Anda di halaman 1dari 3

DOA

- Chairil Anwar –

Kepada Pemeluk Teguh

Tuhanku
Dalam termangu
Aku masih menyebut namamu

Biar susah sungguh


Mengingat Kau penuh seluruh

Cahaya Mu panas suci


Tinggal kerdip lilin di kelam sunyi

Tuhanku
Aku hilang bentuk remuk

Tuhanku
Aku mengembara di negeri asing

Tuhanku
Di pintu Mu aku bisa mengetuk
Aku tidak bisa berpaling
Ujian Praktek Bahasa Indonesia

Create by Bhelva Bathari Bachtiar

Materi Ceramah : Belajar Efektif

Assalamualaikum warrahmatullhi wabarakatuh. Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita


semua, syalom. Om Swastiastu, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan.

Kepada yang terhormat Bapak Sigit Prasetyo S.Pd dan Bapak Samuel Wicaksana M.Pd
selaku para penguji mata pelajaran Bahasa Indonesia. Puji dan syukur marilah kita panjatkan
kehadirat Tuhan yang Maha Esa., karena atas rahmat dan karunia-Nya kita bisa berkumpul
bersama di sini dalam keadaan sehat. Pada kesempatan kali ini saya akan menyampaikan
ceramah dengan berjudul belajar efektif.

Hadirin yang saya hormati, akhir – akhir ini penurunan minat belajar menjadi masalah utama
yang sedang kita hadapi. Apalagi pada zaman berkembangnya teknologi saat ini, banyak dari
kita yang masih menyalahgunakannya. Oleh karena itu, kita harus bisa mencari suatu kondisi
yang efektif untuk belajar.

Apa itu belajar efektif ? belajar efektif adalah sebuah cara belajar yang mengutamakan hasil
dan proses pelaksanaan yang efisien. Belajar efektif memiliki keuntungan, yaitu kita menjadi
lebih mengerti tentang materi yang sedang dipelajari. Kenapa demikian ? karena kita
mempunyai cara masing- masing untuk menjadikan kita agar tidak merasa cepat bosan
dalam belajar.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan dalam belajar efektif, antara lain :

1. Kita harus mengawalinya dengat niat yang tulus.


2. Carilah metode seperti apa yang cocok untuk kalian bisa belajar.
3. Buatlah suasana belajar menjadi nyaman. Bisa dengan mendengar musik, didampingi
camilan atau ada juga ditempat yang hening.
4. Belajar materi tidak perlu harus dihafal tapi bisa juga dengan menggunakan metode
membaca berulang kali.
5. Jangan lupa terapkan di dalam pikiran kita bahwa belajar itu menyenangkan.

Itulah beberapa cara sederhana untuk kita bisa menerapkan proses belajar efektif. Dengan
melakukan cara efektif itu kita akan semakin mudah untuk mempelajari dan memahami
sebuah materi.

Mungkin demikian yang bisa saya sampaikan tentang ceramah yang berjudul belajar efektif
ini. Maaf bila ada kesalahan pengucapan yang kurang berkenan di hati anda. Kurang lebihnya
mohon maaf, wabilahi tofik wal hidayah wassalam mualaikum warrahmatullhi wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai