Anda di halaman 1dari 2

TALARAN KELAS 5&6 MURID MDTA SYARIF QURTHUBI CIKUPA

[ Oleh muhammad basuni as-sundawi ]

Bertiga :

Sepohon kayu daunnya rimbun lebat bunganya serta buahnya,

‘walaupun ilmu sebesar gunung kalau kau tak beramal apa gunanya… 2X

‘NUNUN :

‫السالم عليكم ورحمة هللا وبركاته‬


‫الحمدهلل الذي جعلنا من الناصحين وافهمنا من علوم العلماء الراشخين وصلى هللا على‬
‫ اما بعد‬... ‫سيدنامحمد وعلى اله وصحبه اجمعين‬
‘FUTRI :

Puja sedalam Samudra yang tak mungkin terjelaskan oleh kata-kata, puji setinggi langit yang
luasnya tidak bertepi tak terjangkau oleh naluri, marilah kita panjatkan kehadirat ilahi robbi,
tuhan yang memberi bukti dari setiap janji yang menjadi harapan dari setiap keputus asa’an,
pemberi kemudahan dalam setiap kesulitan, dialah sang pencipta yang maha sempurna : ALLOH
subhanahu wa ta’ala…

‘SINTA ;

Sholawat salam ta’dhzim dan hurmat kita sampaikan kepada nabi pemilik syafa’at, yang diutus
menjadi rahmat pemimpin tertinggi bagi seluruh ummat sampai nanti hari kiamat,sahabat
Bersama keluarga pemegang nasab yang mulia,para guru dan ulama sebagai pewaris para
anbiya’,dan kita semua sebagai umatnya semoga selalu mendapat curahan keberkahannya,,,,

Amiin yaa robbal Alamiin..

‘NUNUN :

Hadirin rohimakumulloh ..!

Kita sebagai manusia mahluk yang diciptakan oleh ALLOH SWT ,wajib meyakini bahwasanya dari
mulai pencipta’an, cerita hidup di alam ini bahkan nasib kita kelak diakhirat sudah ada dalam
kepastian azalinya,, oleh karena itu sungguh tidak ada seorang manusia pun yang memiiliki
kemampuhan untuk menentukan nasibnya.

‘FUTRI :

Hadirin yang di cintai ALLOH !

Walaupun nasib manusia telah tersusun rapih dalam takdirnya,tetapi ikhtiar cita2 dan do’a harus
terus kita upayakan, setiap ikhtiar dan do’a lakukan dengan sungguh2 dan harus di niatkan
ibadah,dan yang paling penting dari itu kita harus meyakini bahwa tidak ada satu ikhtiarpun yang
mampu menjadikan kita sukses, karena tidak ada keberhasilan tanpa kehendak takdirnya.

Ikhtiar dan do’a hanyalah bagian dari ibadah, selebihnya maka ber tawakkal lah !.

‘SINTA :

Lalu apa makna dari tawakkal tersebut? makna tawakkal adalah :

‫الثقة بما عندهللا والياس عما سواه‬

Yang artinya : menyandarkan harapan hanya kepada ALLOH dan tidak berharap kepada selain
dirinya .

‘NUNUN :

Hadirin rohimakumulloh,,

Mungkin yang dapat kami sampaikan hanya itu saja, terima kasih atas segala perhatian mohon
ma’af atas segala kekurangan.

1
‘FUTRI :

Berakit-rakit kehulu berenang-renang ketepian, berusaha dan berdo’alah dahulu baru tawakkal
kemudian.

Dari mana datangnya kecoa dari sampah naik ke atas meja, dari mana datangnya kecewa dari
manusia yang kau anggap sempurna.

Akhirul kalam …..

‫السالم عليكم ورحمة هللا وبركاته‬

Anda mungkin juga menyukai