Anda di halaman 1dari 2

Nama : Fatkhur Rokhman Abdillah

Kelas : XI TKJ 3

Mapel : KKTKJ

1. Carilah dari berbagai sumber mengenai Web Cache. Pecahkan soal pemantik berikut dalam
tugas anda

· Jenis dari server-side website cache, bagaimana proses yang terjadinya server-side website
cache?

· Menurut anda broser-side cache mengapa diperlukan apa kelebihan dan kerugian yang di
dapat

Answer

1) Apa Itu Web Cache?

Web cache adalah sebuah ruang penyimpanan data sementara pada server dan web
browser.

Ruang penyimpanan ini menyimpan berbagai data dari website yang dikunjungi oleh
pengguna browser. Data-data ini merupakan salinan dari data asli yang diminta oleh
pengunjung.

Lalu, mengapa ruang penyimpanan ini penting? Bagaimana web cache dapat membantu
meningkatkan kecepatan loading website? Nah, jadi begini penjelasannya. Ruang penyimpanan ini
bekerja dengan menyimpan salinan data yang sebelumnya sudah pernah diminta oleh pengunjung
website.

Saat pengunjung meminta informasi pada website, pada saat itu juga browser akan
menyampaikannya pada server agar menyediakan informasi yang diperlukan. Informasi yang
diberikan pada pengunjung tersebut disalin oleh server dan browser yang digunakan pengunjung.

Salinan inilah yang dapat mempercepat proses loading. Dengan adanya salinan ini,
browser dapat memberikan salinan yang sudah dibuat sebelumnya saat pengunjung kembali
meminta informasi yang sama. Alhasil, pengunjung bisa mendapatkan informasi dalam waktu yang
singkat tanpa perlu menunggu server melakukan pencarian.

Cara Kerja Web Cache


Nah, sudah mendapatkan gambaran dari pengertian di atas, bukan? Web cache adalah
pintasan yang dapat membantu proses menampilkan data menjadi lebih cepat. Akan tetapi,
untuk melengkapi pengertian di atas, sebaiknya kamu mengetahui juga urutan cara kerja web cache
secara teknis. Adapun sebagai berikut jika dirangkumkan:

· Pertama-tama, website atau browser akan menerima permintaan data atau informasi dari
pengunjung.

· Kemudian, browser menyampaikan permintaan pengunjung ini ke server.

· Setelah menerima permintaan dari browser, server mencari informasi yang diperlukan pada
website.

· Selanjutnya, server memberikan informasi yang diperlukan pada browser sekaligus menyalin
informasi dan menyimpannya dalam bentuk file HTML di web cache.

· Berikutnya, browser akan menampilkan informasi yang diminta pengunjung dan melakukan
penyimpanan salinan seperti yang dilakukan pada server.

· Apabila pengunjung meminta informasi yang sama lagi di kemudian hari, server dan browser
akan memberikan salinan yang tersimpan pada web cache.

2) Kelebihan cache adalah Anda tidak perlu menunggu lama untuk membuka program atau
website tertentu dan bisa menghemat waktu.

Kelemahannya, data cache ini akan tersimpan pada memori internal perangkat, sehingga akan
memakan tempat dan berdampak pada kecepatan perangkat, hingga kinerjanya pun menjadi lebih
lambat.

sumber:

No1 : https://idwebhost.com/blog/web-cache-adalah-pengertian-manfaat-jenis-dan-cara-kerjanya/

No2 : https://diskominfo.kuburayakab.go.id/read/917/apa-itu-cache-pengertian-cache-dan-fungsinya

Anda mungkin juga menyukai