif mereka. Persoalan kebersihan dan timbunan sampah, menurut hampir tiga perempat
warga, juga menjadi bagian dari tanggung jawab mereka. Sama halnya dengan saluran air yang dinilai
serupa oleh sekitar separuh responden. Namun, pendapat warga dapat juga dipahami sebagai
kecondongan apatisme warga terhadap kehadiran bantuan petugas PPSU dan PHL.
Kondisi itu dapat disebabkan oleh ketidakkonsistenan mereka hadir di tengah warga. Hanya
41,7 persen responden yang menemukan pasukan ini sedang bertugas di lingkungan tempat tinggal
mereka setiap hari. Ada responden lainnya yang baru menemukannya beberapa hari dalam seminggu
(16,4 persen), seminggu sekali (11,8 persen), sebulan sekali (12,2 persen), dan sisanya ada yang lebih
dari satu bulan. Berikut ditampilkan hasil kinerja PPSU menurut masyarakat berdasarkan hasil survei
bulan Desember 2019-Februari 2020.

10
MODUL SBMPTN

11

1. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan


Berdasarkan paragraf 1, manakah di bawah ini pernyataan yang benar?
(A) Petugas PPSU bertujuan untuk membantu Dinas Pertamanan dan Pemakaman, Dinas Sumber
Daya Air, dan Dinas Sosial.
(B) Pasukan oranye, biru, hijau, dan ungu berada di bawah koordinasi satuan kerja perangkat
daerah (SKPD) yang sama.
(C) Hanya pasukan oranye yang termasuk dalam petugas penanganan prasarana dan sarana tingkat
kelurahan.
(D) Pasukan oranye turut serta menjadi pekerja harian lepas (PHL) yang berada di bawah Dinas
Pertamanan dan Pemakaman, Dinas Sumber Daya Air, dan Dinas Sosial.
(E) Jalan rusak, saluran mampat, pohon tumbang, timbunan sampah liar, penerangan jalan, dan
gelandangan wajib ditangani oleh petugas PPSU setempat.
2. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan paragraf 1, jika terdapat timbunan sampah liar di sekitar tempat tinggal warga,
manakah di bawah ini simpulan yang BENAR?
(A) Persoalan timbunan sampah liar di tempat tinggal warga akan diselesaikan oleh para pasukan
oranye.
(B) Pemerintah akan memerintahkan pekerja harian lepas untuk menyelesaikan permasalahan
tersebut.
(C) Para warga akan mengerahkan pasukan oranye, biru, hijau, dan ungu untuk membersihkan
timbunan sampah liar tersebut.
(D) Sampah liar di sekitar tempat tinggal warga menjadi tanggung jawab masyarakat yang tinggal
di lingkungan tersebut.
(E) Dinas Pertamanan dan Pemakaman, Dinas Sumber Daya Air, dan Dinas Sosial turut serta untuk
membantu permasalahan timbunan sampah liar.
3. Subtopik: Simpulan Logis
Berdasarkan paragraf 2, apabila warga tidak memahami bahwa persoalan saluran air dan sampah
tidak lepas dari peran aktif mereka, manakah di bawah ini simpulan yang paling mungkin BENAR?

11
MODUL SBMPTN

12

(A) Warga harus sadar dan bertanggung jawab atas kebersihan saluran air dan sampah.
(B) Warga akan berterima dengan dampak yang akan diterimanya.
(C) Pemerintah akan mengambil alih permasalahan tentang saluran air dan sampah di lingkungan
sekitar warga.
(D) Terjadi permasalahan saluran air dan timbunan sampah sehingga menyebabkan banjir.
(E) Warga akan merasa tanggung jawab saat terjadi banjir, dengan cara membersihkan lingkungan
sekitar akibat banjir.
4. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan paragraf 1, manakah pernyataan di bawah ini yang PALING MUNGKIN benar
mengenai Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) ?
(A) Sengaja dibuat oleh pemerintah agar masalah kebersihan di daerah Jakarta terselesaikan setiap
harinya.
(B) Pemerintah ingin PPSU mengatur tentang penanganan prasarana dan sarana di tingkat
kelurahan.
(C) Turut serta membantu pihak lain, seperti Dinas Pertamanan dan Pemakaman, Dinas Sumber
Daya Air, dan Dinas Sosial.
(D) Membentuk pasukan dengan warna yang berbeda-beda agar mudah dihafal oleh masyarakat
sekitar.
(E) Permasalahan jalan rusak, saluran tersumbat, pohon tumbang, timbunan sampah liar,
penerangan jalan, dan gelandangan dapat ditangani PPSU.

12
MODUL SBMPTN

13

5. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan


Berdasarkan diagram kinerja petugas PPSU, persentase tanggapan untuk kinerja petugas PPSU
yang memiliki perbedaan antara 0,8 persen adalah ….
(A) Biasa saja dan sangat cepat, tetapi kerja asal-asalan
(B)Sangat cepat, pekerjaan memuaskan, dan biasa saja
(C)Sangat lambat, hasil pekerjaan tidak memuaskan, dan keberadaan petugas tidak menentu
(D) Sangat cepat, tetapi kerja asal-asalan, dan biasa saja
(E) Keberadaan petugas tidak menentu, tetapi kerja asal-asalan
6. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan diagram puas atau tidak puas dengan kinerja PPSU di atas, apa yang PALING
MUNGKIN terjadi jika persentase paling tinggi adalah tidak tahu/tidak jawab?
(A) Banyak PPSU yang tidak bekerja sehingga banyak masyarakat yang tidak melihat atau
mengetahui kinerja dari PPSU.
(B) Sebagian masyarakat yang beranggapan bahwa PPSU itu sebenarnya tidak ada di lingkungan
sekitar.
(C) Masyarakat tidak peduli dengan kinerja PPSU sehingga tidak menganggap kehadiran PPSU di
lingkungan masyarakat.
(D) Kinerja PPSU dianggap sangat berpengaruh terhadap pelestarian lingkungan sehingga banyak
masyarakat yang tidak menyadarinya.
(E) Pemerintah tidak memberitahukan kepada masyarakat bahwa sekarang ini sudah ada pekerja
PPSU.
7. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan diagram kinerja petugas PPSU, persentase manakah yang berada pada posisi kedua
terendah dalam diagram tersebut?
(A) Sangat lambat dan hasil pekerjaan tidak memuaskan
(B) Keberadaan petugas tidak menentu
(C) Sangat cepat, tetapi kerja asal-asalan
(D) Tidak tahu/tidak jawab
(E) Biasa saja
Cermati teks berikut ini untuk menjawab soal nomor 8 – 14!
BEBAS | Indonesia akan segera bergabung dalam blok perdagangan bebas Regional
Comprehensive Economic Partnership (RCEP). Negara-negara yang tergabung dalam RCEP ini yakni
Indonesia, Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina, Vietnam, Myanmar, Kamboja, Brunei
Darussalalam, Laos, Tiongkok, Jepang, Korea Selatan, India, Australia, dan Selandia Baru.
RCEP bakal jadi blok dagang terbesar di dunia setelah Trans-Pacific Partnership (TPP) kehilangan
Amerika Serikat (AS). Kerja sama ini bakal meliputi 3,5 miliar penduduk dunia dengan total produk
domestik bruto (PDB) gabungannya mencapai AS $49,5 triliun atau setara dengan 40 persen dari PDB
dunia. Lewat perjanjian ini, terdapat peluang menghilangkan hambatan perdagangan baik dari sisi tarif
maupun non tarif. Meski, kemungkinan Indonesia hanya akan menjadi pasar perlu diantisipasi.
Dari 14 negara RCEP, Indonesia mampu mencetak surplus dagang terhadap 9 negara. Artinya, nilai
ekspor yang dicatat Indonesia terhadap negara-negara tersebut lebih tinggi dibandingkan nilai
impornya. Tapi Indonesia juga perlu mewaspadai catatan defisit dagang dengan 6 negara anggota RCEP
lainnya, terutama dengan Tiongkok, Singapura dan Thailand. Nilai impor Indonesia dengan
negaranegara tersebut lebih tinggi jika dibandingkan dengan nilai ekspornya.

13
MODUL SBMPTN

14

Sumber : https://lokadata.id/artikel/infografik-indonesia-ikut-kongsi-dagang-terbesar-dunia
8. Negasi dari pernyataan-pernyataan di bawah ini yang berkenaan dengan kebenaran isi paragraf di
atas adalah …..
(A) Indonesia mampu mencetak surplus dagang terhadap 9 negara
(B) Indonesia masih mewaspadai 6 negara yang memiliki nilai impornya dibandingkan dengan
nilai ekspornya
(C) Pedagangan bebas RCEP akan menjadi blok dagang terendah di dunia jika TPP kehilangan
Amerika Serikat
(D) Tiongkok termasuk ke dalam negara yang tergabung dalam RCEP
(E) Indonesia mampu mencetak surplus lebih banyak dibandingkan defisit
9. Negara non-Asia Tenggara yang termasuk ke dalam daftar negara yang tergabung pada blok dagang
RCEP, yaitu ….
(A) Vietnam
(B)Filipina
(C)Singapura
(D) Tiongkok
(E) Laos

10. Apa yang mungkin terjadi jika Indonesia hanya mampu mencetak surplus dagang terhadap kurang
dari 9 negara mitra ?
(A) Indonesia tidak akan tergabug dalam blok perdagangan bebas RCEP
(B) Indonesia memiliki negara defisit lebih dari 6 negara
(C) Nilai ekspor perdagangan Indonesia terhadap negara Singapura akan naik
(D) Korea Selatan tidak lagi menjadi negara yang termasuk ke dalam daftar neraca surplus
Indonesia
(E) Thailand akan menyusul negara Vietnam dalam daftaran neraca surplus Indonesia
11. Jika jumlah ekspor negara Selandia Baru ditambah sebesar 1% saja, maka apa yang akan terjadi?
(A) Tidak adanya perubahan yang berpengaruh terhadap daftar negara mitra Indonesia yang
memiliki nilai dagang defisit
(B) Selandia Baru akan menempati posisi ke-7 dalam daftar negara mitra Indonesia yang memiliki
nilai dagang surplus
(C) Selandia Baru tetap memiliki nilai impor yang lebih tinggi dibandingkan nilai ekspornya

14
MODUL SBMPTN

15

(D) Selandia Baru menempati posisi terakhir dalam daftar negara mitra Indonesia yang memiliki
nilai dagang surplus
(E) Negara Selandia Baru tidak lagi menjadi negara yang terdaftar dalam negara mitra Indonesia
yang memiliki nilai dagang surplus
12. Dari diagram batang di atas, kita bisa simpulkan bahwa ….
(A) Kamboja dan Myanmar memiliki persamaan presentase dalam nilai dagang impor Indonesia
(B) Indonesia memiliki nilai ekspor yang sangat rendah terhadap negara India
(C) Singapura menjadi negara yang paling sedikit nilai dagang impor terhadap Indonesia
(D) Indonesia harus mengusahakan kenaikan nilai ekspor dengan negara Jepang agar bisa
menambah daftaran negara mitra yang memiliki nilai dagang surplus
(E) Australia menduduki posisi ke-4 setelah Thailand dalam daftar negara mitra Indonesia yang
memiliki nilai dagang defisit
13. Negasi pernyataan yang BENAR jika nilai ekspor negara Filipina berkurang 5% adalah ….
(A) Filipina akan menempati posisi setelah Vietnam dalam daftaran negara mitra Indonesia yang
nilai dagangnya surplus
(B) Filipina tidak lagi menjadi negara mitra Indonesia yang memiliki nilai ekspor yang tinggi
dibandingkan nilai impornya
(C) Tidak ada perubahan jumlah negara mitra dengan nilai dagang surplus
(D) Filipina memiliki nilai impor lebih rendah dibandingkan nilai ekspornya
(E) Negara Myanmar menempati posisi setelah negara Filipina dalam daftar negara mitra Indonesia
yang memiliki nilai dagang surplus
14. Negara manakah yang memiliki nilai impor kurang dari 5%, kecuali ….
(A) Brunei Darussalam
(B) Selandia Baru
(C) Myanmar
(D) Laos
(E) Australia
Teks berikut ini untuk menjawab soal nomor 15 – 20.
Dampak Digitalisasi Layanan Konsumen, Perusahaan Bisa Hemat Biaya 70%
PT Vads Indonesia mencatat, perusahaan bisa menghemat biaya operasional hingga 70% jika
mengadopsi layanan konsumen berbasis digital. Biaya untuk membayar pegawai pun bisa berkurang.
Vads Indonesia merupakan perusahaan pengelola layanan call center. “Saya pernah buat perbandingan,
hasilnya (perusahaan) bisa berhemat hingga 70%,” kata Chief Marketing Officer (CMO) Vads
Indonesia Deddy Hermansyah saat konferensi pers di Jakarta, Selasa (1/10).
Berdasarkan riset International Business Machines (IBM) pada 2018, layanan digital customer
dapat memangkas biaya tenaga kerja hingga 30%. Selain itu, pelayanan pelanggan diklaim meningkat
hingga tiga kali lipat jika menggunakan teknologi. Hal senada disampaikan oleh Pendiri sekaligus CEO
Botika Ditto Anindita. Berdasarkan riset internal Botika, biaya pelayanan konsumen dari sekitar 35%
mitranya turun hingga 30%. “Penekanan kami adalah bagaimana bisa melayani mitra perusahaan secara
cepat melalui sistem yang ada," kata dia.
Botika sendiri menawarkan layanan percakapan berbasis komputasi awan (cloud computing)
dan kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI), yakni chatbot. Ditto mengklaim, pengguna bisa
mengakses layanan keuangan seperti cek saldo dan transaksi lewat layanannya. "Bahkan, perusahaan
bisa menekan biaya operasional, meningkatkan customer engagement dan experience, dan
mengembangkan layanan lainnya menggunakan teknologi analisis dari data konsumen,” kata dia.
Regional Sales Director South East Asia Genesys Hunady Budihartono menambahkan,
pengalaman pelanggan (customer experience) dalam mengembangkan bisnis. "Karena kalau itu tidak
tercapai, akan berpengaruh terhadap nilai merek (brand value),” katanya. Data internal Genesys
menunjukkan, 80% konsumen rela membayar lebih untuk pengalaman yang lebih baik. Lebih dari 50%
pelanggan bakal berpindah ke merek lain karena pengalaman transaksinya buruk. Dampak positif

15
MODUL SBMPTN

16

layanan konsumen berbasis digital juga dirasakan oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu). “Dengan
teknologi, layanan dapat menjadi lebih efisien dari sisi waktu, biaya, dan administrasi," kata Kepala
Biro Humas Kemenkeu Nufransa Wira Sakti.
Sumber:https://katadata.co.id/berita/2019/10/01/dampak-digitalisasi-layanan
konsumenperusahaanbisa-hemat-biaya-70.
15. Pernyataan yang PALING MUNGKIN BENAR adalah . . .
(A) Penggunaan layanan digital dapat menghemat biaya riset produk
(B) Botika menawarkan layanan karyawan untuk membalas pesan secara cepat dan mudah
(C) Penekanan operasional perusahaan salah satunya dikarenakan layanan digital
(D) Artificial intelligence dapat membantu Kepala Biro Humas Kemenkeu dalam pelayanannya
(E) Dampak customer experience tidak berpengaruh besar pada produk
16. Pernyataan yang PALING TIDAK BENAR adalah . . .
(A) Layanan dari Botika dapat memangkas biaya hingga 30%
(B) Layanan cek saldo dibantu oleh fitur artificial intelligence
(C) Kemenkeu merasakan dampak positif
(D) Dapat memangkas biaya karyawan
(E) CMO Vads Indonesia menghadiri konferensi pers di Jakarta
17. Pada paragraf 2, hal yang PALING TIDAK MUNGKIN adalah . . .
(A) Riset IBM tahun ini memberikan data bahwa layanan digital dapat memangkas biaya
operasional
(B) Pihak Botika mengklaim kenaikan jumlah pelanggan
(C) Penurunan sekitar 5% terjadi karena perubahan layanan digital customer
(D) Penggunaan teknologi memberikan efek baik terhadap jumlah pelanggan
(E) Botika melakukan riset internal terhadap dampak perubahan layanan digital
18. Apa yang MUNGKIN terjadi jika Perusahaan tidak membuat layanan digital customer?
(A) Perusahaan dapat menghemat biaya pelayanan konsumen
(B) Perusahaan tidak dapat mendapatkan keuntungan materil dari pelanggan
(C) Menurunnya efektivitas penggunaan dana operasional
(D) Membuat waktu, biaya, dan administrasi lebih efisien
(E) Botika melakukan riset mengenai artificial intelligence
19. Persentase pengguna yang akan memilih produk lain jika tidak mendapatkan customer experience
yang buruk . . . .
(A) 20%
(B) 30%
(C) 40%
(D) 50%
(E) 60%
20. Yang bukan merupakan faktor penting yang dapat mengembangkan bisnis layanan digital dari
bacaan diatas adalah . . . .
(A) Teknologi
(B) Pengalaman pengguna
(C) Efisiensi waktu
(D) Efisiensi biaya
(E) Efisiensi marketing
Teks berikut ini untuk menjawab soal nomor 21 - 27
Program E-Smart Kemenperin Jangkau 5.945 IKM dalam Dua Tahun
Kementerian Perindustrian telah menjalankan Program e-Smart yang menjangkau 5.945
industri kecil dan menengah (IKM) sepanjang 2017-2018. Program yang memberikan edukasi
pemanfaatan teknologi digital itu ditargetkan menjangkau 10 ribu pelaku IKM sampai akhir tahun 2019.
Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah, dan Aneka (IKMA) Kementerian Perindustrian Gati
16
MODUL SBMPTN

17

Wibawaningsih menyatakan, omzet para pelaku usaha hasil Program e-Smart IKM mencapai Rp 2,37
miliar. "Sejak Januari 2017 lalu, e-Smart menyiapkan IKM nasional bisa go digital atau menuju revolusi
industri 4.0,” kata Gati dalam keterangan resmi, Selasa (2/4).
Dia menjelaskan IKM sangat penting untuk mendongkrak daya saing di kancah global.
Peningkatan daya saing IKM lokal juga menjadi prioritas dalam peta jalan Making Indonesia 4.0.
Pelatihan e-Smart IKM telah terlaksana pada 34 provinsi. Kementerian Perindustrian menggandeng
Bank Indonesia, BNI, Google, Asosiasi E-commerce (idEA), serta Kementerian Komunikasi dan
Informatika. Selain itu, pemerintah daerah juga ikut serta membantu Program e-Smart.
“Program e-Smart IKM juga telah bekerja sama dengan marketplace seperti Bukalapak,
Tokopedia, Shopee, BliBli, Blanja.com, Ralali, dan Gojek Indonesia,” ujar Gati. Selanjutnya, Program
e-Smart IKM bakal memberikan pelaku usaha kesempatan untuk kerja sama dengan ATT Group selaku
Authorized Global Partner Alibaba.com di Indonesia. Kerja sama juga meliputi pelatihan pemasaran
online dalam Alibaba serta pertukaran data dan informasi dalam e-Smart IKM.
Berdasarkan data Sensus Ekonomi tahun 2016 dari Badan Pusat Statistik, IKM berjumlah 4,4
juta unit usaha, atau sekitar 99 persen dari seluruh unit usaha industri. Sektor industri mikro, kecil, dan
menengah menyerap 10,5 juta tenaga kerja, atau sekitar 65% tenaga kerja sektor industri secara
keseluruhan. Gati berharap program e-Smart IKM akan memacu para pelaku usaha supaya tidak
tertinggal dalam tren transaksi online dalam situs jual beli. "Sehingga, semakin banyak produk-produk
IKM lokal yang kompetitif dan banyak mengisi di pasar e-commerce,” ujarnya.
Sumber:https://katadata.co.id/berita/2019/04/02/program-e-smart-kemenperin-jangkau5945-
ikmdalam-dua-tahun.
21. Berdasarkan paragraf 1, manakah dibawah ini pernyataan yang paling MUNGKIN BENAR . . .
(A) Akhir tahun 2019, Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka (IKMA) menyatakan
omzet para pelaku usaha hasil program e-Smart IKM mencapai Rp 2,37 miliar
(B) Sepanjang 2017-2018, dalam 1 tahun, 5.945 IKM mendapatkan Program e-Smart
(C) E-Smart membantu IKM agar go digital
(D) Tahun-tahun berikutnya IKM akan bertambah menjadi dua kali lipat dari yang sekarang (E)
Program e-Smart akan berhenti tahun ini
22. Berdasarkan paragraf 2, manakah dibawah ini pernyataan yang paling MUNGKIN BENAR . . .
(A) Pemerintah daerah juga ikut melatih e-Smart kepada masyarakat
(B) Industri 4.0 menjadi salah satu tujuan
(C) Kementrian Komunikasi dan Informatika meggandeng Bank Indonesia, BNI, GOogle, Asosiasi
E-commerce (idEA)
(D) Rp2,37 miliar adalah omzet yang didapatkan para pelaku e-Smart IKM (E) Globalisasi IKM
23. Berdasarkan paragraf 3, manakah dibawah ini pernyataan yang paling TIDAK MUNGKIN
BENAR . .
(A) Bukalapak bekerjasama dengan Program e-Smart
(B) Pelaku usaha dapat bekerjasama dalam rangka pertukaran data dan informasi
(C) Dari kerjasama dengan ATT group, IKM dapat dilatih cara pemasaran online di marketplace
seperti Bukalapak, Tokopedia, Blibli, dll
(D) Tidak hanya Gojek yang membantu program ini
(E) Alibaba.com tidak bekerja sama secara langsung dalam program ini
24. Berdasarkan paragraf 4, hal yang PALING MUNGKIN BENAR adalah . . .
(A) Direktur Jenderal IKMA berharap program e-Smart memacu pelak usaha supaya meninggalkan
tren onlinenya
(B) BPS menunjukan industri mikro menyerap kurang dari 10 juta tenaga kerja pada tahun 2016
(C) Lebih dari 50% industri menengah keatas menyerap tenaga kerja sektor industri secara
keseluruhan
(D) Google salah satu yang digandeng BI untuk melakukan pelatihan e-Smart IKM
(E) Saat ini, sudah banyak produk-produk IKM yang kompetitif

17
MODUL SBMPTN

18

25. Menurut BPS, IKM saat ini berjumlah 4,4 juta, Apa yang akan terjadi jika pada awkhir tahun 2019
sekitar 0.25% sudah go digital ?
(A) program e-Smart tidak berjalan semestinya
(B) ATT Group akan menghentikan kerjasama
(C) Merapainya target Program e-Smart
(D) Pelatihan akan dialihkan ke marketplace nasional
(E) kurangnya supervisi dari pemerintah terhadap perkembangan IKM
26. Apa yang BUKAN menjadi tujuan dari program e-Smart ?
(A) go digital
(B) partnership dengan alibaba.com
(C) mendongkrak daya saing di kancah global
(D) mengejar tren transaksi online
(E) memberikan pelatihan
27. Jika omzet para pelaku usaha sudah terbiasa dengan teknologi, pernyataan yang paling TIDAK
SESUAI adalah . . .
(A) Program e-Smart gagal dijalankan oleh pemerintah
(B) meningkatnya produk lokal yang kompetitif
(C) Program e-Smart dapat membantu dengan efektif
(D) pasar e-commerce nasional maupun internasional dapat diisi oleh IKM Indonesia
(E) marketplace makin ingin membantu program e-Smart karena akan membantu operasional
mereka juga
Teks berikut ini untuk menjawab soal nomor 28 – 34.
Pepsi dan Coca-Cola, dari Perang hingga Kompak Rambah Bisnis Baru
Pendapatan Coca-Cola Company turun sejak tahun 2013, dan total penurunannya sebesar
33,65% dalam enam tahun. Sedangkan pendapatan PepsiCo, tumbuh tipis setelah turun pada 2015.
Persaingan memang terus berlanjut, meskipun dari segi branding, survei menyatakan merek Coca-Cola
sudah jauh lebih unggul. Akan tetapi, penurunan konsumsi minuman bersoda telah membuat kedua
perusahaan kompak merambah bisnis baru untuk terus bertumbuh. Seiring langkah tersebut, Pepsi
mencatatkan kinerja pendapatan usaha yang relatif lebih stabil, berbanding terbalik dengan CocaCola
yang tampak tertekan dengan pendapatan yang terus menurun.
Mengutip statista.com, pendapatan tahunan PepsiCo tumbuh tipis setelah mengalami
penurunan pada 2015. Tahun lalu, pendapatan PepsiCo tercatat US$ 64,66 miliar, naik 1,8%
dibandingkan tahun sebelumnya, atau naik 2,53% dalam empat tahun. Saat ini, perusahaan memiliki
beragam merek. Sebanyak 60% di antaranya adalah produk makanan, dan sisanya minuman. Di sisi
lain, pendapatan Coca-Cola Company tercatat terus merosot sejak 2013. Pada tahun 2018, pendapatan
Coca-Cola Company tercatat hanya sebesar US$ 31,86 miliar, turun 10% dibandingkan periode sama
tahun lalu, atau anjlok total 33,65% dalam enam tahun. Saat ini, perusahaan tersebut memiliki lebih
dari 500 merek, termasuk Sprite dan Columbia Pictures.
Meski pendapatannya merosot, tetapi minuman unggulan Coca-Cola Company, yaitu
CocaCola, tercatat sebagai merek minuman bersoda paling bernilai di dunia pada 2018. Berdasarkan
data yang dikumpulkan statistita.com, nilai merek Coca-Cola mencapai US$ 30,38 miliar, mengalahkan
Pepsi yang berada di posisi kedua dengan nilai US$ 20,03 miliar. Sedangkan merek Sprite yang berada
dalam satu payung bisnis dengan Coca-Cola berada di posisi keenam dunia dengan nilai US$ 4,42
miliar, mengalahkan rivalnya Mountain Dew yang satu grup dengan Pepsi. Mountain Dew berada di
posisi kedelapan dunia, dengan nilai US$ 3,3 miliar. (Diadaptasi dari:
https://katadata.co.id/berita/2019/10/03/pepsi-dan-coca-cola-dari-peranghingga-kompak-
rambahbisnis-baru)
28. Berdasarkan teks bacaan tersebut, pernyataan yang paling BENAR adalah ….
(A) Nilai merek Pepsi mengalahkan Coca-Cola.
(B) Pendapatan PepsiCo naik sejak tahun 2013.

18
MODUL SBMPTN

19

(C) Pendapatan Coca-Cola Company turun pada tahun 2015.


(D) Pendapatan Coca-Cola Company lebih besar dari PepsiCo.
(E) Pendapatan tahunan PepsiCo naik 1,8% pada tahun 2015
29. Berdasarkan teks bacaan tersebut, pernyataan yang paling TIDAK BENAR adalah ….
(A) Penurunan pendapatan Coca-Cola Company sebesar 33,65% sejak tahun 2013
(B)Coca-Cola lebih laku daripada Pepsi.
(C) Sebanyak 40% merek perusahaan PepsiCo adalah minuman.
(D) Nilai merek Coca-Cola pada tahun 2018 sebesar US$ 31,86 miliar.
(E) Pertumbuhan pendapatan PepsiCo lebih baik daripada Coca-Cola Company.
30. Berdasarkan paragraf ketiga, pernyataan yang paling TIDAK SESUAI adalah …
(A) Coca-Cola lebih terkenal dari Pepsi.
(B)Pendapatan PepsiCo lebih besar dari Coca-Cola Company.
(C)Pendapatan Coca-Cola Company tahun 2018 lebih kecil dari tahun sebelumnya.
(D) Pendapatan PepsiCo pada tahun 2018 lebih besar dari tahun sebelumnya.
(E) Columbia Pictures adalah anak perusahaan dari Coca-Cola Company.
31. Berdasarkan paragraf terakhir, pernyataan yang paling SESUAI dengan bacaan tersebut adalah
….
(A) Pendapatan Pepsi lebih besar dari Coca-Cola.
(B)Coca-Cola adalah minuman bersoda paling bernilai kedua di dunia pada tahun 2018.
(C)Nilai merek Coca-Cola berada di urutan enam dunia.
(D) Sprite dan Mountain Dew berada di bawah naungan perusahaan yang sama.
(E) Pepsi adalah pesaing terberat Coca-Cola
32. Apa yang paling TIDAK MUNGKIN terjadi apabila pendapatan PepsiCo terus naik?
(A) Selisih pendapatan PepsiCo dengan Coca-Cola Company semakin besar.
(B)Anak perusahaan PepsiCo akan semakin banyak.
(C)Mountain Dew akan semakin laku.
(D) Secara keseluruhan, Coca-Cola Company akan sulit bersaing dengan PepsiCo.
(E) Keuntungan PepsiCo akan semakin besar.
33. Apa yang paling MUNGKIN terjadi apabila konsumsi minuman bersoda oleh masyarakat terus
menurun?
(A) Nilai merek Pepsi akan tetap naik.
(B)Nilai merek Coca-Cola akan tetap naik.
(C)Coca-Cola akan semakin laku.
(D) Pendapatan merek Pepsi akan menurun.
(E) Tidak akan ada dampak apa-apa.
34. Apa dampak yang terjadi akibat penurunan konsumsi minuman bersoda terhadap kedua perusahaan
tersebut?
(A) Penjualan produk Coca-Cola dan Pepsi tetap stabil.
(B)Coca-Cola Company dan PepsiCo mencari peluang bisnis baru.
(C)Pembelian produk Mountain Dew bertambah.
(D) Pembelian produk Sprite bertambah.
(E) Pendapatan Coca-Cola Company dan PepsiCo menurun dari tahun sebelumnya
Teks berikut ini untuk menjawab soal nomor 35 – 40.
Inflasi Maret 2019 Sebesar 0,11%, Salah Satunya Karena Tiket Pesawat
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat terjadi inflasi bulanan sebesar 0,11% pada Maret 2019.
Dengan perkembangan tersebut, maka inflasi 2019 sebesar 0,35%, sedangkan inflasi tahun ke tahun
2,48%. Salah satu penyebabnya adalah kenaikan harga tiket pesawat. Kepala BPS Suhariyanto menilai,
inflasi tahun ke tahun yang sebesar 2,48% masih lebih rendah dibandingkan dengan posisi tahun-tahun
sebelumnya. Pada Maret tahun lalu, inflasi YoY sebesar 3,40%, sementara pada 2017 inflasinya 3,61%.

19
MODUL SBMPTN

20

"Jadi angka inflasi 2,48%, menunjukkan inflasi terkendali," kata Suhariyanto di kantornya, Jakarta,
Senin (1/4). Kenaikan harga tiket pesawat ini, berkontribusi pada inflasi sebesar 0,03% pada Maret
2019. Dengan begitu, sektor Transportasi, Komunikasi, dan Jasa Keuangan mengalami inflasi sebesar
0,10% dan menyebabkan andil pada inflasi oleh sektor ini sebesar 0,02%. Suhariyanto mengatakan,
kenaikan harga tiket pesawat yang terjadi sejak awal tahun membuat inflasi di Ambon mencapai yang
tertinggi dibanding kota lainnya, yaitu 0,86%.
Menurut dia, kenaikan harga tiket pesawat ini termasuk tidak biasa karena sudah berlangsung
sejak awal tahun 2019. Padahal sebelumnya kenaikan harga tiket pesawat yang berpengaruh pada
inflasi hanya terjadi saat situasi-situasi tertentu seperti libur anak sekolah. "Tapi, kemarin sudah keluar
Peraturan Menteri Perhubungan yang mengubah batas bawah. Mudah-mudahan akan membuat tarif
angkutan udara lebih stabil," katanya. Meski menjadi salah satu penyebab terjadinya inflasi,
Suhariyanto menegaskan, inflasi Maret 2019 penyebab utamanya adalah kenaikan harga bawang
merah, bawang putih, dan cabai merah yang menyebabkan terjadinya inflasi. Kenaikan harga bawang
merah berkontribusi pada inflasi sebesar 0,06%, bawang putih 0,04%, dan cabai merah 0,01%. Meski
sumbangan terhadap terhadap inflasinya tinggi, namun kelompok bahan makanan sebenarnya tidak
memberikan andil pada inflasi, malah kelompok ini terjadi deflasi sebesar 0,01% pada Maret 2019. Hal
tersebut terjadi karena penurunan harganya, seperti beras, daging ayam ras, dan ikan segar,
masingmasing mengalami deflasi 0,03%.
Hasil survei Bank Indonesia (BI) menunjukkan tingkat inflasi pada pekan keempat Maret 2019
mencapai 0,14% secara bulanan (month to month) dan mencapai 2,51% secara tahunan (year on year).
Sementara sejak awal tahun, inflasi masih terjaga 0,39% (year to date). Deputi Gubernur BI Dody Budi
Waluyo mengatakan inflasi tersebut salah satunya terdorong oleh kenaikan tarif tiket pesawat. Namun,
dia menilai kontribusi angkutan udara terhadap inflasi masih kecil. "Kontribusinya sekitar 0,02%," kata
dia di Kompleks BI, Jakarta, Jumat (29/3). Pemerintah dan BI telah menargetkan inflasi tahun ini berada
di rentang 2,5% hingga 4,5%, atau sama dengan target tahun lalu. Pada 2018, inflasi mencapai 3,13%
atau di bawah titik tengah target. Inflasi tersebut juga tercapai di tengah gejolak nilai tukar rupiah pada
2018. Tahun depan, target inflasi diharapkan bisa ditekan lebih rendah lagi di rentang 2% hingga 4%.
Sumber : https://katadata.co.id/berita/2019/04/01/inflasi-maret-2019-sebesar-011-salahsatunyakarena-
tiket-pesawat.
35. Apakah yang bukan merupakan "Akibat tiket Pesawat naik" ?
(A) Inflasi tahun ini menjadi 0,35%
(B) Penyebab utama dari inflasi
(C) Inflasi tidak hanya saat liburan anak-anak sekolah
(D) Ambon inflasi tertinggi dibanding kota kota lain
(E) Tidak ada jawaban yang benar (Semua opsi merupakan akibat)
36. Berdasarkan paragraf 1, pernyataan yang PALING BENAR adalah . . .
(A) Total inflasi Maret menjadi 0,35% pada Maret 2019
(B) Inflasi 0,11 persen dikarenakan naiknya tiket pesawat
(C) Inflasi di Ambon membuat tiket untuk pergi ke Ambon menjadi yang paling mahal
(D) Dari teks di atas, inflasi tertinggi pada bulan yang sama terjadi dua tahun lalu (E) Inflasi saat
ini tidak terkendali
37. Berdasarkan paragraf 2, pernyataan yang paling TIDAK BENAR adalah . . .
(A) Jika kenaikan harga tiket pesawat ini tidak berlangsung sejak awal tahun 2019, maka itu adalah
hal yang biasa
(B) Salah satu alasan tiket pesawat naik adalah peraturan Menteri
(C) Penurunan harga beras, daging ayam ras, dan ikan segar membuat deflasi sebesar 0,01%
(D) Masing-masing dari kelompok bahan makanan mengalami deflasi 0,03%
(E) Dinaikannya tiket kereta memiliki harapan untuk menstabilkan tarif angkatan udara
38. Berdasarkan paragraf 3, manakah pernyataan yang paling BENAR . . .
(A) kecilnya kontribusi kenaikan tiket pesawat untuk inflasi

20
MODUL SBMPTN

21

(B) Pada pekan keempat Maret 2019, tingkat inflasi adalah 0,14% menurut Badan Pusat Statistik
(C) Naiknya inflasi mendorong kenaikan harga tiket pesawat
(D) Inflasi tidak akan terjadi jika tiket pesawat tidak naik
(E) Pemerintah dan BI berharap target inflasi dari tahun 2018 tetap sama
39. Dalam teks tersebut, apakah kontributor inflasi kedua tertinggi
(A) Kenaikan tiket pesawat
(B) Bawang merah
(C) Bawang putih
(D) Cabai merah
(E) Cabai hijau
40. Jika tahun depan harga tiket pesawat turun tetapi inflasi berada di rentang 5%, maka pernyataan
yang tidak mungkin terjadi adalah . . .
(A) Adanya kontributor lain yang lebih berkontribusi banyak terhadap inflasi
(B) Target tidak tercapai
(C) Tiket pesawat tidak berpengaruh pada inflasi
(D) Tarif angkatan udara bisa saja sudah stabil
(E) Karena kemungkinan tingkat inflasi tahun ini 2,51% maka peningkatan tersebut
memperlihatkan efektivitas pemerintah

Teks berikut ini untuk menjawab soal nomor 41 – 47.


Riset UI: Tokopedia Ciptakan 1,14 Juta Lapangan Kerja Baru Tahun Ini
Persebaran Lapangan Kerja yang dihasilkan Tokopedia 2018
Sumber : LPEM FEUI, 11 Oktober 2019
NTB 3

Sulawesi Selatan 7,2

Sumatra Utara 21,7

Bali 25,7

Jawa Timur 112,5

Jawa Barat 172,3

DKI Jakarta 207,1

0 50 100 150 200 250


Lapangan Kerja (dalam satuan ribu)

Riset Lembaga Penyelidikan Ekonomi dan Masyarakat Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Universitas Indonesia (LPEM FEB UI) memperkirakan Tokopedia menciptakan 1,14 juta lapangan
kerja baru akhir tahun ini. Hal ini sejalan dengan jumlah mitra penjual di platform ecommerce itu yang
rerata meningkat 150,4% per tahun. Wakil Direktur LPEM FEB UI Kiki Verico menjelaskan,
Tokopedia membuka 857 ribu lapangan pekerjaan sepanjang tahun lalu. Dari jumlah tersebut, 309 ribu
di antaranya menjadikan Tokopedia sebagai sumber penghasilan utama. “Tokopedia menciptakan
10,3% dari total lapangan pekerjaan baru di Indonesia pada tahun lalu,” kata dia dalam acara Super
Ecosystem Tokopedia di Djakarta Theater, Jakarta, Kamis malam (10/10). Persebaran lapangan kerja
tersebut antara lain di DKI Jakarta (207.117), Jawa Barat (172.348), Jawa Timur (112.488), Sumatera
Utara (21.746), Bali (25.699), Sulawesi Selatan (7.194), dan Nusa Tenggara Barat (3.001).
Saat ini, Tokopedia menggaet 6,4 juta mitra penjual. Jumlah tersebut meningkat dibanding
tahun lalu yang sebanyak 5 juta. Sekitar 86,55% merupakan pedagang baru dan 94% termasuk dalam

21
MODUL SBMPTN

22

kategori ultra mikro atau omzetnya di bawah Rp100 juta per tahun. “Dari sisi pemberdayaan ekonomi,
Tokopedia terbukti mampu meningkatkan penjualan hingga 22%,” kata dia. Kenaikan penjualan mitra
di beberapa daerah di luar Jawa bahkan signifikan. Gorontalo dan Jambi misalnya, mencapai 55,09%
dan 41,88%. Kiki mencatat, 38,6% mitra penjual di Tokopedia memproduksi barang dagangannya
sendiri. Sekitar 77,4% bahan baku yang digunakan oleh para produsen itu berasal dari domestik.
Yang menarik, ia mencatat bahwa tiga dari 10 pembeli di Tokopedia berbelanja untuk kegiatan
produksi. Konsumen produktif ini mayoritas berasal dari luar Pulau Jawa. Contohnya, 54,55%
konsumen Tokopedia dari Bengkulu membeli produk untuk memproduksi barang lain. Data itu sejalan
dengan temuan LPEM FEB UI bahwa transaksi di wilayah tengah dan timur Indonesia berasal dari
bagian barat. Sebanyak 56% konsumen di bagian barat, membeli produk buatan masyarakat timur
Tanah Air. Begitu juga dengan wilayah tengah. Sebanyak 54% konsumen di bagian barat membeli
produk buatan masyarakat tengah Indonesia. Dalam hal ini, menurutnya Tokopedia membuka pasar
bagi para pedagang di bagian tengah dan timur Tanah Air. Co-Founder sekaligus CEO Tokopedia
William Tanuwijaya mengatakan, tujuan awal perusahaan adalah memudahkan masyarakat dalam
memulai usaha. “Bagi kami, Makassar lebih penting daripada Manila, Sukanagara lebih penting
dibanding Singapura. Maka, kami sebagai perusahaan teknologi Indonesia akan terus berkomitmen
menjadi lebih relevan dan bermanfaat untuk Indonesia,” kata dia.
(Sumber : https://katadata.co.id/berita/2019/10/11/riset-ui-tokopedia-ciptakan-114juta-lapangan-
kerjabaru-tahun-ini).
41. Pernyataan di bawah ini yang paling SESUAI dengan bacaan adalah ….
(A) Rata-rata kenaikan jumlah mitra penjual Tokopedia per tahunnya adalah sebesar 10,3%.
(B) Kiki Verico adalah Co-Founder dari Tokopedia.
(C) Mayoritas pembeli di Tokopedia berasal dari luar Jawa.
(D) Rata-rata usaha mitra penjual di Tokopedia adalah usaha ultra mikro.
(E) Menurut LPEM FEB UI, Tokopedia diperkirakan dapat menciptakan total sebanyak 857 ribu
lapangan pekerjaan baru sampai akhir tahun ini.
42. Berdasarkan grafik data statistik yang diberikan, pernyataan berikut yang paling TIDAK BENAR
adalah ….
(A) Jumlah lapangan kerja yang diciptakan Tokopedia pada tahun 2018 di Jawa Barat lebih banyak
dari di Jawa Timur.
(B) Selisih lapangan kerja yang dihasilkan di DKI Jakarta dengan di Bali berjumlah sekitar 182,4
ribu.
(C) Lapangan kerja yang paling banyak tercipta adalah di DKI Jakarta.
(D) Ada perbedaan sekitar 59,8 ribu lapangan kerja yang diciptakan oleh Tokopedia pada tahun
2018 antara Jawa Barat dengan Jawa Timur.
(E) Lapangan kerja yang tercipta di NTB adalah yang paling sedikit di dalam grafik data statistik
tersebut.
43. Pernyataan yang paling TIDAK SESUAI dengan paragraf dua adalah …. (A) Kenaikan penjualan
mitra Tokopedia di Jambi sebesar 41,88%.
(B) Kenaikan penjualan mitra Tokopedia di Gorontalo sebesar 55,09%.
(C) Sekitar 61,4% mitra penjual di Tokopedia tidak memproduksi barangnya sendiri.
(D) Sekitar 22,6% bahan baku yang digunakan oleh mitra penjual Tokopedia tidak berasal dari
dalam Indonesia.
(E) Keuntungan penjualan naik sebesar 22% dibanding tahun sebelumnya.
44. Pernyataan di bawah ini yang paling BENAR menurut paragraf tiga adalah ….
(A) 7 dari 10 pembeli di Tokopedia membeli barang untuk kegiatan konsumsi.
(B) 54,55% pembeli di Tokopedia yang berasal dari luar Jawa menggunakan barang yang dibelinya
untuk kegiatan produksi.
(C) 56% konsumen Indonesia bagian Barat membeli produk dari Indonesia bagian Tengah

22
MODUL SBMPTN

23

(D) Tokopedia ingin menjadi perusahaan yang lebih berguna dan bermanfaat bagi Indonesia
ketimbang bagi daerah lain di luar Indonesia.
(E) Tokopedia memudahkan mitra penjualnya yang berasal dari Indonesia Barat untuk menjajakan
produknya kepada konsumen di Indonesia bagian Tengah dan Timur.
45. Di bawah ini, mana yang paling mungkin BUKAN merupakan dampak positif dari keberadaan
Tokopedia bagi masyarakat?
(A) Menciptakan lapangan pekerjaan baru.
(B) Mempermudah sebagian masyarakat untuk melakukan kegiatan produksi.
(C) Meningkatkan pendapatan per kapita.
(D) Mempermudah konsumen membeli barang dari penjual yang berada jauh dari tempatnya.
(E) Memudahkan penjual dari Indonesia bagian Tengah maupun Indonesia bagian Timur untuk
bersaing dalam pasar Indonesia.
46. Berapa banyak penjual di Tokopedia yang omzetnya di bawah 100 juta rupiah per tahun?
(A) 4,7 juta
(B) 4,327 juta
(C) 857 ribu
(D) 6,016 juta
(E) 5,539 juta
47. Berapa jumlah mitra baru Tokopedia 2018 yang TIDAK menjadikan Tokopedia sebagai sumber
mata pencaharian utama?
(A) Sekitar 857 ribu
(B) Sekitar 309 ribu
(C) Sekitar 548 ribu
(D) Sekitar 1,14 juta
(E) Sekitar 207 ribu
Teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 48 – 54.
Dirilis Usai Lebaran, LinkAja Siapkan Fitur Pembayaran hingga Pinjaman
Antara melaporkan, LinkAja berencana menyediakan layanan pinjaman (lending) melalui
platformnya pada 2020. Namun, Danu belum mau menjelaskan secara rinci mengenai tambahan
layanan tersebut. Apalagi, LinkAja harus mengajukan izin ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) jika ingin
menyediakan layanan tersebut.
Layanan pinjaman yang kan disediakan LinkAja asudah lebih dulu dilakukan oleh pesaingnya,
GoPay, namun dalam bentuk cicilan. Go-Pay menggandeng PT Mapan Global Reksa (Findaya) untuk
menyediakan fitur cicilan. Kemudian OVO menyusul langkah Go-Pay dengan menguji coba layanan
cicilan. OVO pun mengakuisisi dengan fintech pinjaman, yakni Indonusa Bara Sejahtera atau Taralite
untuk menyediakan layanan cicilan. Lewat kerja sama ini, OVO bisa mengintegrasikan platformnya
dengan Taralite. Dengan begitu, pengguna OVO bisa mengajukan pinjaman ke Taralite lewat platfom
bernuansa ungu tersebut. Pengguna OVO juga bisa mencicil produk yang dibeli lewat e-commerce
seperti Tokopedia.
Dalam hal layanan pembayaran, LinkAja menyediakan layanan bayar tagihan seperti listrik, air,
dan internet, transaksi di mitra, moda transportasi hingga pembelian di e-commerce. Pengguna juga
bisa melakukan transfer uang ke sesama pelanggan dan ke nasabah bank BUMN. LinkAja juga
menyediakan layanan pembayaran untuk transportasi. Di antaranya Blue Bird, Kereta Api Indonesia,
Trans Semarang, dan Railink. Layanan seperti ini lebih dulu disediakan oleh Go-Pay dan OVO untuk
pembayaran transportasi di Gojek dan Grab.
Saat ini, pengguna terdaftar LinkAja mencapai 32 juta. Pengguna aktifnya mencapai tiga juga.
LinkAja juga sudah bekerja sama dengan 131 mitra di Indonesia. Aplikasi OVO tersedia di 115 juta
perangkat di 303 kota di seluruh Indonesia. OVO juga hadir di 90% mall di Indonesia, termasuk
hypermarket, department store, kedai kopi, bioskop, operator parkir, jaringan rumah sakit terkemuka,

23
MODUL SBMPTN

24

serta mendukung layanan transportasi bersama Grab. OVO pun sudah menggaet lebih dari 500 ribu
mitra.
Lalu, Go-Pay sudah merangkul 300 ribu mitra yang 40% di antaranya merupakan Usaha Mikro,
Kecil, dan Menengah (UMKM). Setengah dari transaksi di platform Gojek menggunakan Go-Pay.
Gojek merupakan induk usaha Go-Pay, yang aplikasinya sudah diunduh 142 juta kali di Indonesia.
Sumber :https://katadata.co.id/desysetyowati/digital/5e9a5192bc436/dirilis-usai-lebaran-
linkajasiapkan-fitur-pembayaran-hingga-pinjaman.
48. Berdasarkan paragraf pertama dan kedua, YANG PALING MUNGKIN BENAR adalah...
(A) Danu menjelaskan bahwa LinkAja akan membuka layanan pinjaman
(B)OJK tidak menyetujui layanan pinjaman LinkAja
(C)LinkAja sudah meluncurkan layanan, tapi belum rinci
(D) OJK bekerjasama dengan LinkAja untuk memberi pinjaman
(E) LinkAja sedang mengajukan izin pelayanan ke OJK
49. Jika Go-Pay menawarkan layanan pinjaman, maka...
(A) Grab juga menawarkan layanan cicilan
(B) GoPay menggandeng PT Mapan Global Reksa
(C) OVO ikut mengkuisisi dengan fintech pinjaman
(D) Bisa hutang saldo GoPay
(E) Bisa hutang abang ojol dengan Gopay
50. Di dalam teks menjelaskan bahwa dengan LinkAja, pengguna bisa melakukan...
(A) Mengajukan pinjaman
(B)Cicilan di semua marketplace online
(C)Membayar tagihan listrik dengan cicilan
(D) Pembayaran transportasi
(E) Transfer antar hanya sesama LinkAja
51. Berdasarkan teks, yang TIDAK MUNGKIN BENAR adalah...
(A) Pengajuan pinjaman di OVO hanya bisa melalui Taralite
(B)Pengguna LinkAja bisa membayar transportasi di Gojek dan Grab
(C)PT Mapan Global Reksa (Findaya) membantu GO-PAY menawarkan layanan pinjaman
(D) Bentuk pinjaman dari GOPAY hanya berupa cicilan
(E) Bisa melakukan cicilan Tokopedia dengan OVO.
52. Berdasarkan paragraf 4 dan 5, manakah pernyataan yang PALING MUNGKIN benar adalah...
(A) 142 juta jiwa mitra yang merupakan hasil dari 40% orang-orang UMKM
(B) Setemgah transaksi UMKM sudah menggunakan Go-Pay, karena Go-Pay sudah
merangkul 300 ribu mitra
(C)Pengunduh atau tersedianya aplikasi di HP, OVO lebih banyak dibandingkan GOJEK
(D) OVO sudah mulai masuk ke ranah bisnis hypermart
(E) Grab membantu OVO untuk merah lebih dari 500 mitra.
53. Jika tahun depan sudah lebih dari 700 ribu mitra yang bekerjasama dengan Gopay, maka pernyataan
yang PALING TIDAK MUNGKIN BENAR adalah...
(A) Meningkatnya jumlah unduhan aplikasi
(B)Lebih dari 2 kali lipat perkembangan mitra
(C)Akan lebih dari 40% mitra yang berasal dari UMKM
(D) Bertambahnya pengguna
(E) Go-Pay akan lebih tekenal
54. Jika OVO akan semakin berkembang di berbagai faktor, hal yang PALING MUNGKIN TERJADI
adalah...
(A) OVO memenangkan persaingan pasar dengan GOPAY
(B)OVO tetap tidak akan mengalahkan LinkAja
(C)Tidak dapat bekerjasama dengan Grab lagi
24
MODUL SBMPTN

25

(D) Turunnya mitra walaupun masih lebih dari GOPAY


(E) Bermitranya mall baru di Indonesia
Informasi di bawah ini untuk menjawab soal nomor 55 – 60
Internet Indonesia kalah Cepat dari Laos dan Myanmar

Laporan Open Signal 2020 mencatat, kecepatan unduh ponsel pintar Indonesia berada pada
peringkat 7 di ASEAN dengan rata-rata kecepatan 9.90 Mbps. Ranking dan kecepatan Indonesia
terhitung lebih baik ketimbang Thailand (peringkat 8, rata-rata kecepatan 9.20 Mbps), Filipina
(peringkat 9, rata-rata kecepatan 8.50), dan Kamboja (peringkat 10, rata-rata kecepatan 8.00).
Namun, ranking dan kecepatan Indonesia masih tertinggal dari enam negara Asia Tenggara
lainnya. Jangankan dengan Singapura, bahkan dibanding Vietnam (peringkat 2, rata-rata kecepatan
20.60 Mbps), Laos (peringkat 3, rata-rata kecepatan 17,10 Mbps), Malaysia (peringkat 6, rata-rata
kecepatan 11 Mbps), kita masih kalah.
Adapun, dilihat dari pertumbuhan kecepatan internet (2019-2020), Malaysia mengalami
penurunan 4,8 persen. Tahun 2019, rata-rata kecepatan unduh negeri Jiran sebesar 11.5 Mbps.
Penurunan ini tidak terlepas dari adanya lockdown (karantina wilayah) pada pekan ketiga Maret 2020
lalu akibat Covid-19, yang membuat kecepatan internet menurun, karena jumlah penggunanya
melonjak, banyak pekerja yang melakukan pekerjaannya dari rumah dengan menggunakan koneksi
internet.
Di luar kebijakan lockdown, dampak yang dirasakan akibat lambatnya internet pun beragam.
Seperti misalnya, jumlah waktu yang hilang karena koneksi internet buruk, serta berdampak besar pada
pertumbuhan dan hasil bisnis. Akibatnya, pelaku bisnis maupun masyarakat sipil mesti membayar uang
ekstra untuk koneksi fiber cepat. Michigan University juga menyebutkan, koneksi internet yang lambat
atau akses terbatas dari rumah di daerah pedesaan dapat menyebabkan siswa tertinggal secara akademis.
Kemunduran pendidikan dapat berdampak signifikan pada keberhasilan akademis, penerimaan di
perguruan tinggi, dan peluang karier.
Untuk meningkatkan kualitas internet dalam negeri, pemerintah melalui Kementerian
Informasi dan Informatika telah mengoperasikan proyek Palapa Ring tahun 2019, setelah ide tersebut
mulai dieksekusi pada 2015. Proyek Palapa Ring merupakan bagian dari Infrastruktur ‘Tol Langit’ yang
menghubungkan 514 kota/kabupaten di Indonesia dengan jaringan serat optik. Proyek tersebut
bertujuan memastikan ketersediaan internet cepat untuk peningkatan kompetensi SDM dan
menghubungkan masyarakat Indonesia. Termasuk daerah kategori terdepan, tertinggal, dan terluar
(3T). Namun, tampaknya pemerintah masih memiliki pekerjaan rumah atas proyek ini. Pasalnya
operator seluler urung menggunakan layanan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Palapa Ring. Ini

25
MODUL SBMPTN

26

lantaran jaringan backbone Palapa Ring sejauh ini tidak bisa langsung dipakai oleh operator seluler
karena dibutuhkan feeder dari titik base transceiver station (BTS) operator seluler ke titik jaringan
Palapa Ring tersedia.
55. Berdasarkan paragraf 1, pernyataan yang MUNGKIN BENAR adalah...
(A) Kecepatan Indonesia tertinggal dari negara – negara di Asia Tenggara
(B) Kecepatan internat Indonesia lebih maju dari Malaysia karena mengalami penurunan 4,8%
(C) Indonesia memiliki kecepatan Internet paling tertinggal dibandingkan negara di ASEAN
(D) Kecepatan unduh Indonesia lebih baik dari Filipina
(E) Kecepata unsuh Indonesia paling maju jika dibandingkan negara-negara di ASEAN
56. Yang BUKAN penyebab penurunan kecepatan internet di Indonesia adalah...
(A) Adanya lockdown wilayah sejak pekan ketiga Maret 2020
(B) Jumlah pengguna internet meningkat
(C) Negara yang tertinggal
(D) Adanya Covid-19
(E) Semua aktivitas dilakukan dari rumah menggunakan internet
57. Jika kecepatan internet Laos 34,2 Mbps, maka... (A) Laos menjadi negara paling tertinggal
(B) Kecepatannya lebih baik dari Singapura
(C) Laos menduduki peringkat tertinggi di ASEAN
(D) Mengalami penurunan dari 2019 ke 2020
(E) Menduduki peringkat 2 sebelum Veietnam
58. Yang mengalami pertumbuhan 2019-2020 paling tinggi adalah...
(A) Malaysia
(B) Kamboja
(C) Singapura
(D) Vietnam
(E) Thailand
59. Negara yang memiliki tugas terberat untuk memperbaiki kecepatan internetnya adalah... (A)
Indonesia
(B)Thailand
(C)Singapura
(D) Malaysia
(E) Laos
60. Jika feeder dari titik base transceiver station (BTS) operator seluler ke titik jaringan Palapa Ring
tersedia, maka...
(A) Operator seluler tidak dapat menggunakan layanan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL)
Palapa Ring.
(B) Ketersediaan internet cepat terganggu
(C) Layanan Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Palapa Ring dapat digunakan
(D) Hubungan masyarakat Indonesia di daerah 3T terganggu
(E) Kualitas internet di Indonesia lambat
Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 61 – 67 !
SMK merupakan pendidikan menengah vokasi yang dianggap sebagai pencipta sumber daya
manusia terampil dan bermutu, masih harus menghadapi rentetan panjang persoalan. Idealnya, sekolah
menengah kejuruan (SMK) didesain untuk menciptakan lulusan yang siap masuk dunia kerja dengan
kemampuan teknis yang mereka miliki. Sementara, SMK justru tercatat sebagai salah satu penyumbang
pengangguran tertinggi.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2019, tingkat pengangguran terbuka (TPT)
selama lima tahun terakhir mengalami penurunan 0,90 persen. Namun, jika dilihat dari pendidikan yang
ditamatkan, tenaga kerja yang tidak terserap pasar kerja paling tinggi justru dari lulusan SMK. Pada
Agustus 2019, TPT lulusan SMK sebesar 10,42 persen turun 0,82 persen dari tahun sebelumnya (11,24
26
MODUL SBMPTN

27

persen). Persentase itu cukup berjarak dengan TPT SMA (7,92 persen). Sementara secara kuantitas,
jumlah lulusan siswa SMK tahun ajaran 2018/2019 sekitar 1,4 juta, berada di bawah lulusan SMA yang
sekitar 1,5 juta.
Pengangguran lulusan SMK ini menjadi pekerjaan rumah dunia pendidikan, mengingat saat ini
ekonomi Indonesia ditopang oleh sektor industri dengan kontribusi terhadap perekonomian nasional
hampir 20 persen. Semestinya, lulusan SMK banyak diserap di sektor industri manufaktur ini.
Sementara itu, pemerintah kini kian gencar menambah jumlah SMK untuk menjawab kebutuhan era
industri keempat. Beberapa strategi digunakan pemerintah untuk memenuhi tantangan itu. Pemerintah
membekukan penambahan SMA, membuka SMK baru, dan bahkan mengonversi SMA menjadi SMK.
Strategi tersebut membuahkan hasil jumlah SMK dan siswa SMK semakin meningkat.
61. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan paragraf 1, manakah di bawah ini pernyataan yang BENAR?
(A) Lulusan SMK dapat mengembangkan kemampuan teknisnya saat sudah berada di dunia kerja.
(B) Lulusan SMK lebih banyak menjadi pengangguran dibandingkan dengan lulusan pendidikan
lainnya.
(C) SMK telah banyak menciptakan sumber daya manusia yang terampil untuk dunia kerja
sehingga memudahkan para pencari kerja.
(D) Banyaknya pengangguran diakibatkan oleh lulusan SMK yang tidak terampil dan bermutu
dalam dunia kerja.
(E) Sumber daya manusia yang tampil dan bermutu untuk dunia kerja dihasilkan oleh lulusan
pendidikan SMK.
62. Subtopik: Simpulan Logis
Berdasarkan paragraf 1, jika lulusan SMK tercatat sebagai penyumbang tenaga kerja terbaik di
Indonesia, manakah di bawah ini simpulan yang BENAR?
(A) Lulusan SMK sudah terbukti merupakan manusia yang terampil dan bermutu.
(B) Banyak lulusan SMK yang tidak menganggur dan mendapat pekerjaan.
(C) Banyak orang yang lebih memilih jenjang pendidikan SMK dibandingkan yang lain.
(D) SMK menjadi pendidikan yang diinginkan semua orang.
(E) Kemampuan teknis yang dimiliki oleh lulusan SMK dibanggakan semua orang.
63. Subtopik: Simpulan Logis
Berdasarkan paragraf 1, apabila lulusan SMK tidak siap untuk masuk dunia kerja dengan
kemampuan teknis yang mereka miliki, manakah di bawah ini simpulan yang PALING MUNGKIN
benar?
(A) Lulusan SMK tersebut tidak terampil dan bermutu.
(B) Pihak sekolah gagal dalam mendidik siswa sehingga tidak sesuai dengan tujuannya.
(C) Kemampuan teknis yang dimiliki siswa tersebut tidak diterima dalam dunia kerja.
(D) Lulusan SMK tersebut termasuk dalam penyumbang pengangguran di Indonesia.
(E) Orang tersebut menjadi permasalahan yang dimiliki oleh lulusan SMK pada sekarang ini.
64. Berdasarkan paragraf 2, pada tahun berapa tingkat pengangguran mengalami penurunan 0,90
persen? (A) 2014
(B) 2015
(C) 2019
(D) 2014-2018
(E) 2015-2019
65. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan paragraf 2, berapa persen penurunan lulusan SMK yang tidak terserap pada kerja
mulai dari tahun sebelum 2019 sampai tahun 2019?
(A) 0,90 persen
(B) 10,42 persen
(C) 0,82 persen

27
MODUL SBMPTN

28

(D) 7,92 persen


(E) 11, 24 persen
66. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan paragraf 3, manakah pernyataan di bawah ini yang PALING MUNGKIN benar
mengenai strategi pemerintah terhadap pendidikan SMK?
(A) Tidak lagi menghasilkan lulusan yang hanya menjadi pengangguran.
(B) Semua pendidikan sekolah menengah atas akan dikonservasi menjadi SMK.
(C) Lulusan SMK akan berkontribusi terhadap perekonomian nasional.
(D) Era industri keempat akan diisi dengan lulusan SMK yang berkualitas.
(E) Pemerintah menjadikan SMK kontributor perekonomian pada era industri keempat.
67. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Masalah yang dibicarakan pada paragraf ketiga adalah ….
(A) pengangguran lulusan SMK
(B) pekerjaan rumah dunia pendidikan terhadap pengangguran lulusan SMK
(C) strategi pemerintah terhadap lulusan SMK
(D) penambahan jumlah SMK
(E) pembekuan SMA
Teks berikut untuk nomor 68 – 70.
COVID-19, penyakit pernapasan yang disebabkan virus corona baru, telah menyebar ke setiap
benua kecuali Antartika. Tidak terlalu lama setelah virus pertama kali ditemukan pada akhir Desember
2019, laboratorium mengalihkan pandangan mereka ke arah pengobatan. Namun, saat ini, tidak ada
obat untuk virus corona COVID-19 ini, dan perawatan didasarkan pada jenis perawatan yang diberikan
untuk influenza (flu musiman) dan penyakit pernapasan parah lainnya, yang dikenal sebagai "perawatan
suportif," menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), seperti dikutip dari
Livescience, Senin (16/3/2020). Perawatan ini pada dasarnya mengobati gejala, yang sering dalam
kasus COVID-19 melibatkan demam, batuk dan sesak napas. Dalam kasus-kasus ringan, ini mungkin
berarti istirahat dan mengonsumsi obat penurun demam seperti acetaminophen (Tylenol) untuk
mengurangi gejala.
Di rumah sakit, dokter dan perawat kadang-kadang merawat pasien COVID-19 dengan obat
antivirus oseltamivir, atau tamiflu, yang tampaknya menekan reproduksi virus setidaknya dalam
beberapa kasus. Ini agak mengejutkan, virolog Michigan Tech Ebenezer Tumban mengatakan kepada
Live Science, karena tamiflu dirancang untuk menargetkan enzim pada virus influenza, bukan pada
virus corona. National Institutes of Health telah memulai uji klinis di Pusat Medis Universitas Nebraska
untuk menguji remdesivir antivirus untuk COVID-19, menurut pengumuman lembaga tersebut pada 25
Februari 2020. Di China, dokter juga sedang menguji serangkaian anti-virus corona lain yang awalnya
dirancang untuk mengobati Ebola dan HIV, lapor Nature Biotechnology.
Ventilator meniupkan udara ke paru-paru melalui masker atau tabung yang dimasukkan langsung ke
tenggorokan. Sebuah studi New England Journal of Medicine terhadap 1.099 pasien rawat inap dengan
coronavirus di China menemukan bahwa 41,3% membutuhkan oksigen tambahan dan 2,3%
membutuhkan ventilasi mekanik invasif. Glukokortikoid juga diberikan kepada 18,6% pasien infeksi
virus Corona COVID-19. Pengobatan ini sering digunakan untuk mengurangi peradangan dan
membantu membuka saluran udara selama penyakit pernapasan. Belum ada vaksin untuk virus corona
yang menyebabkan COVID-19. Para ilmuwan sedang berupaya mengembangkan satu, kata Hilary
Marston, seorang petugas medis dan penasihat kebijakan di Institut Nasional Alergi dan Penyakit
Menular (NIAID), mengatakan dalam webcast Sekolah Kesehatan Masyarakat Harvard TH Chan,
Senin (2 Maret).
Pada 14 Maret 2020, dokter di Seattle merekrut sukarelawan untuk berpartisipasi dalam uji
klinis untuk vaksin eksperimental untuk COVID-19 yang sedang dikembangkan oleh perusahaan
bioteknologi Moderna Therapeutics. Namun, ahli etika biomedis khawatir bahwa langkah kritis dalam
pengembangan vaksin mungkin terlewati. Untuk mempercepat vaksin, para peneliti tidak pertama-tama

28
MODUL SBMPTN

29

menunjukkan bahwa vaksin itu memicu respons kekebalan pada hewan, suatu langkah yang biasanya
diperlukan sebelum pengujian pada manusia, Live Science sebelumnya melaporkan.
Sementara itu, para peneliti mulai menguji vaksin eksperimental pada tikus percobaan pada
hari yang sama ketika mereka mulai merekrut orang untuk uji klinis, lapor Stat News. Tikus-tikus itu
memang menunjukkan respons kekebalan yang mirip dengan yang dipicu oleh vaksin eksperimental
untuk virus korona MERS-CoV terkait. (Vaksin bekerja dengan mengatur sistem kekebalan tubuh Anda
untuk mengenali virus seperti SARS-CoV-2 sebagai musuh dan melakukan serangan terhadapnya.).
Meski begitu, dokter tidak yakin seberapa cepat "pelacakan cepat" ini akan mempercepat waktu yang
dibutuhkan untuk mengembangkan dan membawa vaksin semacam itu ke pasar. Sebelum vaksin
eksperimental ini bekerja, Marston mengatakan tidak akan mengharapkan vaksin dalam waktu
dekat."Jika semuanya bergerak secepat mungkin, hal tercepat yang mungkin terjadi adalah sekitar satu
setengah sampai dua tahun. Itu adalah perkiraan optimis," kata Marston.
(Diadaptasi dari: liputan6.com/global/read/4202584/menanti-obat-dan-vaksin-virus-corona-covid-
19sudah-sejauh-mana)
68. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan paragraf kedua, pernyataan yang benar adalah …
(A) Perawatan pasien COVID-19 oleh dokter dan perawat di rumah sakit dilakukan dengan
antibakteri oseltamivir, atau tamiflu.
(B) Tamiflu dapat menekan virus dengan merusak materi genetik dan menekan reproduksi inang.
(C) Virus corona bukan merupakan target tamiflu, yang menjadi targetnya adalah virus influenza.
(D) National Institutes of Health telah memulai uji klinis di Pusat Medis Universitas Alaska yang
melakukan pengujian terhadap remdesivir antivirus untuk COVID-19.
(E) Dokter sedang menguji serangkaian anti-virus corona lain yang awalnya dirancang untuk
mengobati SARS dan HIV di China.
69. Subtopik: Kesesuaian Pernyataan
Berdasarkan teks tersebut, pernyataan di bawah ini yang PALING MUNGKIN benar adalah …
(A) COVID-19 yang merupakan penyakit pernapasan telah menyebar ke setiap benua termasuk
Antartika.
(B) Saat ini sudah ada obat untuk virus corona COVID-19 ini dan perawatan yang dilakukan adalah
jenis perawatan yang diberikan untuk influenza (flu musiman).
(C) Para dokter mulai menguji vaksin eksperimental pada tikus percobaan dan pada hari berikutnya
mereka mulai merekrut orang untuk uji klinis.
(D) Ahli etika biomedis khawatir bahwa langkah kritis dalam pengembangan vaksin mungkin
terlewati.
(E) Glukokortikoid yang diberikan kepada 41,6% pasien infeksi virus corona, pengobatan ini juga
sering digunakan untuk mengurangi peradangan dan membantu membuka saluran udara selama
penyakit pernapasan.
70. Persentasi pasien infeksi Corona (COVID 19) yang tidak diberikan glukokortikoid sebesar...
(A) 41,3 %
(B) 2,3 %
(C) 18,6 %
(D) 81,4 %
(E) 100 %

LATIHAN 2
Topik : PENALARAN LOGIS
Silogisme, Ekivalensi, Ingkaran, Logika

29
MODUL SBMPTN

30

1. SBMPTN 2018
Menjelang semester 2, Dino berencana ikut ekstrakulikuler di sekolah. Jika ia mengikuti
ekstrakulikuler sepak bola, ia membeli sepatu bola. Jika ia mengikuti ektrakulikuler Paskibra, ia
membeli sepatu fantofel. Saat semester 2, Dino tidak membeli sepatu bola atau sepatu fantofel.
(A) Dino mengikuti ekstrakulikuler sepak bola atau Paskibra
(B)Dino tidak mengikuti ekstrakulikuler sepak bola, tetapi Paskibra
(C)Dino tidak mengikuti ekstrakulikuler Paskibra tetapi sepak bola.
(D) Dino tidak mengikuti ekstrakulikuler sepak bola atau paskibra
(E) Dino mengikuti ekstrakulikuler yang lain
2. SBMPTN 2018
Beberapa toko elektronik tidak ramai pada hari libur. Semua toko yang memberi diskon ramai pada
hari libur. Simpulan yang paling tepat adalah ...
(A) Beberapa toko elektronik ramai pada hari libur
(B) Beberapa toko elektronik tidak memberi diskon
(C) Beberapa toko yang ramai pada hari libur bukan toko elektronik
(D) Semua yang ramai pada hari libur adalah toko yang memberi diskon
(E) Semua toko yang memberi diskon bukan toko elektronik
3. SBMPTN 2018
(1) Banyak orang mengunjungi Pasar Baru yang memberikan diskon.
(2) Banyak pedagang di Pasar Baru yang barangnya habis terjual.
Manakah di bawah ini yang menggambarkan hubungan di antara kedua pernyataan?
(A) Pernyataan 1 adalah penyebab dan pernyataan 2 adalah akibat
(B) Pernyataan 2 adalah penyebab dan pernyataan 1 adalah sebab
(C) Pernyataan 1 dan 2 adalah penyebab, namun tidak saling berhubungan
(D) Pernyataan 1 dan 2 adalah akibat dari dua penyebab yang tidak saling berhubungan
(E) Pernyataan 1 dan 2 adalah akibbat dari suatu penyebab yang sama
4. SBMPTN 2018
(1) Kondektur memeriksa tiket penumpang.
(2) Petugas melayani pembelian tiket di loket.
Manakah di bawah ini yang menggambarkan hubungan di antara kedua pernyataan?
(A) Pernyataan 1 adalah penyebab dan pernyataan 2 adalah akibat
(B)Pernyataan 2 adalah penyebab dan pernyataan 1 adalah akibat
(C)Pernyataan 1 dan 2 adalah penyebab, namun tidak saling berhubungan
(D) Pernyataan 1 dan 2 adalah akibat dari dua penyebab yang tidak saling berhubungan
(E) Pernyataan 1 dan 2 adalah akibat dari suatu penyebab yang sama
5. SBMPTN 2018
(1) Belakangan ini, jumlah penderita infeksi saluran pernapasan mengalami peningkatan
(2) Jumlah penjualan masker melonjak tajam
Manakah di bawah ini yang menggambarkan hubungan di antara kedua pernyataan?
(A) Pernyataan 1 adalah penyebab dan pernyataan 2 adalah akibat
(B)Pernyataan 2 adalah penyebab dan pernyataan 1 adalah akibat
(C)Pernyataan 1 dan 2 adalah penyebab, namun tidak saling berhubungan
(D) Pernyataan 1 dan 2 adalah akibat dari dua penyebab yang tidak saling berhubungan
(E) Pernyataan 1 dan 2 adalah akibat dari suatu penyebab yang sama
6. Jika kepala stasiun meniup peluit, kereta siap diberangkatkan. Jika ada pengumuman, kereta
mengalami penundaan keberangkatan. Saat ini, kereta berada di stasiun atau tidak ada penundaan
keberangkatan. Simpulan yang paling tepat adalah ...
(A) Masinis kereta kurang memperhatikan bunyi peluit dan tidak ada pengumuman.
(B)Kepala stasiun lupa meniup peluit dan tidak ada pengumuman.

30
MODUL SBMPTN

31

(C)Kereta belum bisa diberangkatkan dan tidak ada penundaan keberangkatan.


(D) Kepala stasiun tidak meniup peluit tanda kereta siap diberangkatkan atau tidak ada
pengumuman.
(E) Kepala stasiun tidak memberikan pengumuman bahwa kereta siap diberangkatkan.
7. Randy membeli dua jenis sepeda yaitu sepeda A dan sepeda B. Sepeda A memiliki rangka yang
lebih kuat daripada sepeda B. Sepeda A produksi Jerman lebih mahal daripada sepeda B produksi
China. proses pembuatan sepeda B lebih cepat dibandingkan sepeda A. Kesimpulan yang tepat
berdasarkan teks tersebut adalah …
(A) Sepeda A buatan China lebih murah dibandingkan sepeda B buatan Jerman.
(B)Sepeda B buatan Jerman memiliki rangka lebih kuat dibandingkan sepeda A.
(C)Produksi sepeda A lebih cepat dibandingkan produksi sepeda B.
(D) Produksi sepeda B buatan Jerman lebih cepat dibandingkan sepeda A buatan China.
(E)Sepeda B produksi China lebih murah dari sepeda A produksi Jerman.
8. Semua siswa diminta mempersiapkan diri untuk ulangan. Beberapa siswa tidak mempersiapkan
diri. Kesimpulan yang tepat adalah …
(A) Semua siswa mempersiapkan diri dan mendapat nilai baik
(B)Sebagian siswa tidak mempersiapkan diri dan tidak mendapat nilai baik
(C)Beberapa siswa mempersiapkan diri
(D) Semua siswa mempersiapkan diri
(E) Siswa yang tidak mempersiapkan bisa tidak lulus
9. Tidak ada bunga mawar kecuali berwarna putih dan kuning. Lisa menerima bunga bukan putih,
bukan merah.
Kesimpulan yang tepat tentang bunga yang diterima oleh Lisa adalah ….
(A) Bunga mawar putih
(B)Bunga mawar kuning
(C)Bunga bukan mawar
(D) Bunga bukan mawar putih
(E) Bunga mawar bukan kuning dan bukan putih
10. Makhluk laut yang bernapas dengan insang adalah ikan.
Lumba-lumba adalah makhluk laut yang bernapas dengan paru-paru. Kesimpulan
yang tepat adalah ….
(A) Semua lumba-lumba termasuk jenis ikan yang hidup di laut
(B)Semua lumba-lumba dan ikan adalah makhluk hidup di laut
(C)Sebagian lumba-lumba termasuk jenis ikan yang hidup di laut
(D) Semua ikan termasuk jenis lumba-lumba yang hidup di laut
(E) Sebagian ikan termasuk jenis lumba-lumba yang hidup di laut
11. Setiap anggota kelompok A adalah anggota kelompok B. Setiap anggota kelompok B adalah
anggota kelompok C.
Kesimpulan yang tepat tentang kemungkinan keanggotaan A, B dan C adalah …
(A) Tidak mungkin ada anggota kelompok A yang merupakan anggota kelompok C
(B)Mungkin ada anggota kelompok A yang bukan merupakan anggota C
(C)Tidak mungkin ada anggota kelompok C yang merupakan anggota A.
(D) Tidak mungkin ada anggota kelompok C yang merupakan anggota B
(E) Mungkin ada anggota kelompok C yang bukan merupakan anggota A.
12. Seorang komposer musik klasik bernama J. S. Bach dilahirkan di kota Eisenach atau kota Leipzig.
Semua orang yang bukan merupakan penggemar J. S. Bach juga tidak menjadi penggemar
Beethoven. Tidak ada penggemar J. S. Bach yang tidak mengetahui bahwa J. S. Bach tidak
dilahirkan di kota Leipzig. Isyana mengetahui bahwa Raisa merupakan salah satu penggemar
Beethoven.
Simpulan yang paling tepat adalah…

31
MODUL SBMPTN

32

(A) Raisa mengetahui bahwa J. S. Bach dilahirkan di kota Eisenach.


(B)Isyana tidak mengetahui bahwa J. S. Bach dilahirkan di kota Eisenach.
(C)Raisa mengetahui bahwa J. S. Bach dilahirkan di kota Leipzig.
(D) Isyana mengetahui bahwa J. S. Bach tidak dilahirkan di kota Leipzig.
(E) Raisa tidak mengetahui bahwa J. S. Bach dilahirkan di kota Eisenach.
13. Siswa yang pandai dalam matematika lebih mudah belajar bahasa. Orang yang tinggal di negara
asing lebih lancar dalam bahasa yang dipakai di negara tersebut. Bahtiar belajar bahasa Inggris,
maka simpulan yang tepat adalah...
(A) Mungkin Bahtiar tidak bisa berbicara bahasa Inggris
(B)Mungkin Bahtiar tidak pernah tinggal di luar negeri
(C)Tidak mungkin Bahtiar pernah tinggal di luar negeri
(D) Tidak mungkin Bahtiar pandai dalam matematika
(E) Mungkin Bahtiar tidak pandai matematika
14. Semua peneliti mampu berpikir kritis dan kreatif.
Sebagian peneliti mampu berpikir kritis.
Maka simpulan yang tepat adalah...
(A) Sebagian peneliti tidak mampu berpikir kritis, kreatif, dan praktis
(B)Sebagian peneliti mampu berpikir kritis, kreatif, dan praktis
(C)Sebagian peneliti mampu berpikir kritis dan kreatif, tetapi tidak mampu berpikir praktis
(D) Semua peneliti mampu berpikir praktis, tetapi tidak mampu berpikir kritis dan kreatif
(E) Sebagian peneliti tidak mampu berpikir dan kreatif, meskipun mampu berpikir praktis
15. Jika pola makan teratur, berat badan seseorang dapat terkontrol. Jika makan tidak terlalu kenyang,
program diet dapat berhasil. Saat ini, berat badan seseorang tidak dapat dikontrol atau program diet
tidak berhasil. Simpulan yang paling tepat adalah...
(A) Orang tersebut memiliki pola makan teratur, tetapi makan terlalu kenyang
(B)Orang tersebut makan tidak terlalu kenyang, tetapi pola makan tidak teratur
(C)Orang tersebut tidak memiliki pola makan teratur atau makan terlalu kenyang
(D) Orang tersebut makan dengan pola tidak teratur atau makan tidak terlalu kenyang
(E) Orang tersebut makan terlalu kenyang sehingga pola makannya tidak teratur
16. Jika berprestasi istimewa, maka siswa mendapatkan piagam penghargaan.
Siswa yang berprestasi istimewa juga mendapatkan beasiswa.
Maka kesimpulan yang tepat adalah...
(A) Siswa mendapatkan piagam penghargaan, tetapi tidak mendapatkan beasiswa
(B)Siswa mendapatkan piagam penghargaan, ketika ia mendapatkan beasiswa
(C)Siswa yang tidak berprestasi istimewa mendapatkan beasiswa
(D) Siswa yang berprestasi istimewa tidak mendapatkan beasiswa
(E) Siswa tidak mendapatkan piagam penghargaan tetapi mendapatkan beasiswa
17. Dina menyukai pelajaran berhitung. Ia sering mengikuti lomba matematika di sekolah. Ardi, teman
sekolah Dina, menyukai pelajaran berhitung tetapi tidak suka mengikuti lomba matematika.
Kesimpulan yang benar adalah...
(A) Dina dan Ardi sering mengikuti lomba
(B)Dina dan Ardi pernah mengikuti lomba matematika
(C)Dina dan Ardi mengikuti lomba matematika di sekolah
(D) Dina dan Ardi belajar berhitung di sekolah
(E) Dina dan Ardi menyukai pelajaran berhitung
18. Tidak ada peserta ujian yang diperkenankan menggunakan kalkulator.
Sebagian peserta ujian mendapatkan sanksi karena melanggar aturan.
Manakah kesimpulan yang tepat?
(A) Peserta ujian yang menggunakan kalkulator tidak melanggar ujian

32
MODUL SBMPTN

33

(B)Sebagian peserta ujian mendapatkan sanksi karena menggunakan kalkulator


(C)Semua aturan dipatuhi oleh peserta ujian
(D) Peserta yang menggunakan kalkulator tidak mendapatkan sanksi
(E) Tidak ada peserta ujian yang melanggar aturan
19. Jika seseorang membeli barang dalam jumlah kecil maka harga per item barang akan sulit untuk
lebih rendah daripada harga pasar. Saat ini biro X melakukan pengadaan ATK, namun harga per
item barang tidak sulit untuk lebih rendah daripada harga pasar. Maka
(A) Biro X tidak membeli ATK dalam jumlah tidak kecil
(B)Biro X tidak membeli ATK dalam jumlah banyak
(C)Biro X membeli ATK dalam jumlah tidak sedikit
(D) Biro X membeli ATK pada langganannya
(E) Biro X membeli ATK dalam jumlah banyak
20. Seluruh mahasiswa lama wajib mendaftar ulang . Sebagian mahasiswa lama bebas uang SPP.
Maka kesimpulan yang tepat adalah...
(A) Semua mahasiswa lama mendaftar ulang dan bebas uang SPP
(B)Semua mahasiswa lama yang mendaftar ulang pasti bebas uang SPP
(C)Sebagian mahasiswa lama yang bebas uang SPP tidak mendaftar ulang
(D) Semua mahasiswa lama yang bebas uang SPP pasti mendaftar ulang
(E) Semua mahasiswa lama bebas SPP, tidak mendaftar ulang
21. Jika musim kemarau, maka tumbuh-tumbuhan meranggas. Saat tumbuh-tumbuhan meranggas,
sampa berserakan. Maka...
(A) Saat musim kemarau sampah tidak berserakan
(B)Sampah berserakan terjadi pada bukan musim kemarau
(C)Sampah berserakan bukan karena tumbuh-tumbuhan meranggas
(D) Saat musim kemarau sampah berserakan
(E) Saat musim bukan kemarau sampah berserakan
22. Bila membaca di ruang X atau Y, harus memakai kacamata Tina membaca di ruang Y. Maka...
(A) Tina tidak memakai kacamata
(B)Tina harus memakai kacamata
(C)Tina hanya memakai kacamata
(D) Bukan kacamata yang dipakai Tina
(E) Tina memakai sesuatu yang bukan kacamata
23. Yang lahir di kota A adalah penduduk kota A.
Sebagian penduduk A tinggal beberapa bulan di kota B. Maka ...
(A) Semua yang tinggal beberapa bulan di kota B adalah lahir di kota A
(B)Sebagian yang tinggal beberapa bulan di kota B adalah lahir di kota A
(C)Semua yang tidak tinggal beberapa bulan di kota B adalah lahir di kota A
(D) Semua yang tinggal beberapa bulan di kota B adalah lahir di kota bukan A
(E) Sebagian yang hanya tinggal beberapa bulan di kota B adalah tidak lahir di kota A
24. Semua pelajar memakai sepatu hitam. Beberapa yang hadir di sekolah tidak memakai sepatu hitam.
Berdasarkan dua pernyataan di atas, simpulan yang paling tepat adalah...
(A) Beberapa yang hadir di sekolah bukan pelajar
(B)Beberapa yang hadir di sekolah memakai sepatu hitam
(C)Beberapa yang memakai sepatu hitam bukan pelajar
(D) Semua pelajar tidak memakai sepatu hitam
(E) Semua yang memakai sepatu hitam adalah pelajar
25. Semua perempuan di rumah Linda memakai rok. Nisa adalah anak yang cantik. Nisa adalah
keponakan perempuan Linda yang masih duduk di bangku SMP. Pernyataan yang benar adalah ...
(A) Nisa hanya memakai rok ketika sekolah

33
MODUL SBMPTN

34

(B)Linda sudah lulus SMP


(C)Nisa selalu memakai rok
(D) Nisa memakai rok ketika dirumah Linda
(E) Semua keponakan Linda cantik
26. Semua remaja desa memiliki rambut panjang. Sebagian remaja desa memiliki mata indah.
Maka…
(A) Semua remaja desa berambut panjang dan memiliki mata indah
(B)Semua remaja desa berambut panjang tidak memiliki mata indah
(C)Sebagian remaja desa berambut tidak panjang dan memiliki mata indah
(D) Semua remaja desa berambut panjang dan memiliki mata tidak indah
(E) Semua remaja desa berambut tidak panjang dan memiliki mata indah
27. Sebagian pelaut memiliki hobi memancing.
Semua orang yang memiliki hobi memancing mengenakan topi lebar.
Berdasarkan dua pernyataan diatas, simpulan yang paling tepat adalah …
(A) Sebagian yang memiliki hobi memancing bukan pelaut
(B)Sebagian yang mengenakan topi lebar bukan pelaut
(C)Sebagian yang mengenakan topi lebar adalah pelaut
(D) Sebagian yang bukan pelaut memiliki topi lebar
(E) Sebagian pelaut tidak memiliki topi lebar
28. Tidak semua anak sekolah suka berbohong kepada dua orang tuanya bahwa dia telah mengerjakan
PR. Amran adalah anak yang jujur dalam masalah apa saja dan kepada siapa pun, kecuali kepada
kakeknya. Kebohongan Amran tersebut sering mengatakan bahwa kakek masih terlihat muda.
Maka …
(A) Kepada pamannya, Amran mengatakan belum mengerjakan PR bila memang belum
(B)Hamper tidak pernah Amran membohongi orang tuanya mengenai PR
(C)Amran hanya pernah membohongi kakaknya mengenai PR
(D) Kakek Amran masih terlihat muda
(E) Amran sangat disayang orang tuanya karena selalu berkata jujur
29. Beberapa pengangguran berbadan kurus. Tidak seorangpun yang berbadan kurus adalah vegetarian.
Maka …
(A) Beberapa pengangguran adalah bukan vegetarian
(B)Tidak ada pengangguran yang bukan vegetarian
(C)Kebanyakan vegetarian berbadan kurus
(D) Hamper semua pengangguran adalah bukan vegetarian
(E) Semua pengangguran adalah vegetarian
30. Dani dipromosikan untuk mendapatkan posisi baru di perusahaan X sebagai Kepala Divisi
Pemasaran atau Sekertaris Direksi. Ternyata, Budi terpilih sebagai Sekertaris Direksi di perusahaan
X sehingga posisi tersebut telah terisi.
Simpulan yang paling tepat adalah sebagai berikut…
(A) Dani tidak mendapatkan posisi baru di perusahaan X
(B)Budi tidak mendapatkan posisi baru di perusahaan X
(C)Dani tidak cocok mendapatkan posisi sebagai sekertaris direksi di perusahaan X
(D) Budi tidak cocok mendapatkan posisi sebagai kepala divivi pemasaran di perusahaan X
(E) Dani mendapatkan posisi baru sebagai kepala divisi pemasaran di perusahaan X
31. Jika saya memiliki uang, saya membuat garasi dan membeli mobil. Saat ini saya memiliki uang.
Simpulan yang tepat adalah...
(A) Saya membeli mobil karena sudah membuat garasi
(B)Saya membuat garasi dan membeli mobil
(C)Saya membuat garasi karena membeli mobil

34
MODUL SBMPTN

35

(D) Saya memiliki uang untuk membeli mobil


(E) Saya membuat garasi untuk menyimpan mobil
32. Jika hari hujan, maka Dina membawa payung. Jika Dina membawa payung, maka ia tidak
membawa jas hujan. Saat ini Dina membawa payung.
Kesimpulan yang tepat adalah...
(A) Saat ini turun hujan
(B)Dina tidak membawa jas hujan
(C)Hujan tidak turun saat Dina membawa payung
(D) Dina membawa jas hujan saat tidak hujan
(E) Hari hujan saat Dina membawa payung
33. Jika guru membunyikan bel tanda masuk, siswa masuk ke kelas masing-masing. Jika ada
pengumuman, siswa berkumpul di lapangan upacara. Saat ini, siswa berada di luar kelas atau
mereka tidak berkumpul di lapangan upacara. Simpulan yang paling tepat adalah ...
(A) Siswa kurang memperhatikan bel tanda masuk dan tidak ada pengumuman
(B)Guru lupa membunyikan bel tanda masuk dan tidak ada pengumuman
(C)Siswa tidak masuk kelas dan tidak ada upacara di lapangan
(D) Guru tidak membunyikan bel tanda masuk atau tidak ada pengumuman
(E) Guru tidak memberikan pengumuman bahwa siswa harus masuk kelas
34. Jika Mesir bergolak dan tidak aman, maka beberapa warga asing dievakuasi.
Semua warga asing tidak dievakuasi.
Kesimpulan yang tepat adalah...
(A) Jika Mesir tidak bergolak atau aman, maka beberapa warga asing dievakuasi
(B)Jika semua warga asing dievakuasi, maka Mesir bergolak dan tidak aman
(C)Mesir bergolak tetapi aman
(D) Mesir tidak bergolak atau aman
(E) Mesir tidak bergolak dan semua warga asing tidak dievakuasi
35. Jika Shafa rajin belajar, maka Shafa naik kelas.
Shafa tidak naik kelas atau Shafa mendapat hadiah.
Kesimpulan yang tepat adalah...
(A) Jika Shafa tidak rajin belajar, maka Shafa tidak mendapatkan hadiah
(B)Jika Shafa rajin belajar, maka Shafa tidak mendapatkan hadiah
(C)Shafa rajin belajar atau Shafa tidak mendapatkan hadiah
(D) Shafa tidak rajin belajar atau Shafa mendapatkan hadiah
(E) Shafa rajin belajar atau Shafa mendapatkan hadiah 36. Semua umat Islam merayakan Idul Adha
setiap musim haji.
36. Setiap Idul Adha umat islam menyembelih hewan kurban
Hari ini umat islam menyembelih hewan kurban
(A) Hari ini adalah Idul Adha
(B) Hari ini adalah musim haji
(C) Jamaah haji menyembelih hewan kurban
(D) Hari ini bukan musim haji
(E) Penyembelihan hewan kurban dilakukan saat musim haji tiba.
37. Selain kendaraan roda empat, semua kendaraan dilarang melewati jalan tol Pak Harno mengendarai
sepeda motor untuk pulang kampung.
(A) Pak Harno dilarang melewati jalan tol untuk pulang kampung
(B) Pak Harno diperbolehkan melewati jalan tol untuk pulang kampung
(C) Pak Harno harusnya mengendarai mobil untuk pulang kampung
(D) Pak Harno dilarang pulang kampung
(E) Mungkan Pak Harno diperbolehkan melewati jalan tol

35
MODUL SBMPTN

36

38. Semua karyawan memperoleh jaminan kesehatan


Hanya karyawan berprestasi yang memperoleh tunjangan bonus
Pongky adalah karyawan berprestasi
(A) Pongky tidak memperoleh tunjangan tugas
(B) Semua karyawan memperoleh tunjangan bonus
(C) Pongky memperoleh jaminan kesehatan dan tunjangan bonus
(D) Semua karyawan berprestasi memperoleh tunjangan bonus
(E) Tidak ada karyawan yang memperoleh tunjangan bonus termasuk Pongky
39. Warga negara yang baik adalah warga negara yang taat hukum. Mencuri merupakan tindakan
melanggar hukum. Si Ucok telah mencuri motor. (A) Si Ucok bukan seorang warga negara
(B) Si Ucok adalah warga negara yang baik
(C) Si Ucok bukan warga negara yang baik
(D) Si Ucok telah melakukan tindakan melanggar hukum
(E) Si Ucok bukan seorang warga negara karena telah mencuci sepeda motor.
40. Seluruh siswa diwajibkan menggunakan batik setiap hari Kamis. Sebagian siswa diharuskan
membawa seragam olahraga. Anggi membawa seragam olahraga
(A) Hari ini bukan Kamis
(B) Hari ini adalah Kamis
(C) Anggi bukan seorang siswa
(D) Anggi mengenakan batik dan membawa seragam olahraga
(E) Anggi membawa seragam olahraga

LATIHAN 3
Topik : PENALARAN ANALITIS 1

1. Sekar, Robi, Sinta, Qisma, dan Lala mengikuti sebuah perlombaan. Diketahui Lala memiliki skor
80. Skor Sinta lebih tinggi dua poin dari skor Robi dan lebih rendah satu poin dari skor Sekar. Jika
skor Qisma lebih tinggi empat poin dari skor Lala dan lebih tinggi satu poin dari skor Robi, skor
tertinggi diraih oleh ...
(A) Sekar
(B)Robi
(C)Lala
(D) Sinta
(E) Qisma
2. Sindi, Roni, Dona, Qisna, dan maya mengikuti sebuah perlombaan. Diketahui maya memiliki skor
85. Skor Dona lebih tinggi dua poin dari skor Roni dan lebih rendah satu poin dari skor Sindi. Jika
skor Maya satu poin lebih rendah dari skor Qisna dan Sindi, skor terendah yang diperoleh oleh
peserta lomba di atas adalah ….
(A) 81
(B)87
(C)86
(D) 84
(E) 82
Bacalah paragraf dibawah ini!
Rania dan teman-temannya mengunjungi toko buku untuk membeli buku paket pelajaran. Rania
membeli buku paket Biologi, Fisika, Kimia, B.Indonesia, dan B. Inggris. Putri membeli buku Kimia,

36
MODUL SBMPTN

37

Biologi, Sejarah, dan Matematika. Siti membeli buku yang sama dengan Rania dan Anna membeli buku
yang sama dengan Putri kecuali Matematika.
3. Buku paket mata pelajaran apa yang dibeli oleh Rania dan Anna secara bersamaan …
(A) Kimia, Biologi, dan Matematika
(B)Kimia, Biologi, dan Sejarah
(C)Biologi dan B. Indonesia
(D) B. Indonesia dan Kimia
(E) Kimia dan Biologi
4. Di antara Rania dan teman-temannya siapa sajakah yang memiliki buku paket Matematika ….
(A) Putri dan Anna
(B) Anna dan Rania
(C) Rania dan Siti
(D) Putri
(E) Anna
5. Jimin, Jungkook, Taehyung, Yoongi dan Seokjin sedang mengikuti sebuah tes dan memperoleh
hasil sebagai berikut:
• Nilai Taehyung lebih tinggi daripada nilai Jimin dan dua kali nilai Jungkook
• Jika nilai Jimin dan Jungkook ditambahkan, hasilnya sama dengan nilai Yoongi
• Nilai Jimin lebih besar daripada nilai Seokjin, namun hanya sepertiga nilai Yoongi
Urutan lima siswa yang memiliki nilai tertinggi ke nilai terendah adalah ….
(A) Taehyung, Yoongi, Jungkook, Jimin, Seokjin
(B)Taehyung, Yoongi, Jimin, Jungkook, Seokjin
(C)Yoongi, Taehyung, Jungkook, Jimin, Seokjin
(D) Yoongi, Jungkook, Taehyung, Jimin, Seokjin
(E) Jungkook, Taehyung, Yoongi, Jimin, Seokjin
Bacalah paragraf dibawah ini!
Dalam pertandingan bulu tangkis Daniel selalu kalah melawan Wisnu, tetapi dalam cabang olahraga
yang lainnya ia selalu menang bila bertanding melawan Wisnu. Putra selalu menang dalam
pertandingan tenis meja melawan Wisnu, tetapi dalam cabang bulu tangkis ia akan kalah bila bertanding
melawan Daniel. Reza adalah pemain bulu tangkis terbaik, tetapi dalam cabang tenis meja dia tidak
sebaik Wisnu. Dalam cabang tenis meja, Aldian lebih baik daripada Daniel, sedangkan dalam cabang
bulu tangkis ia menempati urutan tepat di bawah Reza.
6. Untuk cabang olahraga tenis meja, ranking pemain terbaik yang manakah yang paling tepat dari
urutan di bawah ini?
(A) Wisnu - Daniel - Putra - Reza - Aldian
(B)Daniel - Wisnu - Putra - Aldian – Reza
(C)Reza - Aldian - Putra - Wisnu – Daniel
(D) Aldian - Reza - Putra - Wisnu – Daniel
(E) Aldian - Daniel - Putra - Wisnu - Reza
7. Untuk cabang olahraga bulu tangkis, ranking pemain terbaik manakah yang paling tepat dari urutan
di bawah ini?
(A) Reza - Aldian - Daniel - Wisnu - Putra
(B) Wisnu - Daniel - Reza - Aldian - Putra
(C) Reza - Aldian - Wisnu - Daniel - Putra
(D) Wisnu - Reza - Aldian - Daniel - Putra
(E) Reza - Aldian - Putra - Wisnu - Daniel
8. Siapakah pemain tenis meja terbaik di antara kelima atlet tersebut?
(A) Daniel
(B)Wisnu

37
MODUL SBMPTN

38

(C)Putra
(D) Reza
(E) Aldian
9. Tino, Rudi, Iwan, Ucok, Ayok, Nono, Alif, dan Sam makan bersama di sebuah warung yang
menjual soto dan sate. Mereka makan di meja bujur sangkar di mana setiap sisi diisi oleh dua
orang. Tiga orang dari mereka memesan sate dan tidak duduk bersebelahan. Tino memesan soto
dan duduk berseberangan dengan Alif yang memesan sate. Ucok dan Ayok duduk di antara Iwan
dan Alif. Rudi duduk di antara Iwan dan Tino. Nono memesan sate demikian pula dengan teman
yang duduk tepat di seberangnya. Siapakah yang duduk di seberang Nono?
(A) Ayok
(B)Iwan
(C)Ucok
(D) Rudi
(E) Sam
Bacalah informasi di bawah ini !
Di kota tempat tinggal Susanti didirikan sebuah gedung baru berbentuk piramida yang digunakan
sebagai pusat kesehatan dan kebugaran. Susanti berencana mengikuti kelas yoga yang berlokasi di salah
satu ruangan di dalam gedung tersebut. Akan tetapi, keunikan gedung tersebut membuat Susanti lupa
di lantai berapa kelas yoganya akan diselenggarakan. Penamaan lantai pada gedung piramida itu
dimulai dari lantai paling atas yang juga menandakan jumlah ruangan yang dimiliki. Lantai 1 yang
menjadi puncak piramida hanya memiliki 1 ruangan, lantai 2 memiliki 2 ruangan, lantai 3 memiliki 3
ruangan, dan seterusnya. Susanti hanya ingat bahwa kelas yoganya berada di lantai tertinggi gedung
yang memenuhi kondisi berikut.
1) Setiap ruangan memiliki 3 pintu yang terhubung dengan ruang lainnya di lantai tersebut.
2) Ruang kelas yoga hanya memiliki 1 pintu yang terhubung dengan ruang lainnya di lantai
tersebut.
3) Susanti hanya memiliki cukup waktu untuk menentukan 1 lantai yang akan ia pilih dan masuk
ke dalam ruang yoga sebelum kelasnya dimulai.

10. Ruang kelas yoga yang harus dikunjungi Susanti berada di lantai…
(A) 9
(B) 6
(C) 8
(D) 10
(E) 7
11. Sebuah restoran menyediakan beberapa jenis makanan, yaitu soto,rawon, roti bakar, es jeruk, es
kelapa, es campur. Ana akan mentraktir Budi tetapi memberikan syarat berikut!
1) Jika ia memesan soto, ia tidak boleh memesan es campur
2) Jika ia memesan rawon, ia tidak boleh memesan es jeruk
3) Soto hanya boleh dipesan bersama roti bakar
4) Es jeruk dipesan jika dan hanya jika es kelapa dipesan Jika ia tidak memesan roti bakar
maka ...
(A) Ia tidak memesan soto
(B) Ia tidak memesan rawon
(C) Ia tidak memesan es kelapa
(D) Ia tidak memesan es jeruk
(E) Ia tidak memesan es campur
12. F, G, H, I, J, K, L, dan M adalah siswa yang akan mengikuti pembinaan olimpiade sains dari 3
kelas berbeda, yaitu X,XI, XII. Setiap kelas diwakili oleh tidak lebih dari 3 orang. Setiap orang
mengikuti dua bidang pembinaan di antara matematika, fisika, kimia, dan biologi. I adalah siswa

38
MODUL SBMPTN

39

kelas XI dan tidak mengikuti pembinaan matematika. Siswa kelas X hanya F dan K. F mengikuti
pembinaan biologi. J dan M bukan siswa dari kelas yang sama dengan I. H mengikuti pembinaan
matematika dan bukan siswa kelas XII. L bukan siswa kelas XI dan tidak mengikuti pembinaan
kimia, tetapi tidak mengikuti biologi. Semua siswa kelas XII tidak mengikuti pembinaan fisika.
Diketahui ada 4 siswa yang mengikuti pembinaan fisika, maka...
(A) Semua siswa kelas X mengikuti pembinaan fisika
(B) Semua siswa kelas XI mengikuti pembinaan matematika
(C) Semua siswa kelas X mengikuti pembinaan kimia
(D) Semua siswa kelas XI mengikuti pembinaan fisika
(E) Semua siswa kelas XII mengikuti pembinaan biologi
13. Ibu guru membagikan buku untuk lima siswa berprestasi sesuai dengan buku favorit mereka.
Hanya tersedia satu buah untuk setiap jenis buku. Berikut ini adalah jenis buku favorit tiap siswa.
Tita menyukai kamus dan buku agama. Gina menyukai buku sains, kamus, agama, dan sastra. Reni
menyukai buku agama saja. Qila menyukai buku agama dan sastra, Winda menyukai buku sains,
agama, sastra, dan sejarah.
Buku yang harus diberikan kepada tita adalah ...
(A) Sains
(B) Kamus
(C) Agama
(D) Sastra
(E) Sejarah
14. Sejarah Sebuah perusahaan transportasi antarkota menyediakan rute perjalanan antarkota dengan
ketentuan sebagai berikut : jika kendaraan melewati kota A, kendaraan tersebut harus melewati
kota B, serta salah satu diantara kota C dan D. Kendaraan dengan tujuan kota X hanya dapat
dilewati jika kendaraan melewati kota V. Jika kendaraan melewati kota X, kendaraan itu juga harus
melewati kota U dan T. Apabila dalam suatu rute perjalanan kendaraan melewati kota S dan X,
kota lain yang dilalui kendaraan tersebut adalah...
(A) V, U, D atau V, A, C
(B) V, U, T atau V, A, D
(C) V, U, T atau V, A, C
(D) V, A, C atau V, A, D
(E) V, A, C atau V, U, D
15. F, G, H, I dan J tinggal di sepanjang jalan lurus yang membentang dari timur ke barat. Jarak antar
rumah mereka adalah sebagai berikut :
Tempat tinggal H berjarak 200 m dari tempat tinggal F yang berada di sebelah paling barat
Tempat tinggal I berjarak 400 m dari tempat tinggal J
Tempat tinggal G berjarak 300 m dari tempat tinggal I
Tempat tinggal F berjarak 700 m dari rumah I
Tempat tinggal H berjarak 200 m dari tempat tinggal G
Jika tempat tinggal J berada di sebelah barat tempat tinggal I, maka pernyataan berikut ini yang
benar adalah...
(A) Jarak tempat tinggal H ke J dan jarak antara tempat tinggal G ke J sama jauhnya
(B) Jarak tempat tinggal F dengan G merupakan jarak terjauh
(C) Jarak tempat tinggal F dengan J 1,1 km
(D) Tempat tinggal G berada di sebelah barat tempat tinggal J
(E) Tempat tinggal H lebih dekat dengan tempat tinggal F daripada dengan tempat tinggal J
16. Perusahaan Y mewajibkan karyawannya untuk mengenakan seragam setiap hari kerja. Warna
seragam yang dikenakan adalah ungu, putih, merah, kuning, dan hijau. Berdasarkan pengamatan,
seragam ungu harus dikenakan di hari Rabu, seragam putih tidak pernah dikenakan di hari Jumat
dan dikenakan setelah seragam hijau. Sedangkan seragam kuning dikenakan sebelum seragam

39
MODUL SBMPTN

40

merah. Bila menurut hari kerja, yaitu Senin sampai dengan Jumat, maka urutan seragam yang
dikenakan adalah...
(A) Hijau, putih, ungu, kuning, merah
(B) Hijau, putih, ungu, merah, kuning
(C) Kuning, merah, ungu, putih, hijau
(D) Putih, hijau, ungu, kuning, merah
(E) Putih, hijau, ungu, merah, kuning
17. Joni, Dina, Tata, Ani, dan Ema telah mengikuti tes dengan kecepatan pengerjaan dan hasil ujian
yang berbeda sebagai berikut.
Waktu Joni lebih cepat daripada waktu Tata, namun nilai Joni lebih rendah daripada Tata
Waktu Tata lebih cepat daripada waktu Dina, namun nilai Tata lebih rendah daripada
nilai Dina
Waktu Dina lebih cepat daripada waktu Ani, namun nilai Dina lebih rendah daripada nilai
Ani
Waktu Ani lebih cepat daripada waktu Ema, namun nilai Ema lebih rendah daripada nilai
Ani
Berdasarkan data tersebut, maka dilihat dari waktu dan nilai yang diperoleh, Tata menempati
urutan waktu...
(A) Kedua tercepat dan nilai keempat tertinggi
(B) Ketiga tercepat dan nilai kedua tertinggi
(C) Ketiga tercepat dan nilai ketiga tertinggi
(D) Keempat tercepat dan nilai ketiga tertinggi
(E) Ketiga tercepat dan nilai kedua tertinggi
18. Di sebuah pasar swalayan tersisa lima jenis buah. Ibu membelikan buah-buahan yang berbeda
untuk lima anaknya. Berikut ini buah-buahan yang disukai oleh setiap anak: Ana menyukai buah
manggis, apel, jeruk, dan mangga. Si kembar Aldo dan Aldi menyukai buah apel, mangga, dan
manggis. Aqila menyukai buah apel, manggis, jeruk, dan nangka. Si bungsu Farah menyukai buah
manggis dan mangga.
Buah yang harus diberikan pada Aqila adalah...
(A) Mangga
(B) Jeruk
(C) Manggis
(D) Nangka
(E) Apel
19. Tujuh orang siswa, yaitu Rani, Jihan, Mery, Kinar, Lina, Titin, dan Kinan mengadakan pelatihan
kepemimpinan di tujuh sekolah: A, B, C, D, E, F, dan G. Pelatihan diadakan pada hari yang
berbeda dari Senin sampai Minggu. Jihan mengadakan pelatihan di sekolah D pada hari Rabu.
Kinar tidak mengadakan pelatihan untuk sekolah A atau C dan mengadakannya sehari setelah Lina
mengadakan pelatihan untuk sekolah F. Titin mengadakan pelatihan untuk sekolah E pada hari
Jumat. Kinan mengadakan pelatihan pada hari Senin, tetapi bukan untuk sekolah C atau G. Mery
mengadakan pelatihan untuk sekolah A, tetapi bukan pada hari Selasa. Berdasarkan informasi di
atas, kombinasi yang BENAR adalah...
(A) Kinan – B – Rabu
(B) Rani – B – Senin
(C) Kinan – C – Senin
(D) Kinar – G – Minggu
(E) Mery – A – Sabtu
20. Sebuah kompetisi sepak bola diikuti oleh tim A, B, C, atau D dimana setiap tim akan bertanding
satu kali melawan tim yang lainnya. Nilai yang diberikan yakni 3 poin untuk tim yang menang, 1
poin untuk masing-masing tim yang bermain imbang (seri), dan 0 poin untuk tim yang kalah. Jika

40
MODUL SBMPTN

41

tim A satu kali kalah, tim B selalu kalah, dan tim C dua kali seri, maka juara dalam kompetisi
tersebut adalah...
(A) Tim A
(B) Tim C
(C) Tim B
(D) Tim A dan C dengan poin yang sama
(E) Tim C dan D dengan poin yang sama
Bacalah paragraf dibawah ini untuk menjawab soal nomor 21 sampai 23!
Pada suatu kelas di sebuah sekolah yang masuk pada hari Senin sampai Jumat, di antara
muridmuridnya ada lima orang siswa, yaitu : Arman, bintang, Caca, Dewi, dan Erma. Masing- masing
dari mereka tidak ada yang piket bersama dalam satu harinya.
Arman piket pada Jumat atau Rabu
Bintang memilih untuk tidak piket pada hari Rabu atau Senin
Dewi dan Erma piket pada hari yang berurutan
21. Jadwal piket dari lima siswa berikut ini yang mungkin benar mulai dari hari Senin sampai dengan
Jumat adalah ...
(A) Caca, Dewi, Arman, bintang, Erma
(B) Dewi, Erma, Caca, Arman, bintang
(C) Bintang, Caca, Arman, Dewi, Erma
(D) Dewi, Caca, Erma, bintang, Arman
(E) Caca, bintang, Arman, Erma, Dewi
22. Jika caca piket pada hari Kamis, maka pernyataan berikut yang pasti salah adalah...
(A) Bintang piket pada hari Jumat
(B) Arman piket pada hari Rabu
(C) Dewi piket pada hari Selasa (D) Erma piket pada hari Senin
(E) Dewi piket pada hari Rabu
23. Pernyataan berikut yang tidak mungkin terjadi adalah...
(A) Caca piket di hari Selasa
(B) Erma piket di hari Jumat
(C) Arman dan bintang pada hari yang berurutan
(D) Dewi dan Erma piket bekerja pada hari yang berurutan
(E) Caca piket pada hari Jumat
24. Anwar, Bambang, Cita, Diana, dan Endro adalah lima orang sahabat yang usianya berbeda-beda.
Umur Anwar sekarang 20 tahun, lebih muda 4 tahun dibandingkan dengan Diana dan lebih tua 1
tahun daripada Cita dan 2 tahun lebih tua daripada Endro, namun Endro bukanlah yang paling
muda. Usia termuda dari kelima sahabat ini adalah 18 tahun. Urutan yang benar dari yang paling
muda adalah…
(A) Bambang, Anwar, Cita, Endro, Diana
(B) Bambang, Cita, Endro, Anwar, Diana
(C) Bambang, Anwar, Endro, Cita, Diana
(D) Bambang, Endro, Cita, Anwar, Diana
(E) Cita, Endro, Bambang, Anwar, Diana
25. Terdapat 6 atlet lompat tinggi: A, B, C, D, E, dan F. Atlet A mampu melompat lebih tinggi dari B.
Lompatan D dan F sama tingginya. Lompatan C lebih tinggi daripada E. Jika lompatan D lebih
tinggi daripada A, maka…
(A) A hanya dikalahkan oleh D
(B) F melompat lebih tinggi dari daripada C
(C) F melompat lebih tinggi daripada B
(D) D melompat lebih tinggi daripada E
(E) D melompat lebih tinggi daripada semuanya

41
MODUL SBMPTN

42

Informasi berikut digunakan untuk soal nomor 26-29!


