Anda di halaman 1dari 18

Obat nyeri otot dan pinggang

Oleh : Fatmawati Darlys,S.Si,Apt


Penyebab nyeri otot
 Dikenal banyak nyeri otot , tetapi yang paling terkenal adalah
nyeri otot akibat “masuk angin” (masuk angin) atau infeksi
virus influenza, seluruh tubuh dirasakan nyeri sampai sendi-
sendi dengan otot2 yang kaku dan pegal. Juga dikenal nyeri
otot dan sendi serta rasa pegal pada penyakit rematik.Yang
berkaitan peradangan disekitar otot sampai sendi.
 Nyeri otot dapat timbul, bila otot dibebani dalam jangka
waktu lama dalam posisi tertentu seperti membungkuk,
jongkok atau duduk di kursi yang keras.
 Orang2 lanjut usia, berhubungan dengan proses menua dari
semua organ, termasuk otot. Semua jaringan menjadi lebih
mudah rusak, sedangkan aliran masuk bahan bakar (makanan)
dan pembuangan zat2 hasil penguraian tidak berlangsung
optimal lagi.
Nyeri otot akibat olah raga
 Nyeri otot pada waktu olah raga disebabkan oleh peredaran
darah yang kurang sempurna di otot tersebut. Asam
susu(laktat) yang selama olah raga terbentuk di dalam otot
sebagai “zat sampah”, tidak dikeluarkan dengan lancar oleh
pembulu2 darah, dan merupakan rangsangan nyeri yang kuat.
Maka gerakan pemanasan otot sebelum olahraga sangat
diperlukan d an gerakan pendinginan setelah olahraga
“cooling down”
Dapatkah nyeri otot dihindari
 Nyeri dan kaku otot akibat flu tidak dapat dihindarkan.
Begitupun akibat rematik. Untuk mempertahankan
kekenyalan dan kelenturan otot maka diusahakan
menggerakkan otot2 sebanyak mungkin.
 “Stretching dan cooling” . Nyeri otot akibat olahraga dapat
dicegah dengan berlatih secara teratur dan persiapan layak.
 Vitamin C untuk mencegah nyeri otot setelah berolahraga,
terutama bila sudah lama tidak berlatih. Karena vitamin C
memperlancar
Pembuangan asam susu (laktat) yang terbentuk sebagai zat
perombakan pada waktu otot digerakkan., asam ini
dikeluarkan melalui pembuluh darah.
Swamedikasi nyeri otot
 Masase. nyeri otot akibat gerak badan berlebihan dapat
diringankan dengan jalan masase. Otot yang kaku dapat
dilemaskan dan asam laktat yang tertimbun dalam sel-sel otot
didorong ke pembuluh darah untuk dikeluarkan dari tubuh
melalui ginjal.
 Kalor. Untuk meringankan otot2 yang kejang dan kaku
biasanya pemanasan dengan infrared atau dengan kantong air
panas.atau dengan mandi-berendam air hangat.
 Obat-obat peredah nyeri otot yaitu asetosal dan parasetamol.
Kombinasi dengan cafein memperkuat efeknya. Pada nyeri
yang berkaitan peradangan otot (atau sendi) lebih ampuh :
asam mefenamat, ibuprofen dan nafroksen keduanya butuh
resep dokter.
Obat2 gosok
 Obat2 ini harus digosok dengan hati2 pada tempat yang
nyeri, jadi hanya dipermukaan kulit. Disitu terdapat banya
jenis unsur penerima (reseptor). Zat2 yang terkandung dalam
obat gosok dengan mudah dapat menembus reseptor di
permukaan kulit. Berkat efek meredahkanya ini, maka obat
gosok dapat dipakai pada segala macam pegal, nyeri otot dan
sendi, dan keluhan2 rema ringan.
 Obat antinyeri. Obat gosok yang mengandung senyawa
salisilat yang sering digunakan metilsalisilat
 Vasodilator. untuk memperkuat efeknya seringkali
ditambahkan zat pelebar pembuluh darah (vasodilator) agar
salisilat mudah diserap kedalam otot. Untuk efek ini banyak
digunakan suatu senyawa nikotinat (stop x) serta minyak
cabai (sloan). Zat ini juga memperlancar peredaran darah
setempat. Sehingga tidak memperkuat rasa nyaman dikulit
juga meningkatkan efektivitas obat gosok.
 Zat2 terbang. Memiliki khasiat meredahkan nyeri,
mengendurkan ketegangan otot, melebarkan pembuluh darah
dan bersifat antiseptik. Bila di
Gosokkan pada kulit memberi rasa dingin, hangat dan
nyaman. Wanginya juga menunjang efek baiknya.Yang banyak
digunakan yaitu kamfer, timol, terpentin (sloan), eucalyptus
(minyak kayu putih), minyak cengkeh dan minyak pala.
 Obat2 anti radang. Untuk luka2 yang disertai pembengkakan
mis:kena tendang, terpukul atau benjol dikepala karena jatuh.
Tersedia krim benzidamin (tantum forte) yang berkhasiat
antinyeri dan anti radang.
Penyebab nyeri pinggang
 Nyeri pinggang dapat merupakan gejala suatu penyakit,
seringkali dari suatu gangguan punggung sendiri seperti
teregangnya otot, posisi tubuh yang kurang baik atau
bergesernya cakram antar ruas. Tetapi adakalanya
berhubungan ditempat lain, misalnya rongga perut. Pada
umumnya nyeri pinggang dapat dibagi dalam 2 jenis yaitu
spit dan iskias akibat hernia.
1. Spit (lumbago atau back pain) paling sering terjadi. Dari
sekian banyak otot ditubuh, yang
 Paling berat dibebani adalah otot2 punggung
panjang. Membungkuk dan mengangkat sesuatu
dari lantai, maka otot da urat saling mengikat
ruas2 tulang punggung hingga tertarik-tarik,
dengan mudah terjadi robekan2 dan pendarahan
mikro pada tempat penyematan dari otot2 kecil
tertentu. Akibatnya nyeri yang hebat dibagian
bawah punggung, yang hampir tidak menjalar ke
kaki. Setiap gerakan berdiri atau berjalan, batuk
menimbulkan rasa nyeri yang hanya reda bila
berbaring. Keadaan inilah yang disebut spit.
 Penyebab serangan spit yaitu akibat suatu gerakan.
Seperti mengangkat sesuatu sambil memutar tubuh. Pada
waktu olahraga misalnya melompat keatas dengan tubuh
berputar sedikit. Tetapi spit juga mencul secara
mendadak tanpa tanpa melakukan gerakan salah,
misalnya pada waktu duduk dikursi dan mengulurkan
tangan untuk mengambil sesuatu.
 2. iskias. Nyeri pinggang sampai ke kaki, adakalanya
seperti tertusuk2 jarum, bahkan hilangnya rasa setempat.
Nyeri ini berkaitan dengan terangsangnya dan
peradangan dari sel
 Saraf besar yang menjulur dari punggung ke kaki (nervus
ischiadicus) . Penyebabnya adalah penonjolan dari isi cakram
antar ruas yang menekan pada saraf tsb dan peristiwa ini
umumnya disebut hernia (penonjolan keluar).
Swamedikasi
 Spit . Pada umumnya spit akan hilang dalam waktu satu
minggu dengan istirahat mutlak.Yakni berbaring diatas
punggung dan sebaiknya dengan sebuah bantal di bawah lutut.
Dan juga memberikan panas ditempat nyeri dengan kantong
air panas, dalam waktu seminggu perdarahan otot akan
sembuh, dan sebaiknya jangan membebani punggung selama
2-3 minggu. Selain itu untuk mengatasi nyeri dapat
mengkonsumsi obat anti nyeri asetosal atau parasetamol.
swamedikasi
 Spit. Nyeri akibat spit akan hilang dalam waktu 1 minggu
dengan istrahat total. Memberi kantong air panas sangat
berguna untuk mengurangi nyerinya. Dalam waktu seminggu
pendarahan dalam otot akan sembuh. Dan sebaiknya jangan
membebani punggung selama 2-3 minggu.. Selain itu untuk
mengatasi nyeri pinggang dapat di gunakan obat antinyeri
asetosal, paracetamol/ kofein
 Iskias, untuk menghilangkan nyeri dengan daya anti radang
yang lebih baik yaitu asam mefenamat
 Ibuprofen atau nafroxen. Kompres dengan es batu sangat
berguna untuk meringankan peradangan dan rasa nyeri.
Penderita iskias sangat perlu ditangani oleh dokter spesialis
untuk menghilangkan hernianya.
 Penderita iskias perlu ditangani oleh dokter spesialis untuk
menghilangkan hernianya.

Anda mungkin juga menyukai