Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN KEUANGAN REPUBLIK INDONESIA

DIREKTORAT JENDERAL PERBENDAHARAAN


BADAN PENGELOLA DANA LINGKUNGAN HIDUP
GEDUNG JB TOWER Lantai 30, JL KEBON SIRIH NO. 48-50, Jakarta 10110
TELEPON (021) 3505226 SUREL bpdlh@kemenkeu.go.id LAMAN www.bpdlh.id

PENGUMUMAN
NOMOR PENG-9/BPDLH/POKJA.PBJ/2023

TENTANG
PENGUMUMAN PENGADAAN KONSULTAN INDIVIDUAL PENYUSUNAN DOKUMEN
PENGUATAN PERAN PEMERINTAH DAERAH DALAM TATA KELOLA MEKANISME
PEMBAGIAN MANFAAT REDD+

Dalam rangka mendukung tugas dan fungsi Badan Pengelola Dana Lingkungan Hidup
Tahun 2023 dengan pembiayaan yang berasal dari pendanaan Green Climate Fund (GCF),
dengan ini kami membuka proses pengadaan Konsultan Individu Tenaga Ahli Penyusunan
Dokumen Penguatan Peran Pemerintah Daerah Dalam Tata Kelola Mekanisme Pembagian
Manfaat REDD+. dengan detail kerangka acuan kerja dapat dilihat pada laman
https://bit.ly/3CWGPAj.
Konsultan yang berminat harap memperhatikan regulasi yang berlaku mengenai konflik
kepentingan yang berlaku secara umum di negara Indonesia dan UNDP.
Surat Pernyataan Berminat yang berupa surat lamaran pekerjaan beserta cover letter dan
seluruh dokumen lampirannya disampaikan melalui laman https://bit.ly/3CWGPAj paling lambat
pada tanggal 27 Januari 2023 pukul 17.00 WIB.
Pengumuman ini hendaknya dapat disebarluaskan.

Ditetapkan di Jakarta
pada tanggal 20 Januari 2023
Ketua (Pokja Pemilihan Badan
Pengelola Dana Lingkungan Hidup)

Ditandatangani secara elektronik


Deady Rizky Yunanto

Anda mungkin juga menyukai