Sebuah partai politik mengadakan konvensi, yang diikuti 7 kandidat: P, Q, R, S, T, U, dan V untuk
memilih calon presiden yang akan diusung dalam pilpres. Untuk itu partai melakukan serangkaian
acara, salah satunya dengan mengadakan deklarasi. Dalam deklarasi tersebut setiap kandidat harus
pidato dengan urutan sebagai berikut:
Q pidato sebelum P
R pidato setelah T tetapi sebelum Q
U dan S, keduanya pidato setelah R
V pidato sebelum U
26. Urutan pidato yang mungkin dari ketujuh kandidat adalah...
(A) S, T, R, V, Q, P, U
(B) V, T, P, R, S, Q, U
(C) T, V, R, U, Q, S, P
(D) V, R, S, U, Q, T, P
(E) T, R, S, U, Q, V, P
27. Kandidat yang mungkin pidato pada urutan terakhir adalah...
(A) Hanya P
(B) P atau U
(C) U atau S
(D) U, S, atau Q
(E) P, U, atau S
28. Jika V pidato setelah Q, maka U paling cepat akan pidato pada urutan...
(A) Kedua
(B) Ketiga
(C) Keempat
(D) Kelima
(E) Keenam
29. Jika U pidato pada urutan keempat, maka pidato V dan P akan dipisahkan paling sedikit... Kandidat
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5
30. Enam buah buku disusun dari kiri ke kanan. Buku trigonometri tidak diletakkan di sebelah buku
aljabar atau buku aritmetika. Buku geometri diletakkan bersebelahan dengan buku aritmetika.
Buku trigonometri diletakkan dekat dengan buku kalkulus dan buku kalkulus diletakkan di sebelah
buku geometri. Buku aljabar berada di paling kiri. Buku bahasa Indonesia disebelah buku
trigonometri. Buku aritmetika ada di ujung kanan. Buku yang berada di urutan ketiga dari kiri
adalah...
(A) Kalkulus
(B) Geometri
(C) Aritmetika
(D) Trigonometri
(E) Bahasa Indonesia
31. Ibu ingin menyiapkan makan malam dengan mempertimbangkan makanan kesukaan ayah dan
anak-anak. Ayah suka makan pecel lele dan sayur terong, tetapi tidak suka makan semur daging.
Si sulung suka makan sayur terong dan gado-gado. Ia tidak mau makan makanan yang lain, kecuali
jika ada yang mau makan gado-gado. Anak tengah di keluarga itu suka makan sayur bayam dan
semur daging, tetapi tidak mau makan pecel lele jika si sulunh tidak mau makan pecel lele juga.
Si bungsu suka makan sayur bayam dan abon, tetapi ia tidak mau makan gado-gado kecuali jika

42
MODUL SBMPTN

43

ayah mau makan semur daging. Yang harus mengalah agar keluarga ini dapat makan malam
dengan menu yang bervariasi adalah...
(A) Ayah
(B) Anak sulung
(C) Anak tengah
(D) Anak bungsu
(E)Ayah dan ketiga anak
32. Lima desa letaknya sejajar dengan kantor kecamatan. Desa pari terletak di sebelah kanan kantor
kecamatan. Desa subur terletak di paling ujung kiri dan mengapit desa bagus dengan kantor
kecamatan. Desa makmur berada persis di sebelah kanan desa pari dan di sebelah kiri desa harja.
Tempat apa yang jaraknya paling jauh dari desa subur?
(A) Desa pari
(B) Desa makmur
(C) Desa bagus
(D) Kantor kecamatan
(E) Desa harja
33. Seorang karyawan mengatur 6 ruang kerja untuk 6 staf dengan urutan nomor ruang 1 sampai 6
dengan aturan sebagai berikut:
Bu rati sering bercakap-cakap yang suaranya terdengar keras ke ruang sebelahnya
Pak mara dan pak Bono ingin berdekatan agar dapat berkoordinasi
Bu Heni meminta ruang nomor 5 yang berjendela lebar
Pak Dedi tidak suka pekerjaannya terganggu oleh suara-suara
Pak Tasman, pak mara, dan pak Dedi adalah perokok
Bu Heni alergi dengan asap rokok
34. Tiga karyawan perokok seharusnya ditempatkan di ruang nomor...
(A) 1, 2, dan 4
(B) 2, 3, dan 6
(C) 1, 2, dan 3
(D) 2, 3, dan 4
(E) 1, 2, dan 6

35. Ruang kerja yang paling jauh dari ruang kerja pak Bono adalah ruang kerja...
(A) Bu Heni
(B) Pak mara
(C) Pak Tasman
(D) Bu Reti
(E) Pak Dedi
36. Ruang kerja yang paling cocok untuk pak mara adalah ruang nomor...
(A) 2
(B) 6
(C) 1
(D) 3
(E) 4
Delapan kursi suatu pertunjukan tersusun menjadi dua baris. Baris pertama diberi nomor A1, A2,
A3, dan A4, sedangkan baris kedua diberi nomor B1, B2, B3, dan B4. Suatu ketika enam orang
penonton, Andika, Bobi, Clara, Evy, Hanis, dan Yayan datang mengunjungi pertunjukan tersebut,
dengan pengaturan sebagai berikut :
Evy duduk di depan Andika
Kursi nomor A2 selalu kosong

43
MODUL SBMPTN

44

Yayan tidak duduk di sebelah Bobi


Hanis duduk di kursi nomor A4
Clara tidak duduk di kursi nomor B4
37. Jika Yayan duduk di kursi nomor B3, maka Bobi harus duduk di kursi nomor...
(A) B1
(B) B2
(C) B4
(D) A1
(E) A3
38. Jika dinyatakan bahwa Clara dan Evy duduk di kursi nomor A1 dan A2, maka tidak akan benar
apabila kursi nomor..
(A) B1 kosong
(B) B2 kosong
(C) B4 kosong
(D) B3 diduduki oleh Andika
(E) B1 diduduki oleh Yayan
39. Apabila Clara dan Hanis duduk bersebelahan, pernyataan berikut yang benar, kecuali...
(A) Yayan duduk di kursi B2
(B) Yayan duduk di kursi B2
(C) Bobi duduk di kursi B4
(D) Bobi duduk di kursi B2
(E) Andika duduk di kursi B1
40. Polisi menyelidiki tabrakan beruntun antara angkot, bus, sedan, taksi, dan sepeda motor.
Ditemukan fakta bahwa taksi ditabrak angkot dari belakang sehingga taksi itu menabrak sepeda
motor yang berada di depannya. Sedan ditabrak bus dari belakang sehingga sedan itu menabrak
terlebih dahulu di antara kelima kendaraan tersebut adalah...
(A) Angkot
(B) Bus
(C) Sedan
(D) Taksi
(E) Sepeda motor
41. Agung menentukan prioritas dalam hidupnya sebagai berikut. Agung ingin tenteram sebelum
menikah, melanjutkan pendidikan setelah punya jabatan, dan menikah sebelum punya jabatan. Ia
juga akan menikah setelah punya pekerjaan. Setelah punya jabatan, ia akan sukses. Jika saat ini
agung telah punya jabatan, maka keinginan yang telah tercapai adalah...
(A) Tenteram, menikah, sukses
(B) Tenteram, punya pekerjaan, melanjutkan pendidikan
(C) Punya pekerjaan, menikah, sukses
(D) Tenteram, punya pekerjaan, menikah
(E) Tenteram, menikah, melanjutkan pendidikan

LATIHAN 4
Topik : PENALARAN
ANALITIS 2
1
Pertanyaan 1 – 5
Seorang karyawan perusahaan membuat serangkaian kode produk lima digit sesuai dengan aturan
berikut:

44
MODUL SBMPTN

45

• Kode menggunakan angka 0, 1, 2, 3, dan 4, dan tidak ada yang lain. Setiap digit terjadi tepat sekali
dalam kode apa pun.
• Digit kedua memiliki nilai persis dua kali lipat dari digit pertama.
• Nilai digit ketiga kurang dari nilai digit kelima
1. Jika digit terakhir dari kode produk yang dapat diterima adalah 1, itu harus benar adalah... (A) Digit
pertama adalah 2
(B) Digit kedua adalah 0
(C) Digit ketiga adalah 3
(D) Digit keempat adalah 4
(E) Digit keempat adalah 0
2. Manakah dari pernyataan berikut yang harus benar tentang kode produk yang dapat diterima?
(A) Angka 1 muncul sebelum angka 2
(B) Angka 1 muncul sebelum angka 3
(C) Angka 2 muncul sebelum angka 3
(D) Angka 3 muncul sebelum angka 0
(E) Angka 4 muncul sebelum angka 3
3. Jika digit ketiga dari kode produk yang dapat diterima bukan 0, manakah dari berikut ini yang harus
benar ?
(A) Digit kedua dari kode produk adalah 2
(B) Digit ketiga dari kode produk adalah 3
(C) Digit keempat dari kode produk adalah 0
(D) Digit kelima dari kode produk adalah 3
(E) Digit kelima dari kode produk adalah 1.
4. Salah satu pasangan berikut dapat menjadi digit ketiga dan keempat, kode produk yang dapat
diterima, KECUALI...
(A) 0 – 1
(B) 0 – 3
(C) 1 – 0
(D) 3 – 0
(E) 3 – 4
5. Manakah dari pernyataan berikut yang harus benar tentang kode produk yang dapat diterima?
(A) Tepat ada satu digit di antara digit 0 dan digit 1
(B) Tepat ada satu digit antara digit 1 dan digit 2
(C) Ada paling banyak dua digit di antara digit 1 dan digit 3
(D) Ada paling banyak dua digit di antara digit 2 dan digit 3
(E) Ada paling banyak dua digit di antara digit 2 dan digit 4
Pertanyaan 6 – 10
Tepatnya tiga film— Greed, Harvest, dan Limelight —Ditampilkan selama festival klub film yang
diadakan pada hari Kamis, Jumat, dan Sabtu. Setiap film diputar setidaknya sekali selama festival tetapi
tidak pernah lebih dari sekali pada hari tertentu. Setiap hari setidaknya satu film ditayangkan. Film
ditampilkan satu per satu. Ketentuan berikut berlaku:
• Pada hari Kamis Harvest ditampilkan, dan tidak ada film yang ditampilkan setelahnya pada
hari itu.
• Pada hari Jumat juga Greed atau Limelight, tetapi tidak keduanya, yang ditampilkan, dan tidak
ada film yang ditayangkan setelahnya pada hari itu.
• Pada hari Sabtu juga Greed atau Harvest, tetapi tidak keduanya, yang ditampilkan, dan tidak
ada film yang ditayangkan setelahnya pada hari itu.

45
MODUL SBMPTN

46

6. Manakah dari berikut ini yang bisa menjadi gambaran lengkap dan akurat tentang urutan pemutaran
film di festival?
(A) Kamis: Limelight, kemudian Harvest; Jumat: Limelight; Sabtu: Harvest
(B) Kamis: Harvest; Jumat: Greed, kemudian Limelight; Sabtu: Limelight, kemudian Greed
(C) Kamis: Harvest; Jumat: Limelight; Sabtu: Limelight, kemudian Greed
(D) Kamis: Greed, kemudian Harvest, kemudian Limelight; Jumat: Limelight; Sabtu: Greed
(E) Kamis: Greed, kemudian Harvest; Jumat: Limelight, kemudian Harvest; Sabtu: Harvest
7. Manakah dari berikut ini yang TIDAK MUNGKIN benar?
(A) Harvest adalah film terakhir yang ditayangkan setiap hari festival.
(B) Limelight ditampilkan pada setiap hari festival.
(C) Greed ditampilkan kedua pada setiap hari festival
(D) Film yang berbeda ditampilkan pertama kali pada setiap hari festival (E) Film yang berbeda
ditampilkan terakhir pada setiap hari festival.
8. Jika Limelight tidak pernah ditampilkan lagi selama festival sekali Greed ditampilkan, lalu
manakah dari berikut ini yang merupakan jumlah penayangan film maksimum yang boleh terjadi
selama festival?
(A) Tiga
(B) Empat
(C) Lima
(D) Enam
(E) Tujuh
9. Jika Greed ditampilkan tepat tiga kali, Harvest ditampilkan tepat dua kali, dan Limelight
ditampilkan tepat satu kali, lalu manakah dari pernyataan berikut yang benar? (A) Ketiga film
diputar pada hari Kamis
(B) Tepat dua film diputar pada hari Sabtu.
(C) Limelight dan Harvest keduanya ditayangkan pada hari Kamis.
(D) Greed adalah satu-satunya film yang ditayangkan pada hari Sabtu.
(E) Harvest dan Greed keduanya ditayangkan pada hari Jumat.
10. Jika Limelight ditampilkan tepat tiga kali, Harvest ditampilkan tepat dua kali, dan Greed
ditampilkan tepat satu kali, lalu manakah dari berikut ini yang merupakan daftar film lengkap dan
akurat yang bisa menjadi film pertama yang tayang pada hari Kamis?
(A) Harvest
(B) Limelight
(C) Greed, Harvest
(D) Greed, Limelight
(E) Greed, Harvest, Limelight
Pertanyaan 11 – 17
Sebuah jalur pelayaran menjadwalkan perjalanan selama tujuh minggu untuk kapal tersebut Freedom.
Setiap pelayaran akan terjadi tepat dalam satu dari tujuh minggu pertama musim ini: minggu 1 hingga
7. Setiap pelayaran akan menuju tepat satu dari empat tujuan: Guadeloupe, Jamaika, Martinik, atau
Trinidad. Setiap tujuan akan dijadwalkan setidaknya satu minggu. Ketentuan berikut berlaku untuk
Freedom jadwal:
• Jamaika tidak akan menjadi tujuannya di minggu ke-4.
• Trinidad akan menjadi tujuannya di minggu ke-7.
• Freedom akan melakukan tepat dua pelayaran ke Martinik, dan setidaknya satu pelayaran ke
Guadeloupe akan terjadi dalam beberapa minggu di antara dua pelayaran tersebut.
• Guadeloupe akan menjadi tujuannya seminggu sebelum pelayaran apa pun yang dilakukannya
ke Jamaika.
• Tidak ada tujuan yang akan dijadwalkan selama beberapa minggu berturut-turut.

46
MODUL SBMPTN

47

11. Manakah dari berikut ini yang merupakan jadwal tujuan yang dapat diterima Freedom, dalam
urutan dari minggu 1 sampai minggu 7 ?
(A) Guadeloupe, Jamaika, Martinik, Trinidad, Guadeloupe, Martinik, Trinidad
(B) Guadeloupe, Martinik, Trinidad, Martinik, Guadeloupe, Jamaika, Trinidad
(C) Jamaika, Martinik, Guadeloupe, Martinik, Guadeloupe, Jamaika, Trinidad
(D) Martinik, Trinidad, Guadeloupe, Jamaika, Martinik, Guadeloupe, Trinidad
(E) Martinik, Trinidad, Guadeloupe, Trinidad, Guadeloupe, Jamaika, Martinik
12. Manakah pernyataan di bawah ini yang TIDAK MUNGKIN benar untuk jadwal pelayaran kapal
Freedo?
(A) Freedom melakukan perjalanan ke Trinidad di minggu 6.
(B) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-5.
(C) Freedom melakukan perjalanan ke Jamaika pada minggu ke 6.
(D) Freedom melakukan perjalanan ke Jamaika di minggu ke-3.
(E) Freedom melakukan perjalanan ke Guadeloupe di minggu ke-3.
13. Jika Freedom melakukan perjalanan ke Trinidad pada minggu ke 5, manakah dari berikut ini yang
mungkin benar?
(A) Freedom melakukan perjalanan ke Trinidad di minggu 1.
(B) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-2.
(C) Freedom melakukan perjalanan ke Guadeloupe di minggu ke-3.
(D) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-4.
(E) Freedom melakukan perjalanan ke Jamaika pada minggu ke 6.
14. Jika Freedom melakukan perjalanan ke Guadeloupe di minggu ke-1 dan perjalanan ke Jamaika
pada minggu ke 5, manakah dari pernyataan berikut yang harus benar ?
(A) Freedom melakukan perjalanan ke Jamaika di minggu 2.
(B) Freedom melakukan perjalanan ke Trinidad di minggu 2.
(C) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-3.
(D) Freedom melakukan perjalanan ke Guadeloupe di minggu ke 6.
(E) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-6.
15. Jika Freedom melakukan perjalanan ke Guadeloupe di minggu ke-1 dan ke Trinidad di minggu
ke2, manakah dari berikut ini yang harus benar?
(A) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-3.
(B) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-4.
(C) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-5.
(D) Freedom melakukan perjalanan ke Guadeloupe di minggu ke-3.
(E) Freedom melakukan perjalanan ke Guadeloupe di minggu ke 5.
16. Jika Freedom melakukan perjalanan ke Martinik di minggu ke-3, mana dari berikut ini yang bisa
menjadi daftar akurat Freedom tujuan masing-masing dalam minggu 4 dan minggu ke-5?
(A) Guadeloupe, Trinidad
(B) Jamaika, Guadeloupe
(C) Martinik, Trinidad
(D) Trinidad, Jamaika
(E) Trinidad, Martinik
17. Manakah dari pernyataan berikut yang harus benar Freedom jadwal pelayaran?
(A) Freedom melakukan perjalanan ke Guadeloupe baik di minggu 1 atau minggu 2 lainnya.
(B) Freedom melakukan perjalanan ke Martinik baik di minggu ke-2 atau di minggu ke-3.
(C) Freedom melakukan paling banyak dua perjalanan ke Guadeloupe.
(D) Freedom melakukan paling banyak dua perjalanan ke Jamaika.
(E) Freedom melakukan paling banyak dua perjalanan ke Trinidad.
Pertanyaan 18 – 23

47
MODUL SBMPTN

48

Tepatnya ada tiga pusat daur ulang di Rivertown: Pusat 1, Pusat 2, dan Pusat 3. Tepat ada lima jenis
bahan yang didaur ulang di pusat daur ulang ini: kaca, kertas koran, plastik, timah, dan kayu. Setiap
pusat daur ulang mendaur ulang setidaknya dua tetapi tidak lebih dari tiga jenis bahan ini. Kondisi
berikut harus dipenuhi:
• Setiap pusat daur ulang yang mendaur ulang kayu juga mendaur ulang kertas koran.
• Setiap jenis material yang didaur ulang Center 2 juga didaur ulang di Pusat 1.
• Hanya satu dari pusat daur ulang yang mendaur ulang plastik, dan pusat daur ulang tersebut tidak
mendaur ulang kaca.
18. Manakah dari berikut ini yang dapat menjadi penjelasan akurat tentang semua jenis material yang
didaur ulang di setiap pusat daur ulang di Rivertown?
(A) Pusat 1: kertas koran, plastik, kayu; Pusat 2: kertas koran, kayu; Pusat 3: gelas, timah, kayu
(B) Pusat 1: gelas, kertas koran, timah; Pusat 2: gelas, kertas koran, timah; Pusat 3: kertas koran,
plastik, kayu
(C) Pusat 1: gelas, kertas koran, kayu; Pusat 2: gelas, kertas koran, timah; Pusat 3: plastik, timah
(D) Pusat 1: gelas, plastik, timah; Pusat 2: gelas, timah; Pusat 3: kertas koran, kayu
(E) Pusat 1: kertas koran, plastik, kayu; Pusat 2: kertas koran, plastik, kayu; Pusat 3: gelas, kertas
koran, timah
19. Manakah dari berikut ini yang merupakan daftar lengkap dan akurat dari pusat daur ulang di
Rivertown, salah satunya dapat mendaur ulang plastik?
(A) Pusat 1 saja
(B) Pusat 3 saja
(C) Pusat 1, Pusat 2
(D) Pusat 1, Pusat 3
(E) Pusat 1, Pusat 2, Pusat 3
20. Jika Pusat 2 mendaur ulang tiga jenis material, lalu manakah dari jenis material berikut yang harus
didaur ulang oleh Pusat 3?
(A) Kaca
(B) Kertas karton
(C) Plastik
(D) Timah
(E) Kayu
21. Jika setiap pusat daur ulang di Rivertown mendaur ulang tepat tiga jenis material, lalu manakah
dari pernyataan berikut yang mungkin benar?
(A) Hanya pusat 2 yang mendaur ulang kaca.
(B) Hanya Pusat 3 mendaur ulang kertas koran.
(C) Hanya Pusat 1 yang mendaur ulang plastik.
(D) Hanya Pusat 3 yang mendaur ulang timah.
(E) Hanya Pusat 1 yang mendaur ulang kayu.
22. Jika Pusat 3 mendaur ulang kaca, material manakah yang harus didaur ulang oleh pusat 2?
(A) Kaca
(B) Kertas karton
(C) Plastik
(D) Timah
(E) Kayu
23. Jika Pusat 1 adalah satu-satunya pusat daur ulang yang mendaur ulang kayu, manakah dari berikut
ini yang dapat menjadi daftar lengkap dan akurat jenis bahan yang didaur ulang oleh salah satu
pusat daur ulang tersebut?
(A) plastik, timah
(B) kertas koran, kayu
(C) kertas koran, timah

48
MODUL SBMPTN

49

(D) kaca, kayu


(E) gelas, timah

LATIHAN 5
Topik : PENALATAN
MATEMATIS (ARITMATIKA DASAR)
1
1. Bilangan yang nilainya lebih besar dari 0,70 x 5/8 adalah...
(A) 0,35 x 5/8
(B) 0,35 x 10/8
(C) 0,35 x 12/8
(D) 0,70 x 12/16
(E) 0,70 x 10/16
2. Manakah yang paling besar ?
(A) 2/3 x 60%
(B) 4/6 x 30%
(C) 4/3 x 60%
(D) 2/3 x 30%
(E) 1/3 x 90%
3. Manakah yang paling besar ?
(A) 0,2 x 1/3
(B) 0,4 x 2/4
(C) 0,12 x 1/3
(D) 0,6 x ½
(E) 0,5 x 2/6
4. Manakah yang paling besar ?
(A) 1/3 x 11%
(B) ½ x 33%
(C) 1/6 x 22%
(D) 1/6 x 44%
(E) 1/3 x 44%
5. Nilai yang paling kecil adalah...
(A) 3/15 x 1,80
(B) 9/15 x 0,90
(C) 18/15 x 0,45
(D) 9/30 x 1,80
(E) 18/30 x 0,90
6. UTBK 2019
Bilangan yang lebih besar dari 0,33 x 18/19 adalah ...
(A) 0,99 x 18/38
(B) 0,99 x 3/38
(C) 0,99 x 6/19
(D) 0,66 x 18/38
(E) 0,66 x 9/19
7. UTBK 2019
Bilangan yang paling besar adalah...
(A) 9/7 x 45%
(B) 18/7 x 15%
(C) 9/14 x 60%

49
MODUL SBMPTN

50

(D) 9/21 x 90%


(E) 18/21 x 45%
8. Mana nilai yang paling besar ?
(A) 1/3 x 11%
(B) ½ x 33%
(C) 1/6 x 22%
(D) 1/6 x 44%
(E) 1/3 x 44%
9. Manakah opsi yang paling besar ?
(A) 2/3 x 2
(B) 3/2 x 0,5
(C) ½ x 5
(D) 5/2 x 3
(E) 5/3 x 2
10. Manakah dari opsi berikut yang nilainya paling kecil?
(A) 0,1 x 10%
(B) 0,3 x 30%
(C) 0,25 x 15%
(D) 0,2 x 20%
(E) 0,08 x 75%
11. Bilangan yang nilainya lebih besar dari 0,44 x adalah...
(A) 0,22 x
(B) 0,88 x
(C) 0,11 x
(D) 0,22 x
(E) 0,44 x
12. Diantara bilangan berikut yang nilainya paling kecil adalah...
x 36%

x 24%
x 27%

x 27%

x 81%

13. Bilangan yang lebih besar dari 0,44 × 17/18 adalah …


(A) 0,11 × 35/9.
(B) 0,22 × 17/9.
(C) 0,33 × 34/27.
(D) 0,55 × 34/45.
(E) 0,66 × 17/27.
14. Di antara bilangan berikut yang nilainya paling besar adalah …
(A) 4/25 × 147%
(B) 8/49 × 147%.
(C) 15/125 × 196%.
(D) 12/25 × 49%.

50
MODUL SBMPTN

51

(E) 18/75 × 98%


15. Nilai yang senilai dengan 0,125 x 25 adalah...
(A) 0,875 x 3
(B) 1,375 x 3
(C) 1,125 x 3
(D) 0,375 x 9
(E) 0,625 x 5
16. Nilai yang lebih besar dari 16/33 x 54% adalah...
(A) 6/11 x 48%
(B) 5/11 x 58%
(C) 4/11 x 72%
(D) 6/22 x 96%
(E) 18/22 x 32%
17. Kuantitas A : 7% dari 77 Kuantitas B : 77% dari 7
(A) Kuantitas A lebih besar
(B) Kuantitas B lebih besar
(C) Kuantitas A = B
(D) Tidak dapat ditentukan hubungan keduanya
(E) Semua hubungan benar
18. Kuantitas A : (25² + 5²)(25² - 5²)
Kuantitas B : 5 - 25
(A) Kuantitas A lebih besar
(B) Kuantitas B lebih besar
(C) Kuantitas A = B
(D) Tidak dapat ditentukan hubungan keduanya
(E) Semua hubungan benar
19. Manakah dari opsi berikkut yang nilainya paling besar ?

20. Manakah opsi berikut yang nilainya paling kecil ?


(A) 1/0,2
(B) 0,4/1,2
(C) 1,5/2,1
(D) 2/0,01
(E) 0,2/0,35

LATIHAN 6
Topik : PENALATAN
MATEMATIS (DERET BILANGAN)
1

1. 9 – 11 – 14 – 18 – 23 – x. Nilai X adalah...

51
MODUL SBMPTN

52

(A) 29
(B) 31
(C) 33
(D) 34
(E) 28
2. 3, 6, 11, 4, 7, 12, 5, x, y. Nilai x dan y adalah...
(A) 7 dan 10
(B) 7 dan 13
(C) 8 dan 12
(D) 8 dan 13
(E) 9 dan 13
3. 7, 9, 12, 14, 17, x. Nilai x adalah...
(A) 20
(B) 18
(C) 21
(D) 22
(E) 19
4. 8, 13, 17, 20, x. Nilai x adalah...
(A) 21
(B) 24
(C) 27
(D) 20
(E) 22
5. 6, 7, 13, 8, 9, 17, 10, 11, ...
(A) 21
(B) 19
(C) 18
(D) 20
(E) 23
6. 65, 50, 36, 23, 11, ...
(A) 1
(B) 3
(C) 0
(D) 2
(E) 4
7. 17, 21, 17, 20, 25, 28, 25, 27, 32, 36, ..., ...
(A) 17 dan 21
(B) 25 dan 28
(C) 32 dan 35
(D) 36 dan 32
(E) 28 dan 25
8. 32, 6, 11, 31, 7, 14, 30, 8, ...
(A) 17
(B) 16
(C) 15
(D) 18
(E) 20
9. 2, 5, 7, 12, 18, 30, ..., ....
(A) 35 dan 70

52
MODUL SBMPTN

53

(B) 40 dan 90
(C) 48 dan 70
(D) 78 dan 40
(E) 17 dan 18
10. 2, 4, 2, 6, 3, 12, ..., 15, ...
(A) 5 dan 3
(B) 3 dan 3
(C) 4 dan 5
(D) 0 dan 1
(E) 1 dan 3
11. 3, -2, 5, 9, -6, 5, 27, -10, 5, 81, -14, ….
(A) -42
(B) -18
(C) 5
(D) 90
(E) 243
12. 10, 15, 8, 13, 6, 11, ….
(A) 16
(B) 15
(C) 10
(D) 5
(E) 4
13. -1, -5, -1, -4, -8, -7, ….
(A) -8
(B) -7
(C) -5
(D) -4
(E) -1
14. 2, -20, 100, -100, 200, ….
(A) -200
(B) 400
(C) -400
(D) 800
(E) -800
15. -1, -2, 1, 1, 5, 5, 11, 10, 19, 16, ….
(A) 15
(B) 20
(C) 25
(D) 27
(E) 29
16. 4, 1, 6, 5, 8, 9, 10, ...
(A) 7
(B) 10
(C) 11
(D) 13
(E) 15
17. 9, 11, 16, 22, 25, 33, …
(A) 18
(B) 20

53
MODUL SBMPTN

54

(C) 24
(D) 36
(E) 44
18. 20, 22, 23, 25, 32, 38, ..., ..., 53
(A) 30 dan 42
(B) 35 dan 47
(C) 33 dan 41
(D) 41 dan 52
(E) 42 dan 54
19. E, V, H, T, ... , ...
(A) R, M
(B) M, R
(C) K, R
(D) R, K
(E) S,K
20. F, K, I, N, L, …, …, ….
(A) P, U, S, R, dan X
(B) U, S, R, X, dan Y
(C) O, T, R, W, dan F
(D) Q, O, T, R, dan W
(E) Q,O, T, R, dan X

22. 5, 9, 17, 33, 65, ...


(A) 99
(B) 115
(C) 125
(D) 129
(E) 130
23. 25, 25, 27, 24, 6, 11, ...
(A) 5
(B) 8
(C) 11
(D) 12
(E) 22
24. 0,5; 0,25; ... ; 0,375; 0,75; 1,875
(A) 0,05
(B) 0,125
(C) 0,15
(D) 0,25
(E) 0,50
25. 22, 10, 27, 7, 24, 5, 25, 4, 24, ...
(A) 4
(B) 6
(C) 8

54
MODUL SBMPTN

55

(D) 10
(E) 12
26. 2, 4, -2, 0, -6, -4, ...
(A) 2
(B) 0
(C) -2
(D) -6
(E) -10
27. 19, 3, 12, 6, 7, 5, 12, ...
(A) -2
(B) 2
(C) 6
(D) 8
(E) 15
28. 43, 45, ..., 40, 51, 35, ..., 30, 59
(A) 33 dan 49
(B) 39 dan 50
(C) 47 dan 55
(D) 49 dan 58
(E) 50 dan 47
29. 4,50; 10; 21; 43; ...; 175; 351; 703; 1407
(A) 97
(B) 57
(C) 87
(D) 110
(E) 115
30. 0,5; 2,5; 1; 7,5; 3; 22,5; 12; ...
(A) 34,5
(B) 60
(C) 60,5
(D) 67
(E) 67,5
31. 22, 18, 26, 22, 30, 26, 34, ...
(A) 0
(B) 22
(C) 30
(D) 38
(E) 42
32. 1, 1, 1, 2, 1, 4, 1, ...
(A) 1
(B) 2
(C) 4
(D) 8
(E) 12
33. 9, 9, 7, 4, 16, 11, 5, ...
(A) 35
(B) 20
(C) 12
(D) 2

55
MODUL SBMPTN

56

(E) -1
34. 2, 3, 4, 6, 6, 9, 8, 12, ...
(A) 7
(B) 10
(C) 11
(D) 13
(E) 14
35. 5, F, 9, I, ..., ..., 17, 0 (A) 12 dan L
(B) 13 dan L
(C) 14 dan K
(D) 13 dan K
(E) 12 dan O
36. SBMPTN 2018
2, 4, 1, ..., 15, 11, 16, ..., 59, 65.
(A) 4 dan 50
(B) 3 dan 46
(C) 1 dan 56
(D) 5 dan 64
(E) 4 dan 63
37. SBMPTN 2018
1, 1, 4, 3, 3, 6, ..., 5, 8, 7, 7
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5
38. SBMPTN 2018
1, 3, 5, 4, 12, 14, 13, 39, 41,...
(A) 41
(B) 40
(C) 39
(D) 38
(E) 60
39. SBMPTN 2018
1, 3, 2, 6, 5, 15, 14, ...
(A) 24
(B) 28
(C) 32
(D) 42
(E) 52
40. SBMPTN 2018
2, 4, 3, 6, ... , 10, 9, 18
(A) 3
(B) 5
(C) 6
(D) 7

56
MODUL SBMPTN

57

(E) 8

LATIHAN 7
Topik : PENALARAN
MATEMATIS 2 (OPERASI
MATEMATIKA SEDERHANA)
1
1.
Angka yang tepat untuk mengisi titik – titik di atas adalah...
(A) 68
(B) 78
(C) 87
(D) 86
(E) 91
2. Nilai x yang tepat pada segitiga berikut adalah...

(A) 27
(B) 36
(C) 68
(D) 52
(E) 63
3. Nilai x yang tepat pada segitiga berikut adalah...

(A) 44
(B) 30
(C) 16
(D) 9
(E) 7
4. Nilai Y yang tepat adalah...

(A) 30
(B) 35
(C) 38
(D) 40
(E) 45
5. Nilai p yang memenuhi adalah...

(A) 55

57
MODUL SBMPTN

58

(B) 53
(C) 49
(D) 44
(E) 42

6. Nilai q yang tepat adalah...

(A) 13
(B) 16
(C) 26
(D) 30
(E) 56
7. UTBK 2019
Nilai 10 dalam segitiga P adalah hasil operasi aritmatika semua bilangan di luar segitiga P. Nilai
dalam segitiga Q yang tepat adalah...

(A) 6
(B) 8
(C) 12
(D) 15
(E) 24
8. UTBK 2019

Nilai yang hilang pada segiempat B adalah...


(A) 2
(B) 16
(C) 28
(D) 62
(E) 68

9.
Bilangan yang tepat untuk menggantikan huruf X adalah ….
(A) 12
(B) 15
(C) 24

58
MODUL SBMPTN

59

(D) 28
(E) 30
10. Bilangan yang tepat untuk tanda tanya pada segitiga adalah …

(A) 0
(B) 1
(C) 2
(D) 3
(E) 4

11.
Bilangan yang tepat untuk mengisi tanda tanya pada gambar di sebelah kanan adalah...
(A) 13
(B) 15
(C) 17
(D) 19
(E) 21
12. Tentukan nilai Y pada pola berikut !

(A) 28
(B) 24
(C) 20
(D) 18
(E) 12
13. Berapa angka yang tepat untuk mengisi pola tersebut ?

(A) 7
(B) 6
(C) 12
(D) 16
(E) 18

59
MODUL SBMPTN

60

14.
Nilai X dan Y berturut-turut adalah...
(A) 6 dan 27
(B) 6 dan 18
(C) 6 dan 12
(D) 12 dan 36
(E) 12 dan 27
15. Nilai X dan Y berturut – turut adalah..

(A) 3 dam 1
(B) 1 dan 3
(C) 0 dan 3
(D) 3 dan 0
(E) 2 dan 7
16. Nilai Z adalah ...

(A) 3
(B) -1
(C) -28
(D) 2
(E) 16
17. Berapakah angka yang harus di isi ?

(A) 4
(B) 18
(C) 27
(D) 57
(E)100
18. Perhatikan gambar di bawah ini !

60
MODUL SBMPTN

61

Nilai X adalah...
(A) 13
(B) 12
(C) 14
(D) 15
(E) 16
19. Perhatikan gambar di bawah ini !

Nilai X adalah...
(A) 5
(B) 6
(C) 8
(D) 7
(E) 3
20. Perhatikan angka pada tabel.
8 2 3 12
10 5 7 14
6 3 16
Tentukan nilai x !
(A) 32
(B) 34
(C) 36
(D) 40
(E) 42
21. Perhatikan gambar di bawah ini dan tentukan nilai y !

(A) 3
(B) 7
(C) 8
(D) 10
(E) 16
22. Perhatikan gambar di bawah ini dan tentukan nilai y !

(A) 6
(B) 8

61
MODUL SBMPTN

62

(C) 10
(D) 12
(E) 15

23. Perhatikan angka pada gambar berikut. Tentukan nilai !

(A) 10
(B) 11
(C) 12
(D) 14
(E) 15
24. Perhatikan pola pada gambar berikut dan tentukan nilai y !

(A) 18
(B) 19
(C) 22
(D) 25
(E) 26
25. Perhatikan angka pada gambar berikut. Tentukan bilangan yang kosong pada gambar tersebut!

(A) 50
(B) 45
(C) 35
(D) 30
(E) 25
26. Perhatikan gambar. Tentukan nilai !

(A) 15
(B) 19
(C) 20
(D) 23
(E) 27
27. Perhatikan angka pada gambar berikut. Tentukan nilai !

62
MODUL SBMPTN

63

(A) 26
(B) 27
(C) 28
(D) 29
(E) 30
28. Perhatikan angka pada tabel berikut. Tentukan nilai !
121 11 36 6
49 7 64
(A) 2
(B) 4
(C) 5
(D) 6
(E) 8
29. Perhatikan gambar berikut. Tentukan nilai X !

(A) 4
(B) 12
(C) 21
(D) 39
(E) 45
30. Perhatikan gambar berikut. Tentukan bilangan yang tepat untuk mengisi tempat yang kosong pada
gambar tersebut!

(A) 5

63
MODUL SBMPTN

64

(B) 7
(C) 8
(D) 10
(E)11
31. Tentukan bilangan yang tepat untuk mengisi tempat yang kosong pada gambar berikut ini!

(A) 47
(B) 52
(C) 69
(D) 71
(E)76

32. Perhatikan gambar berikut. Tentukan nilai !

(A) 14
(B) 7
(C) 5
(D) 4
(E) 3
33. Perhatikan huruf pada tabel berikut. Tentukan huruf yang tepat untuk mengisi tempat yang kosong
pada tabel tersebut!
E H K
G K O
I N ….
(A) O
(B) P
(C) Q
(D) R
(E) S
34. Perhatikan angka pada tabel berikut. Tentukan angka yang tepat untuk mengisi tempat yang kosong
pada tabel tersebut!
5 6 3 4
0 1 2 3
7 4 …. 2
(A) 3

64
MODUL SBMPTN

65

(B) 5
(C) 6
(D) 7
(E) 9
35. Tentukan nilai pada bagian yang kosong pada gambar di bawah ini!

(A) 738
(B) 678
(C) 421
(D) 395
(E) 284
36. Tentukan nilai yang tepat untuk mengisi tempat yang kosong pada gambar di bawah ini!

(A) 23
(B) 56
(C) 78
(D) 107
(E) 141
37. Perhatikan pola pada gambar di bawah ini dan tentukan nilai yang tepat untuk mengisi tempat
kosong pada gambar tersebut!

(A) 7
(B) 9
(C) 11
(D) 12
(E) 15
38. Perhatikan gambar berikut. Tentukan nilai yang tepat untuk mengisi tempat yang kosong!

(A) 15

65
MODUL SBMPTN

66

(B) 16
(C) 17
(D) 18
(E) 19
39. Perhatikan gambar berikut. Tentukan nilai !

(A) 12
(B) 15
(C) 17
(D) 29
(E) 30
40. Berapakah nilai Y ?
3 3 2 144
4 4 3 8000
5 5 4 y
(A) 81
(B) 810
(C) 8.100
(D) 81.000
(E) 810.000

66
MODUL SBMPTN

67

CHAPTER KUANTITATIF

67
MODUL SBMPTN

68

PENGETAHUAN KUANTITATIF
BILANGAN & OPERASI BILANGAN

1. Hasil dari 2 − 1 adalah ….

(A) 99950000
(B) 99960000
(C) 99970000
(D) 99980000
(E) 99990000
2. Hasil dari 1 − 12332 + 1234 × 1232 adalah ….
(A) -10
(B) -1
(C) 0
(D) 3
(E) 5
3. Diketahui

merupakan anggota himpunan ….


(A) Bilangan bulat positif
(B) Bilangan bulat negative
(C) Bilangan rasional positif
(D) Bilangan rasional negative
(E) Bilangan irrasional
4. Operasi pada himpunan bilangan bulat didefinisikan dengan aturan ʘ 𝑞 = 𝑝(𝑞 + 𝑝 − 2).
Nilai 3 ʘ(−2 ʘ 1) adalah ….
(A) 12
(B) 18
(C) 21
(D) 28
(E) 32
5. Operasi pada himpunan bilangan bulat didefinisikan dengan aturan 𝑎 ʘ 𝑏 = (𝑎 + 𝑏)𝑏 + 2.
Nilai −2 ʘ((−1)ʘ 2) adalah ….
(A) 7
(B) 10
(C) 12
(D) 16
(E) 25
6. Operasi pada himpunan bilangan bulat didefinisikan dengan aturan 𝑎ʘ 𝑏 = 4 − (𝑏 + 4)𝑎.
Nilai 4 ʘ(2 ʘ1) adalah ….
(A) -24
(B) -12
(C) 12
(D) 20
(E) 104
7. Operasi pada himpunan bilangan bulat didefinisikan dengan aturan 𝑥 ʘ 𝑦 = 𝑥𝑦 − 𝑦. Nilai ʘ
2 ʘ3) adalah ….
(A) 22

68
MODUL SBMPTN

69

(B) 23
(C) 25
(D) 27
(E) 29
8. Operasi pada himpunan bilangan bulat didefinisikan dengan aturan ʘ 𝑏 = 𝑎2 + (𝑎 − 𝑏)𝑏.
Nilai 4 ʘ(3 ʘ1) adalah ….
(A) -72
(B) -61
(C) -58
(D) -46
(E) -36
9. Jika untuk setiap 𝑥, 𝑦 bilangan real berlaku 𝑥 $ 𝑦 = 𝑥𝑦 – 𝑥 + 𝑦, maka (𝑥 + 𝑦) $ (𝑥 – 𝑦) sama
dengan ….
(A) 𝑥2 + 𝑦2 −
(B) (𝑥 + 𝑦)2
(C) (𝑥 − 𝑦)2 (D) 𝑥 + 𝑦
(E) 𝑥 – 𝑦
10. Bilangan 1.001 merupakan hasil perkalian bilangan prima 7, 11, dan 13. Dengan mengetahui
ini, faktorisasi prima 30.030 adalah ….
(A) 3, 7, 10, dan 13
(B) 30, 7, 11, dan 13
(C) 2, 5, 7, 11, dan 13
(D) 3, 7, 10, 11, dan 13
(E) 2, 3, 5, 7, 11, dan 13
11. Diketahui 3 bilangan asli 𝑥, 𝑦, 𝑧 yang memenuhi persamaan 8𝑥 = 12𝑦 = 16𝑧. Manakah
hubungan yang benar antara kuantitas dan berikut berdasarkan informasi yang diberikan?

Jumlah terkecil ketiga bilangan 12


(A) 𝑃 > 𝑄
(B) 𝑄 > 𝑃 (C) 𝑃 = 𝑄
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di
atas.
12. Misalkan 𝑥, 𝑦, dan adalah bilangan bulat positif kurang dari 25 yang tidak habis dibagi 4,
tetapi habis dibagi 5, dengan 𝑥 < 𝑦 < 𝑧. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas dan
berikut berdasarkan informasi yang diberikan?

Nilai dari 𝑥𝑧 − 𝑦 65

(A) 𝑃 > 𝑄 (B) 𝑄 > 𝑃


(C) 𝑃 =
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di
atas.
13. Terdapat 2 buah bilangan ganjil dan . Manakah di bawah ini yang merupakan bilangan
genap?
(1) 𝑎𝑏 + 𝑎 + 4
(2) 3𝑎2 + 5𝑏
(3) 𝑎2 + 3𝑏

69
MODUL SBMPTN

70

(4) 𝑎𝑏 + 2𝑏
(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar
(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar
14. Terdapat 2 buah bilangan positif factor dari 18. Manakah di bawah ini yang mungkin
merupakan jumlah dari kedua bilangan tersebut?
(1) 5
(2) 10
(3) 15 (4) 30

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar
15. Dua bilangan asli berurutan dan lebih kecil daripada 7. Jika 𝑎𝑏 + 1 bilangan prima.
Manakah di bawah ini yang mungkin merupakan nilai 2𝑎𝑏 ?
(1) 20
(2) 30
(3) 40
(4) 60

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar
16. Jika 𝑎𝑏𝑐 = 6 dan 𝑎, 𝑏, dan 𝑐 adalah bilangan bulat positif yang berbeda. Manakah pernyataan
di bawah ini yang benar?
(1) 𝑎 + 𝑏 + 𝑐 < 7
(2) 𝑎 + 𝑏 + 𝑐 = 6
(3) 𝑎𝑏 − 𝑐 < 10
(4) 𝑎, 𝑏, 𝑐 bilangan genap

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar
17. Diketahui adalah bilangan asli, apabila 2𝑘 + 1 habis dibagi 3. Manakah di bawah ini yang
mungkin habis dibagi 3?
(1) 2𝑘 + 4
(2) 6𝑘
(3) 4𝑘 + 8
(4) 2𝑘 − 9

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar

70
MODUL SBMPTN

71

(B) (1) dan (3) saja yang benar


(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

18. Diberikan bilangan bulat positif sehingga 𝑖𝑛 = 1. Manakah pernyataan berikut dari yang
benar ? (Catatan: 𝑖2 = −1) (1) Jika dibagi 4, sisanya adalah 3 (2) Jika dibagi 4, sisanya
adalah 2 (3) Jika dibagi 4, sisanya adalah 1
(4) Jika dibagi 4, sisanya adalah 0

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

19. Suatu tes terdiri dari 30 soal. Setiap jawaban benar mendapat skor 5, jawaban kosong mendapat
skor 1, dan jawaban salah mendapat skor 0. Setelah tes selesai, 4 orang peserta tes memberikan
pernyataan. Manakah dari pernyataan peserta tes yang berkata jujur?
(1) Anton memperoleh skor 147
(2) Budi memperoleh skor 144
(3) Ciko memperoleh skor 143
(4) Dodi memberoleh skor 141

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar
20. Jika dan adalah dua bilangan bulat, berapakah 𝑝 – 𝑞?
Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut!
(1) 𝑝𝑞 = 8𝑞
(2) 𝑝 + 𝑞 = 10

(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak
cukup.
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja tidak
cukup.
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu pernyataan
saja tidak cukup.
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja cukup.
(E) Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan

PENGETAHUAN
KUANTITATIF
ALJABAR

71
MODUL SBMPTN

72

1. Hasil penjumlahan dan adalah …

2. Jumlah adalah …

3. Hasil pengurangan oleh adalah …

4. Hasil pengurangan oleh adalah …


(A) 2𝑥 – 2𝑦
(B) 2𝑦 – 2𝑥
(C) 2𝑥 + 2
(D) 𝑦 – 𝑥
(E) 𝑥 − 𝑦
5. Hasil pengurangan oleh adalah …

6. 2, maka bentuk senilai dengan …

72
MODUL SBMPTN

73

7. Jika senilai dengan …

8. Jika ≠ 0 dan ≠ -2, maka hasil kali dan 2𝑥 senilai dengan …


(A) 2 + 𝑥
(B) 2 – 𝑥
(C) 4𝑥 – 2
(D) 4 – 2𝑥
(E) Tidak ada jawaban
9. Jika ≠ 1 dan ≠ -3, maka hasil kali dan senilai dengan …
(A) 3 + 𝑥
(B) 3 – 𝑥
(C) 𝑥 – 9
(D) 𝑥 – 3
(E) 9 − 𝑥
10. >2
Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang
diberikan?
P Q
1−𝑥 4

2+𝑥
1 − 𝑥2

(A) P > Q
(B) Q > P
(C) P = Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salahsatu dari tiga pilihan di atas
11. 1 < < 2
Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang
diberikan?
P Q
1−𝑥 4

2+𝑥
1−𝑥 2

(A) P>Q
(B) Q>P
(C) P=Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salahsatu dari tiga pilihan di atas

73
MODUL SBMPTN

74

12. 0 < < 1


Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang
diberikan?
P Q
𝑥 −1
4

𝑥+1
𝑥2 − 1

(A) P>Q
(B) Q>P
(C) P=Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salahsatu dari tiga pilihan di atas

13. 0 < < 1


Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang
diberikan?
P Q
𝑥3(𝑥2) 3
𝑥2
(𝑥3) 3

(A) P > Q
(B) Q > P
(C) P = Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salahsatu dari tiga pilihan di atas
14. Jika , maka nilai adalah …
(A) 2
(B) 4
(C) 9
(D) 10
(E) 12
15. Jika , maka nilai dari 4 𝑎 adalah …
(A) 0
(B) 1
(C) 2
(D) 4
(E) 8
16. Jika 3x – y = 12, maka nilai dari 8𝑥 adalah …
(A) 212
(B) 44
(C) 82
(D) 83
(E) 812
17. Jika 𝑥 > 3, hasil dari penjumlahan adalah …

74
MODUL SBMPTN

75

(E) tidak dapat ditentukan


18. Jika (𝑎𝑥 + 2)(𝑏𝑥 + 7) = 15𝑥2 + 𝑐𝑥 + 14 untuk semua nilai , dan 𝑎 + 𝑏 = 8, dua nilai yang
mungkin adalah …
(A) 3 dan 5
(B) 6 dan 35
(C) 10 dan 21
(D) 31 dan 41
(E) 7 dan 15
19. Misalkan (𝑥, 𝑦) menyatakan koordinat suatu titik pada bidang 𝑥𝑦 dengan 𝑥 − 𝑦 ≠ 0. Apakah
𝑥 > 𝑦?
Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut!
(1) 𝑥2 + 2𝑥𝑦 + 𝑦2 = 4(𝑥 + 𝑦)
(2) 2𝑥 = 2𝑦 − 6

(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak cukup.
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja tidak cukup.
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu pernyataan saja
tidak cukup.
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja cukup. (E)
Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.
20. Misalkan (𝑥, 𝑦) menyatakan koordinat titik pada bidang 𝑥𝑦 dengan 𝑥 + 𝑦 ≠ 0. Apakah terletak
pada kuadran II?
Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut!
(1) 𝑥2 + 2𝑥𝑦 + 𝑦2 = 2(𝑥 + 𝑦)
(2) 3𝑥 = 4 − 3𝑦

(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak cukup.
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja tidak cukup.
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu pernyataan saja
tidak cukup.
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja cukup. (E)
Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.

PENGETAHUAN KUANTITATIF
Aritmatika Sosial dan SPLDV

1. Harga dua pensil 𝑅𝑝5.000,00 dan harga satu buku rupiah. Amir membeli buku dan 10 pensil.
Jika ia membayar 𝑅𝑝100.000,00, maka jumlah uang kembalian yang diterimanya adalah ….
rupiah.
(A)
(B)
(C)

75
MODUL SBMPTN

76

(D)
(E)
2. Jumlah uang Ani dua kali jumlah uang Budi. Jika Ani dan Budi masing-masing bersedekah
Rp3.000,00, maka jumlah uang keduanya sama dengan jumlah uang Cita. Jika jumlah uang Cita
adalah rupiah, maka jumlah uang Budi adalah …. rupiah

3. Harga satu kilogram kentang lebih tinggi Rp8.000,00 dari harga satu kilogram timun. Jika harga
satu kilogram kentang dan satu kilogram timun adalah rupiah, maka harga satu kilogram timun
adalah ….

4. Harga satu penghapus sepertiga harga satu pensil. Harga dua penghapus dan dua pensil sama
dengan harga satu pulpen. Jika harga pulpen adalah r rupiah, maka harga satu penghapus adalah
…. rupiah

5. Maria membeli sekotak pizza dan memakannya hanya bagian. Dia memberikan pizza yang
tersisa untuk 3 kakaknya. Berapa bagian dari seluruh pizza yang akan diterima setiap saudara
laki-laki Maria jika mereka berbagi pizza yang tersisa secara merata?

6. Ali membayar 𝑅𝑝15.000,00 untuk membeli barang dan barang . Di toko yang sama Budi
membayar 𝑅𝑝6.000,00 untuk membeli barang dan barang . Jika Dede membayar
𝑅𝑝18.000,00 untuk membeli barang dan barang , maka adalah …. barang
(A) 4
(B) 5
(C) 6
(D) 7
(E) 8

76
MODUL SBMPTN

77

7. Tujuh tahun yang lalu umur Ani sama dengan 6 kali umur Budi. Empat tahun yang akan datang
2 kali umur Ani sama dengan 5 kali umur Budi ditambah dengan 9 tahun. Umur Budi sekarang
adalah … tahun
(A) 42
(B) 35
(C) 21
(D) 18
(E) 13
8. Empat tahun yang lalu, jumlah umur kakak dan adiknya dalam sebuah keluarga adalah empat kali
selisihnya. Sekarang umur kakak adalah umur adiknya. Maka 10 tahun yang akan datang uumur
kakak dan adiknya adalah ….
(A) 17 dan 19
(B) 20 dan 18
(C) 18 dan 20
(D) 19 dan 17
(E) 21 dan 19
𝑎𝑥 + 𝑏𝑦 = 1
9. Jika (𝑥, 𝑦) = (2, 1) adalah selesaian system persamaan linier { , maka berlaku ….
𝑐𝑥 + 𝑑𝑦 = 2
(A) 2𝑎 + 4𝑏 = 2𝑐 + 𝑑
(B) 𝑎 + 𝑏 = 𝑐 + 𝑑
(C) 4𝑎 + 2𝑏 = 2𝑐 + 𝑑
(D) 2𝑎 + 4𝑏 = 𝑐 + 2𝑑
(E) 4𝑎 + 2𝑏 = 𝑐 + 𝑑
10. Jika , maka 𝑥 − 𝑦 adalah ….
(A)
(B) 5
(C) 4
(D) -4
(E) -5
11. Diketahui system persamaan linier
3𝑥 – 5𝑦 = 𝑚
2𝑥 + 4𝑦 = 𝑛
𝑏
Jika 𝑦 = maka 𝑏 = ….
22
(A) 2𝑚 – 3𝑛
(B) 2𝑚 + 3𝑛
(C) −3𝑚 + 2𝑛
(D) 3𝑚 + 2𝑛
(E) −2𝑚 + 3𝑛
12. Jika dan memenuhi

, maka 𝑎 − 𝑏2 = ⋯

(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 5
(E) 9
13. Jika penyelesaian system persamaan

77
MODUL SBMPTN

78

(𝑎 + 2)𝑥 + 𝑦 = 0

𝑥 + (𝑎 + 2)𝑦 = 0
tidak hanya (𝑥, 𝑦) = (0,0) saja, maka nilai terbesar 𝑎2 + 3𝑎 + 9 = ….
(A) 7
(B) 9
(C) 11
(D) 13
(E) 27
14. Pak Rahman mempunyai sekantong permen yang akan dibagikan kepada anak-anak. Jika tiap
anak diberi 2 permen, maka di dalam kantong plastic masih tersisa 4 permen. Namun bila tiap
anak diberi 3 permen, akan ada 2 anak yang tidak mendapat permen dan 1 anak mendapat permen
2. Jika x menyatakan banyak permen dalam kantong dan y menyatakan banyak anak, maka system
persamaan yang mewakili masalah di atas adalah ….

15. Harga satu buku dan satu pensil 𝑅𝑝35.000,00. Selisih harga satu buku dan satu pensil adalah
𝑅𝑝5.000,00. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas dan berikut berdasarkan
informasi yang diberikan?

Jumlah uang minimal yang cukup untuk membeli salah


𝑅𝑝20.000,00
satu dari buku atau pensil.

(A) 𝑃 > 𝑄
(B) 𝑄 > 𝑃 (C) 𝑃 = 𝑄
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di
atas.
16. Dua kg jeruk dan tiga kg apel harganya Rp45.000,00. Lima kg jeruk dan dua kg apel harganya
Rp52.000,00. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas dan berikut berdasarkan
informasi yang diberikan?

Harga satu kg apel Harga satu kg jeruk

(A) 𝑃 > 𝑄
(B) 𝑄 > 𝑃
(C) 𝑃 = 𝑄
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan
di atas.

78
MODUL SBMPTN

79

17. Jumlah pegawai perusahaan A tiga kali jumlah pegawai di perusahaan B. Jumlah pegawai di
perusahaan A dan B adalah 92 orang. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas dan
berikut berdasarkan informasi yang diberikan?

Jumlah pegawai perusahaan A 69

(A) 𝑃 > 𝑄
(B) 𝑄 > 𝑃 (C) 𝑃 = 𝑄
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di
atas.
18. Jumlah pegawai perusahaan A tiga kali jumlah pegawai di perusahaan B. Jumlah pegawai di
perusahaan A dan B adalah 92 orang. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas dan
berikut berdasarkan informasi yang diberikan?

Selisih antara jumlah pegawai perusahaan A dan perusahaan B 45

𝑃>𝑄
(A)
𝑄>𝑃
(B)
𝑃=
(C)
(D)
Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di
atas.
19. Jika diketahui system persamaan linier dua variabel sebagai berikut.

Manakah nilai dan sedemikian sehingga didapat penyelesaian dan yang merupakan
bilangan bulat?
(1) 𝑎 = 3, 𝑏 = 4
(2) 𝑎 = 1, 𝑏 = 3
(3) 𝑎 = 4, 𝑏 = 5
(4) 𝑎 = 2, 𝑏 = 8

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar.


(B) (1) dan (3) saja yang benar.
(C) (2) dan (4) saja yang benar.
(D) Hanya (4) yang benar.
(E) Semua pilihan benar.

20. Diketahui beberapa kamar di hotel akan ditempati oleh atlet-atlet olimpiade. Berapa banyak atlet
yang akan menginap?
(1) Jika satu kamar diisi oleh 7 orang atlet, maka terdapat 1 kamar yang tidak terisi.
(2) Jika satu kamar diisi oleh 6 orang atlet, maka terdapat 14 orang atlet yang tidak
mendapat kamar.

(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak
cukup.
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja tidak
cukup.

79
MODUL SBMPTN

80

(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu
pernyataan saja tidak cukup.
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja cukup.
(E) Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.
PENGETAHUAN KUANTITATIF
PROGRAM LINIER

1. Pertidaksamaan dengan daerah yang diarsir sebagai representasi himpunan


penyelesaiannya adalah ….

(A) 2𝑥 − 5𝑦 – 10 < 0
(B) 2𝑥 – 5𝑦 – 10 > 0
(C) 2𝑥 + 5𝑦 – 10 > 0
(D) 5𝑥 + 2𝑦 – 10 > 0
(E) 5𝑥 – 2𝑦 + 10 < 0
2. Pertidaksamaan dengan daerah yang diarsir sebagai representasi himpunan
penyelesaiannya adalah ….

(A) (A) 2𝑥 + 3𝑦 – 12 < 0


(B) 2𝑥 + 3𝑦 – 12 > 0
(C) 2𝑥 – 3𝑦 – 12 < 0
(D) 4𝑥 + 6𝑦 − 12 > 0
(E) 4𝑥 + 6𝑦 + 12 < 0
3. Pertidaksamaan dengan daerah yang diarsir sebagai representasi himpunan
penyelesaiannya adalah ….

(A) (A 3𝑥 + 4𝑦 + 12 ≤ 0
(B) 3𝑥 + 4𝑦 + 12 ≥ 0

80
MODUL SBMPTN

81

(C) 4𝑥 + 3𝑦 – 12 ≤ 0
(D) 4𝑥 + 3𝑦 + 12 ≤ 0
(E) 4𝑥 + 3𝑦 – 12 ≥ 0

4. Pertidaksamaan yang diwakili oleh daerah yang diarsir yaitu ….

(A) (5𝑥 – 𝑦)(𝑥 + 5𝑦) ≤ 0


(B) (5𝑥 – 𝑦)(𝑥 + 5𝑦) ≥ 0
(C) (5𝑥 – 𝑦)(5𝑥 + 𝑦) ≥ 0
(D) (𝑥 – 5𝑦)(5𝑥 + 𝑦) ≥ 0
(E) (𝑥 – 5𝑦)(5𝑥 + 𝑦) ≤ 0
5. Pertidaksamaan yang diwakili oleh daerah yang diarsir yaitu ….

6. Daerah penyelesaian yang memenuhi untuk pertidaksamaan 𝑥 + 2𝑦 ≤ 10; 𝑥 − 𝑦 ≤ 0;


2𝑥 − 𝑦 ≥ 0; 𝑥 ≥ 0; 𝑦 ≥ 0 ditunjukan oleh daerah huruf …..

81
MODUL SBMPTN

82

(A) A
(B) B
(C) C
(D) D
(E) E

7. Dalam himpunan penyelesaian pertidaksamaan 𝑥 ≥ 1, 𝑦 ≥ 2, 𝑥 + 𝑦 ≤ 6, 2𝑥 + 3𝑦 ≤ 15,


nilai minimum dari 3𝑥 + 4𝑦 sama dengan ….
(A) 9
(B) 10
(C) 11
(D) 12
(E) 13
8. Nilai minimum dari 20 – 𝑥 – 2𝑦 yang memenuhi 𝑦 – 2𝑥 ≥ 0; 𝑥 + 𝑦 ≤ 8; dan 𝑥 ≥
2 adalah ….
(A) 3
(B) 4
(C) 5
(D) 6
(E) 7
9. Nilai minimum dari 2𝑥 – 3𝑦 + 7 yang memenuhi 2𝑦 – 𝑥 ≤ 0; 𝑥 + 𝑦 ≤ 3; dan 𝑦 ≥ − 1
adalah ….
(A) 6
(B) 8
(C) 12
(D) 16
(E) 18
10. Nilai maksimum dari 𝑧 = −3𝑥 + 2𝑦 yang memenuhi syarat 3𝑥 + 𝑦 ≤ 9, 5𝑥 + 4𝑦 ≥
20 ≥ 0, dan 𝑦 ≥ 0 adalah ….
(A) 10
(B) 14
(C) 18
(D) 20
(E) 24
11. Fungsi 𝐹 = 10𝑥 + 15𝑦 dengan syarat 𝑥 ≥ 0, 𝑦 ≥ 0, 𝑥 ≤ 800,𝑦 ≤ 600 dan 𝑥 + 𝑦 ≤ 1.000
mempunyai nilai maksimum ….
(A) 9.000
(B) 11.000
(C) 13.000
(D) 15.000
82
MODUL SBMPTN

83

(E) 16.000

12.

Sesuai dengan gambar di atas, nilai maksimum 𝑓(𝑥, 𝑦) = 4𝑥 + 5𝑦 di daerah yang di


arsir adalah ….
(A) 5
(B) 8
(C) 10
(D) 11
(E) 14
13.

Nilai minimum 𝑓(𝑥, 𝑦) = 2𝑥 + 3𝑦 untuk 𝑥, 𝑦 di daerah yang diarsir adalah ….


(A) 25
(B) 15
(C) 12
(D) 10
(E) 5

14. Suatu rombongan wisatawan yang terdiri dari 240 orang akan menyewa kamar
hotel. Kamar yang tersedia adalah kamar untuk 2 orang (tipe 1) dan 3 orang (tipe
2). Rombongan itu akan menyewa kamar sekurang-kurangnya 100 kamar. Tarif
kamar untuk 2 orang adalah Rp60.000,00 dan untuk 3 orang Rp80.000,00.
Banyaknya jenis kamar tipe 1 dan tipe 2 yang harus disewa agar rombongan
tersebut mengeluarkan uang seminimal mungkin adalah ….
(A) 20 dan 80 kamar
(B) 30 dan 70 kamar
(C) 40 dan 60 kamar
(D) 60 dan 40 kamar
(E) 70 dan 30 kamar

15. Fungsi 𝑓(𝑥, 𝑦) = 𝑐𝑥 + 4𝑦 dengan kendala: 2𝑥 + 𝑦 ≥ 10, 𝑥 + 2𝑦 ≥ 8, 𝑥 ≥ 0, dan 𝑦 ≥ 0


mencapai minimum di (4, 2), jika ….
(A) c −8 atau c ≥ −2
(B) c ≤ 2 atau c ≥ 8
(C) −2 ≤ c ≤ 8

83
MODUL SBMPTN

84

(D) 2 ≤ c
(E) 2 c 10

PENGETAHUAN KUANTITATIF
PERBANDINGAN

1. Andi dapat membuat 3 pigora kayu dalam 50 menit. Berapa banyak pigora kayu yang
dapat ia buat dalam 5 jam?
(A) 16
(B) 17
(C) 18
(D) 19
(E)20
2. Untuk mengisi bagian sebuah kolam renang dengan air diperlukan waktu 6 jam.
Berapa waktu yang diperlukan untuk mengisi sisanya, jika pengisian air dilakukan
dengan laju yang sama? (A) 4 jam
(B) 4,5 jam
(C) 8 jam
(D) 9 jam
(E) 10,5 jam
3. Perbandingan jumlah kelereng Jono dan Joni adalah 3:5. Jika jumlah kelereng
keduanya adalah 48 buah, maka berapa selisih kelereng keduanya?
(A) 6
(B) 8
(C) 10
(D) 12
(E)14
4. Sebuah mobil menghabiskan 1 galon bensin tiap 33 mil, dimana biaya bensin 2,95
dollar per gallon. Berapa biaya bensin (dalam dollar) yang digunakan dalam
mengendarai mobil sejauh 350 mil?
(A) $30
(B) $30,18
(C) $30,28
(D) $31,18
(E) $31,28
5. 30 orang buruh harian lepas dapat menyelesaikan proyek selama 5 hari dan 10 orang buruh
tetap dapat menyelesaikan selama 6 hari, maka berapa bagian proyek yang dapat diselesaikan
oleh 5 orang buruh harian lepas dan 6 orang buruh harian tetap selama 1 hari?
1
(A) 10 bagian
2
(B) 15
bagian
11
(C) 30
bagian
7
(D) 150
bagian
11
(E) 300
bagian

84
MODUL SBMPTN

85

6. Untuk mengisi penuh bak air, Fira membutuhkan 8 ember air. Jika Diva memiliki
ember yang besarnya hanya dari milik Fira, berapa ember air yang dibutuhkan Diva
untuk mengisi penuh bak air tersebut?
(A) 8
(B) 10
(C) 12
(D) 14
(E) 16

7. Nabila setiap hari melakukan perjalanan dari rumah ke kantor dengan sepeda motor.
Ia membutuhkan waktu 30 menit dengan kecepatan 80 km/jam. Jika suatu hari ia
berangkat dengan kecepatan 60 km/jam, maka waktu yang dibutuhkan adalah ….
(A) 36 menit
(B) 40 menit
(C) 45 menit
(D) 48 menit
(E) 60 menit
8. Alex dan Boy akan mengecat dinding kamar. Jika Alex bekerja sendiri, maka
pekerjaan tersebut akan selesai dalam 4 jam. Apabila Boy bekerja sendiri maka
pekerjaan tersebut akan selesai dalam 6 jam. Berapa lama waktu yang dibutuhkan
jika dinding kamar dikerjakan oleh mereka berdua bersama?
(A) 5 jam
(B) 3 jam
(C) 2 jam 40 menit
(D) 2 jam 24 menit
(E) 2 jam 15 menit
9. Sebuah gedung direncanakan selesai dibangun selama 20 hari oleh 28 pekerja.
Setelah dikerjakan 8 hari, pekerjaan dihentikan selama 4 hari. Jika kemampuan
bekerja tiap orang sama dan supaya pembangunan selesai tepat waktu, banyak pekerja
tambahan yang diperlukan adalah ….
(A) 42 orang
(B) 28 orang
(C) 21 orang
(D) 14 orang
(E) 8 orang
10. Suatu pekerjaan direncanakan akan dilakukan oleh 15 orang selesai dalam 40 hari.
Ternyata setelah dikerjakan 16 hari pekerjaan tersebut berhenti 4 hari. Agar pekerjaan
tersebut selesai tepat waktu, banyak pekerja tambahan yang dibutuhkan adalah ….
(A) 3 orang
(B) 4 orang
(C) 5 orang
(D) 6 orang
(E) 7 orang
11. Sebuah gedung direncanakan selesai dibangun oleh 150 pekerja dalam waktu 4 bulan.
Setelah dikerjakan selama 1,5 bulan pembangunan terpaksa dihentikan selama 1
bulan karena wabah Covid-19. Jika gedung tersebut ingin diselesaikan tepat waktu,
berapakah tambahan pekerja yang diperlukan? (A) 300 orang
(B) 250 orang
(C) 150 orang

85
MODUL SBMPTN

86

(D) 100 orang


(E) (E) 50 orang
12. Satu kaleng cat hijau dihasilkan dari 2 liter cat biru dan 3 liter cat kuning. Telah
dicampur 5 liter cat biru dan liter cat kuning untuk membuat cat hijau tersebut.
Manakah hubungan yang benar antara kuantitas 𝑃 dan 𝑄 berikut berdasarkan
informasi yang diberikan?

2𝑎 14

(A) (𝑃 > 𝑄
(B) 𝑄 >𝑃
(C) 𝑃 = 𝑄
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di atas
13. Satu adonan beton dibuat dari 𝑎 bagian semen dan 1 bagian pasir. Telah digunakan 3 bagian
semen dan 5 bagian pasir untuk membuat beberapa adonan beton tersebut. Manakah
hubungan yang benar antara kuantitas 𝑃 dan 𝑄 berikut berdasarkan informasi yang diberikan?
𝑷 𝑸
5𝑎 4

(A) 𝑃 > 𝑄
(B) 𝑄 > 𝑃
(C) 𝑃 = 𝑄
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan di
atas

14. Kopi kualitas I dan kualitas II dicampur dengan perbandinga berat 𝑎: 𝑏. Harga kopi kualitas
I dan kualitas II tiap kg masing-masing adalah Rp16.000,00 dan Rp18.000. Harga kopi kualitas I
naik 15% sedangkan kopi kualitas II turun 10% tetapi harga kopi campuran setiap kg tidak
berubah. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas 𝑃 dan 𝑄 berikut berdasarkan
informasi yang diberikan?
𝑷 𝑸
𝑎 𝑏

(A) 𝑃 > 𝑄
(B) 𝑄 > 𝑃
(C) 𝑃 = 𝑄
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan
di atas.
15. Perbandingan jumlah dari terhadap hasil kalinya adalah 1:3. Berapakah
jumlah dan ?

(C) 1
(D) 2
(E) 4
16. Perbandingan jumlah terhadap hasil kalinya adalah 3:4. Jika jumlah dan 𝑦

adalah 3, berapakah hasil kali dari dan ?

86
MODUL SBMPTN

87

(C) 1
(D) 3
(E) 4
17. Jumlah tiga buah bilangan adalah 45. Perbandingan jumlah bilangan pertama dan
kedua dengan bilangan ketiga adalah 8:7. Selisih bilangan pertama dan kedua adalah
8. Jika 𝑥, 𝑦, dan mewakili bilangan pertama, kedua, dan ketiga, maka nilai dari 𝑥 +
𝑦 − 𝑧 adalah ….
(A) 3
(B) 5
(C) 12
(D) 16
(E) 21
18. Jika perbandingan terhadap 𝑦 adalah 3:4, dan perbandingan 𝑥 + 7 terhadap 𝑦 + 7
adalah 4:5. Maka perbandingan 𝑥 + 14 dan 𝑦 + 14 adalah ….
(A) 3:4
(B) 4:5
(C) 4:6
(D) 5:6
(E) 6:7

19. Jika = 10𝑎, 𝑞 = 3𝑏, 𝑟 = 7𝑐 dan 𝑝: 𝑞: 𝑟 = 10: 3: 7 maka ….


(A) 10
(B) 15
(C) 20
(D) 25
(E) 30

20. Perhatikan gambar! A


s s√2

C s A
Dari segitiga di atas, segitiga baru dibuat dengan cara mengurangi s sehingga luas
barunya 64% dari luas awalnya. Berapa besar s yang dikurangi?
(A) 8%
(B) 20%
(C) 25%
(D) 30%
(E) 15%

PENGETAHUAN KUANTITATIF
HIMPUNAN

87
MODUL SBMPTN

88

1. Daerah yang diarsir pada diagram Venn berikut menyatakan himpunan ….

(A) 𝐴 ∩ (𝐵 ∪ 𝐶)
(B) 𝐴 ∪ (𝐵 ∩ 𝐶)
(C) (𝐴 ∪ 𝐵) − 𝐶
(D) (𝐴 ∩ 𝐵) − 𝐶
(E) 𝐴 − (𝐵 ∩ 𝐶)
2. Daerah yang diarsir pada diagram Venn berikut menyatakan himpunan ….

(A) (𝐴 ∪ 𝐵) − 𝐶
(B) (𝐴 ∩ 𝐶) ∪ 𝐵
(C) (𝐶 − 𝐴) ∪ 𝐵
(D) 𝐶 − (𝐴 ∪ 𝐵)
(E) 𝐶 − (𝐴 ∩ 𝐵)
3. Daerah yang diarsir pada diagram Venn berikut menyatakan himpunan ….

(A) (𝐴 ∩ 𝐵) ∪ 𝐶
(B) (𝐴 ∪ 𝐵) ∩ 𝐶
(C) (𝐴 ∪ 𝐶) ∩ 𝐵
(D) (𝐴 ∩ 𝐶) ∪ 𝐵
(E) (𝐴 ∪ 𝐵) ∪ 𝐶

4. Daerah yang diarsir pada diagram Venn berikut menyatakan himpunan ….

(A) (𝐴 ∩ 𝐵) ∩ (𝐵 ∪ 𝐶)
(B) (𝐴 ∩ 𝐵) ∪ (𝐵 ∩ 𝐶)
(C) (𝐴 ∩ 𝐵) ∩ (𝐶 ∩ 𝐵)
(D) (𝐴 ∪ 𝐵) ∩ (𝐵 ∪ 𝐶)
(E) (𝐴 ∩ 𝐵) ∩ (𝐵 ∪ 𝐶)

88
MODUL SBMPTN

89

5. Daerah yang diarsir pada diagram Venn berikut menyatakan himpunan ….

(A) 𝐵 − (𝐴 ∩ 𝐶)
(B) 𝐴 − (𝐵 ∪ 𝐶)
(C) 𝐴 − (𝐵 ∩ 𝐶)
(D) 𝐶 − (𝐴 ∪ 𝐵)
(E) 𝐶 − (𝐴 ∩ 𝐵)
6. Daerah yang diarsir pada diagram Venn berikut menyatakan himpunan ….

(A) 𝐴 ∪ (𝐵 ∩ 𝐶)
(B) 𝐵 ∪ (𝐴 ∩ 𝐶)
(C) 𝐶 ∪ (𝐴 ∩ 𝐵)
(D) 𝐴 − (𝐵 ∩ 𝐶)
(E) 𝐵 − (𝐴 ∩ 𝐶)
7. Daerah yang diarsir pada diagram Venn berikut menyatakan himpunan ….

(A) 𝐴 ∩ (𝐵 ∪ 𝐶)
(B) (𝐵 ∪ 𝐶) − 𝐴
(C) 𝐴 ∪ (𝐵 ∩ 𝐶)
(D) 𝐴 ∪ (𝐵 ∪ 𝐶)
(E) (𝐴 ∩ 𝐶) ∪ 𝐵
8. Daerah yang diarsir pada diagram Venn berikut menyatakan himpunan ….

(A) (𝐴 ∩ 𝐵) ∪ (𝐴 ∩ 𝐶)
(B) (𝐴 ∪ 𝐵) ∩ (𝐴 ∩ 𝐶)
(C) (𝐴 ∪ 𝐵) ∩ (𝐴 ∪ 𝐶)
(D) (𝐴 ∪ 𝐶) ∩ (𝐵 ∪ 𝐶)
(E) (𝐵 − 𝐴) ∪ (𝐶 − 𝐴)
9. Jika himpunan semesta 𝑆 = {1, 2,3, … , 9},𝐴 = {1,3, 5},𝑑𝑎𝑛 𝐵 = {2,4, 6, 8}, maka 𝐵𝐶 −

89
MODUL SBMPTN

90

𝐴 = ….
(A) {2
(B) {9}
(C) {7,9}
(D) {1,3, 5, 7, 9}
(E) {2,4, 6, 8, 9}
10. 𝐴𝐶 adalah komplemen terhadap . Jika 𝑈 = {1, 2, 3,… , 9}; 𝐴 = {1, 2, 3,4}; 𝐵 =
{3, 4,5, 6} maka (𝐴 ∩ 𝐵)𝐶 adalah ….
(A) {𝐴}
(B) {3,4}
(C) {1,2, 5, 6}
(D) {1,2, 3, 4, 5, 6}
(E) {1,2, 5, 6, 7, 8, 9}
11. Jika 𝑃 = {𝑡𝑖𝑔𝑎 𝑏𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑝𝑟𝑖𝑚𝑎 𝑝𝑒𝑟𝑡𝑎𝑚𝑎} ; 𝑄 =
{𝑏𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑎𝑠𝑙𝑖 𝑘𝑢𝑟𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑎𝑟𝑖 10}, maka 𝑄 − 𝑃 adalah ….
(A) {1, 4, 6, 8, 9}
(B) {1, 2, 4, 6, 8}
(C) {1, 2, 4, 6, 8, 9}
(D) {1, 2, 4,6, 8, 9}
(E) {1, 4, 6, 7, 8, 9}
12. Jika 𝐾 = {1, 2, 3, 4, 5}; 𝐿 = {1, 3, 5, 7, 9}; 𝑀 = {6, 7, 8, 9}; dan 𝑁 = {2, 4, 6, 8} maka
….
(1) 𝐾∪𝑀 =𝐿∪𝑁
(2) 𝐿 ∩ 𝑁 = {∅}
(3) {2, 4} = 𝐾 ∩ 𝑁
(4) {9} ∈ 𝐿 ∩ 𝑀

(A) (1), (2), dan (3) SAJA yang benar


(B) (1) dan (3) SAJA yang benar
(C) (2) dan (4) SAJA yang benar
(D) HANYA (4) yang benar
(E) SEMUA pilihan benar

13. Jika 𝑆 = {1,2, 3, 4,… , 10} adalah himpunan semesta; 𝐾 = {𝑥|𝑥 𝑏𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑔𝑒𝑛𝑎𝑝}; 𝐿 =
{𝑥|𝑏𝑖𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑝𝑟𝑖𝑚𝑎}; 𝑀 = {2,3, 4, 5}; dan 𝐴’ berarti komplemen himpunan , maka ….
(1) 𝐾 ∩ 𝐿 = {∅}
(2) 𝐿 ∩ 𝑀′ = {7}
(3) (𝐾 ∪ 𝑀)′ = {1, 3,5, 6, 7, 8, 9, 10}
(4) 𝐿 ∪ 𝑀 = {2, 3, 4,5, 7}

(A) (1), (2), dan (3) SAJA yang benar


(B) (1) dan (3) SAJA yang benar
(C) (2) dan (4) SAJA yang benar
(D) HANYA (4) yang benar
(E) SEMUA pilihan benar
14. Jika 75 siswa kelas XII suatu SMA mengikuti UTBK sebagai calon mahasiswa
Perguruan Tinggi Negeri melakukan pilihan sebagai berikut:
- 30 siswa memilih sebagai calon mahasiswa ITB
- 45 siswa memilih sebagai calon mahasiswa ITS
- 20 siswa tidak memilih ITB maupun ITS
90
MODUL SBMPTN

91

Maka siswa yang memilih sebagai calon mahasiswa kedua Perguruan Tinggi Negeri
(ITB dan ITS) tersebut adalah ….
(A) 10
(B) 15
(C) 20
(D) 25
(E) 30
15. Seratus pemuda mendaftarkan untuk mengikuti perlombaan jalan cepat, sepeda lambar,
atau kedua-duanya. Bila yang mendaftarkan diri untuk mengikuti jalan cepat 75% dan
sepeda lambat 48%, banyaknya pemuda yang mendaftar untuk kedua lomba tersebut
adalah ….
(A) 22
(B) 23
(C) 32
(D) 33
(E) 48
16. Dari suatu survey yang dilakukan terhadap 1000 lulusan SMA diperoleh data 600 orang
mengikuti UTBK-SAINTEK, 500 orang mengikuti UTBK-SOSHUM, dan 300 orang
mengambil kedua tes tersebut. Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa lulusan SMA
yang tidak mengikuti UTBK adalah ….
(A) 10%
(B) 20%
(C) 30%
(D) 40%
(E) 50%
17. Jika 50 pengikut tes masuk suatu perguruan tinggi ada 35 calon lulus Matematika, 20
calon lulus Fisika, 10 calon lulus Matematika dan Fisika. Manakah hubungan yang benar
antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang diberikan?
P Q
Banyak calon pengikut yang
15
tidak lulus kedua mata pelajaran

(A) P>Q
(B) Q>P
(C) P=Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga
pilihan di atas.
18. Hasil pengamatan yang dilakukan terhadap 100 keluarga menyatakan bahwa ada 55
keluarga memiliki sepeda motor dan 35 keluarga memiliki mobil. Terdapat 30 keluarga
yang tidak memiliki sepeda motor maupun mobil.
P Q
Banyak keluarga yang memiliki
20
sepeda motor dan mobil

Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi
yang diberikan?
(A) P > Q
(B) Q > P
(C) P = Q

91
MODUL SBMPTN

92

(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga
pilihan di atas.

19. Dari 25 orang melamar suatu pekerjaan diketahui bahwa 7 orang berumur lebih dari 30
tahun dan 15 orang bergela sarjana. Diantara pelamar yang bergelar sarjana 5 orang
berumur lebih dari 30 tahun.
Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi
yang diberikan?
P Q
Banyak pelamar yang bukan
sarjana dan umurnya kurang dari 5
30 tahun

(A) P>Q
(B) Q>P
(C) P=Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga
pilihan di atas.

20. Kota A memiliki 500 pemilih yang semuanya menentukan dua hal pada suatu
referendum. Hal pertama menunjukkan bahwa terdapat 375 yang setuju, sementara hal
kedua menunjukan 275 yang setuju. Ternyata terdapat tepat 40 pemilih yang tidak setuju
dengan kedua hal tersebut. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q
berikut berdasarkan informasi yang diberikan?
P Q
Banyaknya yang setuju terhadap
180
kedua hal tersebut

(A) P>Q
(B) Q>P
(C) P=Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga
pilihan di atas.

PENGETAHUAN KUANTITATIF
STATISTIKA

1. Diketahui rata-rata 50 bilangan dalam bentuk dan adalah . Jika rata-rata adalah ,
maka rata-rata adalah ….

92
MODUL SBMPTN

93

50

2. Rata-rata data 𝑎, 𝑏, dan 8 adalah , dan rata-rata data 𝑝, 𝑞, 𝑟, dan 10 adalah . Jika 8 dan 10
saling dipertukarkan, rata-rata kedua data menjadi sama. Nilai 𝑦 − 𝑥 = ….

(E) 2

3. Nilai ulangan 7 orang siswa setelah dirutkan adalah a, b, c, 7, d, d, 9. Jika rata-rata semua
siswa
7 dan rata-rata 3 nilai terendah , maka rata-rata 3 nilai terbaik adalah ….
(A) 8
(B) 8,33
(C) 8,66
(D) 9
(E) 9,33
4. Jika rata-rata 𝑎 − 2,𝑏 + 3, 𝑐 + 5 adalah , maka rata-rata dari 𝑎 + 4, 𝑏 + 6,𝑐 − 1 adalah ….
(A) 5
(B) 6
(C) 7
(D) 8
(E) 9
5. Diketahui data 7, 6, 2, , 3, 4. Jika rata-rata dari data tersebut sama dengan mediannya,
banyaknya nilai yang mungkin untuk bilangan asli adalah ….
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5
6. Rata-rata 4 bilangan bulat 4, 𝑎, 𝑏, dan 5 sama dengan median data tersebut, yaitu 6. Selisih
bilangan terbesar dan terkecil sama dengan ….
(A) 6
(B) 5
(C) 4
(D) 3
(E) 2
7. Jika data 2, 𝑎, 𝑎, 3, 4, 6 mempunyai rata-rata dan data 2, 𝑐, 𝑐, 4, 6, 2, 1 mempunyai rata-rata
2𝑎, maka nilai 𝑐 adalah…
(A) 3
(B) 2,5

93
MODUL SBMPTN

94

(C) 2
(D) 1,5
(E) 1
8. Rata-rata dari 20 bilangan adalah 25. Jika di antara 20 bilangan tersebut mempunyai rata-
rata
10, maka rata-rata dari 12 bilangan lainnya adalah ….
(A) 25
(B) 28
(C) 30
(D) 35
(E) 40
9. Data lima bilangan asli memiliki sifat: hanya 8 yang muncul lebih dari sekali, 9 adalah
median, dan rata-rata lima bilangan tersebut adalah 10. Manakah diantara berikut yang benar?
(1) Data keempatnya adalah 11
(2) Data keempatnya adalah 12
(3) Data kelimanya adalah 13
(4) Data kelimanya adalah 14

a. (1), (2), dan (3) saja yang benar


b. (1) dan (3) saja yang benar
c. (2) dan (4) saja yang benar
d. Hanya (4) yang benar
e. Semua pilihan benar
10. Rata-rata nilai ulangan matematika dari 35 siswa adalah 58. Jika nilai Ani dan Budi
digabungkan dengan kelompok tersebut, maka nilai rata-ratanya menjadi 59. Nilai rata-rata
Ani dan Budi adalah ….
(A) 70,5
(B) 72,5
(C) 75,5
(D) 76,5
(E) 77,5
11. Amin telah mengikuti tes matematika sebanyak 8 kali dari 12 kali tes yang ada dengan nilai
ratarata 6,5. Jika untuk seluruh tes, Amin ingin mendapat rata-rata nilai minimal 7, maka
untuk 4 tes yang tersisa, Amin harus mendapat nilai rata-rata minimal ….
(A) 7,9
(B) 8
(C) 8,1
(D) 8,2
(E) 8,5
12. Dari 24 siswa mempunyai nilai rata-rata ulangan IPA 6,4. Jika 3 orang dari mereka keluar
meninggalkan kelompoknya, nilai rata-rata menjadi 6,3. Manakah hubungan yang benar
antara kuantitas dan berikut berdasarkan informasi yang diberikan?
P Q
Nilai rata-rata ulangan 3 orang yang keluar
7
dari kelompok tersebut.

(A) P > Q
(B) Q > P
(C) P = Q

94
MODUL SBMPTN

95

(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan
di atas.
13. Rata-rata berat badan delapan orang bertambah 2 kg ketika satu orang dengan berat 65 kg
digantikan oleh orang baru. Manakah hubungan yang benar antara kuantitas dan berikut
berdasarkan informasi yang diberikan?
P Q
Berat badan orang baru 80

(A) P>Q
(B) Q>P
(C) P=Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan
di atas.
14. Data lima bilangan asli memiliki sifat: hanya 8 yang muncul lebih dari sekali, 9 adalah
median, dan rata-rata lima bilangan tersebut adalah 10. Manakah hubungan yang benar antara
kuantitas dan berikut berdasarkan informasi yang diberikan?
P Q
Data terbesar yang mungkin 12

(A) P > Q
(B) Q > P
(C) P = Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan
di atas.
15. Tiga buah bilangan 𝑎, 𝑏, dan dipilih sedemikian sehingga jika setiap bilangan ditambahkan
ke rata-rata dua bilangan lainnya, maka hasilnya adalah 50, 60, dan 70. Rata-rata dari 𝑎, 𝑏,
dan adalah …. (A) 20
(B) 30
(C) 40
(D) 50
(E) 60
16. Pendapatan rata-rata suatu perusahaan Rp300.000,00 per bulan. Jika pendapatan rata-rata
karyawan pria Rp320.000,00 dan karyawan wanita Rp285.000,00 maka perbandingan jumlah
karyawan pria dengan wanita adalah ….
(A) 2 : 3
(B) 4 : 5
(C) 2 : 5
(D) 3 : 4
(E) 1 : 2
17. Tahun lalu gaji permulaan 5 orang karyawan dalam ribuan rupiah sebagai berikut: 480, 360,
650, 700, 260.Tahun ini gaji mereka naik 15% bagi yang sebelumnya bergaji kurang dari
Rp500.000,00 dan 10% bagi yang sebelumnya bergaji lebih dari Rp 500.000,00. Rata-rata
besarnya kenaikan gaji mereka per bulan adalah ….
(A) Rp60.000,00
(B) Rp62.000,00
(C) Rp63.000,00
(D) Rp64.000,00
(E) Rp65.000,00

95
MODUL SBMPTN

96

18. Data pengeluaran konsumen untuk membeli suatu produk dalam lima tahun terakhir
ditunjukan oleh diagram berikut.

Jika diasumsikan laju pertumbuhan pengeluaran tersebut adalah konstan, maka


pengeluaran konsumen pada tahun 2016 diperkirakan sebesar ….
(A) 210 milyar
(B) 205 milyar
(C) 200 milyar
(D) 195 milyar
(E) 190 milyar
19. Diagram berikut menunjukkan persentase kelulusan siswa tiga sekolah selama empat tahun.

Pernyataan berikut yang benar berdasarkan diagram di atas


adalah …. (A) Rata-rata persentase kelulusan sekolah A
terbaik
(B) Persentase kelulusan sekolah A selalu berada di posisi kedua
(C) Persentase kelulusan sekolah B selalu lebih baik daripada sekolah A
(D) Persentase kelulusan sekolah A selalu lebih baik daripada sekolah C
(E) Persentase kelulusan sekolah A selalu lebih baik daripada tahun sebelumnya
20. Grafik berikut menyajikan jumlah seluruh siswa dan jumlah siswa perempuan pada empat
sekolah P, Q, R, dan S. Manakah di antara pernyataan berikut yang benar?

(1) Rasio antara jumlah siswa perempuan dan jumlah siswa laki-laki di sekolah S lebih
besar daripada di sekolah R.
(2) Persentase jumlah siswa laki-laki di sekolah R lebih besar daripada di sekolah P.
96
MODUL SBMPTN

97

(3) Persentase jumlah siswa perempuan di sekolah Q paling besar.


(4) Jumlah siswa laki-laki lebih besar daripada jumlah siswa perempuan di empat
sekolah tersebut.

(A) (1), (2), dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya (4) yang benar
(E) Semua pilihan benar

PENGETAHUAN KUANTITATIF
PELUANG

1. Banyaknya bilangan ratusan kelipatan 5 yang dapat disusun dari digit 0, 1, 2, 3, 4, 5


dengan digit yang berbeda adalah ….
(A) 24
(B) 30
(C) 32
(D) 36
(E) 40
2. Banyaknya bilangan ganjil enam angka yang lebih kecil daripada 500.000 dan dibentuk
dari semua angka 2, 4, 5, 6, 8, dan 9 adalah ….
(A) 720
(B) 360
(C) 120
(D) 96
(E) 24
3. Seorang siswa yang mengikuti ujian harus mengerjakan 7 dari 10 soal yang ada. Banyak
cara siswa tersebut memilih soal yang akan dikerjakan ….
(A) 70
(B) 120
(C) 240
(D) 360
(E) 720
4. Dari angka 1, 2, 4, dan 8 akan dibentuk bilangan ganjil tujuh angka. Jika dari semua angka
selain angka 1 muncul tepat dua kali, maka banyaknya bilangan yang terbentuk adalah
….
(A) 60
(B) 90
(C) 360
(D) 720
(E) 5.040
5. Dari angka 1, 2, 4, 5, dan 6 akan dibentuk bilangan bulat enam angka yang lebih kecil
daripada
200.000. Jika angka 1 muncul tepat dua kali, maka banyaknya bilangan yang terbentuk
adalah
….

97
MODUL SBMPTN

98

(A) 720
(B) 360
(C) 120
(D) 60
(E) 24
6. Dari angka 2, 3, 5, 7, 9 akan dibentuk bilangan kelipatan 5 yang terdiri dari 6 digit. Jika
angka 5 muncul dua kali, maka banyaknya bilangan yang terbentuk adalah ….
(A) 240
(B) 120
(C) 50
(D) 40
(E) 30
7. Seseorang diberi password satu huruf dari huruf vocal A, I, U, E, O. Karena lupa,
ia mencoba memasukkan password tersebut secara acak. Peluang orang tersebut
gagal memasukkan password tiga kali percobaan berturut-turut adalah ….

8. Lima anggota diambil secara acak, dengan 𝐴 = {9,7, 6, 5, 4, 3,2, 1}. Peluang
terambilnya lima anggota tersebut berjumlah genap adalah ….

9. Satu dadu dilempar 3 kali. Peluang mata dadu 6 muncul sedikitnya sekali adalah
….

10. Peluang hidup seekor gajah, unta, dan badak di sebuah kebun binatang untuk
jangka waktu 30 tahun ke depan berturut-turut adalah 30%, 25%, dan 30%.
Peluang bahwa hanya gajah saja yang hidup sedangkan unta dan badak keduanya
mati untuk jangka waktu tersebut adalah ….
i. 1,5%
ii. 4,5%
iii. 12,0%
iv. 18,0%
v. 75,0%

98
MODUL SBMPTN

99

11. Sebuah dompet berisi lima uang kertas $5, tujuh uang kertas $10, dan delapan
uang kertas $20 ditemukan dan dikembalikan kepada pemiliknya. Pemilik dompet
akan memberi hadiah kepada penemunya dengan 1 uang kertas yang diambil
secara acak dari dompet. Berapa peluang bahwa uang yang ditarik adalah uang
$20?

12. Dalam suatu kotak berisi 10 bola berwarna merah dan biru. Diambil dua bola
sekaligus secara acak. Jika peluang terambil sedikitnya 1 bola merah adalah ,
maka banyaknya bola adalah ….
(A) 1
(B) 3
(C) 5
(D) 7
(E) 9
13. Terdapat bola putih dan bola merah dengan 𝑝𝑞 = 120 dan 𝑝 < 𝑞 dalam sebuah
kantong. Jika diambil dua bola sekaligus, peluang terambilnya paling sedikit satu
bola putih adalah , maka nila 𝑝 + 𝑞 = ….
(A) 34
(B) 26
(C) 23
(D) 22
(E) 21
14. Dalam sebuah kantong terdapat bola merah dan bola putih dengan 𝑚 + 𝑛 =
16. Jika diambil dua bola sekaligus secara acak dari dalam kotak, maka peluang
terambil dua bola tersebut berbeda warna adalah . Nilai dari 𝑚2 + 𝑛2 adalah ….
(A) 200
(B) 160
(C) 146
(D) 136
(E) 128
15. Peluang Ani, Budi, dan Caca lulus UTBK masing-masing adalah 0,7; 0,8; dan 0,9.
Peluang lulus hanya satu orang diantara tiga orang tersebut adalah ….
(A) 0,082
(B) 0,092
(C) 0,504
(D) 0,820
(E) 0,920

PENGETAHUAN KUANTITATIF
BANGUN DATAR

99
MODUL SBMPTN

100

1. Segiempat 𝐴𝐵𝐶𝐷 merupakan jajargenjang seperti pada gambar berikut.

Jika 𝐴𝐷 = 𝐷𝐸 = 𝐸𝐵 = 2, maka luas jajar genjang tersebut adalah ….

2. Pada gambar ∆𝐴𝐵𝐶 di bawah ini, diketahui panjang 𝐴𝐶 = 32 cm dan 𝐶𝐵 = 24 cm.


Berapa panjang titik tengah dari ̅𝐴𝐵̅̅ ke titik A?

(A) 16 cm
(B) 20 cm
(C) 21 cm
(D) 28 cm
(E) 40 cm
3. Pada gambar ∆𝐴𝐵𝐶 di bawah ini, diketahui panjang 𝐴𝐵 = 13 cm dan 𝐴𝐷 = 9 cm.
Panjang 𝐶𝐷 adalah ….

(A) 5 cm
(B) 6 cm
(C) 7 cm
(D) 8 cm
(E) 12 cm

4. Segiempat 𝐴𝐵𝐶𝐷 merupakan layang-layang seperti pada gambar berikut.

Jika 𝐴𝐵 = 1 dan 𝐴𝐷 = √5 maka luas layang-layang tersebut adalah ….


3
(A) 2
(B) 2
(C) 3
(D) √5
(E) 2√5 + 2

100
MODUL SBMPTN

101

5. Luas dari daerah yang diarsir berikut adalah ….

(A) 20 cm2
(B) 40 cm2
(C) 45 cm2
(D) 60 cm2
(E) Tidak bisa ditentukan
6. Bangun 𝑃𝑄𝑅𝑆 adalah sebuah persegi panjang dengan luas 24 cm2. Jika panjang 𝑃𝑇 =
𝑄𝑈 = 𝑅𝑈, maka luas bangun 𝑆𝑇𝑄𝑈 adalah ….

(A) 7 cm2
(B) 10 cm2
(C) 12 cm2
(D) 14 cm2
(E) 20 cm2
7. Keliling persegi 𝑃𝑄𝑅𝑆 adalah 80 cm dan keliling persegi 𝐴𝐵𝐶𝐷 adalah 40 cm maka luas
daerah yang diarsir adalah ….

(A) 450 cm2


(B) 400 cm2
(C) 350 cm2
(D) 300 cm2
(E) 200 cm2
8. Perhatikan gambar berikut!

Jika 𝑄𝑇 = 𝑇𝑈 = 𝑈𝑅 = 6 cm dan 𝑆𝑊 = 𝑊𝑉 = 𝑉𝑅 = 4 cm, maka luas daerah


yang diarsir adalah …. (A) 36 cm2
(B) 54 cm2
(C) 72 cm2
(D) 90 cm2
(E) 108 cm2

9. Pada persegi 𝐴𝐵𝐶𝐷, 𝐴𝐸 = 𝐸𝐹 = 𝐹𝐵 = 𝐴𝐺 = 𝐺𝐻 = 𝐻𝐷,̅𝐸𝐾̅̅ dan 𝐹𝐿̅̅ tegak lurus terhadap


̅𝐴𝐵̅,̅ dan ̅𝐺𝐾̅̅ dan ̅𝐻𝐿̅̅ tegak lurus terhadap ̅𝐴𝐷̅̅.
101
MODUL SBMPTN

102

Rasio antara luas daerah yang tidak diarsir dan daerah yang diarsir adalah ….
(A) 4: 5
(B) 4: 7
(C) 1: 2
(D) 1: 3
(E) 2: 1
10. Perhatikan persegi 𝐴𝐵𝐶𝐷 berikut!

Titik dan 𝐹 berturut-turut adalah titik tengah sisi ̅𝐴𝐷̅̅ dan ̅𝐷𝐶̅.̅ Jika 𝐴𝐵 = 6, maka
luas segiempat 𝐸𝐵𝐹𝐷 adalah ….
(A) 36
(B) 33
(C) 30
(D) 27
(E) 18
11. Suatu persegi kecil berada di dalam persegi yang lebih besar seperti pada gambar
berikut.

Keliling persegi kecil 48 dan luas daerah yang diarsir adalah 145. Manakah
hubungan yang benar antara kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang
diberikan?
P Q
Keliling persegi besar 68

(A) P>Q
(B) Q>P
(C) P=Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan
di atas.
12. Pada ∆𝐴𝐵𝐶, 𝐴𝐵 = 3, 𝐵𝐶 = 4, dan 𝐴𝐶 = 6. Manakah hubungan yang benar antara
kuantitas P dan Q berikut berdasarkan informasi yang diberikan?
P Q
Tinggi segitiga terhadap alas 𝐴𝐵 Tinggi segitiga terhadap alas 𝐴𝐶

(A) P > Q

102
MODUL SBMPTN

103

(B) Q > P
(C) P = Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salahsatu dari tiga pilihan
di atas.

13. Pada trapezium siku-siku 𝐴𝐵𝐶𝐷, 𝐵𝐶 = 7. Berapakah luas trapezium ini?

Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan?
(1) 𝐴𝐵 = 4
(2) 𝐷𝐶 = 8

(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja
tidak cukup.
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja
tidak cukup.
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu
pernyataan saja tidak cukup.
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja
cukup. (E) Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab
pertanyaan.

14. Pada segitiga siku-siku 𝐴𝐵𝐶, 𝐴𝐶 = 2𝐴𝐷. Berapakah panjang 𝐷𝐸?

Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan?
(1) 𝐷𝐸 + 𝐵𝐶 = 12
(2) 𝐴𝐵 = 12

(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja
tidak cukup.
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja
tidak cukup.
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu
pernyataan saja tidak cukup.
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja
cukup. (E) Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab
pertanyaan.
15. Segilima 𝐴𝐵𝐶𝐸𝐷 terbentuk dari dua segitiga siku-siku 𝐴𝐵𝐶 dan 𝐵𝐴𝐷 dengan 𝐴𝐷 = 3
𝑑𝑎𝑛 𝐵𝐶 = . Sisi ̅𝐴𝐶̅̅ dan ̅𝐵𝐷̅̅ berpotongan di titik . jika luas ∆𝐴𝐸𝐵 = 12, berapakah
jarak 𝐸 dari 𝐴𝐵 ?

Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) berikut cukup untuk menjawab pertanyaan?
103
MODUL SBMPTN

104

(1) 𝐴𝐶 = 14
(2) 𝐵𝐷 = 12

(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2)
saja tidak cukup.
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1)
saja tidak cukup.
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu
pernyataan saja tidak cukup.
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja
cukup.
(E) Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.

PENGETAHUAN KUANTITATIF
GEOMETRI SUDUT

1. Dalam segitiga ABC berikut ini, urutan sisi-sisi dari yang terpanjang adalah

C

A 67
0
58 0 B
(A) BC, AB, AC
(B) AC, BC, AB
(C) AB, BC, AC
(D) AC, AB, BC
(E) BC, AC, AB

2. Diketahui AB = AC, maka besar sudut BDC adalah …


C B
0
25

D
(A) 105 0 400
(B) 950 A
(C) 850
(D) 700
(E) 650

104
MODUL SBMPTN

105

3. Besar sudut BCE adalah …


E
C

42 0 112 0
A B D
(A) 130⁰
(B) 100⁰
(C) 120⁰
(D) 115⁰
(E) 110⁰

4. Jika diketahui = 360 dan = 500, maka nilai dari adalah …


D
𝑝

𝑥0 𝑞
A B C
0
(A) 27
(B) 290
(C) 310
(D) 330
(E) 350

5. Besar nilai pada gambar di bawah adalah …


A B
450

𝑥0
0
25
(A) 450 C D
0
(B) 25
(C) 200
(D) 700
(E) tidak bisa ditentukan
6. Pada gambar dibawah ini, nilai x adalah …

75 0
𝑥0

33 0
0
(A) 38
(B) 420
(C) 450
(D) 480
(E) 500

105
MODUL SBMPTN

106

7. Besar sudut nilai pada gambar di


bawah adalah …
A
𝑥0

(A) 400 C
(B) 500
(C) 1000
(D) 1100 70
(E) 2000 D 30
B
8. Jika besar sudut P dan Q berturut-turut 450 dan 250, besar sudut R adalah …

(A) 600 P
R Q
(B) 650
(C) 700
(D) 750
(E) 800

9.Jika AB sejajar CD maka nilai 𝑦 0 − 𝑥 0 adalah …

(A) 670
(B) 770 A 41 0 B
52 0
(C) 870
(D) 970
C 𝑥0 𝑦0 D
(E) 1070

10.Perhatikan segitiga berikut! Jika ABC adalah segitiga sama sisi, maka 𝑦⁰ − 𝑥⁰ = …
A

(A) 200 𝑥°𝑥 0 𝑥°


(B) 400
(C) 600 . 𝑥° 𝑦°
(D) 800 B D E C
(E) 1000

11. Perhatikan gambar di bawah ini!


D E
𝑦0
C

𝑥0
A B
Jika ∆ABC - ∆EDC dengan AC = BC dan besar sudut CBA = ( – 24)0, maka
besar sudut 𝑦 adalah …. (A) 240
(B) 660
(C) 780
(D) 1020
(E) 1200

106
MODUL SBMPTN

107

12. Berapakah nilai dari sudut 𝑥 – (𝑎 – 𝑏) pada gambar di bawah ini?

𝑏0
𝑙
0
𝑥0
𝑏
115 0 𝑚
0
𝑎
(A) 00
(B) 100
(C) 200
(D) 300
(E) 400

13. Dua buah segitiga bertolak belakang sehingga menjadi bentuk ABCDE dengan titik C
menjadi sudut untuk kedua segitiga tersebut. Apabila sudut A dan D masing-masing
adalah 600 dan 900, sedangkan sudut ECD adalah 300, maka besarnya sudut B adalah …
(A) 1200
(B) 900
(C) 600
(D) 300
(E) 450

14. Diketahui sudut 𝑥 penyikunya 150.


P Q
Pelurus sudut 1150

(A) P>Q
(B) Q>P
(C) P=Q
(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan
di atas.

15. Segitiga 𝐵𝐸𝐴 sama kaki dengan 𝐵𝐴 = 𝐸𝐴. Titik terletak pada garis perpanjangan 𝐴𝐵.
Titik terletak pada 𝐴𝐸. Titik D adalah titik potong 𝐹𝐶 dan 𝐵𝐸,

E
F D
x0
C
A B

P Q
x0 ∠𝐴

(A) P > Q
(B) Q > P
(C) P = Q

107
MODUL SBMPTN

108

(D) Informasi yang diberikan tidak cukup untuk memutuskan salah satu dari tiga pilihan
di atas.

16. Perhatikan gambar berikut!


Manakah pernyataan berikut yang sesuai dengan gambar segitiga di samping?
Q
𝑧0
89 0 S

𝑦0
48 0 𝑥0
P R
(1) 𝑦 𝑧 910
0
+ 0
=
0 0
(2) 𝑥 = 41
(3) 𝑦 + 𝑧 – 𝑥 0 = 500
0 0
0 0 0 0
(4) 𝑥 + 𝑦 + 𝑧 = 132

(A) (1), (2), dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya (4) yang benar
(E) Semua pilihan benar

17. Perhatikan gambar berikut!


B
𝑧0

𝑥0 𝑦0
A C
0
Untuk menentukan besar sudut , diberikan pernyataan sebagai berikut!
(1) 5AB = 4BC = 3AC
(2) 0 + 0 = 1150

Putuskan pernyataan (1) dan (2) di atas, cukup untuk menjawab pernyataan tersebut.
(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja
tidak cukup
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja
tidak cukup
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu
pernyataan saja tidak cukup
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja
cukup (E) Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab
pertanyaan

18. Perhatikan gambar di bawah ini!


B
y0

x0 z0 108
C A
MODUL SBMPTN

109

Pada segitiga di atas, apakah 𝑧 > 𝑦 > 𝑥?


(1) BC = 3
(2) AC = 2

Putuskan pernyataan (1) dan (2) di atas, cukup untuk menjawab pernyataan tersebut.
(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak
cukup
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja tidak
cukup
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu
pernyataan saja tidak cukup
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja cukup
(E) Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan

19. Pada gambar di bawah ini, besar sudut 𝑥 sebesar …

(A) 310
(B) 330
(C) 320
(D) 280
(E) 240

20. Jika O adalah pusat dari lingkaran berikut, juring AOB mewakili bagian

lingkaran dan juring BOC mewakili bagian lingkaran. Berapakah besar sudut

AOC?

(A) 810
(B) 1350
(C) 1440
(D) 1800
(E) 2790

PENGETAHUAN KUANTITATIF
GRADIEN DAN PERSAMAAN
GARIS
1. Berapakah gradien persamaan 3𝑦 – 5 = 7 – 2𝑥 ?
(A) 6
(B) 2
3
(C) 2
2
(D) − 3
2. Berapakah gradient persamaan 4𝑥 = 7𝑦 + 5?
4
(A) − 7

109
MODUL SBMPTN

110

4
(B)
7
7
(C) 4
(D) 4
(E) 7

3. Persamaan garis yang melalui titik (-2, 1) dan bergradien 3 adalah …


(A) 𝑦 = 3𝑥 + 6
(B) 𝑦 = 3𝑥 + 7
(C) 𝑦 = 3𝑥 + 8
(D) 𝑦 = 6𝑥 + 3
(E) 𝑦 = 7𝑥 + 3

4. Persamaan garis yang melalui titik (0, 3) dan bergradien 2 adalah …


(A) 𝑦 = 2𝑥 – 3
(B) 𝑦 = 2𝑥 + 3
(C) 𝑦 = 3𝑥 + 3
(D) 𝑦 = 3𝑥 – 2
𝑦 = 3𝑥 – 1
1
5. Diketahui sebuah garis memiliki persamaan 𝑦 = 𝑥 + 5, garis yang tegak lurus dengan garis tersebut
3
memiliki gradien …
(A) −3
1
(B) − 3
(C) 1
(D) 3
1
(E)
3
6. Garis 𝑔 sejajar dengan garis 2𝑥 + 5𝑦 – 1 = 0 dan melalui titik (2, 3). Persamaan garis 𝑔 adalah …
(A) 2𝑥 – 5𝑦 = 19
(B) −2𝑥 + 5𝑦 = – 4
(C) 2𝑥 + 5𝑦 = – 2
(D) 2𝑥 + 5𝑦 = – 2
(E) 2𝑥 + 5𝑦 = 19

7. Persamaan garis yang melalui (4, 3) dan sejajar dengan garis 2𝑥 + 𝑦 + 7 = 0 adalah …
(A) 2𝑥 + 2𝑦 – 14 = 0
(B) 𝑦 – 2𝑥 + 2 = 0
(C) 2𝑦 + 𝑥 – 10 = 0
(D) 𝑦 + 2𝑥 – 11 = 0
(E) 2𝑦 – 𝑥 – 2 = 0

8. Persamaan garis melalui titik (-1, 1) ⏊ garis yang melalui titik (-2, 3) dan titik (2, 1) adalah ….
(A) 𝑦 + 2𝑥 = 1
(B) 2𝑥 – 𝑦 = −3
(C) 2𝑥 + 𝑦 = 1
(D) 𝑥 – 2𝑦 = −3
(E) 3𝑥 + 2𝑦 = −1

9. Garis yang melalui titik (1, 1) dan (2, 3) tegak lurus pada garis …
(A) 𝑦 = 2𝑥 + 1
(B) 𝑦 = −2𝑥 + 1
(C) 𝑦 = 𝑥 – 1
(D) 𝑦 = 𝑥 + 1
110
MODUL SBMPTN

111

(E) 2𝑦 = −𝑥 + 1

10. Garis yang tegak lurus garis 3𝑦 – 𝑥 + 5 = 0 adalah …


(A) 6𝑦 – 2𝑥 – 7 = 0
(B) 3𝑦 + 6𝑥 + 1 = 0
(C) 3𝑦 – 9𝑥 + 4 = 0
(D) 2𝑦 + 6𝑥 + 3 = 0
(E) 𝑦 – 3𝑥 + 8 = 0
11. Garis ℎ melalui titik (1, -1) dan (-1, 3). Garis 𝑔 melalui titik (0, 2) dan (-2, -4). Titik potong garis 𝑔 dan ℎ
adalah …
1 7
(A) (− 5 , 5)
1 7
(B) (− , − )
5 5
1 7
(C) ( , )
5 5
1 7
(D) (5 , − 5)
7 1
(E) ( 5 , − 5)

12. Nilai 𝑘 yang membuat garis 𝑘𝑥 – 3𝑦 = 10 tegak lurus garis 𝑦 = 3𝑥 – 3 adalah …


(A) 3
1
(B) 3
1
(C) – 3
(D) 1
(E) –1

13. Supaya sistem persamaan linier 2𝑥 + 3𝑦 = 6; (1 + 𝑎)𝑥 – 6𝑦 = 7; merupakan persamaan dua garis
yang saling tegak lurus, maka 𝑎 = …
(A) – 10
(B) – 5
(C) – 3
(D) 8
(E) 12

14. Suatu garis pada bidang – 𝑥𝑦 yang melalui titik (3, -2) dan (2, -3). Manakah diantara titik koordinat
berikut yang terletak pada garis tersebut?
(1) (0, -5)
(2) (1, -1)
(3) (-2, -7)
(4) (3, -3)

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

1
15. Suatu garis pada bidang – 𝑥𝑦 melalui titik (3, 1) dan mempunyai gradient 3 . Manakah diatara titik
koordinat berikut yang terletak pada garis tersebut?
(1) (-3, 0)
(2) (0, 0)

111
MODUL SBMPTN

112

(3) (-6, 4)
(4) (6, 2)

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

1
16. Persamaan garis 𝑘 yang melalui titik 𝐴(1, 3) memiliki gradient , titik manakah di bawah ini yang jika
3
dihubungkan dengan titik 𝐴 menjadi suatu garis yang bergradien sama dengan garis 𝑘?
(1) (-1, 2)
(2) (-2, 2)
(3) (0, 2)
(4) (7, 5)

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

17. Jika terdapat garis (𝑎 + 𝑏)𝑥 + 2𝑏𝑦 = 2 dan garis 𝑎𝑥 – (𝑏 − 3𝑎)𝑦 = – 4 berpotongan di (1, -1),
maka 𝑎 + 𝑏 = …
(A) – 2
(B) – 1
(C) 0
(D) 1
(E) 2

1
18. Suatu garis pada bidang – 𝑥𝑦 melalui titik (2, -2) dan mempunyai gradient 2. Manakah diantara titik
koordinat berikut yang terletak pada garis tersebut?
(1) (0, 3)
(2) (1, 1)
(3) (1, 3)
(4) (2, 1)

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

19. Sebuah garis melalui titik (1, 2) dan (3, 6). Manakah garis yang sejajar atau tegak lurus dengan garis yang
melalui kedua titik di atas?
(1) 2𝑦 – 4𝑥 – 17 = 0
(2) 6𝑦 – 3𝑥 + 12 = 0
(3) 4𝑦 + 2𝑥 – 5 = 0
(4) 2𝑦 – 6𝑥 + 1 = 0

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar

112
MODUL SBMPTN

113

(B) (1) dan (3) saja yang benar


(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

𝑎 2 𝑥 16
20. Jika dua garis yang memenuhi persamaan matriks ( ) (𝑦) = ( ) sejajar, maka nilai dari 𝑎𝑏 = …
1 𝑏 −18
(A) – 4
(B) – 2
(C) 1
(D) 2
(E) 4
PENGETAHUAN KUANTITATIF
GRAFIK
FUNGSI DAN
FUNGSI
KUADRAT
1. Diantara grafik berikut yang menyatakan sebagai fungsi adalah ….

(A)

(B)

(C)

(D)

(E)

113
MODUL SBMPTN

114

2. Diantara grafik berikut yang tidak menyatakan sebagai fungsi adalah ….


(A)

(B)

(C)

114
MODUL SBMPTN

115

(D)

(E )

3. Diantara grafik berikut yang tidak menyatakan sebagai fungsi x adalah ….


(A)

(B)

(C)

(D)

(E )

4. Di antara gambar berikut yang merupakan fungsi dari 𝑥 ∈ 𝑅 → 𝑦 ∈ 𝑅 adalah ….


(A)

(B)

(C)

(D)

115
MODUL SBMPTN

116

(E)

5. Grafik yang memenuhi 𝑓(−𝑥) = −𝑓(𝑥) adalah ….


(A)

(B)

(C)

(D)

(E)

6. Garis yang paling sesuai dengan fungsi 𝑦 = |1 − 𝑥| adalah ….


(A)

(B)

(C)

(D)

116
MODUL SBMPTN
(E )
117

7. Garis yang paling sesuai dengan fungsi 𝑦 = |𝑥 | − 3 adalah ….


(A)

(B)

(C)

(D)

(E )

8. Berikut merupakan fungsi dari 𝑥 ∈ 𝑅 → 𝑦 ∈ 𝑅 , manakah gambar yang benar?


(1)

(2)

(3)

(4)

117
MODUL SBMPTN

118

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

9. Fungsi yang grafiknya terletak di antara garis 𝑦 = −1 dan garis 𝑦 = 1 adalah ….

10. Persamaan grafik pada gambar berikut adalah ….

(A) 𝑦 = 𝑥2 − 2𝑥 + 2
(B) 𝑦 = 𝑥2 + 2𝑥 + 1
(C) 𝑦 = 𝑥2 − 2𝑥 + 1
(D) 𝑦 = 𝑥2 − 2𝑥
(E) 𝑦 = 𝑥2 + 2𝑥

11. Jika 𝑓 adalah fungsi kuadrat yang grafiknya melalui titik (1, 0), (4, 0), dan (0, -4), maka nilai
𝑓(7) adalah
….
(A) -16
(B) -17
(C) -18
(D) -19
(E) -20

12. Jika grafik fungsi 𝑓(𝑥) = 𝑎𝑥2 + bx + c mempunyai titik puncak (8, 4) dan memotong sumbu-
negative, maka ….
(A) 𝑎 > 0, 𝑏 > 0, 𝑐 > 0
(B) 𝑎 < 0, 𝑏 < 0, 𝑐 > 0
(C) 𝑎 < 0, 𝑏 > 0, 𝑐 < 0
(D) 𝑎 > 0, 𝑏 > 0, 𝑐 < 0
(E) 𝑎 < 0, 𝑏 > 0, 𝑐 > 0

13. Berdasarkan grafik berikut, manakah pernyataan yang benar?

(1) Sumbu simetri adalah 𝑦 = −1


(2) Sumbu simetri adalah
(3) Titik puncak (8, -1)
(4) Titik puncak (6, 0)

118
MODUL SBMPTN

119

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

14. Dari grafik parabola berikut, manakah pernyataan yang benar?

(1) Sumbu simetri 𝑥 = 1


(2) Titik puncak (1, -9)
(3) (𝑥) = 𝑥2 − 2𝑥 − 8
(4) Nilai D > 0

(A) (1), (2) dan (3) saja yang benar


(B) (1) dan (3) saja yang benar
(C) (2) dan (4) saja yang benar
(D) Hanya 4 yang benar
(E) Semua pilihan benar

15. Diketahui 𝑦 = 𝑥2 − 𝑥 + 2, tentukan persamaan garis singgung kurva!


Putuskan apakah pernyataan (1) dan (2) cukup untuk menjawab pertanyaan tersebut!
(1) Absis = 1
(2) Tegak lurus garis 2𝑥 − 𝑦 = −2

(A) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (2) saja tidak
cukup.
(B) Pernyataan (2) saja cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi pernyataan (1) saja tidak
cukup.
(C) Dua pernyataan bersama-sama cukup untuk menjawab pertanyaan, tetapi satu pernyataan
saja tidak cukup.
(D) Pernyataan (1) saja cukup untuk menjawab pertanyaan dan pernyataan (2) saja cukup. (E)
Pernyataan (1) dan pernyataan (2) tidak cukup untuk menjawab pertanyaan.

