Anda di halaman 1dari 2

MATERI MATERI

1. MATERI BANTARA
antara merupakan singkatan dari ''Bantuan Tenaga Rakyat''. Pengawal para pejabat
negara. Pengawal terhadap pembangunan yang sudah dan sedang dalam proses.
Penegak Bantara sendiri bisa dimaknai sebagai orang muda yang sadar akan dirinya,
sadar akan fungsinya sebagai bagian dari masyarakat dan mampu menjadi bagian
antar komponen masyarakat. Disadari atau tidak, Penegak Bantara adalah pelopor
bagi kemajuan masyarakat, pelopor bagi perubahan yang bermanfaat. Tujuan
diadakannya kegiatan Bantara Pramuka adalah mengembangkan persaudaraan,
persatuan. Kegiatan yang bersifat kreatif, reaktif, Inovatif dan produktif yang
mengarah kepada kemampuan untuk mandiri dalam kehidupan.

Arti Tanda Bantara


HIJAU : Kesuburan dan Kemakmuran
KUNING : Kebangsawaan dan keberhasilan Pramuka
DUA TUNAS KELAPA : Keseimbangan Pramuka Penegak putra dan putri
BINTANG : Penegak Bantara harus bertakwa kepada tuhan yang maha esa

Kewajiban penegak bantara :


• Meningkatkan rasa percaya diri dan kemampuan dirinya
• Menghargai kemampuan orang lain
• Mengembangkan daya kreasi yang positif
• Berani menyampaikan pendapat positif
• Tahan menerima kritik
• Bertanggung jawab terhadap tugas yang dipercayakan
• Berbakti kepada masyarakat,bangsa, dan negara
• Mengembangkan ketakwaan kepada tuhan yang maha esa
• Mengembangkan kepemimpinan

2. MATERI TAPAK MERAH


Wings Tapak Merah merupakan sebuah tanda kemahiran pada kegiatan kepramukaan
yang menandakan bahwa anggota Pramuka tersebut telah memiliki kemahiran dalam
bidang ini. Wings Tapak Merah Pramuka didapatkan melalui beberapa syarat yang
perlu ditempuh atau dilaksanakan. Wings Tapak Merah Pramuka didapatkan melalui
beberapa syarat yang perlu ditempuh atau dilaksanakan. Salah satu syarat yang paling
utama yaitu berjalan kaki sejauh minimal 25 km pada medan datar atau jalanan yang
sudah pernah/sering dilalui oleh masyarakat selama dua hari tiga malam berturut-
turut. Dengan diadakannya kegiatan Penempuhan Wings Tapak Merah ini, diharapkan
para peserta dapat memperkuat ketahanan fisik dan mental, semakin mengayomi dan
memiliki rasa persaudaraan yang kuat, serta lebih mengerti satu sama lain agar tidak
terjadi perpecahan antar anggota.
Brevet pengembaraan.
Biasanya brevet ini digunakan pada anggota pramuka yang sudah menjalankan
pengembaraan. Untuk menempuh brevet ini biasanya banyak di tempuh oleh para
pramuka penegak yang ingin menuju ke Bantara atau Laksana. Briefet ini banyak
sekali macamnya.

Brevet pengembaraan di bagi menjadi 2 :

1. Lambang tapak warna merah & bintang warna merah

2. Lambang tapak hitam & bintang warna merah


Tingkat rendah :

1. Tapak merah & bintang merah, mengikuti jalan raya minimal 25 km

2. Tapak merah & bintang hitam, mengikuti jalan raya minimal 35 km.
Tingkat tinggi :

1. Tapak hitam & bintang merah, pengembaraan dengan mendaki


gunung, berjarak minimal 2 hari 2 malam ( 40 – 45 km ). Dan
minimal harus melewati 2 kwartir cabang

2. Tapak hitam & bintang hitam, pengembaraan dengan mendaki


gunung, berjarak minimal 2 hari 2 malam ( 75 km ). Dan minimal
harus melewati 2 kwartir cabang

Anda mungkin juga menyukai