Anda di halaman 1dari 5

Pengertian Preference

Preference adalah suatu ungkapan seseorang terhadap sesuatu ungkapan dalam bahasa
Inggris yang digunakan untuk menyatakan pendapat atau pilihan yang
disukai. Preference dapat berkaitan dengan berbagai hal, seperti makanan, minuman,
hobi, gaya fashion, musik, film, buku, dan bahkan pilihan karier.
Meskipun preference bersifat subjektif dan personal, namun penerapannya dalam
kalimat preference diri sendiri dapat membantu keputusan aktivitas yang lebih baik dan
memilih pilihan yang lebih tepat dalam berbagai situasi, termasuk dalam memilih hobi,
karier, atau bahkan dalam memilih pasangan hidup. Kalau kalian tahu, penggunaan
preference sering ditemukan sehari-hari. Bahkan mungkin secara tidak sadar, kamu
sering menggunakannya.

Jenis Preference dalam bahasa Inggris


Jenis-jenis dalam preference ada 6 jenis yang umum ditemukan dalam percakapan,
yaitu: Prefer, would prefer, would rather, like, had better, instead of. Langsung simak
penjelasan nya.
1. Prefer

Prefer adalah kata kerja (verb) dalam bahasa Inggris yang berarti memilih atau lebih
suka. Kamu bisa menerapkan beberapa rumus, yaitu:
Subject + prefer + to-infinitive (+ object)
Contoh: She prefers to drink coffee in the morning. (Dia lebih suka minum kopi di pagi
hari)
Subject + prefer + -ing (+ object)
Contoh: He prefers reading novels to watching movies. (Dia lebih suka membaca novel
daripada menonton film)
Subject + prefer + noun (+ to + noun)
Contoh: They prefer pizza to hamburgers. (Mereka lebih suka pizza daripada hamburger.)

2. Would prefer

Would prefer adalah frasa yang menunjukkan preferensi bersyarat. Artinya seseorang
akan memilih satu hal daripada yang lain jika diberi pilihan atau jika kondisi tertentu
terpenuhi. Would prefer memiliki rumus yang bisa kamu gunakan untuk membentuk
kalimat preference sebagai berikut:
Subject + would prefer + object + (to) + verb
Contoh: I would prefer to stay home tonight instead of going out. (Saya lebih suka tinggal
di rumah malam ini daripada pergi keluar)

3. Would rather

Would rather adalah frasa dalam bahasa Inggris yang digunakan untuk menyatakan
preferensi seseorang terhadap satu hal atau situasi dibandingkan dengan yang lain.
Frasa ini sering digunakan ketika seseorang memilih satu opsi daripada yang lain.
Berikut rumus yang harus di perhatikan:
Subject + would rather + infinitive verb + object
Contoh: I would rather stay at home tonight. (Saya lebih suka tinggal di rumah malam ini.)

4. Like

Like adalah kata kerja dalam bahasa Inggris yang digunakan untuk menyatakan suka
terhadap suatu hal atau situasi. Berikut rumus-rumusnya:
Subject + like + noun/gerund + (better/than) + noun/gerund
Contoh: I like coffee better than tea. (Saya lebih suka kopi daripada teh.)

5. Had Better

Had better adalah frasa dalam bahasa Inggris yang digunakan untuk memberikan saran
atau perintah pada orang lain agar melakukan sesuatu. Frasa ini biasanya digunakan
untuk menyatakan preferensi atau saran agar seseorang melakukan sesuatu daripada
yang lain. Berikut rumus tentang had better:
Subject + had better + base form of verb + (object)
Contoh: You had better take an umbrella with you. (Kamu sebaiknya membawa payung.)
Baca Juga: Mengenal Phrase dalam Bahasa Inggris: Pengertian, Fungsi, Jenis beserta
Contoh Kalimat

6. Instead Of

Instead of adalah makna dalam bahasa Inggris yang digunakan untuk menyatakan bahwa
seseorang memilih satu pilihan atau tindakan daripada yang lain. Berikut rumusnya:
Subject + verb + noun/gerund + instead of + noun/gerund
Contoh: I will have a glass of water instead of a can of soda. (Saya akan minum segelas air
daripada kaleng minuman bersoda.)

Contoh Kalimatnya dalam bahasa Inggris


Di bawah ini akan di sajikan contoh kalimat preference, simak contohnya dibawah ini
agar kalian lebih paham:

 I prefer to exercise in the morning rather than in the evening. (Saya lebih suka
berolahraga di pagi hari daripada di malam hari.)
 Would you prefer to travel by train or by car? ( Apakah kamu lebih suka bepergian
dengan kereta atau mobil?)
 She would rather watch a romantic movie than an action movie. (Dia lebih suka
menonton film romantis daripada film aksi)
 I like to eat spicy foof for lunch. (Saya suka makan makanan pedas untuk makan
siang)
 You had better study for the exam, it’s very important. (Kamu sebaiknya belajar
untuk ujian, itu sangat penting)
 Instead of going to the gym, I prefer to exercise at home. (Daripada pergi ke gym,
saya lebih suka berolahraga di rumah)
 He prefers to drink tea with milk and sugar. (Di lebih suka minum teh dengan susu
dan gula)
 I would prefer to live in a small town rather than a big city. (Saya lebih memilih
tinggal di kota kecil daripada kota besar)
 Would you rather go for a walk or go for a bike ride? (Apakah kamu lebih suka pergi
jalan-jalan atau naik sepeda?)
 Instead of watching TV, I like to listen to music. (Daripada menonton TV, saya suka
mendengarkan musik.)
 She would rather go shopping than watch a movie. (Dia lebih suka pergi berbelanja
daripada menonton film.)
 I like to drink green tea in the afternoon. (Saya suka minum teh hjau pada siang
hari.)
 You had better eat your vegetables, they’re good for you. (Kamu sebaiknya makan
sayuran, mereka baik untukmu)
 I prefer to read books in the park rather than at home. (Saya lebih suka membaca
buku di taman daripada dirumah)
 Would you prefer to go to the beach or the mountains for vacation? (Apakah kamu
lebih suka pergi ke pantai atau ke pegununagan untuk liburan.)

Anda mungkin juga menyukai