119
MODUL SBMPTN

120

CHAPTER BAHASA INGGRIS

120
MODUL SBMPTN

121

Passage 1
The earth’s crust is split into the number of tectonic plates that float at the hot magma liquid. The
plates keep moving. This is called a tectonic plate. And the movement of the tectonic plate is the
trigger for earthquakes.
Strong earthquake occurs when two tectonic plates collide with each other. As a result, the high
tension arises at the edges of the two plates. The power continues to increase and it eventually reaches
an optimal point. When that energy is released, an earthquake occurs.
There are also two plates that collide and squeeze each other in the coastal area of Japan. The
edges of these tectonic plates are finally pressed to the earth. A curved plate infiltrates under another
plate with a higher density. If the pressure caused by the collision of the tectonic plates is released
suddenly, then a natural disaster occurs in the form a huge earthquake.
The earthquake has also threatened the west coast of the United States. The two plates rubs against
an area called The San Andreas Fault. The length of the rubbing plate is about 1,000 kilometers. The
resulting friction also causes collision. The two plates are currently sliding past each other. Since the
fault is formed from the sliding plates, a large tension is stored. The researchers estimate that the entire
region is threatened by natural disasters that can occur at any time.
Tectonic plates on the surface of the earth always move dynamically, so that earthquakes often
occur at the edges of each plate. The most famous earthquake area is the pacific fire ring, which
stretches from Chile in South America across the eastern coast of North America, japan, and the
Philippines, Indonesia to the Tonga islands.
1. The phrase move dynamically in paragraph 5 can be replaced by ……
a. Behave reactively
b. Spin intensively
c. Change actively
d. Switch regularly
e. Flow mechanically
2. What is the main idea of the passages above?
a. The San Andreas Fault causes earthquakes on the west coast of United States
b. Strong earthquakes that occur in the sea can trigger Tsunamis
c. The movement of tectonic plates causes earthquake
d. Tectonic plates are fragmented by the earth crust
e. Huge earthquakes occurs in the continent of Asia
3. The author’s main intension to write the sentences ‘The power continues to increase and it
eventually reaches an optimal point. When that energy is released, an earthquake occurs.’ In
paragraph two is to ……………
a. Confirm factors causing different types of earthquakes
b. Classify the energy that triggers an earthquake
c. Exemplify the energy arising from earthquakes
d. Compare earthquake power and energy
e. Describe the process of an earthquake
4. The main reason for the writer to write the passage is …………
a. Lack of information about areas prone to earthquake
b. Confusing information from the concept of tectonic earthquakes
c. Weak theories about the difference in earthquake magnitude scales
d. People’s low awareness in the importance of natural disaster mitigation
e. Negligence on the effect of natural disasters like earthquake on people’s life

Passage 2

121
MODUL SBMPTN

122

In addition to being pleasant and reducing thirst, drinking tea turns out to be also beneficial for
health. Some research results show that drinking tea is beneficial for health if the amount of tea
consumed is not excessive
Female first writes that a new study in the United Kingdom shows that drinking tee regularly can
help to reduce the risk of developing breast cancer. To analyze the relationship between tea
consumption and the reduced risk of breast cancer, researchers conducted 39 studies of benefits of tea
consumption in 13.204 breast cancer patients. Based on the results of these studies, antioxidant
properties in tea can help reduce the risk of breast cancer. Taking tea regularly causes a 21% reduction
in breast cancer risk. According to female health specialist, Dr. Catherine Hood from “The Tea
Advisory Panel (TAP)” to Female First, this finding is related to the level of polyphenols in tea. Tea is
rich in polyphenols including catechins and gallocatchins, which have been known to function as
antioxidants and to have anti-tumor effects.
The latest research conducted by Dr. Tim Bond from the Tea Advisory Panel (TAP) shows that
consuming black tea lower cardiovascular risks. Flavonoid in tea helps improve blood vessel functions.
In this study, 20 healthy people consume tea three times a day for one week. The results show that the
blood vessel function of these people increases after consuming tea that is not brewed with hot water.
According to the daily mail, scientists from Taiwan reported that consuming three cups of tea a day
helps prevent heart disease and improve blood circulation. Drinking more than 450 ml of tea everyday
will reduce the risk of arteries becoming stiff, with a reduced risk of 22%. Research conducted by The
Harvard school of Public Health America, also shows that tea has many health benefits. Besides to
being able to lower blood pressure, tea can also help prevent the ovaries and digestive system cancer.
Consuming 3 cups of black tea or green tea everyday can help prevent strokes. Drinking green tea, in
particular, can help reduce the risk of breast, prostate, and endometrial cancer.
5. In which paragraph does the writer emphasize the effect of drinking tea on breast cancer? a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5
6. Why does the author argue that drinking tea can reduce the risk of heart disease?
a. Tea contains important nutrients
b. The results of the study reveal this
c. There is a polyphenol content in tea
d. Tea produces catechins and gallocatchins
e. The compound in tea raises blood pressure
7. What conclusion can we draw from the passage especially on people who are non-tea drinker?
a. They tend to easily get various degenerative diseases
b. They are physically as good as those who drink tea
c. They cannot be associated with drinking tea
d. They tend to be free from breast cancer
e. They are prone to heart disease
8. Which group of readers can take the positive side of the passage?
a. Tea drinkers
b. Heart surgeons
c. Teenage readers
d. People with cancers
e. Researchers on tea

Passage 3
A study showed that a single artisanal coral reef fishery can produce over 30,000 meals per
year. Its annual economic value is more than $78,000. Ocean and coastal ecosystem bring a range of

122
MODUL SBMPTN

123

benefits to people worldwide. They provide millions of people with food and livelihoods. Global and
local stressors, however, threaten these services. To better understand the benefits from ocean
environments, this study investigated how an artisanal fishery supports a community. This study uses
a community-based approach to assess the factors affecting resource sustainability and food security in
a small-scale coral reef fishery.
The study found that the small-scale Kiholo Bay Fishery provides communities with large-
scale benefits. “This coral reef fishery generates diverse social, economic and cultural values, which
support the health and wellbeing of Kiholo community,” said lead researcher Dr. Jack Kittinger ,
director of Conservation International’s Hawai’I program. “These benefits are likely common to coral
reef fisheries across the globe, supporting key food security functions, cultural practices as well as local
livelihoods.”
The results of the study suggest that similar coral reef fisheries around the world provide the
people depend on them with the same types of benefits. The survey found that 58 percent of the caught
seafood is kept for home consumption, 34 percent is given away and only 8 percent sold to commercial
markets. “We found that the vast majority of the catch is kept for home consumption or given away as
a part of cultural practices, showing the important role that this bay plays in sustaining our community.”
Said jenny Mitchell, a board member of Hui Aloha
Kiholo. “When Kiholo thrives, so do we.”
By surveying fisherman for an entire year, researchers were able to estimate that the fishery
produced more than 7,300 pounds of seafood per year for the community of people. Nearly 60 percent
of the catch is used is used for subsistence, contributing to community food security. Geographic
analysis of community beneficiaries showed that 20 percent of seafood procured is used for
sociocultural events that are important for social cohesion.

(Diadaptasi dari http://www.conservation.org/NewsRoom/pressreleases/pages/reef-to-table-


small-scale-reefFisheries-Provide-Big-Benefits-to-People.aspx )

9. What can be inferred from the passage?


a. The study was conducted because coral reefs are threatened globally.
b. Sociocultural practices have burdened the sustainability of coral reef fishery.
c. The benefits local people get from the existing coral reefs are immense.
d. Coral reef fishery helps local people maintain their social relationship.
e. Coral reef fishery provides the world with unlimited resources of food
10. The sentence ‘Ocean and coastal ecosystem bring a range of benefits to people worldwide.’ In line
2 is closest in meaning to …………….
a. People in most countries benefit from marine business.
b. Oceans benefit the world with water as the main source of rainfalls
c. Many people gain considerable advantages from marine ecosystems
d. Explorations from coast to ocean should be done to gain the most benefit
e. Those benefited by marine lives range from local people to people worldwide
11. Which of the following reflect the author’s bias about economic value of coral reef?
a. Fish-based food resources are guaranteed.
b. It is applicable to any coral reef elsewhere.
c. People shard the benefits of coral reefs.
d. Coral reefs influence cultural events
e. People get benefits from coral reefs.
12. In presenting the ideas, the author starts by ………
a. Showing the benefits of fishery in Kiholo Bay.
b. Stating findings of research on coral reef fishery.
c. Warning the potential of coral reef damage.

123
MODUL SBMPTN

124

d. Arguing the economic value of coral reef.


e. Describing the benefits of coral reef
Passage 4
Maintaining a healthy lifestyle requires persistence and dedication, but not without reward. Regular
exercise, not smoking, limited alcohol consumption, adequate sleep, and a balanced diet are all aspects
of a healthy lifestyle. In general, a healthy lifestyle benefits people in various ways.

According to a study by the Centers for Disease Control and prevention, practicing a healthy lifestyle
makes individuals’ risk of premature death 66 percent less likely from cancer, 65 percent less likely
from cardiovascular disease, and 57 percent less likely from other causes. The four healthy lifestyle
factors studied include limited alcohol consumption, avoiding tobacco, improved nutrition, and regular
physical activity. Apart from consuming more whole and fresh foods, every individual should avoid
foods with large amount of sodium, trans fats, saturated fats, added sugars, and processed grains.

In addition, it is no secret that e healthy lifestyle can help us shed ponds and look more youthful, but
it goes beyond weight loss. For example, staying hydrated and getting adequate sleep can reduce the
appearance of undereye bags. Limiting alcohol intake reduces its aging effects on our skin and eyes, as
does avoiding tobacco. Proper nutrition from a balanced diet also supplies our body with nutrients it
needs for healthy and lustrous hair, bright eyes, tight skin, and an overall glow.

According to MayoClinic.com, physical activity triggers the release of brain chemicals that can make
us feel relaxed and happier. The emotional boost can help our outlook about our appearance and
improve our selfconfidence. Besides, the mood-enhancing chemicals released by physical activity can
help us face the troubles of a stressful day with a calmer mindset. Furthermore, exercising regularly
makes our body stronger and improves its endurance. Physical activity also conditions our
cardiovascular system, which helps keep our muscles energized by delivering oxygen more efficiently.
As a result, we will have more energy to do everyday tasks. A balanced diet, limited alcohol
consumption, and proper hydration also aid in increased energy levels, according to Harvard Health
Publication. Limiting alcohol consumption also promotes a better mood.

(Diadaptasi dari http://healthyeating.sfgate.com/effects-healthy-lifestyle-7740.html)

13. What is the author’s attitude toward the topic of the passage?
a. Considerate
b. Confident
c. Persuasive
d. Objective
e. Serious
14. The paragraph following the passage will most likely talk about …..
a. Physical activities in keeping a healthy lifestyle
b. Avoiding alcoholic drinks to reduce aging effects
c. Benefits of a healthy lifestyle to people’s mood
d. Factors to maintain a healthy lifestyle
e. Mental benefits of a healthy lifestyle
15. The passage can be best summarized as follows …..
a. Some aspects of a healthy lifestyle include regular exercise and limited alcohol consumption
b. Consuming more whole and fresh foods helps us keep our healthy life
c. A healthy lifestyle makes people get admiration from others
d. Being healthy is people’s way to pursue their career
e. A healthy lifestyle helps people have a better quality of life

124
MODUL SBMPTN

125

16. Based on the passage, what should we do if we want to have a better mood? We should ……. a.
Do regular physical activities
b. Minimize the risk of illness
c. Help others solve daily-life problems
d. Reduce the aging effects on our skin and eyes
e. Keep our muscles energized by doing sports
Passage 5
This finding implies that the high level of consumption of added sugars among teenagers may result
in lower levels of high density lipoprotein levels (HDL), the good cholesterol, and higher levels of
triglycerides and low density lipoprotein (LDL), the bad cholesterol. “This is the first study about the
association of added sugars and the indicators of heart disease risk in adolescents.” Said Jean Welsh,
study author and post-doctoral fellow at Emory University in Atlanta, Ga. “The higher consumers of
added sugar have more unfavorable cholesterol levels. The concern is long-term exposure would place
them at risk for heart disease later in adulthood.”
Teenagers with the highest level of added sugar consumption at more than 30 percent of tital energy
had 49.5 milligrams/deciliter (mg/dl) compared to 54 mg/dL of HDL levels in those with the lowest
levels of added sugar consumption – a 9 percent difference. Previous studies indicate that the largest
contributors of added sugars to the diet are sugary beverages such as sodas, fruit drinks, and teas.”
Welsh said.
The study included dietary recall from one 24-hour period that researchers merged with sugar content
data from the U.S. Department of Agriculture. Researchers estimated cardiovascular risks by added
sugars consumption of less than 10 percent up to more than 30 percent of daily total energy. Two days
of dietary data were used among a subsample of 646 adolescents.
They key findings remained consistent. Those with higher intake of added sugar had higher LDL levels
of 94.3 mg/dL compared to 86.7 in those with the lowest levels, a 9 percent difference. Triglyceride
levels in those with the highest consumption were 79mg/dL compared to 71.7 mg/dL among the lowest,
a 10 percent difference. Overweight or obese adolescents with the highest level of added sugar
consumption had increased signs of insulin resistance.
The researchers used cross-sectional data so they cannot know if added sugar intake caused the
differing cholesterol levels, only that they are linked. They also assessed the diet using one 24-hour
recall of intake, which may not reflect on a person’s usual intake
17. What topic does the paragraph preceding the passage most likely discuss?
a. Methods to increase good cholesterol
b. Caution for high level sugar consumption
c. Research on sugar consumption among teenagers
d. Remedies to lower bad cholesterol
e. Negative effects on low HDL and LDL
18. The author’s attitude regarding the topic is …..
a. Disapproving
b. Uninterested
c. Concern
d. Positive
e. Neutral
19. Based on the passage, it can be hypothesized that the more sugar teenagers consume, the …….. a.
Higher their level of LDL
b. Lower the risk of insulin resistance is
c. Fewer the signs of high triglyceride levels
d. Better the total energy they have
e. Less sweet beverage they drink
125
MODUL SBMPTN

126

20. What is the best summary of the passage?


a. High levels of added sugars may lead to low level of good cholesterol, high level of bad
cholesterol, and triglyceride as well as insulin intolerance, especially in obese teenagers. Based
on 24-hour dietary recall, this study cannot determine the causal relation added sugar and
different cholesterol levels
b. Experts have found that there is a link between the level of added sugar people consume and
their levels of cholesterol. This can be harmful in the long term as it might lead to heart disease.
Moreover, obese or overweight children with the highest level of added sugars show signs of
insulin resistance
c. A study was conducted to find out the correlation between added sugar and cholesterol levels.
High level of sugar consumption leads to higher level of bad cholesterol and triglyceride.
Therefore, people should not consume these kinds of drink too frequently
d. A 24-hor dietary recall was used to assess the effects of added sugars. However, there are still
two limitations. First, it cannot determine the connection between added sugars and differing
cholesterol levels. Second, the recall may not represent the usual daily intake
e. Higher levels of added sugars may lead to a high level of triglyceride. Furthermore, among
teenagers with overweight obesity cases, there can be insulin resistance. The largest sources of
added sugars are sugary beverages. It is then important not to have sugary beverages too much
Passage 6
Each fall, the California coast welcomes large numbers of North America’s monarch butterflies. It’s
the
spectacular fall migration for these butterflies in the West. In the past, millions of the brightly colored
insects gathered in groves of California trees to spend the winter. Here they’d be safe from the cold.
But over the last few decades, numbers of these western monarchs have fallen sharply. Poisoning may
partly explain this loss, a new study finds. Compared to the 1980s, only one percent as many monarchs
winter in California now. Milkweed plants are the one food on which monarch caterpillars dine. And
California’s milkweeds are widely contaminated with pesticides, new data show. Indeed, every
milkweed plant sampled had pesticides.

North America’s monarch butterflies fall into two groups. The western group lives west of the
Rocky Mountains. These winter in California. A separate eastern group lives east of the Rockies and
winters in central Mexico. For both groups, fewer monarchs have been arriving at their winter homes
than a few decades ago. But the loss in California has been especially bad. Millions of western monarchs
used to arrive each winter. In 2018, fewer than 29,000 butterflies showed up. The new study looked at
whether pesticides might play a role.

People use toxic chemicals to kill off different types of pests. These range from insects and fungi
to weeds. Pesticides also can poison non-pests. Scientists had worried that such pollutants might be
harming monarchs. But no one knew how much exposure these insects faced. To find out, a team of
scientists focused on California’s Central Valley. It’s home to cities, towns and natural areas. It’s best
known, however, for its farmland. More than half of the fruits, vegetables and nuts sold in the United
States are grown here, often using pesticides. This valley also makes up a critical part of the monarch’s
California breeding grounds. The researchers sampled more than 200 milkweed plants across the
Central Valley. Some came from farms. Others were growing on roadsides, in yards and in wild areas.
Some even came from garden stores. The team tested the plants for a wide range of pesticides. These
included ones that target insects, fungi and weeds.

21. What can be inferred from the passage?


a. Milkweeds are widely contaminated with pesticides
b. Most food of western U.S. monarchs contaminate pesticides

126
MODUL SBMPTN

127

c. There are many group of butterfly on western U.S. monarchs


d. Poisoned milkweed plants may be killing off butterfly
e. The spectacular migration of butterflies on western U.S. monarchs
22. What is the author’s attitude toward topic of the passage?
a. Considered
b. Concern
c. Positive
d. Negative
e. Serious
23. The word groves in paragraph 1 is closest meaning to?
a. Plant
b. Brake
c. Trees
d. Branches
e. Stick
24. For whom the passage is intended?
a. American people
b. People worldwide.
c. The minister of agriculture
d. American farmer
e. Young generations

Passage 7
Indonesia is the world’s third-largest coffee producer and exporter, after Brazil and Vietnam.
National coffee output has grown over the past decades, albeit not in a linear fashion as harvests
fluctuate strongly from one year to another depending on the weather. With per-capita coffee
consumption on the rise both in Indonesia and the wider region, there is obvious room for further
growth, but there is also an obvious need for investment. The capital required to take Indonesia’s coffee
industry to the next level presents appealing prospects for investors, while the country’s burgeoning
coffee culture also brings opportunities for foreign exporters.
Indonesia’s tropical climate produces almost ideal conditions for planting coffee. Today, most
Indonesian coffee comes from Sumatra, but Sulawesi and Kalimantan, the Lesser Sunda Islands of Bali,
Sumbawa and Flores as well as the country’s easternmost region of Papua all contribute to national
output. Robusta coffee makes up more than three quarters of Indonesia’s produce; the remainder is of
the milder Arabica type. The numerous coffee-growing regions in the country produce beans of distinct
flavors and properties, and a number of highland Arabica coffees from Indonesia are recognized by
aficionados the world over.
Indonesian coffee exports rose from 336,840 tons (or 5,614,000 60-KG bags) in crop year
2000/2001 to 656,400 tons (10,940,000 bags) in 2012/2013, according to data collated by the
International Coffee Organization. Total production over the same period increased from 419,220 tons
to 763,800 tons. At present, the principal destinations for Indonesian coffee are the US, Japan and
Western Europe (particularly Germany), but Indonesia is well placed to capitalize on the fast-rising
demand in the ASEAN region and in China.

Indonesian per-capita consumption of around 1.2 kg in 2012 pales against more than 4 kg in the
US, around 7 kg in the world’s number one coffee producer Brazil and more than 10 kg in various
European countries. But with Indonesian per-capita consumption having already doubled in just a few
years, domestic demand looks to be on a fast growth trend. This puts the world’s fourth-most populous
country on course to become a leading coffee market. Local demand is driven by the lifestyle changes

127
MODUL SBMPTN

128

that accompany urbanization and economic development. Caffeine consumption tends to increase when
a larger part of the labor force works in an office environment.

25. What can be inferred from paragraph 3 in the passage?


a. The coffee export has decreased in several years
b. Total production deducted from 419,220 tons to 763,800 tons
c. Indonesian coffee exports increased from 2000/2001 to 2012/2013
d. Indonesia is in a good site to take advantage of fast-rising demand in ASEAN
e. The US, Japan and Western Europe are the destination for Indonesian coffee
26. The word obvious in paragraph 1 is closest meaning to
a. Clear
b. Fact
c. Obscure
d. Hidden
e. Invisible
27. What is the best summary of the passage?
a. The primary destinations for Indonesian coffee export are the US, Japan and Western
Europe
b. Total production of Indonesian coffee over the same period has increased
c. Indonesia is well placed to capitalize on the fast-rising demand in the ASEAN region
d. The various coffee-growing in the country produce beans of distinct flavors
e. Indonesia’s coffee growing and Indonesia’s coffee industry needs growth capital
28. What is the author’s attitude toward topic of the passage?
a. Considered
b. Concern
c. Positive
d. Flatter
e. Serious

Passage 8
There are two basic types of glaciers, those that flow outward in all directions with little regard for any
underlying terrain and those that are confined by terrain to a particular path. The first category of
glaciers includes those massive blankets that cover whole continents, appropriately called ice sheets.
There must be over 50,000 square kilometers of land covered with ice for the glacier to qualify as an
ice sheet. When portions of an ice sheet spread out over the ocean, they form ice shelves.
About 20,000 years ago the Cordilleran Ice Sheet covered nearly all the mountains in southern Alaska,
western Canada, and the western United States. It was about 3 kilometers deep at its thickest point in
northern Alberta. Now there are only two sheets left on Earth, those covering Greenland and Antarctica.
Any domelike body of ice that also flows out in all directions but covers less than 50,000 square
kilometers is called an ice cap. Although ice caps are rare nowadays, there are a number in northeastern
Canada, on Baffin Island, and on the Queen Elizabeth Islands.
The second category of glaciers includes those of a variety of shapes and sizes generally called
mountain or alpine glaciers. Mountain glaciers are typically identified by the landform that controls
their flow. One form of mountain glacier that resembles an ice cap in that it flows outward in several
directions is called an ice field. The difference between an ice field and an ice cap is subtle. Essentially,
the flow of an ice field is somewhat controlled by surrounding terrain and thus does not have the
domelike shape of a cap. There are several ice fields in the Wrangell. St. Elias, and Chugach mountains
of Alaska and northern British Columbia. Less spectacular than large ice fields are the most common
types of mountain glaciers: the cirque and valley glaciers. Cirque glaciers are found in depressions in

128
MODUL SBMPTN

129

the surface of the land and have a characteristic circular shape. The ice of valley glaciers, bound by
terrain, flows down valleys, curves around their corners, and falls over cliffs.
29. What does the passage mainly discuss?
a. Where major glaciers are located
b. How glaciers shape the land
c. How glaciers are formed
d. The different kinds of glaciers
e. The type of glaciers
30. The word “massive” in line 3 is closest in meaning to
a. Huge
b. Strange
c. Cold
d. Recent
e. Tiny
31. The word “subtle” in line 17 is closest in meaning to
a. Slight
b. Common
c. Important
d. Measurable
e. Incredible
32. It can be inferred that ice sheets are so named for which of the following reasons?
a. They are confined to mountain valleys.
b. They cover large areas of land.
c. They are thicker in some areas than in others.
d. They have a characteristic circular shape
e. They make a beautiful shape land

Passage 9
Coming out of a period where I struggled with bad health, it feels slightly strange to write an article
about the benefits of living a healthy lifestyle. The reasons I find it strange is that the benefits of a
healthy lifestyle should be obvious to everyone, aren’t they? Surely we all know that having a healthy
lifestyle brings extraordinary benefits, like lots of energy, good mental health, healthy weight, and
strengthen defenses against disease and illness. Yet, as so few actually practice keeping a healthy
lifestyle, it is obviously important to put in front of them the key benefits. One thing I know for sure
is good health is not something you can buy over-the-counter. There is no magical pill you can take
that will deliver to your brilliant health. The only way of doing it is to adopt a healthy lifestyle including
doing physical activity on a regular basis, good nutrition, good rest, and relaxation in order to exist at
optimum level.
“Live is not merely being alive, but being well.” Marcus Valerius Martialis.
It may not be easy to adopt and then sustain a healthy lifestyle, but the value of doing so will be
significant as there are countless benefits associated with living a healthy lifestyle. Let me give you
some examples.
One of the benefits of living a healthy lifestyle is the increased amount of energy. When you eat a
healthy diet including whole grains, lean meats, low-fat dairy products, and fruits and vegetables, your
body has the fuel that it needs to manage your energy level. Having more energy is so important because
it enables you to do so much more, and I know every one of us can testify to how much better it feels
being full of energy rather than feeling lethargic and empty.
Another of the many benefits of living a healthy lifestyle is that it is good for our mental health. There
is evidence showing that good mental health is very much supported by having a healthy lifestyle. So,

129
MODUL SBMPTN

130

thing like a lack of self-esteem, depression, anxiety, negative state of mind can be reduced by eating
right and exercising.
33. Which of the following reflects the author’s attitude toward the topic of the passage? a. Concerned
b. Neutral
c. Critical
d. Indifferent
e. impartial
34. The paragraph following the passage will likely talk about …..
a. More facts on living a healthy lifestyle
b. More stories on living a healthy lifestyle
c. More benefits of living a healthy lifestyle
d. More evidence on living a healthy lifestyle
e. More examples of living a healthy lifestyle
35. The passage can be best summarized as ……
a. living a healthy lifestyle is easy to adopt
b. living a healthy lifestyle is difficult to adopt
c. the main advantage of living a healthy lifestyle is the increased amount of energy
d. the main advantage of living a healthy lifestyle is good mental health
e. there are numerous advantages of living a healthy lifestyle
36. What will happen when our body has the fuel to manage our energy level? a. We will satisfied
b. We will feel optimistic
c. We will feel contented
d. We will feel energized
e. We will feel fatigue
Passage 10
Many climate scientists agree that significant societal, economic, and ecological damage would
result if global average temperatures rose by more than 2 °C (3.6 °F) in such a short time. Such damage
would include increased extinction of many plant and animal species, shifts in patterns of agriculture,
and rising sea levels. ‘The IPCC reported that the global average sea level rose by some 19–21 cm (7.5–
8.3 inches) between 1901 and 2010 and that sea levels rose faster in the second half of the 20th century
than in the first half. It also predicted, again depending on a wide range of scenarios, that by the end of
the 21st century the global average sea level could rise by another 26 – 82 cm (10.2 – 32.3 inches)
relative to the 1986 – 2005 average and that a rise of well over 1 meter (3 feet) could not be ruled out.
The scenarios referred to above depend mainly on future concentrations of certain trace gases,
called greenhouse gases, that have been injected into the lower atmosphere in increasing amounts
through the burning of fossil fuels for industry, transportation, and residential uses. Modern global
warming is the result of an increase in magnitude of the so-called greenhouse effect, a warming of
Earth’s surface and lower atmosphere caused by the presence of water vapor, carbon dioxide, methane,
nitrous oxides, and other greenhouse gases. In 2014 the IPCC reported that concentrations of carbon
dioxide, methane, and nitrous oxides in the atmosphere surpassed those found in ice cores dating back
800,000 years. Of all these gases, carbon dioxide is the most important, both for its role in the
greenhouse effect and for its role in the human economy.
37. The passage implies that sea levels rose faster ….
a. In 1901 – 1950 that in those in 1951 – 2000
b. In 1951 – 2000 that in those in 1901 – 1950
c. In 1901 – 2000 that in those in 2001 - 2100
d. In 1901 – 2000 of 20th century than at the end of 21ST century
e. In the beginning of 20th century than at the end of 21th century

130
MODUL SBMPTN

131

38. The sentence ‘Such damage would include increased extinction of many plant and animal species,
shifts in patterns of agriculture, and rising sea levels’ in lines 2 – 3, can be restate as …..
a. Increased extinction of many plants and animals species, shifts in patterns of agriculture, and
rising sea levels promote the damage.
b. Increased extinction of many plants and animals species, shifts in patterns of agriculture, and
rising sea levels result in the damage
c. Increased extinction of many plants and animals species, shifts in patterns of agriculture, and
rising sea levels increase the damage
d. Increased extinction of many plants and animals species, shifts in patterns of agriculture, and
rising sea levels are essential to the damage
e. Increased extinction of many plants and animals species, shifts in patterns of agriculture, and
rising sea levels are part of the damage
39. Which of the following obviously shows the author’s bias?

a. Global average temperatures rose by more than 2°C.


b. The global average sea level could not rise by another 26 – 82 cm.
c. A rise of well over 1 m could not be ruled out
d. Greenhouse gases have been injected into the lower atmosphere
e. Carbon dioxide is the most important for its role in the greenhouse effect.
40. The author first present the idea of modern global warming and then he/she ….. a. Presents
empirical data
b. Analyzes research reports
c. Provides natural incidents
d. Summarize report result
e. Argues for the importance of data

Passage 11
We cannot live without water. It’s critical for proper body and brain function. It enables our
blood to flow properly and helps us stay energized.
The good news: "Most people can handle mild amounts of 'dehydration,’” says Dana S.
Simpler, MD, an internist in private practice in Baltimore. “The body regulates fluid balance through a
number of complex pathways, including reduced urine production, increased reabsorption of water in
the intestines and thirst — which prompts rehydration."
Simpler is careful to point out the difference between being low on fluids and clinical
dehydration. "Dehydration mainly occurs with illnesses such as fever, diarrhea and vomiting where
excessive fluids are lost and not being replaced or in a sport situations/hot weather where excessive
perspiration is not being replaced," she explains.
So how much water do you need? And what about that old standby recommendation to drink
eight 8-ounce glasses of water per day? “It’s an oversimplification of what the body actually needs,”
says Simpler. "There is really no 'optimal' amount of hydration.” The weather, your diet and exercise
habits are all a factor in how much water you need. Some days you’ll need more fluids, other days
less.
Those fluids can come from virtually any drink and even some foods. Milk, smoothies, and
juice drinks count. Caffeinated beverages, such as tea, coffee and energy drinks, count, too. Eating
water-containing foods, including tomatoes, cucumbers, watermelon and oranges, is also a great way
to up your fluid intake. All things considered, it makes sense to clue in to symptoms that can signal the
need for more fluids. Here are seven signs to pay attention to. You are thirsty (It may seem obvious,
but a dry mouth and how thirsty you are do correlate to how hydrated you are.), you are lightheaded or
worn out (If you feel dizzy, you may be dehydrated), and your urine is extra dark (Concentrated urine
is a clear indicator that you’re dehydrated. It means your urine has more waste in it).
131
MODUL SBMPTN

132

41. What’s the author’s attitude toward the topic of the passage?
a. Optimistic
b. Concerned
c. Indifferent
d. Interested
e. Tolerant
42. The paragraph following the passage will likely talk about …..
a. More signs of dizziness
b. More clues of being thirsty
c. More symptoms of lightheaded
d. More symptoms of dehydration
e. More indicators of having bad urine
43. The passage can be best summarize as …..
a. Water is important to support body and brain function
b. People need to drink a lot of water to prevent dehydration
c. Feeling thirsty is one important signal of dehydration
d. People need to pay attention to the indications of dehydration
e. Water is critical to human life, so people need to know the signals of dehydration 44.
What will happen when you exercise more in a day?
a. You will drink more
b. You will urinate more
c. You will dehydrates quickly
d. You will need more fluid
e. You will be dehydrated

Passage 12
Research has indicated that dyslexia has biological origin, and most investigators now suspect
that dyslexia children read poorly as a result of highly specific language problem, sometimes called
“phonological unawareness”. Dyslexic children cannot easily learn to read because they have trouble
associating printed letters with the sound of speech. A similar problem occurs in congenitally deaf
people who have mstered the linguistic complexities and subtleties of sign language but have trouble
learning to read.
Evidence also exist suggesting that the root cause for much dyslexia is a problem with
processing very rapidly changing sensory stimuli. For example, studies have shown that dyslexic
children have trouble making accurate distinctions between similar auditory signals. They often cannot
hear the difference between speech sounds such as “pad”, “dah”, and “bah”. Recently, differences have
been noted between the visual pathways of dyslexia and those of non dyslexics that suggest a
comparable problem with fast changing visual stimuli. Reserachs have also found several other
neuroanatomical abnormalities in the temporal lobe and in the other areas of the brain. All of these
studies are extremely valuable in helping researchers understanding the mechanims underlying reading
problems so that dyslexic children can be accurately identified and more efficiently helped.
45. What is the main purpose of the passage?
a. To change current idea about dyslexia
b. To explore the causes of dyslexia
c. To determine between dyslexia and congenital deafness
d. To take example of dyslexia behavior
e. To show dyslexia as the mostly happens to children
46. This passage would be most interest to

132
MODUL SBMPTN

133

a. Children
b. Writers
c. Educators
d. Scientists
e. Goverments
47. The author compares the problems of dyslexic children with
a. Dyslexic adults
b. The subtleties of sign language
c. The visual pathways of other dyslexics
d. The problems pathways of congenitally deaf people
e. The old deaf people
48. In line 9 the word “distinctions” could best replaced with
a. Similarities
b. Experiences
c. Imaginations
d. Combinations
e. Differences

Passage 13
Sleepiness after eating is a response of the body to chemical changes during the digestion
process. This is normal and it happens to everybody. However, if sleepiness occurs every time after
eating and obstructs your ability to function, this may be a concern. Sleepiness after eating is caused
by many factors, such as the type of food you consume, messy sleeping habits, your health condition
and so forth. The body requires energy to function and this energy is obtained through food. Post-eating,
the body releases hormones such as amylin, glucagon and cholecystokinin. These hormones increase
blood sugar levels, creating a feeling of fullness and producing insulin that will be streamed through
cell tissues and provide energy for them. At the same time, the brain releases serotonin that causes
drowsiness.
Moreover, food also influences melatonin production in the brain. This is the hormone that is
responsible for sleepiness post-meal. Some foods that are rich in protein, such as meat, poultry, eggs,
fish, spinach, tofu, cheese and soybeans can trigger more drowsiness than others. Additionally, foods
containing carbohydrates also help produce serotonin and tryptophan amino acids found in the brain.
This is the reason why you feel sleepy after eating carbohydrate-rich foods.
Overeating can also cause sleepiness. Post-meal, the body streams more blood to the digestive
system to better digest foods in massive amounts. This causes a temporary blood and nutrients shortage
in the brain. To prevent post-meal drowsiness, it’s better to eat a balanced diet containing vegetables,
grains and good fats to provide continuous energy. Drink lots of water and limit your sugar intake.
Bad sleeping patterns can also cause sleepiness after eating. After a meal, the body feels full and
relaxed,
making the body feel like it is resting, resulting in a feeling of sleepiness, particularly if you didn’t get
a good night’s sleep the night before. To avoid this, improve your sleeping habits to prevent stress.
Engaging in regular physical exercise can help you get a good night’s sleep. It is recommended that
you avoid napping if you are having trouble sleeping at night.

49. What is the author’s purpose in writing the passage?


a. To discuss the amount of food to consume so as not to feel sleepy
b. To inform the readers about the factors of sleepiness after eating
c. To argue the effect of eating too much foods for the brain
d. To tell the readers the benefit of eating certain foods

133
MODUL SBMPTN

134

e. To investigate what causes drowsiness after overeating


50. By writing the sentences in paragraph 2, the author intends to tell the readers about….
a. foods that are rich in protein, such as meat, eggs, fish, tofu, cheese and soybeans can generate
more drowsiness
b. overeating protein and carbohydrate-rich foods obstructs your brain’s ability to function well
c. the reason why carbohydrate-rich foods make you feel sleepy
d. food combinations containing tryptophan amino acid and carbohydrates make you feel drowsy
e. the hormone melatonin production in the brain is responsible for sleepiness after eating
51. It can be predicted from the passage that….
a. the finer you manage your sleep, the more lethargic you feel
b. the more fish you eat, the better it is for the brain
c. the less you eat carbohydrate-rich foods, the less you will feel drowsy
d. the less meat you eat, the more you will feel drowsy
e. the less you consume protein and carbohydrates, the better it is for the body
52. Which of the following refletcs the author’s attitude toward the passage? a. Impartial
b. Indifferent
c. Concerned
d. Critical
e. Flattering

Passage 14
Education is often viewed as school in a traditional, formal sense. Many people believe that
true learning can only take place in a formal classroom setting. Others feel education occurs in many
different forms and environments. There may not be a definitive answer to the question of, 'What is
education?' However, we can start thinking about the purpose of education. Is it to educate youth to be
responsible citizens? Is it to develop individuals, as well as society, in order to ensure a society's
economic success? Or is it to simply focus on developing individual talents and intelligence? Perhaps
it is the balance of all three that defines education? While our answers may differ, we can perhaps agree
that education is a basic human right. When that right is granted growth and development, the society
as a whole is more likely to improve in areas such as health, nutrition, general income and living
standards and population fertility rates.
As global citizens it is our responsibility to critically think about the issues and attempt to come
up with solutions to the problems plaguing education. In 1990 UNESCO launched EFA, the movement
to provide quality education for all children, youth, and adults by the year 2015. The unfortunate reality
is that for many countries, larger issues some before improving the quality of education. How can we
achieve the goals of EFA when numerous countries around the world are faced with challenges that
seem far too impossible to overcome? The answer lies in attempting to bridge some of the gaps that
prevent developing nations to compete with developed nations. One example is that of providing greater
access to technology and narrowing the ever widening digital divide. In many ways the most basic
access to technology can serve as a valuable educational tool. Individuals who are not afforded this
access are at a disadvantage when trying to grasp opportunities to make life better for themselves, their
families, and their community.
53. The author's main concern in the first paragraph of the passage is that.........
a. There is no exact definition about education.
b. Education is a fundamental individual's right.
c. Everyone has the right to get quality education.
d. Education occurs in any place not just schools.
e. Development can be gained through education.
54. If the author is right concerning the role of education, the following might be predicted to take
place, EXCEPT a. longer life expectation

134
MODUL SBMPTN

135

b. lesser birth rates


c. improved welfare
d. better quality living
e. more job opportunities
55. The following sentences reflect the author's opinions in the passage, EXCEPT
a. Everyone has the right to get education.
b. Education cannot be easily defined.
c. EFA provides quality education by 2015.
d. Education is basic to human development.
e. The EFA goals are faced with serious challenges.
56. The situation the author shows in the passage is best described as a follows
a. Quality education fundamentally ensures quality living in all sectors.
b. Education is essentially everyone's right yet it still has its challenges.
c. There are problems in education in spite of its significant role.
d. As long as nations compete, education cannot progress.
e. Absence of an exact definition causes problems in education.

Passage 15
Philosophers and psychologists have long debated the nature of emotions such as happiness.
Findings in neuroscience suggest how brains generate emotions through a combination of cognitive
appraisal and bodily perception.
On the traditional dualist view of a person, you consist of both a body and a soul, and it is the
soul that experiences mental states such as happiness. This view has the appealing implication that you
can even feel happiness after your body is gone, if your soul continues to exist in a pleasant location
such as heaven. Unfortunately, there is no good evidence for the existence of the soul and immortality,
so the dualist view of emotions and the mind in general can be dismissed as wishful thinking or
motivated inference.
There are currently two main scientific ways of explaining the nature of emotions. According
to the cognitive appraisal theory, emotions are judgments about the extent that the current situation
meets your goals. Happiness is the evaluation that your goals are being satisfied. Similarly, sadness is
the evaluation that your goals are not being satisfied, and anger is the judgment aimed at whatever is
blocking the accomplishment of your goals.
Alternatively, William James and others have argued that emotions are perceptions of changes
in your body such as heart rate, breathing rate, perspiration, and hormone levels. On this view,
happiness is a kind of physiological perception, not a judgment, and other emotions such as sadness
and anger are mental reactions to different kinds of physiological stages. The problem with this account
is that bodily states do not seem to be nearly as finely tuned as the many different kinds of emotional
states. Yet, there is undoubtedly some connection between emotions and physiological changes.
(Adapted from https://www.psychologytoday.com/blog/hot-thought/201004/what-are-emotions)

57. What is the passage about?


A. Emotion as a matter of perception
B. A long standing debate on emotion
C. Definition of emotion
D. The traditionalists’ view on emotion
E. Human soul as a factor for the emotion to occur
58. The word generate in paragraph 1 line 2 means ….
A. Affect D. Increase
B. Produce E. Perform
C. Process

135
MODUL SBMPTN

136

59. Feelings and changes of bodily process are essentially ….


A. Independent D. Related
B. Overlapping E. Causal
C. Unique

Passage 16
If we are what we eat, then many of us must be tripping all over the place due to a lack of
balance. That is because the average American eats about three servings of fruits and vegetables per
day - a stark contrast to the Department of Health and Human Services (HHS) and the U.S. Department
of Agriculture’s (USDA) new guidelines stating that we should be eating 5 to 13 servings of nature’s
best, depending on the number of calories you need. So if we want to grow to be strong like Popeye,
why cannot we just eat some supplements instead of devouring a pile of spinach?
Nutrients in fresh fruits and vegetables work together. Kristine Wallerius Cuthrell, MPH. RD
says that in the past five to 10 years, many large research studies have found that vitamin supplements
do not provide the benefits that foods do. The 2005 Dietary Guidelines for Americans, created jointly
between HHS and USDA and reviewed every five years, say that foods are the best sources of nutrients
because they contain naturally occurring ingredients, like carotenoids and flavonoids.
“In addition to the substances we are aware of, there are many substances in fruits and
vegetables that have yet to be discovered. Food and the nutrients they contain are not consumed singly,
but with each other. As such, they may act in synergistic ways to promote health,” Cuthrell says. For
instance, eating iron-rich plants, like spinach, with an iron-absorbing enhancer, like the vitamin C in
orange juice, is great for people who do not get enough iron (typically young women).
Fruits and vegetables may prevent many illnesses. Eating fruits and vegetables may reduce
your risk of cardiovascular diseases, stroke, type 2 diabetes, and even some forms of cancer. The
Nurses’ Health Study and Health Professionals Follow-up Study examined nearly 110,000 people over
the course of 14 years. Part of the study revealed that the more fruits and vegetables people ate daily,
the less chance they would develop cardiovascular diseases. (Adapted from
http://www.everydayhealth.com/diet-nutrition/101/nutrition-basics/fruits-and-vegetables.aspx)

60. What is the author’s attitude toward the topic of the


passage? A. Provocative D. Indifferent
B. Disappointed E. Objective
C. Curious
61. The paragraph following the passage will most
likely talk about …. A. How high fruits and
vegetables intake prevent cardiovascular diseases
B. How fruits and vegetables prevent type 2 diabetes
C. List of the most important fruits and vegetables for our health
D. The urgency to shift from consuming vitamin supplements to natural foods
E. The campaign on healthy diet for healthier American people
62. The passage can be best summarized as follows ….
A. Most Americans are committed to unhealthy
diet
B. People can be very strong if the consume sufficient amount of fruits and vegetables
C. There is much left for researchers to discover the substance containing fruits and vegetables
D. Consuming adequate servings of nature’s best is the key to be healthier E. The lack of
knowledge on the importance of fruits and vegetables is hazardous
63. Based on the passage, what will happen if people
eat less fruits and vegetables?
A. Dependency on vitamin supplements will occur

136
MODUL SBMPTN

137

B. People will be more vulnerable to certain disease


C. They will develop the chance of cardiovascular diseases
D. Extra calories will be needed to replace the ingredients from fruits and vegetables E. Human
body will not be able to produce carotenoids and flavonoids

Passage 17
The latest round in an ongoing debate over global-warming trends claims that warming has
indeed slowed down this century. An obvious slowing in the rise of global temperatures was recorded
at the beginning of the twentyfirst century. This was referred to as a "hiatus" or a "pause". This hiatus
was first observed several years ago. Climatechange skeptics have used this as evidence that global
warming has stopped permanently. But in June the previous year, a study in science claimed that the
hiatus was just an artifact which disappears when biases in temperature data are corrected.
Now a prominent group of researchers is countering that claim. They argue in Nature Climate
Change that even after correcting these biases the slowdown was real. "There is this mismatch between
what the climate models are producing and what the observations are showing," says lead author John
Fyfe. "We can't ignore it." Fyfe uses the term "slowdown" rather than "hiatus". He also stresses that it
does not in any way weaken global-warming theory.
The study that questioned the existence of the slowdown corrected known biases in the surface
temperature record maintained by the US National Oceanic and Atmospheric Administration (NOAA).
The finding showed differences in temperature readings from ships and buoys. This effectively
increased the record about warming. The researchers also extended the record to include 2014. This set
a new record high for average temperatures.

Thomas Karl, director of National Centers for Environmental Information in Asheville,


calculated the rate of global warming between 1950 and 1999 as being 0.113°C per decade. This was
similar to the 0.116°C a decade calculated for 2000-14. This, Karl said, meant that an assessment done
by the influential Intergovernmental Panel on Climate Change in 2013 showing that warming had
slowed was no longer valid.

64. The passage above mainly discusses about….


a. the hiatus observation was first carried out several years ago
b. the reason why global warming is slowing down in this century
c. global warming is a verifiable issue in the space of a decade
d. the contention about global warming and whether it is indeed slowing this period
e. the view of study in science that the hiatus is an artifact which vanishes
65. The word “prominent” in paragraph 2 means….
a. well-known
b. promenade
c. shrewd
d. indolent
e. magnificent
66. Why have some claimed that global warming a fabricated issue?
a. Because there’s no valid data to prove that global warming is real.
b. Since the existence of the slowdown corrected known biases in the surface temperature record
upheld by the
US NOAA.
c. As an assessment done on Climate Change presenting that warming had slowed was no longer
valid.
d. For the researchers is countering that in Nature Climate Change even after correcting these
biases the slowdown was real.

137
MODUL SBMPTN

138

e. Because of the diversification in temperature readings from ships and buoys, the study found.

Passage 18
The green movement is catching on in many pockets of the world. This is especially true in the
construction
industry. Today’s buzz Words, which include global warming and zero emission, are causing everyday
people to look for ways to reduce their carbon footprint. Purchasing environmentally-friendly property
is a good investment for those who are concerned about their own health and the well-being of the
earth. Based on this trend, entire districts, known as eco-communities, are being designed with green
initiatives in mind. Dockside Green in Victoria, British Columbia, Canada is one of these communities.
Its goal is to become the world’s first zero-emissions neighborhood.
Builders of Dockside Green have the environment in mind with every choice they make. They
ensure proper ventilation, and guarantee residents 100% fresh indoor air. Interior and exterior building
materials, such as paints and wood, are natural and non-toxic. Eco-conscious builders use bamboo
wherever possible because it is durable and does not require pesticides to grow.
Energy efficiency is one of the top priorities in eco-communities, such as Dockside Green.
Not only do energy-efficient appliances and light fixtures reduce the environmental impact of heating
and hot water, they also save residents and business owners money. Dockside Green claims that home
owners will use 55% less energy than average residents in Canada. Though they are sharing space by
investing in condo-style living, residents will have individual utility meters. Studies show that people
use approximately 20% less energy when they are billed for exactly what they use. In addition, water
is treated at Dockside Green and reused on site for flushing toilets. Planners of eco-communities such
as Dockside Green must take the future into account. Dockside Green will reuse 90% of its
construction waste. They also plan to continue using local suppliers for all of their transport and
maintenance needs. This is a great way to reduce emissions. Dockside residents will be encouraged to
make use of a mini transit system and buy into the community’s car share program. Finally, plans are
in the works for a hightech heating system that will use renewable biomass instead of fossil fuels.
(Adapted from: http://tx.engiish-ch.com/ teacher/lyn/level-c/ecocommunities-dockside-green/)

67. By saying “Today’s buzz words. which include global warming and zero emissions, are causing
everyday people to look for ways to reduce their carbon footprint,” in lines 1-3 the author implies
that?
a. environmental issues have made people more cautious of their actions
b. global warming and zero emissions become everyone 's concern
c. people have to take care of their green-houses carefully
d. eco-friendly environmental programs should be strongly enforced
e. all people around the world are aware of global warming
68. Which of the following best restates the sentence “The green movement is catching on in many
pockets of the world.” in line 1?
a. many people consider it crucial to have eco-friendly environments
b. people who are aware of environmental issues love safe and healthy surroundings
c. house designers should consider the importance of green materials
d. everyone should understand the effect of global warming and zero emissions well
e. environmentalists are concerned with the green environment
69. The false idea that the author may hold about Dockside Green is that ….
a. it provides all eco-friendly properties
b. it is a good asset to buy a property in it
c. it encourages all houses to utilize efficient energy
d. it reduces global warming and emissions
e. it is where more natural livings can exist
70. The author organizes the ideas in the passage by ….

138
MODUL SBMPTN

139

a. describing a new housing trend and providing a detailed example


b. discussing an environmental issue and providing ways to solve the issue
c. identifying a community problem and discussing possible solutions to the problem
d. explaining an environmentally friendly initiative and discussing the impacts of the initiative
e. establishing a new community initiative that is eco-friendly and explaining the ideas behind the
initiative Passage 19
As well as getting more sleep, those who go to bed early and wake up early will probably also
have a better quality of sleep. The reason for this is that it means your sleep/wake cycle will be closer
to the rising and setting of the sun.
This will then mean that your ‘internal pacemaker’ (your natural body clock) is closer to the
‘external zeitgebers’ (the external cues that indicate what time it is). When the sun is out, our body
detects this and produces less melatonin so that your sleep will not be as deep. In short then, the most
restorative sleep is that which happens when it is darkest, which is usually from around 10-11pm
through to 5-6am.
Furthermore, if you often wake up late, you are constantly rushing in the morning, then you
will be getting your day off to about the worst start possible. This also means you are unlikely to get a
proper breakfast, and probably going to forget something, which definitely means you are going to feel
very stressed out and panicked. How about a huge shot of stress hormones to get you started? It is not
a good idea for your back to rush first thing in the morning either – seeing as it will be softer and more
easily injured when you first spring out of bed.
On the other hand, imagine being able to get up one or two hours before you need to leave.
That way you could make yourself a great breakfast, take a long hot shower, do some stretching or
meditation and maybe watch the news while you iron. You will find that as a result, you turn up to
work looking much belter, feeling much better and performing much better.
Waking up early can also be highly beneficial on the weekends as it means you get to be up
during the quieter times of day when no people around. As a result, you will have a few quiet hours to
watch your favourite show, to read the paper or a novel, or to work on a side-business.
(Adapted from; http://www.healtguidance.org/entry/17483/1/The-Benefits-of-Being-an-Early-
Riser..html)

71. The paragraph preceding the passage most likely discusses ….


a. sleep quality of those who go to bed early and wake up early
b. the importance of going to bed early and waking up early
c. one advantage of going to bed early and waking up early
d. the reasons of going to bed early and waking up early
e. how to increase quality of sleep by waking up early
72. What is the author’s attitude toward the topic of the passage?
a. Positive
b. Negative
c. Concerned
d. Approving
e. Uninterested
73. Based on the passage, the earlier people get up in the morning, the ….
a. more they need to work
b. better start they have for the day
c. better income they get from side-business
d. longer time they need to prepare themselves
e. longer time they need to make breakfast and iron their clothes 74. What is the best summary
of the passage?

139
MODUL SBMPTN

140

a. It is important for people to have a positive morning to probably have good time during the day,
This can be made possible by going to bed early, and waking up early. On weekends, positive
morning allows people to do things they cannot do during work days.
b. People who go to bed early and get up early can enjoy some benefits. Their cycle is similar to
the sun’s time, allowing them to have the most restorative sleep. On weekends they can have
more time to do things they cannot do during weekdays.
c. People who sleep and wake up early will probably have positive start in the morning. They have
more time to enjoy breakfast and prepare themselves for the day. On the other hand, getting up
late will probably lead to morning rush. This may influence people’s performance during the
day negatively.
d. Going to bed early and waking up early result in some positive consequences: leading to a better
quality of sleep and having positive morning. One can have good breakfast and is well prepared
for activities during the day. On weekends, getting up early allow people more quiet time to do
things they cannot do during weekdays.
e. Having the habit of going to bed early and waking up early, people can enjoy several benefits:
having better quality of sleep because their cycle is similar to the sun’s time and having good
breakfast. Their weekends will be better than their weekdays
Passage 20 Smartphones, tablets and e-readers should have an automatic “bedtime mode” that stops
them disrupting people’s sleep, says a leading doctor. Professor Paul Gringras argued the setting should
filter out the blue light that delays the body clock and keeps people awake later into the evening. The
doctor, from Evelina Children’s Hospital in London, said every new mode 5 l was “bluer and brighter”.
He said manufacturers needed to show more
“responsibility”.
As it gets darker in the evening, the body starts to produce the sleep hormone melatonin –
which helps people nod off. Certain wavelengths of light, those at the blue-green end of the spectrum,
can disrupt the system.
Professor Gringras was part of a study, published in Frontiers in Public Health, analysing the
light emitted by devices. It concluded there was a clear trend for new devices to be bigger, brighter,
have higher levels of contrast and 10 emit more blue light. The professor of children’s sleep medicine
told the BBC News website: “That is great for use in the day, but awful for use at night.
“There is converging data to say if you are in front of one of these devices at night-time it could
prevent you falling asleep by an extra hour. “He said some sleep-aware apps had already been designed
to reduce blue-green light emissions. And that a 15 bedtime mode could automatically filter out the
blue as software such as flux already does. He said there needed to be “more responsibility from 15
manufacturers” and the “key is to automate it” Professor Gringras added: “It is not good enough to say
do less and accept this is the world we live in, they are fun devices but we do need some protection on
what they do at night-time.”
75. The passage mainly discusses a topic on
a. sleep disorder and its cure
b. problems with new electronic gadgets
c. electronic gadgets that help people fall asleep
d. blue-green light found in electronic devices
e. new technology that can help reduce sleep disruption
76. The word emitted in line 8 in the passage means ….
a. Shaded
b. Triggered
c. Produced
d. Blocked
e. Reflected

140
MODUL SBMPTN

141

77. Who are responsible for the automation of the blue-green light that may be caused by electronic
devices, according to professor Gringras?
a. Manufacturers
b. Scientists
c. Inventors
d. Users
e. Sellers
Passage 21
What causes bulimia nervosa is not clear, but it may be due to a combination of family history,
certain personality traits (such as perfectionism) and social values (such as admiring thinness). The risk
for developing bulimia intensifies if your parent or sibling has the condition. Stressful events such as
divorce or the death of a loved one can trigger bulimia in some people, mostly teenagers and young
women.

Also, many young women have unhealthy attitudes toward eating and toward their bodies so
they may socially allow and promote destructive behaviors like extreme dieting or binging and purging.
If not properly treated, bulimia can lead to long-term health problems. Health problems caused by
bulimia include electrolyte imbalances and heart problem, tooth decay, osteoporosis, dehydration and
kidney problem, inflammation, swollen saliva glands, fainting, abnormal heartbeat, low body
temperature, suicide risk, etc.
There are also other mental health problems, such as depression, anxiety, borderline personality
disorder, obsessive-compulsive disorder, panic attacks and phobias. Like all eating disorders, bulimia
is a complex physical and psychological condition that requires appropriate treatment. The treatment
focuses on the change of behavior and deals with the deeper attitudes and feeling in order to avoid the
binge-purge cycles.

The treatment may be in form of psychological counseling (such as cognitive-behavioral


therapy CBT, or interpersonal therapy) or antidepressant medicine. Both are long-term treatments that
may need weeks or months to work. There are also other treatments which may be helpful. Nutritional
counseling may help avoid unhealthy diets. Group counseling may enhance individual therapy. Family
therapy may also help family member as it teaches about the disorder and the way to help. Stress
management techniques (such as exercising, writing, relaxation) may also create better self-respect.

78. Which of the following best states the topic of this text?
a. The combination of causes of bulimia
b. The cause and treatment of bulimia
c. Bulimia among young women
d. Series of long-term eating disorder
e. Physical and mental health problem
79. The main idea of this text is that …
a. Bulimia is a complex condition
b. Bulimia has no clear cause
c. Bulimia needs proper and long-term treatment
d. The condition can create physical and mental health problem.
e. Physical counseling and antidepressant medicine can cure bulimia.
80. Implied in the text is that the bulimia may cause …
a. Type 1 diabetes
b. Weight gain
c. Medicine overuse
d. Vomiting

141
MODUL SBMPTN

142

e. toothaches
81. Which of the following treatment is not related to bulimia?
a. Group counseling
b. Cognitive-behavioral therapy
c. Sport and exercise
d. Vaccine
e. Prozac
82. The following information is true about bulimia mentioned in the text, EXCEPT that bulimia…
a. Mostly affects young women and teenagers.
b. Can create other health problems.
c. Cannot be treated at home.
d. Is related to socially acceptable destructive behavior.
e. Has binge-purge cycles

Passage 22

Having known the benefit of seasonal detoxification, it is then important for us to know how
to do it. The best way to begin a spring cleanse, and to optimize results, is to incorporate cleansing and
alkalizing foods, nutrients, botanicals, and mind-body healing practices into a gentle program. They
also allow healing and transformation to spring forth naturally.

According to Traditional Chinese Medicine (TCM) philosophy, every season correlates to


different “elements” or organ systems in the body. For example, winter correlates with the water
element and the kidneys/bladder system. From a Western naturopathic perspective, cold weather can
put stress on your adrenal and thyroid glands. As a result, the blood becomes more acidic and there is
a buildup of lactic acid. This can lead to sluggishness, muscle and joint pain, and arthritis.
Both Eastern and Western naturopathic medical systems agree that the transition from winter
to spring offers an ideal opportunity to shed extra weight. It is also a good time to gently cleanse
accumulated toxins from the body. This excess buildup can be the result of numerous factors. The main
causes include unhealthy diet, poor digestion, lack of exercise, winter dehydration, normal metabolic
processes, and environmental pollution.

In TCM, spring corresponds to the liver and the gallbladder. A gentle spring cleanse
effectively supports the liver’s vital detoxification processes. It also eliminates toxins stored in organs
and tissues, helps shed excess weight, alkalizes the body, and gets your circulation and energy
moving. Digestion is improved and inflammation is reduced. Moreover, blood sugar is balanced and
immune functions better.

A cleansing diet is the most critical component of any detoxification program. Animal
protein, particularly red meat, should be minimized during a cleanse. It emphasizes lighter, organic
plant-based proteins that are easier for the body to digest. Below are the critical components of a
detox diet which can help improve digestion and enhance detoxification, resulting in greater energy
and vitality.

Adapted from: http://innergardensprings.com/igs-blog/archives/06-2016

83. What is the best summary of the passage?


a. Traditional Chinese Medicine (TCM) philosophy believes that seasonal detoxification is a
crucial practice for a holistic mind-body healing. This is because every season correlates to our
body differently. According to this philosophy, our body is craving for a spring cleanse every
year, and we must listen to our body.
142
MODUL SBMPTN

143

b. Seasonal detoxification should be done during the transition from winter to spring since it is
the right time to get rid of toxins, shed extra weight and alkalize the body. To do this, people
should incorporate cleansing and organic plant-based diet and combine them with mind-body
healing practices.
c. To obtain the best outcome for health, a detoxification program can only be done during winter
of spring for three days up to three weeks. An effective way to do this is by combining cleansing
and alkaline foods with light exercises.
d. To achieve the best result, a detoxification program needs to be done in between April and
May. To do this, people need to combine cleansing with an alkaline-based diet that relies
heavily on organic foods.
e. Cleansing and alkalizing foods, nutrients, botanical and mind-body healing practices are the
foundations of Traditional Chinese Medicine. To incorporate a TCM philosophy, every person
must do a fast cleansing program in the spring.
84. About seasonal detoxification, which topic does the paragraph preceding the passage most likely
discuss? a. its process
b. its side effect
c. its origin
d. its definition
e. its advantage

Passage 23

Small genetic differences make one person different from another. Now medical researchers have a
new map to help them find these__________(85). This is possible because some time ago more than
two hundred scientists from six nations __________(86) the HapMap. The name comes from the word
haplotype. A haplotype is a group of differences that are __________(87) to come close together, in a
block. These blocks __________(88) to pass from parent to child. The HapMap scientists hope to
identify up to six million DNA differences __________(89) they finish. The scientists say the findings
may lead to __________(90) genes that cause common diseases like diabetes and heart disease.
__________(91) diseases to genes could lead to new treatments. __________(92) people will be able
to know if they have an increased risk of a disease because of their genes.

85. a. advantages b. characteristics c. consequences d. differences e.


comparisons
86. a. develop b. had developed c. developed d. were developing e. have developed
87. a. Similarly b. Timely c. Comparatively d. Accordingly e. Likely
88. a. emerge b. appear c. create d. establish e.
continue
89. a. after b. at the time c. while d. afterwards e.
before
90. a. identify b. identifiable c. identity d. identifying e.
identification
91. a. Linking b. Diagnosing c. Finding d. Knowing e. Curing
92. a. However b. Moreover c. As a result d. In addition e. In
short

Passage 24

There have been amazing world-breaking scientific advances. However, the dark cloud on the
horizon is the emerging Ebola epidemic in West Africa and the warning undercurrent that comes with
it. At the time of writing at least 7,000 people have been infected and half of those have died. It is
143
MODUL SBMPTN

144

estimated that numbers can be doubled or even tripled. Also, because the rates of infection appear to
be growing exponentially, tens of thousands, or even millions, might ultimately be affected.

To put the scale of the present situation into perspective, since the first recorded case of Ebola
in the Democratic Republic of Congo 38 years ago, there have been fewer than 2.500 deaths
documented in total. Thus, this single present outbreak is already three times larger than the entire
Ebola death toll ever. It is also no longer just an African problem. The West has had its own wake-up
call this week as the US and Spain, countries previously regarded as immune to the threat thanks to
modern medicine, have reported cases of the condition and, despite strict infection-control guidelines
and practices, onward transmissions of Ebola on their home soil.

What is remarkable though is that, while Ebola is terrifying and dramatic in its impact when it
causes an outbreak, it appears to be a relatively easy agent to fight. Experimental vaccines tested so
far on animals have been impressively effective. The vaccines protect against even injection of the
living Ebola virus. However, because they are at a test stage, these agents, which will be critical if we
are to nip this outbreak in the bud, are nowhere near ready for mass production. Trials are only now
getting underway of human versions of the vaccines in the UK, and the US. “Way too late,” many are
saying, to prevent the inevitable.

Hence, why is it that, nearly 40 years after Ebola first surfaced, the world finds itself in a state
of panic. Now, up to ten thousand people are dead, owing to a bug that is probably preventable thanks
to scientific research done decades ago. The answer is that Ebola was regarded as someone else’s
problem. It was a tropical disease of low importance and (presumed to be) constrained by geography
and climate to a part of the world that held little economic interest to the rest of us. Still, therein lies a
salutary lesson because, if even a tiny fraction had been spent 20 years ago to develop an Ebola
vaccine, we probably would not be in this position now. The present outbreak is now costing the
world in terms of lost productivity, humanitarian aid and human lives lost. It is easy to dismiss
tropical diseases as an issue that will not affect the West. However, the present situation is a warning
shot across our bows that we ignore at our peril.

(http://www.thenakedscientists.com)

93. How are ideas in paragraphs 1 and 2 related?


a. Paragraphs 1 and 2 highlight the horror of the Ebola outbreak.
b. Paragraph 1 contradicts the explanation of Ebola in paragraph 2.
c. Paragraphs 1 and 2 argue Ebola can be prevented with the latest vaccines.
d. Paragraph 1 states the causes of Ebola, and paragraph 2 explains the effects
e. Paragraph 1 defines an epidemic disease, and paragraph 2 gives the examples.
94. Which of the following is most relevant with the idea of Ebola outbreak described in the passage?
a. Scientists are developing a new drug, but they are running out of fund.
b. A mother does not comfort her crying son who merely wants her attention.
c. A diabetic man ignored a slight wound on his toe; then he got infected horribly.
d. Students choose not to study for an upcoming test since the test was book-open
e. A recently launched book has caused a problem due to its controversial content.
95. The assumption the author has about the West is ….
a. they act fast to prevent a disease only if it is important for them
b. tropical diseases are considered exotic and dangerous by the people
c. it is difficult to convince them that they need to send medical help to Africa
d. they are really interested in developing Ebola vaccines for mass production
e. they intentionally postpone developing Ebola vaccines because it is expensive 96.
Which sentences most effectively illustrate the current Ebola prevalence?

144
MODUL SBMPTN

145

a. 2 – 4 of paragraph 1
b. 1 – 2 of paragraph 2
c. 2 – 3 of paragraph 3
d. 1 – 2 of paragraph 4
e. 4 – 5 of paragraph 4
97. Paragraph 3 implies that ….
a. Ebola vaccines are very complex and time consuming to create
b. Ebola vaccines should have been tested on humans much earlier
c. it is inappropriate for Ebola vaccines to be safely tested on humans
d. the UK, and US are countries that are in urgent needs of Ebola vaccines
e. testing Ebola vaccines on animals takes many years before their use on humans 98.
Which of the following best restates ideas of paragraph 4?
a. Ebola has been a major problem for 40 years, so it will be over soon.
b. Ebola only affects the countries with little economic and political power.
c. The number of patients dying from Ebola will likely to remain the same.
d. Scientists are developing vaccines that can be used for animals and humans.
e. Had its vaccines been seriously created earlier, Ebola could have been cured.

Passage 25

Different forms of energy sources have helped us in many ways from running our vehicles to
cooking at home or generating electricity. There are two types of energy sources – renewable and
non-renewable energy resources. The former is where the energy resources do not get depleted and
they can be used repeatedly whereas non-renewable energy resources cannot be used again and again.

We cannot even imagine a life without the existence of fossil fuels like crude oil; coal and
natural gas. But, usage of these energy resources creates lot of problems. Global warming, increase in
prices of fossil fuels, and the threat of peak oil are major concerns around the globe but what steps are
we talking to overcome all these issues? If we stop consuming fossil fuels, we can stop global
warming and save non-renewable energy resources for our future generations to deploy. But, at the
same time we need to seek an alternative to meet our requirements. We come across these topics on
television, internet, and magazines and there is a lot of debate going on with regards to these topics. Is
it possible for us to overcome this crisis? Only alternative energy solutions can help us as well as our
environment to some extent.

Industries that deal with alternative energy solutions like solar and wind power thrive hard to
save our environment. Even though modern technologies are being implemented to extract crude oil
from places, which were not reachable earlier, it is still not possible to meet the growing demand. The
demand for fossil fuels is increasing due to the rapid increase in population growth. Alternative
energy solutions have lot of beneits when compared to non-renewable energy resources. Industries
have started investing their time and money in researching as well as setting up power plants.

Certain home users hesitate to go for alternative energy solutions as initial investment needs
to be made. However, once the equipment is installed, there will be no maintenance costs or other
repetitive costs. Apart from the set up cost, energy from the sun and the wind will always be free in
any part of the country and there is no need for being dependent upon other countries. On the other
hand, the prices of renewable energy resources keep increasing and certain countries have to be
dependent upon major oil producing countries. Home users who consume alternative energy resources
can cut down on their electricity bills.

145
MODUL SBMPTN

146

Every system has its own pros and cons but the best and wise thing to do is weigh the options that are
available and choose the energy resource that offers long-term benefits. When it comes to alternative
energy solutions, setting up solar plants and building windmills is a huge and complicated process but
once they are set up, they offer endless benefits. In case of fossil fuels, oil companies need to locate
the proven reserves, dig oil wells, extract oil, and convert into a more usable form so that it can reach
the end consumer.
(Adapted from http://www.articlesbase.com)

99. The author’s bias regarding pollution is that ….


a. different forms of energy sources have helped prevent from happening
b. industries making use of alternative energy contribute the least of it
c. energy from the sun and wind will produce the minimum level of it
d. it is alternative energy that merely offers solutions to overcome it
e. any natural source of energy cannot avoid in generating it
100. In presenting the ideas, the author starts by ….
a. describing the types of energy sources
b. referring to non-renewable energy resources
c. showing evidence of the roles of energy sources
d. stating the needs for alternative energy solutions
e. arguing the possibility using various forms of energy
101. The author’s attitude towards alternative energy may be best described as being …. a. assertive
b. optimistic
c. supportive
d. pessimistic
e. sympathetic
102. The paragraph preceding the passage most likely deals with ….
a. modern technologies used for energy solutions
b. investment needs for equipment installation
c. introduction to current energy sources
d. alternative energy solutions
e. the sun as an energy source
103. The ideas in the passage may be best summarized that ….
a. the government must support attempts for new energy installation
b. solar and wind sources are examples of alternative energy solutions
c. setting up solar plants and building windmills is a complicated process
d. alternative energy solutions can keep our environment clean and green
e. initial investments and maintenance costs alternative energy considerably
104. Based on the passage, it can be hypothesized that we cannot stop global warming and save non-
renewable energy resources for our future generations if ….
a. the prices of renewable energy resources are decreasing
b. we keep using fossil-based energy at the present rate
c. alternative energy is out of industrial solutions
d. present life-styles shift from alternative energy
e. fewer modern technologies are employed

Passage 26
The explanation shows that life condition is becoming more and more unconducive for good-
quality life. Therefore, today more people than ever are looking for ways to improve their health,

146
MODUL SBMPTN

147

increase energy, reduce stress, restore or enhance functionality, relieve aches and pains, balance
emotions, and sharpen mental focus. Because of the demands of modern life, most people want those
ways to be relatively simple and not time consuming. If you still have not found some-thing to fit
your needs, you may want to consider Chinese healing exercises.
Chinese healing exercises make up a branch of Chinese medicine. It is almost never taught as
a separate system of healing. Rather, it is used in many practices you probably recognize. Some are
part of the oldest of Chinese medical practices, including acupressure and tuina, a type of Chinese
massage therapy. Others have their origins in ancient self-healing or spiritual practices, such as
Chinese forms of yoga and meditation. They are routinely taught together with more detailed and
complex practices, such as taiji (t’ai chi) qigong(chi gung), and other advanced medical, spiritual, or
martial practices. They are intended to prepare a student for those more demanding disciplines. They
are also conducted as adjunctive exercises that can make some aspects of the main practices easier to
perform. Some sources are less well known in the west, like medical qigong and paidagong. They are
tapping and patting techniques used to break up qi blockages. Qi is life force, and is responsible for
all healthy functionality, animation, vitality, emotional balance, and mental clarity.
Chinese exercises have a unique positive impact on all those qualities. Chinese healing
exercises can amplify the benefits from taijior qigong if you already have such a practice. In that
context, they will open targeted areas of physical or energetic restriction, deepen your sensitivity to qi
sensations, and increase qi flow. They root you more securely, thereby improving your overall
performance.
(Adapted from: http:(/www.llewellyn.com/journal/article/2408)

105. The author’s attitude towards the topic in the passage is ....
a. Critical
b. Positive
c. skeptical
d. doubtful
e. realistic

106. What topic does the paragraph preceding the passage most likely discuss? a. good-quality life
b. health improvements
c. sharpening mental condition
d. ways to increase body energy
e. adverse life condition
107. What is the best summary of the passage?
a. people are encouraged to do Chinese healing exercises because they provide many benefits
for
people’s life and cost very low. Moreover, these exercises do not require special
equipments, sports gear, and apparel
b. While some types of Chinese healing ex-excises have been considered useful, some others
still need further research-based justification. These exercises tend to be more detailed and
complex, thus they demand much higher skills from people who want to practice them
c. Despite many benefits provided by Chi-nese healing exercises, they are not so popular
among people seeking for alter-native medical treatments. This is be-cause they are not
aware of the advantages those exercises have
d. Chinese healing exercises can be a good option for those who want to improve their quality
of life. These exercises include acupressure, tuina, taiji, qigong, and other medical,
spiritual, and self-defense practices, which may promote overall functionality of person’s
well-being

147
MODUL SBMPTN

148

e. Chinese healing exercises are becoming more and more popular as many benefits are
associated with them. Furthermore, the variations in the alternative treatment are quite
interesting and complex 108. It can be predicted from the passage that ....
a. the more people do Chinese healing exercises, the longer the time they need to master
other advanced medical, spiritual, or martial practices
b. the more people do Chinese advanced medical, spiritual, or martial practices; the less they
need to do
Chinese healing exercise
c. the more do Chinese healing exercises, the worse they will be in other advanced medical,
spiritual, or martial practices
d. the more people do Chinese healing exercises, the their overall health will be
e. the more people do Chinese healing exercises, the more simple their life will be

Passage 27
(Reuters Health) – When mothers eat three sizeable servings of fish each week during
pregnancy it may benefit children’s brains for years to come, according to a large study in Spain.
Researchers followed nearly 2,000 mother-child pairs from the first trimester of pregnancy
through the
child’s fifth birthday and found improved brain function in the kids whose mothers ate the most fish
while pregnant, compared to children of mothers who ate the least.
Even when women averaged 600 grams, or 21 ounces, of fish weekly during pregnancy, there
was no sign that mercury or other pollutants associated with fish were having a negative effect that
offset the apparent benefits.

“Seafood is known to be an important source of essential nutrients for brain development, but
at the same time accumulates mercury from the environment, which is known to be neurotoxic,” lead
author Jordi Julvez, of the Center for Research in Environmental Epidemiology in Barcelona, said in
an email.
In an attempt to balance the potential harms of such pollutants with the general health benefits
of fish, the
U.S. Food and Drug Administration’s 2014 guidelines encourage pregnant women to eat fish, but no
more than 12 ounces per week.
The European Food Safety Authority recently issued a scientific opinion endorsing 150 g to
600 g of fish weekly during pregnancy, Julvez and colleagues note in the American Journal of
Epidemiology. But, the study team writes, the effects of maternal fish consumption during
development are still not well understood and more research could help give pregnant women clearer
guidance.
The researchers analyzed data from the Spanish Childhood and Environment Project, a large
population study that recruited women in their first trimester of pregnancy, in four provinces of Spain,
between 2004 and 2008.
On average, the women had consumed about 500 g, or three servings, of seafood per week
while pregnant. But with every additional 10 g per week above that amount, children’s test scores
improved, up to about 600 g. The link between higher maternal consumption and better brain
development in children was especially apparent when kids were five.
109. What is the topic of the passage?
a. Research on fish consumption by a pregnant woman
b. Effect of consuming fish on children’s development
c. Effect of pregnant mothers consuming fish on their children’s brain
d. A comparison between brain development and fish consumption
110. The word endorsing in line 16 in the passage means….

148
MODUL SBMPTN

149

a. Quantifying
b. Calculating
c. Balancing
d. Increasing
e. Promoting
111. How much fish does a pregnant mother need to consume per week to have their child test score in
the future? a. Around 150 gr
b. Exactly 500 gr
c. Exactly 510 gr
d. Around 600 gr
e. Up to 21 ounces
Passage 28
Among the environmental specters confronting humanity in the 21stcentury –global warming, the
destruction of rain forests, overfishing of the oceans –a shortage of fresh water is at the top of the list,
particularly in the developing world. Hardly a month passes without a new study making another
alarmingprediction, further deepening concern over what a World Bank expert calls the “grim
arithmetic of water.” Recently the United Nations said that 2.7 billion people would face severe water
shortages by 2025 if consumption continuous at current rates. Fears about a parched future arise from
a projected growth of world population from more than six billion today to an estimated nine billion
in 2050. Yet the amount of fresh water on Earth is not increasing. Nearly 97 percent of the planet’s
water is salt water in seas and oceans. Close to 2 percent of Earth’s water is frozen in polar ice sheets
and glaciers, and a fraction of one percent is available for drinking, irrigation, and industrial use.
Gloomy water news, however, is not just a thing of the future: Today an estimated 1.2 billion
people drink unclean water, and about 2.5 billion lack proper toilets or sewerage systems. More than
five million people die each year from water-related diseases such as cholera and dysentery. All over
the globe farmers and municipalities are pumping water out of the ground faster than it can be
replenished.
Still, as I discovered on a two-month trip to Africa, India, and Spain, a host of individuals,
organizations, and businesses are working to solve water’s dismal arithmetic
112. The subject matter discussed in the passage is ___
a. The effect of fresh water shortage
b. Project to provide fresh and clean water
c. Nature disturbance leading to availability of water
d. Alarming condition of the world water shortage
e. The amount of fresh water on earth
113. The part following the passage will likely discuss about
a. The spread of greater water shortage in Africa, India, and Spain
b. The writer’s discoveries of gloomy water news
c. Techniques taken to obtain maximum efficiency from every drop of water
d. Another environmental specters confronting humanity
e. The solving ideas of individuals, organizations, and businesses problems 114. What
inference can undermine the information taken from the passage?
a. Poor sanitation leads to water-related illness
b. The growth of world population is imbalance with the clean water availability
c. There is always new study making another alarming prediction about fresh water
d. It is estimated that 1.2 billion people drink unclean water, and about 2.5 billion lack proper
toilets or sewerage systems
e. Only one percent of water is available for drinking, irrigation, and industrial use
115. The followings are the least meaning of the word “parched”

149
MODUL SBMPTN

150

a. Dried
b. Alight
c. Arid
d. Crispy
e. Droughty

Passage 29

Forests have the ability to regulate water systems, prevent erosion and flood, and maintain
soil fertility. The ability of forests is inseparable from the existence of millions and even billions of
trees in a forest area. Trees only store water for their own needs, and the land saves water.
Billions of trees with their wide canopies will hold back rain. In this position, rain water does
not directly hit the soil surface, but will fall slowly through the leaves and flow through the tree trunk.
Then, the soil surface filled with tree trunks will produce quite a lot of litter originating from organic
materials in the forms of leaf and dry twigs.
Dramatically, littering is heading towards the decay process. The organic materials are collected on
the soil
surface. Litter blocks the water falling from the canopy so it does not directly hit the soil. Litter also
functions as a place to live for millions of organisms (e.g. worms). This organism punctures the land
as a home and place of life. This organism’s behavior causes the soil surface to become loose and
porous. When rain drops from the canopy fall onto the litter, the water slowly flows to the soil
surface. The loose and porous top layer of soil will absorb the water and then the water will be stored
in the aquifer, the underground river.
The soil surface in the forest has high capacity to absorb rainwater. As a result, most of the
rainwater seeps into the soil; only a little becomes running water. Running water is the water that
cannot be absorbed by the soil surface. This water will go down to a lower area. If running water
exceeds the carrying capacity of the river, it can certainly cause flood.
Most of the rainwater that falls in the forest area will be absorbed by the soil and stored in the
aquifer. Furthermore, the water stored in the aquifer will come out regularly through springs. From
these springs, water flows through rivers that are mostly found in the forest area. In addition, there is
also underground water that comes out as a spring in the resident wells.

116.The word ’dramatically’ in paragraph 2 is best replaced by ....


a. Gradually
b. Naturally
c. Amazingly
d. Surprisingly
e. simultaneously
117. What is the main idea of the passage?
a. Water guarantees millions of organisms to survive in forest areas.
b. Land stores and releases water through various processes.
c. Litter gradually flows water to the soil surface.
d. Trees store water to fulfill human daily needs.
e. Forests have various benefits for human life.
118. With the sentence ‘This organism's behavior causes the soil surface to become loose and porous’
in paragraph 3, the writer intends to ....
a. describe the organism and its behavior against loose soil
b. confirm the behavior of organisms in loose soil
c. compare the loose soil with the porous soil
d. uncover natural processes at soil erosion

150
MODUL SBMPTN

151

e. explain the causes of soil erosion


119. What most likely motivates the writer in writing the passage?
a. There is an unresolved flood problem.
b. People’s awareness towards reforestation is low.
c. Not many people understand the benefits of water for forests.
d. There is the fallacious concept that trees store large amount of water.
e. The information about the importance of trees in storing water is not available.
Passage 30
The living brain is constantly producing regular rhythmic patterns of activity, which can be
compared to musical notes. Scientists at the University of Birmingham in the UK, and the University
Of Maryland School Of Dentistry in the US, have successfully demonstrated that one particularly
prevalent pattern of brain activity, called alpha waves, strongly relates to the body’s susceptibility or
resilience to pain.
Alpha waves oscillate between 8-14 Hz, with the peak frequency varying across individuals.
The
researchers demonstrated how a measurement of an individual’s alpha wave frequency can be used as
a reliable pain indicator.
The study, led by graduate student Andrew Furman and published in the journal Cerebral
Cortex, suggests that these alpha waves could be used to help clinicians understand how susceptible a
patient to experience severe pain post-surgery.
Dr David Seminowicz of the University of Maryland School of Dentistry and co-author of the study
explains: “Understanding a patient’s pain sensitivity could be really important in, for example,
deciding whether an elective procedure is the best option or planning post-surgery rehabilitation. Pain
management drugs or techniques such as mindfulness meditation can also be used before surgery to
help minimize pain.”

Dr Ali Mazaheri, from the University of Birmingham’s School of Psychology and Centre for
Human Brain Health and co-author of the study, adds: “Severe pain following surgery is often also
a good indicator of whether or not a patient is likely to go on to develop chronic pain.
Understanding whether or not a person is at high risk of developing these symptoms will help
patients and clinicians make better informed choices about the best course of treatment.”

120. How brain can detect the body's susceptibility?


a. Because of the constant of brain living
b. Because of the constant of human being's activities
c. Because of the influence of music in life
d. Because of the alpha waves in music
e. Because of the brain activity in parallel
121. This is a fact about Dr David Seminowicz...
a. He is the co-writer in one of science journal publishers
b. He schools in University of Maryland School of Dentistry
c. He understand a lot about the brain waves articles
d. He is a friend of Dr Ali Mazaheri from the University of Birmingham
e. He can predict the future pain sensitivity from the research
122. How the alpha frequency can indicate pain?
a. It has different peak frequency
b. It is caused from a brain activity
c. It has 8-14 Hz
d. It is softer and more sensitive to touch

151
MODUL SBMPTN

152

e. It can be demonstrated by the researchers

Passage 31
Despite its name, heartburn has nothing to do with the heart. Some of the symptoms, however,
are similar to those of a heart attack or heart disease. Heartburn is an irritation of the esophagus that is
caused by stomach acid.
This can create a burning discomfort in the upper abdomen or below the breast bone.
With gravity's help, a muscular valve called the lower esophageal sphincter, or LES, keeps
stomach acid in the stomach. The LES is located where the esophagus meets the stomach -- below the
rib cage and slightly left of center. Normally it opens to allow food into the stomach or to permit
belching, then closes again. But if the LES opens too often or does not close tight enough, stomach
acid can reflux, or seep, into the esophagus and cause the burning sensation.
Occasional heartburn isn't dangerous, but chronic heartburn or gastro esophageal reflux disease
(GERD) can sometimes lead to serious problems.
The basic cause of heartburn is a lower esophageal sphincter, or LES, that doesn't tighten as it
should. Two excesses often contribute to this problem: too much food in the stomach (overeating) or
too much pressure on the stomach (frequently from obesity, pregnancy, or constipation). Certain
foods commonly relax the LES, including tomatoes, citrus fruits, garlic, onions, chocolate, coffee,
alcohol, caffeinated products, and peppermint. Meals high in fats and oils (animal or vegetable) often
lead to heartburn, as do certain medications. Stress and lack of sleep can increase acid production and
can cause heartburn. And smoking, which relaxes the LES and stimulates stomach acid, is a major
contributor.
How does heartburn happen? When you eat, food goes from your mouth down a tube called
esophagus into your stomach. In between, the esophagus and the stomach is an opening called the
lower esophageal sphincter. This muscular valve acts like a door to let food into your stomach. It
normally closes quickly behind the food to keep stomach acids -Which break down the food- from
backing up into your esophagus.
If that valve does not close all the way, stomach acid backs up, or refluxes, into the
esophagus. Stomach acid irritates the lining of the esophagus and causes a painful burning sensation.
The feeling may be worse after bending over or when you lie down
Certain foods and drinks –like tomato products, alcohol, citrus, coffee, and fatty or spicy
foods- may be more likely to irritate the lower esophageal sphincter and make heartburn worse. Being
overweight, eating big meals, wearing clothes that are tight around the waist, and smoking also rise
your risk for heartburn. Learning what triggers your heartburn can help you ease the burn

123. Which of the following reflects the author attitude toward the topic of the passage?
a. Persuasive
b. Indifferent
c. Informative
d. Skeptical
e. optimistic
124. The paragraph following the passage most likely discusses ….
a. Other factors causing heartburn
b. Kinds of food recommended
c. Overweight related to heartburn
d. Smoking effect on heartburn
e. The best way to cure heartburn
125. The passage could be best summarized as follows…
a. Certain food and behaviors can trigger reflux that is the main cause of heartburn
b. Stress and lack of sleep can increase acid production and cause heartburn

152
MODUL SBMPTN

153

c. Understanding causes, symptoms, and how heartburn occurs help sufferer prepare for its
attacks
d. The muscular valve in the abdomen works in a certain way that can lead to heartburn.
e. The feeling of heartburn can go from bad to worse when doing some physical activities
126. What will happen when the lower esophageal sphincter does not close after entry of food?
a. The esophagus may close down
b. It may cause the sufferer to vomit
c. It may irritate the lining of the esophagus
d. Stomach acid backs up into the esophagus
e. The food it breaks down may open the esophagus

Passage 32
Climate change is changing our economy, health, and communities in diverse ways. Scientists
warn if we do not aggressively curb climate change now, the result will likely be disastrous.
Carbon dioxide and other global warming pollutants are collecting in the atmosphere like a
thickening blanket, trapping the sun’s heat and causing the planet to warm up.
Although local temperatures fluctuate naturally, over the past 50 years the average global
temperature has increased at the fastest rate in recorded history. Scientists say that unless we curb the
emission that cause the climate change, average U.S temperature could be 3 to 9 degrees higher by the
end of the century.
Climate change is a complex phenomenon, and its full-scale impacts are hard to predict far in
advance. But each year scientists learn more about how climate change is affecting the planet and our
communities, and most agree that more sequences are likely to occur if current trends continue.
In addition to impacting our water resources, energy supply, transportation, agriculture and
ecosystems, The United States Global Change Research Program concludes that climate change also
poses unique challenges to human health, for example, significant increases in the risk of illness and
death related to extreme heat and heat waves are very likely. Some diseases transmitted by food,
water, and insects are likely to increase. Certain groups, including children, the elderly, and the poor,
are most vulnerable to a range of climate-related health effects. These impacts will result in
significant costs to our families and the economy.
Here is the good news. Technologies exist today to make cars that run cleaner and burn less
gas, modernize power plants and generate electricity from non-polluting sources, and cut our
electricity use through energy efficiency. The challenge is to be sure these solutions are put to use.
Natural Resources Defense Council (NRDC) is tackling global warming on two main fronts –
cutting pollutions and expanding clean energy. Transitioning to a clean energy economy will bring
new jobs and reduce air pollution. We cannot afford to wait.

127. It can be inferred in paragraph two that …


a. Carbon dioxide and other pollutants blanket the atmosphere
b. Carbon dioxide and other pollutants collect the sun’s heat
c. The sun’s heat blanket the atmosphere
d. Carbon dioxide and other pollutants warm up the atmosphere
e. The atmosphere accumulates Carbon dioxide and other pollutants.
128. The sentence ‘Climate change is a complex phenomenon, and its full-scale impacts are hard to
predict far in advance.’ (Par 4) is closest meaning to …
a. It is impossible to forecast the effects of climate change
b. It is intricate to understand the nature of climate change
c. It is hard to understand the full-scale effects of climate change
d. It is complicated to predict climate change due to its full-scale effects.
e. It is difficult to precisely predict the effects of climate change due to it complex nature.
129. Which of the following obviously shows the author’s bias?

153
MODUL SBMPTN

154

a. Climate change is changing our economy, health, and communities in diverse ways.
b. Climate change is a complex phenomenon, and its full-scale impacts are hard to predict far in
advance
c. significant increases in the risk of illness and death related to extreme heat and heat waves are
very likely
d. The challenge is to be sure these solutions are put to use.
e. Transitioning to a clean energy economy will bring new jobs and reduce air pollution. We
cannot afford to wait*
130. The author presents the unique challenges to human health due to climate change by …
a. Discussing several examples
b. Pointing out several examples
c. Explaining a research program
d. Outlining a research program
e. Making a prediction

Passage 32
Autism Spectrum Disorders (ASDs) are a group of highly inheritable behavioral disorders
that pose major personal and public health concerns. Patients with ADSs have mild to severe
communication difficulties, repetitive behavior, and social challenges. Such disorders significantly
challenge an individual’s ability to conduct daily activities and function normally in society.
Currently there are very few medication options that effectively treat ADSs.
Recognizing a need to better understand the biology that produces ASD symptoms, scientists
at Duke-NUS and NNI, Singapore have identified a novel mechanism that potentially links abnormal
brain development to the cause of ASDs. This new knowledge will help to improve the diagnosis and
the development of therapeutic interventions for ASDs.
The study has shown how one brain-specific microRNA (mIR128) plays a key role in causing
abnormal brain development. MicroRNAs are small molecules that regulate gene expression in the
human body to ensure proper cellular functions. Although it is known that mIR-128 is misregulated in
some patients with autism, what that meant and how it functioned was not known.
The research team showed that mIR-128 targets a protein called PCMI that is critical to the
cell division of neural precursor cells (NPCs). NPCs during early brain development have two facts –
they either stay as NPSc and undergo self-renewal or become neurons through differentiation. Their
dysfunctional regulation of PCMI by misregulated mIR-128 impairs brain development, which may
underline brain size changes in people with ASDs.
For the first time, the researchers have managed to show that mIR-128 is a mechanism that
regulates early neural behavior during brain development. They believe that targeting this mechanism
may be the answer to diagnose and treat ASDs that are caused by abnormal brain development.
This important study suggests a link between a key neurological disease gene and regulation of
MicroRNAs in the brain. However, the researchers are just starting to understand how misregulated
mIR-128 expression can damage our brain activities. Much more work needs to be done in this area.
131. What is the topic of the passage?
a. A new mechanism that could link abnormal brain development to the cause of ASDs
b. A better understanding of biology that produces symptoms of ASD
c. Improving the diagnosis and treatment of Autism Spectrum Disorders
d. The activities of the joint research team Duke-NUS and NNI Singapore
e. The link between a key neurological disease gene and MicroRNAs regulation in the brain
132. The word impairs in paragraph 4 means …….
a. Puts together
b. Harms
c. Slows down

154
MODUL SBMPTN

155

d. Drops
e. Enhances
133. What do the researchers expect to be able to do as a result of their findings?
a. Cure people who have ASDs
b. Identify people who have ASDs
c. Develop a new medication for ASDs
d. Stop abnormal brain development
e. Reverse brain size changes in people with ASDs

Passage 33
Right now, the amount of carbon dioxide in our environment is hovering at 400 parts per
million a number that is already large enough to start affecting our environment. Carbon dioxide is a
greenhouse gas, meaning that it traps heat within the Earth's atmosphere. That's why governments
around the world are trying to reduce the amount of carbon dioxide put into the atmosphere annually,
in the hopes that the planet won't get so warm that parts of the planet become uninhabitable. But what
if those reductions don't happen, and instead, everything goes horribly wrong?
Looking at a computer model of a world completely covered in water (a simple analog of the
Earth, which is 71 percent covered by water) Popp and colleagues looked at what would happen if the
carbon dioxide levels rose to staggering levels. They found that when the level of carbon dioxide in
the atmosphere reached 1,520 parts per million, temperatures at the surface of the world would reach
nearly 135 degrees Fahrenheit, evaporating vast amounts of water into the atmosphere, and sending
them high up into the atmosphere, near space. In this scenario, called the "moist greenhouse" in the
paper, Popp estimates that water could easily escape from the water world's atmosphere into space.
Worse, they found that once moist greenhouse conditions were reached, they couldn't be reversed,
even by removing the excess carbon dioxide.
A similar situation could happen in a few billion years as the sun brightens in the natural
course of its evolution, sending out so much more heat and light that the temperature of the Earth's
surface rises, creating a similar moist greenhouse effect.
But there's no need to worry right now about whether the world will end in fire or gas. Given
the lengthy time scale to reach either situation (millions if not billions of years), these are more
geological doomsday scenarios than human ones. Isn't that comforting?
134. Paragraph 1 implies that …..
a. The amount of the carbon dioxide in our environment is disturbing
b. The amount of the carbon dioxide in our environment is comforting
c. The amount of the carbon dioxide in our environment is discouraging
d. The amount of the carbon dioxide in our environment is alarming
e. The amount of the carbon dioxide in our environment is threatening
135. Which of the following is the restatement of the sentence ‘the planet will not get so warm that
parts of the planet become uninhabitable’ in line 4?
a. People cannot live in parts of the planet if it is too warm
b. People can live in parts of the planet if it is too warm
c. People cannot live in parts of the planet if it is not warm
d. The planet is too warm to be live in
e. The planet is warm enough to be live in
136. Which of the following obviously shows the author’s bias?
a. Water could easily escape from the water world’s atmosphere into space
b. Once moist greenhouse conditions were reached, they could not be reversed
c. As the sun brightens in the natural course of its evolution, it creates moist greenhouse effect
d. There is no need to worry right now about how the world will end
e. These are more geological doomsday scenarios than human ones

155
MODUL SBMPTN

156

137. In paragraph 2, the author presents ……


a. A fact of the issue
b. A solution to the issue
c. A scenario of the issue
d. An example of the issue
e. An explanation of the issue

Passage 34
The food stimulating the suspicious is on course for inspiring even more wonder from a
medical standpoint as scientists have reported the latest evidence that chili peppers are a heart-healthy
food with potential to protect against the No. 1 cause of death in the developed world. The report was
part of the 243rd National Meeting and
Exposition of the American Chemical Society (ACS)
The study focused on capsaicin and its fiery-hot relatives, a piquant family of substances
termed "capsaicinoids." The stuff that gives cayennes, jalapenos, habaneros and other chili peppers
their heat, capsaicin already has an established role in medicine in rub-on-the-skin creams to treat
arthritis and certain forms of pain. Past research suggested that spicing food with chilies can lower
blood pressure in people with that condition, reduce blood cholesterol and ease the tendency for
dangerous blood clots to form.
"Our research has reinforced and expanded knowledge about how these substances in chilies
work in improving heart health," said Zhen-Yu Chen, Ph.D., who presented the study. "We now have
a clearer and more detailed portrait of their innermost effects on genes and other mechanisms that
influence cholesterol and the health of blood vessels. It is among the first research to provide that
information."
The team found, for instance, that capsaicin and a close chemical relative boost heart health in
two ways. They lower cholesterol levels by reducing accumulation of cholesterol in the body and
increasing its breakdown and excretion in the feces. They also block action of a gene that makes
arteries contract, restricting the flow of blood to the heart and other organs. The blocking action
allows more blood to flow through blood vessels.
"We concluded that capsaicinoids were beneficial in improving a range of factors related to
heart and blood vessel health," said Chen, a professor of food and nutritional science at the Chinese
University of Hong Kong. "But we certainly do not recommend that people start consuming chilies to
an excess. A good diet is a matter of balance. And remember, chilies are no substitute for the
prescription medications proven to be beneficial. They may be a nice supplement, however, for
people who find the hot flavor pleasant."
Chen and his colleagues turned to hamsters for the study, animals that serve as stand-ins for
humans in research that cannot be done in people. They gave the hamsters high-cholesterol diets,
divided them into groups, and supplemented each group's food with either no capsaicinoids (the
control group) or various amounts of capsaicinoids. The scientists then analyzed the effects.
In addition to reducing total cholesterol levels in the blood, capsaicinoids reduced levels of
the so-called "bad" cholesterol (which deposits into blood vessels), but did not affect levels of so-
called "good" cholesterol. The team found indications that capsaicinoids may reduce the size of
deposits that already have formed in blood vessels, narrowing arteries in ways that can lead to heart
attacks or strokes.
Capsaicinoids also blocked the activity of a gene that produces cyclooxygenase-2, a substance
that makes the muscles around blood vessels constrict. By blocking it, muscles can relax and widen,
allowing more blood to flow.
138. In relation to paragraph 2, what does paragraph 3 inform?
a. Relationship between Capsaicinoids and the process of cholesterol lowering
b. Procedures in Prof. Chen’s research to reveal the other healing power of chili
c. How the effectiveness of Capsaicinoids in curing heart attack was investigated

156
MODUL SBMPTN

157

d. Impacts on the patients with blood vessel disease after chili pepper treatment
e. A body of knowledge extended on chili peppers described in paragraph 2
139. Based on the passage, the relationship between Capsaicinoids and artery disorders in analogous
with which of the following?
a. Fruit and growth
b. Health and fruit
c. Drink and thirst
d. Supplement and fitness
e. Protection and vitamin
140. Which reference to Capsaicinoids described in the passage, the author and Prof. Chen believe that
…..
a. Certain animals share the same response as human’s
b. Combination of diets involving Capsaicinoids needs further studies
c. The chili pepper diet will not be taken directly due to its hot taste
d. The current research on Capsaicinoids has conclusive findings
e. Research needs to reveal accurately how Capsaicinoidswork
141. Which paragraphs of the passage most effectively illustrate the curing power of Capsaicinoids? a.
2,3,4, and 5
b. 3,4,5, and 6
c. 1,3,4, and 5
d. 1,3,5, and 7
e. 2,3,6, and 7
142. The author of the passage implies that …..
a. Chili pepper consumption is closely linked to the rate of heart disease
b. Eating chili peppers than other fruits is better cure for heart disease
c. Consuming chili peppers is likely to lower the risk for heart disease
d. Lack of consuming Capsaicinoids is the cause of heart disease
e. The accurate balance diet of Capsaicinoids cures heart disease
143. Another way to restate ideas in the last paragraph of the passage is ….
a. One advantage of Capsaicinoids is releasing a muscle block by cyclooxygenase-2
b. Capsaicinoids overcomes cyclooxygenase-e by blocking it to make muscle relaxed
c. Capsaicinoids are powerful in making stiff muscle relax, which allow blood to circulate
d. Capsaicinoids disable cyclooxygenase-2 enabling muscle to expand for the blood to pass
e. Problems of blocked blood can be solved by having enough Capsaicinoids in blood vessels
Passage 35
The most common causes of tsunamis are underwater earthquakes. To understand underwater
earthquakes, you must first understand plate tectonics. The theory of plate tectonics suggest that the
lithosphere, or top layer of the Earth, is made up of a series of huge plates. These plates make up the
continents and seafloor. They rest on an underlying viscous layer called the asthenosphere.
Think of pie cut into eight slices. The piece crust would be the lithosphere and the hot, sticky
pie filling underneath would be the asthenosphere. On the earth, this plates are constantly in motion,
moving along each other at a speed of 1 to 2 inches (2.5 – 5 cm) per year. The movement occurs most
dramatically along fault lines (where the pie is cut). These motion are capable of producing
earthquakes and volcanism, which, when they occur at the bottom of the ocean, are two possible
sources of tsunamis.
When two plates come into contact at a region known as a plate boundary, a heavier plate can
slip under a lighter one. This is called subduction. Underwater subduction often leaves enormous
“handprints” in the form of deep ocean trenches along the seafloor. In some cases of subduction, part
of the seafloor connected to the lighter plate may” snap up” suddenly due to pressure from the sinking
plate. This results in an earthquake. The focus of the earthquake is the point within the Earth where
157
MODUL SBMPTN

158

the rupture first occurs, rock break and the first seismic waves are generated. The epicenter is the
point on the seafloor directly above the focus.
When this piece of the plate snaps ups and sends tons of rock shooting upward with tremendous
force, the energy of that farce is transferred to the water. The energy pushes the water upward above
normal sea level. This is birth of a tsunami. The earthquake that generated the December 26, 2004
tsunami in the Indian Ocean was a 9.0 on the Richter scale – one of the biggest in recorded history.
144. Which of the following best states the topic of this text?
a. The birth of a tsunami
b. The magnitude of tsunamis
c. Tsunamis in the Indian Ocean
d. Series of huge plate on earth
e. Lithosphere and asthenosphere
145. The main idea of this text is that ...
a. A deep ocean trench is a result of an earthquake
b. The energy of subduction can lead to earthquake
c. Plate tectonics lead to an earthquake and volcanism
d. Tsunamis in Indian Ocean are biggest in the history
e. Strong movements of undersea fault lines cause tsunami
146. Implied in the text is that the earthquake will never occur when ...
a. The subduction is evidenced
b. Seismic waves are generated
c. No fault line of plate tectonics happens
d. Heavier plates and lighter ones break up
e. Ocean trenches via along the seashore
147. Which of the following natural disasters happening in Indonesia is related to the fault movement
of plate tectonics?
a. Volcanic eruptions
b. Soil erosions
c. Forest fires
d. Landslides
e. Floods
148. The following is mentioned in the text about tsunamis, EXCEPT that they are ...
a. Predictable following any incidence of earthquakes
b. Close to the rise of sea levels from the sinking plate
c. Connected to deep ocean trenches along sea floors
d. Related to strong movements of plate tectonics
e. Highly linked to underwater earthquakes
Passage 36
Not all snoring is sleep apnea. But very loud snoring, because of the obstructed airway, is
sometimes a sign of it. Other symptoms are as follows: daytime sleepiness, morning headaches, high
blood pressure, and abrupt awakening or periods when someone else notices that you have stopped
breathing.
Untreated sleep apnea has been linked to problems with glucose control that can lead to
diabetes and with cardiovascular problems, such as an increased risk of high blood pressure. In
addition, there is another potentially deadly effect: traffic accidents caused by sleepy drivers. It is not
clear exactly how many such crashes there are, but sleep experts in Europe estimate around 20 per
cent.
The concern about accidents has led a working group for the European Commission on Sleep
Apnea and Driving recommend that the EU require drivers with sleep apnea to get it under control, or

158
MODUL SBMPTN

159

else risk losing their licenses. The good news? It has been demonstrated clearly now that effective
treatment of sleep apnea removes any
Pulmonary and Sleep Disorders Unit at St Vincent’s University Hospital in Dublin.
Two decades ago, as few as four per cent of men and two per cent of woman had sleep apnea,
but those number are increasing, in part because more people have risk factors for it, such as obesity,
McNicholas says.
Genetic factors may also play a role. “Figures in the region of five to ten per cent are now regularly
talked about as prevalence figures for significant sleep apnea, “he says. That translates to between 35
and 70 million Europeans.
With more cases, comes another concern. “When you consider that you diagnose such people
by the monitoring of their breathing while they sleep, then the logistics of that are immense, “notes
McNicholas. As a result, a good deal of research is focused on ways to easily and effectively find
sleep apnea, both in sleep labs and in the home. Devices that can detect sleep patterns, or portable
monitors that can track sleep while worn to bed at home, are two promising solutions.
Treatment can be another story. Probably the most familiar and the same time most common
and most effective treatment today is CPAP, which stands for continuous positive airway pressure.
The system involves small air pump, tube and a mask that covers the nose (or nose and mouth) during
sleep to direct air gently into the upper airway. The thought of sleeping with a mask for the rest of
one’s life is certainly off-putting to some, Puertas says.
After a while, some people even develop an attachment to their device. Says McNicholas, “They
actually go to bed and snuggle up with the CPAP mask. “ He believes is the body’s subconscious
reaction to being able finally to relax and have a restful night’s sleep after months or years of
untreated sleep apnea.
149. In which other paragraph is the cause of apneas introduced in paragraph 1 discussed? a. 2
b. 3
c. 4
d. 5
e. 6
150. Which the following reflects the idea of relationships between apneas and its treatment
using CPAP? a. Staying awake late and sleepiness
b. Losing weight and balanced diets
c. Studying hard and good grades
d. Regular exercise and health
e. Working hard and thirst
151. The argument stated in lines 1-3, paragraph 4 assumes that ...
a. a health standard of life has been decreasing during the last two decades
b. wealth contributes to the increase number of people with apnea
c. instant food consumption causes the increase of apnea cases
d. people in the 21st century, have inherited incomplete DNA
e. diets that people take have changed dramatically
152. The characteristics of people with apnoea are best illustrated In paragraphs ...
a. 1 dan 2
b. 1 dan 4
c. 3 dan 5
d. 2 dan 6
e. 3 dan 7
Passage 37
With the increasing concern about use and misuse of pesticides in commercial agriculture and
home gardens, more and more inquiries for “organically grown” commodities are received every

159
MODUL SBMPTN

160

year. Non-chemical control practices for plant diseases have been known and recommended for years.
The backbone of any integrated pest control program must always include cultural and sanitation
practices two important components of nonchemical disease control. Unfortunately, disease problems
may begin as soon as seeds are planted and continue into harvest and storage.
Plant diseases may be caused by several different living pathogenic organisms such as fungi,
bacteria, viruses, phytoplasmas, and nematodes. In addition to these parasitic organisms, non-living
factors such as deficiencies or exercises of water, light, temperatures, air pollution, pesticides, and
nutrient can either predispose a plant to disease or directly cause plant injury. Fortunately, many
diseases problems can be prevented or controlled without the use of pesticides.
Effective plant disease control must begin on the onset of disease or even before symptoms
appear. Several non-chemical practices that can reduce plant loss are as follows. First is resistance.
Effective plant disease control through resistance (or a plant’s tolerance or immunity to a disease) is
based on the knowledge of diseases known to occur in the area. Selection of resistance plants may
eliminate many disease problems.
Exclusion, another non-chemical practice, is preventing the entrance and establishment of
disease causing organisms (pathogens) into areas where plants are grown. This means avoid bringing
diseases into and/or moving them around in the garden. Use certified disease-free seeds or transplants.
Examine the leaves and root systems of transplants and eliminate or destroy diseased plants. Either
raise your own transplants in sterilized beds or buy them from reputable dealer. Also, avoid
transporting soils or tools from known disease areas to disease-free areas.
Last but not least is eradication. Eradication is the elimination of the disease-causing organism
after it has become established on a plant. Eradication can be accomplished by sanitation, crop
rotation, fallowing, and soil sanitation treatments.

153. The author’s attitude towards the topic of the passage is ….


a. Pessimistic
b. Cynical
c. Critical
d. Objective
e. Realistic
154. What topic does the paragraph following the passage most likely discuss?
a. Most effective preventive treatments of plant disease.
b. Selection of resistant plants to eliminate many disease problems
c. Examination of leaves and root systems of diseased plants
d. How disease-causing organism establish themselves and proliferate in plants
e. How certain measures such as sanitation are effectively used to fertilize harmful
organisms
155.What is the best summary of the passage?
a. Living pathogenic organisms and non-living factors are the most prevalent causes that harm
plants. That is why chemical practices are deemed essential to effectively solve the problems.
b. Effective plant disease control is required to prevent more damage to the environment. Studies
about specific plant diseases have been conducted with promising results
c. The wrong use of pesticides, both in household and industry has called for effective non-
chemical control practices. Several methods including resistance, exclusion, and eradication
of harmful living organisms to plants have been taken into consideration
d. Preventing disease-causing organisms is the most important non-chemical control practices
to deal with the problem of misuse of pesticides which has been recommended for years with
good results
e. The rising concern about the harms pesticides cause to the environment leads studies on non-
chemical control practices. Cultured and sanitation practices are the keys to the problem
though the success of both methods remains questionable

160
MODUL SBMPTN

161

156. It can be predicted based on the passage that …..


a. The use of pesticides in commercial agriculture will increase
b. Non-pesticides control for plant diseases will be a new trend in agricultural practices
c. Plants which have high resistance will be applicable in all areas
d. Using certified transplants will reduce the use of pesticides
e. Eradication practices should be conducted before the symptoms appear
Passage 38
Most people would agree with the definition of good health as being a state where you are
free from sickness. Despite this, there are many different opinions about how a person can actually
have good health. People used to only think of their health when they were sick. But these days more
and more people are taking measures to make sure that they do not get sick in the first place. In this
article I will describe a few of the most common things that you can do to stay healthy.
One of the best things you can do for your body is exercise. But how much is enough? Not
everyone agrees on exactly how much people should exercise each day. Some people think that doing
simple things like cleaning the house are helpful. Other people do heavy exercise everyday such as
running or swimming. One thing experts do agree on is that any kind of exercise is good for you.
Along with exercise, having a healthy diet can help promote good health. Foods like
vegetables and fruits should be eaten several times each day. It is also important to eat foods high in
fiber such as beans, grains, fruit and vegetables. Fiber helps your body to digest the food you eat. It
also helps your body in other ways such as decreasing the chance of getting some cancers, heart
disease and diabetes. Avoiding foods with a lot of sugar, salt and fat is a good idea.
In today’s modem world, we all have some level of stress in our lives. Different things cause
stress for different people. Money problems, work and relationships with other people can all cause
stress. Instead of trying to remove stress, people need to be aware of what causes them and find ways
to reduce the impact that stress has on their lives.
There are several ways to fight against stress in your life. Exercise and sports are a great way to
reduce stress. Other activities like Tai Chi, yoga or taking a walk also help reduce stress. Changing
the way you think can also reduce stress. Try living for now, and do not worry about the future.

157. The author’s attitude regarding good health in the passage is ...
a. pessimistic
b. assertive
c. objective
d. responsive
e. reactive
158. What topic does the paragraph following the passage most likely discuss?
a. how to educate people about stress
b. kinds of sports to reduce stress
c. eating healthy foods to avoid stress
d. how peaceful mind helps relieve stress
e. different types and levels of stress
159. What is the best summary of the passage?
a. Doing physical exercises and maintaining healthy diet can effectively lead to a better life.
Avoiding too much stress in life is another important measure to take.
b. Eating good food makes us healthier and more balanced. With lots of fibers in food, we can
easily fight cancer-including agents.
c. Critical thinking makes us stressed and uncontrolled. This will eventually erode our well-
being and in the long run posing us to serious illness.
d. To stay healthy, one should spend a lot of money on good food and going to the fitness center
for wellcontrolled sports. This is also a way to reduce stress.

161
MODUL SBMPTN

162

e. The way we think about life, food, sports and relationships determine the level of stress we
have. We have to control our mind to stay healthy.
160. It can be hypothesized from the passage that....
a. the more we eat, the little risk we will suffer from sickness
b. the younger we are, the more likely we will get stress
c. the more varied the exercise we do, the healthier we will be
d. the less physical exercise we do, the more likely we will get sick
e. the more problems we face, the farther we are from being healthy
Passage 39

Young people have put the spotlight on mental health in Mission Australia’s Youth Survey
this year, naming it as one of the top three issues facing Australia. The survey found concerns about
mental health across the country that have doubled alarmingly since 2011. About 22,000 young
people aged 15 to 19 took part in the survey and more than 20 per cent cited mental health as among
their top national issues. Alcohol and drugs were cited as their top concern, followed by equity and
discrimination.
Mission Australia chief executive Catherine Yeomans said concerns about mental health were
at their highest level in the survey’s 15-year history. “If young people are telling us that they think
this is one of the top three concerns facing the nation, then we should sit up and pay attention and we
should think about whether we’ve got the right responses in place,” she said. “Let’s look at the issues
and put in programs that are going to support young people.”
The results did not surprise 19-year-old Savannah van der Veer, who has managed depression and
obsessive compulsive disorder for more than a decade. “People don’t take you seriously, they just
assume all children are kind of moody and unusual -they do strange things that don’t make sense,”
she said. “But I was really suffering and I didn’t really know how to talk about it and I didn’t really
know that what was happening to me wasn’t normal.” Miss van der Veer said she turned to her
mother and counselors for sup-port.
Youth mental health group Batyr held more than 150 workshops in Australian high schools last
year. The program is facilitated by young people who have experienced mental health issues. “What
our programs are designed to do is to make it OK to not be OK -to show young people that there are
people out there like them who are suffering and going through tough times but that we can talk about
it as a group,” chief executive Sam
Refshauge said. The sessions incorporate music and activities to shift negative stigma around mental
health issues.
161. What topic does the paragraph preceding the passage most likely discuss?
a. Alcohol and drugs
b. Mental health of adults
c. Equity and discrimination
d. Mission Australia’s Youth Survey
e. Mental problems faced by Australians
162. What is the author’s attitude toward the topic of the passage?
a. Concerned
b. Ignorant
c. Pessimistic
d. Doubtful
e. Critical
163. Based on the passage, young people will understand their own mental health condition if ...

162
MODUL SBMPTN

163

a. high school programs prioritize social welfare


b. workshops on mental health are effectively conducted
c. their family and school consider mental disorder seriously
d. more research on mental health reveals the roots
e. mental health becomes a school subject
164. Which of the following is the best summary of the passage?
a. A survey this year named mental health as the second top issue in Australia. The first top issue
was alcohol and drugs, while the third one was equity and dis-crimination.
b. Unlike what most people believe, mental health is a serious issue for Australians. The
government has quickly reacted to a survey result and provided free counseling for everyone
who needs professional help.
c. Youth mental health workshops are held in 150 high schools. The workshops are facilitated
by teenagers who have recovered from mental health problems so that participants with mental
health issues can relate with them well
d. Mental health has become a main issue for Australian teenagers according to a survey this
year. This problem receives serious attention, and youth mental health programs are held in
Australian high schools to support young people.
e. While many people did not expect it, mental health apparently became a significant problem
in Australia. In particular, many teenagers suffer from depression and obsessive compulsive
disorder. Therefore, they need help from their family and school.
Passage 40
The benefits of fasting must be preceded by a look at the body's progression when deprived of
food. Due to the lack of incoming energy, the body must turn to its own resources, a function called
autolysis. Autolysis is the breaking down of fat stores in the body in order to produce energy. The
liver is In charge of converting the fats into a chemical called a ketone body, and then distributing
these bodies throughout the body via the blood stream. The less one eats, the more the body turns to
these stored fats and creates these ketone bodies, the accumulation of which is referred to as ketosis.
Detoxification is the foremost argument presented by advocates of fasting. “Detoxification is
a normal body process of eliminating or neutralizing toxins through the colon, liver, kidneys, lungs,
lymph glands, and skin. This process is precipitated by fasting because when food Is no longer
entering the body, the body turns to fat reserves for energy.
A second prescribed benefit of fasting is the healing process that begins in the body during a
fast. During a fast energy is diverted away from the digestive system due to its lack of use and towards
the metabolism and
Immune system. The healing process during a fast is precipitated by the body’s search for energy
sources. Abnormal growths within the body, tumors and the like, do not have the full support of the
body's supplies and therefore are more susceptible to autolysis.
In addition, there is a reduction In core body temperature. This is a direct result of the slower
metabolic rate and general bodily functions. Following a drop in blood sugar level and using the
reserves of glucose found in liver glycogen, the basal metabolic rate is reduced in order to conserve as
much energy within the body as can be provided. Growth hormones are also released during a fast,
due to the greater efficiency in hormone production.
Finally, the most scientifically proven advantage to fasting is the feeling of rejuvenation and
extended life expectancy. Part of this phenomenon is caused by a number of the benefits mentioned
above. A slower metabolic rate, more efficient protein production, an improved immune system, and
the increased production of hormones con-tribute to this long-term benefit of fasting. In addition to
the Human Growth Hormone that is released more frequently during a fast, an anti-aging hormone is
also produced more efficiently.
165. The text states all the following, EXCEPT ...
a. detoxification is the primary advantage of fasting

163
MODUL SBMPTN

164

b. the less one eats, the more ketone bodies are created
c. one benefit of fasting is a curative process
d. the most scientifically proven benefit of fasting is the feeling of rejuvenation
e. there is a production in core body temperature during a fast
166. The main purpose of the text is to ...
a. discuss the effect of fasting
b. present suggestion for fasting
c. describe the benefits of fasting
d. suggest methods of fasting
e. inform readers about fasting
167. The pronouns “which” (paragraph 1, last sentence) refers to ...
a. strong fast
b. the blood stream
c. the body
d. ketone bodies
e. the liver
168. The word “deprived of ” (paragraph 1, first sentence) is most similar to which of the following?
a. Left without
b. Provided with
c. Presented with
d. Giver
e. Supplied with
169. Which is the topic of the text?
a. The body’s progression
b. The function of autolysis
c. A ketone body
d. The health benefits of fasting
e. Detoxification in fasting
170. It is implied in paragraph 5 that the more frequently you fast, ...
a. the more hungry you feel
b. the longer you will live
c. the less production of hormone occurs
d. the less immune system your body produced
e. the less efficient protein is produced
Passage 41
Human brain structure is composed of three main parts: the forebrain, midbrain and hindbrain,
each with
multiple parts.
The Cerebrum: Also known as the cerebral cortex, the cerebrum is the largest part of the
human brain, and it is associated with higher brain function such as thought and action. Nerve cells
make up the gray surface, which is a little thicker than our thumb. White nerve fibers beneath the
surface carry signals between nerve cells in other parts of the brain and body. Its wrinkled surface
increases the surface area, and is a six-layered structure found in mammals, called the neocortex. It is
divided into four sections, called “lobes”. They are; the frontal lobe, the parietal lobe, the occipital
lobe and the temporal lobe.
Frontal Lobe – The frontal lobe lies just beneath our forehead and is associated with our
brain’s ability to reason, organize, plan, speak, move, make facial expressions, serial task, problem
solve, control inhibition, spontaneity , initiate and self-regulate behaviors, pay attention, remember
and control emotions.

164
MODUL SBMPTN

165

Parietal Lobe – The parietal lobe is located at the upper rear of our brain, and controls our
complex behaviors, including senses such as vision, touch, body awareness and spatial orientation. It
play s important roles in integrating sensory information from various parts of our body, knowledge
of numbers and their relations, and in the manipulation of objects. Portions are involved with our
visuospatial processing, language comprehension, the ability to construct, body positioning and
movement, neglect/inattention, left-right differentiation and selfawareness/insight.
Occipital Lobe – The occipital lobe is located at the back of our brain, and is associated with
our visual processing, such as visual recognition, visual attention, spatial analysis (moving in a 3-D
world) and visual perception of body language; such as postures, expressions and gestures.
Temporal Lobe – The temporal lobe is located near our ears, and is associated with
processing our perception and recognition of auditory stimuli (including our ability to focus on one
sound among many, like listening to one voice among many at a party), comprehending spoken
language, verbal memory, visual memory and language production (including fluency and word-
finding), general knowledge and autobiographical memories.
A deep furrow divides the cerebrum into two halves, known as the left and right hemispheres.
And, while the two hemispheres look almost symmetrical, each side seems to function differently.
The right hemisphere is considered our creative side, and the left hemisphere is considered our logical
side. A bundle of axons, called the corpus callosum, connects the two hemispheres.

171. What is the main idea of the passage?


a. The description of surface carry signals between nerve cells in other parts of the brain and
body.
b. The explanation about A bundle of axons, called the corpus callosum, connects the two
hemispheres.
c. The overview about the structure and function of the human brain.
d. The findings of the important roles of parietal lobe in integrating sensory information from
various parts of our body.
e. The argument of the perception and recognition of auditory stimuli in human brain.
172. The sentence ‘The parietal lobe is located at the upper rear of our brain, and controls our complex
behaviors, including senses such as vision, touch, body awareness and spatial orientation’ In
paragraph 5 can best be restated as
a. The parietal lobe can be in at the upper rear of our brain, and controls our complex behaviors,
excluding senses such as vision, touch, body awareness and spatial orientation.
b. The parietal lobe is located near the upper rear of our brain, and controls our complex
behaviors, senses such as vision, touch, body awareness and spatial orientation.
c. The parietal lobe is located far from the upper rear of our brain, and controls our complex
behaviors, a part of senses such as vision, touch, body awareness and spatial orientation.
d. The location of parietal lobe is at the upper rear of our brain, and controls our complex
behaviors, that is, senses such as vision, touch, body awareness and spatial orientation.
e. The upper rear of our brain is at the parietal lob, and controls our complex behaviors, including
senses such as vision, touch, body awareness and spatial orientation.
173. It can be concluded from the passage that … .
a. Three main parts of human brain, the forebrain, midbrain and hindbrain, each with multiple
parts, have significant roles in controlling human activity.
b. The frontal lobe lies just beneath our forehead and is associated with our brain’s ability to
visual recognition, such as visual recognition, visual attention, and spatial analysis.
c. The right hemisphere is considered our creative side, and the left hemisphere is considered
human mental activity.
d. A deep furrow has functions to comprehend spoken language, verbal memory, visual memory
and language production.

165
MODUL SBMPTN

166

e. Frontal lobes are involved with our visuospatial processing, language comprehension, the
ability to construct, body positioning and movement.
174. What most likely motivates the writer in writing the passage?
a. Not many people have much information about the functions of parts of human brain.
b. There is a mystery about what functions of human brain.
c. People’s information about human brain is sufficient.
d. Many people have known about the functions of the brain.
e. The information about functions about human brain is not available.

Passage 42

Hawaii’s Kilauea volcano keeps erupting with syrupy lava flows, serving as a fiery reminder
of nature’s destructive power. There are two contents flow out as molten rock and they both have to do
with volcanoes. But as the ongoing eruption captures headlines, a question might occur to the readers:
What’s the difference between magma and lava?

The distinction between magma and lava is all about location. When geologists refer to magma,
they’re talking about molten rock that’s still trapped underground. If this molten rock makes it to the
surface and keeps flowing like a liquid, it’s called lava. Lava is molten rock generated by geothermal
energy and expelled through fractures in planetary crust or in an eruption, usually at temperatures
from 700 to 1,200 °C (1,292 to 2,192 °F). The structures resulting from subsequent solidification and
cooling are also sometimes described as lava. The molten rock is formed in the interior of some planets,
including Earth, and some of their satellites, though such material located below the crust is referred
to by other terms.

Magmas vary in their chemical composition, which gives them—and the volcanoes that contain
them— different properties. Mafic magmas like those in Hawaii tend to form when the heavier crust
that forms the ocean floor melts. They contain between 47 to 63 percent silica, the mineral that makes
up glass and quartz. Silicic magmas, on the other hand, tend to form when the lighter continental crust
melts. These magmas are more than 63 percent silica, which makes them more viscous: At their
runniest, silicic magmas flow about as well as lard orcaulk—which is to say not well at all. They’re
also cooler than mafic magmas. Rhyolite, an especially silica-rich type of lava, hits temperatures
between only 1,200 degrees to 1,500 degrees Fahrenheit.

When silicic magmas are no longer confined under sufficiently high pressure, the gases
dissolved within them come out of solution and form bubbles. And just like opening a shaken-up can of
soda, the resulting rush of vapor triggers an explosive eruption. Iconic cone-shaped volcanoes called
stratovolcanoes, such as Mount Pinatubo, are loaded with silicic magmas. Hawaii’s volcanoes, on the
other hand, contain especially low-silica magmas made of basalt, which means they have much less
explosive oomph. Instead, they ooze and spatter, creating shield volcanoes—gently sloped formations
that have become the islands’ signature geologic silhouette.
175. What is the appropriate title of the text above?
a. The Explosive power of a volcano
b. The Characteristic of Magma and Lava
c. The Distinction of Magma and Lava
d. The Pressure of Silicic Magmas as a Composition of a Volcano
e. The Composition of Magma and Lava Based on a Volcano Structure
176. What is the motive of the writer to present the passage?
a. To raise people awareness about the danger of volcano eruption
b. To persuade the readers not to live nearby the area of volcano eruption
c. To describe the danger of volcano eruption through the composition of magmas
166
MODUL SBMPTN

167

d. To straighten people’s misconception about the difference of magma and lava


e. To expose people’s lack of understanding about the terms of lava and magma
177. Magmas vary in their chemical composition,..’ The sentence can be best restated
with…
a. the composition of magma can be differentiated through their chemical compound
b. The chemical structure of magma is different based on their composition
c. the component of magma is made of chemical element
d. the basic structure of magma can be seen from their chemical component
e. the nature of chemical composition is based on magma variation
178. What is the difference of volcanoes in Hawaii from that of Mount Pinatubo?
a. Mount Pinatubo is more destructive than Hawaii
b. Volcanoes in Hawaii are less explosive power than that of Pinatubo
c. Hawaii’s volcanoes are highly explosive than those of Mount Pinatubo
d. Hawaii’s volcanoes are loaded with silicic magmas.
e. Mount Pinatubo is the islands who has signature geologic silhouette
179. In which paragraph does the author elaborate what imposes low or high explosion of
a volcano? a. Paragraph 2
b. Paragraph 3
c. Paragraph 4
d. Paragraph 2 and 3
e. Paragraph 3 and 4

167
MODUL SBMPTN

168

CHAPTER MATEMATIKA

168
MODUL SBMPTN

169

MATRIX

1. UTBK 2019
1 −4
Diketahui matriks 𝐵 = ( ) dan
5 −2
3 −2
berlaku persamaan 𝐴3 + 𝐵 = ( ).
4 −1
4
Determinan matriks 𝐴 adalah …
(A) 1
(B) 2
(C) 4
(D) 16
(E) 81

2. UTBK 2019
Diketahui matriks 𝐴 berukuran 2 × 2 dan
−1 3 2 −1
𝐵=( ) . Jika 𝐵 − 𝐴 = ( ).
0 2 1 0
−1
maka 𝑑𝑒𝑡(2𝐴) adalah …
(A) -4
(B) -2
(C) -1
(D) 1
(E) 2

3. UTBK 2019
Diketahui matriks 𝐴 berordo 2 × 2 dan
−3 5 4 5
𝐵=( ) dan 𝐶 = ( ) . Jika 𝐴
−1 2 2 3
memenuhi 𝐵. 𝐴 = 𝐶 maka determinan dari
(2𝐴−1 ) adalah …
(A) -2
(B) -1
1
(C) −
2
1
(D) 2
(E) 2

4. UTBK 2019
2 −1
Diketahui matriks 𝐵 = ( ) dan
−3 2
−7 2
𝐶=( ). Jika matriks 𝐴 berukuran
0 4
2 × 2 dan memenuhi persamaan 𝐴3 + 𝐵 = 𝐶. Maka determinan matriks 3𝐴−1 adalah ...
(A) -3
(B) -2
(C) -1
(D) 1
(E) 2

5. UTBK 2019

169
MODUL SBMPTN

170

2 1 −5 3
Diketahui matriks 𝐴 = ( ) mempunyai hubungan dengan matriks 𝐵 = ( ). Matriks
3 5 1 −2
3 2
𝐶=( ) dan matriks 𝐷 mempunyai hubungan yang serupa dengan 𝐴 dan 𝐵. Bentuk 𝐶 +
1 −5
𝐷=
8 3
(A) ( )
3 −8
8 3
(B) ( )
3 −2
5 1
(C) ( )
2 −3
3 −2
(D) ( )
−1 −5
−3 2
(E) ( )
1 5

6. UTBK 2019
2 0 2 1
Diketahui 𝐵 = ( ) dan 𝐵 + 𝐶 = ( ). Jika 𝐴 adalah matriks berukuran 2 × 2 sehingga
0 1 −3 1
4 2
𝐴𝐵 + 𝐴𝐶 = ( ), maka determinan dari 𝐴𝐵 adalah ...
−3 1
(A) 4
(B) 2
(C) 1
(D) -1
(E) -2

7. UMB 2008
4 −2 1 −3
Diketahui matriks-matriks 𝐴 = ( ) dan 𝐵 = ( ). Jika 𝐴𝐶 = 𝐵, maka determinan
3 4 2 5
invers matriks 𝐶 adalah ...
(A) -2
(B) -1
(C) 1
(D) 2
(E) 3

8. SBMPTN 2014
1 2 −1 −5
Jika 𝐴 ( ) = ( ) dan 𝐴 ( ) = ( ),
0 4 2 −6
2 −5
maka 𝐴 ( )=⋯
0 6
4 14
(A) ( )
8 12
2 −16
(B) ( )
4 −18
2 14
(C) ( )
4 12
4 −8
(D) ( )
8 8
4 −19
(E) ( )
8 −26
9. SIMAK UI 2009
3 1 2 5 2 1
Jika diketahui matriks 𝐵 memenuhi persamaan [ ][ ]=[ ] 𝐵,
3 2 1 3 4 5
−1
maka determinan dari 𝐵 adalah ...
(A) 2

170
MODUL SBMPTN

171

1
(B)
2
(C) 0
(D) -2
1
(E) −
2

10. SPMB 2003


𝑘
7 2
Jika 𝐴 = ( ) , 𝐴−1 merupakan matriks invers dari 𝐴. 𝐴 dan 𝐴−1 mempunyai determinan yang
6 5
sama dan positif, maka nilai 𝑘 sama dengan ...
35
(A)
3
(B) -12
34
(C) 3
34
(D) −
3
(E) 12

11. UM UGM 2004


𝑠𝑖𝑛2 𝑥 −cos 𝑥 𝜋
Bila 𝐴 = ( ),0 < 𝑥 <
√3 sin 𝑥 1 2
dan determinan 𝐴 sama dengan 1 maka 𝑥 adalah ...
(A) 0
𝜋
(B) 6
𝜋
(C) 4
𝜋
(D) 3
𝜋 𝜋
(E) 6
dan 2

12. SPMB 2006


𝑎 𝑏 𝑏𝑥 𝑎
Jika 𝐴 = ( ), 𝐵 = ( ), maka jumlah kuadrat semua akar persamaan
𝑏 𝑥 𝑏 𝑥
det 𝐴 = det 𝐵 adalah ...
𝑎 2
(A) (𝑏) − 2(𝑎 − 𝑏)
𝑏 2
(B) (𝑎) − 2(𝑎 − 𝑏)
𝑎 2
(C) (𝑏) − 2(𝑏 − 𝑎)
𝑏 2
(D) (𝑎) − 2(𝑏 − 𝑎)
𝑏
(E) − 2(𝑏 − 𝑎)
𝑎

13. SIMAK UI 2009


1 1
Jika diketahui 𝐴 = ( ),
2 3
4 −5 5 8
𝐶=( ), dan (𝐵−1 𝐴𝐶)−1 = ( ), maka matriks 𝐵 sama dengan ...
−1 1 3 5
3 −4
(A) ( )
−4 5
−5 −4
(B) ( )
−4 −3
−3 −4
(C) ( )
−4 −5

171
MODUL SBMPTN

172

5 −4
(D) ( )
−4 3
3 4
(E) ( )
4 5

14. SBMPTN 2014


2 3 1 −1
Jika 𝐴 = ( ) , 𝐵 memiliki invers, dan (𝐴𝐵−1 )−1 = ( ), maka matriks 𝐵 adalah ...
−1 1 3 0
4 −1
(A) ( )
6 1
3 2
(B) ( )
6 9
2 0
(C) ( )
0 1
1 6
(D) ( )
4 3
4 5
(E) ( )
6 −5

15. UM UNDIP 2018


−2 3
Diketahui matriks 𝐴 = ( ), Jika
1 2
3 2
𝑓(𝑥) = 𝑥 − 2𝑥 + 3𝑥 − 4, maka nilai
det(𝑓(𝐴)) = ⋯
(A) -224
(B) -262
(C) -300
(D) -324
(E) -376

PELUANG

1. SNMPTN 2010
Rumah di Jalan Veteran dinomori secara urut mulai 1 sampai dengan 150. Berapa banyak rumah
yang nomornya menggunakan angka 8 sekurang-kurangnya satu kali?
(A) 14
(B) 15
(C) 21
(D) 24
(E) 30
2. SNMPTN 2010
Suatu kelas terdiri atas 10 pelajar pria dan 20 pelajar wanita. Separuh pelajar pria memakai
arloji dan separuh pelajar wanita juga memakai arloji. Jika dipilih satu pelajar, maka
peluang yang terpilih wanita atau memakai arloji adalah ...

172
MODUL SBMPTN

173

3. SNMPTN 2011
Banyak siswa laki-laki 10 orang dan siswa perempuan 5 orang. Banyak cara untuk
membentuk panitia yang beranggotakan 10 orang dan terdiri atas paling sedikit 2 orang
perempuan dan paling banyak 4 perempuan adalah ...
(A) 4.800
(B) 3.150
(C) 2.700
(D) 2.300
(E) 2.250
4. SNMPTN 2012
Di dalam kotak terdapat 3 bola biru, 6 bola merah, dan 2 bola putih. Jika diambil 7 bola tanpa
pengembalian, peluang banyak bola merah yang terambil tiga kali banyak bola putih yang
terambil adalah ...

5. SBMPTN 2013
Enam anak, 3 laki-laki dan 3 perempuan, duduk berjajar. Peluang 3 perempuan duduk
berdampingan adalah ...

6. SBMPTN 2014
Banyak cara menempatkan 10 kelereng identik ke dalam 5 kotak dengan setiap kotak memuat
paling sedikit 1 kelereng adalah ...
(A) 63
(B) 120
(C) 126
(D) 252
(E) 3024
7. SBMPTN 2015
Tiga kelas masing-masing terdiri atas 30 siswa. Satu diantaranya terdiri atas siswa perempuan saja.
11
Satu siswa dipilih dari tiap-tiap kelas. Peluang terpilih dua laki-laki dan satu perempuan adalah 36.
Peluang terpilih satu laki-laki dan dua perempuan adalah ...
53
(A) 90
62
(B)
90

173
MODUL SBMPTN

174

63
(C) 90
65
(D) 90
67
(E)
90

8. SBMPTN 2017
Di dalam kotak I terdapat 12 bola putih dan 3 bola merah. Di dalam kotak II terdapat 4 bola
putih dan 4 bola merah. Jika dari kotak I dan kotak II masing-masing diambil 2 bola satu per
satu dengan pengembalian, maka peluang yang terambil adalah 1 bola merah adalah ... (A)
0,04
(B) 0,10
(C) 0,16
(D) 0,32
(E) 0,40
9. UM UGM 2015
Di dalam kotak terdapat 3 bola yang masing-masing berwarna merah, biru, dan hijau. Jika
lima siswa bergiliran mengambil 1 bola dan setelah bola terambil dikembalikan lagi, maka
banyak kombinasi warna yang mungkin adalah ...
(A) 10
(B) 21
(C) 32
(D) 56
(E) 120

10. UM UGM 2016


Banyaknya bilangan tiga digit yang berbeda yang disusun dari angka 0,1,2,...,9 dan habis dibagi 5
adalah ...
(A) 136
(B) 144
(C) 128
(D) 162
(E) 180
11. UM UGM 2013
Dari 15 anak yang terdiri atas laki-laki dan perempuan akan diambil 2 anak secara
bersamaan. Jika banyak kemungkinan terambil laki-laki dan perempuan adalah 26, maka
selisih jumlah laki-laki dan perempuan adalah ...
(A) 13
(B) 11
(C) 9
(D) 5
(E) 3
12. UTBK 2019
Sebuah kotak berisi 10 bola berwarna merah dan berwarna biru. Diambil 2 bola sekaligus secara
acak. Jika peluang terambil sedikitnya 1 bola merah adalah , maka banyaknya bola biru adalah
...
(A) 1
(B) 3

174
MODUL SBMPTN

175

(C) 5
(D) 7
(E) 9
13. UTBK 2019
Di dalam sebuah kotak terdapat bola merah dan bola putih dengan 𝑚 + 𝑛 = 16. Jika
diambil dua bola sekaligus secara acak dari dalam kotak, maka peluang terambil dua bola
tersebut berbeda warna adalah . Nilai dari 𝑚2 + 𝑛2 adalah ...
(A) 200
(B) 160
(C) 146
(D) 136
(E) 128
14. SBMPTN 2018
Ari dan Ira merupakan anggota dari suatu kelompok yang terdiri dari 9 orang. Banyaknya cara
membuat barisan dengan syarat Ari dan Ira tidak berdampingan adalah ...
(A) 7 × 8!
(B) 6 × 8!
(C) 5 × 8!
(D) 7 × 7!
(E) 6 × 7!
15. SBMPTN 2013
Banyak bilangan ratusan dengan angka pertama dan terakhir mempunyai selisih 3 adalah ...
(A) 108
(B) 117
(C) 127
(D) 130
(E) 140

BARISAN DAN DERET

1. UTBK 2019
Misalkan (𝑢𝑛) adalah barisan aritmetika dengan suku pertama dan beda 2𝑎. Jika 𝑢1 + 𝑢2
+
𝑢3 + 𝑢4 + 𝑢5 = 100, maka
𝑢4 𝑢6 + ⋯ + 𝑢20 = ⋯
(A) 720
(B) 840
(C) 960
(D) 1080
(E) 1200
2. UTBK 2019
Diketahui deret aritmetika:

175
MODUL SBMPTN

176

,
Untuk setiap 𝑛 ≥ 1. Beda deret tersebut adalah ...

(B) 1

(D) 2

3. UTBK 2019
Jika perbandingan suku pertama dan suku ketiga suatu barisan aritmetika adalah 2 ∶ 3,
maka perbandingan suku kedua dan suku keempat adalah ...
(A) 1:3
(B) 3:4
(C) 4:5
(D) 5:6
(E) 5:7
4. UTBK 2019
Seseorang berjalan dengan kecepatan 60 km/jam selama satu jam pertama. Pada
jam kedua, kecepatan berkurang menjadi seperempatnya demikian juga pada jam
berikutnya. Jarak terjauh yang dapat ditempuh orang tersebut adalah...km
(A) 160
(B) 120
(C) 100
(D) 80
(E) 60
5. UTBK 2019
Jika diketahui suku barisan aritmetika bersifat 𝑥𝑘+2 = 𝑥𝑘 + 𝑝 dengan 𝑝 ≠ 0 untuk
sembarang bilangan asli positif , maka 𝑥3 + 𝑥5 + 𝑥7 + ⋯ + 𝑥2𝑛+1 = ⋯

6. SIMAK UI
Diketahui 𝑎2 − 𝑏2 + 𝑐2 − 𝑑2 = 2010 dan 𝑎 + 𝑏 + 𝑐 + 𝑑 = 2010. Jika 𝑎, 𝑏, 𝑐, 𝑑 adalah empat
suku pertama dari suatu barisan aritmetika, maka 𝑎 = ⋯
(B) 1008
(C) 898
(D) 788
(E) 604
(F) 504
7. SBMPTN 2018
Diketahui barisan geometri 𝑢𝑛 dengan 𝑢3 + 𝑢4 = 9(𝑢1 + 𝑢2) dan 𝑢1𝑢4 =
18𝑢2. Jumlah 4 suku pertama yang mungkin adalah ...

176
MODUL SBMPTN

177

(A) 66
(B) 72
(C) 78
(D) 80
(E) 88
8. SBMPTN 2015
Diketahui deret geometri tak hingga mempunyai jumlah sama dengan nilai maksimum
fungsi

untuk −1 ≤ 𝑥 ≤ 2. Selisih suku kedua dan suku pertama deret geometri tersebut adalah
−2𝑓′(0). Rasio deret geomteri tersebut adalah ...

9. SBMPTN 2016
Suatu barisan geometri semua sukunya
positif. Jika , maka

10. SNMPTN 2008


Suku pertama dan suku ke-4 suatu deret aritmetika dengan beda suatu positif b,
adalah 1 dan x. Jika 1 dan 2x masing-masing merupakan suku pertama dan suku ke-
4 suatu deret geometri dengan ratio 2b, maka jumlah sepuluh suku pertama deret
aritmetika tersebut adalah ... (A) 45
(B) 55
(C) 65
(D) 90
(E) 110

11. SNMPTN 2009


Misalkan 𝑢𝑛 menyatakan suku ke-n suatu barisan geometri. Jika diketahui 𝑢6 = 64 dan
log 𝑢2 + log 𝑢3 + log 𝑢4 = 9 log 2,
Maka nilai 𝑢3 adalah ...
(A) 8
(B) 6
(C) 4
(D) 2

177
MODUL SBMPTN

178

(E) 1
12. UM UGM 2008
Dari suatu deret aritmetika dengan suku ke-n adalah 𝑢𝑛. Diketahui 𝑢3 + 𝑢6 + 𝑢9 + 𝑢12 =
72. Jumlah 14 suku pertama deret ini adalah ...
(A) 231
(B) 238
(C) 245
(D) 252
(E) 259
13. UM UGM 2014
Diketahui jumlahan empat suku pertama suatu barisan aritmetika sama dengan
jumlahan tiga suku selanjutnya, jika jumlah 10 suku pertamanya adalah 270, maka
suku pertama barisan tersebut adalah ... (A) 2
(B) 3
(C) 6
(D) 9
(E) 18
14. SBMPTN 2014
Diketahui 𝑎, 𝑎 + 𝑏, dan 4𝑎 + 𝑏 merupakan 3 suku berurutan suatu barisan
aritmetika. Jika 𝑎, 𝑎 + , 4 𝑏 + 9 merupakan suatu barisan geometri, maka 𝑎 + 𝑏
= ⋯ (A) 2
(B) 3
(C) 4
(D) 5
(E) 6
15. SNMPTN 2009
Suatu barisan geometri mempunyai 3 suku pertama 𝛼, 𝛽, 𝛽2. Jika dan adalah
akar-akar dari persamaan kuadrat 2𝑥2 + 𝑘𝑥 + 6 = 0, maka suku keempat dari barisan
dan nilai masing-masing adalah ...
(A) 27 dan -8
(B) 27 dan 8
(C) 24 dan -8
(D) 24 dan -4
(E) 24 dan 4

LIMIT

1. UTBK 2019
cot 2𝑥 − csc 2𝑥
lim =⋯
𝑥→0 1
cos 3𝑥 tan 3 𝑥
(A) 3
(B) 2
(C) 0
(D) -2

178
MODUL SBMPTN

179

(E) -3

2. UM UGM 2008

lim {√4𝑥 2 + 4𝑥 + 5 − (2𝑥 − 3)} =


𝑥→∞
(A) -4
(B) -3
(C) 0
(D) 3
(E) 4

3. SBMPTN 2018
sin 𝑥 cos 𝑥
lim =⋯
𝑥→0 √𝜋 + 2 sin 𝑥 − √𝜋
(A) −2√𝜋
(B) −√𝜋
(C) 0
(D) √𝜋
(E) 2√𝜋

4. SBMPTN 2013
𝑥 tan 𝑥
lim √ 2 =
𝑥→0 sin 𝑥 − cos 2𝑥 + 1

(A) 3
(B) √3
√3
(C)
3
1
(D)
3
√3
(E)
2

5. SBMPTN 2014
1
Jika lim (𝑓(𝑥) + ) = 4 dan
𝑥→𝑎 𝑔(𝑥)
1
lim (𝑓(𝑥) − ) = −3, maka
𝑥→𝑎 𝑔(𝑥)
lim 𝑓(𝑥)𝑔(𝑥) = ⋯
𝑥→𝑎
1
(A) 14
2
(B) 14
3
(C) 14
4
(D)
14
5
(E) 14

6. SBMPTN 2017
𝑥 cot2 𝑥
lim𝜋 =⋯
𝑥→ 1 − sin 𝑥
2
1
(A) 2

179
MODUL SBMPTN

180

(B) 1
𝜋
(C) 2
(D) 2
(E) 𝜋

7. UM UGM 2017
1 − cos(𝑥 + 4)
lim =⋯
𝑥→−4 𝑥 2 + 8𝑥 + 16
(A) -2
1
(B) − 2
1
(C)
3
1
(D) 2
(E) 2

8. SNMPTN 2008
1
lim (√𝑥 2 − 4𝑥 − √3𝑥 2 + 𝑥) =
𝑥→∞ 𝑥
(A) ∞
(B) 0
(C) -1
2
(D)
1+√3
(E) 1 − √3

9. SBMPTN 2013
sin2 𝑥 − cos 𝑥 + 1
lim =⋯
𝑥→0 𝑥 tan 𝑥
3
(A) 2
1
(B)
2
1
(C) -2
(D) -1
(E) -2

10. SBMPTN 2013


𝑥 tan 𝑥
lim =⋯
𝑥→0 𝑥 sin 𝑥 − cos 𝑥 + 1
(A) 2
3
(B) 2
(C) 1
2
(D) 3
(E) -1

11. SBMPTN 2017


𝑥 + 𝑥 cos 𝑥
lim =⋯
𝑥→0 sin 𝑥 cos 𝑥
(A) 0
(B) 1

180
MODUL SBMPTN

181

(C) 2
(D) 3
(E) 4

12. SBMPTN 2017


3
sin 𝑥
lim =⋯
𝑥→∞ 2 1
(1 − cos 𝑥 ) 𝑥 2 sin 𝑥
(A) 0
2
(B)
3
(C) 1
3
(D)
2
(E) 3

13. SBMPTN 2015


(√5 − 𝑥 − 2)(√2 − 𝑥 + 1)
lim =⋯
𝑥→1 1−𝑥
1
(A) − 2
1
(B) −
4
1
(C)
8
1
(D) 4
1
(E) 2

14. SBMPTN 2017


1 2
lim 2𝑥 tan sec = ⋯
𝑥→∞ 𝑥 𝑥
(A) 0
(B) 1
(C) 2
(D) 3
(E) 4

15. SBMPTN 2016


√𝑥 2 + 1 − 1
lim =⋯
𝑥→0 √3𝑥 5 + 4sin4 𝑥
(A) 0
1
(B)
4
1
(C)
√7
1
(D)
2
1
(E)
√3

16. SBMPTN 2013


𝑥 2 √4 − 𝑥
lim =⋯
𝑥→0 cos 𝑥 − cos 3𝑥
(A) -2
1
(B) −
2

181
MODUL SBMPTN

182

1
(C)
2
(D) 1
(E) 2

17. UTBK 2019


√𝑎𝑥 4 + 𝑏 − 2
Jika lim ( ) = 𝐴, maka
𝑥→1 𝑥−1
√𝑎𝑥 4 + 𝑏 − 2𝑥
lim ( 2 )=⋯
𝑥→1 𝑥 + 2𝑥 − 3
2−𝐴
(A) 2
𝐴
(B) −
2
𝐴−2
(C)
4
𝐴
(D) 4
𝐴+2
(E)
4

18. SNMPTN 2012


1 − cos 2𝑥
lim 𝜋 =⋯
𝑥→0 2
𝑥 tan (𝑥 + 3)
(A) -1
(B) 0
(C) 1
√2
(D)
2
1
(E) 3
√3

19. SBMPTN 2017


− tan 𝑥 sec 𝑥 + sin 𝑥
lim =⋯
𝑥→0 𝑥(cos 𝑥 − 1)
(A) -1
(B) 0
(C) 1
(D) 2
(E) 3

20. UM UGM 2005


𝑥 tan 5𝑥
lim =⋯
𝑥→0 cos 2𝑥 − cos 7𝑥
1
(A) 9
1
(B) − 9
2
(C) 9
2
(D) − 9
(E) 0

21. SBMPTN 2017


4𝑥 + 3𝑥 cos 2𝑥
lim =⋯
𝑥→0 sin 𝑥 cos 𝑥

182
MODUL SBMPTN

183

(A) 8
(B) 7
(C) 6
(D) 5
(E) 4

22. UM UGM 2013


1 − cos 3 𝑥
lim =⋯
𝑥→0 𝑥 tan 𝑥
1
(A) 2
(B) 2
3
(C)
2
2
(D)
3
5
(E) 2

SISTEM PERSAMAAN

1. SBMPTN 2017
Jika A dan B memenuhi
3𝐴 6𝐵
+ =3
{ 2𝐴 + 3𝐵 2𝐴 − 3𝐵
−6𝐴 3𝐵
+ = −1
2𝐴 + 3𝐵 2𝐴 − 3𝐵
𝐴𝐵
maka =⋯
4𝐴 − 9𝐵2
2
2
(A) −
3
1
(B) − 3
1
(C) − 9
1
(D) 9
1
(E) 3

2. SIMAK UI 2010
Jika (x, y, z) memenuhi sistem persamaan berikut
2 4 5 9
+ + =
(𝑥 − 1)2 (𝑦 + 2)2 𝑧 2 4
4 2 1 1
2
− 2
− 2=
(𝑥 − 1) (𝑦 + 2) 𝑧 2
3 6 2
+ − =1
(𝑥 − 1)2 (𝑦 + 2)2 𝑧 2
Maka nilai dari (𝑥 − 1)2 + (𝑦 + 2)2 + 𝑧 2 =
(A) 0
(B) 1
(C) 4
(D) 9
(E) 16

183
MODUL SBMPTN

184

3. SIMAK UI 2012
Misalkan x dan y bilangan bulat yang memenuhi sistem persamaan berikut:
𝑥 2 − 𝑥𝑦 + 3𝑦 2 + 2𝑥 − 5𝑦 − 4 = 0
{
𝑥 + 2𝑦 = 4
Maka 𝑥 2 − 𝑦 2 = ⋯
(A) -6
(B) -3
(C) 0
(D) 3
(E) 6

4. UTBK 2019
Jika (a,b) solusi dari sistem persamaan kuadrat
𝑥 2 + 𝑦 2 − 2𝑥 = 19
{
𝑥 + 𝑦2 = 1
Maka nilai 𝑎 + 4𝑏 yang terbesar adalah ...
(A) 4
(B) 5
(C) 10
(D) 11
(E) 14

5. UTBK 2019
Diketahui sistem persamaan
𝑥 2 + 𝑦 2 + 2𝑦 = 8
{ 2
𝑥 + 𝑦 2 − 2𝑦 + 4𝑥 + 8 = 0
Mempunyai solusi (x,y) dengan x dan y bilangan real. Jumlah semua ordinatnya adalah ...
(A) 4
(B) 2
(C) 0
(D) -2
(E) -4

6. SIMAK UI 2014
Misalkan x,y, dan z memenuhi sistem persamaan:
(−𝑥 − 2𝑦 − 𝑧)(𝑥 − 𝑦 + 𝑧) + 2𝑥𝑧 = −5
{
2𝑥 2 − 𝑧 2 = 4
Jika x,y, dan z adalah suku-suku berurutan pada suatu deret aritmetika, maka nilai y=
√12+√8 −√12−√8
(A) atau
4 4
−√12−√8 −√12+√8
(B) 4
atau 4
√12−√10 √12+√10
(C) 2
atau 2
√12−√8 −√12+√8
(D) 4
atau 2
√12+√10 −√12−√10
(E) 2
atau 2

7. SIMAK UI 2013
Misalkan 𝑥 = 1 dan 𝑦 = 3 merupakan salah satu solusi dari sistem persamaan berikut:
𝑎𝑥 − 𝑏𝑦 = 2𝑎 − 𝑏
{
(𝑐 + 1)𝑥 + 𝑐𝑦 = 10 − 𝑎 + 3𝑏
184
MODUL SBMPTN

185

Nilai 𝑎 + 𝑏 + 𝑐 = ⋯
(A) -2b
𝑏+9
(B)
4
𝑏−9
(C)
4
9𝑏+9
(D)
4
−3𝑏+9
(E) 4

8. UTBK 2019
Hubungan (x,y) adalah penyelesaian dari sistem persamaan
𝑥2 + 𝑦2 = 6
{𝑥 2 𝑦 2
+ =3
2 8
Jumlah dari semua nilai x yang memenuhi adalah ...
(A) -3
(B) -2
(C) 0
(D) 1
(E) 2

9. UM UGM 2018
Jika 𝑚 adalah bilangan real sedemikian hingga sistem persamaan
5𝑥 − 7𝑦 = 𝑚𝑥
{
2𝑥 − 3𝑦 = 𝑚𝑦
mempunyai solusi (𝑥, 𝑦) yang tidak keduanya nol, maka 𝑚2 − 2𝑚 = ⋯
(A) -2
(B) -1
(C) 0
(D) 1
(E) 2

10. UM UGM 2009


Jumlah kuadrat semua nilai 𝑦 yang memenuhi sistem persamaan
2𝑥 2 − 6𝑦 2 + 3𝑥 + 𝑦 − 1 = 0
{
𝑥 − 2𝑦 − 1 = 0
adalah ...
215
(A) 4
213
(B)
4
211
(C) 4
209
(D) 4
207
(E) 4

EKSPONEN DAN
LOGARITMA

185
MODUL SBMPTN

186

1. SBMPTN 2015
Nilai c yang memenuhi
2 −2𝑥−8) 3 +𝑥−𝑐)
(0,25)(5𝑥 < (0,0625)(2𝑥
adalah ...
(A) 𝑐 < 6
(B) 𝑐 < 2
(C) 𝑐 > 6
(D) 𝑐 > 2
(E) 𝑐 > 1

2. SBMPTN 2015
Jika 𝑥1 , 𝑥2 adalah akar-akar
16𝑥 − 4𝑥+2 − 2. 4𝑥+3 + 𝑏 = 0 di mana
3 1
𝑥1 + 𝑥2 = . 2log 3 + , maka 𝑏 = ⋯
2 2
(A) 54√2
(B) 54
(C) 27√2
(D) 27
(E) 18

3. UM UGM 2015
Pertidaksamaan (3𝑥)1+3log 3𝑥 > 81𝑥 2
mempunyai penyelesaian ...
(A) 𝑥 > 3
1
(B) 𝑥 < 9
1
(C) 𝑥 < 3
1
(D) 𝑥 < atau 𝑥 > 9
3
1
(E) 𝑥 < atau 𝑥 < 3
9

4. UM UGM 2016
Jika 𝑥1 dan 𝑥2 memenuhi persamaan
1
(2 log 𝑥 − 1) 𝑥 = log 10,
log 10
maka 𝑥1 𝑥2 = ⋯
(A) 5√10
(B) 4√10
(C) 3√10
(D) 2√10
(E) √10

5. UTBK 2019
3 + 3𝑎 𝑥 𝑥
Jika 0 < 𝑎 < 1 maka <𝑎
𝑎𝑥 + 1
mempunyai penyelesaian ...
(A) 𝑥 > log𝑎 3
(B) 𝑥 < −2 log𝑎 3
(C) 𝑥 < log𝑎 3
(D) 𝑥 > −10 log𝑎 3
(E) 𝑥 < 2 log𝑎 3

186
MODUL SBMPTN

187

6. UTBK 2019
Himpunan penyelesaian pertidaksamaan (log𝑎 𝑥)2 + 4 log𝑎 𝑥 + 3 < 0 dengan 𝑎 > 1 adalah ...
(A) 𝑎−3 < 𝑥 < 𝑎−1
(B) 𝑎−1 < 𝑥 < 𝑎3
(C) 𝑎−1 < 𝑥 < 𝑎−3
(D) 𝑎−3 < 𝑥 < 𝑎
(E) 1 < 𝑥 < 𝑎−3

7. SBMPTN 2018
2
Diketahui 𝑓(𝑥) = 2𝑥 +𝑥−12 dan 𝑔(𝑥) = 42𝑥−7. Jika (a,b) adalah interval dengan grafik 𝑦 = 𝑓(𝑥)
berada di bawah grafik 𝑦 = 𝑔(𝑥), maka nilai 𝑎2 + 𝑏2 = ⋯
(A) 1
(B) 5
(C) 10
(D) 13
(E) 17

8. UM UGM 2004
Penyelesaian pertaksamaan
4𝑥−1 − 6. 2𝑥−2 − 10 < 0 adalah ...
(A) 𝑥 < −1 + 2log 5
(B) 𝑥 < 2 + 2log 5
(C) 𝑥 < 1 + 2log 5
(D) 𝑥 < 1 − 2 2log 5
(E) 𝑥 < 1 + 2 2log 5

9. UM UGM 2013
Nilai x yang memenuhi pertaksamaan
3
√(625)𝑥−2 > (√(125)𝑥 ) ( √(25)6𝑥 ) =
8
(A) 𝑥 > − 3
8
(B) 𝑥 < − 3
8
(C) 𝑥 < − 7
8
(D) 𝑥 > − 7
12
(E) 𝑥 < − 5

10. UTBK 2019


4−𝑥 2
Jika 3𝑥log ( 𝑥−3 ) terdefinisi untuk 𝑎 < 𝑥 < 𝑏, maka 𝑎 + 𝑏 = ⋯
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5

11. UMPTN 2001


Nilai x yang memenuhi 8𝑥+1 = 24𝑥−1 adalah ...
(A) 1 + 6 2log 3
(B) 1 + 4 2log 3
(C) 1 + 6 3log 2

187
MODUL SBMPTN

188

(D) 1 + 4 3log 2
(E) 1 + 6 5log 2

12. SBMPTN 2014


Nilai 𝑎 yang menyebabkan persamaan 9𝑥 − 𝑎. 3𝑥 + 𝑎 = 0 mempunyai tepat satu akar nyata
adalah ...
(A) 4
(B) 5
(C) 6
(D) 7
(E) 8

13. SIMAK UI 2013


Himpunan penyelesaian pertidaksamaan log(5𝑥 2 + 25) > 𝑥(1 − log 2) + log 2 +
log 13 adalah …
(A) {𝑥 ∈ ℝ|𝑥 < 0 atau 𝑥 > 2}
(B) {𝑥 ∈ ℝ|0 < 𝑥 < 2}
(C) {𝑥 ∈ ℝ|𝑥 ≤ 0 atau 𝑥 ≥ 2}
(D) {𝑥 ∈ ℝ|0 ≤ 𝑥 < 2}
(E) {𝑥 ∈ ℝ|𝑥 ≥ 2}

14. UM UGM 2009


1
Jika 𝑥1 dan 𝑥2 akar-akar persamaan 2𝑥+1 + 𝑥−3 = 17, maka 𝑥1 2 + 𝑥2 2 = ⋯
2
(A) 2
(B) 5
(C) 8
(D) 10
(E) 13

15. UM UGM 2005


Nilai x yang memenuhi persamaan 3. 24𝑥 + 22𝑥 − 10 = 0 adalah ...
(A) 2log 5 − 2log 3
1
(B) 2 ( 2log 5 − 2log 3)
1 2
(C) 2
log 5 − 2log 3
2 1
(D) log 5 − 2log 3
2
2 2
(E) 2( log 5 − log 3)

PERTIDAKSAMAAN

1. SBMPTN 2017
Banyaknya bilangan prima yang memenuhi pertidaksamaan
|2𝑥 − 16| < |𝑥 − 2| < 11 adalah …
(A) 0
(B) 1
(C) 2

188
MODUL SBMPTN

189

(D) 3
(E) 4

2. UM UGM 2017
Semua nilai 𝑥 yang memenuhi
|𝑥| + |𝑥 − 2| > 3 adalah ...
5
(A) 𝑥 < −1 atau 𝑥 > 2
1
(B) 𝑥 < − 2 atau 𝑥 > 3
1 5
(C) 𝑥 < − 2 atau 𝑥 > 2
(D) 𝑥 < −1 atau 𝑥 > 3
3 5
(E) 𝑥 < − atau 𝑥 >
2 2

3. UM UGM 2014
Semua nilai agar
√2𝑥 2 − 𝑥 + 14 ≥ √𝑥 2 − 𝑎𝑥 + 10
benar untuk semua bilangan real x adalah ...
(A) 𝑎 ≤ 6
(B) 𝑎 ≤ −3 atau 𝑎 ≥ 5
(C) 𝑎 ≤ −5 atau 𝑎 ≥ 3
(D) −3 ≤ 𝑎 ≤ 5
(E) −6 ≤ 𝑎 ≤ 5 atau 3 ≤ 𝑎 ≤ 6

4. UM UGM 2016
Semua nilai x yang memenuhi |𝑥 + 1| > 𝑥 + 3 dan |𝑥 + 2| < 3 adalah ...
(A) 𝑥 < −2
(B) −5 < 𝑥 < −2
(C) 𝑥 > −5
(D) −5 < 𝑥 < 1
(E) 𝑥 > 1
5. UTBK 2019
Penyelesaian pertidaksamaan |2𝑥 + 1| < 2 + |𝑥 + 1| adalah berbentuk interval (a,b). Nilai 𝑎 +
𝑏+2 = ⋯
(A) -3
(B) -2
(C) 0
(D) 2
(E) 3
6. UTBK 2019
Himpunan penyelesaian pertidaksamaan
|3 − |𝑥 + 1|| < 2 adalah ...
(A) −5 < 𝑥 < −2 atau −1 < 𝑥 < 4
(B) −6 < 𝑥 < −2 atau −1 < 𝑥 < 4
(C) −5 < 𝑥 < −2 atau 0 < 𝑥 < 5
(D) −6 < 𝑥 < −2 atau 0 < 𝑥 < 4
(E) −5 < 𝑥 < −2 atau −1 < 𝑥 < 5

7. UTBK 2019
Jika semua nilai 𝑥 dengan −1 ≤ 𝑥 ≤ 3 yang memenuhi |𝑥 + 2| − √4𝑥 + 8 ≤ 0
adalah 𝑎 ≤ 𝑥 ≤ 𝑏, maka nilai 2𝑎 + 𝑏 = ⋯
(A) -2

189
MODUL SBMPTN

190

(B) -1
(C) 0
(D) 1
(E) 2

8. SBMPTN 2017
Banyak bilangan bulat x yang memenuhi pertidaksamaan
(𝑥 + 1)(𝑥 − 2)
≤ 1 adalah …
(𝑥 + 3)(𝑥 − 4)
(A) 2
(B) 3
(C) 4
(D) 5
(E) 6

9. SIMAK UI 2013
Himpunan penyelesaian dari
𝑥 2 + 2|𝑥| − 15 ≥ 0 adalah ...
(A) {𝑥 ∈ ℝ|𝑥 ≤ −3 atau 𝑥 ≥ 3}
(B) {𝑥 ∈ ℝ| − 3 ≤ 𝑥 ≤ 3}
(C) {𝑥 ∈ ℝ|𝑥 ≤ −3}
(D) {𝑥 ∈ ℝ|𝑥 ≥ 3}
(E) {𝑥 ∈ ℝ|𝑥 > 3}

10. UM UGM 2008


Semua nilai x yang memenuhi pertidaksamaan
𝑥 2 + 2𝑥 − 3 > 0 dan |6 − 𝑥| > 3𝑥 adalah
3
(A) 𝑥 < −3 atau 0 ≤ 𝑥 < 2
3
(B) 𝑥 < 2
3
(C) 𝑥 < −3 atau 1 < 𝑥 < 2
3
(D) 𝑥 < −3 atau 𝑥 >
2
3
(E) 0 < 𝑥 < 2

11. UM UGM 2005


Nilai x yang memenuhi pertidaksamaan
|𝑥 − 2|2 − 4|𝑥 − 2| < 12 adalah ...
(A) ∅
(B) {𝑥|𝑥 < 8}
(C) {𝑥|−8 < 𝑥 < 4}
(D) {𝑥|−4 < 𝑥 < 8}
(E) {𝑥|𝑥 bilangan real}

12. UM UGM 2004


Himpunan semua nilai 𝑥 yang memenuhi
|𝑥 + 8| − |3𝑥 − 4| ≥ 0 adalah ...
(A) {𝑥|𝑥 ≥ −8}
4
(B) {𝑥|𝑥 ≤ 3}
(C) {𝑥| − 1 ≤ 𝑥 ≤ 6}
4
(D) {𝑥| − 8 ≤ 𝑥 ≤ 3}

190
MODUL SBMPTN

191

(E) {𝑥|𝑥 ≤ −1 atau 𝑥 ≥ 6}

13. UM UGM 2003


Nilai 𝑥 yang memenuhi
𝑥+2 2 𝑥+2
( ) ≤ 3( ) − 2 adalah …
𝑥−1 𝑥−1
(A) 𝑥 > 1
(B) 1 < 𝑥 ≤ 2
(C) 𝑥 < 1 atau 𝑥 ≥ 4
(D) 𝑥 ≠ 1
(E) 𝑥 ≥ 4

14. SBMPTN 2017


Banyak bilangan bulat positif 𝑥 yang memenuhi pertidaksamaan
𝑥 − |2 − 𝑥|
≤ 0 adalah …
𝑥 2 − 3𝑥 − 10
(A) 2
(B) 3
(C) 4
(D) 5
(E) 6

15. SIMAK UI 2014


Himpunan semua bilangan 𝑥 yang memenuhi pertidaksamaan
1
≤ √2𝑥 + 5 adalah …
√𝑥 + 1 − √𝑥
−1+√17
(A) 0 ≤ 𝑥 ≤ 2
−1−√17
(B) 0 ≤ 𝑥 ≤ 2
−1+√17
(C) 𝑥 <
2
1+√17
(D) 𝑥 > 2

1−√17
)E) 0 ≤ 𝑥 ≤ 2

TRANSFORMASI

1. SBMPTN 2013
Transformasi T merupakan pencerminan terhadap garis 𝑦 = 5𝑥 dilanjutkan pencerminan terhadap
𝑥
garis 𝑦 = − 5. Matriks penyajian T adalah ...
−1 0
(A) ( )
0 1
−1 0
(B) ( )
0 −1
0 1 0
(C) (1 (C) ( )
) 0 −1
0 1
0 −1 (D) ( )
−1 0

191
MODUL SBMPTN

192

0 −1
(E) ( )
−1 0

2. SNMPTN 2011
Jika titik (3,4) dirotasikan berlawanan arah jarum jam sejauh 45° dengan pusat titik asal, kemudian
hasilnya dicerminkan terhadap garis 𝑦 = 𝑥, maka koordinat bayangannya adalah ...
7√2 √2
(A) ( 2
, 2)
7√2 √2
(B) (− 2 , 2 )
7√2 √2
(C) ( 2 ,− 2 )
5√2 √2
(D) ( 2 ,− 2 )
5√2 √2
(E) (− 2 , 2 )

3. SBMPTN 2013
Titik (2𝑎, −𝑎)diputar 90° berlawanan arah jarum jam dengan pusat perputaran titik (2,2). Jika
hasil rotasi adalah (𝑎 + 4, −2) maka 𝑎 =
(A) 2
(B) 1
(C) 0
(D) -1
(E) -2

4. SBMPTN 2015
Pencerminan garis 𝑦 = 𝑥 + 4 terhadap garis 𝑦 = 3 menghasilkan garis ...
(A) 𝑦 = 𝑥 + 4
(B) 𝑦 = −𝑥 + 4
(C) 𝑦 = 𝑥 + 2
(D) 𝑦 = 𝑥 − 2
(E) 𝑦 = −𝑥 − 4
5. SBMPTN 2016
Jika pencerminan 𝑃(𝑠, 𝑡) terhadap garis 𝑥 = 𝑎 dan dilanjutkan dengan pencerminan terhadap
garis 𝑦 = 𝑏 menghasilkan dilatasi sebesar 3 kali, maka 𝑎𝑏 = ⋯
(A) st
(B) 2st
(C) 3st
(D) 4st
(E) 5st

6. UM UGM 2015
Hasil pencerminan titik 𝐶(−4, −2) terhadap garis 𝑎𝑥 + 𝑏𝑦 + 6 = 0 adalah 𝐶′(4,10). Nilai 𝑎 + 2𝑏
adalah ...
(A) -8
(B) -4
(C) 2
(D) 4
(E) 8

7. UTBK 2019

192
MODUL SBMPTN

193

Jika garis 𝑦 = 𝑎𝑥 + 𝑏 digeser ke bawah sejauh 6 satuan kemudian diputar, dengan pusat di titik
1
𝑂(0,0), searah jarum jam sebesar 90° sehingga menghasilkan bayangan garis 𝑦 = 𝑥, maka nilai
√3
𝑏
𝑎2
adalah ...
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 6

8. UTBK 2019
Jika garis 𝑦 = 𝑎𝑥 + 𝑏 digeser ke atas sejauh 2 satuan kemudian dicerminkan terhadap sumbu x,
maka bayangannya adalah garis 𝑦 = −2𝑥 + 1. Nilai 3𝑎 − 2𝑏 adalah ...
(A) -8
(B) -4
(C) -1
(D) 8
(E) 12

9. UTBK 2019
Parabola 𝑦 = 𝑥 2 − 6𝑥 + 8 digeser ke kanan sejauh 2 satuan searah dengan sumbu-X dan digeser
ke bawah sejauh 3 satuan searah sumbu-Y. Jika parabola hasil pergeseran ini memotong sumbu-X
di 𝑥1 dan 𝑥2 , maka nilai 𝑥1 + 𝑥2 = ⋯
(A) 7
(B) 8
(C) 9
(D) 10
(E) 11

10. UTBK 2019


Garis 𝑦 = 𝑥 + 2 digeser ke kiri sepanjang sumbu-X sejauh 4 satuan kemudian diputar 90° searah
jarum jam dengan pusat 𝑂(0,0). Jika persamaan garis terakhir adalah 𝑦 = 𝑚𝑥 + 𝑏, maka 𝑚. 𝑏 =

(A) 6
(B) 4
(C) 2
(D) -4
(E) -6

11. SBMPTN 2018


Jika titik 𝑃(−1,3) digeser sejauh 𝑎 satuan ke kanan dan 𝑏 satuan ke bawah lalu dicerminkan ke
garis 𝑥 = 2, maka bayangannya adalah 𝑃′ (3, −6). Nilai 𝑎 − 𝑏 adalah ...
(A) -1
(B) -3
(C) -5
(D) -7
(E) -9

12. SBMPTN 2016

193
MODUL SBMPTN

194

Suatu transformasi T terdiri dari pencerminan terhadap garis 𝑦 = 𝑥, dilanjutkan dengan


pencerminan terhadap sumbu X. Jika (2,3) dikenakan transformasi sebanyak 24 kali, maka hasil
transformasinya adalah ...
(A) (-2,-3)
(B) (2,-3)
(C) (-2,3)
(D) (2,3)
(E) (3,2)
13. SBMPTN 2016
Titik (a,b) adalah hasil pencerminan titik (0,0) terhadap garis 𝑦 = 2𝑥 + 3. Nilai dari 𝑎2 + 𝑏2 adalah
...
36
(A) 5
32
(B) 5
28
(C)
5
26
(D) 5
18
(E)
5
14. SBMPTN 2016
Jika titik (𝑠, 𝑡) dirotasi sejauh 270° berlawanan arah jarum jam terhadap titik pusat, kemudian
dicerminkan terhadap 𝑦 = 𝑡 diperoleh titik (−2,3 − 𝑡), maka 𝑠 + 3𝑡 = ⋯
(A) 5
(B) 4
(C) 3
(D) 2
(E) 1

15. UM UGM 2003


Bayangan kurva 𝑦 = sin 𝑥 oleh refleksi terhadap sumbu X dilanjutkan dengan dilatasi berpusat di
1
𝑂(0,0) dan faktor skala 2 adalah kurva ...
(A) 𝑦 = sin 2𝑥
1
(B) 𝑦 = 2 sin 𝑥
(C) 𝑦 = sin 𝑥 cos 𝑥
(D) 𝑦 = − sin 𝑥 cos 𝑥
(E) 𝑦 = −sin 2𝑥

VEKTOR
1. 1 SBMPTN 2015
⃗⃗⃗⃗⃗ terhadap 𝑂𝐵
Misalkan 𝐴(𝑡 2 + 1, 𝑡) dan 𝐵(1,2) sehingga panjang vektor proyeksi 𝑂𝐴 ⃗⃗⃗⃗⃗ lebih
9
kecil dari , maka nilai 𝑡 yang mungkin adalah ...
√5
(A) 𝑡 < −1 atau 𝑡 > 2
(B) 𝑡 < −4 atau 𝑡 > 2
(C) −2 < 𝑡 < 4
(D) −4 < 𝑡 < 4
(E) −4 < 𝑡 < 2

194
MODUL SBMPTN

195

2. SBMPTN 2017
⃗⃗⃗ 𝑏⃗ , dan 𝑐 dengan 𝑏⃗ = (−2,1), 𝑏⃗ ⊥ 𝑐, dan 𝑎 − 𝑏⃗ + 𝑐 = 0. Jika luas
Diketahui vektor-vektor 𝑎,
segitiga yang dibentuk ujung-ujung vektor 𝑎, ⃗⃗⃗ 𝑏⃗ , dan 𝑐 adalah √5, maka panjang vektor 𝑎
adalah ...
(A) √2
(B) 2
(C) √3
(D) √6
(E) 3

3. UM UGM 2017
Diberikan 2 vektor 𝑢
⃗ = (1, −1,2) dan 𝑣 = (−1,1, −1). Jika vektor 𝑤
⃗⃗ mempunyai panjang satu
dan tegak lurus dengan vektor 𝑢
⃗ dan 𝑣,
⃗⃗⃗ maka 𝑤
⃗⃗ = ⋯
(A) (1,0,0)
1 1
(B) (2 √2, 2 √2, 0)
1 1
(C) ( √2, − √2, 0)
2 2
2 1 2
(D) (− , , )
3 3 3
2 1 2
(E) ( , , )
3 3 3

4. SBMPTN 2017
⃗⃗⃗ dan 𝑐 dengan |𝑏|
Diketahui tiga vektor 𝑎, 𝑏, ⃗⃗⃗⃗⃗ = 3, |𝑐|
⃗⃗⃗⃗ = 4, dan 𝑎 = 𝑐 − 𝑏⃗. Jika 𝛾 adalah sudut
⃗⃗⃗
antara vektor 𝑏, dan 𝑐, dengan 𝑎 . 𝑐 = 25, maka sin 𝛾 = ⋯
1
(A) 4
√3
(B)
4
1
(C)
2
√7
(D) 6
√7
(E) 4
5. UM UGM 2014
Diketahui vektor 𝑎 dan 𝑏⃗ membentuk sudut sebesar 𝜃. Jika panjang proyeksi vektor 𝑏⃗ pada 𝑎
sama dengan 2 sin 𝜃 dan panjang vektor 𝑏⃗ adalah 1, maka tan 2𝜃 = ⋯
1
(A)
3
2
(B) 3
(C) 1
4
(D)
3
5
(E) 3

6. SNMPTN 2012
Diketahui |𝑢
⃗ | = 1 dan |𝑣 | = 2. Jika
⃗ dan 𝑣 membentuk sudut 30°, maka (𝑢
𝑢 ⃗ + 𝑣 ). 𝑣 = ⋯
(A) √2 + 3
(B) √3 + 3
(C) √3 + 4
(D) √2 + 4
(E) √3 + 2

195
MODUL SBMPTN

196

7. UMPTN 2001
Jika sudut antara vektor 𝑎 = 𝑖 + √2𝑗 + 𝑝𝑘⃗ dan 𝑏⃗ = 𝑖 − √2𝑗 + 𝑝𝑘⃗ adalah 60°, maka 𝑝 = ⋯
1 1
(A) − 2 dan 2
(B) −1 dan 1
(C) −√2 dan √2
(D) −√5 dan √2
1 1
(E) − √5 dan √5
2 2

8. UM UGM 2018
Diketahui proyeksi vektor 𝑣 pada vektor 𝑢 ⃗ sama dengan proyeksi vektor 𝑤
⃗⃗ pada vektor 𝑢
⃗ . Jika
2𝑣 . 𝑢⃗ = √3|𝑣||𝑢 ⃗ | dan
𝑣. 𝑤⃗⃗
2𝑤 ⃗ = |𝑤
⃗⃗ . 𝑢 ⃗⃗ ||𝑢
⃗ |, maka =⋯
|𝑣 ||𝑤⃗⃗ |
1
(A) 2
1
(B) √2
2
1
(C) 2 √3
(D) 1
1
(E) 2 √5

9. SNMPTN 2009
⃗⃗⃗⃗⃗ = 𝑐, 𝐴𝐶
Diketahui segitiga ABC. Titik P di tengah AC, dan Q pada BC sehingga BQ=QC. Jika 𝐴𝐵 ⃗⃗⃗⃗⃗ =
𝑏⃗ dan 𝐵𝐶
⃗⃗⃗⃗⃗ = 𝑎, maka 𝑃𝑄
⃗⃗⃗⃗⃗ = ⋯
1
(A) 2 (−𝑎 + 𝑏⃗)
1
(B) (𝑎 − 𝑏⃗)
2
1
(C) (−𝑎 + 𝑐)
2
1
(D) 2
(−𝑏⃗ + 𝑐)
1
(E) 2
(𝑏⃗ − 𝑐)

10. SBMPTN 2017


Diketahui vektor 𝑎 = (4,6), 𝑏⃗ = (3,4) dan 𝑐 = (𝑝, 0). Jika 𝑐 − 𝑎 tegak lurus 𝑏⃗ , maka kosinus
sudut 𝑎 dan 𝑐 adalah ...
1
(A) 13 √13
2
(B) 13
√13
10
(C) 13
√13
3
(D) 13
10
(E) 13

11. SBMPTN 2013


Diketahui 𝐴(−3,0,0), 𝐵(0,3,0),
⃗⃗⃗⃗⃗ ke vektor 𝐴𝐵
dan 𝐶(0,0,7). Panjang vektor proyeksi 𝐴𝐶 ⃗⃗⃗⃗⃗ adalah ...
3√2
(A) 2
3√3
(B) 2

196
MODUL SBMPTN

197

2√2
(C) 3
√2
(D) 2
2√3
(E) 3

12. UM UGM 2017


Jika panjang vektor 𝑢 ⃗⃗⃗ dan (𝑢
⃗ , 𝑣, ⃗ + 𝑣 ) berturut-turut 12, 8, 4√7, maka besar sudut antara 𝑢

dan 𝑣 adalah ...
(A) 45°
(B) 60°
(C) 90°
(D) 120°
(E) 150°

13. UM UGM 2018


⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗⃗
Diberikan vektor 𝑢
⃗ = (𝑎, 𝑏, 𝑐) dan 𝑣 = (𝑏, 𝛼, 3). Jika 𝑢. ⃗⃗⃗ 2 dan |𝑢
⃗⃗⃗ 𝑣 = |𝑢| ⃗ − 𝑣 | = 5, maka nilai
3
𝑐 + 2𝑐 + 2 yang mungkin adalah ...
(A) -2
(B) -1
(C) 2
(D) 5
(E) 14

14. UM UGM 2009


Vektor 𝑤⃗⃗ merupakan vektor proyeksi tegak lurus vektor (𝑎, 1 − 𝑎, 𝑎) pada vektor (−1, −1,1).
2
Jika panjang 𝑤
⃗⃗ adalah √3, maka di antara nilai 𝑎 berikut ini yang memenuhi adalah ...
3
(A) -3
(B) -2
(C) 3
(D) 2
(E) 1

15. UM UGM 2017


⃗ = (6,1) pada 𝑝 = (1,1) sama dengan proyeksi 𝑣 = (𝛼, 5) pada 𝑝, maka nilai 𝛼
Jika proyeksi 𝑢
yang memenuhi adalah
(A) 12
(B) -12
(C) 2
(D) 5
(E) 10

STATISTIKA
1. UTBK 2019
Nilai matematika 7 orang siswa setelah diurutkan adalah sebagai berikut: 𝑎, 𝑏, 𝑐, 7, 𝑑, 𝑑, 9. Jika rata-
17
rata semua siswa 7 dan rata-rata 3 nilai terendah 3 , maka rata-rata 3 nilai terbaik adalah ...
(A) 8

197
MODUL SBMPTN

198

25
(B) 3
26
(C) 3
(D) 9
28
(E) 3

2. UTBK 2019
Diketahui bilangan 𝑎, 𝑏, 5,3,7,6,6,6,6,6
13
dengan rata-rata 5 dan variansinya . Nilai 𝑎𝑏 = ⋯
5
(A) 2
(B) 4
(C) 6
(D) 8
(E) 10

3. UTBK 2019
Diberikan 7 data, setelah diurutkan sebagai berikut 𝑎, 𝑎 + 1, 𝑎 + 1,7, 𝑏, 𝑏, 9. Jika rata-rata data
8
tersebut adalah 7 dan simpangan rata-ratanya 7, maka 𝑎 + 𝑏 − 1 adalah ...
(A) 10
(B) 11
(C) 12
(D) 13
(E) 14

4. UTBK 2019
Rata-rata 50 bilangan dalam bentuk 𝑚 dan 𝑛 adalah 𝑥. Jika rata-rata 𝑚 adalah 𝑎 maka rata-rata 𝑛
adalah ...
50𝑥−𝑎𝑚
(A) 50𝑎−𝑚
50𝑚𝑥−𝑎
(B) 50𝑚−𝑎
50𝑚𝑥−𝑎𝑚
(C) 50𝑚−𝑎
50𝑥−𝑎𝑚
(D) 50−𝑚
50𝑎𝑥−𝑎𝑚
(E)
50𝑎−𝑚

5. UTBK 2019
Sekumpulan bilangan memiliki nilai rata-rata 25 dengan jangkauan 10. Jika setiap bilangan tersebut
dikurangi dengan 𝑎, kemudian hasilnya dibagi dengan 𝑏, akan menghasilkan bilangan baru dengan
rata-rata 15 dan jangkauan 5. Nilai 2𝑎 + 5𝑏 =
(A) 2
(B) 1
(C) 0
(D) -1
(E) -2

6. UTBK 2019
Diketahui data 3, 𝑥, 6,6,7,8, 𝑦 (syarat 𝑥 < 𝑦). Jika rata-rata data tersebut adalah 6, dan standar
22
deviasinya √ 7 maka 𝑥 2 − 𝑦 = ⋯
(A) 7

198
MODUL SBMPTN

199

(B) 8
(C) 9
(D) 10
(E) 11

FUNGSI DAN PERSAMAAN


KUADRAT
1. SBMPTN 2014
Jika p dan q merupakan akar-akar persamaan kuadrat:

maka nilai minimum 𝑝2 + 𝑞2 = ⋯

(B) 2
(C) 1

(E) 0

2. SIMAK UI 2009
Akar-akar dari persamaan kuadrat 2𝑥2 − 𝑥 − 𝑛 = 0 adalah dan dengan 2𝑝 + 𝑞 = 2. Jika akarakar
persamaan kuadrat yang baru adalah 𝑝𝑞 dan 𝑝 + 𝑞, maka persamaan kuadrat tersebut adalah
(A) 𝑥2 − 6𝑥 − 3 = 0
(B) 4𝑥2 + 4𝑥 + 3 = 0
(C) (𝑥 + 2)(2𝑥 − 3) =

(D) (2𝑥 + 3)(2𝑥 − 1)


(E) 𝑥2 + 𝑥 − 9 = 0

3. UMPTN 2001
Jika jumlah kuadrat akar-akar real persamaan 𝑥2 − 2𝑥 − 𝑎 = 0 sama dengan jumlah kebalikan akar-
akar persamaan 2 − 8𝑥 + (𝑎 − 1) = 0, maka nilai a sama dengan ...
(A) 2
(B) -3

4. SIMAK UI 2010
Persamaan (𝑎 − 1)𝑥2 − 4𝑎𝑥 + 4𝑎 + 7 = 0 dengan a bilangan bulat mempunyai akar-akar positif.
Selisih akar terbesar dengan akar terkecil adalah ...
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5

199
MODUL SBMPTN

200

5. SIMAK UI 2013
Misalkan 𝑥2 + 𝑏1𝑥 + 𝑐1 = 0 mempunyai akar-akar dan , dengan (𝛼 − 𝛽)2 = 4. Jika 𝑥2 +
𝑏2𝑥 + 𝑐2 = 0 mempunyai akar-akar 𝛼 + 𝛽 dan 𝛼 − 𝛽, maka rasio 𝑐2: 𝑏1 yang mungkin adalah ...
(A) 2:1
(B) 1:2
(C) 1:1
(D) 1:3
(E) 3:1

6. SBMPTN 2014
Diketahui 𝑓(𝑥) dan 𝑔(𝑥) memenuhi 𝑓(𝑥) + 3𝑔(𝑥) = 𝑥2 + 𝑥 + 6
2𝑓(𝑥) + 4𝑔(𝑥) = 2𝑥2 + 4
Untuk semua x. Jika 𝑥1 dan 𝑥2 memenuhi 𝑓(𝑥) = 𝑔(𝑥), maka nilai 𝑥1𝑥2 adalah ... (A)
10
(B) 5
(C) 0
(D) -5
(E) -10

7. SIMAK UI 2009
Jika akar-akar persamaan kuadrat
2 − 2𝑥 + 3 = 0 adalah m dan n, maka persamaan kuadrat baru yang akar-akarnya dan
adalah

(A) 3𝑥+ 2𝑥 − 1 = 0
(B) 6𝑥2 + 2𝑥 + 1 = 0
(C) 6𝑥2 + 4𝑥 − 1 = 0
(D) 3𝑥2 − 2𝑥 + 1 = 0
(E) 6𝑥2 − 4𝑥 + 1 = 0

8. SIMAK UI 2014
Jika 𝑚 dan 𝑛 adalah akar-akar dari persamaan kuadrat 2𝑥2 + 𝑥 − 2 = 0, maka persamaan kuadrat
yang akar - adalah ...

(A) 32𝑥 + 124𝑥 + 101 = 0


(B) 32𝑥2 − 124𝑥 + 101 = 0
(C) 30𝑥2 + 120𝑥 + 101 = 0
(D) 30𝑥2 − 124𝑥 + 101 = 0
(E) 32𝑥2 + 124𝑥 − 101 = 0

9. SBMPTN 2013
Jika selisih akar-akar
𝑐𝑥 + (19 + 𝑐) = 0 adalah 2, maka nilai 30 + 𝑐 − 𝑐2 = ⋯
(A) 9
(B) 10
(C) 11

200
MODUL SBMPTN

201

(D) 12
(E) 13

10. SBMPTN 2016


Diketahui 𝑥1, 𝑥2 adalah akar-akar dari persamaan 𝑥2 + 5𝑎𝑥 + 𝑎3 − 4𝑎 + 1 = 0. Nilai
sehingga 𝑥1 + 𝑥1𝑥2 + 𝑥2 maksimum pada interval [−3,3] adalah ...

11. UM UGM 2017


Misalkan 𝑥1 dan 𝑥2 merupakan akar-akar persamaan

dan , maka 𝑝 + 𝑞 = ⋯

(A) -7
(B) -5
(C) 0
(D) 5
(E) 7

12. SBMPTN 2014


Diketahui suatu parabola simetris terhadap garis 𝑥 = −2, dan garis singgung parabola tersebut di
titik (0,1) sejajar garis 4𝑥 = 𝑦 = 4. Titik puncak parabola tersebut adalah ...
(A) (−2,5
(B) (2,5)
(C) (2,−5)
(D) (5,2)
(E) (5,−2

13. UM UGM 2018


Jika (𝑝, 𝑞) merupakan titik puncak grafik fungsi 𝑓(𝑥) = 𝑎𝑥2 + 2𝑎𝑥 + 𝑎 + 1, dengan 𝑓(𝑎) = 19,
maka 𝑝 + 2𝑞 + 3𝑎 =
(A) 6
(B) 7
(C) 8
(D) 9
(E) 10

14. UM UGM 2009


Jika fungsi 𝑓(𝑥) = 𝑎𝑥2 + 𝑏𝑥 + 𝑐 mencapai minimum di 𝑥 = 0 dan grafik fungsi melalui titik ,2
dan (1,8), maka nilai 𝑎 + 𝑏 + 2𝑐 = ⋯
(A) 6
(B) 8
(C) 10

201
MODUL SBMPTN

202

(D) 12
(E) 16
15. UM UGM 2005
Garis 𝑦 = 2𝑥 + 𝑘 memotong parabola 𝑦 = 𝑥2 − 𝑥 + 3 di titik (𝑥1, 𝑦1) dan (𝑥2,𝑦2). Jika 𝑥12 + ,
maka nilai 𝑘 = ⋯
(A) -1
(B) 0
(C) 1
(D) 2
(E) 3

POLINOMIAL (SUKU
BANYAK)
1. SNMPTN 2011
Diketahui suku banyak 𝑓(𝑥) bersisa -2 bila dibagi 𝑥 + 1, bersisa 3 bila dibagi 𝑥 − 2. Suku banyak
𝑔(𝑥) bersisa 3 bila dibagi 𝑥 + 1 dan sisa 2 bila dibagi 𝑥 − 2. Jika ℎ(𝑥) = 𝑓(𝑥). 𝑔(𝑥), maka sisa ℎ(𝑥)
dibagi 𝑥 2 − 𝑥 − 2 adalah ...
(A) 3𝑥 − 2
(B) 4𝑥 − 2
(C) 3𝑥 + 2
(D) 4𝑥 + 2
(E) 5𝑥 − 2

2. SPMB 2006
Diketahui 𝑃(𝑥) = (𝑥 − 1)(𝑥 2 − 𝑥 − 2)
𝑄(𝑥) + 𝑎𝑥 + 𝑏 dengan 𝑄(𝑥) suatu suku banyak. Jika 𝑃(𝑥) dibagi dengan (𝑥 + 1) bersisa 10 dan
jika dibagi dengan (𝑥 − 1) bersisa 20, maka jika 𝑃(𝑥) dibagi dengan (𝑥 − 2) bersisa ...
(A) -10
(B) 0
(C) 5
(D) 15
(E) 25

3. SBMPTN 2014
Diketahui 𝑃 dan 𝑄 suatu polinomial. Jika 𝑃(𝑥) berturut-turut memberikan sisa -1 dan 5 apabila
dibagi 𝑥 − 1 dan dibagi 𝑥 + 2, dan 𝑄(𝑥) berturut-turut memberikan sisa 1 dan -2 apabila dibagi
𝑥 + 2 dan dibagi 𝑥 − 1, maka 𝑃(𝑄(𝑥)) dibagi 𝑥 2 + 𝑥 − 2 bersisa ...
(A) 2x-3
(B) 2x+3
(C) 3x+2
(D) -3x+2
(E) 3x-2

4. SBMPTN 2017
Sisa pembagian suatu polinom oleh (𝑥 − 3) adalah 4, sedangkan sisa pembagian oleh (𝑥 2 − 8𝑥 +
15) adalah (𝑎𝑥 − 5). Sisa pembagian polinom tersebut oleh (𝑥 − 5) adalah ...
(A) 1

202
MODUL SBMPTN

203

(B) 3
(C) 5
(D) 6
(E) 10

5. SBMPTN 2016
Diketahui sisa pembagian suku banyak 𝑓(𝑥) − 𝑔(𝑥) oleh 𝑥 2 + 𝑥 − 2 adalah x, sisa 𝑓(𝑥) + 𝑔(𝑥)
oleh 𝑥 2 − 3𝑥 + 2 adalah 𝑥 + 1, maka sisa pembagian
(𝑓(𝑥))2 − (𝑔(𝑥))2 oleh 𝑥 − 1 adalah ...
3
(A) 2
3
(B)
4
1
(C) 4
(D) 1
(E) 2

6. UM UGM 2018
Suku banyak 𝑃(𝑥) = 𝑎𝑥 5 + 𝑥 4 + 𝑏𝑥 3 + 𝑥 2 + 𝑐𝑥 + 𝑑 berturut-turut bersisa 3 dan -7 ketika dibagi
𝑥 + 1 dan 𝑥 − 1. Sisa pembagian 𝑃(𝑥) oleh 𝑥 adalah ...
(A) -4
(B) -2
(C) 0
(D) 2
(E) 4

7. SBMPTN 2017
Sisa pembagian polinom 𝑝(𝑥) oleh (𝑥 2 − 4) adalah (𝑎𝑥 + 𝑏). Jika sisa pembagian 𝑝(𝑥) oleh (𝑥 −
2) adalah 3 dan pembagian 𝑝(𝑥) oleh (𝑥 + 2) adalah −5, maka nilai 4𝑎 + 𝑏 adalah ...
(A) -4
(B) -2
(C) 2
(D) 4
(E) 7

8. SBMPTN 2015
Suku banyak 𝑃(𝑥) = (𝑥 − 𝑎)7 + (𝑥 − 𝑏)6 + (𝑥 − 𝑐) habis dibagi oleh 𝑥 2 − (𝑎 + 𝑏)𝑥 + 𝑎𝑏. Jika
𝑎 ≠ 𝑏 − 1, maka 𝑐 = ⋯
𝑏−𝑎𝑏+𝑎
(A) 𝑎−𝑏+1
𝑎+𝑎𝑏+𝑏 2
(B) 𝑎−𝑏+1
𝑎−2𝑎𝑏+𝑏 2
(C)
𝑏−𝑎−1
2𝑏−𝑎𝑏+2𝑏 2
(D) 𝑏−𝑎−1
𝑏−𝑎𝑏+𝑎2
(E) 𝑎−𝑏+1

9. SBMPTN 2016
Diketahui bahwa sisa pembagian 𝑓(𝑥) oleh 𝑥 2 + 2𝑥 + 4 adalah 2𝑥 + 3. Jika sisa pembagian
(𝑥 + 𝑓(𝑥))2 oleh 𝑥 2 + 2𝑥 + 4 adalah 𝑎𝑥 + 𝑏, maka nilai 𝑎 + 𝑏 adalah ...
(A) -27

203
MODUL SBMPTN

204

(B) -15
(C) 0
(D) 5
(E) 9

10. SBMPTN 2017


Jika 𝑝(𝑥) = (𝑥 − 1)𝑞(𝑥) + 1 dan 𝑞(3) = 5, maka sisa pembagian 𝑝(𝑥) oleh
(𝑥 − 1)(𝑥 − 3) adalah ...
(A) 2𝑥 − 1
(B) 3𝑥 − 2
(C) 5𝑥 − 4
(D) −3𝑥 + 4
(E) −5𝑥 + 6

11. UM UGM 2016


Sisa pembagian 𝑥 4 + 𝑝𝑥 3 + 𝑞𝑥 2 − 8 oleh 𝑥 2 − 2𝑥 − 3 adalah 45𝑥 + 37. Nilai 𝑝 dan 𝑞 berturut-
turut adalah ...
(A) 2 dan 3
(B) -2 dan -3
(C) 3 dan 2
(D) -3 dan -2
(E) -3 dan 2

12. UTBK 2019


Suku banyak 𝑓(𝑥) = 𝑎𝑥 3 − 𝑎𝑥 2 + 𝑏𝑥 − 𝑎 habis dibagi 𝑥 2 + 1 dan dibagi 𝑥 − 4 bersisa 51. Nilai
𝑎+𝑏 =⋯
(A) -2
(B) -1
(C) 0
(D) 1
(E) 2

13. UTBK 2019


Suku banyak 𝑃(𝑥) = 𝑥 3 + 𝑏𝑥 2 − 2𝑥 − 6 dibagi (𝑥 − 2)2 bersisa −2𝑥 + 𝑎. Nilai 𝑎 + 𝑏 = ⋯
(A) 15
(B) 13
(C) 0
(D) -13
(E) -15

14. UTBK 2019


Diketahui suku banyak 𝑓(𝑥) = 𝑎𝑥 3 + (𝑎 + 𝑏)𝑥 2 − 𝑏𝑥 + 𝑎 + 𝑏. Jika 𝑥 2 + 1 adalah faktor dari 𝑓(𝑥)
dan 𝑓(𝑎) = 2, maka nilai 𝑎𝑏 = ⋯
(A) -2
(B) -1
(C) 0
(D) 1
(E) 2

15. SBMPTN 2018

204
MODUL SBMPTN

205

Sisa pembagian 𝑝(𝑥) = 𝑥 3 + 𝐴𝑥 2 + 𝐵𝑥 + 𝐶 oleh 𝑥 + 3 adalah 2. Jika 𝑝(𝑥) habis dibagi oleh 𝑥 + 1
dan dan 𝑥 − 1, maka 𝐴 + 2𝐵 − 3𝐶 = ⋯
(A) 10
(B) 11
(C) 12
(D) 13
(E) 14

TRIGONOMETRI

1. SBMPTN 2015
Jika tan(2𝑥 + 45°) = 𝑎 dan
tan(𝑥 + 30°) = 𝑏, 𝑎𝑏 ∉ {1, −1, √2, −√2}, maka tan(3𝑥 + 75°) tan(𝑥 + 15°) = ⋯
𝑎2 −𝑏 2
(A) 1+𝑎2 𝑏2
𝑎2 +𝑏 2
(B) 1−𝑎2 𝑏2
𝑎2 −𝑏 2
(C)
1−𝑎2 𝑏2
𝑎2 −𝑏2
(D)
1−2𝑎2 𝑏2
𝑎2 +𝑏2
(E) 1+2𝑎2 𝑏2

2. SBMPTN 2016
Banyaknya nilai 𝑥 yang memenuhi persamaan
(sin2 2𝑥 + cos2 2𝑥)(sin2 2𝑥 − cos2 2𝑥) = 1,
0 ≤ 𝑥 ≤ 2𝜋, adalah ....
(A) 8
(B) 7
(C) 6
(D) 5
(E) 4

3. SBMPTN 2017
2
sec 𝜃 (sec 𝜃(sin 𝜃)2 + 3 √3 sin 𝜃) = 1, jika 𝜃1 dan 𝜃2 adalah solusi dari persamaan tersebut,
maka tan 𝜃1 . tan 𝜃2 =
(A) -1
(B) -0,5
(C) 0
(D) 0,5
(E) 1

4. UTBK 2019
Diketahui sistem persamaan:
2
cos 2𝑥 + cos 2𝑦 =
{ 5
sin 𝑥 = 2 sin 𝑦
Untuk 𝑥 > 0 dan 𝑦 > 𝜋.
Maka 3 sin 𝑥 − 5 sin 𝑦 = ⋯
4
(A) −
5

205
MODUL SBMPTN

206

2
(B) − 5
1
(C) −
5
1
(D) 5
2
(E)
5

5. SBMPTN 2013
Jika sin 𝛼 + sin 𝛽 = 2√𝐴 dan cos 𝛼 + cos 𝛽 = 2√𝐵, maka cos(𝛼 − 𝛽) = ⋯
(A) 2𝐴 + 2𝐵 − 1
(B) 2𝐴 − 𝐵 − 1
(C) 2𝐴 − 2𝐵 + 1
(D) 𝐴 + 2𝐵 − 1
(E) 𝐴 − 2𝐵 − 1

6. SBMPTN 2018
Himpunan semua bilangan real 𝑥 pada selang (𝜋, 2𝜋) yang memenuhi
csc 𝑥(1 − cot 𝑥) < 0 berbentuk (𝑎, 𝑏). Nilai 𝑎 + 𝑏 adalah ...
9𝜋
(A)
4
11𝜋
(B) 4
(C) 3𝜋
13𝜋
(D) 4
15𝜋
(E) 4

7. SIMAK UI 2014
Diketahui sin(40° + 𝛼) = 𝑏, dengan 0 < 𝛼 < 50°. Nilai cos(10° + 𝛼) = ⋯
1
(A) 2 (√3(1 − 𝑏2 ) + 𝑏)
1
(B) 4
(√3(1 − 𝑏2 ) + 𝑏)
(C) 2(√3(1 + 𝑏2 ) + 𝑏)
1
(D) 2 (√3(1 − 𝑏2 ) − 𝑏)
1
(E) 4
(√3(1 − 𝑏2 ) − 𝑏)

8. UM UGM 2017
𝜋
Diketahui 0 ≤ 𝑥 < 2 . Jika
5 sin 2𝑥 + 10 cos 2 𝑥 = 26 cos 2𝑥 , maka cos 2𝑥 = ⋯
215
(A) 233
205
(B)
233
169
(C)
233
115
(D)
233
105
(E) 233

9. UM UGM 2006
5
A, B, dan C adalah sudut-sudut ∆𝐴𝐵𝐶. Jika 𝐴 − 𝐵 = 30° dan sin 𝐶 = 6, maka sin 𝐴. cos 𝐵 = ⋯
3
(A) 4
2
(B) 3

206
MODUL SBMPTN

207

1
(C) 6
2
(D) −
3
1
(E) 2

10. SBMPTN 2013


cot 105 ° tan 15° =
(A) −7 + 4√3
(B) 7 + 4√3
(C) −3 + 2√3
(D) 7 + 2√3
(E) −3 + 4√3

11. SBMPTN 2016


1 1
Diketahui ∆𝐴𝐵𝐶 dan 𝛼, 𝛽, 𝛾 adalah sudut di A, B, dan C. Jika diketahui sin 𝛽 = 3 dan sin 𝛾 = 2 ,
𝐵𝐶
maka 𝐴𝐶 = ⋯
1
(A) (√3 − 2√2)
2
1
(B) 2
(√3 − √2)
1
(C) 2
(√3 + 2√2)
(D) (√3 + 2√2)
(E) (√3 − √2)

12. SBMPTN 2016


Diketahui ∆𝐴𝐵𝐶, titik D pada AB, dengan AB=8, BC=6, AC=4 dan ∠𝐵𝐶𝐷 = ∠𝐶𝐵𝐷. Panjang CD
adalah ...
20
(A) 7
24
(B)
7
26
(C)
7
30
(D) 7
32
(E) 7

13. SNMPTN 2010


Himpunan penyelesaian pertidaksamaan
2 − sin 𝜃 cos 𝜃 𝜋
≤ untuk 0 ≤ 𝜃 ≤
cos 𝜃 sin 𝜃 2
adalah ...
𝜋
(A) 0 < 𝜃 ≤ 6
𝜋
(B) 0 ≤ 𝜃 ≤ 6
𝜋
(C) 0 < 𝜃 ≤ 3
𝜋 𝜋
(D) <𝜃≤
6 3
𝜋 𝜋
(E) 6
<𝜃< 3

14. SNMPTN 2011


1 3𝜋
Jika sin 𝑥 + cos 𝑥 = − dan ≤ 𝑥 ≤ 𝜋, nilai sin 2𝑥 adalah ....
5 4

207
MODUL SBMPTN

208

24
(A) − 25
7
(B) −
25
7
(C)
25
8
(D)
25
24
(E) 25

15. UMPTN 2000


Jika 𝛼 dan 𝛽 sudut lancip,
1 1
cos(𝛼 − 𝛽) = 2 √3 dan cos 𝛼 cos 𝛽 = 2,
cos(𝛼 + 𝛽)
maka =⋯
cos(𝛼 − 𝛽)
2
(A) 3 √3 − 1
2
(B)
3
√3 − 2
1
(C)
3
√3 + 2
1
(D)
3
√3 − 1
1
(E) 3
√3 + 1

16. UTBK 2019


Diketahui:
𝑥 = sin 𝛼 + √3 sin 𝛽
{
𝑦 = cos 𝛼 + √3 cos 𝛽
Nilai maximum dari 𝑥 2 + 𝑦 2 adalah 𝑎 + 𝑏√3. Nilai 𝑎 + 𝑏 = ⋯
(A) 4
(B) 5
(C) 6
(D) 7
(E) 8

17. UTBK 2019


Diketahui:
𝑥 = cos 𝐴 − 2 sin 𝐵
{
𝑦 = sin 𝐴 + 2 cos 𝐵
Nilai minimum 𝑥 2 + 𝑦 2 = ⋯
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 5
(E) 7

18. UM UGM 2016


Untuk suatu sudut x dan y berlaku
3
𝑠𝑖𝑛2 𝑥 + 𝑐𝑜𝑠 2 𝑦 = 𝑎
2
1
𝑐𝑜𝑠 𝑥 + 𝑠𝑖𝑛 𝑦 = 𝑎2
2 2
2
Jumlah semua nilai 𝑎 yang mungkin untuk sistem persamaan di atas adalah ...
(A) -5

208
MODUL SBMPTN

209

(B) -4
(C) -3
(D) 3
(E) 4

19. UTBK 2019


Diketahui sistem persamaan:
1
sin(𝑥 + 𝑦) = 1 + cos 𝑦
{ 5
sin(𝑥 − 𝑦) = −1 + cos 𝑦
𝜋
dengan 0 < 𝑦 < , maka cos 2𝑥 = ⋯
2
7
(A)
25
7
(B)
24
7
(C) − 25
7
(D) − 24
17
(E) −
25

20. UTBK 2019


Diketahui sistem persamaan:
4
cos (𝑎 − 𝑏) = sin(𝑎 + 𝑏)
{ 5
9
sin 2𝑎 + sin 2𝑏 =
10

Nilai dari sin(𝑎 + 𝑏) = ⋯


5
(A) 7
7
(B) 10
2
(C) 5
3
(D)
4
3
(E) 5

LINGKARAN DAN IRISAN


KERUCUT
1. SBMPTN 2013
Persamaan lingkaran dengan pusat (-1,1) dan menyinggung garis 3𝑥 − 4𝑦 + 12 = 0 adalah ...
(A) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 2𝑥 − 2𝑦 + 1 = 0
(B) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 𝑥 + 2𝑦 + 3 = 0
(C) 𝑥 2 − 𝑦 2 + 2𝑥 + 2𝑦 − 1 = 0
(D) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 𝑥 − 2𝑦 + 3 = 0
(E) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 2𝑥 − 2𝑦 + 1 = 0

2. SBMPTN 2014
Jika lingkaran 𝑥 2 + 𝑦 2 − 2𝑎𝑥 + 𝑏 = 0 mempunyai jari-jari 2 dan menyinggung 𝑥 − 𝑦 = 0, maka
nilai 𝑎2 + 𝑏 = ⋯
(A) 10

209
MODUL SBMPTN

210

(B) 12
(C) 14
(D) 16
(E) 18

3. UTBK 2019
𝑎2
Jika lingkaran 𝑥 2 + 𝑦 2 = 1 menyinggung garis 𝑎𝑥 + 𝑏𝑦 = 2𝑏, maka 𝑎2 +𝑏2 = ⋯
1
(A) 4
1
(B) 2
3
(C) 4
(D) 1
(E) 2

4. UTBK 2019
Salah satu persamaan garis singgung lingkaran 𝑥 2 + 𝑦 2 − 4𝑥 + 2𝑦 = 0 yang tegak lurus dengan
garis 𝑥 + 2𝑦 = 5 adalah
(A) 𝑦 = 2𝑥 − 2
(B) 𝑦 = 2𝑥 − 6
(C) 𝑦 = 2𝑥 − 8
(D) 𝑦 = 2𝑥 − 10
(E) 𝑦 = 2𝑥 − 12

5. SBMPTN 2018
Diketahui dua lingkaran 𝑥 2 + 𝑦 2 = 2 dan 𝑥 2 + 𝑦 2 = 4. Garis 𝑙1 menyinggung lingkaran pertama di
titik (1,-1). Garis 𝑙2 menyinggung lingkaran kedua dan tegak lurus dengan garis 𝑙1. Titik potong garis
𝑙1 dan 𝑙2 adalah ...
(A) (1 + √2, √2 − 1)
(B) (1 − √2, √2 − 1)
(C) (1 + √2, √2 + 1)
(D) (1 − √2, √2 − 2)
(E) (1 + √2, √2 + 2)

6. UM UGM 2017
Persamaan lingkaran yang melalui perpotongan dua lingkaran 𝐿1 ≡ 𝑥 2 + 𝑦 2 − 2𝑥 − 2𝑦 − 2 = 0
dan 𝐿2 ≡ 𝑥 2 + 𝑦 2 + 2𝑥 − 6𝑦 + 6 = 0 serta berpusat di garis 𝑔 ≡ 𝑥 − 2𝑦 = 5 adalah ...
(A) 𝑥 2 + 𝑦 2 − 6𝑥 + 2𝑦 − 5 = 0
(B) 𝑥 2 + 𝑦 2 − 6𝑥 + 2𝑦 − 10 = 0
(C) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 6𝑥 + 8𝑦 − 5 = 0
(D) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 6𝑥 + 8𝑦 − 10 = 0
(E) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 6𝑥 + 8𝑦 = 0

7. UM UGM 2015
Jika garis 2𝑥 + 𝑦 + 4 = 0 dan 2𝑥 + 𝑦 − 6 = 0 menyinggung lingkaran dengan pusat (1,p), maka
persamaan lingkaran tersebut adalah ...
(A) 𝑥 2 + 𝑦 2 − 2𝑥 + 2𝑦 − 3 = 0
(B) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 2𝑥 + 2𝑦 − 3 = 0
(C) 𝑥 2 + 𝑦 2 − 𝑥 + 2𝑦 + 3 = 0
(D) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 𝑥 + 2𝑦 + 3 = 0
(E) 𝑥 2 + 𝑦 2 − 2𝑥 − 2𝑦 − 3 = 0

210
MODUL SBMPTN

211

8. UTBK 2019
Persamaan lingkaran yang pusatnya terletak pada garis 2𝑥 + 3𝑦 − 5 = 0 serta menyinggung
sumbu X negatif dan sumbu Y positif adalah ...
(A) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 10𝑥 − 10𝑦 + 25 = 0
(B) 𝑥 2 + 𝑦 2 − 10𝑥 + 10𝑦 + 25 = 0
(C) 𝑥 2 + 𝑦 2 − 10𝑥 + 10𝑦 − 15 = 0
(D) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 5𝑥 + 10𝑦 + 15 = 0
(E) 𝑥 2 + 𝑦 2 + 5𝑥 − 10𝑦 + 15 = 0

9. SBMPTN 2017
Perhatikan gambar berikut!

Diketahui suatu lingkaran kecil dengan radius 3√2 melalui pusat suatu lingkaran besar yang
mempunyai radius 6. Ruas garis yang menghubungkan dua titik potong lingkaran merupakan
diameter dari lingkaran kecil, seperti pada gambar. Luas daerah irisan kedua lingkaran adalah...
(A) 18𝜋 + 18
(B) 18𝜋 − 18
(C) 14𝜋 + 14
(D) 14𝜋 − 15
(E) 10𝜋 + 10

10. SBMPTN 2017


Persamaan salah satu asimtot dari hiperbola:
9𝑥 2 − 36𝑥 − 4𝑦 2 + 8𝑦 − 4 = 0 adalah ...
3
(A) 𝑦 = − 𝑥 − 2
2
3
(B) 𝑦 = − 2 𝑥 − 4
3
(C) 𝑦 = 2 𝑥 + 2
3
(D) 𝑦 = 2 𝑥 − 2
3
(E) 𝑦 = 2 𝑥 + 4

11. SBMPTN 2017


Persamaan hiperbola yang mempunyai asimtot 𝑦 = 2𝑥 dan 𝑦 = 4 − 2𝑥, serta melalui (3,0) adalah
...
(A) (𝑥 − 1)2 − 4(𝑦 + 2)2 = 4
(B) (𝑥 − 1)2 − 4(𝑦 − 2)2 = 12
(C) 4(𝑥 − 1)2 − (𝑦 − 2)2 = 4
(D) 4(𝑥 − 1)2 − (𝑦 − 2)2 = 12
(E) 4(𝑥 − 1)2 − 4(𝑦 + 2)2 = 12

12. SBMPTN 2017


jika hiperbola
𝑥 2 − 2𝑛𝑥 + 𝑛2 𝑦 2 − 2𝑚𝑦 + 𝑚2
− =1
25 16
memiliki asimtot yang memotong sumbu Y di titik (0,1), maka 5𝑚 − 4𝑛 = ⋯

211
MODUL SBMPTN

212

(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5

13. UTBK 2019


Jarak kurva 𝑦 = 𝑥 2 + 1 ke garis 𝑥 − 2𝑦 = 0 adalah ...
1
(A)
2√5
1
(B)
√5
3
(C) 2√5
15
(D) 8√5
2
(E)
√5

14. UTBK 2019


Jika garis 𝑦 = 𝑚𝑥 menyinggung elips
(𝑥−2)2 (𝑦+1)2
+ = 1, maka nilai 4𝑚 = ⋯
4 2
(A) 1
(B) 2
(C) 0
(D) -2
(E) -1

15. UTBK 2019


Misalkan 𝑙1 menyatakan garis singgung kurva 𝑦 = 𝑥 2 + 1 di titik (2,5) dan 𝑙2 menyatakan garis
singgung kurva 𝑦 = 1 − 𝑥 2 yang sejajar dengan garis 𝑙1 . Jarak 𝑙1 dan 𝑙2 adalah ...
2
(A)
√17
4
(B)
√17
6
(C)
√17
8
(D)
√17
10
(E)
√17

DIMENSI TIGA

1. SBMPTN 2018
Diketahui kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 2√2 𝑐𝑚. Jika titik P di tengah-tengah AB dan
titik Q di tengah-tengah BC, maka jarak antara titik H dengan garis PQ adalah ... cm.
(A) √15
(B) 4
(C) √17
(D) 3√2
(E) √19

212
MODUL SBMPTN

213

2. UTBK 2019
Diketahui kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 2 cm. Jika P titik tengah AB, Q titik tengah CG,
dan R terletak pada PD sehingga QR tegak lurus dengan PD, maka panjang QR dalah ... cm.
21
(A) √ 5
21
(B) √ 6
21
(C) √ 9
21
(D) √
12
21
(E) √
15

3. SBMPTN 2015
Pada kubus ABCD.EFGH, P adalah pada EH dengan EP:EH=1:2 dan titik Q pada GH dengan
GH:QH=1:2. Perpanjangan AP dan CQ berpotongan perpanjangan DH di titik R. Jika panjang rusuk
kubus adalah 6, maka volume ACD.PQH adalah ...
(A) 46
(B) 52
(C) 54
(D) 76
(E) 81

4. SBMPTN 2013
Diketahui kubus ABCD.EFGH mempunyai sisi 4 cm. Titik P pada BC sehingga PB=1cm, titik Q pada
GH sehingga HQ=1 cm, R titik tengah AE. Jarak R ke PQ adalah ...
(A) √2
1
(B) √2
2
1
(C) 2
√3
5
(D) 2
√2
1
(E) 3
√2

5. SBMPTN 2015
Pada kubus ABCD. EFGH dengan panjang rusuk 4, titik P terletak pada segmen AF sehingga PF=2AP.
Titik Q adalah titik potong garis GP dan bidang ABCD. Jika 𝛼 adalah sudut yang terbentuk antara
garis GQ dan garis DA, maka nilai cos 𝛼 adalah ...

G F
3
(A) 2 E
H
3
(B)
√17
3
(C) P
√15
3
C B
(D)
4
3 Q
(E)
√19D A

213
MODUL SBMPTN

214

6. SBMPTN 2016
Diketahui kubus ABCD.EFGH, titik P adalah titik potong diagonal AH dan DE, titik Q adalah titik
potong diagonal BG dan CF. Nilai sin ∠𝐵𝑃𝑄 = ⋯
√3
(A) 3
√3
(B) 2
√3
(C) 6
√3
(D)
4
√2
(E)
2

7. SBMPTN 2016
Pada kubus ABCD.EFGH, titik M terletak pada diagonal BE dengan perbandingan EM:MB=1:3 dan N
adalah titik tengah rusuk AB dimana RM sejajar AE, maka sin ∠𝑀𝑁𝑅 = ⋯
√17
(A)
√26
2
(B)
√26
3
(C)
√26
√5
(D)
√17
5
(E)
√17
8. UM UGM 2017
Diketahui kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 4 cm. Jarak titik C ke bidang BDG adalah ...
4
(A) 3 √3
3
(B) √3
4
4
(C) 3
√2
3
(D) 4
√2
8
(E) 3

9. SNMPTN 2010
Diketahui limas beraturan T.ABCD dengan panjang rusuk 6 cm. Titik P pada CT sehingga TP:PC=2:1.
Jarak P ke bidang BDT adalah ...
(A) 2√2
(B) √2
(C) 2√3
(D) 5√2
(E) 7√2

10. SBMPTN 2014


Diberikan balok ABCD.EFGH dengan AB=AE=4 dan BC=3. Titik P dan Q masing-masing titik tengah
FG dan GH. Maka tangen sudut bidang diagonal FHDB dan bidang PQDB adalah ....
1
(A) 10
3
(B) 10
2
(C) 5
3
(D) 8
7
(E) 16

214
MODUL SBMPTN

215

11. UM UGM 2005


Diketahui limas segiempat T.ABCD dengan rusuk-rusuk tegak 15 cm, bidang alasnya ABCD
berbentuk persegi panjang dengan AB=10 cm dan BC= 12 cm. Jika 𝛼 adalah sudut antara bidang
TAB dengan bidang alas ABCD, maka sin 𝛼 = ⋯
2
(A) 5 √19 cm
1
(B) 10
√78 cm
4
(C) 5
√5 cm
1
(D) 10
√82 cm
2
(E) 5
√21 cm

12. UTBK 2019


Misalkan balok ABCD.EFGH memiliki panjang rusuk 𝐴𝐵 = 2 𝑐𝑚, 𝐵𝐶 = 1 𝑐𝑚 dan 𝐴𝐸 = 1 𝑐𝑚. Jika P
adalah titik tengah AB dan 𝜃 adalah ∠𝐸𝑃𝐺, maka cos 𝜃 adalah ...
(A) 0
1
(B)
√6
2
(C)
√6
√5
(D)
√6
(E) 1

13. SIMAK UI 2009


Diketahui balok ABCD.EFGH dimana AB= 6 cm, BC= 8cm, BF=4 cm. Misalkan 𝛼 adalah sudut antara
AH dan BD, maka cos 2𝛼 = ⋯
61
(A) 5√5
8
(B)
5√5
3
(C) 5√5
8
(D) 125
3
(E) 125

14. SBMPTN 2014


Diberikan kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 3𝑝. Titik-titik P,Q, dan R masing-masing pada
FB, FG, dan AD sehingga 𝐵𝑃 = 𝐺𝑄 = 𝐷𝑅 = 𝑝. Jika S adalah titik potong bidang yang melalui P, Q,
dan R dengan rusuk DH, maka jarak dari S ke P adalah ...
(A) 3𝑝√2
(B) 𝑝√2
(C) 5𝑝√3
(D) 2𝑝√3
(E) 3𝑝√5

15. SNMPTN 2008


Satuan limas beraturan T.PQRS dengan 𝑇𝑃 = 𝑇𝑄 = 𝑇𝑅 = 𝑇𝑆 = √21 dan PQRS adalah suatu
persegi dengan panjang sisi 6 cm. Besar sudut antarbidang TQR dan bidang alas sama dengan ...
(A) 0°
(B) 30°

215
MODUL SBMPTN

216

(C) 45°
(D) 60°
(E) 90°

TURUNAN

1. SNMPTN 2012
Grafik fungsi 𝑓(𝑥) = 𝑎𝑥3 + 𝑏𝑥2 − 𝑐𝑥 + 20 turun, jika ...
(A) 𝑎 < 0 dan 𝑏2 + 3𝑎𝑐 < 0
(B) 𝑎 > 0 dan 𝑏2 + 3𝑎𝑐 < 0
(C) 𝑎 < 0 dan 2𝑏2 + 3𝑎𝑐 < 0
(D) 𝑎 < 0 dan 𝑏2 + 2𝑎𝑐 < 0
(E) 𝑎 > 0 dan 2𝑏2 + 3𝑎𝑐 < 0

2. SNMPTN 2011
Diberikan kurva 𝑦 = 𝑥3 + 2𝑥2 − 𝑥 + 5. Jika garis singgung kurva di titik (𝑎, 𝑏) sejajar dengan garis
− 4 = 0, maka nilai yang mungkin adalah ...
(A) 7
(B) 8
(C) 9
(D) 10
(E) 11

3. SNMPTN 2010
Jika garis singgung kurva 𝑦 = 2𝑥 cos3𝑥 di titik (𝜋, −2𝜋) tegak lurus dengan garis , maka
persamaan garis 𝑔 adalah ...
(A) 𝑦 = 1 𝑥 − 5 𝜋
2 2

4. SBMPTN 2018
Segitiga yang dibatasi oleh sumbu , sumbu , dan garis singgung pada kurva di titik
𝑃(𝑎, 𝑏) pada kuadran II, berbentuk segitiga sama kaki. Nilai 𝑎𝑏 adalah ...

216
MODUL SBMPTN

217

5. SBMPTN 2017
Jika garis singgung dari kurva pada 𝑥 = 𝑎 memotong garis 𝑦 = −𝑥 di titik (𝑏, −𝑏), maka

6. SBMPTN 2017
Misalkan 𝑓(𝑥) = cos3(4tan2𝑥), maka 𝑓′(𝑥) = ⋯
(A) −12cos2(4tan 2𝑥).sin(4tan 2𝑥)
(B) −12cos2(4tan 2𝑥).4sec22𝑥
(C) −24cos2(4tan 2𝑥).sin(4tan 2𝑥) sec22𝑥
(D) −24cos2(4tan 2𝑥).sin(4tan 2𝑥) 4 sec2𝑥
(E) 24cos2(4tan 2𝑥). sin(4 tan 2𝑥).
4sec22𝑥

7. SBMPTN 2016
Misalkan 𝑓(𝑥) = 3𝑥4 − 4𝑥3 + 2. Jika nilai minimum dan maksimum 𝑓(𝑥) pada selang −2 ≤ 𝑥 ≤
berturut-turut adalah dan , maka 𝑚 + 𝑀 = ⋯
(A) 3
(B) 19
(C) 20
(D) 83
(E) 100

8. SBMPTN 2016
Diketahui fungsi 𝑓(𝑥) = 𝑥3 + 𝑏𝑥2 + 𝑐𝑥 + 𝑑 pada interval [−4,2] memotong sumbu X di -2 dan
memotong sumbu Y di 26. Jika diketahui 𝑓"(−3) = 0, maka nilai minimum 𝑓(𝑥) adalah ...
(A) -3
(B) -2
(C) -1
(D) 2
(E) 3

9. UM UGM 2015
Nilai minimum fungsi
pada 0 ≤ 𝑥 ≤ 2𝜋 adalah ...

217
MODUL SBMPTN

218

10. UM UGM 2013


Jika kurva 𝑓(𝑥) = 𝑎𝑥3 + 𝑏𝑥2 + 1 mempunyai titik ekstrem (1,−5), maka kurva tersebut naik pada
...
(A) {𝑥 < 0 atau 𝑥 > 1}
(B) {𝑥 < 0 atau 𝑥 > 3}
(C) {𝑥 < −1
(D) {𝑥 < −1 atau 𝑥 > 1}
(E) { 𝑥 > 5}

(A)

INTEGRAL
1. SBMPTN 2013
∫ 8 sin2 𝑥 cos2 𝑥 𝑑𝑥 = ⋯
1
(A) 𝑥 − sin 4𝑥 + 𝑐
4
1
(B) 𝑥 − 8 sin 4𝑥 + 𝑐
1
(C) 8𝑥 − sin 4𝑥 + 𝑐
4
1
(D) 𝑥 − 8 sin 4𝑥 + 𝑐
1
(E) 8𝑥 − 2 sin 4𝑥 + 𝑐

2. SBMPTN 2018
1
Nilai dari ∫0 15𝑥√1 − 𝑥 𝑑𝑥 adalah ...
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5

3. UTBK 2019
3 3
Fungsi 𝑓(𝑥) memenuhi 𝑓(𝑥) = 𝑓(−𝑥). Jika nilai ∫−3 𝑓(𝑥) 𝑑𝑥 = 6, ∫2 𝑓(𝑥) 𝑑𝑥 = 1 maka nilai
2
∫0 𝑓(𝑥) 𝑑𝑥 = ⋯
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5

4. UM UGM 2009
2
1
Jika ∫ 𝑑𝑥 = 𝑎, maka
√𝑥 + 1
1
2
4 √𝑥 + 𝑘
∫ 𝑑𝑥 = 4 − 3𝑎, untuk 𝑘 = ⋯
√𝑥 + 1
1

218
MODUL SBMPTN

219

(A) -3
(B) -2
(C) -1
(D) 1
(E) 2

5. UM UGM 2016
1
3
∫( √2𝑥 − 1 + sin 𝜋𝑥) 𝑑𝑥 = ⋯
1
2
3𝜋−8
(A)
8𝜋
3𝜋−4
(B) 4𝜋
3𝜋+4
(C)
4𝜋
3𝜋+8
(D) 8𝜋
3
(E) +𝜋
4

6. UM UGM 2017
1
Jika daerah yang dibatasi oleh kurva 𝑦 = 𝑥 2 dan garis 𝑦 = (2𝑚 − 2)𝑥 mempunyai luas 1 , maka
3
𝑚=⋯
1 1
(A) 2 2 atau − 2
(B) 2 atau 0
1 1
(C) 3 atau −1
2 2
(D) 4 atau -2
1 1
(E) 4 atau −2
2 2

7. UM UNDIP 2018
Luas daerah yang dibatasi oleh sumbu Y, kurva 𝑦 = −𝑥 2 + 2𝑥 dan garis singgung kurva di titik (2,0)
sama dengan ...
1
(A) 1 2
2
(B) 1 3
1
(C) 2 3
1
(D) 2 2
2
(E) 2 3

8. SNMPTN 2011
Luas daerah di bawah 𝑦 = −𝑥 2 + 8𝑥, di atas 𝑦 = 6𝑥 − 24, dan terletak di kuadran I adalah ...
4 6
(A) ∫0 (−𝑥 2 + 8𝑥) 𝑑𝑥 + ∫4 (𝑥 2 − 2𝑥 − 24) 𝑑𝑥
4 6
(B) ∫0 (−𝑥 2 + 8𝑥) 𝑑𝑥 + ∫4 (−𝑥 2 + 2𝑥 + 24) 𝑑𝑥
6 8
(C) ∫0 (−𝑥 2 + 8𝑥) 𝑑𝑥 + ∫6 (𝑥 2 + 2𝑥 + 24) 𝑑𝑥
6 8
(D) ∫4 (6𝑥 − 24) 𝑑𝑥 + ∫6 (−𝑥 2 + 8𝑥) 𝑑𝑥
4 6
(E) ∫0 (6𝑥 − 24) 𝑑𝑥 + ∫4 (−𝑥 2 + 8𝑥) 𝑑𝑥

9. SBMPTN 2016

219
MODUL SBMPTN

220

Luas daerah di antara kurva 𝑦 = −3𝑎 + 4 dan kurva 𝑦 = 𝑥 2 − 3𝑎 selalu bernilai konstan, yaitu 𝑘.
Nilai 𝑘 adalah ...
34
(A)
3
32
(B) 3
28
(C)
3
16
(D) 3
8
(E) 3

10. UM UGM 2004


Jika D daerah dikuadran I yang dibatasi oleh parabola 𝑦 2 = 2𝑥 dan garis 𝑥 − 𝑦 = 4, maka luas D
adalah ...
(A) 40√2
(B) 40
64
(C) 3 √2
64
(D) 3
1
(E) 13
3
11. UM UGM 2014
Jika 𝑓(𝑥) = (sin 𝑥 + cos 𝑥)(cos 2𝑥 + sin 2𝑥) dan 𝑓 ′ (𝑥) = 2 cos 3𝑥 + 𝑔(𝑥)
maka 𝑔(𝑥) = ⋯
(A) cos 3𝑥 − sin 𝑥
(B) 2 cos 3𝑥 − sin 𝑥
(C) cos 3𝑥 + 2 sin 𝑥
(D) 3 cos 3𝑥 + 2 sin 𝑥
(E) cos 𝑥 − sin 𝑥

12. SBMPTN 2015


𝑥
Fungsi 𝑓(𝑥) = √sin2 𝑥 + + 𝜋, −𝜋 < 𝑥 < 2𝜋 turun pada interval ...
2
7𝜋 11𝜋
(A) 12
<𝑥< 12
5𝜋 11𝜋
(B) <𝑥<
12 12
7𝜋 13𝜋
(C) 12
<𝑥< 12
3𝜋 11𝜋
(D) 12
<𝑥< 12
5𝜋 13𝜋
(E) 12
<𝑥< 12

13. UM UGM 2017


2𝑥 + 1
Jika 𝑓 ( ) = 𝑥 2 + 2𝑥 − 3, maka
𝑥−3
Nilai dari 𝑓′(0) adalah ...
1
(A) −2 4
(B) -2
3
(C) −1
4
1
(D) −1 4
(E) -1

14. SBMPTN 2017

220
MODUL SBMPTN

221

Jika 𝑓(𝑥) = cot 𝑥 dan 𝑔(𝑥) = sec 𝑥, maka


𝑑(𝑔 ∘ 𝑓)
=⋯
𝑑𝑥
− sin(cot 𝑥)
(A) cos2 (cot 𝑥).sin2𝑥
sin(cot 𝑥)
(B) cos2 (sec 𝑥).sin2 𝑥
sin(cot 𝑥)
(C)
cos2 (cot 𝑥).cos2 𝑥
sin(sec 𝑥)
(D)
cos2 (sec 𝑥).cos2 𝑥
cos(sec 𝑥)
(E) cos2 (sec 𝑥).cos2 𝑥
15. UTBK 2019

Jika ℎ(𝑥) = (𝑓 ∘ 𝑔)(𝑥), maka ℎ′(1) adalah


(B) 2
(C) −√3
(D) 1
(E) -2
(F) −2√2

221
MODUL SBMPTN

222

CHAPTER KIMIA

222
MODUL SBMPTN

223

KOMPARASI TIPE SOAL KIMIA


SBMPTN DAN UTBK
TAHUN 2013 – 2019

BAB SUB BAB 2013 2014 2015 2016 2017 2018 2019 2020
Konfigurasi Elektron
Struktur Atom
Tabel Periodik Unsur
dan Tabel
Bilangan Kuantum
Periodik Unsur
Sifat – Sifat Keperiodikan Unsur
Jenis Ikatan
Ikatan Kimia
Bentuk Molekul
Hukum Dasar Kimia
Stokiometri
Perhitungan Kimia
Elektrolit dan Nonelektrolit
Teori Asam Basa
Titrasi Larutan
Larutan Penyangga
Larutan Hidrolisis
Kelarutan dan Hasil Kali
Kelarutan
Sifat Koligatif Larutan
Koloid
H berdasarkan Hukum Hess
H berdasarkan Entalpi
Termokimia Pembentukan
H berdasarkan Energi Ikatan
Kalor Reaksi/ Kalorimeter
Orde dan Tetapan Laju Reaksi
Laju Reaksi
Faktor – Faktor Laju Reaksi
Reaksi dan Tetatapan
Kesetimbangan
Kesetimbangan
Faktor – Faktor Pergeseran
Kesetimbangan Kimia
Bilangan Oksidasi
Penyetaraan Reaksi Redoks
Redoks dan
Sel Volta
Elektrokimia
Elektrolisis
Korosi
Hidrokarbon
Turunan Hidrokarbon dan
Kimia Organik
Benzena
Reaksi Senyawa Organik

223
MODUL SBMPTN

224

Makromolekul (Karbohidrat,
Makromolekul
Protein, Lemak)

ATOM DAN SISTEM


PERIODIK UNSUR
Informasi berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 1-2.
Atom Nomor Massa Jumlah Neutron
A 23 12
B 24 12
C 27 14
D 28 14
E 31 16
1. Unsur yang segolongan dengan ₃₈X adalah...
(A) E
(B) B
(C) D
(D) A
(E) C
2. Atom yang membutuhkan energi paling besar untuk melepaskan elektron terluarnya dalam wujud gas
adalah...
(A) E
(B) B
(C) D
(D) A
(E) C
Informasi pada tabel di bawah ini gunakan untuk menjawab nomor 3 sampai 5.
Perhatikan tabel di bawah ini yang memuat nomor atom dan nomor massa dari beberapa unsur. Kelompok
unsur pada tabel mudah melepas elektron membentuk kation.
Nomor Atom Simbol Nomor Massa
4 V 9
12 W 24
20 X 40
38 Y 88
56 Z 137
3. Unsur yang dapat membentuk ikatan ionik paling kuat adalah...
(A) V
(B) W
(C) X
(D) Y
(E) Z
4. Unsur yang memiliki jari-jari atom paling kecil adalah...
(A) V
(B) W
(C) X
(D) Y
(E) Z
5. Unsur yang paling kuat mengoksidasi X adalah...
(A) V
(B) W
(C) Y
(D) Z

224
MODUL SBMPTN

225

(E) Semua Ssalah


6. Timbal (Pb) merupakan suatu polutan berbahaya yang dulu sering ditambahkan ke dalam bensin untuk
menaikkan bilangan oktan. Jumlah neutron yang terdapat dalam 1 atom Pb adalah... (A = 207, Z = 82)
(A) 82
(B) 111
(C) 125
(D) 207
(E) 289
7. SIMAK UI
Rubidium memiliki 2 buah isotop, yaitu Rb-85 dan Rb-87. Jika Ar Rb = 85,5, kelimpahan isotop Rb-87
di alam adalah...
(A) 20%
(B) 25%
(C) 30%
(D) 70%
(E) 75%
8. Jika Be dengan nomor atom 4 dan nomot massa 7, menangkap sebuah elektron maka dihasilkan...
(A)
(B)
(C)
(D)
(E)
9. Ion A²⁺ dan 4018𝐴𝑟 merupakan isoelektronik. Konfigurasi elektron unsur A adalah...
(A) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶
(B) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s²
(C) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 4p²
(D) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 4p⁶
(E) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 4p⁶ 5s²
10. Konfigurasi ion besi (III) ₂₆Fe³⁺, mempunyai electron tidak berpasangan sebanyak...
(A) 2
(B) 3
(C) 4
(D) 5
(E) 6
11. Konfigurasi electron ion X⁺² yang memiliki bilangan massa 45 dan 24 neutron adalah...
(A) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹
(B) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s¹
(C) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 3d¹
(D) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d²
(E) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d³
12. Di antara unsur-unsur dengan konfigurasi elektron berikut yang paling sukar berikatan dengan unsur
lain adalah...
(A) Unsur K, 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁴
(B) Unsur L, 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶
(C) Unsur M, 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s¹ 3d⁵
(D) Unsur N, 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 4p³
(E) Unsur O, 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s²
13. Fosfor adalah zat mineral yang salah satunya digunakan untuk menunjang kesehatan tulang dan gigi.
Dalam sistem periodik unsur, fosfor yang dilambangkan dengan P memiliki nomor massa 31 dan
neutron 16. Konfigurasi elektron fosfor akan membentuk kestabilan seperti gas mulia dengan...
(A) Menarik 2 elektron dan membentuk P²⁻
(B) Menarik 3 elektron dan membentuk P³⁻
(C) Melepas 3 elektron dan membentuk P³⁺

225
MODUL SBMPTN

226

(D) Melepas 4 elektron dan membentuk P⁴⁺


(E) Melepas 5 elektron dan membentuk P⁵⁺
14. Konfigurasi unsur ₇N = 1s² 2s² 2p³ lebih stabil dibandingkan ₉F = 1s² 2s² 2p⁵. Hal ini disebabkan
karena...
(A) Jumlah elektron unsur N lebih sedikit dari unsur F
(B) Jumlah orbital N terisi penuh
(C) Jumlah orbital N terisi setengah penuh
(D) Jumlah orbital F tidak terisi penuh
(E) Jumlah orbital F terisi penuh
15. Seorang siswa sedang mengidentifikasi suatu unsur dan diperoleh data sebagai berikut :
 Unsur ini termasuk logam
 Bersifat feromagnetik
 Dapat bereaksi dengan golongan halogen
 Terletak pada periode 4 dalam sistem periodik
 Elektron terakhir berbeda dengan elektron terluar
Dari data di atas dapat disimpulkan unsur tersebut adalah...
(A) ₁₉K
(B) ₂₀Ca
(C) ₂₆Fe
(D) ₃₀Zn
(E) ₃₅Br
16. Terdapat 3 unsur, yaitu A, B, dan C yang akan dianalisis oleh siswa di sekolah. Ia menggunakan
berbagai macam metode untuk mengetahui keberadaan ketiga unsur tersebut dalam sistem periodik
unsur. Dari analisis di dapatkan data sebagai berikut.
 Unsur B dapat larut dalam larutan HCl maupun NaOH
 Oksida dari unsur A dalam air dapat memerahkan lakmus biru.
 Unsur C dapat bereaksi dengan air dan menghasilkan gas hidrogen
Urutan energi ionisasi ketiga unsur tersebut jika ketiganya berada dalam satu periode adalah...
(A) C > B > A
(B) A > B > C
(C) B > C > A
(D) C > A > B
(E) B > A > C
17. Nilai energi pengionan pertama sampai dengan kelima suatu unsur berturut-turut adalah 5139, 47286,
71640, 98910, dan 138390 kJ mol⁻¹. Berdasarkan data tersebut, dapat disimpulkan bahwa unsur
tersebut cenderung membentuk ion bermuatan...
(A) +1
(B) +2
(C) +3
(D) +4
(E) +5
18. Pernyataan yang benar untuk atom ₁₂Mg dan ₁₆S adalah...
(A) Mg dan S merupakan non logam
(B) Energi ionisasi Mg > S
(C) Kelektronegatifan Mg > S
(D) Jari-jari ion Mg²⁺ > S²⁻
(E) Jari-jari atom Mg > S
19. SBMPTN 2017
Nomor atom R adalah 31. Konfigurasi ion R³⁻ adalah...
(A) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 5s² 4d⁶
(B) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 4p⁵ 5s¹
(C) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d⁸ 4p⁶ 5s²
(D) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 4p⁶
(E) 1s² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 4p⁵

226
MODUL SBMPTN

227

20. SBMPTN 2018


Suatu unsur dapat membentuk senyawa ionik dengan rumus X₂O₃. Pada energi ionisasi ke-1 sampai
ke-6 (dalam kJ/mol) untuk unsur X adalah...
(A) 500 – 4560 – 6910 – 9540 – 13350 – 16610
(B) 577 – 1816 – 2744 – 11576 – 14829 – 18375
(C) 1090 – 2350 – 4620 – 6220 – 37830 – 47280
(D) 1400 – 2860 – 4580 – 7480 – 9400 – 53270
(E) 1680 – 3370 – 6050 – 8420 – 11020 – 15160
21. SIMAK UI 2018
Suatu ion dari unsur Z memiliki konfigurasi elektron 1s² 2s² 2p⁶. Ion tersebut adalah...
(A) Z²⁻
(B) Z⁻
(C) Z⁺
(D) Z²⁺
(E) Z³
22. UTUL UGM 2019
Pada fase gas, jumlah elektron yang tidak berpasangan pada atom X (Nomor atom 30) adalah...
(A) 0
(B) 1
(C) 2
(D) 3
(E) 4
Informasi pada tabel di bawah ini gunakan untuk menjawab nomor23 sampai 24.
Nomor
Unsur
Atom
V 3
W 11
X 19
Y 37
Z 55
Kelompok unsur pada tabel mudah melepas elektron membentuk kation bermuatan +1.
23. UTBK 2019
Konfigurasi terluar semua unsur tersebut adalah...
(A) ns¹
(B) ns²
(C) ns³
(D) ns²np¹
(E) ns²(n-1)d¹
24. UTBK 2019
Unsur dengan jari-jari terbesar adalah...
(A) V
(B) W
(C) X
(D) Y
(E) Z
Informasi pada tabel di bawah ini gunakan untuk menjawab nomor 25 sampai 27.
Nomor
Simbol Nomor Massa
Atom
4 M 9
8 L 16
9 Z 19
12 Q 24
20 X 40
25. UTBK 2019

227
MODUL SBMPTN

228

Pasangan atom yang dalam Tabel Periodik Unsur terletak dalam satu golongan adalah...
(A) M dan L
(B) L dan Z
(C) Z dan Q
(D) Z dan X
(E) Q dan X
26. UTBK 2019
Atom yang memiliki energi ionisasi pertama paling kecil adalah...
(A) L
(B) M
(C) Q
(D) X
(E) Z
27. UTBK 2019
Senyawa dengan L yang bersifat paling basa dalam air adalah...
(A) ML
(B) XL
(C) QL
(D) ZL
(E) ZL₂
Informasi pada tabel di bawah ini gunakan untuk menjawab nomor 28 sampai 30.
Nomor
Simbol Nomor Massa
Atom
3 X 7
11 Y 23
19 Z 39
36 P 84
37 Q 85
28. Unsur yang memiliki ionisasi pertama paling kecil adalah...
(A) X
(B) Y
(C) Z
(D) P
(E) Q
29. Konfigurasi elektron dalam keadaan dasar unsur P adalah...
(A) [Ar] 4s² 4p⁶
(B) [Ar] 3d⁶ 4s²
(C) [Ar] 3d¹⁰ 4s² 4p⁶
(D) [Ar] 4s² 4p⁶ 5s²
(E) [Kr] 5s² 5p⁶
30. Jari-jari atom paling besar dimiliki oleh unsur...
(A) X
(B) Y
(C) Z
(D) P
(E) Q
Informasi pada tabel di bawah ini gunakan untuk menjawab nomor 31 sampai 33.
Nomor
Simbol Nomor Massa
Atom
4 M 9
8 L 16
9 Z 19
12 Q 24
20 X 40

228
MODUL SBMPTN

229

31. Senyawa dari unsur berikut yang apabila dilarutkan di dalam air akan memiliki pH paling tinggi
adalah...
(A) M dan N
(B) N dan O
(C) O dan P
(D) O dan Q
(E) N dan Q
32. Unsur yang paling mudah membentuk ion dengan muatan +2 adalah...
(A) M
(B) N
(C) O
(D) P
(E) Q
33. Senyawa di bawah ini dapat terbentuk antara unsur-unsur dalam tabel, kecuali...
(A) MN₂
(B) MO₂
(C) PO₂
(D) QN₂
(E) QO₂
Informasi pada tabel di bawah ini gunakan untuk menjawab nomor 34 sampai 35.
Nomor
Simbol Nomor Massa
Atom
8 A 16
9 B 19
11 C 23
12 D 24
19 E 39
34. Unsur-unsur yang terletak pada golongan yang sama adala...
(A) A dan B
(B) A dan C
(C) A dan D
(D) B dan E
(E) C dan E
35. Unsur-unsur yanng tidak memiliki satu elektron tak berpasangan adalah...
(A) A dan B
(B) B dan C
(C) C dan D
(D) A dan D
(E) B dan E

IKATAN KIMIA

Perhatikan tabel di bawah ini


Atom Nomor Jumlah Neutron
Massa
A 23 12
B 24 12

229
MODUL SBMPTN

230

C 27 14
D 28 14
E 31 16
1. Dari beberapa unsur di atas yang dapat membentuk garam dengan ion halida dengan rasio mol 1:1
adalah....
(A) E
(B) B
(C) D
(D) A
(E) C
2. Data nomor massa dan nomor atom diberikan dalam tabel berikut :
Atom Nomor Nomor Atom
Massa
V 23 11
W 1 1
X 35,5 17
Y 40 20
Z 80 35
Pasangan atom dalam tabel periodik unsur yang dapat membentuk ikatan ion adalah...
(A) V dengan W
(B) W dengan X
(C) W dengan Z
(D) V dengan Y
(E) Tidak ada ikatan ion yang terbentuk
3. Nilai energi pengionan ke-1 sampai ke-5 untuk unsur A pada golongan utama secara berurutan adalah
320, 625, 3500, 6720, 9950 kJ/mol. Berdasarkan data tersebut, jika unsur A berikatan dengan unsur
klorida (Z = 17) akan membentuk senyawa..
(A) ACl
(B) ACl₂
(C) A₂Cl
(D) ACl₃
(E) A₂Cl₃
4. Jika nomor atom X = 5 dan Z = 9, maka pernyataan yang salah untuk senyawa XZ₃ adalah ....
(A) terdapat ikatan kovalen
(B) tidak terdapat pasangan elektron bebas
(C) bentuk molekulnya segitiga datar
(D) momen dipolnya nol
(E) mengalami hibridisasi sp³
5. Diketahui nomor atom 𝑁 = 7, 𝑂 = 8,𝐹 = 9, 𝑆𝑖 = 14, 𝐶𝑙 = 17, dan 𝑋𝑒 = 54. Molekul berikut yang bersifat
polar adalah...
1) NCl₃
2) XeCl₄
3) ClO₂F
4) SiCl₄
6. Senyawa kovalen X₂Y terbentuk dari atom dengan nomor atom X dan Y berturut-turut 17 dan 8.
Bentuk molekul yang sesuai untuk senyawa kovalen tersebut adalah…
(A) Linier
(B) Segitiga datar
(C) Bentuk V
(D) Piramida Segitiga
(E) Tetrahedral

230
MODUL SBMPTN

231

7. Senyawa kovalen A₄B terbentuk dari atom dengan nomor atom A dan B berturut-turut 17 dan 6.
Bentuk molekul yang sesuai untuk senyawa kovalen tersebut adalah...
(A) Oktahedral
(B) Segitiga Bipiramida
(C) Linier
(D) Segitiga Planar
(E) Tetrahedral
8. Orbital hibrida yang digunakan oleh atom P (nomor atom 15) untuk berikatan dalam molekul PCl₃
adalah...
(A) sp
(B) sp²
(C) sp³
(D) sp²d
(E) dsp²
9. Senyawa NH₃ adalah senyawa yang tersusun dari unsur N dan H dengan nomor atom berturut-turut
adalah 7 dan 1. Bentuk molekul yang sesuai dengan senyawa tersebut adalah ...
(A) Oktahedral
(B) Piramida segitiga
(C) Piramida segiempat
(D) Planar Segitiga
(E) Linier
10. Nomor atom S dan F masing-masing adalah 16 dan 9. Kedua unsur tersebut dapat membentuk
molekul SF₄. Bentuk molekul dan kepolaran senyawa SF₄ adalah ....
(A) tetrahedral dan nopolar
(B) bipiramida segitiga dan polar
(C) planar segiempat dan nonpolar
(D) jungkat-jungkit dan polar
(E) piramida segiempat dan nonpolar
11. Suatu senyawa terbentuk dari unsur X dan Y dengan X sebagai atom pusat. Jika di sekitar atom X
terdapat 5 domain elektron yang terdiri dari 3 domain elektron ikatan dan 2 domain elektron bebas,
bentuk geometri dari molekul tersebut adalah...
(A) Segitiga Planar
(B) Segitiga piramida
(C) Tetrahedral
(D) Bentuk T
(E) Jungkat-Jungkit
12. SBMPTN 2018
Atom S (Nomor atom 16) merupakan atom pusat dalam senyawa dengan O (nomor atom 8). Kedua
spesi berikut bersifat non polar dan tidak memiliki pasangan elektron bebas pada atom S adalah...
(A) SO dan SO₃²⁻
(B) SO₂ dan SO₃²⁻
(C) SO₃ dan SO₃²⁻
(D) SO₂ dan SO₄²⁻
(E) SO₃ dan SO₄²⁻
13. SBMPTN 2018
Unsur F (nomor atom = 9) dan M (nomor atom = 54) membentuk molekul MF₄. Bentuk molekul dan
sifat kepolaran molekul MF₄ adalah ....
(A) Tetrahedral dan nonpolar
(B) Planar segiempat dan nonpolar
(C) Piramida dan polar
(D) Jungkit – jungkit dan polar

231
MODUL SBMPTN

232

(E) Bipiramida segitiga dan polar


14. SBMPTN 2018
Molekul yang memiliki momen dipol (μ) lebih besar dari nol bersifat polar. Senyawa di bawah ini yang
bersifat polar adalah ....
(A) CO₂
(B) OCS
(C) CCl₄
(D) CH₄
(E) BF₃
15. SBMPTN 2018
Nomor atom O, F, dan Xe masing-masing adalah 8, 9, dan 54. Bentuk dan kepolaran molekul XeOF₄
adalah....
(A) Piramida segitiga dan nonpolar
(B) Piramida segiempat dan polar
(C) Tetrahedral dan nonpolar
(D) Piramida dan polar
(E) Planar segiempat dan nonpolar
16. Molekul SO₃ (nomor atom S dan O masing-masing adalah 16, dan 8 mempunyai bentuk dan kepolaran
molekul....
(A) Tetrahedral dan nonpolar
(B) Piramida segitiga dan polar
(C) Planar segitiga dan nonpolar
(D) Bentuk V dan polar
(E) Jungkat-jungkit dan polar
17. SBMPTN 2018
Nomor atom B, F, dan Cl berturut-turut adalah 5, 9, dan 17. Bentuk dan sifat kepolaran molekul BF₂Cl
adalah....
(A) Bipiramida segitiga dan polar
(B) Bentuk T dan polar
(C) Planar segitiga dan polar
(D) Jungkat-jungkit dan nonpolar
(E) Tetrahedral dan nonpolar
18. SBMPTN 2018
Suatu senyawa yang terbentuk antara satu atom P (nomor atom 15) dan tiga atom Br (nomor atom
35). Bentuk dan kepolaran molekul tersebut adalah ....
(A) Planar segitiga dan nonpolar
(B) Bentuk T dan polar
(C) Tetrahedral dan nonpolar
(D) Piramida segitiga dan polar
(E) Planar segitiga dan polar
19. SBMPTN 2018
Nomor atom S dan F masing-masing adalah 16 dan 9. Kedua unsur tersebut dapat membentuk
molekul SF₄. Bentuk molekul dan kepolaran senyawa SF₄ adalah ....
(A) Tetrahedral dan nonpolar
(B) Biramida segitiga dan polar
(C) Planar segiempat dan nonpolar
(D) Jungkit-jungkit dan polar
(E) Piramida segiempat dan nonpolar
20. Sebuah senyawa memiliki hibridisasi sp₃d dengan 3 domain elektron ikatan dan 2 elektron bebas.
Bentuk molekul yang dihasilkan senyawa tersebut adalah...
(A) Segitiga planar

232
MODUL SBMPTN

233

(B) Bentuk T
(C) Piramida segitiga
(D) Bentuk V
(E) Bentuk seesaw
21. UTBK 2019-A
Atom pusat Br dalam molekul BrF₅ dikelilingi oleh 6 domain pasangan elektro, yaitu 5 domain
merupakan pasangan elektron ikatan dan 1 domain merupakan pasangan elektron bebas yang tidak
berikatan. Geometri molekul tersebut adalah...
(A) Piramida segiempat
(B) Planar segiempat
(C) Trigonal bipiramida
(D) Piramida segilima
(E) Piramida segitiga
22. UTBK 2019-B
Molekul PCl₃ memiliki 4 domain pasangan elektron disekitar atom pusat P dengan 1 domain elektron
ikatan. Bentuk geometri molekul tersebut adalah...
(A) Planar segitiga
(B) Bentuk T
(C) Piramida segiempat
(D) Piramida segitiga
(E) Bentuk V
23. Nomor atom Flour dan Belerang berturut-turut adalah 9 dan 16. Pernyataan yang benar tentang
senyawa belerang tetraflourida adalah…
1) Bersifat polar
2) Mempunyai sudut ikatan F – S – F sebesar 109˚.
3) Memiliki sepasang atom bebas pada atom S
4) Berbentuk tetrahedral
(A) 1, 2, 3 benar
(B) 1 dan 2 benar
(C) 1 dan 3 benar
(D) 2 dan 3 benar
(E) 1, 2, 3, dan 4 benar
24. Dalam larutan, interaksi yang dominan antara molekul I₂ dengan molekul etanol adalah…
(A) Ikatan hidrogen
(B) Dipol terinduksi - dipol permanen
(C) Ion – dipol permanen
(D) Dipol permanen – dipol permanen
(E) Gaya dispersi london
25. HI adalah senyawa hidrogen halogenida yang memiliki titik didih tertinggi ibandingkan HF, HBr, HCl.
SEBAB
Molekul-molekul HI memiliki gaya van der Waals paling besar dibandingkan senyawa hidrogen
halogenida yang lain. Hubungan antara pernyataan dan alasan di atas adalah ....
26. SBMPTN 2017
Orbital hibrida yang digunakan oleh atom P (nomor atom 15 untuk berikatan dalam molekul PF₃
adalah...
(A) sp
(B) sp²
(C) sp³
(D) sp²d
(E) dsp²
27. SBMPTN 2018

233
MODUL SBMPTN

234

Energi ionisasi (kJ/mol) ke-1 sampai ke-5 untuk unsur X berturut-turut adalah 786, 1.580, 3.230,
4.360, dan 16.010. Senyawa yang dapat terbentuk dan stabil adalah ....
(A) XCl₃
(B) X₂O₃
(C) XCl₂
(D) XO₃
(E) XCl₄
28. SBMPTN 2018
Diketahui konfigurasi elektron 3 atom atau ion unsur berikut!
A²⁺: 1s² 2s² 2p⁶
B : ls² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶ 4s² 3d¹⁰ 4p⁶ 5s¹
C⁻ : ls² 2s² 2p⁶ 3s² 3p⁶
Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut:
1) Unsur A lebih elektropositif dibanding unsur B
2) Unsur A dan C dapat berikatan dan membentuk senyawa AC₂
3) Unsur B jika dimasukkan ke dalam air terjadi letupan karena menghasilkan gas hidrogen
4) Energi ionisasi atom unsur B lebih besar dari atom unsur C
Pernyataan yang benar adalah ....
(A) (1) dan (2)
(B) (1) dan (3)
(C) (2) dan (3)
(D) (2) dan (4)
(E) (3) dan (4)
29. SBMPTN 2018
1) AlBr₃
2) CH₃Cl
3) CO₂
4) NCl₃
Senyawa di atas yang bersifat polar adalah...
(A) 1, 2, 3, dan 4
(B) 1, 2, dan 3
(C) 1 dan 3
(D) 2 dan 4
(E) 4 saja
30. UTUL UGM 2019
Jumlah pasangan elektron ikatan dan pasangan elektron bebas yang dimiliki Xe pada senyawa XeF₄
masing-masing adalah...
(A) 4 dan 0
(B) 4 dan 1
(C) 4 dan 2
(D) 4 dan 3
(E) 4 dan 4
31. Perhatikan informasi yang disediakan pada tabel di bawah ini !
Nomor Atom Simbol Nomor Massa
8 A 16
9 B 19
11 C 23
12 D 24
19 E 39
Unsur yang jika berpasangan dengan klorin akan menghasilkan senyawa paling ionik adalah...
(A) A

234
MODUL SBMPTN

235

(B) B
(C) C
(D) D
(E) E
32. Senyawa di bawah ini yang tidak memenuhi kaidah Oktet adalah...
(A) CO₂
(B) N₂
(C) SF₆
(D) PCl₃
(E) Cl₂
33. UTBK 2019
Diketahui data :
Unsur Nomor Atom
V 3
W 11
X 19
Y 37
Z 55
Kelompok unsur pada tabel mudah melepas elektron membentuk kation bermuatan +1.
Unsur yang membentuk ikatan ion adalah...
(A) V
(B) W
(C) X
(D) Y
(E) Z
34. Di antara senyawa – senyawa berikut tidak dapat membentuk ikatan hidrogen adalah...
(A) HF
(B) NH₃
(C) H₂O
(D) CH₃OH
(E) H₂S
35. Titik didih H₂O lebih tinggi daripada titik didih H₂S (Nomor atom O = 8, S =16)
SEBAB
Molekul H₂O dapat membentuk ikatan hidrogen antar molekulnya

STOIKIOMETRI
Informasi di bawah ini digunakan untuk menjawab soal nomor 1 dan 2.
Sebanyak 10 mL larutan HOCl diencerkan hingga volumenya 50 mL dan 20 mL larutan tersebut tepat habis
bereaksi dengan 40 mL larutan NaI 0,2 M sesuai persamaan reaksi (belum setara)
HOCl + NaI + HCl → NaCl + I₂ + H₂O
1. Konsentrasi HOCl sebelum diencerkan adalah...
(A) 0,1 M
(B) 0,2 M
(C) 0,2 M
(D) 1,0 M
(E) 2,0 M
2. Banyaknya iondin (Ar 127) yang dihasilkan adalah...

235
MODUL SBMPTN

236

(A) 0,127 gram


(B) 1,016 gram
(C) 1,270 gram
(D) 0,635 gram
(E) 2,540 gram
3. Suatu senyawa organik (Mr 60) mengandung 40% Karbon; 6,7% Hidrogen; dan 53,3% Oksigen. Jumlah
atom karbon yang terdapat dalam 0,2 mol senyawa tersebut adalah... (Ar C = 12, H = 1, dan O = 16; L =
6,02 x 10²³)
(A) 6,020 x 10²² atom
(B) 1,204 x 10²³ atom
(C) 2,408 x 10²³ atom
(D) 1,204 x 10²⁴ atom
(E) 2,408 x 10²⁴ atom
4. Senyawa glukosa dengan rumus molekul C₆H₁₂O₆ merupakan salah satu monosakarida yang berfungsi
sebagai sumber energi utama dalam tubuh. Jika terdapat 90 gram glukosa, jumlah total atom penyusun
senyawa tersebut adalah... (Ar C = 12, H = 1, O = 16)
(A) 3,01 x 10²³ atom
(B) 7,224 x 10²³ atom
(C) 1,204 x 10²⁴ atom
(D) 3,01 x 10²⁴ atom
(E) 7,224 x 10²⁴ atom
5. Amonium nitrat adalah suatu senyawa kimia yang memiliki rumus kimia NH₄NO₃. Senyawa ini utamanya
digunakan dalam pertanian sebagai pupuk kaya nitrogen. Produksi industri amonium nitrat sederhana
menggunakan reaksi berikut :
HNO₃ (aq) + NH₃ (g) → NH₄NO₃ (s)
Reaksi antara 6,3 gram asam nitrat dan 2,24 L gas amoniak pada STP menghasilkan massa padatan
NH₄NO₃ sebesar... (Ar N = 14, H = 1, O =16)
(A) 0,4 gram
(B) 0,8 gram
(C) 4 gram
(D) 8 gram
(E) 16 gram
6. Bila gas-gas diukur pada suhu dan tekanan yang sama, diantara pernyataan berikut yang benar adalah...
i. Volume 1 gram gas CH₄ (Mr 16) lebih besar daripada volume 1 gram gas H₂ (Mr 2)
ii. Massa 1 liter gas CH₄ (Mr 16) setengah dari massa 1 liter gas O₂ (Mr 32)
iii. Dalam volume yang sama, jumlah molekul CH₄ lebih sedikit daripada molekul O₂
iv. Dalam volume yang sama, jumlah molekul CH₄ sama dengan molekul O₂
(A) i, ii, iii benar
(B) i dan iii benar
(C) ii dan iv benar
(D) Hanya iv yang benar
(E) Semua benar
7. Batu Kapur, CaCO₃ dengan massa 50 gram habis bereaksi dengan larutan HCl menurut persamaan
reaksi berikut:
CaCO₃ (s) + HCl (aq) → CaCl₂ (aq) + H₂O (l) + CO₂ (g) Belum Setara
Jika diukur pada keadaan 1 liter gas Nitrogen bermassa 28 gram, volume gas CO₂ yang dihasilkan
adalah... (Ar Ca = 40, C = 12, O = 16, N = 14)
(A) 15 Liter
(B) 8,0 Liter
(C) 5 Liter
(D) 2,0 Liter

236
MODUL SBMPTN

237

(E) 0,5 Liter


8. Seorang siswa membutuhkan 10 Liter gas hidrogen dalam kondisi RTP (Room Temperature Pressure).
Namun, di laboratprium ia hanya memiliki pita Mg dan asam klorida 0,1M. Jika satu meter pita Mg
memiliki massa 20 gram, panjang pita magnesium yang harus direaksikan oleh siswa tersebut agar
diperoleh 10 Liter gas hidrogen adalah... (Ar Mg = 24, H = 1, R = 0,082 L.atm/mol.K)
(A) 105,1 cm
(B) 96,4 cm
(C) 49,2 cm
(D) 36,7 cm
(E) 24,5 cm
9. Seorang peneliti ingin memurnikan sebuah larutan yang tercemar oleh ion perak dengan cara
mengendapkan menjadi garam AgCl yang sukar larut dengan mereaksikan 100 cm³ larutan tersebut
dengan 1,17 gram NaCl hingga NaCl habis bereaksi. Endapan yang diperoleh kemudian disaring dan
dicuci dengan air suling. Endapan tersebut ditimbang untuk mengetahui massanya dan massa endapan
yang didapatkan sebesar 2,6 gram. Persentase hasil reaksi tersebut sebesar... (Ar Ag = 108, Cl = 35,5,
Na = 23)
(A) 95,63 %
(B) 94,27 %
(C) 93,54 %
(D) 90, 59 %
(E) 89,22 %
10. Pada pembakaran sempurna 160 mL campuran gas metana (CH₄) dan propana (C₃H₈) memerlukan 500
mL gas oksigen. Persentase volume gas propana dalam campuran tersebut adalah...
(A) 75%
(B) 62,5%
(C) 56,5%
(D) 43,7%
(E) 37,5%
11. Sebuah tabung bervolume tetap berisi 8 gram gas H₂ bertekanan 12 atm. Dalam tabung tersebut diberi
perlakuan dengan ditambahkan gas Ne. Tekanan pada tabung kemudian berubah menjadi 30 atm,
namun tidak disertai dengan perubahan temperature. Massa gas Ne di dalam tabung tersebut adalah...
(Ar H = 1 dan Ne = 20)
(A) 80 gram
(B) 100 gram
(C) 120 gram
(D) 140 gram
(E) 160 gram
12. Perhatikan persamaan reaksi di bawah ini !
CaCO₃ (s) + HCl (aq) → CaCl₂ (aq) + H₂O (l) + CO₂ (g) Belum setara
Diketahui kalsium karbonat bersifat sebagai bahan aktif dalam suplemen antasid. Satu tablet antasid
yang memiliki massa 1,9 gram direakskan dengan larutan HCl berlebih menghasilkan 0,22 gram CO₂.
Persentase kalsium dalam tablet tersebut adalah... (Ar Ca = 40, O = 16, C = 12)
(A) 10,5 %
(B) 19,1 %
(C) 26,3 %
(D) 35,5 %
(E) 40,2 %
13. Massa kalsium oksalat yang mengandung 9,03 x 10²³ atom oksigen adalah... (Ar Ca = 40, O = 16, C =
12)
(A) 24 gram
(B) 32 gram

237
MODUL SBMPTN

238

(C) 48 gram
(D) 64 gram
(E) 88 gram
14. Reaksi gas metana dengan gas klorin berlangsung secara sempurna menurut persamaan reaksi :
CH₄ (g) + Cl₂ → CHCl₃ (g) + H₂ (g) belum setara
Volume gas hidrogen yang dihasilkan dari reaksi tersebut adalah 150 mL. Jika diukur pada suhu dan
tekanan yang sama, volume total gas – gas hasil reaksi adalah...
(A) 100 mL
(B) 150 mL
(C) 225 mL
(D) 250 mL
(E) 375 mL
15. Perhatikan persamaan reaksi di bawah ini !
KClO₃ (s) → KCl (s) + O₂ (g) belum setara
Pada reaksi penguraian kalium klorat telah terbentuk 1,393 liter gas oksigen. Jika gas ini diukur pada
keadaan dimana 580 mL gas nitrogen massanya 0,7 gram, banyaknya kalium klorat yang telah terurai
adalah... (Ar K = 39, Cl = 35,5, O = 16, N = 14)
(A) 2,4 gram
(B) 3,6 gram
(C) 4,9 gram
(D) 7,1 gram
(E) 11,0 gram
16. Diketahui terdapat reaksi pengendapan sebagai berikut :
Mg(NO₃)₂ (aq) + NaOH (aq) → Mg(OH)₂ (s) + NaNO₃ (aq) Belum Setara
Sebanyak 50 ml Mg(NO₃)₂ 0,1 M ditambahkan dengan 50 mL NaOH untuk mendapatkan endapan
Mg(OH)₂ sebanyak 232 mg. Konsentrasi NaOH yang dibutuhkan adalah... (Ar Mg = 24, O = 16, H = 1)
(A) 0,01 M
(B) 0,06 M
(C) 0,12 M
(D) 0,16 M
(E) 0,64 M
17. Perhatikan persamaan reaksi pembakaran di bawah ini !
C₆H₆ (g) + O₂ (g) → CO₂ (g) + H₂O (g) Belum Setara
Jika 1 liter gas etana direaksikan dengan 2,8 liter gas oksigen pada keadaan standar, massa karbon
dioksida yang terbentuk adalah...
(A) 1,6 gram
(B) 3,1 gram
(C) 3,4 gram
(D) 4,7 gram
(E) 5,1 gram
18. Jika 100 mL LiOH 0,1 M direaksikan dengan 100 mL HCl 0,2 M. Konsentrasi HCl setelah reaksi adalah...
(A) 0 M
(B) 0,01 M
(C) 0,02 M
(D) 0,05 M
(E) 0,50 M
19. Senyawa Hidrat CaCl₂.nH₂O dipanaskan hingga semua air kristalnya menguap menurut persamaan
reaksi :
CaCl₂.nH₂O (aq) → CaCl₂ (s) + nH₂O (l)
Jika setelah dipanaskan senyawanya berkurang 24,49%, rumus kimia senyawa hidrat tersebut adalah...
(A) CaCl₂.2H₂O

238
MODUL SBMPTN

239

(B) CaCl₂.4H₂O
(C) CaCl₂.6H₂O
(D) CaCl₂.8H₂O
(E) CaCl₂.10H₂O
20. Reaksi besi (III) oksida dengan gas karbon monoksida menghasilkan logam besi dan gas karbon dioksida
menurut persamaan reaksi :
Fe₂O₃ (s) + CO (g) → Fe (s) + CO₂ (g) Belum setara
Jika reaksi tersebut menghasilkan 11,2 kg besi, massa besi(III) oksida yang dibutuhkan adalah... (Ar Fe
= 56, O = 16)
(A) 4 kg
(B) 8 kg
(C) 16 kg
(D) 32 kg
(E) 64 kg
21. Perhatikan persamaan reaksi berikut ini !
A₂S₃ (s) + HCl (aq) → ACl₃ (s) + H₂S (g) Belum Setara
Jika reaksi 2,08 gram A₂S₃ dengan 400 mL larutan HCl 0,2 M menghasilkan 1,02 gram gas H₂S, massa
atom relatif A adalah...
(A) 27
(B) 56
(C) 72
(D) 88
(E) 112
22. Perhatikan persamaan reaksi berikut ini !
XO₂ (g) + CO (g) → XO (g) + CO₂ (g)
Jika 5,6 gram CO bereaksi sempurna menghasilkan 6 gram XO (Ar X = 16 dan C = 12), Ar X adalah...
(A) 14
(B) 27
(C) 56
(D) 74
(E) 148
23. Sebanyak 2 gram tablet obat maag mengandung senyawa magnesium hidroksida. Obat maag tersebut
dilarutkan dalam 100 mL air. Ke dalam larutannya ditetesi oleh 20 mL asam klorida 0,1 M hingga
mencapai titik ekivalen. Titik ekivalen tercapai saat kelarutan magnesium hidroksida dalam air sudah
mencapai maksimum. (Ar Mg=24, O=16, H=1)
Kadar magnesium hidroksida dalam obat maag adalah....
(A) 2,5 %
(B) 2,9 %
(C) 3,9 %
(D) 3,5 %
(E) 3,9 %
24. 10 gram cuplikan yang mengandung pirolusit, MnO₂ (Mr=87) bereaksi dengan asam klorida sesuai
persamaan reaksi berikut:
MnO₂ (s) ↓ + 4HCl(aq) → MnCl₂ (aq) + Cl₂ (g) ↑ + 2H₂O (l)
Jika gas yang dihasilkan sebanyak 2 L yang diukur pada saat 0,5 L gas nitrogen (Ar=28) bermassa 0,7
gram, persentase pirolusit dalam cuplikan adalah….
(A) 43,5 %
(B) 52 %
(C) 87 %
(D) 65 %
(E) 75 %

239
MODUL SBMPTN

240

25. Sejumlah 2,24 liter gas 𝐶𝑂₂ pada STP dialirkan ke dalam larutan jenuh kalsium hidroksida sehingga
terjadi reaksi sempurna yang menghasilkan endapan 𝐶𝑎𝐶𝑂₃. Berat endapan 𝐶𝑎𝐶𝑂₃ yang terbentuk
adalah (𝐴𝑟 𝐶𝑎 = 40,𝐶 = 12,𝑂 = 16 dan 𝐻 = 1)
(A) 100 gram
(B) 40 gram
(C) 20 gram
(D) 10 gram
(E) 5 gram
26. Dalam 15,9 gram senyawa tembaga (I) sulfida (Ar Cu = 63,5, dan S = 32) terdapat Cu sebanyak…
(A) 6,35 gram
(B) 12,70 gram
(C) 15,90 gram
(D) 25,40 gram
(E) 31,80 gram
27. Reaksi antara gas metana dan gas klor berlangsung sempurna menurut reaksi berikut :
2CH₄ (g) + 3Cl₂ (g) → 2CHCl₃ (g) + 3H₂ (g)
Jika volume gas H₂ yang dihasilkan dari reaksi tersebut adalah 300 ml, volume total gas – gas yang hasil
reaksi adalah...
(A) 300 mL
(B) 400 mL
(C) 500 mL
(D) 600 mL
(E) 700 mL
28. Sebuah tabung bervolume tetap berisi 28 gram gas N₂ (Ar N = 14) memiliki tekanan 15 tam pada
temperatur tertentu. Ke dalam tabung tersebut ditambahkan gas Argon (Ar = 40) sehingga tekanan
menjadi 60 atm tanpa mengubah temperatur. Massa gas total di dalam tabung tersebut adalah...
(A) 120 gram
(B) 240 gram
(C) 148 gram
(D) 268 gram
(E) 328 gram

29. Pada permukaan kertas, sebanyak 6,17 g uap dietil seng (Mr = 123,4) habis bereaksi dengan campuran
uap air dan oksigen. Jika reaksi ini menghasilkan 1,76 g CO₂ maka massa gas etana yang terbentuk
adalah…
(A) 3,0 gram
(B) 2,4 gram
(C) 1,5 gram
(D) 0,6 gram
(E) 0,2 gram
30. Sulfur dioksida dapat dioksidasi menjadi sulfur trioksida menurut reaksi :
SO₂ (g) + ½ O₂ (g) → SO₃ (g)
Setiap mol S dan O, masing-masing memiliki massa 32 g dan 16 g. Bila N adalah bilangan Avogadro
maka massa SO₃ (dalam gram) yang dihasilkan untuk setiap molekul SO₂ yang bereaksi adalah…
(A) 80 N
(B) 80
(C) 80/N
(D) 160
(E) 160/N

240
MODUL SBMPTN

241

31. Pada suhu dan tekanan tertentu 80 ml suatu hidrokarbon X bereaksi sempurna dengan 360 ml oksigen,
menghasilkan 240 ml karbondioksida dan 240 ml uap air. Senyawa hidrokarbon X yang mungkin
adalah…
(A) Etena
(B) Etana
(C) Propena
(D) Propana
(E) Butena
32. Persentase massa atom karbon (Ar = 12) dalam suatu senyawa organik adalah 80%. Jika tetapan
Avogadro = 6,0 × 10²³ , jumlah atom C yang terdapat dalam 9 g senyawa tersebut adalah ....
(A) 6,0 x 10²²
(B) 1,8 x 10²³
(C) 3,6 x 10²³
(D) 4,8 x 10²³
(E) 7,2 x 10²³
33. SBMPTN 2018
Logam nikel (Mr = 59) bereaksi dengan gas karbon monoksida (Mr = 28) pada suhu 130⁰C menurut
reaksi berikut.
Ni(s) + 4CO(g) → Ni(CO)₄(g)
Jika 252 g gas CO direaksikan dengan 118 g logam Ni, massa gas tetrakarbonilnikel (Mr = 171) yang
dihasilkan adalah .....
(A) 430 gram
(B) 427 gram
(C) 342 gram
(D) 280 gram
(E) 171 gram
34. Reaksi antara gas metana dan gas klor berlangsung sempurna menurut reaksi berikut:
2CH₄(g) + 3Cl₂(g) → 2CHCl₃(g) + 3H₂(g)
Jika volume gas H₂ yang dihasilkan dari reaksi tersebut adalah 300 mL, volume total gas-gas hasil reaksi
adalah ....
(A) 300 mL
(B) 400 mL
(C) 500 mL
(D) 600 mL
(E) 700 mL

35. Jika, 1,8 gram asam monoprotik tepat habis bereaksi dengan 100 mL larutan NaOH 0,2 M maka massa
molekul asam tersebut adalah…
(A) 30
(B) 60
(C) 90
(D) 120
(E) 180
36. Silicon karbida atau karborundum dapat diperoleh dengan mereaksikan SiO₂ (Ar Si = 28, O = 16) dengan
karbon (Ar C = 12) pada temperature tinggi, menurut reaksi :
2C (s) + SiO₂ (s) → SiC (s) + CO₂ (g)
Jika 4,5 gram karbon direaksikan dengan 3 g SiO₂ menghasilkan 1,5 gram karborundum maka
persentase hasil reaksi tersebut adalah…
(A) 20%
(B) 38%
(C) 60%

241
MODUL SBMPTN

242

(D) 75%
(E) 90%
37. Sebanyak 1,6 gram batuan yang mengandung tembaga, dilarutkan dalam HCl pekat berlebih. Semua
ion tembaga (Ar Cu = 63,5) dalam larutan ini diendapkan sebagai tembaga sulfida (Ar S = 32). Bila massa
endapan yang diperoleh adalah 0,48 gram maka kadar tembaga dalam batuan tersebut adalah…
(A) 60%
(B) 40%
(C) 30%
(D) 20%
(E) 10%
38. Suatu senyawa dengan Mr = 80, mengandung 40% massa unsur X (Ar = 32) dan sisanya unsur Y (Ar =
16). Rumus molekul senyawa tersebut adalah…
(A) XY
(B) XY₂
(C) XY₃
(D) X₂Y
(E) X₂Y₃
39. Perhatikan reaksi berikut:
3TiO₂(s) + 4BrF₃(l) → 3TiF₄(s) + 2Br₂(l) + 3O₂(g)
Bila 1,6 gram cuplikan yang mengandung TiO₂ (Ar: Ti = 48, O = 16) menghasilkan 0,16 g O₂ maka
persentase (%) massa TiO₂ dalam cuplikan tersebut adalah…
(A) 4 %
(B) 8 %
(C) 16 %
(D) 20 %
(E) 25 %
40. Logam vanadium dihasilkan dengan cara mereaksikan vanadium pentaoksida dengan kalsium pada
suhu tinggi. Reaksi yang terjadi (belum setara), yaitu:
Ca + V₂O₅ → CaO + V
Jika 91 g V₂O₅ (Mr = 182) bereaksi dengan 120 g Ca (Ar = 40) maka jumlah logam vanadium (Ar = 51)
yang dihasilkan adalah…
(A) 25,5 gram
(B) 51,0 gram
(C) 76,5 gram
(D) 102,0 gram
(E) 122,5 gram
41. Sebanyak 10 mL KOH 0,3 M direaksikan dengan 10 mL H₃PO₄ 0,15 M menurut reaksi (belum setara):
KOH (aq) + H₃PO₄ (aq) → K₃PO₄ (aq) + H₂O (l)
Konsentrasi H₃PO₄ setelah reaksi adalah...
(A) 0,025 M
(B) 0,075 M
(C) 0,100 M
(D) 0,125 M
(E) 0,250 M
42. SIMAK UI 2018
Senyawa hidrokarbon dibakar sempurna dengan oksigen berlebih menghasilkan 44 gram
karbondioksida dan 13,5 gram air. Rumus senyawa hidrokarbon tersebut adalah....
(A) CH₄
(B) C₄H₆
(C) C₂H₄
(D) C₂H₆

242
MODUL SBMPTN

243

(E) C₃H₆
43. SIMAK UI 2018
Sebanyak 200 mL larutan kalsium klorida direaksikan dengan kalium fosfat berlebih sehingga terbentuk
endapan kalsium fosfat. Jika setelah disaring dan dikeringkan endapan yang terbentuk memiliki berat
6,2 gram, konsentrasi awal larutan kalsium klorida adalah .... (Ca = 40; Cl = 35,5; K = 39; P = 31; O = 16)
(A) 0,03 M
(B) 0,10 M
(C) 0,20 M
(D) 0,30 M
(E) 0,40 M
44. Ke dalam sebuah bola basket bervolume 5 L pada 27⁰C dan 1,2 atm dimasukkan campuran gas yang
terdiri dari 80% He dan 20% Ar. Jika kedua gas dianggap bersifat ideal dan tidak bereaksi, jumlah
molekul He dalam bola basket tersebut adalah .... (R = 0,082 L. atm mol-1 K-1) dan bilangan avogadro
= 6,0×1023)
(A) 2,93 x 10²³
(B) 1,17 x 10²³
(C) 1,46 x 10²³
(D) 1,83 x 10²³
(E) 7,32 x 10²³
45. SBMPTN 2018
Persentase massa atom S (Ar 32) dalam suatu senyawa adalah 40%. Jika tetapan Avogadro 6,0 x 10²³,
Jumlah atom S yang terdapat dalam 1,6 gram senyawa tersebut adalah...
(A) 6,0 x 10²¹
(B) 1,2 x 10²²
(C) 1,8 x 10²²
(D) 6,0 x 10²²
(E) 1,2 x 10²³
46. SBMPTN 2018
Kalsium karbonat (Mr 100) dapat diperoleh dengan mereaksikan 160 gram CaCN₂ (Mr 80) dengan 180
gram H₂O (Mr 18) menurut reaksi berikut:
CaCN₂ (s) + 3H₂O (g) → CaCO₃ (s) + 2NH₃ (g)
Massa padatan kalsium karbonat yang dihasilkan adalah...
(A) 17 gram
(B) 68 gram
(C) 100 gram
(D) 150 gram
(E) 200 gram
47. Logam aluminium sebanyak 0,2 mol dilarutkan dalam 600 ml larutan asam sulfat 0,5 M. Menurut
persamaan reaksi: 2Al(s) + 3H₂SO₄(aq) → Al₂(SO₄)₃ (aq) + 3H₂(g) Volume gas H₂ (dalam liter) yang
terbentuk dalam keadaan standar adalah…
(A) 2,24 L
(B) 2,90 L
(C) 4,48 L
(D) 6,72 L
(E) 11,20 L
48. Respirasi aerob adalah peristiwa pemecahan glukosa dengan bantuan oksigen menghasilkan energi
dalam bentuk ATP. Persamaan reaksi untuk pemecahan satu molekul glukosa secara sederhana adalah
sebagai berikut. C₆H₁₂O₆(aq) + O₂ (g) → CO₂(g) + H₂O(g) (belum setara) Pada respirasi aerob terjadi
pembakaran 5,4 g glukosa (Ar C = 12, H = 1, O = 16) dan gas oksigen yang tersedia adalah 6,4 g. Gas
karbon dioksida yang dihasilkan pada peristiwa tersebut jika diukur pada keadaan STP adalah ...
(A) 4,480 L

243
MODUL SBMPTN

244

(B) 4,032 L
(C) 3,584 L
(D) 2,688 L
(E) 0,672 L
49. SBMPTN 2018
Pada P, V, dan T yang sama, sejumlah gas X memiliki massa 2 kali massa gas CH₄ (Ar N = 14, C = 12, O =
16, dan H = 1). Dari fakta tersebut dapat disimpulkan bahwa gas X adalah ....
(A) O₂
(B) C₂H₂
(C) C₂H₆
(D) CO
(E) N₂
50. SBMPTN 2018
Pada suhu tinggi, reaksi antara Al (Ar = 27) dan Fe₂O₃ (Mr = 160) berlangsung menurut reaksi berikut.
2Al(s) + Fe₂O₃(s) → Al₂O₃(s) + 2Fe(s)
Jika 54 g Al direaksikan dengan 320 g Fe₂O₃, massa Fe (Ar =56) yang akan diperoleh adalah ....
(A) 5,6 gram
(B) 11,2 gram
(C) 56 gram
(D) 112 gram
(E) 124 gram
51. SBMPTN 2018
Gas disilana (Mr = 62) bereaksi dengan gas O₂ (Mr = 32) pada suhu tertentu menurut reaksi berikut.
2Si₂H₆ (g) + 7O₂ (g) → 4SiO₂ (s) + 6H₂O (l)
Massa SiO₂ (Mr =60) yang dihasilkan dari reaksi antara 46,5 g Si₂H₆ dan 128 g O₂ adalah .....
(A) 8,6 gram
(B) 32 gram
(C) 60 gram
(D) 62 gram
(E) 90 gram
52. SBMPTN 2018
Persentase massa atom Cl (Ar = 35,5) dalam suatu senyawa organik adalah 35,5%. Jika tetapan
Avogadro = 6,0 × 1023 , jumlah atom Cl yang terdapat dalam 0,9 g senyawa tersebut adalah ....6,0 x
10²²
(A) 6,0 x 10²⁵
(B) 6,0 x 10²³
(C) 0,9 x 10²²
(D) 5,4 x 10²¹
(E) 3,0 x 10²¹
53. SBMPTN 2018
Reaksi pembakaran sempurna etanol berlangsung menurut reaksi berikut:
C₂H₅OH(g) + 3O₂(g) → 2CO₂(g) + 3H₂O(g)
Jika volume gas CO₂ pada reaksi tersebut adalah 200 mL, volume total gas-gas hasil reaksi adalah ....
(A) 200 ml
(B) 300 ml
(C) 400 ml
(D) 500 ml
(E) 600 ml
54. SBMPTN 2018
Cis-platin (Mr = 300), senyawa antikanker, disintesis dengan mereaksikan 1,7 g amonia (Mr = 17)
dengan 8,3 g K₂PtCl₄ (Mr = 415) menurut reaksi berikut.

244
MODUL SBMPTN

245

K₂PtCl₄(s) + 2NH₃(g) → Pt(NH₃)₂Cl₂(s) + 2KCl(s)


Jika reaksi berlangsung sempurna, massa pereaksi yang tersisa adalah...
(A) 0,51 gram
(B) 1,02 gram
(C) 2,04 gram
(D) 4,08 gram
(E) 8,16 gram
55. SBMPTN 2018
Krom (III) oksida (Mr = 152) dapat direduksi menjadi logam krom (Ar = 52) menurut reaksi berikut.
Cr₂O₃(s) + 3CO(g) → 2Cr(s) + 3CO₂(g)
Jika persen hasil reaksi di atas adalah 75%, massa logam krom yang diperoleh dari reaksi antara 15,2 g
Cr₂O₃ dan 5,6 g gas CO (Mr = 28) adalah .....
(A) 2,19 gram
(B) 2,93 gram
(C) 3,90 gram
(D) 5,20 gram
(E) 6,93 gram
56. SBMPTN 2018
Gas hidrogen dapat dihasilkan melalui reaksi antara logam besi dan uap air menurut reaksi berikut.
3Fe(s) + 4H₂O(g) → Fe₃O₄(s) + 4H₂(g)
Jika 168 kg Fe (Ar = 56) direaksikan dengan 36 kg uap air (Mr = 18), massa gas H₂ (Mr = 2) yang
dihasilkan adalah ...
(A) 4 kg
(B) 6 kg
(C) 8 kg
(D) 10 kg
(E) 16 kg
57. SBMPTN 2018
2B₂O₃ + 7C → B₄C + 6CO
Reaksi di atas terjadi pada 1600⁰C. Dalam suatu reaksi, digunakan 14,0 g B₂O₃ (Mr = 70) dan 9,6 g C
(Ar = 12). Jika reaksi memberikan persentase hasil sebesar 80%, massa B₄C (Mr = 56) yang diperoleh
adalah .....
(A) 11,20 gram
(B) 5,60 gram
(C) 4,48 gram
(D) 2,24 gram
(E) 1,12 gram
58. UTBK 2019-A
Sebanyak 50 mL larutan SO₂ dititrasi dengan larutan KBrO₄ 0,1 M.
KBrO₄ + 4SO₂ + 4H₂O → 4H₂SO₄ + KBr
Titik ekivalen tercapai saat KBrO₄ 50 mL. Konsentrasi SO₂ dalam larutan adalah...
(A) 0,1 M
(B) 0,2 M
(C) 0,3 M
(D) 0,4 M
(E) 0,5 M
59. UTBK 2019-A
Sebanyak 20 mL larutan KMnO₄ 0,2 M tepat bereaksi dengan 80 mL larutan H₂C₂O₄ berdasarkan
persamaan reaksi :
2MnO₄⁻ + 5C₂O₄ + 16H⁺ → 2Mn²⁺ + 10CO₂ + 8H₂O
Volume gas CO₂ yang dihasilkan diukur pada 0⁰C dan 760 mmHg adalah...

245
MODUL SBMPTN

246

(A) 0,112 L
(B) 0,224 L
(C) 0,336 L
(D) 0,448 L
(E) 0,560 L
60. UTBK 2019-B
Informasi ini digunakan untuk menjawab soal nomor 55 dan 56.
Percobaan membuat air raja dilakukan menurut persamaan reaksi berikut.
HNO₃ (aq) + 3HCl (aq) → Cl₂ (g) + NOCl (g) + 2H₂O (l)
Pada percobaan tersebut digunakan larutan pekat HCl 9,0 M dan 20 mL larutan HNO₃ 6M yang
diperoleh dari pengenceran HNO₃ yang lebih pekat.
Jika larutan HNO₃ yang digunakan pada reaksi tersebut diperoleh dari pengenceran larutan HNO₃
pekat 12 m, volume HNO₃ pekat yang diperlukan adalah...
(A) 3,0 mL
(B) 5,0 mL
(C) 7,0 mL
(D) 10,0 mL
(E) 12,0 mL
61. Jika gas Cl₂ yang dihasilkan adalah 0,12 mol dan semua reaktan habis bereaksi, volume larutan HCl yang
bereaksi adalah...
(A) 10 mL
(B) 20 mL
(C) 30 mL
(D) 40 mL
(E) 60 mL
62. SIMAK UI 2016
Kalsium hidroksida bila dipanaskan akan terurai menjadi kalsium oksida dan air. Jika pemanasan
tersebut diramalkan menguraikan 74% kalsium hidroksida, berat kalsium hidroksida yang harus
dipanaskan untuk menghasilkan kalsium oksida sebanyak 112,0 g adalah (Ar H = 1 ; O = 16 ; Ca = 40)
(A) 54,8 gram
(B) 148,0 gram
(C) 100,0 gram
(D) 200,0 gram
(E) 109,6 gram
63. Dua tabung dihubungkan seperti gambar di bawah ini !

Setelah kran dibuka, gas CO₂ dari tabung kanan mengalir ke tabung kiri dan bereaksi semua dengan
CaO. Setelah reaksi selesai, tekanan dalam kedua tabung menjadi 2,46 atm (R = 0,082 L.atm.mol⁻¹.K⁻¹)
dengan asumsi tidak terjadi perubahan suhu. Massa yang terbentuk adalah... (Ar C = 40, C = 12, O = 16)
(A) 40 gram
(B) 60 gram
(C) 80 gram
(D) 120 gram
(E) 200 gram
64. Dua tabung dihubungkan seperti gambar di bawah ini !

246
MODUL SBMPTN

247

Jumlah mol gas Argon dalam tabung adalah 1 mol. Jika keran penghubung kedua tabung dibuka, dan
semua gas dianggap sebagai gas ideal, tekanan total pada kedua tabung adalah... (R = 0,082
L.atm.mol⁻¹.K⁻¹)
(A) 12,3 atm
(B) 24,6 atm
(C) 36,9 atm
(D) 47,2 atm
(E) 59,5 atm
65. Kalium permanganat dapat mengoksidasi asam oksalat dalam suasana asam menjadi gas CO₂ sesuai
persamaan kimia (bellum setara) berikut ini :
MnO₄⁻ + C₂O₄²⁻ + H⁺ → Mn²⁺ + CO₂ + H₂O
Dalam suatu percobaan digunakan larutan H₂C₂O₄ 0,125 M dengan 50 mL larutan KMnO₄ yang
diperoleh dari hasil pengenceran 10 mL KMnO₄ 1 M. Volume gas yang dihasilkan pada reaksi diukur
pada 0⁰C dan 76 cmHg adalah...
(A) 1,12 L
(B) 2,24 L
(C) 3,36 L
(D) 4,48 L
(E) 5,60 L

TERMOKIMIA

1. Perhatikan beberapa reaksi berikut :


H₂O (l) → H₂ (g) + ½O₂ (g) ∆H = +68,3 kkal
H₂O (l) + ½O₂ → H₂O (g) ∆H = -57,8 kkal
H₂O (l) → H₂O (s) ∆H = -1,4 kkak
Perubahan entalpi dari es menjadi uap adalah….kkal
(A) -91,0
(B) -11,9
(C) +11,9
(D) +12,47
(E) +9,1
2. SBMPTN 2018
Data nilai energi ikatan rata-rata diketahui sebagai berikut
Ikatan Energi Ikatan (kJ/mol)
C=C 609
C–H 412
C–C 345
H – Cl 426
Jika entalpi reaksi : CH₂ = CH₂(g) + HCl (g) → CH₃CH₂Cl(g) adalah –48 kJ mol⁻¹ , energi ikatan rata-rata
C–Cl adalah ....
(A) 278 kJ/mol
(B) 326 kJ/mol
(C) 756 kJ/mol

247
MODUL SBMPTN

248

(D) 824 kJ/mol


(E) 1648 kJ/mol
3. SBMPTN 2018
Data nilai energi ikatan rata-rata diketahui sebagai berikut :
Ikatan Energi Ikatan (kJ/mol)
C–H 410
C – Cl 330
Cl – Cl 243
H – Cl 432
C₂H₆(g) + Cl₂(g) → C₂H₅Cl(g) + HCl(g)
Nilai entalpi reaksi di atas adalah ...
(A) +218 kJ/mol
(B) -218 kJ/mol
(C) +109 kJ/mol
(D) -109 kJ/mol
(E) +89 kJ/mol
4. SBMPTN 2018
Data nilai energi ikatan rata-rata diketahui sebagai berikut :
Ikatan Energi Ikatan (kJ/mol)
C–H 410
C – Cl 330
Cl – Cl 243
H – Cl 432
CH₂Cl₂ (g) + 2Cl₂ (g) → CCl₄ (g) + 2HCl (g)
Nilai entalpi reaksi di atas adalah...
(A) +323 kJ/mol
(B) +218 kJ/mol
(C) -218 kJ/mol
(D) +109 kJ/mol
(E) -109 kJ/mol
5. SBMPTN 2018
Data nilai energi ikatan rata-rata diketahui sebagai berikut :
Ikatan Energi Ikatan (kJ/mol)
C–H 410
C – Cl 330
Cl – Cl 243
H – Cl 432
CH₃Cl (g) + Cl₂ → CH₂Cl₂ (g) + HCl (g)
Nilai entalpi reaksi di atas adalah...
(A) -109 kJ/mol
(B) +109 kJ/mol
(C) -218 kJ/mol
(D) +218 kJ/mol
(E) +323 kJ/mol
6. SBMPTN 2018
Ikatan Energi Ikatan (kJ/mol)
C–H 410
C–F 485
F–F 159
H–F 565

248
MODUL SBMPTN

249

Jika entalpi reaksi :


C₂H₅F (g) + 2F₂ (g) → C₂H₃F₃ (g) + 2HF (g)
Nilai entalpi reaksi di atas adalah...
(A) -481 kJ/mol
(B) +481 kJ/mol
(C) -962 kJ/mol
(D) +962 kJ/mol
(E) +1443 kJ/mol
7. Kalor pembentukan H₂O (g), CO₂ (g), dan C₃H₈ (g) masing-masing adalah 𝑥,𝑦, dan 𝑧 kkal/mol.
8. Pembakaran C₃H₈ (g) secara sempurna menjadi CO₂ (g) dan H₂O (g) melibatkan kalor sebesar...
(A) 4x + 3y – z
(B) 3x + 4y – z
(C) -3x – 4y – z
(D) -4x – 3x + z
(E) 4x – 3y + z
9. Perhatikan persamaan termokimia berikut.
2Cu (s) + ½ O₂ (g) → Cu₂O (s) ΔH = -125 kJ
C (s) + ½ O₂ (g) → 2CO (g) ΔH = -225 kJ
Jika kalor pembakaran karbon digunakan untuk mereduksi bijih Cu₂O maka massa karbon yang dibakar
habis untuk menghasilkan 12,7 g Cu (Ar = 63,5) adalah…
(A) 3,33 gram
(B) 2,64 gram
(C) 1,33 gram
(D) 0,66 gram
(E) 0,33 gram
10. Gas etana C₂H₆ (Mr = 30) sebanyak 30 gram direaksikan dengan gas bromin, Br₂ hingga gas etana habis
dan ternyata hanya menghasilkan 94 gram C₂H₄Br₂ (Mr = 188) dan X gram C₂H₂Br₄ (Mr = 346). Setelah
dihitung maka massa C₂H₂Br₄ adalah…
(A) 34,6 gram
(B) 79,2 gram
(C) 173 gram
(D) 188 gram
(E) 346 gram
11. Sinar UV dari cahaya matahari dapat memicu terjadinya reaksi berikut :

Bila energy ikatan C-C adalah 348 kJ/mol, maka energi ikatan C=C adalah…
(A) 180 kJ/mol
(B) 264 kJ/mol
(C) 516 kJ/mol
(D) 612 kJ/mol
(E) 876 kJ/mol
12. Data entalpi pembentukan standar (kJ.mol⁻¹) pada 25˚C untuk HF (aq) = -320, H₂O (l) = -290, F⁻ (aq) = -
330 dan OH⁻ = -230. Entalpi standar netralisasi HF (aq) adalah…
(A) -1170 kJ/mol
(B) -140 kJ/mol
(C) -70 kJ/mol
(D) +70 kJ/mol

249
MODUL SBMPTN

250

(E) +1170 kJ/mol


13. Pembakaran glukosa (C₆H₁₂O₆) dalam tubuh manusia mengikuti persamaan reaksi berikut:
C₆H₁₂O₆ + 6O₂ → 6H₂O + 6CO₂ ΔH = -2.820 kJ
Dengan menganggap semua gkukosa terurai menjadi air dan karbon dioksida, serta semua kalor yang
dihasilkan digunakan menaikkan suhu badan seseorang dengan berat badan 75 kg (kapasitas kalor
spesifik = 4Kj⁻¹g⁻¹) yang mengonsumsi 18 g glukosa (Ar: C = 12, O = 16, H = 1), akan mengalami kenaikan
suhu badan sebesar…
(A) 0,4 K
(B) 0,94 K
(C) 1,88 K
(D) 2,82 K
(E) 3,86 K
14. Perubahan entalpi pembentukan standar (ΔHf) C₂H₂(g) , CO₂(g) , dan H₂O(g) berturut-turut adalah 227
kJ/mol, -394 kJ/mol, dan -242 kJ/mol. Entalpi pembakaran sejumlah gas etuna yang menghasilkan 8,80
g gas CO₂ (Mr = 44) adalah…
(A) -863 kJ
(B) -125,7 kJ
(C) +86,3 kJ
(D) +125,7 kJ
(E) +813,0 kJ
15. Tabel berikut menyajikan data entalpi pembakaran untuk lima jenis bahan bakar.
Bahan Bakar ∆H (kJ/mol) Mr
Hidrogen -287 2
Metana -803 16
Propana -2.201 44
Isobutana -2.868 58
Neopentana -3.515 72
Pembakaran 1 g bahan bakar yang menghasilkan energy paling besar adalah…
(A) Hidrogen
(B) Metana
(C) Propana
(D) Isobutana
(E) Neopentana
16. SBMPTN 2017
Perhatikan persamaan reaksi termokimia di bawah ini !
HCl (aq) + NH₄OH (aq) → NH₄Cl (aq) + H₂O (l) ∆H = -51 kJ
Dalam kalorimeter dengan kapasitad kalor 1200 J/K dicampurkan dengan 100 mL HCl 1 M dengan 200
mL NH₄OH 0,5 M. Temperatur sistem kalorimeter naik dari 25⁰C menjadi 27⁰C. Massa jenis larutan
dianggap 1 gram/mL. Kalor jenis larutan dalam J/gram.C adalah...
(A) 14,0
(B) 13,3
(C) 6,5
(D) 4,5
(E) 2,0
17. SIMAK UI
Es mencair selalu spontan dalam semua keadaan
SEBAB
Reaksi pencairan es adalah reaksi endoterm dan entropinya adalah positif
18. SIMAK UI

250
MODUL SBMPTN

251

20

15
Energi

10 P
R
5

Diagram di atas menyatakan...


(A) (X-Y) adalah perubahan entalpi
(B) X > Y maka reaksi adalah eksoterm
(C) ∆H = Y
(D) ∆H = -Y
(E) P lebih stabil daripada R
19. Pembakaran gas etana (Mr 30) dilakukan dalam kalorimeter bom yang mempunyai kapsitas kalor
1500 J/K dan berisi 250 gram air menurut reaksi berikut
C₂H₆ (g) + O₂ (g) → CO₂ (g) + H₂O (g) ∆H = -1200 kJ
Apabila reaksi dilakukan dengan 3 gram gas etana dan oksigen berlebih, kalor jenis air adalah 4 J/g⁰C
dan temperatur akhir sistem kalorimeter adalah sebesar...
(A) 28⁰C
(B) 48⁰C
(C) 68⁰C
(D) 46⁰C
(E) 66⁰C
20. SIMAK UI 2018
Sebanyak 6,1 gram asam benzoat (Mr = 122,0) ditempatkan dalam kalorimeter dan bereaksi sempurna
dengan oksigen. Setelah reaksi berlangsung terjadi peningkatan temperatur kalorimeter sebesar 1,8⁰C.
Jika kapasitas kalor kalorimeter pada volume tertentu adalah 90 J/⁰C kalor pembakaran asam benzoat
dalam satuan J/mol adalah ....
(A) + 2250
(B) + 354
(C) – 354
(D) – 2250
(E) – 3240
21. SIMAK UI 2013
Diketahui entalpi pembakaran propana C₃H₈ (g) = -a kJ/mol; entalpi pembentukan CO₂ (g) = -b kJ/mol;
dan entalpi pembentukan H₂O (l) = -c kJ/mol. Dengan demikian, entalpi pembentukan propana dalam
kJ/mol adalah...
(A) a – b – c
(B) a – 3b + 3c
(C) a + 3b – 3c
(D) a – 3b – 4c
(E) –a + 3b + 3c
22. SBMPTN 2018
Gas metanol dapat terbentuk melalui reaksi reduksi gas formaldehid (HCHO) oleh gas hidrogen
menurut reaksi berikut.
HCHO(g) + H₂(g) → CH₃OH(g)

251
MODUL SBMPTN

252

Jika diketahui entalpi reaksi reduksi tersebut adalah 9 kJ mol–1 dan energi ikatan rata-rata C–H,
C=O,O–H, dan H–H berturut-turut adalah 416, 799, 463, dan 432 kJ mol–1, nilai energi ikatan rata-rata
C–O adalah ....
(A) 143 kJ/mol
(B) 243 kJ/mol
(C) 253 kJ/mol
(D) 343 kJ/mol
(E) 361 kJ/mol
23. Perhatikan grafik di bawah ini

Sebuah pabrik membutuhkan SO₃ untuk membuat asam sulfat. Pada rentang waktu tertentu pabrik
membakar batubara menghasilkan 12,8 gram SO₂. Kalor yang ditrasfer dari SO₂ menjadi larutan H₂SO₄
pada rentang waktu tertentu sebesar... (Mr SO₂ = 64, ∆Hf⁰ H₂O (l) = -286 kJ/mol, ∆Hf⁰ H₂SO₄ (aq)
= -814 kJ/mol)
(A) 99 kJ
(B) 125,4 kJ
(C) 151,8 kJ
(D) 50,99 kJ
(E) 46,2 kJ
24. Perhatikan gambar di bawah ini !

Tentukan perubahan entalpi reaksi :


NaCl (s) → Na⁺ (g) + Cl⁻ (g)
(A) +35,05 kJ
(B) +787,25 kJ
(C) +182,15 kJ
(D) +640,15 kJ
(E) -35,05 kJ
25. Sebuah mobil balap melaju kencang sehingga memiliki energi...(1). Energi tersebut didapatkan dari
energi...(2) dari bahan bakar dengan hasil samping berupa energi... (3). Energi yang dibuang sebagai
hasil samping nilainya akan sama dengan selisih energi dari bahan bakar dengan energi yang
digunakan sesuai dengan....(4).
Isilah titik-titik yang paling sesuai !
(A) Potensial, kimia, kinetik, hukum Hess
(B) Kinetik, panas, kimia, Hukum 0 Termodinamika

252
MODUL SBMPTN

253

(C) Potensial, kimia, panas, Hukum 1 Termodinamika


(D) Kinetik, kimia, panas, Hukum 0 Termodinamika
(E) Kinetik, kimia, panas, Hukum 1 Termodinamika
Informasi pada gambar di bawah ini digunakan untuk menjawab soal nomor 25 dan 26.

26. UTBK 2019-A


Yang paling menentukan reaksi adalah...
(A) A ke B → Endotem
(B) A ke B → Eksoterom
(C) B ke C → Endoterm
(D) A ke C → Eksoterm
(E) B ke A → Eksoterm
27. UTBK 2019-A
Nilai ∆H dari data grafik di atas adalah...
(A) -110,5 kJ
(B) -283,0 kJ
(C) -393,5 kJ
(D) +110,5 kJ
(E) +283 kJ
28. UTBK 2019-A

R → P1 reaksi R → P2 adalah...
(A) Lebih cepat dan kurang endoterm
(B) Lebih cepat dan sangat endoterm
(C) Lebih cepat dan lebih endoterm
(D) Lebih lambat dan kurang endoterm
(E) Lebih lambat dan lebih endoterm
UTBK 2019-B
Informasi pada grafik digunakan untuk menjawab soal nomor 28 dan 29.
Gambar berikut menunjukkan profil energi untuk reaksi A + B → P

253
MODUL SBMPTN

254

29. Pembentukan setiap mol P dari A dan B akan disertai dengan...


(A) Pelepasan energi sebesar (b-a) kJ/mol
(B) Pelepasan energi sebesar (e-b) kJ/mol
(C) Penyerapan energi sebesar (c-a) kJ/mol
(D) Penyerapan energi sebesar (b-a) kJ/mol
(E) Penyerapan energi sebesar (d-e) kJ.mol
30. Jika semua spesies yang terlibat berwujud gas, menurut teori kinetik gas, pernyataan yang benar
untuk reaksi tersebut adalah...
(A) Reaksi pembentukan P dari C merupakan tahap penentu laju reaksi
(B) Pada temperatur yang sama, tetapan laju reaksi pembentukan P dari C lebih besar dibandingkan
tetapan laju reaksi pembentukan C dari A+B.
(C) Senyawa antara C pasti dihasilkan jika sudah terbentuk senyawa teraktivasi AB⁺
(D) Produk P dapat dihasilkan dari reaksi antara A dan B dengan melewati satu senyawa teraktivasi
(E) A dan B dapat menghasilkan produk P tanpa melalui pembentukan senyawa antara C.
31. SBMPTN 2018
Diketahui :
C (grafit) + O₂ → CO₂ (g) ∆H = -393,5 kJ
S (rumbik ) + O₂ → SO₂ (g) ∆H = -296,4 kJ
CS₂ (l) + 3O₂ → CO₂ (g) + 2SO₂ (g) ∆H = -1073,6 kJ
Entalpi pembentukan dari 3,8 gram CS₂ adalah...
(A) 411,198 kJ
(B) 102,995 kJ
(C) 1763,5 kJ
(D) 205,99 kJ
(E) 202, 995 Kj

LAJU REAKSI
1. Untuk reaksi P + Q + R ⟶ Produk, diperoleh data hasil percobaan sebagai berikut :
Percobaan [Q] M [R] M [P] M Laju Reaksi
Ke- M/s
1 1 x 10⁻² 1 x 10⁻² 1 x 10⁻² 1 x 10⁻¹
2 1 x 10⁻² 1 x 10⁻² 5 x 10⁻³ 2,5 x 10⁻²
3 1 x 10⁻² 2 x 10⁻² 5 x 10⁻³ 5 x 10⁻²
4 2 x 10⁻² 2 x 10⁻² 1 x 10⁻² 4 x 10⁻¹
Persamaan laju untuk reaksi tersebut adalah…
(A) v = K[P]²[Q][R]
(B) v = K[P]²[Q]²[R]
(C) v = K[P][Q][R]²
(D) v = K[P]²[Q]

254
MODUL SBMPTN

255

(E) v = K[P]²
2. Percobaan penentuan laju reaksi :
2H₂ (g) + 2NO (g) → 2H₂O (g) + N₂ (g) memberikan data sebagai berikut :
Percobaan [H₂] [NO] Laju Reaksi
Ke- mol/L mol/L M/s
1 0,01 0,02 32
2 0,02 0,02 64
3 0,02 0,04 256
Harga tetapan laju reaksi dari reaksi tersebut adalah...
(A) 4 x 10⁴
(B) 2 x 10⁶
(C) 4 x 10⁶
(D) 8 x 10⁶
(E) 4 x 10⁷
3. Reaksi berikut berorde 1 terhadap H₂O₂.
2H₂O₂ (aq) → 2H₂O (l) + O₂ (g)
Jika dalam 1 liter larutan H₂O₂ terjadi penguraian H₂O₂ dengan laju 1,8 x 10⁻⁵ mol.L⁻¹.s⁻¹ maka pada
saat yang sama laju pembentukan O₂ adalah…
(A) 9,0 x 10⁻⁶
(B) 1,8 x 10⁻⁵
(C) 3,6 x 10⁻⁵
(D) 9,0 x 10⁻⁵
(E) 1,8 x 10⁻⁴
4. Data percobaan laju reaksi:
HgCl₂ (aq) + C₂O₄⁻² (aq) → 2Cl⁻ (aq) + 2CO₂ (g) + Hg₂Cl₂ (s)
Disajikan pada table berikut ini :
Percobaan [HgCl₂] M [C₂O₄²⁻] Laju Reaksi
Ke- M M/s
1 0,10 0,15 2,25 x 10⁵
2 0,10 0,30 9,00 x 10⁵
3 0,05 0,30 4,50 x 10⁵
Harga tetapan laju reaksi k (dalam satuan M⁻² menit⁻¹) adalah…
(A) 1,00 x 10⁻⁵
(B) 1,50 x 10⁻³
(C) 2,25 x 10⁻³
(D) 1,00 x 10⁻²
(E) 1,50 x 10⁻²
5. SIMAK UI
Pada reaksi pembentukan 2 mol NO₂ :
2NO (g) + O₂ (g) → 2NO₂ (g)
Berikut data hasil percobaan
No [NO] Molar [O₂] Molar Laju (M/detik)
1 0,001 0,001 7
2 0,001 0,004 28
3 0,003 0,004 252
4 0,002 0,002 X
Nilai X dalam tabel di atas adalah...
(A) 49 M/s
(B) 63 M/s
(C) 70 M/s
(D) 45 M/s

255
MODUL SBMPTN

256

(E) 56 M/s
6. SIMAK UI
Pada suhu yang sama,harga perbandingan laju efusi gas H₂ terhadap Cl₂ adalah... (Ar H = 1, Cl = 36)
(A) 3
(B) 1/6
(C) 1/3
(D) 6
(E) 3/6
7. SBMPTN 2016
Berdasarkan reaksi berikut :
CH₄ (g) + Br₂ (g) → CH₃Br (g) + HBr (g)
Bila pada saat tertentu laju pengurangan terhadap gas CH₄ adalah 4 M/s, maka laju penambahan gas
CH₃Br adalah...
(A) 0,1 M/s
(B) 0,2 M/s
(C) 1 M/s
(D) 2 M/s
(E) 4 M/s
8. SBMPTN 2018
4PH₃ (g) → P₄ (g) + 6H₂
Mengikuti persamaan laju (-d[PH3])/dt = k [PH₃]
Pada suatu percobaan dalam wadah 2L, terbentuk 0,0048 mol gas H₂ per detik ketika [PH₃] 0,1 M.
Tetapan laju (k) reaksi tersebut adalah...
(A) 4,8 x 10⁻²
(B) 3,6 x 10⁻²
(C) 3,2 x 10⁻²
(D) 2,4 x 10⁻²
(E) 1,6 x 10⁻²
9. SIMAK UI
Zat A dan B dapat bereaksi menjadi zat C menurut persamaan: A + 2B → C
Konsentrasi Awal (M)
Percobaan Waktu Reaksi (s)
A B
1 0,01 0,1 864
2 0,02 0,4 54
3 0,03 0,3 32
4 0,04 0,2 27
Berdasarkan data percobaan di atas, persamaan laju reaksinya adalah...
(A) v = k [A][B]1/2
(B) v = k [A][B]
(C) v = k [A][B]²
(D) v = k [A]²[B]
(E) v = k [A]²[B]²
10. UTUL UGM 2019
Untuk reaksi X + Y → Produk, diperoleh data sebagai berikut :
No [X] Molar [Y] Molar V (M/detik)
1 0,02 0,06 3
2 0,06 0,02 9
3 0,06 0,06 27
Berdasarkan data ini, maka orde reaksi total adalah...
(A) 0
(B) 1

256
MODUL SBMPTN

257

(C) 2
(D) 3
(E) 4
11. Dekomposisi dinitrogen pentaoksida (N₂O₅) menjadi NO₂ dan O₂ adalah reaksi orde pertama. Pada
temperatur 60⁰C konstanta laju reaksinya adalah 2,8×10⁻³ menit⁻¹. Jika pada wadah tertutup mula-mula
hanya ada N₂O₅ pada tekanan 125 kPa, berapa lama ia akan mencapai tekanan 176 kPa?
(A) 182 menit
(B) 129 menit
(C) 113 menit
(D) 83 menit
(E) 62 menit
12. Dekomposisi termal asetaldehid, CH₃CHO → CH₄ + CO, merupakan reaksi orde kedua. Data berikut
diperoleh untuk mempelajari reaksi dekomposisi tersebut pada 518⁰C.
Waktu (Detik) Tekanan CH₃CHO (mmHg)
0 364
42 330
105 290
720 132
Berdasarkan data di atas, tetapan laju reaksi dekomposisi termal asetaldehid sebesar...
(A) 2,2 x 10⁻³ mmHg/s
(B) 7,0 x 10⁻¹ mmHg/s
(C) 2,2 x 10⁻³ mmHg/s
(D) 6,7 x 10⁻⁶ mmHg/s
(E) 5,2 x 10⁻⁵ mmHg/s
13. Berapakah konstanta laju reaksi orde pertama yang waktu paruhnya adalah 3,50 menit?
(A) 3,3 x 10⁻³/detik
(B) 1,65 x 10⁻²/detik
(C) 1,98 x 10⁻¹/detik
(D) 6,93 x 10⁻¹/detik
(E) 1,98/detik
14. Perhatikan reaksi orde pertama berikut: A → produk. Setelah 24 detik proses reaksi zat berkurang
sebanyak 25%, berapakah waktu paruh untuk reaksi tersebut ?
(A) 12 detik
(B) 36 detik
(C) 40 detik
(D) 48 detik
(E) 58 detik
15. Reaksi A + 2B → AB₂, dengan tetapan laju reaksi sebesar 3,42×10⁻⁴ L mol⁻¹ s. Berapakah orde reaksi
darireaksi tersebut?
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4

KESETIMBANGAN
1. SBMPTN 2018
Gas NOBr terurai menurut kesetimbangan berikut:

257
MODUL SBMPTN

258

2NOBr(g) ⇌ 2NO(g) + Br2(g)


Suatu wadah tertutup bervolume tetap diisi dengan gas NOBr sampai tekanannya mencapai 80 torr.
Jika setelah kesetimbangan tercapai, 50% gas NOBr terurai. Tetapan kesetimbangan, Kp , reaksi di
atas adalah ....
(A) 10
(B) 20
(C) 30
(D) 40
(E) 60
2. SBMPTN 2018
PCl₅ mengalami disosiasi menjadi PCl₃ dan Cl₂ dalam wadah 1 L sesuai dengan reaksi berikut.
PCl₅ (g) ⇄ PCl₃ + Cl₂ (g)
Pada suhu tertentu, konsentrasi gas pada kesetimbangan masing-masing adalah 1 m. Kesetimbangan
tersebut...
(A) Tidak bergeser ketika tekanan diperbesar
(B) Bergeser ke kanan ketika tekanan diperkecil
(C) Bergeser ke kiri ketika volume diperbesar
(D) Bergeser ke kanan ketika tekanan diperbesar
(E) Bergeser ke kanan ketika volume diperkecil
3. SBMPTN 2018
Gas SF₆ terurai menurut kesetimbangan berikut:
SF₆(g) ⇌ SF₄(g) + F₂(g)
Suatu wadah tertutup bervolume tetap diisi dengan gas SF₆ sampai tekanannya mencapai 48 torr. Jika
setelah kesetimbangan tercapai tekanan dalam wadah menjadi 60 torr. Tetapan kesetimbangan, Kp ,
reaksi di atas adalah ....
(A) 2
(B) 4
(C) 6
(D) 8
(E) 10
4. SBMPTN 2018
Gas IBr terurai menurut kesetimbangan berikut.
2IBr (g) ⇄ Br₂ (g) + I₂ (g)
Dalam wadah 10 L dimasukkan 0,4 mol gas IBr. Saat tercapai kesetimbangan, terdapat 0,1 mol gas Br₂.
Tetapan kesetimbangan Kp reaksi diatas adalah...
(A) 2,5
(B) 2
(C) 0,5
(D) 0,4
(E) 0,25
5. SBMPTN 2018
Perhatikan kesetimbangan yang terjadi pada 300 K berikut:
SCl₂(g) + 2C₂H₄(g) ⇌ S(CH₂CH₂Cl)₂(g)
Dalam wadah 1 L, terdapat 0,6 mol SCl2 dan 0,3 mol C₂H₄. Jika saat setimbang terdapat 0,1 mol
S(CH₂CH₂Cl)₂, tetapan kesetimbangan, Kc , reaksi tersebut adalah ....
(A) 5
(B) 10
(C) 15
(D) 20
(E) 25
6. SBMPTN 2018

258
MODUL SBMPTN

259

Gas N₂O₅ terurai menurut kesetimbangan berikut.


2N₂O₅(g) ⇌ 4NO₂(g) + O₂(g)
Dalam wadah 1 L dimasukkan 0,25 mol gas N₂O₅, saat kesetimbangan tercapai terdapat 0,1 mol NO₂.
Tetapan kesetimbangan, Kc , untuk reaksi tersebut adalah ....
(A) 6,67 x 10⁻⁶
(B) 4,25 x 10⁻⁵
(C) 6,25 x 10⁻⁵
(D) 1,11 x 10⁻⁴
(E) 6,25 x 10⁻³
7. SBMPTN 2018
Pada 326⁰C, gas CH₃OH mengalami kesetimbangan berikut.
CO(g) + 2H₂(g) ⇌ CH₃OH(g)
Dalam suatu wadah tertutup bervolume tetap, awalnya terdapat gas CH₃OH dengan tekanan 279 torr.
Jika saat setimbang terdapat gas CO dengan tekanan 9 torr, tetapan kesetimbangan, Kp, reaksi di atas
adalah ....
(A) 1/31
(B) 5/54
(C) 3/10
(D) 5/3
(E) 30
8. SBMPTN 2018
Gas karbon monoksida dapat dihasilkan melalui reaksi antara karbon dan gas karbon dioksida
menurut kesetimbangan berikut:
CO₂(g) + C(s) ⇌ 2CO(g)
Jika dalam wadah 10 L dan suhu tertentu, campuran 0,8 mol CO₂ dan serbuk karbon berlebih
menghasilkan 0,6 mol gas CO. Tetapan kesetimbangan, Kc , reaksi tersebut adalah ....
(A) 0,180
(B) 0,072
(C) 0,030
(D) 0,048
(E) 0,148
9. SBMPTN 2018
Hidrogenasi piridin (C₅H₅N) menjadi piperidin (C₅H₁₁N) terjadi sesuai kesetimbangan berikut.
C₅H₅N(g) + 3H₂(g) ⇌ C₅H₁₁N(g)
Suatu wadah tertutup bervolume tetap, diisi dengan gas piperidin dengan tekanan 38 atm. Jika saat
setimbang gas piridin mempunyai tekanan 2 atm, tetapan kesetimbangan, Kp, reaksi di atas adalah ....
(A) 1/6
(B) 1/12
(C) 1/18
(D) 1/36
(E) 1/72
10. SBMPTN 2018
Gas NOBr terurai menurut kesetimbangan berikut:
2NOCl(g) ⇌ 2NO(g) + Cl₂(g)
Suatu wadah tertutup bervolume tetap diisi dengan gas NOCl sampai tekanannya mencapai 8 torr.
Jika pada saat setimbang, tekanan dalam wadah menjadi 10 torr, tetapan kesetimbangan, Kp , reaksi
di atas adalah ....
(A) 2
(B) 3
(C) 4
(D) 8

259
MODUL SBMPTN

260

(E) 12
11. Perhatikan gambar berikut !

Jika setelah kesetimbangan tercapai ditambahkan gas NH₃ sebanyak 0,2 mol, N₂ sebanyak 0,1 mol,
dan H₂ sebanyak 0,2 mol, kesetimbangan akan bergeser ke….
(A) Kiri, Qc > Kc
(B) Kanan, Qc > Kc
(C) Kiri, Qc < Kc
(D) Kanan, Qc < Kc
(E) Reaksi tidak bergeser, Qc = Kc
12. Reaksi 𝐶𝑂(𝑔) + 𝐻₂𝑂(𝑔) → 𝐶𝑂₂(𝑔) + 𝐻₂(𝑔) digunakan oleh industri sebagai sumber hidrogen. Nilai 𝐾𝑐
untuk reaksi ini pada 500℃ adalah 4. Pada temperatur tersebut, nilai 𝐾𝑝 adalah...
(A) 1
(B) 2
(C) 4
(D) 6
(E) 8
13. Bila tekanan diperbesar, maka kesetimbangan reaksi gas yang bergeser ke kanan adalah …D
1) H₂ (g) + I₂ (g) ⇄ 2HI (g)
2) 2Cl₂ (g) + 2H₂O (g) ⇄ 4HCl (g) + O₂ (g)
3) N₂O₄ (g) ⇄ 2NO₂ (g)
4) N₂ (g) + 3H₂ (g) ⇄ 2NH₃ (g)
14. Pada reaksi A(g) + 2B(g) → C(g) + 2D(g) memiliki konsentrasi awal A dan B, masingmasing adalah 2,00
M dan 1,50 M. Setelah kesetimbangan tercapai, konsentrasi A menjadi 1,50 M. Harga Kc dari reaksi
tersebut adalah…
(A) 0,75
(B) 0,67
(C) 1,33
(D) 0,33
(E) 0,50
15. Reaksi PCl₅ (g) ⇄ PCl₃ (g) + Cl₂ (g)
Mempunyai Kp = 1,25 pada suhu 150˚C. Pada suhu tersebut tekanan parsial dari gas PCl₅ dan gas PCl₃
saat kesetimbangan adalah 0,90 atm dan 0,75 atm, maka tekanan parsial gas Cl₂ (dalam atm) adalah…
(A) 0,15
(B) 0,75
(C) 0,90
(D) 1,50
(E) 1,65
16. SIMAK UI 2018
Senyawa yang dapat memutihkan pakaian (NaOCl) dapat dibuat dengan mereaksikan gas Cl₂ dengan
larutan natrium hidroksida sesuai reaksi berikut.
Cl₂(g) + OH⁻ (aq) ⇌ ClO⁻(aq) + Cl⁻(aq) + H₂O(l)
Manakah pernyataan kesetimbangan yang tepat untuk reaksi tersebut?
(A) Reaksi bergeser ke kiri jika ditambahkan NaOH
(B) Konsentrasi NaOCl meningkat jika Cl⁻ ditambahkan
(C) Jika volume ditingkatkan, reaksi bergeser ke arah kanan.

260
MODUL SBMPTN

261

(D) Perubahan volume tidak berpengaruh terhadap reaksi.


(E) Menurunkan tekanan membuat reaksi bergeser ke kiri
17. Perhatikan grafik di bawah ini !
1
KONSENTRASI

0,8
0,6 B
0,4 A
C
0,2
0
0 2 4 6 8

WAKTU

Berdasarkan grafik di atas, dapat disimpulkan persamaan reaksi kesetimbangan yang terjadi adalah...
(A) A + B ⇄ C
(B) 2B + 3C ⇄ 4A
(C) 8B + 4C ⇄ 3A
(D) 8B + 6C ⇄ 3A
(E) 2B ⇄ 4A + 3C
18. Perhatikan grafik reaksi berikut ini !

Reaksi yang mungkin serta A, B, dan C berturut-turut yang tepat adalah ...
(A) N₂ (g) + 3H₂ (g) ⇄ 2NH₃ (g) ; A = N₂ ; B = NH₃ ; C = H₂
(B) 2SO₂ (g) + O₂ (g) ⇄ 2SO₃ (g) ; A = SO₂ ; B = SO₃ ; C = O₂
(C) N₂ (g) + 3H₂ (g) ⇄ 2NH₃ (g) ; A = H₂ ; B = NH₃ ; C = N₂
(D) 2SO₂ (g) + O₂ (g) ⇄ 2SO₃ (g) ; A = O₂ ; B = SO₃ ; C = SO₂
(E) 2NO₂ (g) ⇄ 2N₂O₄ (g) ; A = NO₂ ; B = 2N₂O₄ ; C = Katalis
19. UTBK 2019
Perhatikan gambar di bawah ini !

Diagram di atas menunjukkan konsentrasi perubahan pada reaksi kesetimbangan antara A, B, dan C
pada temperatur tertentu. Reaksi kesetimbangan yang terjadi adalah...
(A) A + B ⇌ 2C
(B) 2A ⇌ C + B
(C) A + 2B ⇌ 3C

261
MODUL SBMPTN

262

(D) 2A + B ⇌ 2C
(E) 3C + B ⇌ 2A
20. UTBK 2019

Reaksi kesetimbangan dari gambar di atas adalah...


(A) A + B ⇌ C
(B) A + C ⇌ 2B
(C) A ⇌ 2B + C
(D) A ⇌ 4B + 2C
(E) 5A ⇌ 8B + 4C

LARUTAN ASAM BASA

1. SBMPTN 2016
Perhatikan reaksi-reaksi berikut :
H₂BO₃⁻ (aq) + H₂O (l) ⇄ H₃BO₃ (aq) + OH⁻ (aq)
CO₃²⁻ (aq) + H₃O⁺ (aq) ⇄ HCO₃⁻ (aq) + H₂O (l)
H₂PO₄⁻ (aq) + H₂O (l) ⇄ HPO₄²⁻ (aq) + H₃O⁺ (aq)
Spesi kimia yang bukan merupakan pasangan asam basa konjugasi adalah...
(A) H₂O (l) dan H₃O⁺ (aq)
(B) H₂BO₃⁻ (aq) dan H₃BO₃ (aq)
(C) H₃O⁺ (aq) dan OH⁻ (aq)
(D) CO₃²⁻ (aq) dan HCO₃⁻ (aq)
(E) H₂PO₄⁻ (aq) dan HPO₄²⁻ (aq)
2. Dalam reaksi berikut:
HSO₄⁻(aq) + H₂O(l) ⇌ H₃O⁺(aq) + SO₄²⁻(aq)
CH₃COOH(aq) + HI(aq) ⇌ CH₃COOH⁺(aq) + I⁻(aq)
H₂O (l) + S²⁻(aq) ⇌ OH⁻(aq) + HS⁻(aq)
yang bukan merupakan pasangan asam-basa konjugasi adalah ....
(A) HSO₄⁻ dan SO₄²⁻
(B) H₂O dan H₃O⁺
(C) CH₃COOH dan CH₃COOH₂⁺
(D) H₂S dan S²⁻
(E) H₂O dan OH⁻
3. Asam oksalat adalah asam berbasa dua. Sebanyak 10 mL larutan asam oksalat diencerkan dengan air
sampai volumenya 100 mL. Larutan ini digunakan untuk menintrasi 20 mL larutan NaOH 0,2 M dengan
indikator Bromtimol Biru. Bila titik akhir titrasi diperoleh saat volume oksalat mencapai 25 mL, maka
konsentrasi larutan oksalat awal adalah...
(A) 0,08 M
(B) 0,40 M

262
MODUL SBMPTN

263

(C) 0,80 M
(D) 1,60 M
(E) 3,20 M
4. SBMPTN 2014
Proses Haber-Bosch merupakan proses pembentukan aamoniak berdasarkan reaksi
3H₂ (g) + N₂ (g) ⇄ 2NH₃
Data Kc dan Kp dari reaksi kesetimbangan tersebut pada berbagai temperatur adalah
T (⁰C) Kp Kc
25 9,0 x 10⁵ 5,4 x 10⁸
300 4,6 x 10⁻⁹ 1,0 x 10⁻⁵
400 2,6 x 10⁻¹⁰ 8,0 x 10⁻⁷
Dalam wadah 1 L terdapat 20 gram H₂ 28 gram N₂ dan sejumlah NH₃ dalam kesetimbangan pada 300⁰C.
Jika gas NH₃ dalam kesetimbangan tersebut dipisahkan dan dilarutkan dalam 1 Liter air, maka pH
larutan yang diperoleh adalah... (Kb = 10⁻⁵)
(A) 8
(B) 9
(C) 10
(D) 11
(E) 12
5. SBMPTN 2018
Diketahui reaksi berikut :
B(OH)₃ (aq) + H₂O ⇄ B(OH)₄⁻ (aq) + H⁺ (aq) Kc = 10⁻⁹
pH yang dimiliki larutan B(OH)₃ 0,001 M dalam air adalah...
(A) 3-log 3
(B) 3
(C) 6
(D) 9
(E) 11+log 3
6. Di antara spesi berikut yang tidak dapat bertindak sebagai asam menurut Bronsted-Lowry adalah...
1) H₃PO₄
2) H₂PO₄⁻
3) HPO₄²⁻
4) PO₄³⁻
(A) 1, 2, 3 Benar
(B) 1 dan 3 Benar
(C) 2 dan 4 Benar
(D) 4 Benar
(E) Semua benar
7. Berikut adalah kurva titrasi asam klorida HCl dengan ammonium hidroksida NH₄OH:

Konsentrasi 50 ml asam klorida hasil titrasi adalah….


(A) 0,02 M

263
MODUL SBMPTN

264

(B) 0,20 M
(C) 0,01 M
(D) 0,10 M
(E) 0,05 M
8. Reaksi pelarutan aluminium hidroksida dalam air merupakan reaksi kesetimbangan dengan harga
tetapan kesetimbangan 1 x 10⁻¹⁰. Reaksi yang terjadi adalah sebagai berikut.
Al(OH)₃(aq) + H₂O(l) ⇌ Al(OH)₄⁻(aq) + H⁺(aq)
pH yang terbentuk dari larutan Al(OH)₃ 0,01 M dalam air adalah….
(A) 5 – log 1
(B) 7 + log 2
(C) 9
(D) 6 – log 10
(E) 8
9. Sebanyak 2 gram tablet obat maag mengandung senyawa magnesium hidroksida. Obat maag tersebut
kemudian dilarutkan dalam 100 mL air. Ke dalam larutannya ditetesi oleh 20 mL asam klorida 0,1 M
hingga mencapai titik ekivalen. Titik ekivalen tercapai saat kelarutan magnesium hidroksida dalam air
sudah mencapai maksimum. (Ar Mg=24, O=16, H=1).
pH larutan magnesium hidroksida tepat saat akan mengendap adalah....
(A) 10
(B) 11
(C) 12
(D) 12 + log 2
(E) 12 + log 3
10. Pada reaksi :H𝑆⁻(𝑎𝑞) + 𝐻₂𝑂(𝑎𝑞) → 𝐻₂𝑆(𝑎𝑞) + 𝑂𝐻⁻(𝑎𝑞).
Ion 𝐻𝑆⁻ (𝑎𝑞) bertindak sebagai asam.
SEBAB
Menurut teori asam-basa Arrhenius, suatu asam dapat menerima ion 𝐻⁺. E
11. SBMPTN 2018
Berdasarkan reaksi berikut :
CH₃OH (aq) + C₂H₃O₂⁻ (aq) ⇄ HC₂H₃O₂ (aq) + CH₃O⁻ (aq
HC₂H₃O (aq) + CO₃²⁻ (aq) ⇄ HCO₃⁻ (aq) + C₂H₃O₂⁻ (aq)
C₆H₅NH₃⁺ (aq) + OH⁻ ⇄ C₆H₅NH₂ (aq) + H₂O (aq)
Yang BUKAN merupakan pasangan asam basa konjugasi adalah...
(A) CH₃OH dan CH₃O⁻
(B) HCO₂H₃O₂ dan HCO₃⁻
(C) C₆H₅NH₂ dan C₆H₅NH₃⁺
(D) C₂H₃O₂⁻ dan HC₂H₃O₂
(E) HCO₃⁻ dan CO₃²⁻
12. Konsentrasi ion [Al(H₂O)₅(OH)]²⁺ dalam larutan alum 0,1 M dalam air pada pH = 3 adalah…
(A) 0,1 M
(B) 1,0 x 10⁻³ M
(C) 2,0 x 10⁻³ M
(D) 5,0 x 10⁻³ M
(E) 1,7 x 10⁻³ M
13. UTBK 2019
Diketahui reaksi antara KBrO₄ 0,05 mol dengan SO₂ dengan volume total 100 mL, dengan persamaan :
KBrO₄ + 4SO₂ + 4 H₂O → 4H₂SO₄ + KBr
pH larutan setelah titrasi adalah...
(A) 4
(B) 4 – log 2
(C) 4 – 2 log 2

264
MODUL SBMPTN

265

(D) 1 – 4 log 2
(E) 1 – 2 log 2
14. UTBK 2019
Sebanyak 20 mL larutan hidrazin (N₂H₄) 0,02 M (Kb N₂H₄ = 2 x 10⁻⁶) dititrasi dengan larutan asam kuat
HCl 0,01 M.
pH larutan hidrazin sebelum dititrasi adalah...
(A) 4 – log 2
(B) 6 – log 2
(C) 8 + 2 log 2
(D) 10 + log 2
(E) 10 + 2 log 2
15. Jika suatu bagian kotor efektif dibersihkan dengan larutan basa, maka kesimpulan yang paling tepat
adalah...
(A) Larutan asam toksisitasnya rendah
(B) Kotoran cenderung bersifat basa
(C) Larutan asam adalah pembersih paling efektif
(D) Kotoran cenderung bersifat asam
(E) Larutan asam toksisitasnya rendah
16. Sebanyak 40 mL larutan HCl 0,25 M dicampurkan dengan 60 mL larutan H₂SO₄ 0,5 M pH campuran
tersebut adalah...
(A) 1
(B) 1 + log 4
(C) 1 – log 7
(D) 1 + log 7
(E) 1 – log 4
17. Sebanyak 10 mL larutan HOCl (Ka 3,5 x 10⁻⁸) diencerkan hingga volumenya 50 mL. Sebanyak 10 mL
larutan tersebut telah habis bereaksi dengan 20 mL larutan NaI 0,1 M sesuai persamaan kimia (belum
setara)
HOCl + NaI → NaIO₃ + HCl
Nilai pH larutan setelah reaksi adalah...
(A) 1 – log 3
(B) 1 – log 2
(C) 1
(D) 2 – log 3
(E) 2 – 2 log 2
18. Kalium perbronat dapat mengoksidasi belerang (IV) oksida menjadi asam sulfat sesuai persamaan
kimia (belum setara)
KBrO₄ + SO₂ + H₂O → KBr + H₂SO₄
Dalam suatu percobaan digunakan 100 Ml larutan KBrO₄ yang merupakan hasil pengenceran 5 Ml
KBrO₄ 1M untuk mengoksidasi 50 Ml larutan SO₂. Setelah reaksi larutan dalam labu titrasi diencerkan
dengan menambahkan 50ml air murni.
Nilai PH larutan setelah reaksi adalah
(A) 1 – log 2
(B) 1
(C) 1 – log 7,5
(D) 2 – log 2
(E) 2 – log 7,5
19. Asam asetat, CH₃COOH merupakan asam lemah dengan Ka = 1 x 10⁻⁵. Sebanyak 20 mL larutan CH₃COOH
dititrasi dengan larutan NaOH 0,1 M. Nilai pH dalam labu titrasi dimonitor pH meter. Titik ekivalen
tercapai saat volume NaOH yang tercapai adalah 20 mL.
Setelah dititrasi, pH larutan CH₃COOH adalah...

265
MODUL SBMPTN

266

(A) 5,1
(B) 4,5
(C) 4,0
(D) 3,5
(E) 3,0
20. Sebanyak 2 gram NaOH (Ar Na = 23, O = 16, H = 1) dilarutkan dalam air hingga volume total 500 mL.
Jika 10 mL larutan itu diencerkan hingga 1 L, maka pH larutan adalah...
(A) 1
(B) 10
(C) 9
(D) 13
(E) 11

HIDROLISIS HIDROLISIS
1. Garam berikut yang mengalami hidrolisis total jika dilarutkan dalam air adalah...
(A) NaCl
(B) NH₄Cl
(C) NH₄CN
(D) CH₃COONa
(E) NaCN
Perhatikan garam-garam di bawah ini untuj menjawab soal nomor 2 dan 3:
1) NH₄CN
2) NH₄NO₃
3) CH₃COONH₄
4) CH₃COOK
2. Garam yang terhidrolisis sebagian dan bersifat basa adalah...
(A) 1, 2, dan 3
(B) 1 dan 3
(C) 2 dan 4
(D) 4 saja
(E) 1, 2, 3, dan 4
3. Garam yang terhidrolisis total adalah...
(A) 1, 2, dan 3
(B) 1 dan 3
(C) 2 dan 4
(D) 4 saja
(E) 1, 2, 3, dan 4
4. Larutan garam yang berasal dari asam lemah dan basa lemah cenderung akan bersifat basa jika...
(A) Ka > Kb
(B) Ka < Kb
(C) Ka = Kb
(D) Ka = Kh
(E) Kb = Kh
5. Jika diketahui Ka CH₃COOH = 10⁻⁵, maka pH larutan CH₃COONa 0,004 M adalah...
(A) 8 + log 4
(B) 8 + log 5
(C) 6 – log 2

266
MODUL SBMPTN

267

(D) 8 – log 2
(E) 8 + log 2
6. Larutan NH₄Cl 0,4 M (Kb = 10⁻⁵) memiliki pH sebesar...
(A) 2 – log 5
(B) 5 – log 4
(C) 8 + log 2
(D) 5 – log 2
(E) 5 + log 2
7. Jika 5 Liter Natrium Asetat Ka = 10⁻⁵, Mr 82 g/mol memiliki pH sebesar 9, maka massa natrium asetat
yang dilarutkan kedalam larutan tersebut adalah...
(A) 25 gram
(B) 30 gram
(C) 37 gram
(D) 41 gram
(E) 48 gram
8. Larutan KOH 0,1 M sebanyak 10 mL direaksikan dengan 10 ml CH₃COOH 0,1 M. Diketahui Ka
CH₃COOH = 10⁻⁵, maka [OH]⁻ yang dihasilkan sebesar...
(A) 2 x 10⁻⁶ M
(B) 4,02 x 10⁻⁶ M
(C) 7,07 x 10⁻⁶ M
(D) 9 x 10⁻⁶ M
(E) 9,8 x 10⁻⁶ M
9. Pasangan asam dan basa berikut yang dapat menghasilkan garam terhidrolisis total dalam air adalah...
(A) NaOH dan H₂SO₄
(B) CH₃COOH dan NH₄OH
(C) NH₄OH dan HNO₃
(D) KOH dan H₂SO₄
(E) Ca(OH)₂ dan HCl
10. Garam berikut yang tidak mengalami hidrolisis ketika dilarutkan dalam air yaitu...
(A) Kalium sulfat
(B) Barium karbonat
(C) Kalium asetat
(D) Aluminium klorida
(E) Amonium sulfat
11. Perhatikan garam-garam di bawah ini :
1) NH₄CN
2) NH₄NO₃
3) CH₃COONH₄
4) NH₄Cl
Garam yang terhidrolisis sebagian dan bersifat asam adalah...
(A) 1, 2, dan 3
(B) 1 dan 3
(C) 2 dan 4
(D) 4 saja
(E) 1, 2, 3, dan 4
12. SBMPTN 2017
Asam hipobromit HOBr adalah asam lemah dengan Ka = 10⁻⁹. Perbandingan [HOBr] : [OBR⁻] dalam
larutan NaOH pada pH 10 adalah...
(A) 10⁻⁵
(B) 10⁻⁴
(C) 10⁻²

267
MODUL SBMPTN

268

(D) 10⁻¹
(E) 10
13. Asam asetat (CH₃COOH) adalah larutan asam lemah dengan nilai Ka = 10⁻⁵. Perbandingan
([CH₃COOH])/([CH₃COO⁻]) dalam larutan CH₃COOK pada pH = 8 adalah...
(A) 10⁻⁵
(B) 10⁻⁴
(C) 10⁻³
(D) 10⁻²
(E) 10⁻¹
14. SBMPTN 2014
Jika 50 mL kodein asam monoprotik 0,02M , Ka C₁₈H₂₁NO₃ = 1 x 10⁻⁶ dicampurkan dengan 50 mL NaOH
0,02 M maka pH campuran tersebut adalah...
(A) 5
(B) 6
(C) 7
(D) 8
(E) 9
15. Basa lemah NH₄OH (Kb = 10⁻⁵) yang tidak diketahui konsentrasinya dititrasi oleh 100 mL asam kuat HCl
0,1 M. jika titik ekivalen dicapai tepat pada saat volume larutan NH₄OH sebanyak 100 mL.
pH larutan yang terbentuk pada titik ekivalen adalah....
(A) 5 – log ½
(B) 5,5 – log 5
(C) 5,5 – ½ log 5
(D) 8,5 + log 5
(E) 8,5 + ½ log 5
16. Pemutih pakaian mengandung sekitar 5% NaOCl yang sangat reaktif yang dapat menghancurkan
pewarna, sehingga pakaian menjadi putih kembali. NaOCl dapat menguraikan air menghasilkan ion
hidroksida dan asam hipoklorit. Massa garam NaOCl yang diperlukan agar diperoleh pH = 10 dalam 100
mL larutan adalah.... (Ka HOCl = 3 x 10⁻⁶ , Ar Na=23, O=16, Cl= 35,5)
(A) 7,45 gram
(B) 14,9 gram
(C) 20 gram
(D) 21,4 gram
(E) 22,35 gram
17. Jika 0,84 gram NaHCO₃ (Mr = 84) dilarutkan dalam 10 mL air, kemudian 1 mL larutan tersebut diambil
dan diencerkan dengan air hingga 100 mL maka pH larutan setelah pengenceran adalah… (Diketahui:
Ka₁ H₂CO₃ = 10⁻⁶, Ka₂ H₂CO₃ = 10⁻¹¹)
(A) 8
(B) 8,5
(C) 9
(D) 9,5
(E) 10
18. SBMPTN 2018
Ke dalam 200 mL larutan HCN 0,10 M (Ka = 10–10) ditambahkan 1,12 g KOH (Mr = 56). larutan yang
dihasilkan memiliki pH....
(A) 9,5
(B) 10,0
(C) 11,5
(D) 12,5
(E) 13,0
19. SBMPTN 2018

268
MODUL SBMPTN

269

Dietilamina ((C₂H₅)₂NH) merupakan basa lemah dengan Kb 9 x 10 ⁻⁴. Suatu larutan dibuat dengan
mencampurkan 90 ml larutan dietil amina 0,01 M dan 10 mL larutan HCl 0,09 M. Larutan yang dihasilkan
memiliki pH sebesar...
(A) 4 – log 9
(B) 6,5
(C) 6 – log 9
(D) 8
(E) 8 – log 9
20. UTBK 2019
Sebanyak 20 mL larutan hidrazin (N₂H₄) 0,02 M (Kb N₂H₄ = 2 x 10⁻⁶) dititrasi dengan larutan asam kuat
HCl 0,01 M.
Pada titik ekivalen (tepat saat penambahan 40 mL HCl), pH larutan adalah...
(A) Lebih kecil dari 7
(B) Lebih besar dari 7
(C) Sama dengan 7
(D) Sama dengan pKb N₂H₄
(E) Sama dengan pKa H₂N-NH₃⁺
21. Asam asetat, CH₃COOH merupakan asam lemah dengan Ka = 1 x 10⁻⁵. Sebanyak 20 mL larutan CH₃COOH
dititrasi dengan larutan NaOH 0,1 M. Nilai pH dalam labu titrasi dimonitor pH meter. Titik ekivalen
tercapai saat volume NaOH yang tercapai adalah 20 mL.
Setelah saat tercapainya titik ekivalen, konsentrasi CH₃COONa dalam larutan adalah...
(A) 0,40 M
(B) 0,30 M
(C) 0,10 M
(D) 0,05 M
(E) 0,01 M
Gambar berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 22.

1 2 3
= H⁺ Per butir = 0,1 mol
= LOH (pKb = 4) Kondisi pada gambar = kondisi mula-mula.

22. Campuran larutan yang menghasilkan larutan garam terhidrolisis adalah...


(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 1 dan 2
(E) 2 dan 3
23. Seorang calon mahasiswa menambahkan 0,28 gram kristal KOH ke dalam 50 mL larutan 0,1 M suatu
asam lemah HA yang pH nya 3. Berapakah pH larutan yang terjadi jika diketahui massa atom K = 39, O
= 16, H =1. ?
(A) 3
(B) 6
(C) 7
(D) 9
(E) 12

269
MODUL SBMPTN

270

24. Sebanyak 100 mL NaOH 0,02 M direaksikan dengan 100 mL CH₃COOH 0,02 M. Jika Ka CH₃COOH = 2x
10⁻⁵, maka pH campuran tersebut adalah...
(A) 6 – log 2,2
(B) 6 + log 2,2
(C) 8 – log 2,2
(D) 8 + log 2,2
(E) 9 - log 2,2
25. Larutan NaCl terhidrolisis sempurna menjadi ion NaOH dan HCl
SEBAB
Kesetimbangan ionisasi terjadi pada larutan asam dan basa lemah

PENYANGGA (BUFFER)

1. SBMPTN 2015
Sejumlah 200 mL larutan HCN 0,30 M (Ka = 5 x 10⁻¹⁰) dicampurkan dengan 100 mL larutan KOH 0,30
M. Ke dalam campuran tersebut ditambahkan 0,8 gram NaOH padat (Mr 40). Pada suhu 25⁰C, pH
larutan yang terbentuk adalah...
(A) 2
(B) 4
(C) 10 – log 5
(D) 10
(E) 12
2. SBMPTN 2016
Asam hipoklorit HClO memiliki Ka = 2 x 10⁻⁸. Bila 100 mL larutan asam hipoklorit 0,1 M direaksikan
dengan 100 mL larutan NaOH 0,05 M, maka pH akhir larutan adalah...
(A) 4 + log 5
(B) 6 – log 2
(C) 6 + log 2
(D) 8 – log 2
(E) 10 + log 5
3. Larutan penyangga sangat penting dalam menjaga pH cairan tubuh manusia. Jika tidak ada penyangga
tubuh manusia dapat mengalami asidosis dan alkalosis yang menyebabkan kerusakan jaringan dan
organ. Penyangga posfat tersusun atas H₂PO₄⁻ dan HPO₄²⁻ dan berada dalam seluruh cairan tubuh
manusia. Berikut pernyataan yang tepat mengenai sistem penyangga posfat adalah....
(A) Pada penurunan pH tubuh terjadi reaksi HPO₄⁻ (aq) + OH⁻ (aq) → H₂PO₄⁻ (aq)
(B) Pada kenaikan pH tubuh terjadi reaksi H₂PO₄⁻ (aq) + OH⁻ (aq) → HPO₄⁻(aq) + H₂O (l)
(C) Pada penurunan pH tubuh terjadi reaksi H₂PO₄⁻ (aq) + H⁺ (aq) → HPO₄⁻ (aq)
(D) Pada kenaikan pH tubuh terjadi reaksi H₂PO₄⁻ (aq) + H⁺ (aq) → HPO₄⁻ (aq) + H₂O (l)
(E) Pada penurunan pH tubuh terjadi reaksi H₂PO₄⁻ (aq) + H⁺ (aq) → H₃PO₄⁻ (aq) + H₂O (l).
Perhatikan informasi di bawah ini !
Basa lemah NH₄OH (Kb = 10⁻⁵) yang tidak diketahui konsentrasinya dititrasi oleh 100 mL asam kuat HCl 0,1
M. jika titik ekivalen dicapai tepat pada saat volume larutan NH₄OH sebanyak 100 mL.
SIMAK UI 2018
4. Larutan bufer dibuat dengan melarutkan 200 mL asam asetat 0,15 M dan 100 mL natrium asetat 0,25
M. Perubahan pH larutan bufer setelah ditambahkan 50 mL HCl 0,1 M adalah .... (pKa asam asetat =
4,7)
(A) 4,7 – log 1,25
(B) 4,7 – log 1,5
(C) 4,7 – log 1,75
270
MODUL SBMPTN

271

(D) 4,7 – log 1,25


(E) 4,7 – log 1,5
5. UTBK-2019
Larutan HCl sebanyak 100 mL yang memiliki pH sebesar 2 dicampurkan dengan 100 mL NH₃ 0,05 M
(Ka = 2 x 10⁻⁵). Larutan yang dihasilkan memiliki pH sebesar...
(A) 4 – log 8
(B) 10 + log 8
(C) 5- log 2
(D) 5 – log 8
(E) 9 + log 8
6. UTBK 2019
Sebanyak 20 mL larutan hidrazin (N₂H₄) 0,02 M (Kb N₂H₄ = 2 x 10⁻⁶) dititrasi dengan larutan asam kuat
HCl 0,01 M.
pH larutan setelah dititrasi dengan 10 mL larutan HCl adalah...
(A) 6 – log 2
(B) 6 – 2 log 2
(C) 7
(D) 8 + log 2
(E) 10 + log 2
Gambar berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 7 dan 8.

1 2 3
7. Campuran larutan yang akan menghasilkan larutan yang dapat mempertahankan pH akubat
penambahan sedikit basa adalah campuran larutan berlabel ....
(A) 1
(B) 2
(C) 1 dan 2
(D) 1 dan 3
(E) 2 dan 3
8. Campuran larutan yang akan menghasilkan larutan dengan pH = 10 adalah campuran larutan...
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 1 dan 2
(E) 1 dan 3
9. Pernyataan yang tidak tepat ketika volume larutan HCl 0,1 M yang digunakan 50 ml untuk titrasi 100
ml NH₄OH 0,1 M adalah....
(A) Jumlah [OH-] = Kb
(B) Mol NH₄OH = mol NH₄⁺
(C) pH larutan terbentuk bersifat basa
(D) terjadi NH₄⁺ + H₂O ⇌ NH₄OH + H⁺
(E) terbentuk sistem buffer NH₄OH-NH₄⁺
10. Asam asetat, CH₃COOH merupakan asam lemah dengan Ka = 1 x 10⁻⁵. Sebanyak 20 mL larutan CH₃COOH
dititrasi dengan larutan NaOH 0,1 M. Nilai pH dalam labu titrasi dimonitor pH meter. Titik ekivalen
tercapai saat volume NaOH yang tercapai adalah 20 mL.
Setelah penambahan 10 mL larutan NaOH, pH campuran adalah...
(A) 8
(B) 6

271
MODUL SBMPTN

272

(C) 7
(D) 6
(E) 5
11. Perhatikan gambar di bawah ini

1 2 3
Kondisi awal
= OH⁻ (basa kuat) = HA (bersifat asam)
Per butir = 0,1 mol pKa = 4
Berdasarkan ilustrasi molekul di atas, apabila spesi-spesi tersebut dibiarkan bereaksi, ilustrasi molekul
yang membentuk larutan penyangga adalah...
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 1 dan 2
(E) 1 dan 3
12. Bila 0,15 mol asam asetat (CH₃COOH Ka = 2 x 10⁻⁵) dan 0,10 mol NaOH dilarutkan dalam air sehingga
diperoleh larutan penyangga dengan volume 1 liter, maka pH larutan penyangga tersebut adalah...
(A) 4
(B) 5
(C) 6
(D) 5 – log 2
(E) 5 – log 3
13. Campuran dari 100 mL CH₃COOH 0,1 M dengan 150 mL CH₃COOH 0,2M (Ka 10⁻⁵) yang kemudian
ditambahkan 250 mL NaOH 0,08 M, maka pH yang terukur adalah...
(A) 2,5
(B) 5,0
(C) 7,0
(D) 0,69
(E) > 7
14. Sejumlah 200 mL larutan HCN 0,3 M (Ka 5 x 10⁻¹⁰) dicampurkan dengan 100 mL larutan KOH 0,30 M.
Ke dalam campuran tersebut ditambahkan 0,8 gram NaOH padat (Mr 40) pada suhu 25⁰C. pH larutan
yang terbentuk adalah...
(A) 2
(B) 4
(C) 10 – log 5
(D) 10
(E) 12
15. UTUL UGM
Yang dapat menjadi larutan buffer atau larutan penyangga adalah campuran antara :
1) NH₄Cl dan NH₃
2) CH₃COONH₄ dan NH₄OH
3) NaH₂PO₄ dan Na₂HPO₄
4) CH₃COONa dan H₃PO₄
16. Jika sebanyak x mL CH₃COOH 0,1 M (Ka 10⁻⁵) dan y mL CH₃COONa 0,2M dicampur dan dapat
membentuk larutan buffer, jika yang diinginkan pH larutannya adalah 5, perbandingan x : y adalah...
(A) 4 : 1
(B) 1 : 1

272
MODUL SBMPTN

273

(C) 3 : 1
(D) 1 : 2
(E) 2 : 1
17. Diketahui Ka asam laktat adalah 10⁻⁴. Perbandingan [asam laktat] dam [Na Laktat] agar dihasilkan pH
larutan = 4 adalah...
(A) 1 : 1
(B) 1 : 2
(C) 1 : 3
(D) 2 : 3
(E) 3 : 2

SIFAT KOLIGATIF
LARUTAN

1. Larutan A dibuat dengan melarutkan 4,16 gram BaCl₂ (Mr 208) ke dalam 2 kg air. Barium klorida
terdisosiasi sempurna dalam air. Larutan B dibuat dengan melarutkan 15 gram zat organik nonelektrolit
ke dalam 1 kg air. Pada tekanan yang sama, ∆Tb larutan B = 2∆Tb larutan A. Massa molekul relatif zat
organik adalah...
(A) 100
(B) 250
(C) 400
(D) 700
(E) 1400
2. Penurunan titk beku larutan 0,1 mol gula dalam 1 kg air adalah 𝑡℃. Jika 0,1 mol natrium sulfat
dilarutkan dalam jumlah air yang sama, maka penurunan titik bekunya adalah...
(A) 2t⁰C
(B) 3⁰C
(C) 4⁰C
(D) 5⁰C
(E) 6⁰C
3. Urea 0,1 mol (zat non elektrolit) dan 0,1 mol gram LX dengan derajat ionisasi 0,5 masing-masing
dilarutkan dalam 1 liter air (ρair = 1 g/mL). Jika kenaikan titik didih larutan urea adalah t˚C maka
kenaikan titik didih larutan garam LX adalah…
(A) 1,5 t⁰C
(B) 2 t⁰C
(C) 2,5 t⁰C
(D) 3 t⁰C
(E) 3,5 t⁰C
4. Pada 1 atm, larutan 13,35 g aluminium klorida (Mr = 133,5) dalam 260 g air (Kb = 0,52˚C/m) akan
mendidih pada...
(A) 99,2⁰C
(B) 100,2⁰C
(C) 100,8⁰C
(D) 102,0⁰C
(E) 108,0⁰C
5. Perhatikan informasi berikut!
Larutan I : sebanyak 30 gram urea CO(NH₂)₂ dilarutkan dalam 250 mL air, dan larutan membeku pada
suhu -3,6⁰C

273
MODUL SBMPTN

274

Larutan II : sebanyak 30 gram garam NaCl dilarutkan dalam 250 mL air, dan larutan membeku pada
suhu 7,4⁰C Berdasarkan data kedua larutan tersebut, harga tetapan penurunan titik beku molal pelarut
adalah ... (Mr CO(NH₂)₂ = 60; NaCl = 58,5).
(A) 1,80⁰C/molal
(B) 3,60⁰C/molal
(C) 5,07⁰C/molal
(D) 37,7⁰C/molal
(E) 20,2⁰C/molal
6. Sebanyak 4,6 gram garam ionik AB₂ dilautkan dalam 1 Liter air. Jika tekanan osmotik larutan ini sebesar
1,64 atm pada suhu 27⁰C (R = 0,082 L.atm/mol.K), Mr dari AB₂ adalah...
(A) 37
(B) 157
(C) 187
(D) 207
(E) 267
7. SBMPTN 2018
Larutan A dibuat dengan melarutkan 4,16 g BaCl₂ (Mr = 208) ke dalam 2 kg air. Barium klorida
terdisosiasi sempurna dalam air. Larutan B dibuat dengan melarutkan 15 g zat organik nonelektrolit ke
dalam 1 kg air. Pad tekanan yang sama, ∆Tb larutan B = 2 ∆Tb larutan A. Massa molekul relatif zat
organik tersebut adalah ....
(A) 100
(B) 250
(C) 400
(D) 700
(E) 1400
8. SBMPTN 2015
Sejumlah 100 gram senyawa non elektrolit yang tidak menguap, bila dilarutkan ke dalam 1 mol CCl₄
memiliki tekanan uap sebesar 75 mmHg pada 295 K. Tekanan uap CCl₄ murni pada temperatur yang
sama adalah 100 mmHg. Pernyataan yang benar adalah...
1) Penurunan tekanan uap larutan adalah 25 mmHg
2) Fraksi mol zat terlarut adalah 0,25
3) Jika suhu dinaikkan, tekanan uap larutan > 75 mmHg
4) Titik didih larutan lebih tinggi daripada titik didih CCl₄ murni.
9. SBMPTN 2018
Percobaan penentuan titik beku larutan garam NaCl dan larutan urea CO(NH₂)₂ menghasilkan data
sebagai berikut :
Larutan Konsentrasi Molal Titik Beku (⁰C)
NaCl 0,1 -0,372
NaCl 0,2 -0,744
CO(NH₂)₂ 0,1 -0,186
CO(NH₂)₂ 0,2 -0,372
Data tersebut menunjukkan bahwa penurunan titik beku larutan...
(1) Berbanding lurus dnegan konsentrasi
(2) Elektrolit lebih tinggi nonelektrolit dengan konsentrasi yang sama
(3) Bergantung pada jenis ikatan kimia senyawa terlarut
(4) Bergantung pada jenis unsur penyusun senyawa tersebut
10. UTBK 2019-A
Penambahan toluene ke dalam bensin bebas timbal bertujuan untuk...
(A) Menurunkan tekanan uap bensin
(B) Meningkatkan viskositas bensin
(C) Meningkatkan titik nyala bensin

274
MODUL SBMPTN

275

(D) Menurunkan titik didih bensin


(E) Menaikkan tingkat oksidasi bensin
11. UTBK 2019-B
Di tepi pantai air mendidih pada suhu 100⁰C sedangkan di pegunungan lebih rendah dari 100⁰C,
karena...
(A) Di pegunungan ikatan hidrogen antar molekul air lebih rendah
(B) Di tempat yang lebih tinggi, molekul air berubah
(C) Udara di pegunungan relatif lebih dingin
(D) Tekanan udara di pegunungan lebih rendah dari 1 atm
(E) Di pegunungan lebih tinggi dari pada di pantai.
12. Pernyataan yang menjelaskan mengapa akar tanaman dapat menyerap air adalah...
(A) Molekul air berbentuk V
(B) Akar memiliki sifat higroskopis
(C) Cairan dalam akar hipertonik
(D) Air bersifat polar
(E) Air adalah pelarut universal
13. Memasak dengan panci presto jauh lebih cepat dibandingkan dengan panci biasa. Hal ini disebabkan
karena suhu dalam panci presto jauh lebih tinggi. Pernyataan berikut yang mendukung data tersebut
adalah...
(A) Tekanan osmotik dalam panci presto jauh lebih tinggi dibandingkan dalam panci biasa.
(B) Tekanan di atas cairan dalam panci presto lebih besar dari 1 atm
(C) Transfer panas dari api ke panci presto lebih baik dari panci biasa
(D) Kapasitas panas panci presto lebih tinggi dibandingkan kapasitas panas panci biasa
(E) Dalam panci presto air lebih mudah mendidih
14. Garam dapat digunakan untuk membasmi hewan lunak, seperti lintah. Penjelasan yang tepat untuk
hal ini adalah...
(A) Rasa asin garam tidak disukai lintah
(B) Lintah hdup di air tawar
(C) Lintah suka menghisap darah
(D) Sel-sel lintah mengalami dehidrasi bila diberi garam
(E) Garam menurunkan tekanan osmotik
15. Titik didih normal air garam lebih tinggi dibandingkan dengan titik didih normal air murni. Hal ini
disebabkan karena...
(A) Massa jenis air garam lebih tinggi daripada massa jenis air murni
(B) Kalor jenis air garam lebih tinggi dari air murni
(C) Tekanan uap air garam lebih rendah dari air murni
(D) Titik beku air garam lebih rendah dari air murni
(E) Tekanan osmotik air garam lebih tinggi dari air murni

REDOKS DAN
ELEKTROKIMIA

1. Dari keempat reaksi redoks berikut ini, yang merupakan reaksi disproporsionasi (autoredox) adalah
....
1) 3I₂(s) + 3H₂O(l) → HIO₃(aq) + 5 HI(aq)
2) 3MnO₄²⁻(aq) + 4H⁺ (aq) → MnO₂(s) + 2MnO₄⁻(aq) + 2H₂O(l)
3) Br₂(g) + 2NaOH(aq) → NaBrO(aq) + NaBr(aq) + H₂O(l)
4) SnCl₄(aq) + 2HI (aq) → SnCl₂(aq) + I₂(s) + HCl(aq)

275
MODUL SBMPTN

276

(A) 1, 2, 3 benar
(B) 1 dan 3 benar
(C) 2 dan 4 benar
(D) 4 saja benar
(E) Benar semua
2. SBMPTN 2018
Ion manganat(V) dapat terdisporoporsionasi sempurna menjadi ion managanat(VI) dan manganat(IV)
oksida menurut reaksi (belum setara) berikut:
2MnO₄³⁻(aq) + H₂O(l) → MnO₄²⁻(aq) + MnO₂(s) + 2OH⁻(aq)
Jika 200 mL larutan manganat(V) 0,5 M bereaksi secara sempurna, jumlah mmol elektron yang
terlibat adalah ....
(A) 200 mmol
(B) 100 mmol
(C) 75 mmol
(D) 50 mmol
(E) 25 mmol
3. SBMPTN 2018
Dalam larutan basa, gas klor mengalami reaksi disporoporsionasi berikut:
3Cl₂(g) +6OH⁻(aq) → ClO₃⁻(aq) + 5Cl⁻(aq) + 3H₂O(l)
Jika mol elektron yang terlibat untuk setiap 3 mol Cl₂ adalah ....
(A) 2
(B) 5
(C) 6
(D) 10
(E) 15
4. SBMPTN 2018
Gas klor dioksida dalam larutan NaOH dapat menghasilkan garam natrium klorat dan natrium klorit
sesuai reaksi berikut.
2ClO₂(g) + 2NaOH(aq) → NaClO₃(aq) + NaClO₂(aq) + /(/l)
Jika 2 mol ClO₂ mengalami disproporsionasi, jumlah mol elektron yang terlibat adalah ....
(A) 1
(B) 2
(C) 3
(D) 4
(E) 5
5. SBMPTN 2018
Diketahui reaksi disproporsionasi sebagai berikut.
5MnO₂(s) + 4H⁺ (aq) → 3Mn²⁺ (aq) + 2H₂O(l) + 2MnO₄⁻ (aq)
Jika 2,5 mol MnO₂ mengalami disproporsionasi, jumlah mol elektron yang terlibat adalah ....
(A) 2,5
(B) 3,0
(C) 5,0
(D) 7,5
(E) 12,5
6. SBMPTN 2018
Reaksi disproporsionasi iodium (I₂) dalam suasana basa berlangsung sebagai berikut.
3I₂ (s) + 6KOH(aq) → 5KI + KIO₃(aq) + 3H₂O(l)
Jumlah mol elektron yang terlibat pada disproporsionasi 3 mol iodium adalah ....
(A) 3
(B) 4
(C) 5

276
MODUL SBMPTN

277

(D) 6
(E) 7

7. SBMPTN 2018
Gas brom mengalami disproporsionasi menurut reaksi berikut:
3Br₂ (g) + 6KOH(aq) → 5KBr(aq) + KBrO₃(aq) + 3H₂O(l)
Jika 0,3 mol gas brom terdisproporsionasi secara sempurna, jumlah mol elektron yang terlibat adalah
....
(A) 0,1
(B) 0,2
(C) 0,3
(D) 0,4
(E) 0,5
8. Sejumlah 7,1 g Cl₂ (Mr = 71) mengalami reaksi autoredoks sebagai berikut:
Cl₂ (g) + 2OH⁻ (aq) → Cl⁻ (aq) + ClO⁻ (aq) + H₂O(l)
Jumlah mol elektron yang terlibat dalam reaksi tersebut adalah ....
(A) 0,1
(B) 0,2
(C) 0,3
(D) 1,0
(E) 2,0
9. Dalam pelarut HF , reaksi disproporsionasi iodium (I₂) berlangsung sebagai berikut.
3I₂ + 5AgF → 5AgI + IF₅
Jumlah mol elektron yang terlibat pada reaksi disproporsionasi 0,3 mol iodium adalah....
(A) 0,1
(B) 0,2
(C) 0,3
(D) 0,4
(E) 0,5
10. Sebuah sel Galvani tersusun dari elektroda grafit yang dicelupkan dalam larutan KClO₄ dalam suasana
asam dan elektroda Cu yang dicelupkan dalam larutan Cu(NO₃)₂. Jika sel tersebut dioperasikan,
pernyataan yang benar adalah .... (E⁰ Cu²⁺|Cu = 0,34 V dan ClO₄⁻|ClO₃ = 1,19 V)
1) pH larutan KClO₄ bertambah.
2) pH larutan Cu(NO₃)₂ bertambah.
3) elektroda Cu beratnya berkurang.
4) elektron mengalir dari elektroda grafit ke elektroda Zn.
(A) 1, 2, 3 benar
(B) 1 dan 3 benar
(C) 2 dan 4 benar
(D) 4 saja benar
(E) Benar semua
11. Di ketahui potensial elektrode standar:
I₂ (s) + 2e⁻ ⇄ 2I⁻ (aq) E⁰ = +0,54 V
Br₂ (l) + 2e⁻ ⇄ 2Br⁻ (aq) E⁰ = +0,80 V
MnO₂ (s) + 4H⁺ + 2e⁻ ⇄ Mn²⁺ (aq) + 2H₂O E⁰ = +1,23 V
Cl₂ (g) + 2e⁻ ⇄ 2Cl⁻ (aq) E⁰ = +1,36 V
PbO₂ (s) + 4H⁺ + 2e⁻ ⇄ Pb²⁺ (aq) + H₂O E⁰ = +1,47 V
Berikut reaksi yang dapat berlangsung dalam keadaan standar adalah….
(A) Br⁻ | Br₂ || I₂ | I⁻
(B) Br⁻ | Br₂ || MnO₂ | Mn²⁺
(C) Cl⁻ | Cl₂ || Pb²⁺ | PbO₂

277
MODUL SBMPTN

278

(D) PbO₂ | Pb²⁺ || I₂ | I⁻


(E) Mn²⁺ | MnO₂ || Cl⁻ | Cl₂
12. Arus listrik 5 A diberikan ke dalam larutan kromium (III) nitrat selama 30 menit. Berapa gram massa
logam kromium akan terendapkan pada katoda ? (Ar Cr = 52)

(A) 0,027 gram


(B) 0,82 gram
(C) 1,62 gram
(D) 4,85 gram
(E) 6,33 gram
13. Diketahui potensial reduksi standart berikut :
𝐶𝑟³⁺(𝑎𝑞) + 3𝑒́ → 𝐶𝑟(𝑠) Ε⁰ = −0,74V
MnO₄⁻ (aq) + 8H⁺ + 5e⁻ → Mn²⁺ (aq) + 4H₂O E⁰ = +1,51 V
Potensial sel standar dari sel galvani yang dibuat dengan menggabungkan kedua setengah reaksi di
atas adalah...
(A) -2,25 v
(B) -0,75 v
(C) +2,25 v
(D) +2,75 v
(E) +3,25 v
14. Pada elektrolisis larutan 𝐴𝑔𝑁𝑂₃ dengan electrode karbon menggunakan muatan listrik 0,05 F.
banyaknya perak (𝐴𝑟 𝐴𝑔 = 108) yang diendapkan pada katode adalah...
(A) 2,7 gram
(B) 5,4 gram
(C) 10,8 gram
(D) 21,6 gram
(E) 54,0 gram
15. Pernyataan yang benar apabila sepotong logam timah (Sn) dicelupkan dalam larutan Pb²⁺ 1 M pada
suhu 25⁰C adalah ....
(A) Tidak terjadi reaksi
(B) Timah akan tereduksi
(C) Terbentuk endapan Pb
(D) Pb teroksidasi
(E) Tidak ada jawaban yang benar
16. Cermati wacana berikut.

Agar tampak lebih indah dan bernilai jual tinggi, sendok besi dilapisi dengan
logam perak melalui proses penyepuhan. Proses penyepuhan sendok besi
dengan logam perak dapat menggunakan sel elektrolisis seperti gambar di
samping.
Pada proses penyepuhan sendok besi dengan logam perak (Ar = 108) pada
wacana tersebut dilakukan selama 15 detik dengan menggunakan arus
sebesar 9,65 ampere. Massa logam perak yang melapisi sendok adalah....
(A) 0,054 gram
(B) 0,081 gram
(C) 0,162 gram
(D) 0,810 gram
(E) 1,620 gram
17. Elektrolisis 50 mL larutan PbSO₄ 0,2 M dalam bejana A dan 50 mL larutan CuCO₃ 0,2 M dalam bejana B
dilakukan seri dengan arus tetap 1,2A dan menggunakan anoda dan katoda Pt. Pada setiap katoda,

278
MODUL SBMPTN

279

terbentuk endapan Pb dan Cu, sementara pada anoda dihasilkan gas O₂ (Pb = 207, Cu = 63,5, Konstanta
Faraday = 96500 C/mol). Setelah elektrolisis berlangsung 2 menit...
1) Massa Pb yang mengendap lebih kecil dari massa Cu
2) Jumlah atom Pb yang mengendap lebih besar dengan jumlah atom Cu
3) Volume gas oksigen yang dihasilkan pada bejana A lebih besar daripada volume gas oksigen yang
dihasilkan pada bejana B.
4) pH larutan dalam bejana A sama dengan pH larutan dalam bejana B.
(A) 1, 2, 3,benar
(B) 1 dan 3 benar
(C) 2 dan 4 benar
(D) 4 saja benar
(E) Semua benar
18. SBMPTN 2018
Baterai nicad (nikel-kadmium) merupakan sel Volta dengan reaksi sebagai berikut.
Cd(s) + NiO₂(s) + 2H₂O(l) → Ni(OH)₂ (s) + Cd(OH)₂(s) E⁰ = 1,4 Volt
Pernyataan yang benar adalah sebagai berikut.
(A) Cd adalah kotada
(B) Ni(OH)₂ terbentuk di katoda
(C) Cd(OH)₂ terbentuk di katoda
(D) Ni adalah anoda
(E) Reaksi berlangsung pada pH < 7
19. SBMPTN 2018
Berikut adalah data potensial reduksi standar (Eo) untuk beberapa kation
Sn²⁺ + 2e⁻ → Sn E⁰ = -0,14 v
Mg²⁺ + 2e⁻ → Mg E⁰ = -2,37 v
Ni²⁺ + 2e⁻ → Ni E⁰ = -0,25 v
Fe²⁺ + 2e⁻ → Fe E⁰ = -0,44 v
Cu²⁺ + 2e⁻ → Cu E⁰ = +0,34 v
Logam yang dapat melindungi besi terhadap korosi adalah...
(A) Sn
(B) Mg
(C) Fe
(D) Ni
(E) Cu
20. UTUL UGM 2019
Larutan Cu(NO₃)₂ dialiri arus listrik melalui elektroda Platina dengan kuat arus 0,1 A selama 193.000
detik, maka berat gas yang diperoleh dari elektrolisis ini adalah... ( Ar Cu = 63,5, N=14, O=16)
(A) 0,8 gram
(B) 1,6 gram
(C) 2,4 gram
(D) 3,2 gram
(E) 4,8 gram
21. Logam K dapat diperoleh di katoda dengan cara elektrolisis larutan KCl
SEBAB
Pada elektrolisis larutan KCl, ion K⁺ dapat tereduksi manjadi K
22. SBMPTN 2018
Berikut ini adalah data potensial reduksi standar (E0) untuk beberapa kation.
Co²⁺ + 2e⁻ → Co E⁰= –0,28 V
Cr³⁺ + 3e⁻ → Cr E⁰ = –0,74 V
Cu²⁺ +2e⁻ → Cu E⁰ = +0,34 V
Pb²⁺ + 2e⁻ → Pb E⁰ = –0,13 V

279
MODUL SBMPTN

280

Sel Volta yang memiliki potensial sel paling besar adalah ....
(A) Cu | Cu²⁺ || Pb²⁺ | Pb
(B) Co | Co²⁺ || Cr³⁺ | Cr
(C) Cr | Cr³⁺ || Cu²⁺ | Cu
(D) Cu | Cu²⁺ || Cr³⁺ | Cr
(E) Pb | Pb²⁺ || Cr³⁺ | Cr
23. SBMPTN 2018
Berikut ini adalah data potensial reduksi standar (E⁰) untuk beberapa kation.
Fe²⁺ + 2e⁻ → Fe E⁰ = –0,44 V
Sn²⁺ + 2e⁻ → Sn E⁰ = –0,14 V
Cd²⁺ + 2e⁻ → Cd E⁰ = –0,40 V
Sel Volta yang memiliki potensial sel paling besar adalah ....
(A) Sn|Sn²⁺ || Fe²⁺|Fe
(B) Cd|Cd²⁺|| Fe²⁺|Fe
(C) Cd|Cd²⁺|| Sn²⁺|Sn
(D) Fe|Fe²⁺ || Cd²⁺|Cd
(E) Fe|Fe²⁺ || Sn²⁺ |Sn
24. SBMPTN 2018
Berikut ini adalah data potensial reduksi standar (E⁰) untuk beberapa kation.
Au³⁺ + 3e⁻ → Au E⁰ = +1,50 V
Sn²⁺ + 2e⁻ → Sn E⁰ = –0,14 V
Ca²⁺ + 2e⁻ → Ca E⁰ = –2,87 V
Co²⁺ + 2e⁻ → Co E⁰ = –0,28 V
Sel Volta yang memiliki potensial sel paling besar adalah ....
(A) Co|Co²⁺ || Au³⁺|Au
(B) Ca|Ca²⁺ || Au³⁺|Au
(C) Au|Au³⁺ || Ca²⁺|Ca
(D) Au|Au³⁺ || Sn²⁺|Sn
(E) Ca|Ca²⁺ || Sn²⁺|Sn
25. SBMPTN 2018
Diketahui beberapa potensial reduksi standar (E0) sebagai berikut.
Ag⁺ + e⁻ → Ag E⁰ sel = +0,80 V
NO₃⁻ + 4H⁺ + 3e⁻ → NO + 2H₂O E⁰sel = +0,96 V
H₂O + O₂ + 4e⁻ → 4OH⁻ E⁰ sel = +0,41 V
O₂ + 4H⁺ + 4e⁻ → 2H₂O E⁰ sel = +1,23 V
Zat yang diperoleh di anode pada elektrolisis larutan garam AgNO3 dengan elektrode karbon adalah
.....
(A) NO(g)
(B) O₂(g)
(C) NO(aq)
(D) O₂(aq)
(E) OH⁻(aq)
26. SBMPTN 2018
Diketahui beberapa potensial reduksi standar (E⁰) sebagai berikut.
Ni²⁺(aq) + 2e⁻ → Ni(s) E⁰ = –0,25 V
Pb²⁺(aq) + 2e⁻ → Pb(s) E⁰ = –0,13 V
Cu²⁺(aq) + 2e⁻ → Cu(s) E⁰ = +0,34 V
Ag⁺ (aq) + e⁻ → Ag(s) E⁰ = +0,80 V
ClO⁻ (aq) + 2H₂O(l) + 2e⁻ → 2OH⁻ (aq) + Cl⁻ (aq) E⁰ = +0,90 V
Au³⁺(aq) + 3e⁻ → Au(s) E⁰ = +1,50 V

280
MODUL SBMPTN

281

Jika pada elektrode negatif terdapat ion Cl⁻ dan ClO⁻, elektrode positif yang tepat untuk menghasilkan
sel Volta adalah ....
(A) Ni²⁺ | Ni
(B) Pb²⁺ | Pb
(C) Cu²⁺ | Cu
(D) Ag³⁺ | Ag
(E) Au³⁺ | Au
27. SBMPTN 2018
Berikut adalah data potensial reduksi standar (E⁰) untuk beberapa kation.
Sn²⁺ + 2e⁻ → Sn E⁰ = –0,14 V
Mg²⁺ + 2e⁻ → Mg E⁰ = –2,37 V
Ni²⁺ + 2e⁻ → Ni E⁰ = –0,25 V
Fe²⁺ + 2e⁻ → Fe E⁰ = –0,44 V
Cu²⁺ + 2e⁻ → Cu E⁰ = +0,34 V
Logam yang dapat melindungi besi terhadap korosi adalah ....
(A) Sn
(B) Mg
(C) Fe
(D) Ni
(E) Cu
28. SBMPTN 2018
Pada wadah katode suatu sel Volta terdapat beberapa kation dengan potensial reduksi standar (E⁰)
sebagai berikut.
Ag⁺ + e⁻ → Ag E⁰ = +0,80 V
Fe²⁺ + 2e⁻ → Fe E⁰ = –0,41 V
Cr³⁺ + 3e⁻ → Cr E⁰ = –0,74 V
Sn²⁺ + 2e⁻ → Sn E⁰ = –0,14 V
Cu²⁺ + 2e⁻ → Cu E⁰ = +0,34 V
Berdasarkan data tersebut, logam yang paling mudah terbentuk di katode adalah ....
(A) Ag
(B) Fe
(C) Cr
(D) Sn
(E) Cu
29. SBMPTN 2018
Diketahui potensial reduksi standar (E⁰) berikut.
Cu²⁺ + 2e⁻ → Cu E⁰ = + 0,337 V
AgCl + e⁻ → Ag + Cl⁻ E⁰ = + 0,222 V
Jika kedua elektrode tersebut disusun sebagai sel Volta, reaksi yang terjadi di katode adalah ....
(A) Reduksi ion tembaga(II)
(B) Reduksi perak klorida
(C) Oksidasi logam tembaga
(D) Oksidasi logam perak
(E) Pembentukan gas Cl₂
30. UTBK 2019
Sebanyak 50 mL larutan SO₂ dititrasi dengan larutan KBrO₄ 0,1 M
KBrO₄ + 4SO₂ + 4H₂O → 4H₂SO₄ + KBr
Titik ekivalen tercapai saat KBrO₄ 50 ml
Jumlah mol elektron yang terlibat dalam reaksi adalah...
(A) 0,02 mol
(B) 0,04 mol

281
MODUL SBMPTN

282

(C) 0,08 mol


(D) 0,1 mol
(E) 0,12 mol
31. UTBK 2019
Percobaan membuat air raja dilakukan menurut reaksi menurut persamaan reaksi berikut :
HNO₃ (aq) + 3 HCl (aq) → Cl₂ (g) + NOCl (g) + 2H₂O (l)
Pada percobaan tersebut digunakan larutan pekat HCl 9 M dan 20 mL larutan HNO₃ 6 M yang diperoleh
dari pengenceran HNO₃ yang lebih pekat.
Jika 1 mol HNO₃ habis bereaksi, jumlah elektron yang terlibat dalam reaksi saat setara adalah...
(A) 1 mol
(B) 2 mol
(C) 3 mol
(D) 4 mol
(E) 5 mol
32. UTBK 2019
Paku besi lebih cepat berkarat jika berada dalam lingkungan yang lembab karena...
(A) Besi dapat bereaksi dengan air dan menghasilkan besi hidroksida
(B) Besi lebih mudah bereaksi dengan oksigen pada lingkungan yang lembab
(C) Kotoran yang menempel pada permukaan besi larut dalam air
(D) Besi lebih mudah tereduksi pada lingkungan yang lembab
(E) Uap air pada permukaan besi dapat berfungsi sebagai medium tumbuhnya bakteri yang
menyebabkan korosi.
33. UTBK 201
Perhatikan reaksi di bawah ini.
Cu (s) + H⁺ (aq) → tidak bereaksi
Pb (s) + 2H⁺ (aq) → Pb²⁺ (aq) + H₂ (g)
Pb (s) + H₂O (l) → tidak bereaksi
Ca (s) + 2H₂O (l) → Ca²⁺ (aq) + H₂ (g) + 2OH⁻ (aq)
Berdasarkan reaksi di atas, urutan kereaktifan logam berdasarkan kemudahan teroksidasi adalah...
(A) Ca > Cu > Pb
(B) Pb > Ca > Cu
(C) Pb > Cu > Ca
(D) Cu > Pb > Ca
(E) Ca > Pb > Cu
34. UTBK 2019
Pencegahan korosi pada pagar besi dapat dilakukan dengan logam lain, Logam yang paling efektif
digunakan adalah...
(A) Cu
(B) Ni
(C) Al
(D) Zn
(E) Mg
35. Batu batrai atau sel Leclanche menggunakan elektroda karbon dan seng dengan bahan pengisi
campuran MnO₂, karbon hitam, dan NH₄Cl. Pernyataan yang benar terkait batrai ini adalah...
(A) Zn sebagai katoda
(B) C sebagai anoda
(C) NH₄Cl mengalami oksidasi
(D) Karbon hitam berfungsi sebagai katalis
(E) Mn(IV) mengalami reduksi

KIMIA ORGANIK 282


MODUL SBMPTN

283

1. Di bawah ini reaksi yang tidak memproduksi karbon dioksida adalah ...
(A) Pembakaran metana
(B) fermentasi gula
(C) oksidasi etanol menjadi asam etanoat
(D) reaksi asam etanoat dengan kalsium karbonat
(E) pembakaran alkohol
2. Reaksi hidrolisis metilbutanoat menghasilkan metanol dan asam butanoat.
SEBAB
Reaksi hidrolisis ester dapat dipercepat dengan katalis asam.
3. Rumus molekul berikut dapat menyatakan lebih satu senyawa, kecuali…
(A) C₂H₅Br
(B) C₆H₆O
(C) C₄H₄O₂
(D) C₃H₈O
(E) C₃H₇Br
4. Perhatikan gambar di bawah ini !

Produk oksidasi senyawa berikut adalah...

(A)

(B)

(C)

(D)

(E)
5. Senyawa yang merupakan isomer dari isopropilamin adalah...
1) Dietilamin
2) Trimetil amin
3) Propil metil amin
4) Propilamin
(A) 1, 2, 3 benar
(B) 1 dan 3 benar
(C) 2 dan 4 benar

283
MODUL SBMPTN

284

(D) 4 saja benar


(E) Semua benar
6. Gambar berikut ini !

Molekul di atas yang bersifat optis aktif adalah ....


(A) 1, 2
(B) 1, 3
(C) 2, 3
(D) 2, 4
(E) 3, 4
7. SIMAK UI 2018
Produk terbanyak yang dihasilkan dari reaksi adisi antara 1 mol 2-metil-2-butena dengan 1 mol HCl
adalah ....
(A) 1-kloro-2-metilbutana
(B) 2-kloro-3-metil-2-butena
(C) 2-kloro-2-metil-butana
(D) 1-kloro-2-metil-1-butena
(E) 2-kloro-3-metilbutana
8. SBMPTN 2018
Senyawa berikut yang bersifat optis aktif adalah...
(A) 1-metil sikloheksana
(B) 1-etil siklopentana
(C) 2-bromo-2-pentena
(D) 2-hidroksipentana
(E) 3-kloro-pentana
9. UTBK-2019
Oksidasi 1-pentanol dengan ion Cr₂O₇²⁻ akan menghasilkan senyawa...
(A) 2-pentanal
(B) 3-pentanal
(C) Siklopentanal
(D) Asam pentanoat
(E) Asam siklopentanoat
10. UTBK 2019
Hidrolisis N-metil-asetamida akan menghasilkan ...
(A) Metanol dan asetamida
(B) Metil asetat dan ammonia
(C) Metana dan asetilamina
(D) Metil karbinol dan atilamina
(E) Metilamina dan asam metil karboksilat
11. UTBK-2019
Reaksi yang tidak bisa membuat asam asetat adalah...

284
MODUL SBMPTN

285

(A) Hidrolisis etil asetat


(B) Hidrolisis asetilamina
(C) Oksidasi etanol
(D) Oksidasi isopropanol
(E) Oksidasi asetaldehid
12. Berikut ini adalah reaksi organik
1) Oksidasi etanol
2) Oksidasi asetaldehid
3) Karbonilasi metanol
4) Hidrolisis asetamida
Asam asetat dapat dibuat melalui...
(A) 1, 2
(B) 1, 3
(C) 1, 2, 3
(D) 2, 3, 4
(E) 1, 2, 3, 4
13. Berikut ini adalah reaksi organik
1) Oksidasi etanol
2) Oksidasi asetaldehid
3) Karbonilasi metanol
4) Hidrolisis asetamida
Reaksi yang menghasilkan etanol adalah...
(A) 1, 2, dan 3
(B) 1, 2, dan 4
(C) 2, 3, dan 4
(D) 1, 3, dan 4
(E) 1, 2, 3, dan 4
14. Reaksi oksidasi terhadap isobutanol akan menghasilkan...
(A) Butanon
(B) Butanal
(C) Asam butanoat
(D) Asam-2-metil-propanoat
(E) Metil butanoat
15. Etanol dapat dibuat dengan reaksi antara bromoetana dengan NaOH
SEBAB
Ion OH⁻ lebih basa dibandingkan Br
16. SBMPTN 2016
Senyawa X dan Y adalah senyawa karbon. X bereaksi dengan natrium membentuk gas hidrogen. X dan
Y dapat bereaksi membentuk ester. X dapat juga menjadi Y jika direaksikan dengan K₂Cr₂O₇ dalam
media asam. Senyawa X adalah...
(A) CH₃CH₂COOH
(B) CH₃CH₂OCH₃
(C) CH₃CH₂CH₂OH
(D) CH₃CH₂CH₂O
(E) CH₃CH₂COCH₃
17. Senyawa 2-bromopropana dipanaskan dengan NaOH pekat akan menghasilkan senyawa golongan...
(A) Alkena
(B) Alkanal
(C) Aldehid
(D) Alkanoat
(E) Alkana

285
MODUL SBMPTN

286

18. Perhatikan sneyawa di bawah ini !

Nama IUPAC senyawa di bawah ini adalah...


(A) 1-etil-sikloheksanal
(B) 2-etil-sikloheksana-karbaldehid
(C) 6-etil-sikloheksanal
(D) 2-metil-sikloheksana-karbaldehid
(E) 2-etil-sikloheksanal
19. Senyawa X dengan rumus C₃H₆O dapat dioksidasi menggunakan pereaksi Fehling menghasiklan asam
propanoat. Senyawa X yang dimaksud adalah...
(A) Propanon
(B) 2-propanol
(C) formalin
(D) etanal
(E) propanal
20. Salah satu kegunaan senyawa ester dalam kehidupan sehari-hari yaitu dapat memberikan aroma buah.
Senyawa ester yang memberi aroma nanas adalah...
(A) Amil asetat
(B) Oktil asetat
(C) Etil butirat
(D) Amil valerat
(E) Propil asetat

MAKROMOLEKUL

1. Suatu senyawa sakar memiliki sifat:


1) Dapat mereduksi tollens dan fehling
2) Tidak dapat terhidrolisis
3) Memiliki tingkat kemanisan paling tinggi
4) Bersifat optis aktif sehingga disebut levulosa Senyawa yang dimaksud adalah…
(A) Sukrosa
(B) Galaktosa
(C) Fruktosa
(D) Glukosa
(E) Maltosa
2. Interaksi yang berfungsi untuk menstabilkan struktur heliks dalam protein adalah...
(A) Ikatan Hidrogen
(B) Gaya Dispersi
(C) Ikatan Kovalen
(D) Interaksi Ion
(E) Interaksi Sterik
3. Suatu senyawa yang diperoleh sebagai produk samping dari hidrolisis lemak, pembuatan biodesel,
dan pembuatan sabun dari minyak atau lemak. Senyawa ini banyak digunakan untuk zat adiktif pada

286
MODUL SBMPTN

287

cairan pendingin radioator mobil, dan bereaksi dengan logam Na menghasilkan H₂. Senyawa ini
adalah...
(A) Trigliserida
(B) Etanol
(C) Gliserol
(D) Asam Asetat
(E) Etil Asetat
4. Lemak dan minyak adalah trigliserida
SEBAB
Hidrolisis lemak dan minyak dapat menghasilkan gliserol dan asam karboksilat rantai panjang
5. Hidrolisis sempurna laktosa menghasilkan...
1) Sukrosa
2) Glukosa
3) Fruktosa
4) Galaktosa
6. Senyawa berikut yang bukan monomer untuk pembuatan lipstik adalah...
(A) Isoprena
(B) Vinilklorida
(C) Stirena
(D) Propilena
(E) Tetrafluoro etilena
7. UTBK 2019
Biokatalis untuk menjernihkan jus buah dan sayuran adalah...
(A) Amilasi
(B) Lipase
(C) Laktosa
(D) Selulosa
(E) Protease
8. SBMPTN 2015
Hidrolisis suatu makromolekul menghasilkan senyawa yang mempunyai gugus amino dan karboksilat.
Makromolekul tersebut dapat berfungsi sebagai biokatalis yang dapat mempercepat hidrolisis
amilum. Makromolekul tersebut adalah...
(A) Amilase
(B) Amilosa
(C) Amilopektin
(D) Amilalkohol
(E) Glikogen
9. Makromolekul alam yang mempunyai ikatan ester, banyak digunakan sebagai bahan makanan dan
dapat dihidrolisis oleh lipase adalah...
(A) Trigliserida
(B) Kolesterol
(C) Polipeptida
(D) Selulosa
(E) Amilum
10. Jika glukosa C₆H₁₂O₆ dilarutkan di dalam air, maka larutan yang terjadi dapat menghantarkan arus
listrik
SEBAB
Glukosa dapat larut di dalam air karena terjadi ikatan hidrogen antara molekul glukosa dan molekul
H₂O

287
MODUL SBMPTN

288

11. Tubuh manusia tidak dapat mencerna protein dalam makanansecara utuh. Agar dapat diserap tubuh,
protein harus diuraikan terlebih dahulu menjadi asam amino – asam amino penyusunnya. Penguraian
ini dikatalis oleh...
(A) Peptidase
(B) Amilase
(C) Selulase
(D) Isomerase
(E) Lipase

KIMIA UNSUR

1. Suatu sampel mengandung kation Litium, Natrium, Magnesium, Calsium, Mangan. Sampel tersebut
dilarutkan dalam HCl pekat tidak ada endapan yang dihasilkan. Kemudian sampel tersebut ditambahkan
NH₄Cl dan NH₃ kemudian dipanaskan, ion logam yang mengendap sebagai padatan hidroksida
berwarna ungu adalah ...
(A) Li
(B) Na
(C) Mg
(D) Ca
(E) Mn
2. Suatu sampel batuan menggandung unsur Pb, Ba, Ni, Cr dan Bi. Sampel batuan tersebut kemudian
ditambahkan HCl encer menghasilkan endapan dan filtrat. Selanjutnya filtrat tersebut dialiri dengan gas
H₂S kemudian disaring dan menghasilkan endapan dan filtrat. Endapan kedua tersebut mengandung
unsur...
(A) Pb
(B) Bi
(C) Ba
(D) Ni
(E) Cr
3. Suatu sampel batuan menggandung unsur timbal (Pb), perak (Ag), timah (Sn), Aluminium (Al), dan
Kalsium (Ca). Sampel tersebut dilarutkan dalam HCl dan disaring. Filtrat kemudian ditambahkan gas H₂S
dan disaring. Sisa filtrat yang dihasilkan ditambahkan NH₄S kemudian disaring dan yang terakhir filtrat
ditambahkan dengan (NH₄)₂CO₃ menghasilkan endapan. Endapan yang ada mengandung unsur ...
(A) Timbal (Pb)
(B) Perak (Ag)
(C) Timah (Sn)
(D) Kalsium (Ca)
(E) Aluminium (Al)
4. UTUL UGM
Udara di daerah industri mengandung gas SO₂, CO₂, NO₂, N₂, CO dan H₂O. Gas yang dapat menyebabkan
terjadinya hujan asam adalah...
(A) H₂O dan N₂
(B) CO dan N₂
(C) VO₂ dan CO
(D) SO₂ dan N₂
(E) SO₂ dan NO₂
5. Unsur – unsur A, B, C terletak pada periode 3 SPU. Oksida unsur A dalam air menghasilkan larutan yang
memiliki pH < 7, sedangkan unsur B dengan air bereaksi menghasilkan gas hidrogen. Percobaan lain

288
MODUL SBMPTN

289

menunjukkan bahwa unsur C dapat bereaksi baik dengan larutan asam maupun basa. Susunan unsur
tersebut dalam SPU dari kiri ke kanan adalah...
(A) A, C, B
(B) C, A, B
(C) B, A, C
(D) A, B, C
(E) B, C, A
6. Sifat korosi HCl terjadi pada logam...
1) Fe dan Zn
2) Zn dan Cu
3) Al dan Mg
4) Ag dan Au
7. UTUL UGM
Dantara pernyataan berikut mengenai unsur-unsur halogen yang salah adalah...
(A) Flour dan Klor berwujud gas
(B) Asam terlemah adalah HF
(C) Titik didih asam halida tertinggi adalah HF
(D) Kemampuan mengoksidasi menurun sebanding dengan kenaikan nomor atom
(E) Flour merupakan reduktor terkuat
8. Pada zaman dahulu, beberapa kerajaan menggunakan tinta rahasia untuk menjaga informasi yang ada
di dalamnya. Senyawa yang digunakan sebagai tinta rahasia, yang harus dibasahi dengan air agar dapat
terbaca adalah...
(A) [Co(H₂O)₆]Cl₂
(B) CuCl₂
(C) K₂[Zn(CN)₄]
(D) [Fe(H₂O)₄(SCN)₂]NO₃
(E) KMnO₄
9. Unsur mangan memiliki beberapa bilangan oksidasi. Senyawa mangan berikut yang tidak mungkin
tereduksi adalah...
(A) MnO₂
(B) K₂MnO₄
(C) MnSO₄
(D) Mn⁴⁺
(E) KMnO₄
10. Saat ini banyak pasien yang melakukan impan gigi untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Impan gigi
dilakukan untuk mengganti akar gigi yang hilang. Salah satu logam transisi periode ke-4 yang dapat
dimanfaatkan adalah...
(A) Mangan
(B) Seng
(C) Tembaga
(D) Besi
(E) Titanium

289
MODUL SBMPTN

290

CHAPTER FISIKA

290
MODUL SBMPTN

291

PENGUKURAN DAN
VEKTOR
1. Besaran besaran berikut yang termasuk besaran pokok yaitu…
a. Panjang, kuat arus, volume
b. Massa, berat, panjang
c. Waktu, jumlah zat, usaha
d. Panjang, tinggi, jumlah zat
e. Panjang, suhu, intensitas cahaya
2. Perhatikan tabel berikut ini!
No. Besaran Satuan
1. Impuls N/s
2. Usaha N.m
3. Tekanan N/m2
4. Gaya N/m
Dari tabel di atas pasangan besaran dan satuan yang tepat adalah….
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 1 dan 4
d. 2 dan 3
e. 2 dan 4
3. Hasil pengukuran panjang dan lebar sebidang tanah berbentuk empat persegi panjang adalah
16,35m dan 10,5m. Luas tanah menurut aturan angka penting adalah…
a. 171,675 m2
b. 171,68 m2
c. 171,67 m2
d. 171,7 m2
e. 172 m2
4. Seuntai kalung emas mempunyai massa 450mg. massa kalung tersebut sama dengan …… kg
a. 45 x 103
b. 4,5 x 10-4
c. 4,5 x 10-5
d. 45 x 10-7
e. 45 x 10-8
5. Massa jenis minyak adalah 0,7 g/cm3. Jika dinyatakan dalam sistem SI, nilainya sama dengan …..
a. 7 kg/cm3
b. 70 kg/cm3
c. 700 kg/cm3
d. 7.000 kg/cm3
e. 70.000 kg/cm3
6. Seorang siswa mengukur diamter sebuah lingkaran hasilnya adalah 8,5 cm. keliling lingkarannya
dituliskan menurut aturan angka penting adalah…. (π=3,14)
a. 267 cm
b. 2,67 cm
c. 26,7 cm
d. 12,5 g
e. 12,0 g
7. Suatu pusat Listrik Tenaga Uap yang berpusat di Paiton menggunakan bahan bakar batubara dan
mampu menyuplai daya 206 MW. Daya tersebut jika ditulis dalam notasi ilmiah adalah….
a. 206 x 10 6 Watt
b. 20,6 x 105 Watt
c. 2,06 x 104 Watt

291
MODUL SBMPTN

292

d. 2,06 x 106 Watt


e. 2,06 x 108 Watt

8. UTBK-SAINTEK 2019
Dimensi energi kinetik adalah…..
a. ML2T-1
b. ML2T-1
c. ML2T-1
d. ML2T-1
e. ML2T-1
9. UTBK-SAINTEK 2019
Manakah pernyataan berikut ini yang benar?
a. ML2T−2 adalah dimensi energi kinetik.
b. MLT−2 adalah dimensi energi potensial.
c. ML2T adalah dimensi momentum.
d. ML3T−2 adalah dimensi usaha.
e. ML2T−1 adalah dimensi daya
10. Debit air merupakan volume air per satuan waktu. Dimensi debit adalah….
a. LT-1
b. L2T-1
c. L2T
d. L3T-1
e. L3T
11. Besar tetapan planck adalah 6,6 x 10-34 Js. Dimensi dari tetapan Planck adalah….
a. ML-1T-1
b. ML-2T
c. ML2T-1
d. MLT-1
e. MLT-2
12. Seekor anak kucing berlari ke arah timur sejauh 9m kemudian berbelok ke selatan dan berlari lagi
sejauh 12m. perpindahan yang dialami kucing tersebut adalah….
a. 9 m
b. 10 m
c. 12 m
d. 15 m
e. 21 m
13. Ada tiga buah gaya dengan besar masing masing 14N ke arah timur, 8N ke arah selatan, dn 8N ke
arah barat. Resultan ketiga gaya tersebut adalah…
a. 6 N
b. 8 N
c. 10 N
d. 12 N
e. 16 N
14. Hasil perkalian titik antara vektor F1= (3i-2j-4k) dan F2=(-2i+j+3k) besarnya adalah…..
a. -20 N
b. -30 N
c. 40 N
d. -50 N
e. 60 N

292
MODUL SBMPTN

293

15. Perhatikan gambar berikut!


Tiga buah vektor gaya, masing masing besarnya F1=
12N, F2= 6N, dan F3= 12N tersusun seperti gambar.
Resultan ketiga vektor tersebut adalah…..
a. 6N
b. 8N
c. 12N
d. 16N
e. 20N
16. Tiga buah vektor gaya bertitik tangkap sama di titik 0,
seperti pada gambar di samping. Resultan ketiga vektor
gaya tersebut adalah….
a. 20 N
b. 40 N
c. 40,5 N
d. 50 N
e. 50,5 N

GERAK LURUS
1. Perhatikan pernyataan pernyataan berikut:
(1) Perpindahan merupakan besaran vektor
(2) Jarak merupakan besaran skalar
(3) Perpindahan adalah perubahan posisi benda
(4) Jarak adalah panjang lintasan gerak suatu benda
Pernyataan pernyataan di atas yang benar adalah….
a. (1), (2), dan (3)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (4)
d. (4) saja
e. (1), (2), (3), dan (4)

2. UTBK SAINTEK FISIKA 2019


Dua buah benda bergerak saling mendekati , benda A bergerak ke kanan dengan kecepatan v,
sedangkan benda B bergerak ke kiri dengan kecepatan 30 m/s. Jika mula mula kedua benda
terpisah sejauh 1.200m, berapakah kecepatan A saat bertemu B jika saat itu B telah menempuh
jarak 720 m ?
a. 20 m/s
b. 30 m/s
c. 40 m/s
d. 50 m/s
e. 60 m/s

3. Dua mobil A dan B bergerak dari garis start yang sama dan masing masing memiliki kecepatan
57,6 km/jam dan 79,2 km/jam. Jarak kedua mobil setelah bergerak selama 30 detik sejauh….
a. 180 m
b. 280 m
c. 320 m
d. 380 m
293
MODUL SBMPTN

294

e. 400 m

4. Suatu benda bergerak dengan persamaan gerak dinyatakan : s(t) = t2-6t2+15t+4, satuan s dalam
meter dan t dalam sekon. Apabila pada saat percepatan benda nol, maka kecepatan benda tersebut
adalah….
a. 1 m/s
b. 2 m/s
c. 3 m/s
d. 4 m/s
e. 5 m/s
5. Sebuah benda yang semula berada di titik acuan bergerak dengan kecepatan v= (2i – 1,5j) m/s.
setelah bergerak selama 4s, benda berpindah sejauh….
a. 2m
b. 10m
c. 12m
d. 14m
e. 25m

6. Dua buah benda A dan B mula mula berjarak 120m satu sama lain. Benda A dan B masing masing
bergerak dengan kecepatan 8m/s dan 4m/s. kapan mereka bertemu jika a dan B bergerak saling
berhadapan dan mereka berangkat pada waktu bersamaan?
a. 10s
b. 12s
c. 15s
d. 17s
e. 18s
7.
Grafik pada gambar menyatakan hubungan
antara jarak (s) terhadap (t) dari benda yang
bergerak. Bila s dalam m, dan t dalam sekon
maka kecepatan rata-rata benda adalah….
a. 0,60 m/s
b. 1,67 m/s
c. 2,50 m/s
d. 3,0 m/s
e. 4,6 m/s

8. Sebuah mobil dengan massa 800kg bergerak lurus dengan kecepatan awal 36 km/jam setelah
menempuh jarak 150m kecepatannya menjadi 72 km/jam. Waktu tempuh mobil adalah…
a. 5s
b. 10s
c. 15s
d. 20s
e. 25s

294
MODUL SBMPTN

295

9. Perjalanan sebuah benda digambarkan seperti grafik di


samping. Jarak yang ditempuh bendab selama 6 detik
adalah…
a. 30m
b. 45m
c. 65m
d. 70m
e. 73m

10. SNMPTN 2010


Seorang sopir sedang mengendarai sebuah mobil yang bergerak dengan kecepatan tetap 25 m/s.
Ketika sopir melihat seorang anak yang tiba tiba menyebrang jalan, diperlukan waktu 0,10s bagi
sopir untuk bereaksi dan mengerem. Akibatnya, mobkil melambat dengan kecepatan tetap 5,0 m/s
dan berhenti. Jarak total yang ditempuh mobil tersebut sejak sopir melihat anak menyebranbg
hingga mobil berhenti adalah….
a. 37 m
b. 11 m
c. 38 m
d. 65 m
e. 48 m

11. SBMPTN 2013 Kode 136


Salah satu contoh gerak di bawah ini yang memiliki besar percepatan tetap adalah…
a. Sebuah benda yang bergerak dengan kecepatan tetap sepanjang waktu
b. Sebuah benda yang bergerak melingkar beraturan
c. Sebuah benda yang awalnya bergerak melingkar beraturan, kemudian diperlambat
d. Sebuah benda yang dijatuhkan ke dalam suatu cairan kental
e. Sebuha benda yang dikaitkan dengan pegas dan bergetar dengan teratur

12. SBMPTN 2013 Kode 931


Sebuah batu dilempar vertikal ke atas dengan laju awal 30 m/s dari puncak sebuah gedung yang
tingginya 80m. Jika besra percepatan gravitasi 10 m/s2, maka waktu yang diperlukan batu untuk
mencapai dasar gedung adalah…
a. 12 s
b. 10 s
c. 9 s
d. 8 s
e. 7 s

13. SNMPTN 2012


Tinggi maksimum sebuah bola yang dilempar vertikal lebih besar daripada jika dilempar
membentuk sudut dengan kecepatan awal yang sama.
SEBAB
Energi kinetik di titik tertinggi pada gerak parabola adalah minimum.

14. Seorang anak menjatuhkan benda dari puncak suatu menara yang mempunyai ketinggian 169
meter di atas tanah. Dengan kecepatan awal 20 m/s dan percepatan gravitasi 10 m/s2, ketinggian
batu dari tanah setelah bergerak 2s adalah….
a. 105 meter
b. 109 meter
c. 113 meter
d. 126 meter
e. 135 meter

295
MODUL SBMPTN

296

15. Sebuah benda dilemparkan ke atas dengan kecepatan awal 40 m/s. Jika percepatan gravitasi 10
m/s2, kecepatan benda pada 3 detik pertama adalah…..
a. 5 m/s
b. 7 m/s
c. 10 m/s
d. 12 m/s
e. 15 m/s

16. USBN 2017/213


Andi bersepeda bergerak dari titik P menuju ke titik Q, R, S dan berhenti di titik T. Kedudukan P,
Q, R, S, dan T dapat lihat pada gambar berikut:

Perpindahan yang dilakukan Andi saat bersepeda selama menempuh lintasan tersebut adalah…
a. 15 √3 m
b. 20 m
c. 20 √3 m
d. 25 m
e. 30 m

17. SBMPTN 2017

Sebuah mobil bergerak sepanjang jalan


lurus. Kecepatan mobil tersebut
mengikuti grafik seperti pada gambar. Pernyataan di bawah ini yang benar adalah….
a. Mobil diam di t = 0
b. Percepatan pada saat t=9 detik adalah 10 m/s2
c. Mobil berbalik arah pada saat t=4 detik
d. Perpindahan mobil pada selang waktu 4 ≤ t ≤ 14 detik adalah 80 m
e. Perpindahan mobil pada selang waktu 0 ≤ t ≤ 14 detik adalah 180 m

18. UTBK SAINTEK 2019


Dua buah benda bergerak saling mendekati. Benda A bergerak ke kanan dengan kecepatan v,
sedangkan benda B bergerak ke kiri dengan kecepatan 30 m/s. Jika mula-mula kedua benda
terpisah sejauh 1200 m, kecepatan benda A saat bertemu benda B jika saat itu benda B telah
menempuh jarak 720 m adalah ….
a. 20 m/s

296
MODUL SBMPTN

297

b. 30 m/s
c. 40 m/s
d. 50 m/s
e. 60 m/s

19. SBMPTN 2013


Grafik grafik berikut menggambarkan gerak sebuah mobil pada tiga kedaan. Pasangan grafik
kecepatan terhadap waktu dan percepatan terhadap waktu yang sesuai adalah….

a. (a)-(d) dan (b)-(f)


b. (b)-(d) dan (a)-(e)
c. (a)-(f) dan (b)-(d)
d. (a)-(e) dan (b)-(f)
e. (c)-(f) dan (b)-(e)

20. UNBK 2017


Sebuah partikel yang bergerak ke atas memenuhi persamaan Y= 8t-t2 dengan y dan t masing
masing dalam satuan meter dan sekon. Kecepatan benda saat t=2 sekon adalah….
a. 2m/s
b. 4 m/s
c. 8 m/s
d. 12 m/s
e. 16 m/s

21. Pesawat mendarat dengan kelajuan 720 km/jam. Setelah menyentuh landasan pesawat diperlambat
8 m/s2. Panjang landasan pesawat yang di tempuh hingga berhenti adalah…..
a. 826 m
b. 760 m
c. 625 m
d. 525 m
e. 450 m
22. SNMPTN 2012/633
Gerak sebuah benda dijelaskan oleh grafik hubungan antara kecepatan dan waktu dijelaskan oleh
grafik hubungan antara kecepatan dan waktu seperti ditunjukkan gambar di bawah ini:

Jarak yang ditempuh oleh benda hingga


detik ke 8 adalah….
a. 60 m
b. 50 m

297
MODUL SBMPTN

298

c. 45 m
d. 40 m
e. 30 m

23. Sebuah pesawat terbang bergerak mendatar dengan kecepatan


200 m/s melepaskan bom dari ketinggian 500m. jika bpom
jatuh di B dan percepatan gravitasi ditempat tersebut 10 m/s2,
maka jarak AB adalah….
a. 500 m
b. 1.000 m
c. 1.500 m
d. 1.750 m
e. 2.000 m

24. Peluru ditembakkan condong ke atas dengan kecepatan awal v= 1,4 x 103 m/s dan mengenai
sasaran yang jarak mendatarnya 2x105m. Bila percepatan gravitasi di tempat tersebut 9,8 m/s2,
maka sudut elevasinya adalah….
a. 10⁰
b. 30⁰
c. 45⁰
d. 60⁰
e. 175⁰

DINAMIKA GERAK
DAN GAYA
1. Jika resultan gaya yang bekerja pada sebuah benda sama dengan nol, maka:
(1) Benda tidak akan dipercepat
(2) Benda selalu diam
(3) Perubahan kecepatan benda nol
(4) Benda tidak mungkin bergerak lurus beraturan
Pernyataan yang benar adalah….
a. (1), (2), dan (3)
b. (1) dan (3) saja
c. (2) dan (4)
d. (4) saja
e. (1), (2), (3), dan (4)

2. Suatu gaya bekerja pada benda yang massanya 10kg dan mengalami percepatan 2 m/s2. Gaya yang
sama akan menyebabkan benda bermassa 40 kg mengalami percepatan sebesar….
a. 0,5 m/s2
b. 2,0 m/s2
c. 3,0 m/s2
d. 4,9 m/s2
e. 8,0 m/s2

3. Sebuah benda massanya 20kg terletak pada bidang miring dengan sudut kemiringan θ (tan θ= ¾) .
Jika percepatan gravitasi setempat 10 m/s2, maka besarmnya gaya normal bidang terhadap benda
adalah…
a. 100N
b. 120N
c. 160N
d. 200N
298
MODUL SBMPTN

299

e. 250N

4. Di dalam lift ditempatkan sebuah timbangan badan. Saat lift dalam kedaan diam, seorang
menimbang badannya dan diketahui bahwa berat badannya 500N. jika lift bergerak ke atas dengan
percepatan 5 m/s2 dan g=10m/s2, berat orang tersebut menjadi ….
a. 100N
b. 250N
c. 400N
d. 500N
e. 750N

5. Sebuah bandul yang digantung pada atap sebuha gerobak berada dalam kedaan setimbang saat
gerobak diam. Suatu saat gerobak ditarik dengan gaya konstan sedemikian sehingga kecepatannya
menjadi 13 m/s saat mencapai jarak 5m. dalam keadaan gerobak berjalan tersebut simpangan
bandul terhadap posisi setimbang sekitar……
a. 0⁰
b. 15⁰
c. 30⁰
d. 45⁰
e. 60⁰

6. UTBK 2019
Perhatikan gambar di bawah ini!

Jika diketahui massa balok 2kg, percepatan gravitasi 10


m/s2 dan bidangnya licin. Tentukan gaya normal pada
balok !
a. 10N
b. 15N
c. 20N
d. 25N
e. 30N
7. UTBK SAINTEK 2019
Suatu balok bermassa 2kg yang berada pada suatu rel ganda datar dan licin mengalami gaya
konstan F = 10 N dengan arah seperti ditunjukkan gambar.

Kecepatan pada saat t = 0 sekon adalah 2 m/s ke arah kiri. Kecepatan balok pada t1 = ⅕ √3 sekon
dan t2 = ⅓ √3 sekon adalah ….

a. Sama besar dan berlawanan arah


b. Sama besar dan searah
c. Tidak sama besar tetaoi searah
299
MODUL SBMPTN

300

d. Tidak sama besar dan berlawanan arah


e. Sama dengan nol
8. UTBK SAINTEK 2019
Dua buah balok m1=2kg dan m2= 1kg salinge terhubung melalui seutas tali ringan dan tidak
elastik. Kedua balok ditempatkan pada sebuah meja horizontal kasar. Pada balok m2 bekerja suatu
gaya dengan F=20N dan membentuk sudut θ (tan θ= ¾) terhadap horizontal.

Jika koefisien gesekan kinetik antara kedua balok dengan meja μk = 1/3, maka besar tegangan tali
adalah….
a. 6N
b. 8N
c. 10N
d. 12N
e. 14N

9. Gaya normal yang bekerja pada sebuah benda yang terletak pada bidang miring adalah….
a. Sama dengan berat benda
b. Dapat lebih besar atau lebih kecil daripada berat benda
c. Dapat sama atau tidak dengan berat benda
d. Lebih kecil dari berat benda
e. Lebih besra dari berat benda

10. Dua buah benda A dan B massanya masing masing 3kg dan 7kg didorong dengan gaya 30N
seperti gambar di bawah ini.

Bila percepatan gravitasi ditempat tersebut 10 m/s2, maka besarnya gaya kontak yang bekerja pada
benda pertama adalah….
a. 11N
b. 13N
c. 17N
d. 21N
e. 33N
11. Balok I massanya 1kg dan balok II massanya 2kg terletak
pada lantai licin seperti pada gambar. Jika F=6N, gaya kontak
kedua balok adalah….
a. 0 N
b. 2 N
c. 6 N
d. 8 N
e. 10 N

300
MODUL SBMPTN

301

12. Jik mA = 5kg , mB = 15kg dan g = 10m/s2. Koefisien


gesek antara A dan B = 0,2 dan B dengan lantai 0,25.
Minimal dengan gaya berapa agar B bergerak adalah…
a. 20N
b. 40N
c. 60N
d. 80N
e. 100N

13. Seorang pemadam kebakaran memiliki massa 65kg meluncur turun pada tiang vertikal dengan
percepatan rata-rata 3 m/s2. Gaya vertikal rata rata yang dilakukan orang pada tiang adalah….(g=
10 m/s2)
a. 650N
b. 515N
c. 455N
d. 425N
e. 325N

14. Balok bermassa 20 kg diberi gaya sebesar 178N yang membentuk sudut 45⁰ terhadap lantai kasar.
Apabila balok bergerak dengan percepatan tetap 2√2 m/s2, koefisien gesek kinetis antara balok
dan lantai sebesar…. (g= 9,8 m/s2)
1
a. 4
1
b.
3
1
c. 2
1
d. 2
√2
1
e.
4
√2

15. Sebuah benda bermassa 5kg diletakkan pada bidang miring yang licin dengan kemiringan 30⁰.
Kemudian benda meluncur. Apabila jarak kaki bidang miring terhadap posisi benda adalah 10 m
dan percepatan gravitasi ditempat tersebut 10 m/s2, waktu yang diperlukan benda sampai di kaki
bidang miring adalah…
a. 1s
b. 2s
c. 3s
d. 4s
e. 5s

16. Perhatikan gambar di bawah ini!

Jika massa m1=6kg dan m2= 2kg serta percepatan gravitasi 10 m/s2, maka tegangan tali pada
sistem adalah…
a. 11 N
b. 12,5 N
c. 20,5 N

301
MODUL SBMPTN

302

d. 21N
e. 22,5N

17. Perhatikan gambar katrol berikut:

Anggap tali tak bermassa dan katrol licin. Jika katrol tak berputar, tegangan seluruh tali sama
nilainya, dan percepatan gravitasi 10 m/s2 m1=5kg, m2= 3kg maka besar kecepatan kedua balok
pada saat 2 sekon setelah bergerak dari keadaan diam adalah…
a. 2 m/s
b. 5 m/s
c. 7 m/s
d. 8 m/s
e. 12 m/s

18. SIMAK UI 2013 Kode 134

pada gambar tersebut massa m1 dan m2 berturut turut adalah 6kg dan
4kg. Tidak ada gesekan yang bekerja dan massa katrol diabaikan.
Nilai percepatan pusat massa kedua benda pada gambar tersebut sama
dengan….
a. 2 m/s2 mengikuti gerak m1 ke arah atas
b. 2 m/s2 mengikuti gerak m1 ke arah bawah
c. 0,4 m/s2 mengikuti gerak m1 ke arah atas
d. 0,4 m/s2 mengikuti gerak m1 ke arah bawah
e. 0 m/s2

19. SIMAK UI 2011 kode 511


Benda dengan massa 2kg dalam keadaan diam mendapatkan gaya F = 8i-4j N. Waktu yang
dibutuhkan agar benda mencapai laju kecepatan 15 m/detik adalah….
a. 3 detik
b. 3,5 detik
c. 4 detik
d. 4,5 detik
e. 5 detik

302
MODUL SBMPTN

303

20. Sebuah sistem tersusun seperti gambar di samping Benda A


bermassa 10kg dan benda B bermassa 30kg. Apabila massa
katrol diabaikan dan percepatan gravitasi 9,8 m/s2, percepatan
benda B sebesar….
a. 1,4 m/s2
b. 1,5 m/s2
c. 1,6 m/s2
d. 1,7 m/s2
e. 1,8 m/s2

21. SBMPTN 2015/522


Sebuah balok bergerak dari keadaan diam menuruni suatu bidang miring yang panjang. Bagian
pertama bidang miring itu licin dan bagian berikutnya sampai ke dasar bersifat kasar. Setelah
bergerak selama beberapa saat di bagian yang kasar, balok berhenti. Pada peristiwa itu…..
a. Usaha total pada balok sama dengan nol
b. Usaha oleh gaya gravitasi bernilai positif
c. Usaha oleh gaya gesek tidak sama dengan nol
d. Usaha oleh gaya gravitasi sama dengan perubahan energi potensial balok

22. SBMPTN 2013 KODE 131


Usaha menggelindingkan roda bernilai nol jika roda menggelinding dengan kecepatan linier
konstan.
SEBAB
Nilai usaha merupakan perkalian gaya dan perpindahan

23. UTBK 2019


Perhatikan gambar di bawah ini!

Sebuah bola dengan berat w dan jari jari R berada pada bidang miring dengan sudut kemiringan θ
terhadap bidang datar. Tentukan besarnya gaya minimal yang dibutuhkan supaya bola dapat
meniaki tangga setinggi h!
𝒘[(𝑹−𝒉)𝒔𝒊𝒏𝜽+𝑹 𝒄𝒐𝒔 𝜽.𝒄𝒐𝒔 𝜶]
a. 𝑭 = (𝑹+𝒉)
𝒘[𝑹𝒄𝒐𝒔𝜽.𝒄𝒐𝒔 𝜶+𝑹 𝒄𝒐𝒔 𝜽.𝒄𝒐𝒔 𝜶]
b. 𝑭 = (𝑹+𝒉)
𝒘[(𝑹−𝒉)𝒔𝒊𝒏𝜽+𝑹 𝒄𝒐𝒔 𝜽.𝒄𝒐𝒔 𝜶]
c. 𝑭=
(𝑹−𝒉)
𝒘[𝑹𝒄𝒐𝒔𝜽.𝒄𝒐𝒔 𝜶−(𝑹−𝒉) 𝒔𝒊𝒏𝜽 ]
d. 𝑭 = (𝑹−𝒉)
𝒘[𝑹𝒄𝒐𝒔𝜽.𝒄𝒐𝒔 𝜶−𝒉 𝒔𝒊𝒏𝜽 ]
e. 𝑭= (𝑹−𝒉)

GERAK
MELINGKAR
303
MODUL SBMPTN

304

1. Benda yang bergerak melingkar beraturan mempunyai:


(1) Kelajuan konstan
(2) Percepatan liniernya konstan
(3) Kecepatan sudutnya konstan
(4) Percepatan sentripetalnya konstan
Pernyataan yang benar adalah…
a. (1), (2), dan (3)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (4)
d. (4) saja
e. Semua benar

2. Suatu alat penggulung berputar pada 240 rpm. Dengan demikian kecepatan sudutnya sebesar….
a. 240 rad/s
b. 120 rad/s
c. 8π rad/s
d. 4π rad/s
e. 4 rad/s

3. Sebuah benda bergerak melingkar dengan periode tetap sebesar 1/8 detik. Maka benda tersebut
bergerak melingkar dengan….
a. 1/8 putaran tiap detik dengan laju angular berubah
b. 8 putaran selama 8 detik dengan laju tetap
c. 8 putaran selama 8 detik dengan laju tetap
d. 8 putaran selama 8 detik setelah itu diam

4. Sebuah benda mengalami gerak melingkar beraturan dengan jari jari lintasan 2m. jika dalam
waktu 10s mengalami perpindahan sudut sebesar 20 putaran, maka periode gerak benda itu
adalah….
a. 0,1 s
b. 0,2 s
c. 0,3 s
d. 0,4 s
e. 0,5 s

5. Sebuah benda yang massanya 10kg bergerak melingkar beraturan dengan kecepatan 4 m/s. Jika
jari jari lingkaran 0,5m, maka:
14
(1) Frekuensi putarnya 𝜋 Hz
(2) Percepatan sentripetalnya 32 m/s2
(3) Gaya sentripetalnya 320N
(4) Periodenya 4πs
Pernyataan yang benar adalah…..
a. (1), (2), (3) dan (4)
b. (1), (2), dan (3)
c. (1) dan (3)
d. (2) dan (4)
e. (3) dan (4)

6. SNMPTN 2012/633
Jumlah gaya yang bekerja pada sebuah benda yang bergerak melingkar beraturan tidak sama
dengan nol
304
MODUL SBMPTN

305

SEBAB
Ggaya resultan pada sebuah benda yang bergerak melingkar beraturan sebanding dengan
percepatan sentripetalnya

7. SIMAK UI 2013 KODE 133


Sebuah benda bermassa 1,22 kg diikat pada ujung tali yang panjangnya 80cm, benda tersebut
diputar pada lintasan melingkar horizontal. Tegangan maksimum pada tali adalah 400N untuk
g=9,8 m/s2. Pernyataan yang benar adalah….
(1) Kecepatan sudut maksimum adalah 20 rad/s
(2) Kecepatan linier maksimum adalah 16 m/s
(3) Percepatan linier maksimum adalah 320 m/s2
(4) Percepatan sudut maksimum adalah 400 rad/s2

8. Sebuah jarum penunjuk detik sebuah jam tangan mempunyai panjang 2cm. Maka besar kelajuan
linier dan kelajuan sudut dari titik partikel yang berada di ujung jarum adalah…
a. 0,0021 m/s dan 0,105 rad/s
b. 0,0021 m/s dan 0,204 rad/s
c. 0,0021 m/s dan 0,714 rad/s
d. 0,0031 m/s dan 0,105 rad/s
e. 0,0045 m/s dan 0,105 rad/s

9. Sebuah roda berjari jari 42cm berputar dengan perpindahan sudut 240⁰. Jarak yang telah ditempuh
oleh sebuah partikel yang terletak pada tepi roda adalah…
a. 160 m
b. 176 m
c. 180 m
d. 187 m
e. 196 m

10. Sebuah partikel melakukan gerak melingkar beraturan dengan kelajuan linier 0,75 m/s dan
kelajuan sudut 0,5 rad/s. berapa jari jari lintasan titik partikel tersebut?
a. 0,25 m
b. 1 m
c. 1,5 m
d. 2 m
e. 2,5 m

11. Sebuah titik melakukan gerak melingkar beraturan. Ternyata tiap menit melakukan 600 putaran.
Jika jari jari lintasannya 20cm, maka percepatan sentripetalnya adalah….
a. 8 π m/s2
b. 8 π2 m/s2
c. 80 π2 m/s2
d. 800 π2 m/s2
e. 800π2 m/s2

12. Jari jari roda sepeda 50cm digunakan seorang atlet balap sepeda . Jika roda sepeda melakukan 4
putaran/detik, maka percepatan sentripetal roda sepeda tersebut adalah….
a. 315,2 m/s
b. 315,9 m/s
c. 317 m/s
d. 318,1 m/s
e. 412,6 m/s

305
MODUL SBMPTN

306

13. Suatu benda berotasi mengitari sebuah poros dengan posisi sudutnya daoat dinyatakan sebagai θ
(t) = 2t2 – 9t + 4, dengan θ dalam rad dan t dalam detik. Kecepatan sudut benda tersebut pada saat
t = 1 detik adalah….
a. -5 rad/s
b. -6 rad/s
c. -7 rad/s
d. 3 rad/s
e. 4 rad/s

14. Rendy memacu motornya pada lintasan yang berbentuk lingkaran dalam waktu 2 jam. Dalam
waktu tersebut, Rendy telah melakukan 240 putaran. Periode, frekuensi, dan kecepatan liniernya
jika lintasan tersebut memiliki diameter 600m adalah….
a. 30s ; 1/30 Hz ; 20π m/s
b. 20s ; 1/20 Hz ; 20π m/s
c. 20s ; 1/10 Hz ; 30π m/s
d. 40s ; 1/30 Hz ; 40π m/s
e. 10s ; 1/30 Hz ; 10π m/s

15. Gambar di bawah ini menunjukkan roda 1 dan roda 2 dihubungkan dengan rantai. Roda 2 dan 3
mempunyai satu poros dan saling melekat satu sama lain

Jika di ketahui jari jari roda 1= 50cm, jari jari roda dua= 30 cm, dan jari jari roda tiga = 80 cm.
jika roda 3 berputar 120 putaran per menit, maka kecepatan sudut roda 1 adalah….
a. 1,2 rad/s
b. 2,4 rad/s
c. 3,6 rad/s
d. 4,2 rad/s
e. 4,8 rad/s

16. Perhatikan gambar berikut!

Jari jari roda A, roda B, dan roda C berturut turut 25cm, 15cm, dan 40cm. Jika roda C berputar
dengan kecepatan putar 60 putaran per menit, kecepatan sudut roda A adalah….
a. 2,5 π rad/s
b. 3 π rad/s
c. 3,2 π rad/s
d. 3,5 π rad/s
e. 4 π rad/s

306
MODUL SBMPTN

307

17. Perhatikan gambar berikut!

50
Roda A, B, C dan D yang masing masing berjari jari RA = 9cm, RB, =3CM, RC = cm, dan RD=
𝜋
5cm dihubungkan satu sama lain seperti pada gambar. Jika kelajuan sudut roda A sama dengan π
rad/s, maka besar kecepatan sudut roda D adalah….
a. 15 rad/s
b. 20 rad/s
c. 25 rad/s
d. 30 rad/s
e. 35 rad/s
18. Dua buah roda gesek A dan B saling bersinggungan, sehingga apabila A berputarmaka B juga ikut
berputar. Jari jari roda A sebesar 10cm dan roda B sebesar 5cm. jika frekuensi roda A = 9Hz.
Maka kecepatan sudur roda B adalah…
a. 36 Hz
b. 24 Hz
c. 12 Hz
d. 6 Hz
e. 3 Hz

19. Sebuah benda dengan massa 5kg diikat dengan tali, berputar dalam satu bidang vertikal. Lintasan
dalam bidang itu adalah suatu lingkaran dengan jari jari 1,5m. jika kecepatan sudut tetap 2
rad/detik dan g=10 m/s2. Maka tegangan tali pada saat benda itu ada pada titik terendah adalah….
a. 20N
b. 40N
c. 60N
d. 80N
e. 100N

20. Sebuah mobil massanya 3ton melintasi sebuah puncak bukit yang bentuknya dianggap sebagai
busur lingkaran yang berjari jari 10m. Gaya tekan mobil tersebut terhadap jalan jika kecepatan
mobil di tempat tersebut 36 km/jam adalah…
a. 29.990 N
b. 29.900 N
c. 29.800 N
d. 28.750 N
e. 25.500 N

GRAVITASI NEWTON
1. Bear gaya gravitasi antara dua benda yang saling berinteraksi adalah…
a. Berbanding terbalik dengan massa salah satu benda
b. Berbanding terbalik dengan massa kedua benda
c. Berbanding terbalik dengan kuadrat jarak kedua benda

307
MODUL SBMPTN

308

d. Berbanding lurus dengan jarak kedua benda


e. Berbanding lurus dengan kuadrat jarak kedua benda

2. Dua proton pada molekul hidrogen terpisah pada jarak 7,4 x 1011 m. Gaya gravitasi antara kedua
proton tersebut adalah… (massa proton = 1,67 x 10-27 kg)
a. 3,4 x 10-44 N
b. 3,2 x 10-44 N
c. 3,4 x 10-44 N
d. 3,4 x 10-44 N
e. 3,4 x 10-44 N

3. Seseorang bermassa 80kg berada di bumi. Jika massa bulan 7,4 x 1022kg dan jarak bumi-bulan 3,8
x 108m maka oarang tersebut akan ditarik oleh bulan sebesar….
a. 1,5 x 10-3 N
b. 2,7 x 10-3 N
c. 3,8 x 10-3 N
d. 4,2 x 10-3 N
e. 5,7 x 10-3 N

4. Tiga buah benda yang homogen masing masing massanya 2kg, 3kg, dan 4kg berturut turut terletak
pada korrdinat (0,0), (4,0), dan (0,4) dalam sistem koordinat cartesius dengan satuan dalam meter.
Besar gaya yang bekerja pada massa 2kg adalah…
a. 2,136 x 10-11
b. 2,876 x 10-11
c. 3,102 x 10-11
d. 3,764 x 10-11
e. 4,170 x 10-11

5. Perbandingan jari jari sebuah planet dan bumi adalah 2:1, sedangkan perbandingan massa planet
dan bumi adalah 10:1. Jika benda memiliki berat di bumi 100N, maka beratnya di planet tersebut
adalah….
a. 100 N
b. 150N
c. 200N
d. 250N
e. 300N
6. Perbandinganmassa planet A dan B adalah 2:3 dan perbandingan jari jari planet A dan B adalah
1:2. Jika berat benda di Planet A adalah W, maka berat benda tersebut di planet B adalah…
3
a. 8 𝑊
3
b. 𝑊
4
1
c. 2
𝑊
4
d. 3
𝑊
8
e. 3
𝑊

7. Dua buah benda bermassa 4kg dan M kg diletakkan terpisah sejauh 80cm. Jika gaya gravitasi
adalah nol di suatu titik pada garis hubung antara kedua benda dan berada pada jarak 20cm dari
benda bermassa 4kg, maka nilai M adalah….
a. 12kg
b. 36kg
c. 72kg
d. 120kg
e. 250kg

308
MODUL SBMPTN

309

8. Kuat medan gravitasi di suatu titik di luar bumi yang berada sejauh x dari pusat bumi adalah 5
N/kg. Jika kuat medan gravitasi di permukaan bumi adalah 10 N/kg, maka besar jari jari bumi
adalah…
1
a. 𝑥
4
1
b. 2
𝑥
1
c. 𝑥√2
2
d. 𝑥√2
e. 2𝑥

9. SBMPTN 2014
Berat suatu benda di permukaan bumi adalah 490N. Benda tersebut dibawa ke suatu planet yang
memiliki jarijari ½ kali jari jari bumi dan massa jenisnya 2 kali massa jenis bumi. Jika dianggap
planet dan bumi berbentuk bola, maka berat benda di planet itu adalah…
a. 245N
b. 490N
c. 560N
d. 630N
e. 980N
10. SIMAK UI 2012 KODE 552
Sebuah Planet memiliki jari jari dua kali jari jari bumi dan massa jenisnya sepertiga kali dari massa
jenis bumi. Jika berat sebuah benda di permukaan bumi adalah 540, maka berat benda pada
kertinggian R dari permukaan planet adalah… (R = Jari jari bumi)
a. 33,75 N
b. 60 N
c. 90 N
d. 160 N
e. 360 N

11. Planet X dan Y masing masing berjarak rata rata sepesar p dan q terhadap matahari. Planet X
mengitari matahari dengan periode T. Jika p =4q maka Y mengitari matahari dengan periode….
1
a. 12 𝑇
1
b. 10
𝑇
1
c. 8
𝑇
1
d. 6
𝑇
1
e. 4
𝑇

12. SBMPTN 2014


Planet A mengitari sebuah bintang pada lintasan berbentuk lingkaran berjari jari R dengan periode
T. Jika planet B mengitari bintang yang sama pada lintasan lingkaran berjari jari 4R, maka periode
edar planet B adalah….
a. T/2
b. 2T
c. 4T
d. 8T
e. 16T

13. Bumi memiliki jari jari 6.400 km dan massanya 5,97 x 10 24kg. kelajuan sebuah satelit agar
mengorbit dengan lintasan yang berupa lingkaran tetap pada ketinggian 1.600km dari permukaan
bumi adalah….
a. 7,05 x 103 m/s

309
MODUL SBMPTN

310

b. 8,15 x 103 m/s


c. 8,76 x 103 m/s
d. 9,50 x 103 m/s
e. 11,34 x 103 m/s
14. Sebuah satelit mengorbit setinggi 3.600 km di atas permukaan bumi. Jika jari jari bumi 6.400km
dan gerak satelit dianggap melingkar beraturan, maka kelajuan satelit adalah….
a. 6,4 km/s
b. 64 km/s
c. 640 km/s
d. 6400 km/s
e. 64000 km/s
15. Bulan yang merupakan satelit bumi melakukan evolusi mengitari bumi dengan jari jari orbit R dan
periode T. Apabila konstanta gravitasi umum dinyatakan G, maka rumus yang tepat untuk
memperkirakan massa bumi adalah…
a. M = 4πR/GT
b. M = 4πR2/GT
c. M = 4πR2/GT
d. M = 4π2R3/GT
e. M = 4π2R3/GT
Sebuah balok yang massanya 2kg ditarik oleh sebuah gaya yang besarnya 8N dan membentuk
sudut 60⁰ terhadap horizontal. Apabila balok tersebut berpindah sejauh 12m, maka usaha yang
dilakukan oleh gaya tarik tersebut adalah….
a. 12N
b. 24N
c. 36N
d. 48N
e. 72N

USAHA DAN ENERGI

1. Sebuah mobil mainan ditarik sebuah gaya sebesar 22N dan membentuk sudut sebesar θ. Jika usaha
yang dibutuhkan sebesar 33J agar mobil mainan tersebut berpindah sejauh 3 meter, maka nilai θ
adalah…
a. 60⁰
b. 50⁰
c. 40⁰
d. 35⁰
e. 20⁰

2. Sebuah benda bermassa 20kg terletak pada dasar bidang miring yang membentuk sudut 30⁰
terhadap bidang datar. Benda tersebut ditarik oleh gaya sebesar 500N ke atas sepanjang bidang
miring seperti pada berikut:

310
MODUL SBMPTN

311

Jika bidang miring tersebut kasar dengan μk = 0,2 maka usaha total yang dilakukan pada benda
jika benda tersebut berpindah sejauh 5m sepanjang bidang miring adalah….. (g= 10 m/s2)
a. 1653,6 J
b. 3451,3 J
c. 3732,2 J
d. 4561,6 J
e. 4901,4 J

3. Perhatikan gambar berikut!

Sebuah benda dengan berat 10N berada pada bidang miring yang licin, dengan sudut kemiringan
30⁰. Jika benda meluncur sejauh 1m, maka usaha yang dilakukan oleh gaya berat adalah…
a. 5J
b. 5 √3J
c. 15J
d. 20J
e. 25J

4. Sebuah gaya 𝐹̅ = (2 𝑖̂ + 3 𝑗̂) 𝑁 melakukan usaha dengan titik tangkapnya berpindah menurut 𝑟̅ =
(4𝑖̂ + 𝑎 𝑗̂) 𝑚 di mana vektor I dan j berturut turut adalah vektor satuan yang searah dengan sumbu x
dan sumbu y pada koordinat Cartesian. Bila usaha itu bernilai 26J, maka nilai a sama dengan….
a. 2
b. 3
c. 4
d. 5
e. 6
5. Sebuah pesawat mampunyai massa 105 kg. Mesin pesawat mampu menghasilkan gaya 2 x 105N.
Pesawat tersebut bergerak dari keadaan diam dan untuk lepas landas diperlukan laju 102 m/s.
panjang lintasan minimum yang diperlukan agar pesawat tersebut lepas landas adalah…
a. 1500 m
b. 2500 m
c. 3500 m
d. 4500 m
e. 5500 m
6. Sebuah benda dengan massa 10kg di dorong dari dasar suatu bidang miring yang panjangnya 5m
dan puncak bidang miring berada 3m dari tanah. Jika bidang miring dianggap licin, dan percepatan
gravitasi bumi 10 m/s2, usaha yang harus dilakukan untuk mendorong benda tersebut adalah…
a. 300J
b. 500J
c. 800J
d. 1000J
e. 1500J
7. Sebuah balok berada pada jarak 25m di depan sebuah mobil. Mobil tersebut bermassa 500 kg dan
bergerak dengan kecepatan 10 m/s. agar tepat berhenti sebelum mengenai balok, maka mobil
tersebut harus berhenti dengan gaya sebesar….

311
MODUL SBMPTN

312

a. 10 N
b. 100 N
c. 1000 N
d. 2000 N
e. 3000 N
8. Sebuah benda bermassa 4kg, mula mula diam, kemudian bergerak lurus dengan percepatan 3 m/s2.
Usaha yang diubah menjadi energi kinetik setelah 2 s adalah…
a. 6J
b. 12J
c. 24J
d. 36J
e. 72J
9. Sebuah benda ditembakkan miring ke atas dengan sudut elevasi 60⁰. Benda tersebut memiliki
energi kinetik 400J. jika percepatan gravitasi 10 m/s2, maka energi kinetik benda pada saat
mencapai titik tertinggi adalah…
a. 25J
b. 50J
c. 100J
d. 150J
e. 200J
10. Sebuah bola yang memiliki massa 2kg awalnya diam, kemudian meluncur ke bawah pada bidang
miring dengan kemiringan bidang tersebut 30⁰ dan panjangnya 10m. Selama bergerak bola
mengalami gaya gesekan 2N. Kecepatan bola saat sampai pada dasar bidang adalah…
a. 4√2 m/s
b. 4√5 m/s
c. 5√2 m/s
d. 5√5 m/s
e. 6√2 m/s
11. Perhatikan grafik di bawah ini!

Grafik gaya (F) yang bekerja pada sebuah benda terhadap perpindahan benda tersebut (x) tampak
seperti gambar di atas. Usaha yang dilakukan gaya tersebut adalah…
a. 30J
b. 45J
c. 90J
d. 180J
e. 200J
12. Seorang anak menarik balok bermassa 2kg dengan gaya sebesar 50N

312
MODUL SBMPTN

313

Terhadap bidang horizontal seperti pada gambar di atas. Usah yang dilakukan anak tersebut untuk
memindahkan benda sejauh 5m adalah….
a. 50J
b. 75J
c. 100J
d. 125J
e. 150J
13. Perhatikan gambar perpindahan balok berikut!

Jika koefisien gesek kinetik antara balok dan lantai μk = 0,5, maka nilai perpindahan benda (s)
adalah…
a. 5,00 m
b. 4,25 m
c. 3,00 m
d. 2,50 m
e. 2,00 m
14. Sebuah benda bermassa 2,5 kg digerakkan mendatar di meja licin dari keadaan diam oleh sebuah
gaya mendatar F. Gaya F berubah terhadap waktu menurut persamaan F(t) = 80 + 5t. Pada saat
t=25s, energi kinetiknya…..
a. 6.780 J
b. 5.780 J
c. 4.780 J
d. 3.870 J
e. 2.870 J
15. Benda A dan B bermassa A dan B bermassa sama. Benda A jatuh dari ketinggian h meter dan benda
B jatuh dari 2h meter. Jika A jatuh mengenai tanah dengan kecepatan v m/s. Maka benda B
menyentuh tanah dengan energi kinetik sebesar…..
a. 2 mv2
b. mv2
3
c. 4 mv2
1
d. 2
mv2
1
e. 4 mv2
16. Sebuah benda bermassa 1kg dilemparkan vertikal ke atas dengan kecepatan awal 40 m/s. Besarnya
energi kinetik saat ketinggian benda mencapai 20cm adalah….
a. 300J
b. 400J
c. 500J
d. 600J

313
MODUL SBMPTN

314

e. 700J
17. Sebuah benda bermassa 10kg bergerak dengan kecepatan 4 m/s pada bidang datar. Karena pengaruh
gaya F, kecepatannya berubah menjadi 9 m/s. Besar usaha selama benda bergerak adalah…..
a. 485J
b. 405J
c. 325J
d. 80J
e. 25J
18. Sebuah benda ditembakkan miring ke atas dengan sudut elevasi 60⁰ dengan energi kinetik 400J.
Energi kinetik pada saat benda mencapai titik tertinggi adalah…. (g=10 m/s2)
a. 25J
b. 50J
c. 100J
d. 150J
e. 200J

MOMENTUM DAN IMPULS

1. Mobil A massanya 100kg bergerak dengan kecepatan 2 m/s ke kanan, mobil B massanya 1200 kg
bergerak dengan kecepatan 3 m/s ke kiri, besar momentum kedua mobil tersebut adalah…
a. 1600 kg.m/s ke arah kanan
b. 1600 kg.m/s ke arah kiri
c. 1200 kg.m/s ke arah kanan
d. 1200 kg.m/s ke arah kiri
e. 2500 kg.m/s ke arah kanan

2. Benda A bermassa 3kg bergerak ke kiri dengan kelajuan 10 m/s dan benda B bermassa 7kg
bergerak ke kanan dengan kelajuan 4 m/s. Momentum total kedua benda tersebut adalah…
a. 2 kg m/s
b. -2 kg m/s
c. 3 kg m/s
d. -3 kg m/s
e. -5 kg m/s

3. Sebuah kendaraan bermassa 2ton melaju ke arah utara dengan kecepatan 36 km/jam. Tiba tiba
mobil tersebut menabrak pohon dan berhenti setelah selang waktu 0,1 s. Gaya rata rata yang dialami
mobil selama tabrakan berlangsung aadalah….
a. 2 x 106 N ke arah selatan
b. 2 x 106 N ke arah utara
c. 2 x 106 N ke arah timur
d. 1 x 106 N ke arah selatan
e. 1 x 106 N ke arah utara

4. Sebuah benda mula mula diam, lalu meledak menjadi dua bagian dengan perbandingan 3:2 bagian
yang massanya lebih besar terlempar dengan kecepatan 20 m/s. Maka kecepatan terlemparnya
bagian yang kecil adalah…
a. 13,3 m/s
b. 20 m/s
c. 30 m/s
d. 40 m/s
e. 50 m/s

314
MODUL SBMPTN

315

5. Sebuah benda bermassa 2kg jatuh bebas dari ketinggian 5m. jika setelah menumbuk lantai benda
memantul dengan kecepatan 2 m/s dan percepatan gravitasi 10 m/s2 besarnya impuls pada benda
adalah….
a. 24 Ns
b. 12 Ns
c. 10 Ns
d. 7 Ns
e. 4 Ns

6. Dua buah benda titik bermassa m1 = 5kg dan m2 = 6kg berdekatan di bidang datar yang licin.
Sistem ini mendapatkan impuls gaya sehingga kedua benda bergerak masing masing denbgan laju
v1 = 1 m/s dan v2 = 2 m/s dan arahnya saling tegak lurus. Besar impuls gaya yang bekerja pada
sistem adalah…
a. 5 Ns
b. 7 Ns
c. 12 Ns
d. 13 Ns
e. 17 Ns

7. sebuah benda bermassa 2kg yang sedang bergerak


dengan kelajuan tetap tiba tiba menumbuk karung pasir
sehingga mengalami gaya F sebagai fungsi waktu
seperti grafik di samping. Perubahan laju benda selama
4 detik pertama adalah…..
a. 11,6 m/s
b. 10,6 ,/s
c. 9,6 m/s
d. 8,6 m/s
e. 7,6 m/s

8. Sebuah partikel bermassa 2kg bergerak sepanjang sumbu X-positif dengan kelajuan 4 m/s. Pada
partikel tersebut dikerjakan impuls yang bekerja selama 0,1 sekon sedemikian sehingga setelah
impuls bekerja. Partikel bergerak sepanjang sumbu Y-negatif dengan kelajuan 3 m/s. Besar dan
arah gaya yang bekerja adalah…
a. 100N dan θ = 90⁰
b. 100N dan θ = 217⁰
c. 200N dan θ = 275⁰
d. 200N dan θ = 315⁰
e. 300N dan θ = 90⁰

9. Dua buah benda masing masing bermassa m1= 2kg dan m2 = 1kg menggelinding berlawanan arah
dengan kelajuan v1 = 2 m/s dan v2 = 4 m/s seperti pada gambar berikut:

Kedua bola kemudian bertumbukkan dan setelah tumbukkan keduanya saling menempel. Kecepatan
kedua bola setelah tumbukan adalah…

315
MODUL SBMPTN

316

a. 2 m/s
b. 1,2 m/s
c. 1 m/s
d. 0,5 m/s
e. 0
10. Benda A dan B bergerak seperti pada gambar. Jika kemudian terjadi tumbukan lenting sempurna
dan kecepatan benda B setelah tumbukan menjadi 15 m/s, maka kecepatan benda A setelah
tumbukan adalah…..
a. 2 m/s
b. 10 m/s
c. 8 m/s
d. 10 m/s
e. 12 m/s

11. Dua buah benda dengan massa yang sama besar , kecepatannya masing masing 10 m/s dan 20 m/s.
Jika kedua benda tersebut bergerak dari arah berlawanan dan melakukan tumbukan lenting
sempurna, kecepatan masing masing benda setelah tumbukan adalah…
a. -10 m/s dan 0 m/s
b. – 20 m/s dam 10 m/s
c. -15 m/s dan 10 m/s
d. -5 m/s dan 20 m/s
e. -20 m/s dan 15 m/s

12. UTBK SAINTEK 2019


Sebuah benda A bermassa mA bergerak sepanjang sumbu x positif dengan laju konstan. Benda
tersebut menumbuk benda B bermassa mB yang diam. Selama menumbuk, gaya interaksi yang
dialami benda B ditunjukkan dalam gambar.

Jika laju benda A setelah bertumbukan adalah vA, laju benda A mula-mula adalah ….

2𝐹0 (∆𝑡0 )
a. 𝑣𝐴 +
𝑚𝐴
𝐹0 (∆𝑡0 )
b. 𝑣𝐴 + 2𝑚𝐴
𝐹0 (∆𝑡0 )
c. 𝑣𝐴 + 𝑚𝐵
2𝐹0 (∆𝑡0 )
d. 𝑣𝐴 + 2𝑚𝐴
𝐹0 (∆𝑡0 )
e. 𝑣𝐴 + 𝑚𝐴 +𝑚𝐵

13. SIMAK UI 2013 KODE 236


Sebuah balok ditembak pada arah vertikal dengan sebuah peluru yang memiliki kecepatan 500 m/s.
Massa peluru 10 gr, sedangkan massa balok 2kg.

316
MODUL SBMPTN

317

Setelah ditembakkan peluru bersarang di dalam balok. Balok akan terpental ke atas hingga
ketinggian maksimum…..
a. 13 cm
b. 27 cm
c. 42 cm
d. 47 cm
e. 31 cm

14. Sebuah peluru bermassa 20gr ditembakkan dari senapan yang bermassa 1,6kg dengan kelajuan 800
m/s. jika diketahui besarnya gaya yang bekerja pada bahu penembak berlawanan arah sebesar 1600
N, maka jarak dorongan senapan dapat dihentikan sejauh….
a. 1 cm
b. 5 cm
c. 10 cm
d. 18 cm
e. 20 cm

15. Sebuah benda massanya 2kg jatuh dari ketinggian 45m. Waktu bola menumbuk tanah adalah 0,1s
sampai akhirnya bola berbalik dengan kecepatan 2/3 kali kecepatan ketika bola menumbuk tanah.
Jika percepatan gravitasi bumi sebesar 10 m/s2, maka besarnya gaya yang bekerja pada bola akibat
menumbuk tanah adalah….
a. 100N
b. 200N
c. 500N
d. 800N
e. 1000N

16. Sebuah peluru dengan massa 15 cm ditembakkan ke sebuah ayunan berbahan balastik yang
bermassa 1,5 kg. Peluru tertanam di dalam balok. Pada saat ayunan mencapai maksimum, kawat
membentuk sudut 60⁰ terhadap sumbu vertikal. Jika panjang kawat 2m, kecepatan peluru sebelum
menumbuk balastik adalah….
a. 10,1 √5 m/s
b. 20,2 √5 m/s
c. 101 √5 m/s
d. 202 √5 m/s
e. 2.020 √5 m/s

17. Sebuah granat tiba tiba meledak dan pecah menjadi dua bagian yang bergerak dalam arah
berlawanan. Perbandingan massa kedua bagian itu adalah m1 : m2 adalah 1:2. Bila energi yang
dibebaskan adalah 3x105 J, maka perbandingan energi kinetik pecahan pertama dan kedua adalah….
a. 1:1
b. 2:1
c. 1:3
d. 5:1
e. 7:5

317
MODUL SBMPTN

318

18. Sebanyak 1012 butir elektron tiap 0,3 s menumbuk layar televisi dengan kelajuan rata rata 107 m/s.
Gaya yang dikerjakan elektron pada layar jika massa 1 elektron sebesar 9 x 10-31 kg adalah….
a. -6 x 10-11 N
b. -5 x 10-11 N
c. 7 x 10-11 N
d. 9 x 10-11 N
e. -4 x 10-11 N

19. Sebuah bola massanya 2kg jatuh dari ketinggian 45m. waktu bola menumbuk tanah adalah 0,1s
sampai akhirnya bola berbalik dengan kecepatan 2/3 kali kecepatan ketika bola menumbuk tanah.
Jika gravitasi bumi sebesar 10 m/s2, maka besarnya gaya yang bekerja pada bola akibat menumbuk
tanah adalah…
a. 100N
b. 200N
c. 300N
d. 400N
e. 1000N

20. Sebuah bola bermassa 2kg bergerak dengan kelajuan 10 m/s menumbuk bola lain yang bergerak
searah dengan massa 5kg dan memiliki kelajuan 3 m/s. Setelah tumbukan, kedua bola bergerak
bersama. Pengurangan energi kinetik saat tumbukan adalah…
a. 20J
b. 25J
c. 30J
d. 35J
e. 50J

21. Gas buang roket keluar dengan laju massa 80 kg/s. Kecepatan semburan gas adalah 200 m/s. Gaya
dorong pada roket tersebut adalah….
a. 2,5N
b. 25N
c. 160N
d. 1600N
e. 16000N

ELASTISITAS
1. Perubahan panjang sebuah bahan menurut hukum Hooke sebanding dengan
a. Geserannya
b. Gaya
c. Susunan Molekul
d. Suhu
e. Percepatan Gravitasi

2. Sebuah kawat tembaga luas penampangnya 2mm2. Jia modulus Young nlainya 12 x 1011 dynw/cm2.
Kawat tersebut diregangkan oleh gaya 16 x 106 dyne. Jika panjang mula mula 30 cm, kawat tersbeut
bertambah panjang sebesar…
a. 2 x 10-4 cm
b. 2 x 10-3 cm
c. 2 x 10-2 cm
d. 2 x 10-1 cm
e. 2 x 10-0 cm

318
MODUL SBMPTN

319

3. Gambar di samping adalah grafik


hubungan anatara gaya F terhadap
pertambahan panjang x dari sebuah
pegas. Dari grafik tersebut dapat kita
ketahui konstanta pegas tersebut
bernilai….
a. 1000 N/m
b. 800 N/m
c. 300 N/m
d. 250 N/m
e. 200 N/m

4. Dia kawat A dan B sama panjang, diameternya berbanding 1:2, masing masing ditarik oleh gaya F
sehingga mengalami pertambahan panjang dengan perbandingan 3:1. Modulus Young kawat
dibanding kawat B adalah….
a. 4:3
b. 3:4
c. 3:1
d. 2:1
e. 1:2
5. Pegas yang panjangnya L digantungkan beban w berturut diperoleh data sebagai berikut:
Beban (w) 10N 20N 30N
Pertambahan Panjang 0,02 0,04 0,06

Berdasarkan tabel di atas, dapat disimpulkan besar konstanta pegas adalah….


a. 300 N/m
b. 500 N/m
c. 600 N/m
d. 800 N/m
e. 1000 N/m

6. Rico bermassa 40kg menggantung pada sebuah pegas yang memiliki konstanta pegas sebesar 2x104
N/m. Pegas tersebut akan bertambah panjang sebesar….
a. 2,0 cm
b. 2,5 cm
c. 4,0 cm
d. 5,0 cm
e. 6,5 cm

7. Untuk meregangkan kawat sepanjang 4cm diperkukan usaha 16 x 10-2J. untuk meregangkan pegas
itu sepanjang 3cm, diperlukan gaya sebesar….
a. 4N
b. 6N
c. 8N
d. 10N
e. 12N

8. Percobaan pegas yang digantung menghasilkan data sebagai berikut:


Percobaan ke F(N) Δx (cm)
1 88 11
2 64 8

319
MODUL SBMPTN

320

3 40 5
Dari tabel di atas, dapat disimpulkan bahwa pegas memiliki kontanta sebesar…
a. 800 N/m
b. 80 N/m
c. 8 N/m
d. 0,8 N/m
e. 0,08 N/m

9. Agar suatu pegas dapat bertambah panjang 50 mm diperlukan gaya sebesar 20N. Untuk
meregangkan pegas agar bertambah 100 mm diperlukan usaha sebesar….
a. 2 Joule
b. 4 Joule
c. 6 Joule
d. 8 Joule
e. 10 Joule

10. SNMPTN 2012


Kedua ujung pegas yang memiliki tetapan pegas 50 N/m ditarik gaya sebesar 10N yang saling
berlawanan. Pertambahan panjang pegas tersebut adalah….
a. 0,01 m
b. 0,1 m
c. 0,2 m
d. 0,3 m
e. 0,4 m

11. UTBK SAINTEK 2019


Seutas pita elastik dengan tetapan elastis k memiliki panjang l dan lebar b. Pita itu dipotong
memanjang sehingga terbagi menjadi dua bagian yang sama lebarnya. Kedua bagian itu kemudian
disambung pada ujung-ujungnya sehingga diperoleh pita elastis dengan panjang 2l dan lebar b/2.
Tetapan elastik untuk pita sambungan ini dalam arah memanjang adalah ….
a. k/4
b. k/2
c. k
d. 2k
e. 4k

12. Suatu pegas memiliki konstanta sebesar 104 N/m saat simpangannya 5cm. Pegas tersebut memiliki
energi potensialm sebesar…
a. 1/8 J
b. 1/10 J
c. 2 J
d. 5 J
e. 1,25 J

13. Sebuah pegas saat diberi beban massa sebesar 160 gr bertambah
panjang 4cm. Saat tiga pegas sejenis disusun seperti gambar, maka
pertambahan panjang total pegas adalah…
a. 2 cm
b. 3 cm
c. 6 cm
d. 7 cm
e. 10 cm

320
MODUL SBMPTN

321

14. Empat buahn pegas identik masing masing mempunyai konstanta elevasi 1600 N/m, disusun seri
paralel seperti pada gambar berikut:

Beban w yang digantung menyebabkan sistem pegas mengalami pertambahan panjang secara
keseluruhan sebesar 5cm. Berat beban w adalah….
a. 60N
b. 120N
c. 300N
d. 450N
e. 600N

15. SBMPTN 2018


Seorang pelari maraton bersiap untuk lari dengan menapakkan kakinya pada pijakan yang
berketebalan 8 cm dan luas 12 cm2. Jika kaki pelari menekan dengan gaya 25 N pada pijakan dan
modulus geser pijakan 2,0 × 105 N/m2, nilai tangen dari sudut gesernya adalah ….
a. 0,080
b. 0,086
c. 0,092
d. 0,098
e. 0,104

16. Dua pegas identik dengan konstanta pegas 400 N/m. Kedua pegas tersebut diparalelkan. Besarnya
gaya yang dibutuhkan untuk menarik pegas sehingga bertambah panjang 5cm adalah….
a. 20 N
b. 40 N
c. 80 N
d. 120 N
e. 160 N

17. Dua pegas identik masing masing konstantannya 1000 N/m tersususn sacara pararel. Jika pada
sistem pegas tersebut diberi beban 5kg, maka susunan pegas memiliki energi potensial sebesar….
a. 6,00 x 10-3 J
b. 6,25 x 10-3 J
c. 7,00 x 10-3 J
d. 7,15 x 10-3 J
e. 8,25 x 10-3 J

18. Sebuah pegas panjangnya 40cm, jika diberi gaya sebesar 200N, pegas bertambah panjang 8cm.
Kemudian pegas dipotong menjadi dua bagian yang sama, dan keduanya diparalelkan. Besarnya
usaha yang dibutuhkan agar pegas tetap bertambah panjang 8cm pada saat dipasang paralel
adalah….
a. 4J
b. 8J
c. 16J

321
MODUL SBMPTN

322

d. 32J
e. 64J

19. UTBK-SAINTEK 2019


Sebuah balok bermassa m yang diikatkan pada ujung kanan sebuah pegas dengan konstanta pegas k
diletakkan pada lantai datar dengan ujung pegas sebelah kiri terikat pada dinding. Beban ditarik ke
kanan sampai titik A yang berjarak a dari titik setimbang dan kemudian dilepaskan hingga
berosilasi. Setelah dilepas, beban bergerak ke kiri melewati titik setimbang dan berhenti sesaat di
titik B, pada jarak b di sebelah kiri titik setimbang. Andaikan lantai kasar dan sampai di titik
setimbang energi mekanik berkurang sebesar 𝜀 , usaha gaya gesek dari titik A sampai titik B
adalah…
(𝑎+𝑏)
a. 𝜀 𝑎
(𝑎+𝑏)
b. −𝜀 𝑎
(𝑎−𝑏)
c. 𝜀
𝑎
(𝑏−𝑎)
d. 𝜀 𝑎
(𝑎+𝑏)
e. −𝜀
𝑏

20. Dua pegas identik dengan konstanta gaya 400 N/m. kedua pegas tersebut diparalelkan. Besarnya
gaya yang dibutuhkan untuk menarik pegas sehingga bertambah panjang 5cm adalah….
a. 20N
b. 40N
c. 80N
d. 120N
e. 160N

21. UTBK SAINTEK 2019


Perhatikan gambar di bawah ini:

Pegas dalam keadaan seimbang ditarik dengan gaya tertentu sampai di titik A. Jarak titik A dan
titik seimbang adalah a. Kemudian benda dilepaskan sehingga pegas tertekan sampai titik B yang
berjarak b dari titik seimbang, maka ….

a. b<a
b. b>a
c. b=a
d. b=½a
e. b = 1/3 a

322
MODUL SBMPTN

323

GETARAN

1. sebuah bandul bergetar seperti pada gambar berikut:

Definisi satu getaran adalah gerakan yang dilakukan dari….


a. P-R-P
b. P-Q-R-Q
c. P-Q-R
d. P-Q-R-Q-P
e. P-Q

2. Pernyataan yang benar pada benda yang menjalani getaran harmonik adalah….
a. Simpangan maksimum energinya maksimum
b. Simpangan maksimum , kecepatannya nol dan percepatannya maksimum
c. Simpangan maksimum , kecepataannya maksimum dan percepatannya nol
d. Simpangan maksimum, kecepatan dan percepatnnya minimum
e. Simpangan maksimum, kecepatan dan percepatnnya maksimum

3. Sebuah benda melakukan gerak harmonik sederhana , maka percepatannya adalah…


(1) Berbanding terbalik dengan simpangan
(2) Berlawanan arah dengan arah simpangan
(3) Maksimum pada saat simpangan maksimum
(4) Minimum pada saat simpangan minimum
Pernyataan yang benar adalah….
a. (1) saja
b. (1) dan (3)
c. (2),(3), dan (4)
d. (2) dan (4)
e. Semua benar

4. Sebuah bandul bergetar sperti ditunjukkan gambar berikut:

Jika bandul bergetar dari P ke R memerlukan waktu 1/40 s, maka periode getarannya adalah….
a. 1/20s
b. 1/40s
c. 1/60s
d. 1/80s
e. 1/160s

323
MODUL SBMPTN

324

5. Panjang tali sebuah ayunan bandul sederhana L = 1,5m dan frekuensinya 0,4Hz. Jika dianggap π2 =
10, besarnya percepatan gravitasi di tempat tersebut adalah…
a. 9,4 m/s2
b. 9,5 m/s2
c. 9,6 m/s2
d. 9,7 m/s2
e. 9,8 m/s2

6. Suatu ayunan bandul sederhana menggunakan tali yang panjangnya 1/16 m mempunyai periode ½
detik. Jika nilai μ2 = 10, maka percepatan gravitasi ditempat tersebut adalah….
a. 9,4 m/s2
b. 9,6 m/s2
c. 9,8 m/s2
d. 10 m/s2
e. 10,2 m/s2

7. Sebuah pegas yang panjangnya 20cm digantungkan vertikal. Kemudian ujung bawahnya diberi beban
200gr sehingga panjangnya bertambah 10cm. beban ditarik 5cm ke bawah kemudian dilepas sehingga
beban bergetar harmonik. Jika percepatan gravitasi 10 m/s2, maka frekuensi getaran adalah…
a. 0,5Hz
b. 1,6Hz
c. 5,0Hz
d. 18,8Hz
e. 62,8Hz

8. Pada getaran harmonik pegas, jika massa beban yang digantung pada ujung bawah pegas 1kg periode
getarannya 2 detik. Jika massa beban ditambah sehingga sekarang menjadi 4kg. Maka periode
getarannya adalah…
a. ¼ s
b. ½ s
c. 1 s
d. 4 s
e. 8 s

9. Sebuah benda diikat pada ujung suatu pegas dan digetarkan harmonik dengan amplitudo A, kontanta
pegas k. Pada simpangan benda 0,5A energi kinetik benda sebesar….
a. 1/8 kA2
b. 1/4 kA2
c. 3/8 kA2
d. 1/2 kA2
e. 3/4 kA2

10. Sebuah partikel bergerak harmonik sederhana dengan amplitudo 13cm dan periode 0,1π detik.
Kecepatan partikel pada simpangan 5cm adalah….
a. 2,4 m/s
b. 2,4π m/s
c. 2,4π2 m/s
d. 24 m/s
e. 240 m/s
11. Sebuah benda melakukan getaran harmonik dengan amplitudo A. Pada saat kecepatnnya sama
dengan setengah kecepatan maksimum, maka simpangannya….
a. 0
b. 0,5A
c. 0,6A

324
MODUL SBMPTN

325

d. 0,87A
e. A

12. Jika massa beban benda saat bergerak harmonis pada suatu saat adalah ½ dari kecepatan maksimum
(Vm). Jika amplitudo getarannya A, maka besar simpangan saat itu adalah…
a. ½ √3 2 𝐴
b. √2 𝐴
c. ½ √2 𝐴
d. √3 𝐴
e. ½ A

13. Dua buah benda mengalami gerak harmonik sederhana dengan persamaan:
Y1 = 8 sin 100t
Y2 = 6 sin (100t – π/2)
Dengan x dan y dalam sm dan t dalam s. maka Besar amplitudo superposisi kedua getaran tersebut
adalah….
a. 14 cm
b. 10 cm
c. 8 cm
d. 6 cm
e. 4 cm

14. Sebuah pegas tergantung tanpa beban yang memiliki panjang 30 cm. Kemudian ujung bawah pegas
tersebut digantung beban 100gr sehingga panjang pegas menjadi 35cm. Jika beban tersebut ditarik ke
bawah sejauh 5cm, dan percepatan gravitasi bumi di tempat tersebut 10 m/s2, maka energi potensial
elastik pegas adalah…
a. 0,025 J
b. 0,05 J
c. 0,1 J
d. 0,25 J
e. 0,5 J

15. UM UGM 2013


Massa 1kg bergetar selaras sederhana pada sistem dengan gaya k = 400 N/m. Jika amplitudo getaran
tersebut 5cm. Berapa kecepatan massa tersebut pada saat melewati titik setimbang?
a. 8 m/s
b. 4 m/s
c. 2 m/s
d. 1 m/s
e. 0,5 m/s

16. Sebuah benda mengalami getaran selama selaras dengan amplitudo 40cm. Jika tenaga potensial pada
simpangan terjauh 10J, makam tenaga potensial pada simpangan 20cm adalah…
a. 0,5 J
b. 2,0 J
c. 2,5 J
d. 4,0 J
e. 10,0 J

17. Sebuah benda bergetar harmonik sederhana dengan simpangan terbesar 6cm dan frekuensi 25Hz.
Besarnya simpangan pada saat 1/3 detik adalah…
a. 5,50 cm
b. 4,75 cm
c. 3,25 cm

325
MODUL SBMPTN

326

d. 3,00 cm
e. 2,45 cm

18. Sebuah benda massanya 100gr digantung pada seutas tali, kemudian diayun. Pada saat melewati
kedudukan seimbang kecepatan benda 10 m/s. Perubahan energi potensial benda sampai mencapai
simpangan maksimum jika diukur dari kedudukan mencapai seimbang adalah….
a. 0,05 J
b. 0,5 J
c. 5 J
d. 50 J
e. 500 J

19. Sebuah benda yang melakukan gerak harmonik sederhana dengan amplitudo 1cm, memiliki energi
total sebesar 6,25 x 10-3 J. Jika amplitudonya diubah menjadi 2cm, energi total gerak tersebut
menjadi….
a. 1,00 x 10-2 J
b. 1,25 x 10-2 J
c. 2,50 x 10-2 J
d. 4,00 x 10-2 J
e. 5,00 x 10-2 J

20. SBMPTN 2016/249


Di suatu planet X dengan percepatan gravitasi 2 kali lipat percepatan gravitasi bumi, seorang
ilmuwan melakukan penguykuran percepatan gravitasi dengan metode pendulum. Panjang tali
pendulum yang digunakan di bumi adalah L dan di planet X adalah ½ L. Jika amplitudo osilasi
dipilih sama, maka rasio antar percepatan maksimum osilasi pendulum yang digunakan di bumi dan
di planet X adalah…
a. 1:4
b. 1:2
c. 1:1
d. 2:1
e. 4:1

GELOMBANG MEKANIK

1. Gelombang transversal merambat dari A ke B dengan cepat rambat 12 m/s pada frekuensi 4 Hz dan
aplitudo 5 cm. Jika jarak AB = 18 m, maka banyaknya gelombang yang terjadi sepanjang AB
adalah….
a. 9
b. 8
c. 7
d. 6
e. 5
2. Berikut ini adalah persamaan simpangan gelombang berjalan :
Y = 10 sin π (0,4t – 0,5x). Periode gelombangnya adalah….
a. 10 s
b. 5 s
c. 4 s
d. 0,4 s
e. 0,2 s
3. Gelombang berjalan dengan persamaan Y = 0,02 sin π(8t – x), dimana X,Y dalam cm dan t dalam
detik. Besar simpangan di titik yang berjarak 5 cm dari titik asal pada saat titik asal telah bergetar
selama 1 detik adalah…

326
MODUL SBMPTN

327

a. 5 cm
b. 4 cm
c. 3 cm
d. 2 cm
e. 0
4. UTBK-SAINTEK 2019
Simpangan suatu gelombang diberikan oleh:

y = 0,3 cos θ (2t − x + π/6)

dengan x dan y dalam meter serta t dalam sekon. Pernyataan yang benar untuk gelombang tersebut
adalah ….
a. Periode simpangan sebesar π s
b. Kecepatan awal simpangan adalah 0,300 m/s
c. Frekuensi simpangan adalah π Hz
d. Gelombang merambat dipercepat
e. Laju perubahan simpangan adalah v = 0,6 sin θ (2t + π/6)
5. Dua buah dawai baja identik memberikan nada dasar dengan frekuensi 400Hz. Bila tegangan dalam
salah satu dawai ditambah dengan 2%, maka frekuensi pelayangan yang terjadi adalah….
a. 0
b. 2 Hz
c. 4 Hz
d. 6 Hz
e. 8 Hz
6. Sepotong dawai menghasilkan nada dasar f. Ketika dawai dipendekkan sebesar 8 cm tanpa mengubah
tegangannya, akan dihasilkan frekuensi 1,25 f. Jika dawai dipendekkan 2 cm lagi maka frekuensi
yang dihasilkan adalah…
a. 2f
b. 1,5 f
c. 1,33 f
d. 1,25 f
e. f
7. SBMPTN 2018
Dua balok kayu kecil A dan B terapung di permukaan danau. Jarak keduanya adalah 150 cm. Ketika
gelombang sinusoida menjalar pada permukaan air, teramati bahwa pada saat t = 0 detik, balok A
berada di puncak sedangkan balok B berada di lembah. Keduanya dipisahkan satu puncak
gelombang. Pada saat t = 1 detik, balok A berada di titik setimbang pertama kali dan sedang bergerak
turun. Manakah pernyataan tentang gelombang pada permukaan air tersebut?

a. Gelombang air memiliki panjang 200 cm.


b. Pada saat t = 1 detik, balok B berada di titik setimbang dan sedang bergerak turun.
c. Frekuensi gelombang adalah 0,25 Hz.
d. Amplitudo gelombang adalah 75 cm.
e. Balok A akan kembali berada di puncak pada saat t = 4,5 detik.
8. Pada suatu pipa organa terbuka dengan panjang 20 cm di dalamnya terjadi 2 simpul. Nada dari pipa
organa beresonansi dengan pipa organa lain yang tertutup serta membentuk tiga buah simpul. Panjang
pipa organa tertutup adalah…..
a. 16 cm
b. 20 cm
c. 25 cm
d. 30 cm
e. 35 cm
9. SIMAK UI 2013

327
MODUL SBMPTN

328

Jika kebisingan sebuah mesin pada jarak 1 m dari detektor adalah 60 d, kebisingan 100 mesin pada
jarak 100 m dari detektor sama dengan….
a. 0 dB
b. 10 dB
c. 20 dB
d. 40 dB
e. 80 db
10. Suatu sumber gelombang bunyi dengan daya 50 W memancarkan gelombang ke medium di
sekelilingnya yang homogen. Besar intesitas radiasi gelombang tersebut pada jarak 10m dari sumber
adalah….
a. 0,04 W/m2
b. 4,00 W/m2
c. 40,0 W/m2
d. 400 W/m2
e. 4000 W/m2
11. Pada jarak 3m dari sumber ledakan terdengar bunyi dengan taraf intensitas 50dB. Pada jarak 30 m
dari sumber ledakan bunyi itu terdengar dengan taraf intensitas….
a. 5 dB
b. 20 dB
c. 30 dB
d. 35 dB
e. 45 dB
12. Sebuah mobil bergerak dengan kecepatan 20 m/s menjauhi orang di pinggir jalan sambil sopir mobil
membunyikan klakson berfrekuensi 400 H. Jika cepat rambat bunyi diudara pada saat itu 380 m/s,
maka frekuensi yang di dengar oleh orang di pinggir jalan adalah….
a. 340 Hz
b. 360 Hz
c. 380 Hz
d. 400 Hz
e. 420 Hz
13. Sebuah sumber bunyi dengan frekuensi 1.024 Hz bergerak mendekati seorang pengamat dengan
kecepatan 34 m/s. Kecepatan rambat bunyi di udara sebesar 340 m/s. Jika pengamat bergerak
menjauhi sumber bunyi dengan kecepatan 17 m/s, maka frekuensi bunyi yang didengar oelh
pengamat adalah…
a. 1.320 Hz
b. 1.220 Hz
c. 1.120 Hz
d. 1.080 Hz
e. 920 Hz

GELOMBANG OPTIK
1. Dispersi cahaya dapat terjadi jika seberkas cahaya polikromatik yang sejajar dibiaskan:
(1) Pada bidang datar yang membatasi dua medium yang berbeda
(2) Pada prisma
(3) Pada permukaan sferis yang memisahkan dua medium yang berbeda
(4) Lensa sferis
Pernyataan yang benar adalah…
a. (1), (2), dan (3)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (4)
d. (4) saja
e. Semua benar

328
MODUL SBMPTN

329

2. Jika seberkas cahaya dilewatkan pada kisi difraksi dengan 5000 celah/c, akan dihasilkan
garis terang ke dua dengan sudut 30⁰ terhadap garis normal, berarti panjang gelombang
cahaya yang digunakan adalah….
a. 2.500 Å
b. 3.000 Å
c. 4.500 Å
d. 5.000 Å
e. 10.000 Å

3. Seberkas cahaya jatuh tegak lurus mengenai dua celah yang berjarak 0,4 mm. Garis terang
tingkat ke-3 yang dihasilkan pada layar berjarak 0,5 mm dari terang pusat . Bila jarak layar
ke celah 40 cm, maka panjang gelombang cahay tersebut adalah….
a. 1,0 x 10-7 m
b. 1,2 x 10-7 m
c. 1,7 x 10-7 m
d. 2,0 x 10-7 m
e. 4,0 x 10-7 m

4. Untuk menentukan panjang gelombang sinar monokromatik digunakan percobaan young


yang data datanya sebagi berikut:
 Jarak antar celah = 0,3 mm
 Jarak celah ke layar = 50 cm
 Jarak antar garis gelap ke 2 dengan gelap ke 3 pada layar = 1mm

Dari data tersebut dapat diketahui jika panjang gelombang sinar monokromatik tersebut
adalah…
a. 400 nm
b. 480 nm
c. 500 nm
d. 580 nm
e. 600 nm

5. Suatu kisi memiliki 3.000 garis tiap cm, kita gunakan untuk menentukan panjang gelombang
cahaya. Sudut antara garis pusat dan garis orde 1 (satu) adalah 8⁰ (sin 8⁰ = 0,140). Dari hasil
tersebut, panjang gelombang yang digunakan adalah….
a. 2,70 x 10-8 m
b. 3,70 x 10-7 m
c. 3,70 x 10-8 m
d. 4,63 x 10-8 m
e. 4,67 x 10-7 m

6. Sebuah cahaya tak terpolarisasi melalui sebuah filter. Filter tersebut diputar 30⁰ terhadap
sumbu vertikal. Intensitas cahaya setelah melewati filter tersebut adalah….
a. 1/3 I0
b. 1/2 I0
c. 3/5 I0
d. 3/4 I0
e. 4/5 I0

7. Dua cermin datar X dan Y saling berhadapan dan membentuk sudut 60⁰. Seberkas sinar
menuju X dengan sudut 60⁰ hingga dipantulkan ke Y. Sinar tersebut meninggalkan Y dengan
sudut….
a. 0⁰
b. 30⁰

329
MODUL SBMPTN

330

c. 45⁰
d. 60⁰
e. 90⁰
8. UTBK-SAINTEK 2019
Sifat bayangan oleh cermin datar adalah ….
a. Sama besar dengan benda, maya, dan tegak
b. Lebih besar dari benda , maya, dan terbalik
c. Sama besar dari benda, maya, dan terbalik
d. Lebih kecil dari benda, maya, dan terbalik
e. Sama besar dengan benda, nyata, dan terbalik

9. Sebuah benda diletakkan pada jarak 20 cm di depan cermin cembung dengan jarak fokus 20
cm. Letak dan sifat bayangan yang terbentuk adalah….
a. 10 cm, di depan cermin, tegak, dan maya
b. 10 cm, di depan cermin, tegak, dan maya
c. 20 cm, di depan cermin, terbalik, dan maya
d. 20 cm, di depan cermin, terbalik, dan nyata
e. 30 cm, di depan cermin, tegak, dan nyata

10. Suatu berkas cahaya dengan panjang gelombang 6,0 x 10-5 cm, masuk dari udara ke dalam
balok kaca yang indeks biasnya 1,5. Panjang gelombang cahaya di dalam kaca adalah…
a. 9,0 x 10-5 cm
b. 7,5 x 10-5 cm
c. 6,0 x 10-5 cm
d. 4,5 x 10-5 cm
e. 4,0 x 10-5 cm

11. Sebuah prisma kaca berada di udara. Pada prisma itu datang seberkas sinar datang sudut
datang 45⁰ dan sudut pembias prisma 60⁰. Jika terjadi deviasi minimum, maka indeks bias
prisma tersebut adalah….
a. 1,2
b. 1,3
c. 1,4
d. 1,5
e. 1,6

12. Seorang penederita miopi mempunyai titik jauh 2m. Kekuatan lensa kacamata yang
diperlukan agar orang tersebut seperti orang normal adalah…
a. 2 dioptri
b. 1 dioptri
c. ½ dioptri
d. – ½ dioptri
e. -1 dioptri

13. Seseorang memiliki punctum proximum 50 cm dan punctum remotum tak terhingga. Agar
dapat membaca jarak normal, orang tersebut harus memakai kacamata yang berlensa….
a. Negatif dengan jarak fokus 0,25 m
b. Negatif dengan jarak fokus 0,5 m
c. Positif dengan jarak fokus 0,2 m
d. Positif dengan jarak fokus 0,25 m
e. Positif dengan jarak fokus 0,5 m

14. Sebuah lup mempunyai jarak fokus 10 cm. Jika digunakan oleh orang normal (Sn = 25 cm),
maka perbesaran untuk mata berakomodasi maksimum adalah….

330
MODUL SBMPTN

331

a. 2,0 kali
b. 2,5 kali
c. 3,5 kali
d. 4,0 kali
e. 4,5 kali

15. Sebuah mikroskop mempunyai lensa objektif dan okuler yang jarak fookusnya masing
masing 0,8 cm dan 5 cm. Seorang memasang preparat 10 mm di depan lensa objektif untuk
mengamati melalui lensa okuler tanpa akomodasi. Bila objek preparat mempunyai
panjang0,5 mm dan jarak baca normal orang tersebut 25 cm. Maka panjang objek tersebut
akan terlihat menjadi….
a. 7,5 mm
b. 10,0 mm
c. 12,5 mm
d. 15,0 mm
e. 20,0 mm

DINAMIKA ROTASI
1. Sebuah cakram berjari jari 30cm berputar pada sebuah poros mendatar. Di sekeliling cakram
dililitkan seutas tali. Ujung tali ditarik dengan gaya yang besarnya tetap 20N. Besarnya momen
gaya pada cakram adalah….
a. 1,5 Nm
b. 3,0 Nm
c. 4,5 Nm
d. 6,0 Nm
e. 7,5 Nm

2. Momen inersia suatu benda bergantung pada:


(1) Massa benda
(2) Jari jari benda
(3) Letak sumbu putar
(4) Bentuk benda
Pernyataan yang benar adalah….
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (3)
c. (1) dan (4)
d. (1),(2), dan (3)
e. Semua benar

3. Batang AB memiliki massa 2kg diputar melalui titik A memiliki momen inersianya 8 kg.m2. Bila
diputar melalui titik pusat O (AO =AB), momen inersianya menjadi….
a. 2 kg.m2
b. 4 kg.m2
c. 8 kg.m2
d. 12 kg.m2
e. 16 kg.m2

4. Sebuah benda berotasi dengan momen inersia 2,5 x 10-3 kg.m2 dan kecepatan sudut awal 7,5 rad/s.
Agar benda itu berhenti dalam selang waktu 2,5 sekon, besar momen gaya yang harus dikerjakan
adalah….
a. 2,5 x 10-4 Nm

331
MODUL SBMPTN

332

b. 7,5 x 10-4 Nm
c. 5,0 x 10-3 Nm
d. 7,5 x 10-3 Nm
e. 2,5 x 10-2 Nm

5. Sebuah tongkat homogen dengan panjang 40cm bermassa 3kg. Pada salah satu ujung tongkat di beri
beban, sedangkan ujung lainnya sebagai tumpu.

Jika besar F = 280N, maka momen gaya pada titik O adalah….


a. 0
b. 6
c. 8
d. 14
e. 28

6. Batang AB yang panjangnya 1,2m massanya diabaikan dipengaruhi tiga buah gaya FA = 10N
FB=FC=20N seperti pada gambar berikut:

Jika jarak AB = 2AC, AC = 2AP, maka besar momen gaya terhadap titik P adalah…
a. 12 Nm
b. 15 Nm
c. 18 Nm
d. 21 Nm
e. 24 Nm
7. Sebuah batang yang sangat ringan, panjangnya 140cm. Pada batang bekerja tiga gaya masing
masing F1 = 20N, F2 = 10N, dan F3 = 40N dengan arah dan posisi seperti pada gambar berikut:

Besar momen gaya yang menyebabkan bidang berotasi pada pusat massanya adalah…
a. 40 N.m
b. 39 N.m
c. 28 N.m
d. 14 N.m

332
MODUL SBMPTN

333

e. 3 N.m
8. Sebuah gaya F = (5i + 9j) N mempunyai lengan nomer r = (ai + 2j) m terhadap satu titik poros.
Vektor I dan j berturut turut adalah vektor satuan yang searah sumbu x dan sumbu y pada koordinat
Cartesian. Bila besar momen yang dilakukan gaya F terhadap titik poros 26 Nm, maka nilai a
adalah….
a. 3
b. 4
c. 7
d. 8
e. 12

9. Tiga buah partikel dengan massa m, 2m, dan 3m dipasang pada ujung kerangka yang massanya
diabaikan. Sistem terletak pada bidang xy. Jika sistem diputar terhadap sumbu y, maka momen
inersia sistem adalah…

a. 5ma
b. 7a
c. 5ma2
d. 6ma2
e. 7ma2

10. Perhatikan gambar berikut ini:

Sebuah katrol terbuat dari benda pejal memiliki massa 2kg. Bila momen gaya pada katrol 4N.m
maka percepatan linier katrol adalah…..
a. 50 m/ss
b. 25 m/ss
c. 20 m/ss
d. 16 m/ss
e. 8 m/ss

333
MODUL SBMPTN

334

11. Sebuah roda pejal mempunyai massa 5 kg dan jari jarinya 50cm berada pada lantai yang kasar.
Melalui sumbunya roda tersebutditarik oleh gaya sebesar 21N sehingga roda itu menggelinding,
maka percepatan roda adalah…
a. 2 m/s2
b. 3 m/s2
c. 4 m/s2
d. 5 m/s2
e. 6 m/s2

12. Sebuah katrol pejal dengan tali yang dililitkan pada sisi
luarnya seperti pada gambar berikut:

Gesekan katrol dengan tali dan gesekan sumbu putarnya diabaikan. Jika beban bergerak turun
dengan percepatan tetap α m/s2, maka momen inersia katrol sama dengan….
a. I = τ.α.R
b. I = τ.α-2.R
c. I = τ.α.R-1
d. I = τ.α-1.R-1
e. I = τ.α.R-1

13. Sebuah roda cincin memiliki massa 8kg dengan momen inersia 0,5 kgm2. Jari jari girasi roda
tersebut terhadap porosnya adalah….
a. 25 m
b. 20 m
c. 16 m
d. 2 m
e. 0,25 m

14. Roda yang memiliki momen inersia 5x10-3 kg.m2 berotasi dengan 20 putaran per sekon. Torsi yang
diperlukan untuk menghentikan putaran roda dalam 10 sekon adalah…
a. π x 10-2 J Nm
b. 2 π x 10-2 J Nm
c. 4 π x 10-2 J Nm
d. π /2 x 10-3 J Nm
e. π x 10-3 J Nm

15. Sebuah jarum jam dinding memiliki massa 3 gram dan panjang 15 cm. Jika IJarum = mR2, maka
momentum sudut jarum detik jam dinding tersebut adalah….
a. 2,25π x 10-6 kgm2
b. 2,50π x 10-6 kgm2
c. 3,50π x 10-6 kgm2
d. 3,75π x 10-6 kgm2
e. 4,25π x 10-6 kgm2

334
MODUL SBMPTN

335

16. Sebuah partikel bermassa 0,2 gr bergerak melingkar dengan kecepatan sudut 10 rad/s. Jika jari jari
lintasan partikel 3cm, momentum sudut partikel tersebut adalah…
a. 3 x 10-7 kg. m2/s
b. 9 x 10-7 kg. m2/s
c. 1,8 x 10-6 kg. m2/s
d. 1,8 x 10-4 kg. m2/s
e. 4,5 x 10-3 kg. m2/s

17. Seorang penari balet berputar dengan tanagn terentang di atas lantai yang licin. Kecepatan sudut (ω)
penari tersebut 1,5 putaran per sekon dan momen inersianya (I) 6 kg.m2. Bila kemudian kedua
tangannya dilipat menyilang di dadanya, pasangan dari ω dan I yang mungkin pada kondisi tersebut
adalah….
ω (Putaran/ s) I (kg. m2)
a. 1 9
b. 2 4,5
c. 3 4,0
d. 4 3,5
e. 5 3,0

18. Sebuah silinder pejal dengan massa m dan jari jari R bergerak menggelinding dengan kelajuan v.
Energi kinetik totalnya adalah….
a. ½ mv2
b. ¾ mv2
c. mv2
d. 3/2 mv2
e. 2 mv2

19. Sebuah piringan berbentuk silinder pejal homogen mula mula berputar pada porosnya dengan
kecapatan sudut 9 rad/s. Bidang piringan sejajar bidang horizontal. Massa dan jari jari piringan
diletakkan cincin yang mempunyai massa 0,6 kg dan jari jari 0,1 m. Pusat cincin tepat di atas pusat
piringan, maka piringan dan cincin akan bersama sama berputar dengan kecepatan sudut …..
a. 2 rad/s
b. 3 rad/s
c. 4 rad/s
d. 5 rad/s
e. 6 rad/s

20. Sebuah silinder pejal (I = ½ mr2) dilepas tanpa kecepatan awal dari puncak suatu bidang miring
yang kasar tanpa slip, serta kemiringannya membuat sudut θ terhadap bidang horizontal. Jika
percepatan gravitasi g maka silinder tersebut akan….
a. Meluncur dengan percepatan g sin θ
b. Menggelinding dengan percepatan g sin θ
c. Meluncur dengan percepatan ½ g sin θ
d. Mengglinding dengan percepatan ½ g sin θ
e. Mengglinding dengan percepatan 2/3 g sin θ

21. Batang homogen, panjangnya 12 m, dengan berat 200N bersandar pada dinding vertikal licin di B
dan bertumpu pada lantai horizontal di A yang kasar. Batang membentuk sudut 60⁰ di A. Jika
batang tepat akan menggeser, maka besar koefisien gesekan di A adalah….
1
a. 6 √2
1
b. 6
√3
1
c. 3
√3

335
MODUL SBMPTN

336

1
d.
2
√3
2
e.
3
√3

22. SBMPTN 2013 Kode 931


Diketahui benda tegar masing masing berbentuk silinder dan bola dengan jari jari yang sama berada
pada lantai datar. Kedua benda itu ditarik oleh gaya bertitik tangkap di pusatnya yang mempunyai
kecepatan awal sama. Manakah pernyataan yang benar?
(1) Jika besar gaya sama dan lantai licin, maka kecepatan kedua benda selalu sama
(2) Jika gaya pada silinder lebih besar dan lantai kasar, maka kecepatan kedua benda bisa selalu
sama
(3) Jika gaya dan lantai licin, maka kecepatan kedua benda akhirnya sama asalkan kecepatan awal
berbeda
(4) Jika besar gaya tidak sama dan lantai licin, maka kecepatan kedua benda selalu berbeda.

23. Jika ƩF adalah resultan gaya dan Ʃτ adalah resultan momen gaya, maka syarat kesetimbangan
benda tegar adalah….
a. ƩF = 0 dan Ʃτ = 0
b. ƩF ≠ 0 dan Ʃτ = 0
c. ƩF = 0 dan Ʃτ ≠ 0
d. ƩF ≠ 0 dan Ʃτ ≠ 0
e. ƩF > 0 dan Ʃτ < 0

24. Batang homogen yang massa 10kg dengan panjang 2m dihubungkan oleh engsel pada sebuah
dinding. Ujung lain dihubungkan dengan tali dan diberi beban dengan massa 20kg. Jika percepatan
gravitasi 10 m/s2 dan sistem dalam keadaan seimbang , maka gaya yang bekerja pada sistem
adalah….
a. 444,4 N
b. 415,2 N
c. 321,7 N
d. 214,6 N
e. 109,4 N

25. Sebuah benda brmassa 5kg digantung dengan bentuk tali penggantung seperti gambar berikut:

Jika percepatan gravitasi bumi dianggap 10 m/s2. Besar tegangan tali (T1 dan T2) berturut turut
adalah….
a. 30N dan 30 √3 N
b. 20N dan 15 √3 N
c. 20N dan 20 √3 N
d. 30N dan 10 √3 N
e. 25N dan 5 √3 N

336
MODUL SBMPTN

337

26. Sumbu kedua roda depan dan sumbu kedua roda belakang sebuah truk yang bermassa 1500kg dan
berjarak 2m antara satu sama lain. Pusat massa truk 1,5 di belakang roda depan. Beban yang dipikul
oleh kedua roda muka truk tersebut adalah….
a. 1250 N
b. 2500 N
c. 3750 N
d. 5000 N
e. 6250 N

27. Seorang petani memikul dua kerangjang berisi buah. Keranjang depan berisi buah sebanyak 50kg
dan keranjang belakang berisi buah sebanyak 30kg. Panjang pikulan batang 160cm. Agar seimbang,
letak pikulan yang bertumpu pada pundak jika diukur dari keranjang depan sepanjang…..
a. 30 cm
b. 40 cm
c. 50 cm
d. 60 cm
e. 70 cm

28. Benda homogen pada gambar berikut mempunyai ukuran AB = BC = √13

Koordinat titik beratnya adalah….


a. (1;1,7) cm
b. (1; 3,6) cm
c. (2; 3,8) cm
d. (2 ; 6,2) cm
e. (3 ; 3,4) cm

29. Suatu bidang datar terlihat seperti pada gambar berikut:

Titik berat bidang tersebut terhadap sumbu X adalah….


a. 2,33
b. 3,33
c. 3,67

337
MODUL SBMPTN

338

d. 4,00
e. 4,67
30. Perhatikan bidang dua dimensi berikut ini:

Letak titik berat bidang dari garis AB berjarak…..


a. 6 cm
b. 5 cm
c. 4 cm
d. 3cm
e. 2 cm

FLUIDA
1. Massa sebuah bola yang memiliki massa jenis 57,5 kg/m3 dan berdiameter 7cm adalah…. (π = 3,14)
a. 0,30 kg
b. 0,01 kg
c. 4,00 kg
d. 5,23 kg
e. 6,17 kg
a. 99 N

2. Seorang penyelam pada kedalaman 12m di bawah permukaan air sungai. Tekanan atmosfer di
permukaan air sama dengan 1 atm, Jika massa jenis air sama dengan 1.000 kg/m3, maka tekanan
yang dialami oleh penyelam tersebut adalah….
a. 218.925 Pa
b. 327.843 Pa
c. 398.211 Pa
d. 456.152 Pa
e. 556.721 Pa

3. Sebuah dongkrak hidrolik digunakan untuk mengangkat sebuah mobil. Jika pipa kecil berdiameter 7
cm dan pipa besar berdiameter 60 cm, gaya yang harus diberikan pada pipa kecil jika berat mobil
20.500 N adalah….
b. 279 N
c. 250 N
d. 189 N
e. 154 N

4. Sebuah tabung yang tingginya 1 meter diisi penuh air dan minyak tanah. Perbandingan tinggi air
dan minyak tanah dalam tabung tersebut jika tekanan hidrostatik di dasar tabung sebesar 9,6 x 103
adalah…..
a. 1:2

338
MODUL SBMPTN

339

b. 2:1
c. 2:3
d. 3:2
e. 3:4

5. Perhatikan gambar berikut:

Pada gambar di atas, pipa berbentuk U diisi air dan oli (ρair = 1 g/cm3, ρoli = 0,8 g/cm3) selisih tinggi
permukaan air dan oli adalah…
a. 1,6 cm
b. 3,2 cm
c. 4,0 cm
d. 5,0 cm
e. 16 cm

6. SBMPTN 2018
Sebuah balok kayu bermassa 7,5 kg dan bervolume V diikatkan ke dasar sebuah tangki yang berisi
air (ρair = 1,0 × 103 kg/m3) sehingga balok terbenam seluruhnya. Jika besar tegangan tali 25 N,
nilai V adalah ….
a. 0,05 m3
b. 0,04 m3
c. 0,03 m3
d. 0,02 m3
e. 0,01 m3

7. Sebuah benda terapung di atas permjukaan air yang dilapisi minyak. Sebanyak 45% volume benda
berada di air, 20% di dalam minyak dan sisanya di permukaan. Massa jenis benda tersebut
adalah…. (ρair = 1000 kg/m3, ρminyak = 800 kg/m3, g = 10 m/s2)
a. 610 kg/m3
b. 550 kg/m3
c. 370 kg/m3
d. 120 kg/m3
e. 92 kg/m3

8. UTBK-SAINTEK 2019
Sebuah balok plastik homogen dimasukkan ke sebuah bejana yang penuh berisi cairan. Jika massa
jenis balok 0,96 gram/cm3 dan massa jenis cairan 1,2 gram/cm3, maka rasio volume balok terhadap
volume cairan yang tumpah adalah….
a. 3 : 5
b. 4 : 5
c. 5 : 4
d. 3 : 2
e. 2 : 1

339
MODUL SBMPTN

340

9. Sebuah pipa hidrolik digunakan untuk mengangkat mobil yang beratnya 12000 N. Jika gaya
diameter pengisap kecil 6 cm, dan gaya yang diperlukan untuk menekan penghisap kecil 13N,
makadiameter penghisap besar pada pompa hidrolik……
a. 0,9 m
b. 1,8 m
c. 2,4 m
d. 2,7 m
e. 3,6 m
10. Sebuah kawat yang panjangnya 24cm berada di permukaan air dengan panjangnya sejajar dengan
permukaan. Koefisien tegangan permukaan air adalah 0,073 N/m. Gaya tambahan di luar berat
kawat yang diperlukan untuk menarik kawat adalah….
a. 5,2 x 10-2 N
b. 4,7 x 10-2 N
c. 3,9 x 10-2 N
d. 3,5 x 10-2 N
e. 3,0 x 10-2 N
11. Sebuah pipa kapiler berdiameter 0,6 mm dicelupkan ke dalam methanol, maka methanol naik 18
mm. Jika sudut kontak 0⁰, tegangan permukaan methanol adalah…. (ρmethanol = 790 kg/m3, g = 9,8
m/s2)
a. 0,5 N/m
b. 34,2 x 10-6 N/m
c. 24,3 x 10-6 N/m
d. 20,9 x 10-6 N/m
e. 15,7 x 10-6 N/m

12. UTBK-SAINTEK 2019


Sebuah gelas ukur diisi dengan cairan yang bermassa jenis ρ. Sebuah bola pingpong yang sangat
ringan dengan volume V dibenamkan sepenuhnya ke dalam cairan itu. Jika percepatan gravitasi
setempat adalah g dan perubahan gaya tekan pada dasar gelas ukur akibat dibenamkannya bola
pingpong itu adalah ∆F, rapat massa cairan itu adalah ….
2∆𝐹
a. 𝑉𝑔
∆𝐹
b. 𝑉𝑔
∆𝐹
c. 2𝑉𝑔
2∆𝐹
d. 3𝑉𝑔
3∆𝐹
e. 2𝑉𝑔

13. Sebatang kawat dibengkokkan seperti huruf U. Kemudian kawat kecil AB bermassa 0,2 gram
dipasang dalam kawat tersebut. Kemudian kawat ini dicelupkan dalam lapisan sabun dan diangkat
vertikal sehingga terbentang satu lapisan sabun. Kawat AB mengalami gaya tarik ke atas. Agar
terjadi keseimbangan, maka kawat kecil AB digantungkan beban bermassa 0,1 gram. Jika panjang
kawat AB = 20cm dan g = 9,8 m/s2, maka besar tegangan permukaan sabun dalah….
a. 2,94 x 10-3 N/m
b. 1,47 x 10-3 N/m
c. 2,49 x 10-2 N/m
d. 1,47 x 10-2 N/m
e. 0,735 x 10-2 N/m

14. Sebuah benda berbentuk bulat jatuh ke kolam dan tenggelam ke dasar kolam. Benda tersebut
mengalami hambatan 4,7 x 10-5 N. Jika jari jari benda 4cm, maka kelajuan benda saat tenggelam
adalah….
a. 3,47 m/s

340
MODUL SBMPTN

341

b. 3,21 m/s
c. 2,9 m/s
d. 2,34 m/s
e. 1,78 m/s

15. SBMPTN 2016


Air (ρair = 1,0 x 103 kg/m3) mengalir melewati pipa mendatar yang luas penampangnya mengecil.
Kelajuan air pada ujung pipa yang besar adalah 4,0 m/s. Perbedaan tekanan antara kedua ujung pipa
adalah 4,5 kPa. Kelajuan air di ujung pipa yang kecil adalah….
a. 2,6 m/s
b. 3,2 m/s
c. 4,0 m/s
d. 4,5 m/s
e. 5,0 m/s

16. Udara mengalir horizontal melalui sayap pesawat sehingga kecepatan di bagian atas pesawat 40 m/s
dan di bagian bawahnya 30 m/s. Jika massa pesawat 300kg dan luas penampang sayang 5m2, maka
besar gaya resultan pada pesawat adalah…
a. -742,5 N
b. -543,1 N
c. -598,2 N
d. -672,1 N
e. -873,4 N

17. Udara mengalir melalui sayap pesawat dengan kecepatan di bagian bawah sayap 60 m/s dan di
bagian atas sayap 55 m/s. Jika massa pesawat 500 kg dan luas penampang sayap 7 m2, gaya resultan
yang bekerja pada pesawat adalah….
a. 1.120,87 N
b. -2.303,87 N
c. -3.981,88 N
d. 45.321,2 N

18. Penghisap P mempunyai luas penampang 0,75 cm2


yang bergerak bebas tanpa gesekan sehingga dapat
menekan pegas sejauh x. Nilai x adalah… (k= 75
N/m, ρ= 500 kg/m3, g = 9,8 m/s2)
a. 49 x 10-4 m
b. 35 x 10-4 m
c. 30 x 10-4 m
d. 28 x 10-4 m
e. 27 x 10-4 m

19. Sebuah pipa datar memiliki luas penampang berbeda antara ujung satu dengan lainnya. Jika ujung
pertama pipa dialiri air bertekanan 67 x 104 Pa dan kecepatan alirannya 3 m/s, sedangkan kecepatan
aliran pada pipa kedua 15 m/s, maka tekanan pada ujung kedua pipa tersebut adalah….
a. 63,35 x 104 Pa
b. 59,25 x 104 Pa
c. 56,20 x 104 Pa
d. 47,18 x 104 Pa
e. 44,12 x 104 Pa

20. Sebuah pipa besar memiliki luas penampang 5 cm2 dan ujungnhya mempunyai kran yang luasnya
0,5 cm2. Kecepatan zat cair yang mengalir pada pipa yang besar adalah 4 m/s. Dalam waktu 10
menit zat cair yang keluar dari kran adalah….

341
MODUL SBMPTN

342

a. 1 m3
b. 1,5 m3
c. 2 m3
d. 2,25 m3
e. 2,5 m3

21. Sebuah pipa berdiameter 8 cm dan ujungnya menyempit berdiameter 6 cm. Jika percepatan aliran
pipa kecil 0,13 m/s, kecepatan aliran di pipa besar adalah…
a. 0,24 m/s
b. 0,13 m/s
c. 0,1 m/s
d. 0,07 m/s
e. 0,04 m/s
22. Sebuah tandon air memiliki dua buah lubang A dan B/ Lubang A terletak 40 cm dari permukaan
dan lubang B terletak 20 cm dari dasar. Tentukan perbandingan XA dan XB jika ketinggian tandon
tersebut adalah 2 m….
a. 5 : 4
b. 5 : 3
c. 3 : 4
d. 16 : 25
e. 4 : 3

23. Air terjun setinggi 20 m dengan debit air 50 m3/s dimanfaatkan untuk memutar turbin yang
menggerakkan generator listrik. Jika 25% energi air dapat berubah menjadi energi listrik, maka
daya keluaran generator adalah….. ( g = 10 m/s2)
a. 0,90 MW
b. 1,10 MW
c. 1,25 MW
d. 1,30 MW
e. 2,50 MW

24. Suatu fluida mengalir pada tabung yang luas penampangnya berbeda. Luas tabung kecil 4 cm2 dan
luas tabung besar 10 cm2. Jika kecepatan aliran pada tabung besar 8 m/s, maka kecepatan aliran
pada tabung kecil adalah….
a. 2 m/s
b. 2,5 m/s
c. 4 m/s
d. 8 m/s
e. 20 m/s

25. Air mengalir dengan kecepatan 4 m/s dalam pipa berdiameter 14 mm. debit aliran air tersebut
adalah…
a. 6.160 cm3/s
b. 616 cm3/s
c. 61,6 cm3/s
d. 6,16 cm3/s
e. 0,616 cm3/s

SUHU DAN KALOR

1. Termometer Farhnheit yang diletakkan pada sebuah mesin menunjukkan suhu 101⁰F. Suhu tersebut
setara dengan…

342
MODUL SBMPTN

343

a. 18,3⁰C
b. 28,3⁰C
c. 38,3⁰C
d. 48,3⁰C
e. 58,3⁰C
2. Sebuah termometer X setelah ditera dengan termometer celcius didapat 40⁰C = 80⁰X dan 20⁰C =
50⁰X. Jika suhu sebuah benda 80⁰C, maka termometer X menunjukkan skala …..
a. 100⁰X
b. 110⁰X
c. 120⁰X
d. 130⁰X
e. 140⁰X
3. Termometer X yang telah ditera menunjukkan angka -30 pada titik beku dan 90 pada titik didih.
Suhu 60⁰X sama dengan…..
a. 20⁰C
b. 45⁰C
c. 50⁰C
d. 75⁰C
e. 80⁰C
4. 100 gram air bersuhu 20⁰Cdiubah menjadi sebongkah es. Besar kalor yang dilepaskan oleh air
tersebut adalah…. (kalor jenis air 1 kal/g⁰C, kalor lebur es 80 kal/g)
a. 25 kkal
b. 15 kkal
c. 10 kkal
d. 5 kkal
e. 1 kkal
5. Ke dalam kalorimeter yang berisi 200 gram air bersuhu 20⁰C dimasukkan 220 gram air bersuhu
60⁰C, ternyata suhu campurannya 40⁰C. Kapasitas kaor alat kalorimeter sama dengan…..
a. 1,01 kal/⁰C
b. 20 kal/⁰C
c. 22 kal/⁰C
d. 40 kal/⁰C
e. 62 kal/⁰C
6. Dalam sebuah bejana yang massanya diabaikan terdapat a
gram air 42⁰C dicampur dengan b gram es -4⁰C. Setelah
diaduk ternyata 50% es melebur. Jika titik lebur es = 0⁰C,
kalor jenis es = 0,5 kal/gv, kalor lebur es = 80 kal/g, maka
perbandingan a dan b adalah….
a. 1 : 4
b. 1 : 2
c. 1 : 1
d. 2 : 1
e. 3 : 2
7. Air bermassa 100g bersuhu 20⁰C berada dalam wadah. Wadah tersebut terbuat dari bahan yang
memiliki kalor jenis 0,20 kal/g⁰C dan bermassa 200g. kemudian ke dalam wadah tersebut
dituangkan air panas bersuhu 90⁰C sebanyak 800 gram. Jika kalor jenis air adalah 1 kal/g⁰C, maka
suhu campuran sebesar….
a. 70,57⁰C
b. 73,57⁰C
c. 75,57⁰C
d. 77,57⁰C
e. 79,57⁰C
8. SBMPTN 2018

343
MODUL SBMPTN

344

Di dalam sebuah wadah tertutup terdapat 500 gram es dan 700 gram air pada keadaan setimbang 0
℃, 1 atm. Selanjutnya, es dan air itu dipanaskan bersama-sama selama 160 detik pada tekanan
tetap dengan menggunakan pemanas 2.100 watt. Diketahui kalor lebur es 80 kal.g−1, kalor jenis air
1 kal.g−1.K−1, dan 1 kal = 4,2 J. Pada keadaan akhir hanya terdapat air. Jika efisiensi pemanas 80%,
suhu akhir air adalah ….
a. 10⁰C
b. 20⁰C
c. 30⁰C
d. 40⁰C
e. 50⁰C
9. UTBK- SAINTEK 2019
Dalam wadah tertutup A terdapat sejumlah es pada titik leburnya. Sementara itu, dalam wadah
tertutup B terdapat sejumlah es asin (es terbuat dari air asin) pada titik leburnya yang massanya
sama. Kedua wadah terbuat dari logam. Kemudian kedua wadah diletakkan saling bersentuhan.
Pada keadaan akhir, terdapat air asin bersama es asin dalam wadah B dan es dalam wadah A, karena
….
a. Kalor jenis es lebih besar daripada kalor lebur es asin
b. Titik lebur es asin lebih tinggi daripada titik lebur es
c. Kalor jenis es asin lebih besar daripada kalor lebur es
d. Titik lebur es asin lenih rendah daripada titik lebur es
e. Kalor jenis asin lebnih besar daripada kalor lebur es
10. Sebuah katel listrik berdaya 3kW dan berisi 2 liter air 20⁰C dialiri arus selama 15 menit. Jika kalor
jenis air 4,2 kJ/kg⁰C, kalor penguapan 2,3x103 kJ/kg dan dinding ketel tidak menyerap kalor, maka
sisa air di dalam ketel adalah….
a. 0,8 liter
b. 1,1 liter
c. 1,5 liter
d. 1,8 liter
e. 2,0 liter
11. Diketahui batang besi homogen yang salah satu ujungnya dipanaskan memiliki luas penampang 17
cm2. Konduktivitas termal besi 4 x 105 J/msK. Jika panjang batang 1 meter dan perbedaan suhu
kedua ujung 30K, maka besarnya kalor yang merambat dalam 2 sekon adalah…
a. 1,13 x 10 J
b. 2,27 x 10 J
c. 6,80 x 102 J
d. 4,08 x 104 J
e. 8,02 x 104 J
12. Dua batang X dan Y mempunyai luas penampang sama. Kedua batang diletakkan seperti pada
gambar berikut:

Ujung bebas batang X suhunya dipertahankan 100⁰C dan ujung bebas Y suhunya dipertahankan
100⁰C dan ujung bebas Y suhunya dijaga 0⁰C. Jika saat kesetimbangan termal dicapai suhu di
sambungan X dan Y adalah 25⁰C maka per bandingan konduktivitas termal logam X dan Y
adalah…
a. 1 : 6
b. 3 : 2
c. 2 : 3
d. 6 : 1
e. 25 : 24

344
MODUL SBMPTN

345

13. Perbandingan laju kalor yang dipancarkan oleh sebuah benda hitam bersuhu 4000K dan 2000K
adalah….
a. 1 : 1
b. 2 : 1
c. 4 : 1
d. 8 : 1
e. 16 : 1
14. Panjang batang rel kereta api masing masing 10m, dipasang pada suhu 20⁰C. Diharapkan pada
suhu 30⁰ rel tersebut saling bersentuhan. Koefisien muai panjang batang rel kereta api adalah 12 x
10-6/⁰C. Jarak antara kedua batang yang diperlukan pada suhu 20⁰C adalah…
a. 3,6 mm
b. 2,4 mm
c. 1,2 mm
d. 0,8 mm
e. 0,6 mm
15. Sebuah bola berongga terbuat dari perunggu (koefisien muai linier α = 1,8 x 10-6 m/⁰C jari jarinya =
1m. Jika bola tersebut dipanaskan sampai 80⁰C, maka pertambahan luas permukaan bola adalah
sebesar…
a. 0,83 x 10-2 πm2
b. 1,02 x 10-2 πm2
c. 1,11 x 10-2 πm2
d. 1,15 x 10-2 πm2
e. 1,21 x 10-2 πm2

16. Sebuah bejan memiliki volume 1 mliter pada suhu 25⁰C. Jika koefisien muai panjang bejana 2 x 10-
5/⁰C, maka volume bejana pada suhu 75⁰C adalah…

a. 0,003 liter
b. 0,033 liter
c. 1,003 liter
d. 1,006 liter
e. 1,033 liter
17. Sebuah jendela kaca yang memiliki ukuran 200 cm x 150 cm dan tebal 6 mm, bersuhu 30⁰C pada
permukaan luarnya. Jika suhu permukaan dalamnya sebesar 20⁰C dan koefisien konduksi kaca p
kal/m.s.K, maka jumlah kalor yang masuk tiap menit melalui jendela tersebut adalah….
a. 5p kkal
b. 20p kkal
c. 100p kkal
d. 200p kkal
e. 300p kkal
18. Lama waktu yang diperlukan oleh suatu pemanas listrik 4kW untuk memanaskan 80kg air mandi
hingga suhunya naik dari 15⁰C menjadi 35⁰C (Kalor jenis air = 4200 J/kgK) adalah….
a. 30 menit
b. 28 menit
c. 24 menit
d. 18 menit
e. 10 menit

GAS IDEAL

1. Faktor yang memperngaruhi energi kinetik gas dalam ruang tertutup adalah:

345
MODUL SBMPTN

346

(1) Tekanan
(2) Volume
(3) Suhu
(4) Jenis zat
Pernyataan yang benar adalah…
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (3)
c. (1) dan (4)
d. (2) saja
e. (3) saja
2. Gas ideal dalam tabungvdirumuskan sebagai Ek = 3/2 kT, dimana T menyatakan suhu mutlak dan
Ek = energi kinetik rata rat molekul gas. Berdasarkan persamaan di atas….
a. Semakin tinggi suhu gas, energi kinetiknya semakin kecil
b. Semakin tinggi suhu gas, gerak partikel gas semakin lambat
c. Semakin tinggi suhu gas, gerak partikel gas semakin cepat
d. Suhu gas berbanding terbalik dengan kinetik gas
e. Suhu gas tidak mempengaruhi gerak partikel gas
3. Gas ideal dalam suatun ruangan mengalami proses adiabiatik. Pada proses ini adalah….
a. Dibutuhkan kalor untuk usaha luar
b. Dibutuhkan kalor untuk tambahan energi dalam
c. Tekanan gas ideal untuk tambahn energi dalam
d. Suhu gas ideal naik
e. Suhu gas turun
4. SBMPTN 2018
Suatu bejana kokoh yang berisi gas ideal dikocok berulang-ulang. Manakah pernyataan yang benar
tentang keadaan gas tersebut setelah dikocok?
a. Temperatur gas bertambah meskipun energi dalamnya tetap
b. Temperatur gas bertambah tanpa gas melakukan usaha
c. Energi dalam gas berkurang karena sebagian berubah menjadi kalor
d. Gas melakukan usaha sebesar penambahan energi dalamnya
e. Temperatur bertambah sebanding dengan penambahan kelajuan molekul gas
5. Tekanan tangki yang volumenya 50 liter mengandung 3 mol gas monoatomik. Jika energi kinetik
rata rata yang dimiliki setiap gas adalah….
a. 1,97 x 105 N/m2
b. 2,97 x 105 N/m2
c. 3,97 x 105 N/m2
d. 4,97 x 105 N/m2
e. 5,97 x 105 N/m2

6. Diketahui dalam sebuah bejana yang memiliki volume 1 m3 berisi 10 mol gas monoatomik dengan
energi kinetik molekul rata rata 1,5 x 10-20 Joule (bilangan avogadro 6,02 x 1023 molekul/mol).
Tekanan gas dalam bejana adalah….
a. 6,02 x 102 N/m2
b. 6,02 x 103 N/m2
c. 6,02 x 104 N/m2
d. 6,02 x 105 N/m2
e. 6,02 x 106 N/m2
7. Sebuah tangmi bervolume 3.000 cm3 berisi gas oksigen pada suhu 20⁰C dan tekanan relatif pada
alat 25 atm. Jika massa molar oksigen 32 kg/kmol, tekanan udara 1 atm, maka massa oksigen di
dalam tangki tersebut adalah…
a. 0,1 kg
b. 0,2 kg
c. 0,3 kg
d. 0,4 kg

346
MODUL SBMPTN

347

e. 0,5 kg
8. Sebuah tabung dengan volume 0,3 m3 mengandung 2 mol Helium pada suhu 27⁰C. Dengan
menganggap Helium sebagai gas ideal, energi kinetik gas Helium adalah… (N0 = 6,02 x 1023
molekul/mol)
a. 7482,6 J
b. 7021,2 J
c. 8702,3 J
d. 8876,2 J
e. 9345,1 J
9. Laju efektif (Vrms) gas oksigen bermassa 32 kg/kmol pada suhu 27⁰C adalah…
a. 483 m/s
b. 402 m/s
c. 345 m/s
d. 213 m/s
e. 109 m/s
10. Gas He (Mr = 4 g/mol) pada suhu 27⁰C dan volume 1 liter massanya 8 gram. Nilai energi dalam gas
tersebut adalah…. (R = 8,31 x 103 J/mol K)
a. 7.277 J
b. 7.111 J
c. 7.234 J
d. 7.479 J
e. 7.891 J

11. Rapat massa gas ideal pada suhu T dan tekanan p adalah ρ. Jika tekanan gas tersebut dijadikan 1,5p
dan suhunya diturunkan menjadi 0,3 T maka rapat massa gas dalam keadan terakhir ini adalah…
a. 0,3 ρ
b. 0,7 ρ
c. 3 ρ
d. 5 ρ
e. 7 ρ
12. Diketahui sebuah tangki dengan kapasitas 10.000 liter gas hidrogen pada tekanan 10 atm dan
bersuhu 27 ρ. Tangki teresebut bocor sehingga tekanannya menjadi 8 atm. Hitunglah banyaknya
gas hidrogen yang keluar….
a. 1.626 gram
b. 1.526 gram
c. 1.889 gram
d. 2.301 gram
e. 2.541 gram

13. Sebuah silinder mengandung 20 liter gas pada tekanan 2,5 x 106 Pa. Keran pada ujung silinder
dibuka sehingga tekanannya turun menjadi 2,0 x 106, kemudian keran ditutup. Jika suhu dijaga
tetap, maka volume gas yang keluar pada atmosfer yang bertekanan 105 Pa adalah….
a. 150 liter
b. 100 liter
c. 50 liter
d. 15 liter
e. 5 liter

14. Di dalam ruangan tertutup terdapat gas yang tekanannya 3,2 x 105 N/m2. Jika massa jenis partikel
gas tersebut 6 kg/m3, maka kecepatan efektif tiap massa jenis partikel gas tersebut 6kg/m3, maka
kecepatan efektif tiap partikel gas tersebut adalah…
a. 200 m/s
b. 250 m/s
c. 275 m/s

347
MODUL SBMPTN

348

d. 300 m/s
e. 400 m/s

15. Di angkasa luar terdapat kira kira 1 atom hidrogen tiap 1 cm3 dengan suhu 3,5 K. Jika massa atom
hidrogen adalah 1 g/mol, maka tekanan udara pada tempat tersebut adalah….
a. 4,83 x 10-17 Pa
b. 5,83 x 10-17 Pa
c. 6,83 x 10-17 Pa
d. 7,83 x 10-17 Pa
e. 8,83 x 10-17 Pa

16. Dalam ruangan yang bervolume 1,5 liter terdapat gas yang bertekanan 105 Pa. Jika partikel gas
memiliki kelajuan rat rat 750 m/s, maka gas tersebut adalah…
a. 600 gram
b. 6 gram
c. 3,2 gram
d. 0,8 gram
e. 0,4 gram

17. Jika suhu gas ideal dalam ruang tertutup dinaikkan menjadi 4 kali suhu semula, maka kecepatan
gerak partikel partikelnya menjadi….
a. ¼ kali semula
b. ½ kali semula
c. 2 kali semula
d. 4 kali semula
e. 16 kali semula

TERMODINAMIKA
1. Pada proses termodinamika, pernyataan yang menunjukkan gas mengalami proses isobarik
adalah….
a. Perubahan keadaan gas yang suhunya selalu tetap
b. Perubahan keadaan gas yang tekanannya selalu tetap
c. Kecepatan rata rata partikel bertambah
d. Usaha luar gas sebanding dengan suhunya
e. Suhu dan volume gas tidak mengalami perubahan

2. Sejumlah gas ideal menjalani proses isobarik sehingga suhu kelvinnya menjadi 2 kali semula,
maka volumenya menjadi n kali semula, dengan n adalah….
a. 4
b. 3
c. 2
d. ½
e. ¼

3. Perhatikan faktor faktor yang dialami gas ideal berikut!


(1) Terjadi perubahan energi dalam volume tetap
(2) Volume tetap
(3) Suhu tetap
(4) Tidak melakukan
Yang terjadi pada proses isotermik adalah….
a. (1) saja
b. (2) saja

348
MODUL SBMPTN

349

c. (3) saja
d. (1) dan (3)
e. (2) dan (4)

4. Suatu gas volume 0,5 m3 perlahan lahan dipanaskan pada tekanan tetap sehingga volumenya
menjadi 2 m3. Jika usaha luar gas tersebut 3 x 105, maka tekanan gas adalah…
a. 6 x 105 N/m2
b. 2 x 105 N/m2
c. 1,5 x 105 N/m2
d. 6 x 105 N/m2
e. 3 x 105 N/m2

5. Perhatikan grafik berikut:

Dari grafik p-V di atas, besar usaha gas pada proses I dan II berbanding sebagai….
a. 4 : 3
b. 3 : 4
c. 2 : 3
d. 1 : 2
e. 1 : 1

6. Kerja yang dibutuhkan untuk menekan 160 gram oksigen secara isotermis pada suhu 27⁰C hingga
volumenya menjadi 0,1 volume awal adalah….. (BM oksigen = 32 ; ln 0,1 = -23; dan R = 8,31
J/mol K)
a. 11.217 J
b. 12.464 J
c. 28.669 J
d. 57.339 J
e. 59.317 J

7. Suatu gas volumenya 5 x 10-2 m3 dinaikkan pada tekanan tetap sehingga menjadi 4 kali semula.
Jika usaha luar yang dilakukan gas sebesar 3 x 104 J, maka tekanan gas adalah…
a. 1,5 x 105 N/m2
b. 2,0 x 105 N/m2
c. 3,0 x 105 N/m2
d. 4,0 x 105 N/m2
e. 5,0 x 105 N/m2

8. Mesin carnot dioprasikan antara 2 reservoir kalor masing masing suhunya T1 dan T2 dengan T2 >
T1. Efisiensi mesin tersebut 40% dan besarnya T1 = 27⁰C. Agar efisiensinya naik menjadi 60%,
maka besarnya perubahan T2 adalah….
a. 250K
b. 300K
c. 350K

349
MODUL SBMPTN

350

d. 400K
e. 500K

9. Sebuah gas ideal dinaikkan suhunya secara isohorik, dari 30⁰C menjadi 60⁰C. Jika tekanan gas
mula mula sebesar 10 Pa, maka usahayang dilakukan gas tersebut….
a. 2 x 102 J
b. 1 x 102 J
c. 1,5 x 10 J
d. 1 x 10 J
e. 0

10. Sebuah silinder mesin diesel berisi udara dengan volume 90 cm3, pada suhu 27⁰C dan tekanan 1
atm. Udara tersebut dimampatkan secara adiabatik sehingga volumenya menjadi 15 cm3. Jika
udara dianggap mengikuti sifat gas ideal dengan γ = 1,4 dan 1 atm = 1 x 105 N/m2, suhu akhir
udara adalah…..
a. 150 K
b. 300 K
c. 600 K
d. 450 K
e. 750 K

11. Suatu sistem mengalami proses adiabatik, pada sistem dilakukan usaha 100 J. Jika perubahan
energi dalam sistem adalah ΔU dan kalor yang diserap sistem adalah Q, maka….
a. ΔU = -100J
b. ΔU = 10 J
c. ΔU = 100J
d. Q = 0
e. ΔU + Q = -100J

12. Perhatikan grafik berikut!

Suatu gas ideal secara perlahan ditekan dari 10L sampai menjadi 2L pada tekanan konstan 2atm
(grafik B-D). Kemudian kalor ditambahkan ke dalam gas dengan menahan agar volume konstan,
tekanan dan suhu dibiarkan baik sampai suhu mencapai nilai awalnya (grafik D-A). Nilai aliran
kalor total dalam gas adalah....
a. 1600 J (sistem melepas kalor)
b. 1600 J (sistem menyerap kalor)
c. 1800 J (sistem melepas kalor)
d. 1800 J (sistem menyerap kalor)
e. 2000 J (sistem melepas kalor)

350
MODUL SBMPTN

351

13. Dua mol gas monoatomik pada suhu 27⁰C dan tekanan 3 x 105 Pa mengalami proses isokhorik
hingga tekanannya menjadi 4 x 105 Pa. Bila tetapan gas umum 8,31 J/mol K, maka perubahan
energi dalam gas adalah….
a. 4.155 J
b. 2.908 J
c. 2.493 J
d. 2.077 J
e. 1.108 J

14. UTBK-SAINTEK 2019


Suatu gas monoatomik sebanyak n mol mengalami proses termodinamik seperti ditunjukkan pada
gambar berikut:

Proses AB adalah proses isotermik. Jika T kelvin adalah temperatur gas kinetik berada dalam
keadaan A dan konstanta gas umum sama dengan R J/ (mol.K), usaha yang dilakukan oleh gas
selama proses CA adalah…. Joule
a. nRT - PAvA
b. –nRT - PAvA
c. –nRT - PAVA
d. –nRT + PAVA
e. nRT – pAvA

15. Sebanyak 6 m3 gas berada dalam suatu wadah dengan suhu 27⁰C dan tekanan 5 x 104 Pa. Volume
gas tersebut pada keadaan standard (STP = Standard Temperatur and Pressire) adalah….
a. 1,7 m3
b. 2,10 m3
c. 2,50 m3
d. 2,70 m3
e. 2,70 m3

16. Suatu mesin kalor yang bekerja dengan siklus yang dib angun dari dua isobar dan dua isobar dan
isokhor seperti ditunjukkan gambar berikut:

351
MODUL SBMPTN

352

Mesin kalor tersebut digunakan untuk menggerakkan sebuah generator yang tegangan keluarannya
200V. Jika generatormendapat beban arus 5A, maka nesin kalor tersebut dijalankan pada putaran
per menit sebesar….
a. 100 rpm
b. 200 rpm
c. 300 rpm
d. 400 rpm
e. 500 rpm

17. Mesin carnot bekerja pada suhu reservoir tinggi 327⁰C. Jika efisiensi mesin 50% maka kalor
dibuang ke reservoir bersuhu….
a. 27⁰C
b. 57⁰C
c. 127⁰C
d. 164⁰C
e. 300⁰C

18. Suatu mesin carnot menerima 2000J dari reservoir panas dan melepaskan 1750 J pada reservoit
dingin. Dengan demikian, efisiensi mesin tersebut adalah…
a. 2,25%
b. 25%
c. 10%
d. 12,5%
e. 87,5%
19. Sebuah lemari es memiliki suhu paling rendah di dalamnya -15⁰C. Jika suhu ruang di luar lemari
es 28⁰C, koefisien performansi lemari es tersebut adalah…
a. 5
b. 6
c. 7
d. 8
e. 9
20. Suhu di dalam mesin pendingin -3⁰C dan suhu luarnya 27⁰C. Jika daya yang dipakai untuk
mengaktifkan mesin pendingin adalah 250watt, besarnya panas yang dikeluarkan dari ruang setiap
jamnya adalah….
a. 7.500 kJ
b. 8.100 kJ
c. 9.000 kJ
d. 9.600 Kj
e. 9.500 Kj

LISTRIK
352
MODUL SBMPTN

353

1. Sebuah elektron bergerak dengan kecepatan yang tegak lurus pada arah luat medan listrik E
dan akan menmgalami gaya yang arahnya adalah…
a. Searah dengan kuat medan listrik
b. Berlawanan arah dengan kuat medan listrik E
c. Searah dengan kecepatan V
d. Berlawanan arah dengan kece[atan V
e. Tegak lurus pada E maupun V

2. Terdapat tiga buah titik bermuatan masing masing 2q, Q dan 3q, dan terletak pada sumbu –x
masing masing 0, 0,5 I, dan I. Agar gaya Colomb pada Q sama dengan nol, maka Q harus
sama dengan….
a. -1/2 q
b. -1/3 q
c. -1/4 q
d. ½ q
e. ¼ q
3. Dua benda bermuatan listrik masing masing +q1 dan +q2 berjarak 6cm satu sama lain. Jika
kuat medan listrik di suatu titik yang berjarak 2c, sama dengan nol, maka perbandingan antara
+q1 dan +q2 adalah…..
a. 1:2
b. 1 : 3
c. 1 : 4
d. 1 : 6
e. 2 : 3
4. Dua buah partikel A dan B masing masing bermuatan listrik +20 μC dan + 45μC, terpisah
dengan jarak 15 cm. Jika C adalah titik yang terletak di antara A dan B sedemikian sehingga
medan di C sama dengan nol, maka jarak C dari A adalah….
a. 2 cm
b. 3 cm
c. 4 cm
d. 6 cm
e. 9 cm
5. Sebuah benda bermassa 15 gram dan bermuatan 0,4μF digantung pada tali yang massanya
diabaikan. Pada sebelah kanan benda pada jarak 10 cm diletakkan benda bermuatan -0,3 μF,
sehingga menyebabkan benda tertarik, berapakah tegangan tali tersebut….
a. 7,4 N
b. 9,2 N
c. 10,8 N
d. 11,3 N
e. 12 N
6. Dua titik A dan B berjarak 0,5 m satu dengan yang lain, masing masing bermuatan listrik:
qA = -4 x 10-8
qB = 9 x 10-8
titik C terletak 1 m di kiri A dan segaris dengan A dan B, maka kuat medan magnet listrik di
C adalah….
a. Nol
b. 1,6 x 105 N/C
c. 3,6 x 105 N/C
d. 7,2 x 105 N/C
e. 8,1 x 105 N/C

353
MODUL SBMPTN

354

7. Sebuah persegi ABCD masing masing titik diletakkan partikel bermuatan . Pada titik A dan C
bermuatan +q, supaya kuat medan listrik di titik D adalah nol, maka titik B diletakkan sebuah
partikel bermuatan….
a. –q
b. q
c. -q√2
d. q√2
e. -2q√2
8. Sebuah papan logam mempunyai panjang 15 cm dan lebarnya 10 cm. Jika kuat medan
listriknya 150 N/C dan searah dengan bidang, maka jumlah garis medan listrik yang
menembus bidang tersebut adalah….
a. Nol
b. 2,25 weber
c. 2,5 weber
d. 2,75 weber
e. 3 weber
9. Kuat medan listrik di pusat persegi (titik O) yang panjang rusuknya 3√2 cm, Jika pada titik
sudut A, B, C, dan D terdapat muatan listrikm masing masing -2μC, -3 μC, 3 μC dan 2 μC
adalah….
a. 4√2 x 107 N/C
b. √2 X 107 N/C
c. 4 x 107 N/C
d. 2√2 X 108 N/C
e. √2 X 108 N/C
10. Dua plat konduktor disejajarkan masing masing luasnya 12 cm2 dan diberikan muatan yang
berlawanan jenis masing masing 0,75 x 10-6C. Rapat muatan pada [plat adalah…
a. 3,25 x 10-4 C/m2
b. 4,75 x 10-4 C/m2
c. 6,25 x 10-4 C/m2
d. 6,35 x 10-4 C/m2
e. 6,5 x 10-6 C/m2
11. Dua plat sejajar yang luasnya masing masing 20cm2 dan diberi muatan berlawanan jenis
sebesar 1,5 x 10-6 C, Jika kedua plat dimasukkan ke dalam gas helium, maka kuat medan
listrik yang terjadi adalah….
a. 3,4 x 10-3 N/C
b. 4,3 x 10-3 N/C
c. 5,2 x 10-3 N/C
d. 7,6 x 10-3 N/C
e. 9,4 x 10-3 N/C
12. Kapasitor kapasitor keping sejajar yang diberi muatan dipengaruhi oleh:
(1) Konstanta dielektrik
(2) Tebal plat
(3) Luas pelat
(4) Jarak kedua pelat
Pernyataan yang benar adalah…
a. (2)
b. (1) dan (2)
c. (2) dan (4)
d. (3) dan (2)
e. (1), (3), dan (4)
13. Sebuah kapasitor 0,5 μF disambungkan dengan batrai 8 volt. Muatan yang tersimpan dalam
kapasitor tersebut adalah….
a. 2,0 x 10-6 C

354
MODUL SBMPTN

355

b. 3,0 x 10-6 C
c. 4,0 x 10-6 C
d. 4,5 x 10-6 C
e. 5,0 x 10-6 C

14. Sebuah bola logam berjari jari 6cm diberi muatan listrik. Berapakah kapasitansi bola logam
tersebut?
a. 67,6 x 10-12 F
b. 6,67 x 10-12 F
c. 6,67 x 10-13 F
d. 6,67 x 10-14 F
e. 6,7 x 10-12 F

15. UTBK-SAINTEK 2019


Dua kapasitor identik dirangkai secara seri. Tiap kapasitor memiliki kapasitansi C. Agar energi
listrik yang tersimpan pada tiap kapasitor itu sebesar W, muatan keseluruhan pada rangkaian
kapasitor tersebut adalah ….
a. √𝐶𝑊
b. √2𝐶𝑊
c. 2√𝐶𝑊
d. 2√𝐶𝑊
e. 4√𝐶𝑊
16. Tiga buah kapasitor masing masing kapasitasnya 2μF, 3 μF, dan 6 μF dipasang secara seri.
Kapasitansi total dari kapasitor tersebut adalah….
a. 5 μF
b. 4 μF
c. 3 μF
d. 2 μF
e. 1 μF
17. UTBK-SAINTEK 2019
Kapasitor dua buah bola konduktor terpusat terdiri atas sebuah bola konduktor pejal dengan
jari-jari a dan sebuah bola konduktor berongga dengan jari-jari b seperti pada gambar.

Kapasitansi kapasitor tersebut adalah


𝑎𝑏
C = 𝑘(𝑏−𝑎)
Misalkan W adalah energi yang tersimpan pada kapasitor itu, beda potensial listrik kedua bola
konduktor tersebut adalah….

355
MODUL SBMPTN

356

2𝑊𝑘 (𝑏−𝑎)
a. √ 𝑎𝑏
2𝑊𝑘 (𝑏+𝑎)
b. √ 𝑎𝑏
𝑊𝑘 (𝑏−𝑎)
c. √ 𝑎𝑏
𝑎𝑏
d. √2𝑊𝑘 (𝑏−𝑎)
𝑎𝑏
e. √
𝑊𝑘 (𝑏−𝑎)

18. Sebuah kawat mempunyai luas penampang 0,3 mm2 dan dialiri arus listrik 4A selama 2 menit,
kecepatan elektron elektron tersebut adalah……. (qe = -1,6 x 10-19 C)
a. 3,4 x 105 m/s
b. 2,78 x 105 m/s
c. 1,78 x 105 m/s
d. 2,78 x 105 m/s
e. 1,88 x 105 m/s
19. Grafik berikut menampilkan variasi beda potensial V terhadap kuat arus atau pada suatu
penghantar.

Nilai hambatan penghantar tersebut adalah….


a. 0
b. 1 Ω
c. 2 Ω
d. 4 Ω
e. 8 Ω

20. Jika lima buah hambatan masing masing 20 ohm dipasang paralel, maka hambatan
penggantinya adalah….
a. 3 Ω
b. 4 Ω
c. 5 Ω
d. 6 Ω
e. 7 Ω

21. Tiga hambatan 12 Ω, 6 Ω dan 4 Ω disusun paralel dan dihubungkan dengan sumber tegangan
listrik. Perbandingan arus yang mengalir pada masing masing hambatan adalah….
356
MODUL SBMPTN

357

a. 2:3:1
b. 3:2:1
c. 1:2:3
d. 2:1:3
e. 1:3:2

22. Voltmeter mempunyai hambatan 1000 Ω dan ampermeter mempunyai hambatan 0,1Ω.
Keduanya digunakan untuk mengukur suatu hambatan. Pada voltmeter terbaca 0,5 V dan pada
amperemeter terbaca 2,5 mA. Nilai hambatan tersebut adalah……
a. 100 Ω
b. 0,25 Ω
c. 0,2 Ω
d. 250 Ω
e. 200 Ω
23. Sebuah lampu listrik dengan spesifikasi 220V dan 50W dihubungkan seri dengan sebuah
hambatan listrik 1000 Ω, lalu dipasang pada tegangan listrik 110V. Ini berarti bahwa arus
listrik yang mengalir dalam rangkaian itu adalah….
a. 56 mA
b. 84 mA
c. 112 mA
d. 224 mA
e. 548 mA
24. Perhatikan rangkaian tertutup seperti pada gambar berikut!

Nilai tegangaan antara B-D adalah....


a. 16 V
b. 20 V
c. 29 V
d. 31 V
e. 40 V
25. Besar hambatan R1 = 10Ω, dan R2 = 8Ω, dan besar GGL baterai 𝜀 1 = 14 V dan 𝜀 2 = 6V, energi
yang dikeluarkan pada hambatan R1 selama 1 menit adalah…
a. 3,84 J
b. 38,4 J
c. 384 J
d. 48,5 J
e. 485 J
26. Perhatikan gambar rangkaian listrik berikut:

357
MODUL SBMPTN

358

Jika R = 6 ohm dan E = 9V, maka arus yang mengalir pada rangkaian di atas sebesar…
a. 1,5 A
b. 0,5 A
c. 4,5 A
d. 1,0 A
e. 3,0 A

27. Perhatikan gambar rangkaian berikut:

Besar arus listrik I yang mengalir pada rangkain tersebut adalah…


a. 1,0 A
b. 1,5 A
c. 2,0 A
d. 3,0 A
e. 8,0 A
28. Lima hambatan masing masing besar hambatannya R1 = 3Ω, R2 = 4 Ω, R3 = 6 Ω, R4 = 3 Ω,
dan R5 = 7 Ω disusun seperti gambar di samping. Jika rangkaian di atas di sambungkan ke
sumber tegangan 220 V, maka daya yang dihasilkan di hambatan R5 adalah….
a. 4W
b. 3W
c. 2W
d. 1W
e. 0
29. Suatu rangkaian listrik diketahui seperti pada gambar berikut:

Beda potensial V antara titik A dan titik D sama dengan….


a. 18 V
b. 16 V
c. 4 V
d. 2 V
e. Nol
30. UTBK-SAINTEK 2019
Dua buah sumber tegangan listrik, dua buah hambatan identik, dan sebuah amperemeter ideal
disusun menjadi rangkaian sederhana seperti ditunjukkan pada gambar (a). Sumber tegangan
ε1 adalah sumber tegangan yang tegangannya dapat diubah-ubah, sedangkan sumber tegangan

358
MODUL SBMPTN

359

ε2 tetap. Grafik antara arus yang terbaca pada amperemeter dan besar tegangan ε1 ditunjukkan
oleh gambar (b).

Gambar (a) Gambar (b)


Jika tegangan pada sumber ε1 = 0, beda tegangan antara titik b dan e pada rangkaian adalah ….

a. 3,5 Volt
b. 3,0 Volt
c. 2,5 Volt
d. 2,0 Volt
e. 1,5 Volt

KEMAGNETAN
1. Medan magnet dapat ditimbulkan oleh berbagai faktor.
(1) Muatan listrik yang bergerak
(2) Konduktor yang dialiri arus searah
(3) Konduktor yang dialiri arus bolak balik
(4) Menyimpang searah dengan arus
Pernyataan tersebut yang di atas yang benar adalah….
a. (1), (2), dan (3)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (4)
d. (4) saja
e. Semua benar

2. Besarnya kuat medan magnetik di suatu titik di sekitar kawat penghantar lurus berarus listrik
berbanding lurus dengan …..
a. Panjang kawat
b. Kuat arus listrik
c. Jari jari penampang lintang kawat
d. Hambatan kawat
e. Jarak titik ke penghantar

3. Sebuah partikel di dekat kawat yang dialiri arus listrik 5A merasakan medan magnet 0,005 . Jika
jarak partikel tersebut dengan kawat adalah………. (μ0 = 4π x 10-7 Wb/Am)
a. 1 mm

359
MODUL SBMPTN

360

b. 0,8 mm
c. 0,8 mm
d. 0,2 mm
e. 0,02 mm

4. Sebuah solenoida yang panjangnya 60 cm dan mempunyai 2000 lilitan. Jika medan magnetik di
ujung solenoida 0,05 T, maka kuat arus yang mengalir di solenoida adalah…. (μ0 = 4π x 10-7
Wb/Am)
a. 7,5 A
b. 15 A
c. 30 A
d. 75 A
e. 100 A

5. Dalam suatu medan magnet, lintasan yang ditempuh oelh partikel bermassa 5,6 x 10-27 kg dan
bermuatan 4,2 x 10-18 C berbentuk setengah lingkaran. Partikel bergerk karena adanya tegangan V.
Dalam menempuh lintasan, partikel tersebut memotong medan magnet 0,003 T yang arahnya tegak
lurus terhadap medan magnet, waktu yang diperlukan partikel untuk menempuh lintasan adalah…..
a. 1,4 x 10-6 s
b. 1,6 x 10-6 s
c. 2,0 x 10-6 s
d. 1,6 x 10-7 s
e. 2,0 x 10-7 s

6. Dua kawat yang dipasang vertikal dengan jarak di antaranhya D. Kawat pertama dialiri arus listrik I
ke arah atas. Titik C terletak di antara kawat dan jaraknya 1/3 d dari kawat pertama. Jika induksi
magnetik di titik C besarnya nol, maka arus yang mengalir di kawat kedua adalah….
a. 1/3 I ke bawah
b. 2I ke atas
c. ½ I ke bawah
d. 2I ke bawah
e. 3I ke atas

7. Sebuah partikel bermuatan listrik bergerak dan masuk ke dalam magnet dan lintasannya membentuk
lingkaran dengan jari jari 6 cm. Partikel lain bergerak dengan kecepatan 1,4 kali partikel pertama,
dan jari jari lingkarannya 12 cm, perbandingan massa per muatan partikel pertama dengan partikel
kedua adalah….
a. 10 : 7
b. 7 : 10
c. 5 : 6
d. 6 : 5
e. 1 : 1

8. Ion ion positif mempunyai massa 7,6 x 10-25 kg ditempatkan di dalam tabung larutan spektometer
massa dan diberi tegangan 6V, setelah keluar dari celah, ion ion tersebut menuju medan magnet
sebesar 0,06 T yang arahnya tegak lurus, jari jari lintasan salah satu ion di dalam medan magnet
tersebut adalah….. (qelektron = 1,6 x 10-19 C)
a. 1,20 m
b. 0,71 m
c. 0,42 m
d. 0,30 m
e. 0,13 m

360
MODUL SBMPTN

361

9. Partikel bermuatan q bergerak dengan kelajuan yang tetap memasuki medan magnet dan medan
listrik secara tegak lurus (medan listrik tegak lurus dengan medan magnet). Jika besar induksi
magnet 0,2 T dan kuat medan listrik 6 x 104 V/m maka laju gerak partikel adalah….
a. 2 x 105 m/s
b. 3 x 105 m/s
c. 1,2 x 106 m/s
d. 2 x 106 m/s
e. 3,2 x 106 m/s

10. Suatu toroida jari jari efektif 30 cm dialiri arus listrik 0,9 A. Saat diukur dengan teslameter induksi
magnetik di sumbu toroida sebesar 1,6 x 10-3 T, banyaknya lilitan pada toroida tersebut adalah…..
(μ0 = 4π x 10-7 Wb/Am)
a. 5600 lilitan
b. 4888 lilitan
c. 4040 lilitan
d. 2666 lilitan
e. 1400 lilitan

11. Sebuah partikel bermuatan listrik bergerak lurus memasuki ruang yang mengandung medan magnet
yang saling tegak lurus dengan medan listrik. Jika besar induksi magnet 0,005 dan kuat medan
listrik 7 x 104 V/m, maka kecepatan partikel adalah….
a. 1,2 x 107 m/s
b. 1,4 x 107 m/s
c. 2,8 x 107 m/s
d. 3,2 x 107 m/s
e. 3,4 x 107 m/s

12. Pada dua buah kawat sejajar yang masing masing dialiri arus listrik yang sama besar, timbul gaya
yang besarnya 2 x 10-7 N/m. Jarak antara kedua kawat 1 m. Besar arus listrik masing masing kawat
adalah….
a. 1/8 A
b. ¼ A
c. ½ A
d. 1 A
e. 2 A

13. UTBK-SAINTEK 2019


Partikel bermuatan +q bergerak dengan kecepatan v memasuki daerah bermedan magnet
konstan B melalui titik O seperti ditunjukkan pada gambar. Arah medan magnetik B ke bawah:

Sesaat setelah melewati titik O, gaya yang bekerja pada partikel sama dengan ….

361
MODUL SBMPTN

362

a. Nol
b. ½ qvB
c. ½ √3 qvb
d. qvB
e. √3 qvb

14. Sebatang logam tipis mendatar memiliki massa 25 gram dan panjang 50 cm. Jika medan magnetik
yang mengenai logam 1 T, maka kuat arus minimum yang melalui logam dan dapat menyebabkan
logam mengapung adalah…. ( g = 10 m/s2)
a. 0,2 A
b. 0,3 A
c. 0,4 A
d. 0,5 A
e. 1 A

15. Gambar di bawah ini menunjukkan kawat yang dialiri arus 40 A.

Dalam gamb ar tersebut, garis yang ditarik dari arah arus datang dengan arah arus keluar
berpotongan pada titik pusat lingkaran secara tegak lurus. Bagian kawat yang melingkar berjari
jari 2 cm. Kuat medan magnet di titik P adalah…..
a. 0,30 mT
b. 0,94 mT
c. 1,24 mT
d. 3,14 mT
e. 5,20 mT

16. Sebuah bidang seluas 30 cm2 berada dalam medan magnet dan membentuk sudut 60⁰ dengan arah
normal, dan menimbulkan fluks magnetik sebesar 6,3 x 10-3 Wb. Kuat medan magnet yang
mempengaruhi bidang tersebut adalah….
a. 3 T
b. 3,4 T
c. 4 T
d. 4,2 T
e. 4,5 T

17. Suatu benda yang mempunyai luas permukaan 150 cm2 diletakkan dama medan magnetik 0,6 T dan
menghasilkan fluks magnetik 6 x 10-3 Wb, maka sudut yang terbentuk antara benda dengan arah
medan magnet adalah…..
a. 12⁰
b. 30⁰
c. 36⁰
d. 42⁰
e. 63⁰
18. Diantara faktor faktor berikut:
(1) Jumlah lilitan kumparan

362
MODUL SBMPTN

363

(2) Laju perubahan medan magnetik


(3) Arah medan magnetik
Yang dapat memperbesar GGL induksi adalah nomor….
a. (1)
b. (1) dan (2)
c. (2)
d. (2) dan (3)
e. (3)

19. Diketahui fluks magnetik pada suatu kumparan berkurang dari 0,8 weber menjadi 0,3 weber hanya
dalam waktu 4 detik. Jika kumparan itu menjadi 0,3 weber hanya dalam waktu 4 detik. Jika
kumparan itu mempunyai 300 lilitan dengan besar hambatannhya 4Ω, maka besar kuat listrik yang
mengalir melalui kumparan tersebut adalah….
a. 9,4 A
b. 8,4 A
c. 7,2 A
d. 5,0 A
e. 1,4 A

20. Kawat PQ panjang 20 cm digerakkan ke kanan dengan kecepatan 20 m/s dan memotong tegak lurus
induksi magnet 5 x 10-2 T. Jika kawat mempunyai hambatan 0,1 Ω, maka besar gaya Lorentz pada
kawat PQ adalah….
a. 2 x 10-2 N
b. 2 x 10-1 N
c. 20 N
d. 2 x 102 N
e. 2 x 103 N

21. Sebuah Solenoida terbuat dari kumparan kawat terdiri dari 100 lilitan. Panjang solenoida 50 cm dan
luas penampangnya 20 cm2. Jika kuat arus listrik yang mengalir melalui solenoida 4A, maka rapat
energi magnetik yang terjadi adalah…..
a. 0,128 π J/m3
b. 0,261 π J/m3
c. 0,452 π J/m3
d. 0,530 π J/m3
e. 0,56 π J/m3

22. Sebuah trafo step=up menaikkan tegangan dari 200 V menjadi 1000 V. Jika daya keluarannya
sebesar 20, efisiensi 80%, dan jumlah lilitan primer 400 lilitan maka…
(1) Kuat arus primer 0,08 A
(2) Kuat arus sekunder 0,02 A
(3) Daya masukan 16 W
(4) Jumlah lilitan sekunder 2000
Pernyataan yang benar adalah…
a. (1), (2), dan (3)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (4)
d. (4)
e. Semua benar

23. Sebuah trafo step down dengan efisiensi 80% mengubah tegangan 1000V menjadi 200V. Trafo ini
dihubungkan dengan lampu yang memiliki spesifikasi 220V, 40W maka kuat arus pada kumparan
primer adalah….
a. 20 mA

363
MODUL SBMPTN

364

b. 30 mA
c. 40 mA
d. 50 mA
e. 55 mA

24. Sebuah generator armaturnya bebernetuk bujur sangkar dengan sisi 4 cm dan terdiri atas 1000
lilitan. Jika armaturnya berada dalam medan magnet 0,6T, maka frekuensi agar menimbulkan
tegangan maksimum 40 V adalah….
a. 8,00 Hz
b. 7,65 Hz
c. 6,64 Hz
d. 5,05 Hz
e. 4,67 Hz

25. UTBK-SAINTEK 2019


Perhatikan gambar berikut:

Dua buah kawat konduktor yang sejajar dan berjarak L = 1 m dipasang membentuk sudut θ = 30°
terhadap bidang horizontal. Ujung bawah kedua kawat terhubung dengan resistor R = 3 Ω. Sebuah
batang konduktor dengan massa m bergeser turun di sepanjang rel tanpa kehilangan kontak dengan rel
sehingga rel dan batang membentuk suatu rangkaian tertutup. Pada daerah tersebut terdapat medan
magnetik seragam yang besarnya B = 2 T dan berarah horizontal. Jika batang turun dengan laju
konstan v = 3 m/s, massa batang m adalah ….
a. 0,2 kg
b. 0,4 kg
c. 0,6 kg
d. 0,8 kg
e. 1,0 kg

ARUS BOLAK BALIK

1. Besar reaktansi induktif suatu induktor yang mempunyai induktansi L dalam arus bolak balik
tergantung pada …..
a. Kuat arus
b. Frekuensi arus
c. Tegangan listrik
d. Tebal kawat induktor
e. Bahan induktor

364
MODUL SBMPTN

365

2. Hubungan antara kuat arus (I) dan tegangan (V) pada ujung ujung resistor diperlihatkan pada gambar
berikut:

Besar hambatan resistor adalah….


a. 0,5 Ω
b. 5 Ω
c. 24 Ω
d. 288 Ω
e. 500 Ω

3. Arus listrik PLN yang sampai ke rumah rumah mempunyai tegangan 220 V. Tegangan tersebut
adalah…
a. Tegangan maksimum
b. Tegangan efektif
c. Tegangan rata rata
d. Tegangan minimum
e. Tegangan puncak ke puncak

4. Rangkaian resistor pada tegangan bolak balik menghasilkan beda fase antara arus dan tegangan
sebagai….
a. Arus terlambat 90⁰ terhadap tegangan
b. Arus mendahului 90⁰ terhadap tegangan
c. Arus dan tegangan beda fase 0⁰
d. Arus mendahului 180⁰ terhadap tegangan
e. Arus terlambat 180⁰ terhadap tegangan

5. Di antara ketentuan berikut ini:


(1) Impedansinya mencapai keadaan maksimum
(2) Arusnya mencapai keadaan maksimum
(3) Reaktansi induktif = reaktansi kapasitif
Pada saat rangkaian R-L-C seri memiliki frekuensi resonansi, pernyataan yang benar adalah…..
a. (1) saja
b. (1) dan (2)
c. (1), (2), dan (3)
d. (2) dan (3)
e. (3) saja

6. Suatu sumber tegangan bolak balik mempunyai tegangan sebagai fungsi Vt = 50 √2 sin 80 tV. Besar
tegangan pada saat t = 0,005 π adalah….
a. 50 √2 V
b. 47,5 √2 V
c. 47,5 V
d. 4,75 V
e. 475 V
365
MODUL SBMPTN

366

7. UTBK-SAINTEK 2019
Sebuah kapasitor, sebuah lampu pijar, dan sebuah sumber arus AC dirangkai secara seri sehingga
membentuk sebuah rangkaian tertutup. Lampu pijar meredup apabila ….
a. Tegangan listrik membesar
b. Frekuensi berkurang
c. Arus listrik membesar
d. Sebuah resistor dipasang paralel dengan lampu
e. Sebuah kapasitor dipasang seri dengan lampu

8. Suatu hambatan murni sebesar 60W duhubungkan dengan suatu sumber tegangan AC. Ternyata
ampermeter yang terpasang pada rangkaian tersebut menunjukkan 2 A. Tegangan maksimum dari
sumber tegangan adalah….
a. 96,7 V
b. 147,8 V
c. 170,4 V
d. 220,4 V
e. 233,6 V

9. GGL induksi dalam solenoida adalah43,8 V ketika terjadi perubahan arus 12,5 A dalam 0,1 detik.
Reaktansi indukstif dari solenoida ini bila dihubungkan dengan sumber arus 50/π Hz adalah….
a. 3504 πΩ
b. 3504 Ω
c. 35,04/ πΩ
d. 35,04 πΩ
e. 35,04 Ω

10. Rangkaian seri R dan L masing masing besar R = 300 Ω dan L = 0,3 H rangkaian tersebut
disambungkan dengan tegangan berfrekuensi 360/π Hz. Sudut fase yang terbentuk adalah…. (π = 3,14)
a. 40⁰
b. 38⁰
c. 30⁰
d. 22⁰
e. 16⁰

11. Sebuah kumparan yang memiliki induktansi 30 mH dan hambatannya 15 Ω, dihubungkan ke sebuah
generator AC yang frekuensinya dapat diubah ubah. Maka besar frekuensi sudut tegangan mendahului
arus 30⁰ adalah…
a. 3,2 x 10-3 rad/s
b. 3,2 x 10-4 rad/s
c. 3,6 x 10-3 rad/s
d. 3,4 x 10-3 rad/s
e. 3,4 x 10-4 rad/s

12. Pada rangkaian AC terdapat hubungan seri antara hambatan 60 Ω dan kapasitor 42μF, rangkaian
tersebut dihubungkan dengan sumber tegangan 220V sehingga dalam rangkaian mengalir arus 2,2 A.
Besar frekuensi linier sumber tegangannya adalah….(π = 3,14)
a. 2,4 x 103 Hz
b. 2,0 x 103 Hz
c. 1,4 x 103 Hz
d. 1,0 x 103 Hz
e. 0,7 x 103 Hz

366
MODUL SBMPTN

367

13. Sebuah sumber tegangan sinusoidal dengan tegangan maksimum 30 V dan frekuensi 50 Hz,
dihubungkan ke ujung ujung kapasitor. Jika arus maksimum 15,7 mA, maka kapasitas kapasitor
adalah…
a. 0,6 μF
b. 0,9 μF
c. 1,2 μF
d. 1,8 μF
e. 2,0 μF

14. Empat buah kapasitor masing masing kapasitansinya 6μF disusun secara paralel dan dialiri arus listrik
5A serta disambungkan dengan sumber tegangan 50 Hz. Besar tegangan pada rangkain tersebut
adalah….
a. 658 V
b. 448 V
c. 320 V
d. 220 V
e. 200 V

15. Diketahui bahwa arus listrik searah sebesar 3A mengalir melewati suatu filamen pemanas mampu
menghasilkan daya listrik sebesar W. Jika arus bolak balik diberikan nilai puncak 3A juga maka daya
listrik sekarang yang dibangkitkan filamen adalah…
a. ¼ W
b. ½ W
c. 2 W
d. 4 W
e. 12 W

DUALISME GELOMBANG
PARTIKEL
1. Pernyataan yang benar tentang efek fotolistrik adalah…
a. Energi elektron yang keluar dari permukaan logam akan bertambah jika frekuensi cahaya
diperbesar
b. Peristiwa efek fotolistrik dapat dijelaskan dengan menggunakan mekanika klasik
c. Peristiwa efek fotolistrik hanya dapat terjadi pada daerah di sekitar inframerah
d. Jumlah elektron yang keluar dari permukaan tidak dipengaruhi oleh intensitas cahaya
e. Elektron yang keluar dari permukaan logam dipengaruhi oleh medan magnet

2. Besarnya perbandingan energi radiasi yang dipancarkan oleh benda yang sama pada suhu 127⁰C dan
suhu 527⁰C adalah….
a. 1 : 2
b. 1 : 4
c. 1 : 8
d. 1 : 10
e. 1 : 16

3. Sebuah lampu pijar yang terbuat dari baja memancarkan energi maksimum pada panjang gelombang
cahaya 5000Å. Suhu sumber cahaya tersebut adalah….
a. 5.523 ⁰C
b. 6.321 ⁰C
c. 8.976 ⁰C
d. 9.112 ⁰C
e. 9.432 ⁰C

367
MODUL SBMPTN

368

4. Suatu benda yang luasnya 20 m2 memiliki suhu 1000K memancarkan radiasi sebesar 68,04 watt/m2.
Besarnya emisivitas permukaan benda tersebut adalah…
a. 0,02
b. 0,04
c. 0,05
d. 0,06
e. 0,08
5. Panjang gelombang cahaya tampak adalah 5000Å. Energi fotonnya adalah….
a. 4,3 x 10-19 J
b. 3,9 x 10-19 J
c. 2,7 x 10-19 J
d. 2,3 x 10-19 J
e. 0,5 x 10-19 J
6. Energi kinetik maksimum dari hasil penyinaranlogam kalium dengan ultraviolet (λ = 200 nm) bila
panjang gelombang ambang kalium 440 nm adalah….
a. 3,0 eV
b. 4,3 eV
c. 3,9 eV
d. 3,4 eV
e. 9,9 eV
7. Elektron dipercepat dari keadaan diam, memiliki beda potensial V1 = 100 Volt dan V2 = 400 Volt.
Perbandingan panjang gelombang de Broglie nya adalah….
a. 1 : 4
b. 1 : 2
c. 3 : 4
d. 2 : 1
e. 4 : 1
8. Sebuah foton mempunyai panjang gelombang 40 Å menumbuk sebuah elektron yang berada di udara,
dan arah foton menyimpang 60⁰ dari arah semula, maka panjang gelombang foton setelah tumbukan
adalah…
a. 40,012 Å
b. 35,781 Å
c. 21,431 Å
d. 18,221 Å
e. 10,114 Å
9. Laju radiasi matahari yang suhu permukaan 4.500 K adalah…
a. 89,43 kW/m2
b. 77,53 kW/m2
c. 64,13 kW/m2
d. 56,03 kW/m2
e. 23,25 kW/m2
10. Atom hidrogen berpindah lintasan dari n = 3 ke n = 2. Jika konstanta Rydberg R, maka besar panjang
gelombang foton yang dipancarkan adalah….
a. 4/R
b. 5/R
c. 36/5R
d. R/4
e. 5R/36

REALITIVISTIK

368
MODUL SBMPTN

369

1. Sebuah roket ketika diam di bumi mempunyai panjang 100m. Roket tersebut bergerak dengan kecepatan
0,8 c ( c kecepatan cahaya). Menurut orang di bumi, panjang roket tersebut adalah…
a. 50 m
b. 60 m
c. 70 m
d. 80 m
e. 90 m
2. Suatu peristiwa terjadi selama 3s menurut pengamat yang bergerak ,menjauhi peristiwa itu dengan
kecepatan 0,8 c ( c = kecepatan cahaya). Menurut pengamat yang diam, peristiwa tersebut terjadi dalam
selang waktu….
a. 5,0 s
b. 4,8 s
c. 3,0 s
d. 1,8 s
e. 1,2 s
3. Perbandingan dilatasi waktu antara sistrem yang bergerak pada kecepatan 0,8 c dan dengan sistem yang
bergerak pada kecepatan 0,6 c adalah…
a. 3 : 4
b. 4 : 3
c. 9 : 2
d. 9 : 16
e. 16 : 9
4. Dua anak kembar A dan B tepat pada usia 25 tahun a berangkat ke angkasa luar dan tiba kembali ke
bumi saat B sedang merayakan ulang tahun yang ke 35 tahun. Apabila perjalnan A dianggap bergerak
lurus beraturan dengan laju 0,98 c, maka pertambahan usia B menurut A adalah….
a. 1 tahun
b. 2 tahun
c. 3 tahun
d. 4 tahun
e. 5 tahun
5. Agar energi kinetik benda bernilai 25% energi diamnya dan c adalah kecepatan cahay dalam ruang
hampa, maka benda harus bergerak dengan kelajuan….
a. c/4
b. c/2
c. 3c/5
d. 3c/4
e. 4c/5
6. Massa diam suatu partikel adalah 1 gram. Jika partikel tersebut bergerak terhadap bumi dengan
kecepatan 0,3c maka energi kinetik partikel tersebut adalah….
a. 4,73 x 1012 J
b. 5,73 x 1012 J
c. 6,73 x 1012 J
d. 7,73 x 1012 J
e. 8,73 x 1012 J
7. SBMPTN 2013
Sebuah pesawat bergerak dengan laju relativistik v. Sebuah peluru bermassa diam m ditembakkan
searah dengan pesawat dengan laju v relatif terhadap pesawat. Jika v = 2c/3 dengan c adalah laju
cahaya . maka menurut pengamat di bumi energi total peluru tersebut adalah….
a. 14 mc2/5
b. 13 mc2/5
c. 12 mc2/5
d. 11 mc2/5
e. 10 mc2/5
8. Kecepatan roket pada saat panjangnya memendek 1% dari panjang semula adalah….

369
MODUL SBMPTN

370

a. 0,211 c
b. 0,112 c
c. 0,094 c
d. 0,042 c
e. 0,011 c
9. Sebuah kubus memiliki volume sejati 1000 cm3. Bderapakah volume kubus tersebut jika diamati oleh
seorang pengamat yang bergerak dengan kecepatan 0,8c relatif terhadap kubus dalam arah sejajar salah
satu rusuknhya adalah…. m3
a. 100
b. 300
c. 400
d. 500
e. 600
10. Sebuah partikel mempunyai energi relativistik total 10 GeV dan momentum relativistik 8GeV/c. Massa
diam partikel tersebut adalah….. GeV/c2
a. 0,25
b. 1,20
c. 2,00
d. 6,00
e. 16,00

370
MODUL SBMPTN

371

CHAPTER BIOLOGI

371
MODUL SBMPTN

372

EIGHT BASIC THINGS IN BIOLOGY

“Selama ada kehidupan, maka biologi tidak akan mati. Jadi jangan pernah nyerah buat mati-matian
belajar, pejuang bio”.

Background:

Ada 8 basic things yang bakal dibahas di modul ini, pejuang bio. Tiap basic things punya subbab
masing-masing. Tujuan dibuat 8 basic things ini, biar kalian para pejuang bio lebih gampang dalam
hafalannya (we know you so well). Di era informasi, dan tentunya kecintaan kalian pada biologi, akan
sangat membantu kalau kalian buat folder-folder di perpustakaan pikiran kalian, di tengah
ramainya memori kalian akan media sosial. Dengan folder yang lebih rapih dalam memori ingatan
kalian, hopefully kalian bisa lebih cepet menemukan banyak ingatan tentang biologi yang sudah
disimpan. Semakin random kalian menyimpan memori, semakin susah nemuinnya. Jangan malu untuk
bertanya, sebelum kalian tahu bab baru yang kalian pelajari sebenarnya masuk dalam folder apa.

Enjoy your study!

BASIC 1: MOLEKUL KEHIDUPAN


1. Kolesterol adalah bahan baku pembuatan hormon steroid
SEBAB
Selain kolesterol, hormon dapat disintesis dari protein dan lemak
(SBMPTN 2016)

2. Pernyataan berikut tepat mengenai Protein, kecuali ….


a. Komponen utama penyusun enzim
b. Tersusun atas monomer asam amino yang saling berikatan dengan jenis ikatan peptida
c. Dibuat berdasarkan materi genetik mahluk hidup
d. Dapat terdenaturasi pada suhu tinggi
e. Tidak ditemukan pada prokariot yang hidup di suhu ekstrem
3. Kelebihan kolesterol dalam jaringan perifer tubuh akan ditransportasikan kembali ke hati oleh
...
1. Trigliserida
2. Low density lipoprotein (LDL)
3. Kilomikron
4. High density lipoprotein (HDL) (SBMPTN 2016)
4. Dibawah ini merupakan pernyataan yang tepat terkait Adenosine TriPhospat (ATP), Kecuali
…. a. Dapat dihasilkan di mitokondria
b. Sumber energi utama bagi sel
c. Perubahan ATP menjadi ADP/AMP membutuhkan energi (ΔG=+)
d. Dapat dihasilkan dari fosforilasi tingkat substrat
e. Mengandung unsur basa nitrogen Adenin

372
MODUL SBMPTN

373

5. Perhatikan gambar di bawah ini.

Bagian hidrophobic pada struktur membran sel ini tersusun atas molekul ...
a. Protein
b. Lemak
c. Polisakarida
d. Polinukleotida
e. Vitamin
6. Beta-oksidasi asam lemak akan menghasilkan ...
a. Badan keton
b. Glukosa
c. Asil co-A
d. Asam amino
e. Trigliserida
7. Polisakarida, lipid, dan protein memiliki persamaan, yaitu ....
1. Disintesis sebagai hasil dari pembentukan ikatan peptida antara monomer
2. Dipecah menjadi monomer oleh reaksi hidrolisis
3. Didekomposisi menjadi sub-unit monomer dengan reaksi dehidrasi
4. Disintesis dari monomer oleh reaksi dehidrasi

BASIC 2: CELL
ENZIM
Background:

Pejuang bio, kita buka basic 2 dengan enzim. Why? Karena enzim adalah biokatalisator (untuk
mempercepat jalannya reaksi), maka tanpa keberadaan enzim akan banyak reaksi biokimia dalam tubuh
yang enggak jalan. Ambil contoh, enzim yang terlibat dalam metabolisme respirasi untuk menghasilkan
energi. Tanpa enzim-enzim respirasi, kita tidak dapat energi, which means that kita mati beberapa
waktu setelah saat itu juga. Tanpa enzim, kita tidak akan bisa bahas mengenai respirasi, fotosintesis,
ataupun bab-bab berikutnya, dan kita engga akan bisa bahas apa-apa . Thanks to enzyme that keeping
us alive.

Latihan soal:

373
MODUL SBMPTN

374

1. Pernyataan berikut benar mengenai enzim, kecuali ...


a. Mudah terdenaturasi pada suhu rendah
b. Menurunkan energi aktivasi dari suatu reaksi
c. Sebagian besar enzim terdiri dari protein
d. Koenzim terdiri dari vitamin sedangkan kofaktor terdiri dari mineral
e. Aktivitas enzim sangat tergantung pada suhu dan pH
2. Pada metabolisme, enzim mempercepat laju reaksi tetapi tidak ikut bereaksi, sifat ini disebut
dengan ...
a. Oksidator
b. Reduktor
c. Regulator
d. Katalisator
e. Inhibitor
3. Inhibitor nonkompetitif mengganggu fungsi enzim sebagai biokatalisator dengan cara ...
a. Mengubah sisi aktif enzim
b. Menempati sisi aktif enzim
c. Menggantikan posisi substrat
d. Mengubah sisi reaktif substrat
e. Menempati sisi reaktif substrat (SBMPTN 2012)
4. Enzim untuk membuat ATP pada mitokondria terletak pada:
a. Membran dalam
b. Membran luar
c. Ruang antar membran
d. Lipatan membrane luar
e. Matriks
5. Enzim yang lazim digunakan dalam teknologi Polymerase Chain Reaction (PCR) adalah
a. Taq Polimerase
b. DNA endonuklease
c. DNA ligase
d. NADPH dependent oksidoreduktase
e. Dehidrogenase
6. Diantara hal berikut, yang tidak mempengaruhi kerja enzim adalah
a. Konsentrasi substrat
b. pH
c. Suhu
d. Konsentrasi Enzim
e. Ukuran Sel
7. Komponen utama penyusun enzim hanyalah protein.
SEBAB
Enzim harus dibantu oleh kofaktor dan koenzim agar fungsional.

374
MODUL SBMPTN

375

8. Perhatikan gambar dibawah ini.

Pernyataan dibawah ini tepat mengenai kerja enzim, kecuali ....


a. Enzim manusia dan enzim bakteri thermofilik sama sama mempunyai suhu optimum
b. Enzim manusia tidak bekerja pada suhu 20⁰C
c. Peningkatan suhu melebihi suhu optimum akan mengurangi laju reaksi dari enzim
d. Suhu optimum enzim bakteri termofilik lebih besar dari suhu optimum manusia
e. Enzim bakteri termofilik tidak bekerja pada suhu 100⁰C
ORGANEL
Background:

Organel adalah bagian-bagian sel yang mempunyai fungsi tertentu. Organel pada sel ini bisa
dianalogikan seperti organ pada manusia. Kalau manusia yang badannya besar dan kelihatan ini punya
organ otak, jantung, paru-paru, lambung dan seterusnya, maka di sel yang kecil mungil tidak terlihat
itu, mereka punya organel nukleus, mitokondria, lisosom, dan seterusnya. Di dalam organel ini juga
terkandung banyak enzim yang sebelumnya kita bahas

Latihan soal:

9. Struktur yang dapat dibuat oleh bakteri dan merupakan salah satu bentuk adaptasi untuk
melindungi bakteri selama kondisi lingkungan tidak menguntungkan adalah: a. Pili
b. Flagela
c. Silia
d. Endospora
e. Ektospora
10. Pasangan organel sel dan fungsinya yang benar adalah....
1. Inti – pusat pengendali genetik
2. Vakuola – absorbsi air
3. Lisosom – mencerna organel rusak
4. Kloroplas – mengubah energi cahaya

375
MODUL SBMPTN

376

11. Organel sel yang tidak terlibat dalam sistem endomembran:


a. Retikulum endoplasma
b. Mitochondria
c. Vakuola
d. Lisosom
e. Badan Golgi
12. Sel fagosit berperan penting dalam memangsa benda asing yang masuk ke dalam tubuh,
sehingga organel yang paling banyak terdapat di dalam sel ini adalah....
a. Badan golgi
b. Retikulum endoplasma
c. Mitokondria
d. Lisosom
e. Ribosom
13. Sel yang mempunyai retikulum endoplasma dan badan golgi dalam jumlah banyak adalah...
1. Eritrosit yang mentransportasi oksigen
2. Sel B plasma yang memproduksi antibodi
3. Sel adipose yang menyimpan lemak
4. Sel langerhans yang mensekresi insulin
14. Kepala sperma dapat menembus gel pelusida karena adanya organel .... pada kepala sperma
yang dapat mencerna gel pelusida.
a. Peroksisom
b. Akrosom
c. Sentrosom
d. Nukleosom
e. Tidak ada jawaban benar
15. Organel sel berikut ini hanya dimiliki oleh tumbuhan, kecuali ...
a. Vakuola
b. Plastida
c. Sentriol
d. Dinding sel
e. Kloroplas
16. Komponen sel bakteri Escherichia coli yang berperan dalam pembentukan energi adalah ... a.
Mitokondria
b. Mesosom
c. Membran sel
d. Lisosom
e. Badan Golgi (SBMPTN 2016)

376
MODUL SBMPTN

377

17. Organel sel tumbuhan berpembuluh yang mengandung DNA adalah....


a. Inti saja
b. Kloroplas daja
c. Inti dan kloroplas
d. Kloroplas dan mitokondria
e. Inti, kloroplas, mitokokondria
18. Mitokondria dan kloroplas memiliki persamaan sebagai berikut, kecuali ...
a. Memiliki DNA
b. Bereplikasi mandiri
c. Memiliki jumlah membran
d. Menghasilkan ATP
e. Memiliki jumlah kompartemen (SBMPTN 2016)
19. Sifat-sifat berikut ini yang ditemukan pada kloroplas dan mitokondria adalah ...
1. Menghasilkan energi
2. Terdapat pada sel eukariotik
3. Diselubungi membran ganda
4. Terdapat pelipatan membran internal (SBMPTN 2010)
20. Komponen pada sitoplasma yang ditemukan pada sel prokariotik maupun eukariotik, yang
tersusun atas serat protein adalah ….
a. Sitoskeleton
b. Nukleosom
c. Kromatin
d. Histon
e. Gap junction, tight junction, desmosome
21. Semipermeabilitas membran sel menggambarkan kemampuanya dalam ....
a. Transport material intraselular
b. Kontrol pergerakan material masuk dan keluar sel
c. Pembentukan vakuola dan lisosom
d. Perlekatan sel yang satu dan yang lainya
e. Respirasi sel

ANABOLISME: FOTOSINTESIS
Background:
Nah jadi guna enzim yang udah kita bahas tadi buat ini nih salah satunya. Buat fotosintesis,
menyusun senyawa sederhana (macam karbondioksida dan air) jadi senyawa yang lebih kompleks
(macam C6 / glukosa) dan oksigen. Karbondioksida yang diikat tumbuhan lewat stomata dan lentisel
akan diubah menjadi glukosa via reaksi gelap, sedangkan air yang diserap lewat akar akan dipecah
menjadi oksigen. Glukosa hasil fotosintesis ini nantinya akan dipecah menjadi energi (via respirasi) pada
manusia serta konsumen lainnya.

377
MODUL SBMPTN

378

Latihan soal:

22. Di bawah ini mana reaksi fotosintesis yang paling tepat?


a. C6H12O6 + 6O2 6CO2 + 12H2O
b. C6H12O6 + 6O2 6CO2 + 6H2O
c. 6CO2 + 6O2 C6H12O6 + 6H2O
d. 6CO2 + 6H2O C6H12O6 +6O2
e. H2O 2H + ½ O2 + 2e-
+

23. Bagian kloroplas yang merupakan tempat berlangsungnya reaksi terang fotosintesis adalah
...
a. Stroma
b. Tilakoid
c. Ruang antar membran
d. Membran luar kloroplas
e. Sitoplasma
24. Klorofil menyerap cahaya hijau dan menggunakan energi cahaya tersebut untuk proses
fotosintesis
SEBAB
Tanaman memerlukan cahaya untuk menggerakan siklus Calvin sehingga mengubah CO2
menjadi karbohidrat.
25. Dalam fotosistem II ...
a. Eksitasi elektron menghasilkan NADPH
b. Terjadi penumpukan ATP di fotosistem I
c. Tidak memiliki molekul (klorofil) antenna
d. Tempat terjadi fotolisis air
e. Mengakumulasi CO2 kalau tidak ada cahaya
26. Klorofil yang terkena cahaya akan kehilangan elektron. Elektron yang hilang tersebut
kemudian digantikan oleh elektron yang berasal dari... a. Pemecahan air
b. Perombakan ATP
c. Perombakan NADPH
d. Fiksasi karbon
e. Oksidasi gula
27. Berdasarkan pelacakan radioaktif, diketahui bahwa oksigen yang dihasilkan dalam fotosintesis
berasal dari molekul
a. Karbon dioksida
b. Glukosa
c. Radioisotop
d. Air
e. Cahaya
28. Pada reaksi terang fotosintesis , energi cahaya diubah menjadi ATP dan.... a. C6H12O6
b. FADPH

378
MODUL SBMPTN

379

c. NADPH
d. FADPH
e. NAD
29. Produk dari reaksi terang fotosintesis adalah
1. ATP
2. Oksigen
3. NADPH
4. Glukosa
30. Komponen berikut yang tidak diperlukan dalam proses reaksi gelap pada fotosintesis adalah....
a. O2
b. CO2
c. H2O
d. ATP
e. NADPH
31. Urutan yang benar pada siklus Calvin-Benson segera setelah reaksi terang adalah...
a. Regenerasi RuBP ; fiksasi CO2 ; reduksi
b. fiksasi CO2; reduksi ; regenerasi RuBP
c. Reduksi ; regenerasi RuBP ; fiksasi CO2
d. Reduksi ; fiksasi CO2 ; regenerasi RuBP
e. Fiksasi CO2 ; regenerasi RuBP ; reduksi
32. Selama reaksi gelap fotosintesis terjadi proses pembentukan ...
a. H2O
b. CO2
c. ATP
d. NADPH2
e. C6H12O6 (SBMPTN 2012)
33. Molekul pertama yang mengikat mengikat CO2 pada proses fotosintesis tumbuhan C4 adalah...
a. Asam oksaloasetat
b. Ribulosa bifosfat
c. Fosfoenol piruvat
d. Asam piruvat
e. Asam malat
34. Pernyataan berikut benar mengenai fotosintesis, kecuali ...
a. Dalam reaksi terang terjadi perubahan energi matahari menjadi energi kimia
b. Spektrum cahaya ungu dan merah paling berperan dalam fotosintesis
c. Berlangsung siklus Calvin yang menghasilkan oksigen
d. Reaksi terang menghasilkan ATP dan NADPH
e. Dalam reaksi gelap berlagsung fiksasi CO2 (SBMPTN 2013)
35. Berikut pernyataan yang benar mengenai fotosintesis:
1. Gelombang cahaya pendek mempunyai energi yang tinggi yang dapat menyebabkan
fotooksidasi
2. Pigmen antena pada fotosistem berfungsi melindungi klorofil dari fotooksidasi

379
MODUL SBMPTN

380

3. Akseptor elektron terakhir pada reaksi terang adalah senyawa ko-enzim berasal dari
vitamin B3
4. Reaksi terang terjadi di membran stroma

KATABOLISME : RESPIRASI
Glukosa yang uda susah payah dihasilin dari proses anabolisme (contohnya fotosintesis),
kemudian kita makan (dalam bentuk buah, nasi, jagung, dan lain-lain). Dalam sel tubuh, glukosa akan
dipecah melalui serangkaian tahap respirasi aerob (glikolisis, dekarboksilasi oksidatif/ dekarboksilasi
asam piruvat, Siklus Krebs, dan rantai transport elektron) menghasilkan energi (36-38 ATP) untuk
aktivitas sel (next sub-bab misalnya untuk aktivitas pembelahan sel yang butuh banyak energi), kalor
(untuk menjaga suhu tubuh kita tetap stabil +/- 37 celcius), serta CO2 (penting banget untuk fotosintesis).

Fotosintesis (anabolisme) memberi kita glukosa untuk direspirasi, Respirasi (katabolisme)


memberi tumbuhan CO2 untuk fotosintesis.

Latihan soal:

36. Berikut adalah pernyataan yang benar tentang respirasi sel, kecuali ...
a. Reaksi enzimatis yang mendegradasi molekul organik kompleks
b. Reaksi organik yang mengoksdasi bahan-bahan organik
c. Reaksi pemecahan glukosa yang membutuhkan NADH
d. Raksi oksidasi yang menghasilkan ATP
e. Mencakup proses aerob dan anaerob
(Soal SBMPTN 2015)
37. Urutan tahap metabolisme glukosa menjadi CO2, H2O, dan ATP adalah ...
a. Glikolisis, betaoksdasi, dekarboksilasi asam ketokarboksilat, siklus asam sitrat
b. Glukoneogenesis, siklus Calvin, dekarboksilasi asam glukoronat, siklus Krebs
c. Glikolisis, dekarboksilasi asam piruvat, siklus asam sitrat, fosforilasi oksidatif
d. Glukoneogenesis, transaminasi, siklus urea, fosforilasi oksdatif
e. Glikolisis, deaminasi oksidatif, siklus Krebs, rantai respirasi
(Soal SBMPTN 2015)
38. Pernyataan yang benar mengenai glikolisis adalah ...
a. Proses reduksi glukosa
b. Berlangsung di dalam mitokondria
c. Memerlukan NADH
d. Menghasilkan asam priuvat
e. Memerlukan oksigen

380
MODUL SBMPTN

381

39. Fermentasi merupakan proses ...


1. Biokonversi
2. Anaerob
3. Biosintesis
4. Bioamplifikasi (SBMPTN 2012)
40. Fermentasi gula pada sel khamir (Sacharomyces cerevisiae) menghasilkan:
a. Piruvat
b. CO2, etanol, NAD+, dan ATP
c. CO2, etanol, NADH, dan ATP
d. CO2, laktat, NAD+, dan ATP
e. CO2, laktat, NADH, dan ATP
41. Fermentasi asam laktat dari setengah molekul glukosa akan menghasilkan:
1. 1 mol asam laktat
2. 1 mol NADH
3. 1 mol ATP
4. 2 mol karbon dioksida
42. Proses fermentasi alkohol maupun asam laktat akan membentuk CO2
SEBAB
Fermentasi alkohol maupun asam laktat termasuk proses katabolisme.
43. Pernyataan yang benar mengenai fermentasi asam asetat
1. Dapat dibantu oleh Acetobacter sp.
2. Fermentasi asam asetat dari alkohol membutuhkan lingkungan anaerob
3. Aktivitas enzim pada organisme pen-fermentasi asetat akan optimum pada pH 8,1
4. Dibutuhkan sumber karbon tanpa nitrogen untuk dapat menghasilkan asam asetat yang
optimum
44. Sebelum masuk ke dalam siklus Krebs, asam piruvat akan mengalami oksidasi membentuk...
a. Oksaloasetat
b. Sitrat
c. Alfaketoglutarat
d. Asam malat
e. Asetil KoA
45. Hasil dari proses dekarboksilasi oksidatif yang benar, adalah:
1. 2 mol NADH
2. 2 mol ATP
3. 2 mol CO2
4. 2 mol asam piruvat
46. Siklus Krebs dan transfer elektron, masing-masing, terjadi di ...
a. Membran dalam dan matriks mitokondria
b. Ruang antar membran dan matriks mitokondria
c. Matriks dan ruang antar membran mitokondria

381
MODUL SBMPTN

382

d. Matriks dan membran dalam mitokondria


e. Membran luar dan matriks mitokondria
47. Siklus Krebs dimulai dengan bereaksinya senyawa dua karbon tidak stabil dengan ....
menghasilkan ...
a. Malat, oxaloasetat
b. Malat, sitrat
c. Oxaloasetat, sitrat
d. Sitrat, malat
e. Sitrat, oxaloasetat
48. Perhatikan diagram berikut
1. Piruvat (3C) asetil-KoA (2C)
2. Asetil-KoA (2C) + oksaloasetat (4C) sitrat (6C)
3. Sitrat isositrat (6C)
4. Isositrat alfa-ketoglutarat (5C)
5. Alfa-ketoglutarat Suksinil-KoA (4C)
6. Suksinil-KoA suksinat (4C)
7. Suksinat fumarat (4C)
8. Fumarat malat (4C)
9. Malat oksaloasetat (4C)

Tahap berlangsungnya dekarboksilasi adalah ...

a. 1, 2, dan 3
b. 1, 3, dan 4
c. 1, 4, dan 5
d. 2, 6, dan 8
e. 3, 5, dan 6
(Soal SBMPTN 2013)
49. Berikut ini disajikan senyawa yang diperlukan dan dihasilkan dalam Siklus Krebs 1. Oksigen
2. Karbondioksida
3. ADP
4. ATP
5. NAD
6. NADH

Manakah kombinasi yang benar dari senyawa yang duperlukan dan dihasilkan dalam
Siklus Krebs?

a. Diperlukan: 1,2,3 ; dihasilkan: 4,5,6


b. Diperlukan: 1,3,6 ; dihasilkan: 2,4,5
c. Diperlukan: 1,3,5 ; dihasilkan: 2,4,6
d. Diperlukan: 2,3,5 ; dihasilkan: 1,4,6

382
MODUL SBMPTN

383

e. Diperlukan: 2,4,6 ; dihasilkan: 1,5,3 (SBMPTN 2011)


50. Satu mol glukosa pada Siklus Krebs akan menghasilkan:
1. 3 mol NADH
2. 2 mol ATP
3. 2 mol CO2
4. 2 mol FADH2
51. Senyawa yang ditemukan baik pada Trichloro Acetic Cycle (Siklus TCA) dan juga ditemukan
pada produk awal fiksasi tanaman adalah: a. Asam piruvat
b. Asetil co-A
c. Asam malat
d. Asam propionat
e. Fosfogliserat
52. Elektron yang dilepaskan dari NADH melalui rantai respirasi akan ditangkap oleh molekul
oksigen untuk membentuk a. CO2
b. H2
c. C6H12O6
d. H2O
e. FADH2
53. Kebocoran fosfolipid pada membran-dalam mitokondria dapat disebabkan oleh senyawa... a.
Rotenon
b. Oligomisin
c. Karbomonoksida
d. Dinitrofenol
e. Sianida
54. Oksidasi glukosa dalam proses respirasi menghasilkan CO2 pada tahap:
1. Glikolisis
2. Pembentukan Asetil KoA
3. Rantai transfer elektron
4. Siklus Krebs
55. Pernyataan berikut yang benar mengenai penggunaan lemak dan protein sebagai substrat
respirasi adalah ...
1. Lemak dapat diubah menjadi gliseraldehid-3-fosfat
2. Alanin masuk ke jalur respirasi dalam bentuk asam piruvat
3. Asam lemak masuk jalur respirasi dalam bentuk asetil-KoA
4. Protein dihidrolisis menjadi asam amilum dan mengalami deaminasi
(Soal SBMPTN 2013)
56. Pada hakikatnya sintesis asam lemak berasal dari astil Ko A. Katalisator yang berperan dalam
reaksi tersebut adalah kompleks enzim yang terdapat pada....
1. Ribosom
2. Dinding sel
3. Mitokondria

383
MODUL SBMPTN

384

4. Sitoplasma
ASAM NUKLEAT (DNA & RNA)
Nah, semua makhluk hidup pasti punya yang namanya materi genetik yang berfungsi sebagai
pusat kendali metabolismenya. Materi genetik pada semua mahkluk hidup biasanya merupakan DNA
(Deoxyribose Nucleic Acid) tapi pada beberapa virus materi genetiknya berupa RNA (Ribose Nucleic
Acid). Seperti yang sudah disebutkan diatas materi genetik itu punya peran penting dalam pengendalian
sifat, jadi kenapa makhluk hidup satu dan lainya itu bentuknya (Fenotipenya) berbeda karena ada
perbedaan pada ekspresi materi genetiknya (Genotipenya). Nah di sub-bab ini kita akan belajar dasar-
dasar dari materi genetik. Apa monomer dari DNA/RNA, apa sifat sifat dasarnya, apa perbedaan
utamanya, dan lain-lain. Setelah punya dasar yang kuat tentang Materi genetik, diharapkan nanti akan
lebih mudah belajar tentang genetika populasi dan genetika molekular. So, kuatin dulu dasar materi
genetiknya, ya... gampang ini
57. Hershey dan Chase (1952) telah melakukan percobaan dengan menginfeksikan virus T2 yang
terdiri dari DNA dan protein ke bakteri. Hasil percobaan menunjukkan virus tersebut
memasukkan DNA ke sel inang dan memprogram sel inang untuk membuat virus-virus baru.
Dari percobaan tersebut disimpulkan bahwa ...
1. Protein membawa informasi genetik
2. Material genetik adalah DNA
3. DNA mengandung unsur S dan protein mengandung unsur P
4. DNA merupakan material genetik yang diwariskan
(Soal SBMPTN 2016)
58. Kemiripan dan perbedaan berbagai spesies anggrek didasari dan dikendalikan oleh ...
a. RNA
b. Protein
c. Asam amino
d. Polipeptida
e. DNA
59. Perhatikan gambar di bawah ini.

384
MODUL SBMPTN

385

Ada berapa jumlah nukleotida pada gambar tersebut ....


a. 4
b. 8
c. 16
d. 10
e. 12
60. Pada struktur DNA terdapat ...
1. Tiga ikatan hidrogen untuk adenin dan timin
2. Basa purin yang terdiri dari adenin dan guanin
3. Basa pirimidin yang terdiri dari guanin dan sitosin
4. Basa purin dan pirimidin dalam jumlah yang seimbang
(SBMPTN 2013)
61. Ikatan antara dua untai DNA yang memiliki lebih banyak jumlah G-C akan lebih kuat
dibandingkan dengan ikatan antara dua untai DNA yang lebih banyak jumlah A-T.
SEBAB
Pasangan G-C memiliki tiga ikatan hidrogen dan pasangan A-T memiliki dua ikatan hidrogen
62. Radiasi sinar gamma yang berenergi tinggi dapat menyebabkan terjadinya mutasi pada
molekul DNA dengan cara ... f. Metilasi nukleotida
g. Transisi basa nitrogen
h. Penggantian basa nitrogen
i. Pemutusan ikatan fosfodiester
j. Pembentukan dimer dari pirimidin
(SBMPTN 2016)
63. Jika diketahui utas DNA pendamping adalah 3’-TACGCGATGCCGTTA-5’ maka utas DNA
pencetaknya adalah...
a. 3’-UACGCGAUGCCGUUA-5’
b. 3’-TACGCGATGCCGTTA-5’
c. 5’-ATGCGCTACGGCAAT-3’
d. 5’-AUGCGCUACGGCAAU-3’
e. 5’-TAACGGCATCGCGTA-3’
64. Jika ruas DNA sepanjang 200 pasangan basa memiliki guanine pada 60 pasang basanya, maka
pasangan basa yang mengandung timin berjumlah...
a. 40
b. 80
c. 60
d. 120
e. 140

385
MODUL SBMPTN

386

65. Pernyataan yang tidak benar mengenai RNA:


1. Terdiri dari untai tunggal
2. Terdiri dari basa nitrogen, gula deoksiribosa, serta phospat
3. Basa Timin digantikan dengan basa Urasil
4. mRNA tanpa ekor poli-Adenin dan cap mendominasi RNA di sitoplasma
66. Penemuan yang memberikan kontribusi signifikan terhadap pemahaman tentang struktur DNA
adalah ....
1. Replikasi DNA secara semi konservatif
2. DNA polimerase
3. Jumlah basa nitrogen G dan C atau A dan T selalu sama jumlahnya
4. Sistem operon pada mRNA eukariot
REPLIKASI DNA
Nah gengs, jadi kita sudah tau kan bahwa sel kita itu terus membelah setiap harinya
(mitosis/meiosis). So, harus dilakukan replikasi DNA dulu sebelum pembelahan biar sel anakan yang
terbentuk nanti punya jumlah materi genetik yang sama dengan sel sebelumnya. Bayangin aja kalau
tidak ada replikasi DNA dulu, sel kita pasti DNA nya lama lama berkurang dan akan habis kalau sudah
membelah terlalu banyak, tidak lucu sekali kan masa sel tidak punya DNA. So replikasi sangat penting,
nah disini nanti kita akan belajar kapan sih replikasi DNA dilakukan, apa itu fragmen okazaki, leading
strain, ORI, dll lah. So check it out!!
67. Replikasi semua DNA kromosom terjadi
a. Pada saat sel membuat protein
b. Untuk memperbaiki kerusakan gen karena mutasi
c. Pada saat sel membutuhkan RNA
d. Sebelum sel membelah
e. Di dalam sitoplasma
68. Peristiwa berikut ini yang menandai selesainya fase S dari siklus mamalia adalah ....
1. Setiap kromosom telah mengalami replikasi
2. Jumlah DNA telah digandakan, ploidi tetap sama
3. Pasangan kromatid terpisah satu sama lain
4. Kandungan RNA sangat tinggi
(SBMPTN 2014)
69. Tahapan dalam siklus pembelahan sel yang terkait dengan perkembangan sel kanker ...
a. G1
b. G2
c. S
d. Mitotik
e. Interfase (SBMPTN 2016)

386
MODUL SBMPTN

387

70. Berikut pernyataan yang benar mengenai replikasi DNA adalah ...
a. Replikasi terjadi selama fase G1 hingga fase S
b. Replikasi pada eukariot dimulai dengan DNA eukariot menempel pada dinding sel dengan
satu ORI tunggal yang dapat ditemukan
c. Replikasi rantai anti-sense akan menghasilkan Fragmen Okazaki yang membutuhkan
ligamentasi sehingga menjadi rantai DNA utuh
d. Elongasi rantai DNA anakan dibantu dengan DNA Polimerase dengan/tanpa adanya
primer
e. Replikasi terjadi di ribosom
71. Enzim yang terlibat dalam sintesis sulur baru DNA adalah
1. RNA polimerase
2. DNA polimerase
3. Nuklease
4. DNA ligase
72. Setelah replikasi DNA selesai maka...
a. Tiap DNA dobel heliks baru terdiri dari satu utas DNA lama dan satu utas DNA ruas
DNA baru
b. Tiap DNA dobel heliks baru terdiri dari dua utas DNA baru
c. Satu DNA dobel heliks terdiri dari utas baru
d. Tiap utas DNA terdiri dari bagian utas baru dengan utas lama
e. Terdapat empat DNA dobel heliks
SINTESIS PROTEIN
Tadi kan sempet disinggung bahwa DNA/RNA merupakan materi genetik yang berfungsi sebagai
pusat pengendali metabolisme. Nah ini sebenernya yang terjadi, jadi DNA bakal ditranskripsi jadi
mRNA, mRNA bakal di translasi jadi protein, nah ini protein nanti banyak yg jadi enzim, hormon, dll
lah. Terus kalau enzimnya beda atau hormonya beda, fenotipenya jadi juga bakal beda. So jadi begitulah
kenapa DNA dan RNA (genotipe) itu yang mempengaruhi fenotipe, karena protein atau enzim enzim
metabolisme yang dibentuk itu berdasarkan materi genetiknya. Nah di sub-bab ini kita akan belajar apa
yang namanya transkripsi dan translasi, eitss itu buat anak SMA, kalau buat UTBK itu harus naik
standartnya jadi kita akan belajar transkripsi, pasca-transkripsi, translasi, pasca-translasi dan apa
perbedaan ekspresi gen di eukariot dan prokariot. Medium sih ini tingkat kesusahanya, jadi semangat
terus ya
73. Proses sintesis utas RNA dari utas DNA cetakan disebut...
a. RNA processing
b. Ekspresi gen
c. Formasi polipeptid
d. Transkripsi
e. Translasi

387
MODUL SBMPTN

388

74. Molekul yang tidak terlibat dalam proses translasi:


a. DNA
b. mRNA
c. tRNA
d. rRNA
e. Ribosom
75. Kodon pada tRNA menentukan asam amino yang dirangkai menjadi polipeptida
SEBAB
Pada proses translasi tRNA membawa asam amino yang sesuai dengan anti kodon pada
mRNA
76. Pada proses translasi, perbedaan pada setiap protein ditentukan oleh peran ...
1. RNA
2. rRNA
3. tRNA
4. mRNA (SBMPTN 2016)
77. Urutan DNA adalah 5’-ATG TTT CCC TAG-3’, maka ....

1. Jumlah asam amino adalah 3


2. Jumlah antikodon adalah 4
3. Adanya start kodon ATG
4. Hasil traskripsi adalah 5’-AUG GGG CCC UAG-3
78. Pernyataan yang BENAR tentang sintesis protein pada organisme prokariot dan eukariot
adalah ...
1. Sintesis protein di kloroplas tanaman (eukariot) berbeda dengan bakteri (prokariot)
2. Sintesis protein di mitokondria (eukariot) sama dengan di prokariot
3. Sintesis protein di mitokondria (eukariot) berbeda dengan bakteri (prokariot)
4. Transkripsi dan translasi terjadi bersamaan (coupled) di prokariot
(Soal SBMPTN 2016)
79. Proses yang paling erat kaitannya dengan kekurangan asam amino adalah terhalangnya... a.
Transpor nutrisi
b. Replikasi DNA
c. Translasi mRNA
d. Sintesis membran sel
e. Absorpsi glukosa
80. Frame-shift mutation dapat disebabkan oleh:
a. Delesi satu basa nitrogen pada rantai DNA
b. Delesi satu triplet pada rantai DNA
c. Duplikasi satu kodon pada rantai DNA
d. Pemajuan kodon stop
e. Penghilangan kodon start

388
MODUL SBMPTN

389

81. mRNA yang ditranskripsikan akan sama persis dengan mRNA yang ditranslasikan pada
eukariot.
SEBAB
Pada fase pasca transkripsi tidak terjadi splicing atau pemotongan intron di sel eukariot.
82. sel eukariot tidak memiliki operon.
SEBAB
Proses transkripsi dan translasi terjadi di kompartemen yang berbeda.
83. Berikut merupakan pernyataan yang tepat mengenai proses pasca transkripsi dan pasca
translasi pada eukariot, kecuali ….
a. Terjadi pemotongan intron dan penggabungan ekson
b. Penambahan poli-A pada ujung 3 mRNA
c. Penambahan tudung atau Cap pada ujung 5 mRNA
d. Penambahan polipeptida signal
e. Modifikasi gen untuk membuat variasi pada sifat
84. Pernyataan berikut yang tepat untuk menjelaskan proses transkripsi adalah ....
1. Transkripsi eukariot terjadi di sitoplasma
2. Transkripsi pada sel prokariot tidak simultan dengan translasi
3. Transkripsi pada sel prokariot mengalami Splicing
4. Transkripsi pada sel eukariot mengalami penambahan poli-A dan Cap pada kedua ujung
mRNA
PEMBELAHAN SEL
Kita makhluk hidup kan tumbuh dan dan berkembang yah, so otomatis sel sel kita harus
membelah dong. Mitosis kalau kita ingin tumbuh, dan meiosis saat kita mau berkembang. Nah di bab
ini kita akan belajar apa perbedaan utama dari mitosis dan meiosis, dan bagaimana siklus sel itu berjalan.
85. Berikut merupakan tahapan-tahapan pada sel yang sedang mengalami mitosis:
1. Dalam satu sel, telah terdapat dua buah nukleus yang terpisah
2. Membran nukleus menghilang serta sentriol mengarah ke kutub yang berlawanan
3. Kromosom berjajar pada bidang ekuator
4. Kromosom bergerak ke arah kutub-kutub yang berlawanan

Tahap telofase, metafase, anafase, dan profase ditunjukkan oleh urutan angka...

a. 1 – 3 – 2 – 4

b. 1 – 3 – 4 – 2
c. 1 – 4 – 3 – 2
d. 4 – 1 – 2 – 3
e. 4 – 1 – 3 – 2 (SBMPTN 2013)

389
MODUL SBMPTN

390

86. Pada pembelahan mitosis, pada fase apa dinding inti tampak jelas?
1. Akhir telofase
2. Awal profase
3. Interfase
4. Anafase (SBMPTN 2011)
87. Dalam suatu siklus hidup manusia , mitosis terlibat dalam proses....
1. Pertumbuhan dan perkembangan
2. Perbaikan jaringan yang rusak
3. Gametogenesis
4. Diferensiasi
88. Pemisahan kromatid saudara pada proses meiosis terjadi pada fase...
a. Anafase II
b. Metafase II
c. Profase II
d. Anafase I
e. Telofase I
89. Meiosis II menghasilkan… sel yang masing-masing selnya berifat…
a. Dua, haploid
b. Empat, haploid
c. Dua, diploid
d. Empat, diploid
e. Dua, identik satu sama lain
90. Pindah silang pada meiosis yang ditandai dengan terbentuknya kiasmata terjadi pada tahapan

a. Pakiten
b. Diploten
c. Diakinesis
d. Haploten
e. Zigoten
91. Mikrografi suatu sel tikus yang sedang membelah menunjukkan adanya 19 kromosom dan
masing masing terdiri dari satu kromatid. Dari informasi tersebut dapat diketahui bahwa
mikrografi itu diambil pada fase ....
a. Akhir stiokinesis pada meiosis II
b. Awal telofase pada meiosis I
c. Akhir profase pada meiosis I
d. Awal anafase pada meiosis II
e. Awal profase pada meiosis II

390
MODUL SBMPTN

391

TEKNOLOGI DNA
Salah satu terobosan terbesar di dunia saat ini yang akan membuat Biologi menguasi ilmu
pengetahuan 100 tahun kedepan adalah Teknologi DNA ini. setelah kalian belajar tentang materi genetik
kalian pasti sadar bahwa DNA semua makhluk hidup itu sama cuma urutanya aja yang beda. Jadi
sebenernya kita bisa mindahin sifat dari satu makhluk hidup ke makhluk hidup lain. Saat ini kita udah
bisa melakukan rekayasa genetika pada makhluk hidup loh guys, salah satunya pohon yang bisa nyala
kaya lampu kalau malem. Pohon ini bisa didapat dengan mamasukan gen bercahaya dari hewan kunang-
kunang ke dalam pohon, terus juga sekarang benang sutra bisa di hasilin dari bakteri E.coli, ambil aja
gen benang sutra dari ulat sutra terus dimasukin deh ke E.coli, simpel. Nah di sub-bab ini kita akan
belajar bagaimana sih caranya melakukan rekayasa gentika pada makhul hidup.
92. Agar gen manusia dapat disisipkan ke plasmid, maka keduanya harus...
a. Memiliki nukleotida yang identik
b. Berasal dari tipe yang sama
c. Menyandikan gen yang sama
d. Dipotong dengan enzim restriksi yang sama
e. Memiliki panjang yang sama
93. Dua enzim di bawah ini digunakan untuk membentuk DNA rekombinan...
a. Enzim restriksi dan katalase
b. Enzim restriksi dan ligase
c. Enzim restriksi dan polimerase
d. Polimerase dan ligase
e. Polimerase dan katalase
94. Pernyataan mengenai plasmid berikut ini adalah benar, kecuali ...
a. Ditemukan pada khamir
b. Diperlukan untuk fungsi sel yang normal
c. Ditemukan pada bakteri
d. DNA berbentuk sirkuler
e. Dapat ditransfer ke sel lainnya (SBMPTN 2014)
95. Peranan gen asing di bawah ini terdapat di dalam inti keberhasilan rekayasa genetik, kecuali
...
a. Yang dimasukkan melalui plasmid terekspresi pada tumbuhan atau hewan transgenik
b. Yang dimasukkan melalui plasmid berintegrasi dengan genom tanaman target
c. Berkombinasi dengan DNA genom yang terdapat di dalam inti
d. Turut direplikasikan pada tanaman atau hewan transgenik
e. Mempertahankan ekspresi gen target
96. Amplifikasi atau perbanyakan sekuen DNA dilakukan dengan metode ...
a. PCR (polymerase chain reactions)
b. Elektroforesis
c. Kloning gen

391
MODUL SBMPTN

392

d. Rekayasa genetik
e. DNA rekombinan
97. Komponen yang diperlukan dalam proses replikasi DNA secara in vivo adalah ...
1. DNA template
2. DNA polimerase
3. RNA polimerase
4. dNTPs (SBMPTN 2014)
98. Alasan dipilihnya plasmid TI pada Agrobacterium tumefaciens yang digunakan sebagai
vektor dalam teknik DNA rekombinan adalah ….
a. Mampu bereplikasi di dalam sel tumbuhan
b. Mempunyai gen Vir
c. Tidak dapat dipotong oleh enzim restriksi
d. Sulit untuk didapatkan di alam
e. Tidak dapat disisipi oleh gen yang diinginkan
TRANSPORT DAN PERPINDAHAN ZAT PADA SEL
Di sub-bab ini kita akan belajar basic dasar dari transportasi zat interselullar. Ada yang butuh
energi (aktif) ada juga yang berjalan secara natural aja gitu transportnya (pasif). Di alam ini segala
sesuatu itu pasti mengalir dari yang tinggi ke yang rendah jadi gaperlu energi (air terjun), kalau
sebaliknya dari yg rendah ke yang tinggi pasti butuh energi (air di dalam tanah harus dipompa pakai
sanyo biar bisa ke permukaan). Nah di dalam sel juga sama, jadi kita akan belajar perbedaanya transport
aktif dan pasif dan apa contoh-contohnya.
99. Sel darah merah yang dimasukkan ke dalam akuades akan ...
a. Membengkak lalu pecah
b. Membengkak lalu mengkerut
c. Mengkerut lalu pecah
d. Pecah lalu mengkerut
e. Pecah lalu membengkak
100. Perpindahan gas oksigen dari pembuluh darah ke dalam sel tubuh terjadi secara
a. Difusi pasif
b. Difusi terfasilitasi
c. Osmosis
d. Transport aktif
e. Pengangkutan simport
101. Perpindahan proton dari ruang antar membran ke matriks mitokondria terjadi secara ...
a. Osmosis
b. Kemiosmosis
c. Transport aktif
d. Fosforilasi tingkat substrat
e. Reduksi oksidatif

392
MODUL SBMPTN

393

BASIC 3:
ANATOMI FISIOLOGI HEWAN
Di BAB ini kita akan belajar anatomi : struktur bagian dalam hewan, dan fisiologi : ilmu
mengenai fungsi dari sistem organ. Pada hewan, ada sistem saraf, sistem gerak, sistem pernapasan,
sistem transportasi, sistem imun dan sistem pencernaan, semuanya akan dibahas tuntas pada bab ini.

SISTEM SARAF (KEYWORD: NEURON)

Di sistem saraf ini kita akan belajar tentang sel saraf dan sel neuroglia, mekanisme
penghantaran impuls, sistem saraf pusat dan sistem saraf tepi serta penyakit yang dapat terjadi
pada sistem saraf.

1. Neuroglia berfungsi membantu neuron dalam mentransmisi rangsangan.


SEBAB
Neuroglia membantu membentuk myelin dan menjaga homeostatis.

2. Impuls dari saraf sensorik akan dibawa menuju .... pada proses gerak refleks.
f. Cerebrum
g. Cerebellum
h. Hipotalamus
i. Medulla oblongata
j. Medulla spinalis

3. Susunan saraf simpatetik bersifat memperlambat kerja organ-organ yang dimasukinya


SEBAB
Susunan saraf simpatetik menuju ke organ-organ yang kerjanya di luar kesadaran.
(SBMPTN 2010)

4. Fungsi saraf simpatetik dalam sistem peredaran darah adalah ....


1. Mempercepat denyut jantung
2. Meningkatkan dilatasi pembuluh darah
3. Meningkatkan tekanan darah
4. Meningkatkan kontriksi pembuluh darah (SBMPTN 2014)
5. Fungsi saraf parasimpatetik dalam sistem pencernaan adalah ...
1. Meningkatkan sekresi saliva
2. Memperlambat laju peristaltik
3. Menstimulasi sel parietal mensekresi lebih banyak HCl
4. Menurunkan laju sekresi empedu

6. Fungsi saraf simpatik selalu berlawanan dengan saraf parasimpatis

393
MODUL SBMPTN

394

SEBAB
Saraf simpatis dan saraf parasimpatis bekerja bersama sama dalam mempertahankan kondisi
homeostatis tubuh.

7. Kontraksi otot rangka membutuhkan ion Natrium


SEBAB
Ion natrium berperan dalam proses penghantaran impuls saraf dari neuron motoris ke otot.
(SBMPTN 2016)

8. Penghantar impuls saraf dalam bentuk senyawa kimia disebut:


a. Akson
b. Dendrit
c. Sinapsis
d. Neurotransmitter
e. Flavin amida
9. Sindrom parkinson dikarenakan akibat penurunan jumlah dopamin secara signifikan pada sel
saraf pusat
SEBAB
Dopamin berfungsi sebagai impuls listrik pada sel saraf pusat

SISTEM GERAK (OTOT DAN TULANG)


Pada sub-bab ini kita akan mempelajari tentang alat gerak pasif (tulang) dan alat gerak aktif
(otot). Mempelajari anatomi dan fisiologi nya secara menyuluruh.

10. Secara umum, mekanisme kontraksi otot dapat dijabarkan sebagai berikut, kecuali ...
a. Asetilkolin bekerja pada membran otot
b. Ujung saraf mensekresikan neurotransmitter
c. Potensial berjalan sepanjang saraf motorik sampai ke ujung saraf
d. Potensial berjalan sepanjang saraf sensori sampai ujung saraf
e. Terbukanya kanal untuk mengalirkan ion kalsium pada membran retikulum
sarkoplasma (SBMPTN 2015)
11. Berikut ini merupakan pernyataan yang terjadi selama otot berkontraksi ...
1. Sarkomer memendek
2. Zona H memendek/ menghilang
3. Pita I memendek/ menghilang
4. Pita A menghilang
12. Selama kontraksi otot, yang akan terjadi adalah ...
a. Kepala aktin akan berikatan dengan miosin
b. ATP akan memfosforilasi kepala miosin sehingga memisah dengan aktin
c. Kalsium akan berikatan dengan troponin dan membuat aktin tidak bisa diikat

394
MODUL SBMPTN

395

d. Sarkoplasma akan memendek


e. Retikulum sarkoplasma mensekresi kalium untuk membuka ikatan troponin
13. Setelah aktivitas olahraga berat, dalam sel otot akan terjadi peningkatan kandungan senyawa
berikut ini, KECUALI ... a. Fosfat anorganik
b. Adenosin difosfat
c. Karbondioksida
d. Glukosa
e. Laktat (SBMPTN 2014)
14. Pada penampang lintang tibia (tulang kering) manusia, sumsum merah ditemukan pada bagian
...
a. Rongga meduler
b. Endoskeleton
c. Tulang rawan
d. Periosteum
e. Epifisis (SBMPTN 2016)
15. Massa tulang seorang pasien diketahui rendah. Beberapa hal yang paling mungkin terjadi pada
pasien tersebut, terkait hal ini adalah:
a. Konsentrasi hormon kalsitonin di serum darah pasien tinggi, konsentrasi hormon PTH
rendah
b. Aktivitas osteoklas di tulang tinggi
c. Kalsium dalam tulang rusak karena panas
d. Pasien dalam masa pertumbuhan
e. Pasien kekurangan vitamin A
16. Penderita skoliosis mengalami pembengkokan tulang pada bagian ...
a. Vertebrae lumbalis
b. Vertebrae sakralis
c. Vertebrae thorakalis
d. Vertebrae servikalis
e. Kogsig

17. Hubungan antara osteon humerus dengan osteon radius dan ulna disebut ...
a. Sendi mati
b. Sendi engsel
c. Sendi pelana
d. Sendi putar
e. Sendi geser

18. Ketika otot dalam keadaan istirahat, tempat pengikatan miosin pada molekul aktin akan
ditutupi protein regulasi tropomiosin.
SEBAB
Fungsi utama dari protein regulasi tropomiosin adalah mengontrol posisi tropomiosin pada
filament tipis myofibril.

395
MODUL SBMPTN

396

SISTEM RESPIRASI & TRANSPORTASI


Dalam metabolisme sel (katabolisme), sel membutuhkan substrat berupa Glukosa dan O2 agar
dapat menghasilkan ATP. Nah O2 yang dibutuhkan oleh setiap sel ini didapat dari sistem respirasi,
kemudian di transportasikan oleh darah ke seluruh sel di dalam tubuh. Nah untuk glukosa nanti didapat
dari sistem pencernaan dan ditransportasikan lewat sistem transportasi juga. Jadi sistem transportasi itu
sangat krusial, karena kalau ada masalah sama sistem transportasi (penyakit diabetes misalnya)
kemungkinan komplikasi penyakit lainya sangat besar. Nah di sub-bab ini kita akan belajar gimana
caranya tubuh dapat O2 dulu dan gimana O2 itu bisa dihantarkan ke seluruh sel di dalam tubuh.

19. Pada proses pernafasan, bila tulang rusuk berkontraksi, maka volume rongga dada ....
a. Membesar, tekanan udara dalam paru membesar, dan udara masuk
b. Mengecil, tekanan udara dalam paru mengecil, dan udara keluar
c. Membesar, tekanan udara dalam paru mengecil, dan udara masuk
d. Mengecil, tekanan udara dalam paru mengecil, dan udara masuk
e. Membesar, tekanan udara dalam paru mengecil, dan udara keluar
(SBMPTN 2015)
20. Berikut merupakan bagian dari proses pernafasan :
I. udara mengalir masuk paru-paru
II. relaksasi diafragma
III. volume paru-paru meningkat

IV. kontraksi diafragma.

Urutan yang benar ketika orang menghirup napas adalah....

a. I – III – IV
b. II – III – IV
c. II – IV – III
d. II – IV – II
e. IV – III – I
21. Alveolus memiliki dinding yang tersusun atas epitel pipih berlapis dan bersifat elastis
SEBAB
Alveolus merupakan struktur berupa gelembung tempat terjadinya difusi gas dalam paruparu.
(Soal SBMPTN 2013)

396
397

22.Difusi oksigen dapat terjadi pada alveolus karena adanya perbedaan tekanan parsial antara
udara dan darah di dalam alveolus.
SEBAB
Hemoglobin akan melepaskan ion Hidrogen agar dapat berikatan dengan oksigen membentuk
HBO3 dan selanjutnya akan berdifusi di dalam alveolus.

23.Transportasi gas pada sistem pernapasan mamalia:


1. O2 dan CO2 diedarkan melalui sistem pembuluh darah
2. O2 dari alveoli berdifusi ke pembuluh darah
3. O2 berikatan dengan hemoglobin dan ditransportasikan ke jaringan
4. CO2 dari kapiler darah berdifusi ke alveoli paru-paru

24.Kecepatan aliran darah paling lambat dapat ditemukan di ...


a. Aorta
b. Arteri
c. Kapiler
d. Vena
e. Vena cava

25.Molekul atau senyawa yang dapat berikatan dengan hemoglobin adalah ...
a. Oksigen dan nitrogen
b. Oksgen dan karbon monoksida
c. Karbon monoksida dan nitrogen
d. Karbon monoksida dan karbon dioksida
e. Oksigen, karbon monoksida, dan karbon dioksida

26.Kondisi asidosis memicu peningkatan aktivitas inspirasi.


SEBAB
Peningkatan kadar oksigen menyebabkan darah bersifat asam.

27.Pada penderita alkalosis metabolik, unsur yang tidak terkompensasi adalah ...
a. pH plasma netral, konsentrasi HCO3- tinggi
b. pH plasma rendah, konsentrasi HCO3- rendah
c. pH plasma tinggi, konsentrasi HCO3- tinggi
d. pH plasma tinggi, konsentrasi HCO3- rendah
pH plasma rendah, konsentrasi HCO3- tinggi
(SBMPTN 2015)

28.Berikut ini adalah komponen penyusun trakea pada insekta, kecuali ...

397
398

a. Pembuluh trakea
b. Spirakel
c. Trakeolus
d. Stigma
e. Ostium (SBMPTN 2016)
29.Protein pada plasma darah yang berfungsi dalam membekukan darah adalah ...
a. Vinblastin
b. Fibrin
c. Fibrinogen
d. Trombin
e. Protrombin
30.Kofaktor terpenting dari trombokinase adalah ...
a. Vitamin K
b. Vitamin C
c. Kalsium
d. Magnesium
e. Cuprum

31.Otot ventrikel kiri lebih tebal dibanding otot pada atrium kiri
SEBAB
Ventrikel kiri mempunyai tugas yang lebih berat dibanding atrium kanan karena ventrikel kiri
harus memompa darah ke paru-paru bagian atas

SISTEM IMUN (PERTAHANAN TUBUH) DAN LIMFATIK


Sistem imun berarti sistem petahanan tubuh, tubuh harus bertahan dari apa? Dari serangan (infeksi) patogen
penyebab penyakit. Manusia memiliki sistem imun yang berlapis, dari pertahanan secara fisik, enzimatic,
kimiawi, Pertahanan tidak spesifik, maupun pertahanan secara spesifik menggunakan antibodi. Di sub-bab
ini kita akan mempelajari bagaimana sistem imun bekerja, sel sel apa saja yang berperan dalam sistem imun
manusia.

32. Sistem pembuluh limfa berfungsi mengembalikan cairan limfa dari ruang antarsel ke sistem
sirkulasi
SEBAB
Cairan limfa yang diangkut ke dalam sistem sirkulasi mengandung sel darah merah yang berfungsi mengikat
oksigen.
(SBMPTN 2015)
33. Antigen yang masuk ke dalam tubuh manusia direspon secara spesifik oleh...
1. Mukus
2. Sel leukosit
3. Sel fagosit
4. Antibodi

398
399

34. Pernyataan yang benar terkait sistem imun adalah, kecuali ...
a. Makrofag mempunyai kemampuan diapedesis
b. Baik neutrofil dan makrofag mempunyai kemampuan fagositosis
c. Antigent presenting cell dapat ditemukan pada glikoprotein pada retikulum endoplasma
makrofag
d. Interleukin-1 dihasilkan oleh makrofag untuk mengaktivasi sel Limfosit-T Helper
e. Perforin dihasilkan oleh natural killer cell untuk menghancurkan sel tubuh yang terinfeksi

35. Interleukin-2 dihasilkan oleh ...


a. Makrofag
b. Neutrofil
c. Monosit
d. Limfosit-T helper
e. Limfosit B

36. Senyawa penyebab inflamasi adalah .... dan dihasilkan oleh ...
a. Perforin, natural killer cell
b. Histamin, sel mast
c. Antibodi, limfosit B
d. Interleukin, makrofag
e. Avermectin, sel somatik

SISTEM PENCERNAAN (DIGESTIF)

Nah sistem pencernaan itu merupakan sistem untuk memecah makanan (polimer) menjadi zat
yang bisa diserap oleh tubuh (monomer). Sebagai contoh, sel itu butuh glukosa (monomer) bukan
karbohidrat (polimer). Jadi fungsi sistem pencernaan itu merubah karbohidrat menjadi glukosa. Nanti
glukosa dipecah menjadi menjadi ATP, CO2, H2O di dalam sel itu bukan pencernaan lagi, tapi udah
katabolisme namanya. Jadi pencernaan di sistem pencernaan, katabolisme di setiap sel tubuh.

37. Pada saat menelan makanan, trakea tertutup oleh epiglotis


SEBAB
Epiglotis mengarahkan makanan yang ditelan ke trakea.
(SBMPTN 2012)

38. Perpindahan nutrisi dari saluran pencernaan bagian dalam ke pembuluh darah disebut.... a.
Ingesti
b. Sekresi
c. Absorbsi
d. Defekasi
e. Endositosis

39. Pernyataan berikut ini benar, kecuali

399
400

1. Pepsin berfungsi mencerna protein menjadi pepton pada suasana basa


2. Hormon CCK berfungsi untuk menstimulasi sekresi getah pakreas dan getah empedu
3. Penyerapan gula terjadi secara osmosis pada sel enterocyte
4. Selain membususkkan makanan di kolon, flora usus juga berfungsi dalam menghasilkan
vitamin K dan juga biotin.

40. Pernyataan mengenai pencernaan berikut ini benar, kecuali ...


a. Emulsi lemak oleh garam empedu tidak tergolong pencernaan kimia
b. Absorbsi lemak terjadi dalam keadaan teremulsi
c. Sel epitel pada usus halus menyerap lemak dalam bentuk asam lemak
d. Keberadaan lemak dalam lambung merangsanf sekresi garam empedu
e. Penyumbatan aliran garam empedu menghambat absorbsi lemak
(SBMPTN 2010)

41. Pernyataan berikut benar mengenai pencernaan lemak dalam tubuh, kecuali ...
a. Lemak diemulsi dengan air oleh getah empedu
b. Pemecahan lemak oleh lipase termasuk reaksi hidrolisis
c. Setelah diserap, lemak dalam bentuk kilomikron akan diangkut melalui pembuluh limfa
d. Kolesterol di dalam darah akan berada dalam bentuk high density lipoprotein
e. Tidak ada jawaban yang benar

42. Pada sapi (ruminansia), hidrolisis makanan secara enzimatis berlangsung di


a. Mulut
b. Rumen
c. Retikulum
d. Omasum
e. Abomasum

SISTEM ENDOKRIN (HORMON)


Di sub-bab ini kita akan belajar gimana tubuh melakukan regulasi, salah satunya dengan
menggunakan sistem hormon. Pusat pengendali tubuh adalah otak, didekat otak ada kelenjar endokrin
yang disebut hipofisis. Dari kelenjar ini banyak hormon disekresikan yang dapat mempengaruhi efektor
lain, baik otot ataupun kelenjar lain agar mesekresikan hormon tertentu. Jadi di sub-bab ini kita akan
belajar bagaimana mekanisme sistem hormon, apa saja jenis hormon, apa fungsinya, dimana kelenjar
yang memproduksinya, dan apa efeknya terhadap tubuh.

43. Ketika kadar glukosa darah naik melebihi normal, pankreas akan mengeluarkan glukagon
sehingga kadar glukosa darah turun
SEBAB
Glukagon mempercepat perpindahan glukosa ke dalam sel dan menyebabkan penguraian
simpanan glikogen.
(SBMPTN 2014)

400
401

44. Ketika kadar kalsium darah rendah, kelenjar paratiroid akan mensekresikan kalsitonin dalam
tinggi sehingga kadar kalsium darah meningkat
SEBAB
Kalsitonin berfungsi dalam menstimulasi pembentukan vitamin D, meningatkan reabsorbsi
kalsium di ileum, meningkatkan laju reabsorbsi kalsium di tubulus renal, serta meningkatkan
laju dekalsifikasi pada tulang.

45. Peningkatan tekanan osmotik cairan darah yang melewati hipotalamus, akan menyebabkan
...
a. Stimulasi hipotalamus anterior untuk menghasilkan ADH yang akan menurunkan laju
filtrasi air pada glomerulus
b. Stimulasi hipotalamus posterior untuk menghasilkan ADH yang akan meningkatkan laju
reabsorbsi natrium di tubulus distal
c. Stimulasi hipotalamus anterior untuk menghasilkan ADH yang akan menurunkan laju
reabsorbsi glukosa di tubulus proksimal
d. Stimulasi hipotalamus posterior untuk menghasilkan ADH yang akan meningkatkan laju
reabsorbsi air pada tubulus ginjal
e. Peningkatan tekanan osmotik tidak mempengaruhi kinerja hipotalamus anterior dan
posterior

46. Di bawah ini merupakan beberapa jenis hormon:


1. Tyroid Stimulating Hormone (TSH)
2. Triodothyronin
3. Luteinizing Hormone (LH)
4. Oksitosin
5. Vasopresin
6. Gonadotropik Hormone
Hormon yang dikeluarkan oleh hipofisis anterior adalah ...
a. 1, 2, 3
b. 2, 3, 4
c. 4, 5, 6
d. 1, 3, 6
e. 2, 4, 5

47. Selama tubuh mengalami dehidrasi, konsentrasi ADH di darah meningkat


SEBAB
ADH akan menstimulasi peningkatan laju reabsorbsi pada tubulus renal.

SISTEM EKSKRESI (KEYWORD: NEFRON)


Salah satu organ penting dalam sistem eksresi adalah ginjal. Ginjal tersusun atas nefron yang
mempunyai beberapa fungsi seperti, filtrasi, reabsorbsi, dan augmentasi. Pada sub-bab ini kita akan
mempelajari tentang bagaimana terbentuknya urin, komposisi urin normal, dan kerusakan apa saja yang
dapat terjadi pada nefron.
401
402

1. Ginjal berfungsi menjaga keseimbangan kadar cairan dalam tubuh


SEBAB
Ginjal berfungsi memfiltrasi, reabsorbsi dan mempertahankan tekanan osmosis cairan ekstra
seluler.

2. Jika urin seseorang banyak mengandung albumin dan protein lainya, berarti telah terjadi ....
f. Kekurangan hormon insulin
g. Kekurangan hormon glukagon
h. Kerusakan alat filtrasi dalam ginjal
i. Kemampuan reabsorbsi neuron rendah
j. Kerusakan ginjal total

3. Reabsorbsi glukosa pada tubulus renal terjadi di ...


a. Glomerulus
b. Tubulus kontortus proksimal
c. Lengkung Henle
d. Tubulus kontortus distal
e. Tubulus augmentasi

4. Berikut yang ditemukan pada urin primer, kecuali


1. Air
2. Glukosa
3. Urea
4. Protein

5. Di dalam urin orang yang sehat tidak terdapat garam mineral


SEBAB
Di dalam lengkung Henle ginjal orang sehat terjadi reabsorbsi garam mineral.
(SBMPTN 2011)

6. Siklus urea pada metabolisme protein merupakan perombakan komponen asam amino.
Pernyataan yang BENAR tentang siklus urea adalah ...
1. Melibatkan reaksi transaminasi
2. Mengubah amonium menjadi urea di ginjal
3. Berperan dalam pembentukan urin
4. Detoksifikasi ion amonium dari degradasi asam amino
(SBMPTN 2016)

(THERMOREGULASI, PANCA INDERA)


Hewan hewan homokioterm seperti manusia mempunyai kemampuan untuk tetap menstabilkan
suhu di dalam tubuhnya even if suhu diluar tubuh berubah ubah. Pada sub-bab ini kita akan

402
403

mempelajari mekanisme apa yg dapat dilakukan untuk menjaga keseimbangan suhu tubuh selain itu
juga membahas tentang panca indera manusia.

7. Perhatikan gambar berikut.

Bagian telinga yang mempunyai fungsi sebagai penjaga keseimbangan tubuh adalah .... a.
Daun telinga
b. Membran Timpani
c. Terusan setengan lingkaran
d. Tulang sanggurdi
e. Koklea

8. Perhatikan gambar berikut.

Konsentrasi sel kerucut paling tinggi ditemukan pada bagian .... a.


Iris
b. Pupil
c. Retina
d. Kornea
e. Sklera

9. Sklera pada bagian anterior mata akan tersambung dengan …


a. bintik buta
b. konjungtiva
c. lensa
d. kornea
e. koroid
10. Hal berikut terjadi saat kita berada pada lingkungan yang panas
1. Otot rangka berkontraksi
2. Pembuluh darah melebar

403
404

3. Pembuluh darah menyempit


4. Tubuh mensekresikan keringat

SISTEM REPRODUKSI
Salah satu ciri utama makhluk hidup adalah berkembang biak, di sub-bab ini kita akan
mempelajari apa saja hormon yang mempengaruhi sistem reproduksi, bagaimana proses pembentukan
gamet jantan dan betina, serta hal yang terjadi pasca fetilisasi.

11. Ciri kelamin sekunder pada pria dipengaruhi oleh ...


f. Estrogen
g. Progesteron
h. Testosteron
i. FSH
j. LH

12. Perkembangan spermatogonium menjadi spermatosit primer bukan merupakan mitosis


SEBAB
Pada mitosis, spermatosit primer berkembang menjadi spermatosit sekunder.
(SBMPTN 2012)

13. Sel-sel yang mengalami meosis I dalam tubulus seminiferus adalah ...
a. Spermatid
b. Spermatozoa
c. Spermatogonia
d. Spermatosit primer
e. Spermatosit sekunder

14. Oosit sekunder hanya akan menyelesaikan meosis II bila terjadi fertilisasi
SEBAB
Penetrasi sperma merangsang pembelahan inti oosit membentuk ovum dan badan kutub kedua.
(SBMPTN 2010)

15. Persamaan oogenesis dan spermatogenesis adalah ...


a. Menghasilkan sel haploid
b. Melibatkan sel vegetatif
c. Sel anakan fungsional
d. Menghasilkan 4 sel gamet
e. Dipengaruhi hormon progesteron (SBMPTN 2010)

16. Folicle stimulating hormone (FSH) merangsang perkembangan sel folikel


SEBAB
Folikel yang sudah masak merangsang sekresi hormon estrogen.

404
405

(Soal SBMPTN 2016)

17. Berikut adalah cuplikan kalender bulan Mei


Minggu M Sn Sl R K J Sbt
ke
1 1 2 3 4 5 6
2 7 8 9 10 11 12 13
3 14 15 16 17 18 19 20
4 21 22 23 24 25 26 27
5 28 29 30 31
Jika siklus menstruasi seorag wanita dimulai tanggal 25 Mei, maka pada minggu ke berapa
pada bulan Mei perkiraan sudah terjadi ovulasi? a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5 (SBMPTN 2010)

18. Pada reproduksi manusia, peristiwa berikut yang terjadi pada fase ovulasi adalah...
1. Kadar estrogen meningkat, produksi FSH dihambat 2.
Kadar estrogen meningkat, LH dihasilkan
3. Folikel mengkerut berubah menjadi korpus luteum
4. Endometrium menjadi tipis

19. Penghambatan produksi hormon LH mengakibatkan peningkatan produksi progesteron


SEBAB
Produksi progesteron merupakan sekresi dari korpus luteum yang terbentuk setelah ovulasi.

20. Pengambilan ovarium anak ayam yang baru menetas mengakibatkan berkembangnya ciri
kelamin jantan sekunder
SEBAB
Hilangnya ovarium anak ayam memacu perkembangan testis
21. Pernyataan yang benar mengenai fertilisasi pada manusia ...
1. Akrosom pada sperma berfungsi mencerna zona pelusida
2. Fertilisasi terjadi di uterus
3. Mitokondria dan organel pada zigot diperoleh dari sel ovum
4. Fertilisasi terjadi secara eksternal

PERKEMBANGAN MAKHLUK HIDUP

22. Urutan yang benar mengenai perkembangan embrio adalah ...


a. Fertilisasi blastulasi gastrulasi organogenesis
b. Fertilisasi gastrulasi blastulasi organogenesis
c. Fertilisasi zigot organogenesis gastrulasi

405
406

d. Fertilisasi zigot blastulasi organogenesis


e. Fertilisasi zigot gastrulasi blastulasi
(SBMPTN 2013)

23. Implantasi zigot terjadi di ...


a. Tuba fallopi
b. Ovarium
c. Oviduct
d. Endometrium
e. Serviks

24. Bagian yang menahan/ melindungi fetus (bayi) dari goncangan adalah ...
a. Plasenta
b. Umbilical cord
c. Amnion
d. Kalaza
e. Yolk

25. Pertukaran senyawa nutrisi serta gas antara janin dengan ibu, terjadi di: a. Tali pusar
b. Plasenta
c. Amnion
d. Fetus
e. Tuba fallopi

26. Semakin tua usia kehamilan, kadar hormon estrogen akan semakin meningkat, sedangkan
progesteron semakin menurun.
SEBAB
Estrogen bersifat merangsang uterus untuk berkontraksi, sedangkan progesteron sebaliknya.

TEKNOLOGI SISTEM REPRODUKSI

27. Invitro Fertilization Technology (IVT) dapat menyelesaikan masalah untuk pasangan suami
istri yang tidak mempunyai anak akibat gangguan pada .... a. Ureter
b. Prostat
c. Sel telur
d. Sel sperma
e. Saluran tuba falopi (SBMPTN 2015)

28. Berikut pernyataan yang benar mengenai kloning:


1. Donor nukleus berasal dari sel autosom
2. Zigot yang terbentuk mempunyai ploidi 3n
3. Resipien nukleus adalah sel ovum
4. Sifat sel anakan separuh identik dengan indukan
406
407

29. Perbedaan antara animal cloning dan fertilisasi secara in vitro adalah sebagai berikut ...
1. Animal cloning menggunakan klon nukleus somatik, sedangkan fertilisasi secara in vitro
menggunakan nukleus sel telur
2. Animal cloning termasuk ke dalam terapi gen secara in vitro, sedangkan fertilisasi secara
in vitro tidak
3. Individu baru hasil animal cloning identik, sedangkan pada fertilisasi secara in vitro
berbeda
4. Fertilisasi in vitro memerlukan rahim resipien, sedangkan animal cloning tidak
memerlukan rahim resipien.
(SBMPTN 2016)

30. Salah satu teknologi yang umum digunakan dalam peternakan adalah ...
k. IVT
l. Bayi tabung
m. Inseminasi buatan
n. Kloning
o. Vegetatif

31. Berikut pernyataan yang benar mengenai teknologi bayi tabung ...
a. Fertilisasi terjadi secara eksternal, perkembangan zigot hingga embrio terjadi di tabung
b. Fertilisasi terjadi secara internal, perkembangan zigot hingga embrio terjadi di tabung
c. Fertilisasi terjadi secara eksternal, zigot diimplantasi pada dinding rahim
d. Fertilisasi terjadi secara internal, zigot diimplantasi pada dinding rahim
e. Fertilisasi terjadi secara internal, zigot dikembangkan hingga menjadi embrio lalu
diimplantasi pada rahim

BASIC 4:
ANATOMI FISIOLOGI TUMBUHAN
Anatomi : struktur bagian dalam tumbuhan, fisiologi : fungsi dari organ dalam tumbuhan.
Mempelajari anatomi dan fisiologi tumbuhan sangat penting sebagai modal dasar dalam mempelajari
makhluk hidup di kingdom Plantae. Anggota kingdom Plantae dapat dikelompokan menjadi, Bryophyta,
pteridophyta, dan spermatophyta. Spermatophyta dapat dibagi kembali mejadi gymnospermae dan
angiospermae, angiospermae dapat dibagi menjadi tumbuhan monocots atau eudicots. Sehingga jika
kita mempelajari anatomi tumbuhan kita dapat mengklasifikasikan tumbuhan itu termasuk dalam
kelompok yang mana berdasarkan ciri anatominya. Tumbuhan juga mempunyai beberapa perbedaan
dalam fisiologisnya, ada tumbuhan C3, C4, dan CAM, perbedaan cara membentuk biji, dan lain
sebagainya. oleh karena itu, kita harus mengerti apa perbedaan utama dari tanaman tanaman tersebut.
Di bab ini kita akan kupas tuntas, tentang anatomi dan fisiologi dari tumbuhan. Mulai dari tumbuhan
paling sederhana (lumut) hingga tumbuhan tingkat tinggi (spermatophyta).

ANATOMI TUMBUHAN: JARINGAN PADA TUMBUHAN

407
408

1. Jaringan kompleks pada tumbuhan:


1. Jaringan xilem
2. Jaringan floem
3. Jaringan epidermis
4. Jaringan parenkim

2. Jaringan dasar tumbuhan yang dapat berfungsi sebagai penyimpan cadangan makanan,
tempat terjadinya fotosintesis, serta sebagai jaringan pengisi berkas pembuluh, adalah ... a.
Parenkim
b. Kolenkim
c. Sklerenkim
d. Kolenkim dan parenkim
e. Sklerenkim dan parenkim (SBMPTN 2014)

3. Sel-sel jaringan penyusun akar yang dindingnya sering mengalami penebalan adalah ... a.
Korteks
b. Empulur
c. Perisikel
d. Epidermis
e. Endodermis (SBMPTN 2016)

4. Lingkaran tahun pada batang pohon terjadi karena perbedaan ...


a. Ketebalan dinding dan ukuran sel kayu yang tumbuh pada musim berbeda
b. Ukuran diameter trakea pada awal dan akhir pertumbuhan kayu
c. Posisi serat yang tidak teratur pada pohon
d. Ketebalan dinding sel parenkim xilem
e. Ketebalan getah yang dihasilkan kayu
(SBMPTN 2016)

5. Berikut ini merupakan ciri jaringan parenkim, KECUALI ...


a. Ukuran relatif besar dan berdinding tipis
b. Sedikit rongga-rongga antarsel
c. Banyak mengandung vakuola
d. Letak sel tidak rapat
e. Sel-selnya hidup (SBMPTN 2015)

6. Urutan zona pertumbuhan meristem apikal dari tudung akar ke arah pangkal adalah ...
a. Pemanjangan, pembelahan, dan diferensiasi
b. Pemanjangan, diferensiasi, dan pembelahan
c. Pembelahan, pemanjangan, dan diferensiasi
d. Diferensiasi, pemanjangan, dan pembelahan
e. Pembelahan, diferensiasi, dan pemanjangan (SBMPTN 2016)

408
409

7. Jaringan sel mati yang memiliki penebalan dinding sekunder dari lignin adalah.... a.
Kolenkim
b. Parenkim
c. Klorenkim
d. Aerenkim
e. Skelerenskim
8. Perhatikan gambar di bawah ini

Jaringan meristem pada gambar di atas ditunjukkan pada nomor ..


a. 1
b. 2
c. 3
d. 1 dan 3
e. 1,2, dan 3
(SBMPTN 2016)
9. Tumbuhan yang mempunyai struktur pembuluh seperti gambar di bawah ini adalah ...

a. Cocos nucifera
b. Carica papaya
c. Durio zibethinus
d. Mangifera indica
e. Anona squamosa
(SBMPTN 2016)
10. Perhatikan gambar di bawah ini

409
410

Gambar penampang melintang tersebut merupakan ... a.


Akar dikotil
b. Batang dikotil
c. Akar monokotil
d. Batang monokotil
e. Akar gimnospermae
(SBMPTN 2016)

11. Daun merupakan organ tumbuhan yang berperan dalam proses fotosintesis dan transpirasi.
Struktur daun yang mendukung kedua peran terserbut adalah ....
a. Susunan sel pada jaringan mesofil yang rapat
b. Perbandingan luas area dan volume daun yang besar
c. Stomata mengatur fungsi sel penjaga dalam transpirasi
d. Luas stomata 30% dari luas permukaan daun
e. Transpirasi yang rendah ada permukaan daun yang luas

12. Jika gambar di bawah ini merupakan potongan melintang dari daun jagung, molekul gula
hasil fotosintesis dapat ditemukan pada sel-sel dari bagian ...

B
C
A D

a. A
b. B
c. C
d. D
e. E (SBMPTN 2016)
410
411

13. Gula keton hanya dapat dimetabolisme oleh sel dengan nukleus. Sel berikut ini yang mampu
memetabolisme gula keton adalah ... a. Sel trakea
b. Sel trakeid
c. Sel tapis dewasa
d. Sel pendamping
e. Sel fiber
FISOLOGI 1: TUMBUHAN C3, C4, DAN CAM

14. Konsentrasi asam malat yang tinggi pada siang hari ditemukan pada tanaman .... a. C3
b. C4
c. CAM
d. C3 dan C4
e. C3 dan CAM
15. Padi dan sorghum merupakan contoh dari tanaman ...
a. C3
b. C4
c. CAM
d. C3 dan C4
e. C3 dan CAM
16. Pernyataan mengenai tumbuhan CAM yang benar adalah ...
a. Terdapat di daerah lembab
b. Karbondioksida difiksasi pada malam hari
c. Melaksanakan reaksi gelap pada malam hari
d. Reduksi karbon terjadi dalam sel seludang pembuluh
e. Membentuk asam fumarat untuk menyimpan karbon dioksida
(SBMPTN 2010)
17. Tumbuhan CAM dapat tumbuh baik di daerah padang pasir, karena
a. Memfiksasi karbon pada konsentrasi CO2 rendah dengan stomata tertutup
b. Menghasilkan air sebagai hasil lintasan fotosintesis
c. Menghasilkan CO2 melalui fotorespirasi
d. Stomata membuka pada malam hari dan menutup pada siang hari
e. Menyimpan karbon dengan menyatukan CO2 dengan asam organik yang kemudian
dikatabolisme

18. Fotorespirasi terjadi jika:


1. Stomata menutup akibat stress
2. Stomata terbuka normal
3. Pengkiatan oksigen oleh enzim rubisco
4. Pengikatan karbondioksida oleh enzim rubisco

19. Jaringan yang ditemukan pada daun tumbuhan C4 dan tidak ditemukan pada tumbuhan C3
adalah:

411
412

a. Jaringan palisade
b. Seludang pembuluh
c. Stomata
d. Jaringan epidermis atas
e. Jaringan pengangkut

20. Stroma pada kloroplas mengandung


a. Lemak dan pati
b. Pati dan protein
c. Protein dan lemak
d. Asam amino dan gliserol
e. Asam lemak dan asam amino

21. Perhatikan gambar penampang melintang daun tebu dibawah ini.

Sebelum ditranslokasikan ke bagian tumbuhan lain, molekuk sukrosa harus dipindahkan dari
bagian ....
a. B ke C
b. B ke A
c. E ke F
d. D ke C
e. C ke D

FISIOLOGI 2: NUTRISI BAGI TUMBUHAN

22. Berikut ini yang bukan termasuk unsur makro yang diperlukan tumbuhan adalah.... a. N dan C
b. Cl dan Fe
c. Ca dan K
d. S dan Ca
e. P dan Mg

23. Unsur yang kurang pada tanaman jagung yang kerdil, daun tua kekuningan, dan
perkembangan buah tidak sempurna adalah ... a. Besi
b. Fosfor

412
413

c. Sulfur
d. Kalium
e. Nitrogen (SBMPTN 2011)

24. Kekurangan unsur magnesium pada tumbuhan dapat menyebabkan ... a. Etiolasi
b. Klorosis
c. Tip burn
d. Leaf curl
e. Root rot
FISIOLOGI 3: FITOHORMON (AUKSIN, GIBERELIN, SITOKININ, ABA, ETILEN)

25. Sitokinin dapat digunakan untuk menunda pengguguran bunga melalui mekanisme....
a. Menurunkan dominansi apikal
b. Meningkatkan transpor nutrisi kepucuk
c. Memacu pertumbuhan kuncup pada pucuk
d. Menurunkan kecepatan pembelahan sel pada pucuk
e. Meningkatkan konsentrasi asam absisat pada pucuk (SBMPTN 2013)
26. Germinasi biji dan vernalisasi dapat dibantu oleh fitohormon ...
a. Auksin
b. Giberellin
c. Sitokinin
d. Asam absisat
e. Gas etilen
27. Hormon yang berperan menghambat pertumbuhan, menutup stomata selama kekurangan air,
dan dormansi adalah ... a. Auksin
b. Sitokinin
c. Giberellin
d. Asam absisat
e. Etilen (SBMPTN 2014)
28. Peran gas etilen dalam pemasakan buah yang benar, kecuali:
a. Meningkatkan laju biosintesis karotenoid
b. Menstimulasi aktivitas pektinase pada lamela tengah
c. Menstimulasi aktivitas amilase untuk mendegradasi polisakarida pada mesokarp
d. Menstimulasi aktivitas selulosa-sintase dan klorofil-sintase
e. Semua jawaban benar tanpa kecuali

29. Auksin dan giberellin dapat diaplikasikan dalam proses ...


a. Kultur jaringan
b. Partenokarpi
c. Pemasakan buah dalam waktu cepat
d. Penundaan pemasakan buah
e. Pengguguran bunga

413
414

30. Perhatikan gambar di bawah ini

Berdasarkan gambar di atas, hormon yang berperan dalam pertumbuhan dan


perkembangan tanaman tersebut adalah ... a. Etilen, asam traumalin, dan
auksin
b. Sitokinin, asam absisat, dan giberellin
c. Etilen, asam absisat, dan giberellin
d. Auksin, sitokinin, dan giberellin
e. Sitokinin, auksin, dan etilen (SBMPTN 2016)

FISIOLOGI 4: STOMATA, TRANSPORT AIR, DAN FOTOSINTAT

31. Faktor yang mempengaruhi naiknya air dari akar ke daun ...
1. Tekanan akar
2. Kapilaritas xilem
3. Daya isap daun
4. Transpirasi

32. Pernyataan yang benar mengenai transport air dan fotosintat pada tumbuhan ...
1. Air diangkut secara osmosis antar-sel korteks akar
2. Pengangkutan air secara apoplas terhalang pita kaspari
3. Fotosintat diangkut dari sugar source ke sugar zink
4. Pengangkutan fotosintat antar sel tapis secara transpor aktif

33. Berikut merupakan pernyataan yang benar mengenai pengangkutan air secara apoplas, kecuali
...
a. Air berdifusi dari sel-sel epidermis, korteks, endodermis, hingga ke berkas pembuluh
b. Air berpindah dari sel satu ke sel lain melewati plasmodesmata antar sel
c. Air masuk dari sel korteks tetangga menuju sel korteks yang lain dengan melalui celah
antar-kepala fosfolipid dan/atau melalui protein integral
d. Pengangkutan air tidak terpengaruh oleh adanya pita kaspari
e. Tidak ada jawaban yang benar

34. Pernyataan yang benar terkait dengan aktivitas stomata adalah....


a. Menutup dalam suhu dingin

414
415

b. Membuka dalam kondisi terang


c. Menutup jika tekanan turgor tinggi
d. Membuka jika tekanan turgor rendah
e. Membuka jika konsentrasi gula rendah

(GERAK PADA TUMBUHAN)

35. Pertumbuhan sulur tanaman sirih yang melilit tiang penyangga menunjukan adanya respon...
a. Geotropisme
b. Gravitropisme
c. Fotoperiodik
d. Thignotropisme
e. Fitokrom

PEMBENTUKAN DAN PERSEBARAN BIJI

36. Endosperma pada biji tumbuhan angiospermae terbentuk akibat fertilisasi dari:
a. Inti generatif dengan ovum
b. Inti generatif dengan sel sinergid
c. Inti generatif dengan sel inti kandung lembaga sekunder
d. Inti generatif dengan sel antipoda
e. Inti generatif dengan sel ootid

37. Persebaran biji pada kelapa termasuk dalam kelompok anemokori


SEBAB
Biji kelapa mempunyai lapisan sklerenkim yang tebal serta mempunyai cadangan makanan
dan air yang banyak

KULTUR JARINGAN TUMBUHAN

38. Sifat sel tumbuhan yang menjadi dasar kultur jaringan adalah ...
a. Pluripotensi
b. Totipotensi
c. Diferensiasi
d. Induksi
e. Sitokinesis

39. Berikut ini adalah tahapan dalam kultur jaringan:


1. Perbanyakan planlet
2. Pembentukan kalus sel
3. Aklimatisasi tanaman baru di tanah
4. Penumbuhan jaringan pada medium

Urutan tahapan yang benar adalah ...

a. 1 – 2 – 3 – 4
415
416

b. 2 – 3 – 1 – 4
c. 3 – 2 – 4 – 1
d. 3 – 1 – 2 – 4
e. 4 – 2 – 1 – 3 (SBMPTN 2012)
40. Berikut merupakan keuntungan dari kultur jaringan ...
1. Memungkinkan perbanyakan dalam jumlah banyak
2. Anakan dapat bebas dari virus
3. Sifat unggul pada indukan dapat dipertahankan/ sama
4. Menghasilkan sel anakan dengan campuran sifat indukan

BASIC 5: GENETIKA DAN EVOLUSI


Kalau kita berbicara tentang genetika populasi dan evolusi, point utama yang kita harus pahami
adalah bagaimana suatu sifat (gen/alel) dapat tetap ada pada suatu populasi. Hukum hardy-weinberg
mengatakan suatu alel tidak hilang dari populasi jika, populasinya besar, tidak ada seleksi alam, tidak
ada mutasi, tidak ada migrasi, dan terjadinya kawin acak. Nah jika syarat ini terjaga maka suatu sifat
tidak akan hilang dari populasi. Pada bab ini, kita akan mempelajari tentang apa itu alel dan gamet,
mutasi tingkat gen maupun kromosom, genetika populasi, dan dasar dasar hipotesis yang menyebabkan
terjadinya evolusi.
ALEL DAN GAMET

1. Genotipe populasi organisme yang mengadung alela ganda adalah ...


a. BB, Bb, bb
b. B2b, B2B2, bb
c. B1B1, B1B2, B2B2
d. B1b, Bb2, B1B2
e. B1B1, bb, B1b (SBMPTN 2015)

2. Jumlah gamet yang dapat terbentuk pada tanaman dengan genotip AaBbCCDd adalah: a. 4
gamet
b. 6 gamet
c. 8 gamet
d. 14 gamet
e. 16 gamet
3. Genotipe AaBbCcDdEE dapat membentuk macam gamet sejumlah ...
a. 4 macam gamet
b. 6 macam gamet
c. 8 macam gamet
d. 12 macam gamet
e. 16 macam gamet
4. Jika alelnya disusun secara bebas, maka genotipe berikut ini yang akan menghasilkan
banyak variasi gamet adalah ...
a. aa bb CC DD
b. aa BB Cc Dd

416
417

c. AA BB CC DD
d. AA bb cc Dd
e. Aa Bb CC Dd (SBMPTN 2010)

5. Organisme bergenotipe Aa dihasilkan dari induk betina yang bergenotipe aa dan induk
jantan yang bergenotipe ...
a. aa
b. Aa
c. Aa atau aa
d. AA atau Aa
e. AA atau Aa atau aa (SBMPTN 2015)
6. Seorang ayah bergolongan darah AB menikah dengan seorag ibu bergolongan darah A
homozigot. Berapa peluang anak mereka yang bergolongan darah B?
a. 0
b. 0,25
c. 0,5
d. 0,75
e. 1
7. Penyakit di bawah ini diwariskan melalui autosom, kecuali
a. Thalasemia
b. Sickle Cell Anemia
c. Albino
d. Buta warna
e. Semua jawaban di atas bernilai benar tanpa kecuali

8. Bila suami memiliki genotipe golongan darah IAIB dan istri IBIO, berapa genotipe dan
fenotipe golongan darah yang mungkin dimiliki keturunannya?
a. 2 genotipe; 3 fenotipe
b. 3 genotipe; 3 fenotipe
c. 3 genotipe; 4 fenotipe
d. 4 genotipe; 3 fenotipe
e. 4 genotipe; 4 fenotipe (SBMPTN 2014)
9. Penyakit Huntington disebabkan oleh alel dominan pada autosom. Jika pria heterozigot
dominan menikah dengan wanita normal, maka kemungkinan keturunannya akan
menderita penyakit tersebut adalah_____%
a. 0
b. 25
c. 50
d. 75
e. 100
10. Pria albino menikah dengan wanita normal heterozigot. Berapa peluang anak laki-laki
mereka menderita albino?
a. 0

417
418

b. 1/2
c. 1/3
d. 1/4
e. 1/8
11. Laki-laki penderita buta warna pada suatu wilayah sebanyak 7%, maka persentase
wanita carrier dan buta warna adalah ...
a. 13% dan 0.49%
b. 93% dan 7%
c. 13% dan 49%
d. 0.13% dan 0.49%
e. 0.93% dan 0.49%

12. Pria hemofilia menikah dengan wanita karier hemofilia. Berapa persen peluang anak
perempuan mereka mengidap hemofilia?
a. 0
b. 1/2
c. 1/3
d. 1/4
e. 1/8
MUTASI KROMOSOM & SINDROMA

13. Karena mengalami mutasi, kromosom mengalami perubahan seperti pada gambar di
bawah.
A B C D E F G A B L M N O

H I J K L M N O H I J K C D E F G

Jenis mutasi tersebut adalah ...


a. Adisi
b. Delesi
c. Inversi
d. Duplikasi
e. Translokasi (SBMPTN 2013)
14. Mutasi yang menggantikan satu basa purin dengan purin lainnya atau pirimidin dengan
pirimidin lainnya disebut ...
a. Translokasi
b. Transversi
c. Transisi
d. Insersi
e. Inversi (SBMPTN 2016)
15. Mutasi kromosom berupa delesi pada lengan kromosom, dapat ditemukan pada
sindroma ...
a. Autisme

418
419

b. Cry du cat
c. Klinefelter
d. Jacob
e. Turner
16. Kariotipe sel bayi yang diambil dari air ketuban ibu yang sedang hamil menunjukkan hanya
adanya satu kromosom X tanpa pasangan pada kromosom ke-23. Fenotip bayi ini adalah .... a.
Down syndrome
b. Stephen – Johnson syndrome
c. Lesch – Nylan syndrome
d. Turner syndrome
e. Klinefelter syndrome (SBMPTN 2015)
17. Kariotipe sel bayi yang diambil dari air ketuban ibu yang sedang hamil menunjukkan adanya
tambahan satu kromosom X pada kromosom ke-23 (kromosom X dan Y). Fenotip bayi ini
adalah ....
a. Down syndrome
b. Stephen – Johnson syndrome
c. Lesch – Nylan syndrome
d. Turner syndrome
e. Klinefelter syndrome
18. Set kromosom pada sel manusia dengan jumlah 45 kromosom dapat ditemukan pada:
a. Individu penderita Sindroma Klinefelter
b. Individu penderita Sindroma Turner
c. Individu penderita Sindroma Down
d. Individu penderita Sindroma Lesch-Nyhan
e. Tidak ada jawaban yang benar
19. Non-disjunction pada ovum selama anafase, dapat menyebabkan ...
a. Autisme
b. Cry du cat
c. Klinefelter
d. Jacob
e. Turner
20. Penderita Sindroma Down hanya mempunyai satu garis tangan pada telapak tangannya
SEBAB
Penderita Sindroma Down mempunyai kelainan berupa trisomi pada kromosom ke-18
(SBMPTN 2014)

GENETIKA POPULASI (PRINSIP HARDY-WEINBERG)

21. Dalam suatu populasi, frekuensi suatu alel akan konstan dari suatu generasi ke generasi
berikutnya. Konsep tersebut dikemukakan oleh ... a. Gregor Mendel
b. Hardy-Weinberg
c. Charles Darwin
d. Alfred Russel Wallace

419
420

e. Jean-Baptiste Lamarck (SBMPTN 2012)

22. Keanekaragaman genetik akan meningkat jika ...


a. Habitat yang ditempati makin luas
b. Terdapat dimorfisme seksual
c. Ukuran populasi meningkat
d. Terjadi migrasi gen
e. Terjadi evolusi (SBMPTN 2011)

23. Perhatikan pernyataan berikut:


1. Ukuran populasi cukup benar
2. Populasi bersifat terbuka
3. Terjadinya perkawinan acak
4. Jumlah mutasi gen dalam alel bervariasi
5. Kemampuan reproduksi tiap individu sama

Kombinasi yang sesuai dengan syarat berlakunya hukum Hardy-Weinberg adalah ...

a. 1, 2, dan 3

b. 1, 3, dan 5
c. 1, 4, dan 5
d. 2, 3, dan 4
e. 3, 4, dan 5 (SBMPTN 2016)

24. Berikut ini adalah faktor-faktor yang mempengaruhi evolusi sebagai berikut:
1. Migrasi gen
2. Mutasi gen
3. Seleksi alam
4. Rekombinasi gen

Dalam evolusi, variasi genetik dapat disebabkan oleh faktor ...

a. 1, 2, 3, 4
b. 1, 3
c. 2, 4
d. 1, 2
e. 3, 4
25. Kacang ercis berbatang tinggi dominan terhadap ercis berbatang pendek. Jika kacang ercis
berbatang pendek dalam populasinya adalah 16% maka menurut hukum Hardy-Weinberg,
kacang ercis berbatang tinggi bergenotipe…. 2. Homozigot dominan sebanyak 36%
3. Homizigot dominan sama dengan 26%
4. Heterozigot sama dengan 48%
5. Heterozigot 36%

420
421

26. Jika diprediksi ada 90.000 orang penderita albino di Kota Bogor, berapa perkiraan populasi
warga Bogor yang menjadi pembawa sifat albino namun dengan fenotipe normal (normal
karier), jika saat ini populasi total warga Bogor diperkirakan ada satu juta orang?
a. 490 ribu jiwa
b. 420 ribu jiwa
c. 450 ribu jiwa
d. 90 ribu jiwa
e. Tidak ada jawaban yang benar

EVOLUSI
27.

Pernyataan yang tepat mengenai kekerabatan hewan dan istilahnya adalah ....
a. Kelompok D dan E – Monofiletik
b. Kelompok E dan G – parafiletik
c. Kelompok G dan H – polifiletik
d. Kelompok H dan J – filogenetik
e. Kelompok I dan K – Kladistik

28. Inti dari teori darwin adalah....


a. Manusia bisa saja berasal dari monyet
b. Homologi menjadi dasar makhluk hiduo berevolusi
c. Makhluk hidup dapat berubah sendiri secara spontan
d. Makhluk hidup berubah bentuk dan berevolusi hanya melalui mutasi
e. Makhluk hidup berubah bentuk karena seleksi dan adaptasi lingkungan
29. Berikut ini adalah faktor-faktor yang mempengaruhi evolusi sebagai berikut:
1. Migrasi gen
2. Mutasi gen
3. Seleksi alam
4. Rekombinasi gen

Dalam evolusi, variasi genetik dapat disebabkan oleh faktor ...

a. 1 dan 2

421
422

b. 1 dan 3
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4 (SBMPTN 2013)

30. Pernyataan berikut merupakan fakta yang terjadi di alam :


1. Semua spesies mempunyai potensi reproduksi yang tinggi
2. Terdapat variasi yang diturunkan diantara individu atau spesies
3. Terdapat banyak homologi organ
4. Ditemukannya hewan yang sama ditempat yang berbeda
Fakta yang menjadi dasar teori evolusi adalah....
a. 1 dan 2
b. 1 dan 4
c. 2 dan 3
d. 2 dan 4
e. 3 dan 4
31. Berikut ini merupakan pokok-pokok pemikiran yang mendasari hipotesis Darwin tentang
seleksi alam, kecuali...
a. Setiap ukuran populasi cendrung bertambah
b. Tidak ada individu yang identik
c. Perkembangbiakan memerlukan makanan dan ruangan yang cukup
d. Pertambahan populasi tidak berjalan terus menerus
e. Lingkungan mempengaruhi perubahan pada mahluk hidup
32. Pernyataan yang benar tentang teori Darwin dan Lamarck adalah ....
a. Lamarck berpendapat bahwa dulu leher jerapah pendek, tetapi karena tumbuhan yang
dimakannya semakin tinggi, lehernya menjadi panjang dan diwariskan kepada
keturunannya
b. Darwin berpendapat bahwa dulu ada jerapah yang berleher pendek dan ada yang
berleher panjang. Karena letak makannya tinggi, leher yang pendek menjadi panjang
c. Menurut Darwin, perubahan ciri dan sifat pada makhluk hidup terjadi, karena adaptasi
diwariskan kepada keturunannya
d. Menurut Lamarck, perubahan ciri pada makhluk hidup yang tidak sesuai dengan
lingkungannya menyebabkan makhluk hidup tersebut tidak dapat mempertahankan
diri
e. Menurut Lamarck, jerapah yang berleher pendek akan mati, karena tidak mendapatkan
makanan yang letaknya lebih tinggi dari tubuhnya

33. Seleksi alam beraksi pada tingkat ...


a. Sel
b. Individu
c. Populasi
d. Komunitas
e. Ekosistem

422
423

34. Organisme yang mampu menyesuaikan diri terhadap radiasi evolusi pada suatu habitat akan
berkontribusi pada terjadinya ...
a. Isolasi geografi
b. Evolusi divergen
c. Seleksi direksional
d. Keseimbangan genetika
e. Penurunan keragaman organisme (SBMPTN 2013)
35. Pernyataan tentang keberhasilan proses evolusi konvergensi yang benar adalah ...
a. Fungsi organ tubuh berbeda meskipun secara anatomi sama
b. Spesies yang sama yang menempati lingkungan berbeda
c. Spesies berbeda yang menempati relung ekologi yang serupa
d. Memiliki organ tubuh yang secara anatomi sama
e. Memiliki organ tubuh sama meskipun secara anatomi berbeda
(SBMPTN 2010)
36. Dalam kaitanya dengan evolusi, pohon filogeni paling tepat dideskripsikan sebagai ...
a. Gambaran yang tepat tentang kekerabatan dalam evolusi
b. Gambaran hipotesis tentang kekerabatan dalam evolusi
c. Gambaran yang paling dekat dengan klasifikasi modern
d. Gambaran yang paling akurat tentang kekerabatan genetik antara taksa
e. Gambaran yang paling akurat untuk membuktikan teori evolusi darwin

EVOLUSI ORGANIK

37. Percobaan Stanley Miller berusaha membuktikan bahwa


a. Pembentukan polimer hayati terjadi setelah adanya akumulasi oksigen
b. Sel eukariotik berasal dari sel prokariotik
c. Awal pembentukan bumi dalam kondisi anaerobik
d. Energi matahari menggerakan reaksi fotosintesis
e. Sel awal atau sel purba muncul dalam kondisi anaerobik

38. Senyawa sumber karbon yang ada pada percobaan Stanley Miller adalah ...
a. Hidrogen
b. Amonia
c. Uap air
d. Metana
e. Karbon dioksida
39. Sumber nitrogen pada atmosfer bumi purba adalah:
a. Metana
b. Etilena
c. Ammonia
d. Uap air
e. Protein

423
424

BASIC 6: EKOLOGI
Sekarang kita sudah sampai tahap diluar individu, di BAB-BAB sebelumnya kita udah bahas
sel, jaringan, organ, sistem organ, baik secara anatomi maupun fisiologi. Nah sekrang kita masuk ke
tahap selanjutnya, yaitu tingkat individu, populasi, komunitas, ekosistem, bioma, dan biosfer. Pada bab
ini kita akan belajar tentang hubungan makhluk hidup dengan lingkunganya, seperti aliran energi, siklus
berbagai macam unsur, dampak dari penggunaan sumber daya yang sama antara dua populasi, Juga isu-
isu lingkungan, serta flora dan fauna endemik Indonesia yang penting untuk kita ketahui.

EKOSISTEM (INDIVIDU, POPULASI, KOMUNITAS, BIOMA, BIOSFER, RELUNG, HABITAT)

1. Apabila dua jenis populasi saling menempati relung yang sama, maka diantara mereka terjadi
...
1. Kompetisi
2. Saling ketergantungan
3. Saling mempengaruhi
4. Interaksi bersifat kooperasi (SBMPTN 2013)

2. Interaksi antarorganisme berikut yang termasuk dalam kategori kompetisi intraspesifik adalah
interaksi antara....
a. Sesama anggota kupu-kupu dengan spesies sama yang mendiami suatu populasi
b. Sesama anggota kumbang dengan beragam spesies yang mendiami suau populasi
c. Benalu dengan pohon inangnya
d. Semut dengan pohon rambutan
e. Sapi dan rumput

3. Bila jumlah populasi mendekati daya dukung lingkungan, maka pertumbuhan populasi akan a.
Naik cepat
b. Turun cepat
c. Tetap
d. Melambat
e. Tidak berpengaruh

4. Organisme yang berperan sebagai saprofit dalam ekosistem adalah ...


a. Entamoeba
b. Radiolaria
c. Trypanosoma
d. Dictyostelium
e. Foraminifera (SBMPTN 2011)

5. Budidaya rumput laut menguntungkan jika dilakukan di daerah profundal


SEBAB
Pada daerah profundal , intensitas cahaya dapat menembus sampai ke dasar laut

424
425

6. Interaksi kompetisi terjadi apabila relung dasar (fundamental niche) dari dua spesies yang
berbeda saling melingkup.
SEBAB
Selingkupan merupakan relung yang sesungguhnya (realized niche) dari dua spesies tersebut.

ALIRAN ENERGI & DAUR KARBON

7. Energi dalam suatu ekosistem:


1. Berasal dari matahari
2. Mengalir mengikuti hubungan makan-memakan
3. Efisiensi pengaliran dari produsen ke konsumen mengikuti hukum 10 %
4. Berdaur atau bersiklus

8. Siklus karbon:
1. Karbon berpindah dari konsumen tingkat tinggi ke konsumen tingkat rendah
2. Karbon dilepas ke atmosfer melalui respirasi seluler
3. Pengikatan CO2 meningkat dengan adanya detritivor
4. Karbon diikat tanaman dalam proses fotosintesis

9. Unsur karbon berpindah dari atmosfer sebagai sumber karbon ke produsen, konsumen,
detritivor dan berakhir di tanah
SEBAB
Unsur karbon di alam berpindah dan berubah bentuk mengikuti daur biogeokimia.
(SBMPTN 2016)

10. Bahan anorganik yang tersimpan pada organisme autotrof dapat digunakan sebagai makanan
bagi organisme heterotrof
SEBAB
Organisme heterotrof mengubah bahan organik menjadi simpanan energi kimia baru untuk
aktivitas hidup.
(SBMPTN 2016)

DAUR NITROGEN

11. Peningkatan kadar amonia dalam akuarium dapat dikurangi oleh bakteri golongan
Nitrosomonas
SEBAB
Bakteri Nitrosomonas mampu mengubah amonia menjadi nitrit.
(SBMPTN 2014)

12. Amonia, dan bukan nitrat, merupakan senyawa nitrogen yang paling banyak diserap oleh
tumbuhan yang hidup di tempat tergenang (banjir)
SEBAB
Oksidasi amonia menjadi nitrit dan nitrat terhalang oleh lapisan genangan air.

13. Dalam siklus Nitrogen:

425
426

a. Amonium dilepaskan ke udara oleh tumbuhan


b. Semua spesies bakteri mampu mengubah N2 menjadi ion Nitrat
c. Bakteri bintil akar mampu memfiksasi dan mengubah N2 udara menjadi ion Nitrat dan
amonium
d. Bakteri tanah memproduksi gula
e. Nitrogen di udara diserap oleh tumbuhan dalam bentuk nitrat

14. Pernyataan berikut benar mengenai daur nitrogen:


1. Fiksasi nitrogen atmosfer menjadi ammonia terjadi secara anaerob
2. Denitrifikasi dapat dibantu oleh bakteri Pseudomonas sp.
3. Nitrit akan dioksidasi menjadi nitrat oleh Nitrosomonas
4. Enzim Rubisco dapat mengikat nitrogen atmosfer dan menyimpannya pada jaringan
palisade

15. Pernyataan yang benar mengenai Rhizobium sp. adalah ...


1. Bersimbiosis dengan tanaman Legum
2. Tumbuh dengan cara menempel pada epidermis akar dari sel inang
3. Hidup dalam kondisi anaerob
4. Merupakan contoh dari organisme eukariotik uniseluler

16. Organisme berikut yang dapat meningkatkan kandungan nitrogen tanah adalah...
1. Nostoc
2. Gloeocapsa
3. Anabaena
4. Chiarella
DAUR FOSFOR

17. Faktor utama yang terlibat dalam siklus fosfor ...


a. Bakteri pengurai
b. Respirasi makhluk hidup
c. Pelapukan batuan
d. Evaporasi
e. Transpirasi

ISU LINGKUNGAN 1: PENCEMARAN PERAIRAN (EUTROFIKASI)

18. Pernyataan berikut yang bukan merupakan dampak eutrofikasi adalah ...
a. Meningkatnya populasi tumbuhan air
b. Berkurangnya kadar oksigen terlarut
c. Meningkatnya populasi ikan
d. Meningkatnya karbondioksida terlarut
e. Meningkatnya sedimen (SBMPTN 2012)

426
427

19. Pernyataan berikut yang benar mengenai danau oligotrofik dan eutrofik adalah....
1. Laju fotosintesis lebih tinggi pada danau eutrofik
2. Danau oligotrofik lebih besar kemungkinannya mengalami kekurangan oksigen
3. Danau eutrofik lebih kaya nutrien
4. Sedimen pada danu oligotrofik mengandung lebih banyak materi organik yang dapat
didekomposisi

20. Jika suatu perairan tercemar logam berat (contoh: Hg), maka konsentrasi cemaran terbesar
akan dapat ditemukan pada ...
a. Fitoplankton
b. Zooplankton
c. Ikan kecil
d. Ikan besar
e. Manusia

21. Proses biomagnifikasi terjadi dalam suatu ekosistem akibat ...


1. Suatu senyawa yang sulit didegradasi memasuki rantai makanan
2. Eliminasi suatu senyawa tidak dapat terjadi melalui sistem ekskresi yang ada pada
organisme
3. Terakumulasi dalam jaringan tubuh organisme
4. Mudah diurai keberadaannya di jaringan sehingga membutuhkan proses magnifikasi

22. Peningkatan kadar pencemar melalui struktur tropik dari proses makan-dimakan dapat
diistilahkan sebagai bioakumulasi
SEBAB
Bioakumulasi mempunyai definisi yang sama dengan biamplifikasi.
(SBMPTN 2016)

ISU LINGKUNGAN 2: CFC DAN PENGIKISAN OZON (O3)

23. Berikut ini disebutkan ciri-ciri suatu senyawa:


1. Berupa gasyang sangat stabil dan tidak reaktif
2. Digunakan dalam aerosol
3. Digunakan sebagai pendingin dalam refrigerator
4. Dianggap sebagai penyebab penipisan lapisan ozon

Yang merupakan ciri-ciri klorofluorokarbon adalah ...

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 4
d. 1,2, dan 4
e. 1,2, 3, dan 4 (SBMPTN 2011)

427
428

ISU LINGKUNGAN 3: HUJAN ASAM

24. Hujan asam dapat terjadi apabila di atmosfer banyak mengandung gas ..
a. CO2
b. CO
c. N2
d. SO2
e. CH4

25. Hujan asam dapat menurunkan produktivitas bahkan mematikan tumbuhan karena ...
a. pH asam melisiskan dinding sel tumbuhan
b. pH rendah merusak peptidoglikan pada tumbuhan
c. pH asam menurunkan aktivitas rubisco
d. pH asam meningkatka laju oksidasi pada reaksi terang fotosintesis
e. pH asam melarutkan mineral sehingga kadar mineral dalam tumbuhan meningkat

26. Hujan asam diakibatkan peningkatan konsentrasi gas sulfur di atmosfer


SEBAB
Hujan asam dapat menyebabkan penurunan evektivitas biokatalisator anabolisme pada
tumbuhan

ISU LINGKUNGAN 4: EFEK RUMAH KACA/ GREEN HOUSE EFFECT/ GLOBAL


WARMING/ PEMANASAN GLOBAL

27. Efek rumah kaca disebabkan:


1. Banyaknya rumah atau gedung berkaca
2. Menumpuknya CFC di udara
3. Terbentuknya NO3 di udara
4. Akumulasi CO2 di udara

28. Pernyataan berikut benar mengenai Corale Triangle Raja Ampat:


a. Anemon laut dan batu karang berasal dari filum Anthozoa kelas Cnidaria
b. Pigmen karoten pada batu karang tidak dapat berasal dari zooxanthelae
c. Peningkatan gas metana di atmosfer menyebabkan coral bleaching
d. Penurunan DO dan peningkatan BOD pada perairan meningkatkan pertumbuhan koral
e. Tidak ada jawaban yang benar

29. Bioma yang mempunyai tingkat keragaman makhluk hidup (diversity) paling besar dan
penyumbang oksigen cukup tinggi di bumi adalah ….
a. Gurun
b. Tundra
c. Hutan hujan tropis
d. Padang rumput
428
429

e. Hutan gugur

FLORA DAN FAUNA INDONESIA

30. Salah satu faktor yang dapat mempertahankan biodiversitas antara lain:
a. Reboisasi
b. Introduksi spesies eksotik
c. Kegiatan penambangan
d. Perluasan daerah urban
e. Fragmentasi habitat perairan

31. Keanekaragamaan hayati tinggi umumnya ditemukan pada


a. Dataran tinggi
b. Daerah lintang rendah
c. Daerah lintang tinggi
d. Daerah chaparal
e. Daerah cekaman fisiologi

32. Berikut ini adalah hewan yang memiliki karakteristik Australiana:


a. Gajah
b. Tapir
c. Komodo
d. Badak
e. Orang utan

33. Jenis hewan yang memiliki kesesuaian antara kelas dan tempat hidupnya adalah ....

Kelas Tempat hidup


Sumatera Sulawesi
Mamalia Gajah (1) Anoa (4)
Aves Kasuari (2) Maleo (5)
Reptilia Biawak (3) Penyu hijau (6)

a. 1 dan 5
b. 1 dan 6
c. 2 dan 4
d. 2 dan 5
e. 3 dan 6 (SBMPTN 2015)

34. Pernyataan yang benar terkait dengan Garis Wallace dan penyebaran fauna di Indonesia
adalah terjadinya perbedaan yang kontra antara pulau ... a. Timor dan Lombok
b. Lombok dan Bali
c. Sulawesi dan Halmahera
429
430

d. Seram dan Papua


e. Kalimantan dan Jawa (SBMPTN 2016)

35. Fauna di kawasan Indonesia Bagian Barat yang tidak ditemukan di kawasan Indonesia Bagian
Timur ...
a. Monyet ekor panjang
b. Badak bercula satu
c. Beruang madu
d. Buaya
e. Anoa (SBMPTN 2016)

36. Beberapa hewan di Indonesia:


1. Kanguru pohon
2. Tarsius
3. Anoa
4. Maleo
5. Orang utan

Yang termasuk hewan endemik peralihan adalah ...

a. 1,2,3
b. 1,4,5
c. 2,3,4
d. 2,4,5
e. 3,4,5 (SBMPTN 2016)

MANFAAT LINGKUNGAN

37. Keanekaragaman hayati memiliki berbagai manfaat dalam kehidupan, misalnya beberapa jenis
tanaman dapat digunakan secara langsung oleh manusia. Manfaat ini termasuk ke dalam nilai
...
a. Jasa lingkungan
b. Eksistensi
c. Warisan
d. Konsumtif
e. Pilihan (SBMPTN 2012)

ETOLOGI

38. Alasan terkuat yang menyebabkan tidak terjadinya fertilisasi antara sperma dan ovum dari
ikan-ikan yang berbeda jenis di danau adalah: a. Terdapat sawar/ hambatan pasca-zigotik
b. Terdapat sawar/ hambatan mekanik
c. Terdapat sawar/ hambatan pra-zigotik

430
431

d. Terdapat sawar/ hambatan geografi


e. Terdapat sawar/ hambatan tingkah laku

BASIC 7: BIOSISTEM
Pada BAB biosistem ini kita akan mempelajari lebih dalam tentang klasifikasi makhluk hidup.
Walaupun biosistematika makhluk hidup senantiasa berubah seiring dengan berkembangnya teknologi
dan ilmu pengetahuan, kita biasanya dapat mengerti dengan baik dengan menggunakan sistem 5
kingdom, Animalia, Plantae, Fungi, Protista, dan Monera. Serta menggunakan sistem 3 domain,
Eukarya, Archae, dan Bacteria. Nah diharapkan kita tau perbedaan utama dari kelima kingdom dan
ketiga domain tersebut, makhluk hidup apa saja yg termasuk dalam kingdom dan domain tersebut.

SISTEM 3 DOMAIN

1. Pernyataan yang tepat tentang pengelompokkan mikroorganisme adalah sebagai berikut ...
a. Virus HIV tidak termasuk mahluk hidup
b. Eschericia coli merupakan organisme eukariot
c. Saccharomyces cerevisiae tergolong dalam Bryophyta
d. Ulva sp. Termasuk ke dalam prokariot
e. Plasmodium vivax termasuk ke dalam Ascomycota

2. Anggota kingdom yang termasuk dalam domain eukariotik adalah...


a. Plantae, fungi, monera, protista dan animalia
b. Plantae, fungi, protista dan animalia
c. Plantae, fungi, monera, dan animalia
d. Plantae, fungi, dan animalia
e. Plantae dan animalia

SISTEM 5 KINGDOM: 1. KINGDOM MONERA

3. Berdasarkan klasifikasi lima dunia, termasuk apakah organisme yang memiliki karakteristik
uniseluler, heterotrof, tanpa membran inti, dan tanpa organel sel? a. Fungi
b. Monera
c. Protista
d. Plantae
e. Animalia (SBMPTN 2011)

4. Organisme berikut ini merupakan anggota kingdom Monera, kecuali ...


a. Anabaena azollae
b. Pseudomonas aureus
c. Salmonella typhimurium
d. Methanothermus flavidus
e. Saccharomyces cereviceae (SBMPTN 2010)

431
432

5. Jenis mikroba yang mampu menghasilkan selulosa dengan substrat air kelapa adalah ... a.
Eschericia coli
b. Salmonella typhi
c. Bacillus subtilis
d. Acetobacter xyllinum
e. Saccharomyces cereviceae (SBMPTN 2016)

6. Organisme berikut melakukan fermentasi yang menghasilkan gas karbondioksida ...


a. Saccharomyces cereviceae
b. Lactobacillus bulgaricus
c. Streptococcus thermophillus
d. Bifidobacterium
e. Cocos nucifera

7. Pendidihan (boiling) sampel tanah masih memungkinkan bakteri di bawah ini untuk dapat
tumbuh kembali melalui perkecambahan endospora yang dimilikinya, yaitu ... a. Bacillus
polymixa
b. Listeria monocytogenes
c. Lactobacillus casei
d. Cyanobacteria
e. Sulfolobus sp.

8. Pengelompokkan bakteri berdasarkan kelompok bakteri gram-positif dan gram-negatif


didasarkan pada ….
a. Permeabilitas membran sel
b. Komposisi kimiawi sitoplasma
c. Keberadaan lapisan peptidoglikan
d. Komposisi senyawa penyusun dinding sel
e. Komponen senyawa penyususn organel sel

9. Prokariot yang membangun stromatolit diklasifikasikan sebagai


a. Proteobakteri
b. Chlamydas
c. Spirochetes
d. Bakteri gram positif
e. Cyanobacter

SISTEM 5 KINGDOM : 2. KINGDOM PROTISTA (PLANT-LIKE PROTIST)


10. Perhatikan gambar dibawah ini.

432
433

Euchema akan ditemukan dominan pada zona ...


a. Abyssal
b. Afotik
c. Fotik
d. Bentik
e. Neritik

11. Pernyataan berikut yang benar tentang alga adalah ...


1. Alginat dihasilkan oleh alga merah
2. Sel alga memiliki lapisan pektin
3. Diatom menyebabkan pasang merah (red tide)
4. Sel alga mengandung klorofil
(SBMPTN 2011)

12. Ditemukan satu jenis ganggang dengan ciri-ciri tubuh berbentuk benang, mempunyai
kloroplas bentuk spiral, dan tempat hidup di air tawar. Berdasarkan karakteristik tersebut,
ganggang tersebut adalah ...
a. Volvox
b. Rivularia
c. Spirogyra
d. Clorococcum
e. Chlamydomonas (SBMPTN 2011)

13. Berikut merupakan ciri kelas phaeophyta, kecuali...


a. Ganggang pirang
b. Hidup di air tawar
c. Mengandung pigmen fikosantin
d. Dinding sel mengandung selulosa dan agnin
e. perkembangbiakan dengan pergiliran keturunan

14. Rhodophyta yang dimanfaatkan sebagai bahan makanan, kosmetik dan farmasi adalah....
1. Eucheuma
2. Spirulina
3. Gelidium
4. Chlorella
433
434

15. Protista yang dapat dimasukkan ke dalam kelompok autotrof dan juga heterotrof adalah a.
Trypanosoma
b. Euglena
c. Amoeba
d. Giardia
e. Leishmania

SISTEM 5 KINGDOM : 3. KINGDOM FUNGI

16. Beberapa fungi memiliki bagian sekat antarsel yang disebut ...
a. Membran
b. Miselium
c. Noktah
d. Septa
e. Hifa (SBMPTN 2011)

17. Pernyataan berikut benar mengenai anggota dari anggota kingdom Fungi, kecuali ....
a. Merupakan organisme eukariot
b. Dinding sel tersusun atas kitin
c. Mampu berfotosintesis
d. Bersifat heterotrof
e. Membantu dalam proses pembuatan tempe dan kecap

18. Fungi dapat melakukan reproduksi secara aseksual dengan cara berikut, kecuali .... a.
Pertunasan
b. Fragmentasi
c. Spora aseksual
d. Sporangiospora
e. Basidiospora

19. Urutan reproduksi fungi secara seksual :


1. Mitosis
2. Plasmogami
3. Meiosis
4. Kariogami
5. Plasmolisis
Urutan yang benar terkait reproduksi fungi secara seksual adalah .... a.
1, 2, 3
b. 2, 3, 4
c. 2, 4, 3
d. 3, 4, 5

434
435

e. 1, 3, 5

SISTEM 5 KINGDOM : 4. KINGDOM PLANTAE 2: PTERIDHOPHYTA (PAKU)

20. Suatu tumbuhan mempunyai ciri-ciri mempunyai pembuluh, spora, serta akar dalam bentuk
rizoid. Tumbuhan tersebut dikategorikan sebagai: a. Alga
b. Bryophyta
c. Pteridophyta
d. Spermatophyta
e. Mikoriza

21. Berikut adalah persamaan Bryophyta dan Pteridophyta adalah…


1. Berkembang biak dengan spora
2. Generasi sporofit lebih dominan daripada sporofit
3. Memerlukan air untuk media fertilisasi
4. Generasi gametofit lebih dominan daripada generasi sporofit

22. Selama metagenesis tumbuha paku, protalium bertindak sebagai gametofit.


SEBAB
Protalium tumbuh dari hasil peleburan mikrospra dan makrosprora.

23. Tumbuhan paku heterospor mempunyai karakter sebagai berikut, KECUALI ...
a. Bereproduksi secara seksual dan aseksual
b. Menghasilkan dua bentuk organ seksual
c. Menghasilkan mikrospora dan makrospora
d. Menghasilkan dua macam spora berukuran berbeda, berjenis kelamin sama
e. Menghasilkan dua macam spora pada individu terpisah
(SBMPTN 2014)

SISTEM 5 KINGDOM : 4. KINGDOM PLANTAE 3: SPERMATOPHYTA (TUMBUHAN


BERBIJI)

24. Tumbuhan pinang termasuk golongan gymnospermae


SEBAB
Bakal biji pinang tidak terlindungi oleh daun buah.
(SBMPTN 2013)

25. Pernyataan berikut yang bukan karakteristik Gymnospermae atau Angiospermae adalah....
a. Alat reproduksi Angiospermae memiliki daging buah
b. Alat reproduksi Gymnospermae berupa strobilus atau konus
c. Gymnospermae memiliki alat reproduksi yang lebih kompleks
d. Angiospermae memiliki alat reproduksi generatif berupa bunga

435
436

e. Gymnospermae tidak memiliki ruangan pembungkus tempat biji berkembang.

26. Tumbuhan berikut ini yang batangnya tidak mengalami pertumbuhan sekunder adalah ... a.
Pinus
b. Mangga
c. Rambutan
d. Palem
e. Kembang sepatu (SBMPTN 2014)

27. Anggota Gramineae/ Poaceae tidak dapat dicangkok


SEBAB
Tipe berkas pembuluh pada tanaman ini adalah kolateral terbuka

28. Yang menunjukkan perbedaan karakter tumbuhan monokotil dan dikotil adalah
a. Monokotil berakar tunggang; dikotil berakar serabut
b. Batang monokotil terdapat kambium; dikotil tidak
c. Pada monokotil batas antara korteks dan empulur tidak jelas; dikotil jelas
d. Mahkota bunga monokotil kelipatan lima; dikotil kelipatan empat
e. Tulang daun monokotil menyirip atau menjari; dikotil sejajar atau melengkung
(SBMPTN 2011)
29. Pencandraan yang tidak tepat terhadap tumbuhan kelapa, pinang, aren, lontar, dan sagu adalah
...
a. Batang beruas-ruas dan tidak memiliki kambium sejati
b. Kulit buah tebal dan biji berkeping tunggal
c. Batang tegak ke atas dan jarang bercabang
d. Akar serabut dan daun tunggal
e. Bunga majemuk tandan
(SBMPTN 2013)
30. Contoh yang benar dari tumbuhan yang memiliki tulang daun sejajar, ruas batang jelas, akar
serabut, sistem pembuluh batang tersebar, dan keping biji tunggal adalah....
a. Rumput, bambu dan pepaya
b. Jagung , tebu dan jeruk
c. Singkong , tebu dan rumput
d. Jagung , tebu dan bambu
e. Jeruk, bambu dan tebu
31. Sifat – sifat unggul yang dimiliki tanaman dikotil sebagai bahan bangunan adalah....
1. Diameter besar
2. Tekstur tebal
3. Struktur kuat
4. Berlignin

32. Penyerbukan pada tumbuhan dioccious tidak dapat terjadi secara autogami
SEBAB
436
437

Tumbuhan dioccious mempunyai bunga jantan dan betina yang terpisah dalam satu pohon.

33. Endopsperm pada tumbuhan angiosperma terbentuk sebagai hasil fusi:


a. Sel tabung dengan inti kutub
b. Sel sperma dengan sel telur
c. Sel sperma dengan inti kutub
d. Sel sperma dengan antipoda
e. Sel sperma dengan sinergid

34. Perkecambahan tipe hipogeal dapat dijumpai pada tumbuhan ...


a. Kacang hijau
b. Mangga
c. Belinjo
d. Jagung
e. Jeruk
(SBMPTN 2013)
35. Tumbuhan yang berperan pada fitoremediasi
1. Bunga matahari
2. Bayam duri
3. Mengkudu
4. Tapak dara

36. Pernyataan mengenai bambu berikut adalah benar, KECUALI ...


a. Bambu dapat berkembang biak dengan organ vegetatif
b. Bambu dapat berkembang biak dengan biji
c. Bambu merupakan tumbuhan berbunga
d. Batang tidak bercabang
e. Rhizoma tua bercabang
(SBMPTN 2016)

37. Beberapa tumbuhan memiliki nilai ekonomi yang tinggi karena memiliki kayu yang harum.
Salah satu tumbuhan tersebut adalah cendana. Kayu cendana berbau harum dikarenakan ....
a. Batangnya ditumbuhi lumut kerak sehingga berbau harum
b. Batangnya dihuni oleh serangga yang menghasilkan feromon harum
c. Memiliki simbion berupa bakteri yang menghasilkan resin berbau harum
d. Batangnya mengandung minyak astiri yang berbau harum
e. Bersimbiosis dengan jamur yang menghasilkan senyawa berbau harum

38. Pernyataan mengenai tumbuhan melinjo (Gnetum gnemon) berikut adalah benar, kecuali .... a.
Berumah dua
b. Habitus berupa pohon
c. Tidak memiliki daging buah

437
438

d. Termasuk tumbuhan berbunga


e. Tergolong ke dalam Gymnospermae

SISTEM 5 KINGDOM : 5. KINGDOM ANIMALIA

39. Di bawah ini adalah hewan yang melakukan pencernaan intraseluler:


1. Ubur-ubur
2. Spons
3. Hydra
4. Kambing

40. Proses absorbsi dan sirkulasi materi dalam tubuh Hydra mirip dengan ...
1. Euglena
2. Amoeba
3. Paramaecium
4. Chlamydomonas
(SBMPTN 2010)

41. Anthozoa merupakan anggota coelenterata yang berperan penting sebagai sumber pakan utama
ikan dilaut dalam
SEBAB
Anthozoa merupakan hewan yang hidup menempel di substrat dasar perairan dan membentuk
anemon laut.

42. Cacing dengan bentuk tubuh seperti daun dan dilengkapi dengan alat isap vertikal termasuk
kelas....
a. Turbellaria
b. Trematoda
c. Cestoda
d. Nematoda
e. Polychaeto

43. Hewan yang memiliki peredaran darah tertutup adalah ...


1. Katak
2. Cacing tanah
3. Ikan
4. Belalang
(SBMPTN 2012)

44. Karakteristik reptilia yang tidak dimiliki Amphibia adalah ...


1. Telur bercangkag
2. Struktur kulit kering dan bersisik
438
439

3. Melakukan fertilisasi secara internal


4. Bernapas dengan paru-paru dan kulit
(SBMPTN 2011)
45. Berikut yang benar mengenai amfibi, kecuali:
a. Fertilisasi eksternal
b. Poikiloterm
c. Ruang jantung: 2 ventrikel, 1 atrium
d. Termasuk dalam anggota vertebrata
e. Sistem peredaran darah tertutup
46. Hewan yang bertulang belakang, berdarah dingin bertubuh bilateral simetris, dan bersisik
adalah....
1. Ular
2. Penyu
3. Buaya
4. Salamander
47. Berikut adalah ciri-ciri suatu makhluk hidup:

1. bernapas dengan insang


2. memiliki tentakel
3. memiliki dua cangkang
4. memiliki nefridia

5. bergerak dengan perut


Ciri-ciri yang dimiliki oleh kelas Pelecypoda adalah ....
(A) 1, 2, 3
(B) 1, 2, 4

(C) 1,3,4

(D) 1,3,5

(E) 1,4,5

48. Hewan avertebrata yang fungsi darahnya mirip dengan darah manusia dalam mengikat
oksigen dan mengedarkan sari sari makanan adalah ....
a. Arthropoda
b. Moluska
c. Anelida
d. Cnidaria
e. Porifera
TINGKATAN TAKSON DI BAWAH KINGDOM

439
440

49. Berikut ini, urutan tingkatan klasifikasi taksonomi dari yang tertinggi sampai yang terendah
adalah....
f. Kelas, suku, bangsa, filum, marga dan jenis
g. Filum, bangsa, kelas, suku, marga dan jenis
h. Bangsa, marga, suku, kelas filum dan jenis
i. Suku, filum, kelas , marga, bangsa dan jenis
j. Filum, kelas, suku, marga, bangsa dan jenis

50. Takson terendah yang menempatkan orang utan dan manusia dalam kedudukan yang sama
adalah .... a. Jenis
b. Marga
c. Suku
d. Bangsa
e. Kelas (SBMPTN 2014)

51. Kupu-kupu dan lebah digolongkan dalam ordo yang sama


SEBAB
Penggolongan ordo pada insekta didasarkan pada tipe metamorfosisnya
KEANEKARAGAMAN

52. Hutan hujan tropis memiliki komunitas tanaman yang memiliki keanekaragaman ...
1. Jenis
2. Vegetasi
3. Struktur tropik
4. Ekosistem (SBMPTN 2010)

BASIC 8:
VIRUS, MIKROBA, SERTA PERANNYA
Pada BAB ini kita akan mempelajari tentang virus dan mikroorganisme yang mempunyai
pernanan penting bagi manusia dan lingkungan, serta beberapa terobosan dalam bidang bioteknologi.

VIRUS

39. Pernyataan berikut benar mengenai reproduksi virus, kecuali ...


a. Virus dengan inti nukleat RNA dapat langsung melakukan traslasi di sel inang
b. Virus dengan inti nukleat RNA dapat melakukan transkripsi-balik dengan menggunakan
enzim yang ada pada sel inang
c. Virus dapat memasuki daur litik maupun lisogenik setelah menginfeksi sel inang
d. Virus tidak dapat melakukan reproduksi di luar sel inang
e. Semua jawaban di atas bernilai benar tanpa terkecuali

40. Virus influenza pada manusia menginfeksi sel epitel pada saluran pernapasan sebelah atas
SEBAB

440
441

Virus influenza tidak memiliki RNA untuk mensintesis partikel baru.


(SBMPTN 2011)

41. Pernyataan yang benar mengenai virus polio:


1. Merupakan virus RNA
2. Ukuran virus polio lebih besar dibanding TMV (Tobacco mozaic virus)
3. Nukleat virus polio dapat langsung ditranslasi di dalam sel inang
4. Enzim reverse transciptase berfungsi mengubah nukleat virus polio di dalam sel inang
42. Pernyataan yang bukan merupakan manfaat virus bagi manusia adalah ...
1. Menyimpan gen
2. Menyimpan DNA
3. Menghasilkan vaksin
4. Memperbanyak bakteri (SBMPTN 2012)
43. Virus tidak dapat dikelompokkan dalam makhluk hidup karena memiliki karakteristik yang
berbeda, yaitu ...
a. Memerlukan sel inang
b. Mampu menginfeksi
c. Memiliki ukuran sangat kecil
d. Merupakan parasit dalam sel
e. Bersifat aseluler (SBMPTN 2016)
44. Reproduksi virus yang menyebabkan sel inang rusak dan pecah adalah ...
a. Daur litik
b. Daur lisogenik
c. Daur paralisis
d. Daur inang
e. Tidak ada jawaban benar
MONERA (EUBACTERIA DAN ARCHAEA)

45. Berikut ini adalah pasangan yang benar antara mikroorganisme prokariotik dan perannya
dalam kehidupan manusia, KECUALI ...
a. Clostridium botulinum – penghasil toksin
b. Lactobacillus bulgaricus – sebagai probiotik
c. Streptomyces coelicolor – penghasil antibiotik
d. Candida albicans – penyebab keputihan pada wanita
e. Pseudomonas aeruginosa – pendegradasi limbah organik
(SBMPTN 2015)
46. Pasangan mikroorganisme dan dampak yang ditimbulkan, kecuali:
a. Clostridium botulinum – botulinum toksin
b. Salmonella typhimurium – tifus
c. Heliobacter pylori – ulcer lambung
d. Neissereria gonorhoe – sifilis
e. Candida albicans – keputihan

441
442

PROTISTA (ANIMAL-LIKE, FUNGI-LIKE, PLANT-LIKE PROTIST)

47. Pasangan organisme dengan perannya yang ditemukan pada lingkungan akuatik adalah ... a.
Fungi – detritivor
b. Eubacteria – produsen
c. Ganggang – konsumen
d. Fitoplankton – produsen
e. Zooplankton – dekomposer (SBMPTN 2013)
48. Kelompok alga berikut ini yang umumnya digunakan sebagai bahan baku agar-agar adalah ...
a. Chlorophyta
b. Phaeophyta
c. Chrysophyta
d. Rhodophyta
e. Dinoflagellata
FUNGI

49. Berikut merupakan pasangan yang benar mengenai pasangan mikroorganisme eukariotik dan
perannya pada manusia, kecuali:
a. Candida albicans – penyebab keputihan pada wanita
b. Penicilium notatum – penghasil penisilin
c. Streptomyces coelicolor – penghasil streptomisin
d. Saccharomyces cereviceae – fermentasi pada roti
e. Aspergillus flavus – penghasil aflatoksin
50. Trichoderma sp, merupakan organisme yang ....
1. Termasuk dalam kelompok fungi yang hidup di tanah
2. Mampu bersimbiosis dengan akar tumbuhan
3. Menyebabkan pertumbuhan akar menjadi kuat
4. Secara komersial dimanfaatkan untuk memproduksi selulase
(SBMPTN 2015)
LICHEN (LUMUT KERAK – SIMBIOSIS JAMUR (FUNGI) DENGAN ALGA)

51. Lumut kerak merupakan organisme simbion antara bakteri dan alga
SEBAB
Lumut kerak dapat digunakan sebagai indikator pencemaran lingkungan.
(SBMPTN 2015)

52. Lumut kerak (lichen) dimasukkan dalam divisi Thallophyta karena ...
a. Berkembang biak dengan soredium
b. Memiliki rhizoma untuk menyerap nutrisi
c. Merupakan simbiosis antara jamur dengan alga
d. Selnya belum terdiferensiasi dengan sempurna
e. Masing-masing bagian tubuhnya dapat hidup secara terpisah

442
443

(SBMPTN 2012)

BIOTEKNOLOGI
Bioteknologi berarti ilmu yang mempelajari tentang penggunaan makhluk hidup sebagai alat.
Bioteknologi mencakup dari hal yang paling sederhana misal menggunakan sapi sebagai pabrik
penghasil susu, serta yang paling maju sekali pun seperti melakukan rekayasa genetika agar didapatkan
kualitas organisme yang lebih unggul, seperti memasukan gen Growth Hormone agar ikan yang didapat
mempunyai ukuran yang jauh lebih besar dari yang biasanya sehingga produktivitas meningkat.

53. Contoh organisme transgenik adalah


a. Melon tanpa biji
b. Padi emas
c. Seseorang yang mengalami cangkok hati dari orang lain
d. Wortel hasil kultur jaringan
e. Penderita diabetes melitus yang disuntik insulin babi
54. Tanaman kapas-Bt:
1. Termasuk tanaman GMO
2. Tahan terhadap serangan hama
3. Menghasilkan toksin yang disandi oleh gen dari bakteri Bacillus thuringiensis 4.
Bersimbiosis dengan bakteri Bacillus thuringiensis
55. Golden rice diciptakan dengan tujuan untuk menghasilkan beras yang
a. Mempunyai warna menarik
b. Mengandung emas
c. Mengandung vitamin A yang tinggi
d. Tahan terhadap hama-penyakit
e. Mengandung zat besi
56. Enviropig merupakan babi GMO dengan keunggulan ...
a. Mendapat gen dari tikus
b. Mampu memecah fosfor
c. Pertumbuhan cepat
d. Menghasilkan insulin
e. Tubuhnya berpendar
57. Insulin yang merupakan produk rekayasa genetik sangat berguna bagi penderita penyakit a.
Jantung
b. Hemofili
c. Kanker hati
d. Diabetes
e. Cystic fibrosis
58. Senyawa hasil rekayasa mikroba yang berfungsi mengurangi rasa nyeri dan bersifat seperti
morfin adalah ...
a. Beta endorfin
b. Eritropoietik

443
444

c. Interleukin 2
d. Insulin
e. Interferon (SBMPTN 2010)
59. Berikut merupakan ciri dari stem cells atau sel punca, kecuali..
a. Dapat berdiferensiasi menjadi tipe sel lain
b. Dapat mempertahankan kepuncaanya melalui self-renewal
c. Berpotensi sebagai regenerative medicine
d. Dapat ditemukan hanya pada fase awal perkembangan embrio
e. Berfungsi untuk menggantikan sel tubuh yang hilang atau rusak
60. Domba Dolly merupakan hasil kloning melalui teknik rekayasa, yaitu....
1. Klon transfer inti
2. Fertilisasi diluar tubuh betina
3. Pemasukan inti sel kelenjar susu domba donor kedalam sel telur yang intinya telah
dirusak untuk menghasilkan embrio
4. Pembuahan sel telur oleh sel sperma secara in vitro kemudian embrio ditransfer kedalam
rahim induk betina.
61. Inseminasi buatan pada hewan ternak bertujuan untuk ….
1. Meningkatkan kualitas anakan
2. Meningkatkan efisiensi reproduksi
3. Mengatur waktu perkawinan
4. Menyeragamkan genetik anakan (SBMPTN 2016)
62. Dalam upaya mengantisipasi konflik yang dapat muncul dalam penelitian, pengembangan,
dan pemanfaatan sumber daya hayati, perlu diterapkan ....

1. bioetika

2. HAKI

3. hak paten

4. biopiracy

444

Anda mungkin juga menyukai