Anda di halaman 1dari 31

Teknik Pendinginan

1. Dr. Fitry Tafzi, S.TP, M.Si


3. Nur Hasnah Ar, S.TP, M.Si
Materi
Minggu Ke Bahasan Materi
1 1. Pendahuluan Teknik Pendinginan
2. Sejarah Pendinginan
3. Aplikasi sistem Pendinginan

2 Sistem Pendingin Kompresi Uap


3 1. kondesor
2. Katup ekspansi
3. Evaporator
4. Kompresor
4 Refrigeran dan jenis-jenis refrigeran

5 Perhitungan tentang :
1. Beban pendingin
2. Siklus carnot

6 Jurnal terkait teknik pendinginan


Pendahuluan
• Sistem Refrigerasi merupakan
suatu proses penarikan panas dari
suatu benda atau ruangan
sehingga temperatur benda/
ruangan tersebut lebih rendah dari
temperatur lingkungannya.
Dingin ???
• Suatu keadaan dimana temperatur
suatu benda lebih rendah dari
temperatur lingkungannya
• Bila terdapat beda temperatur akan
terjadi perpindahan energi (kalor)
Dingin ???

• Menghembuskan udara atau


menyiramkan air hanya
menghasilkan perasaan “dingin”
tapi tidak membekukan
• Untuk mendapatan dingin, kita
harus berada pada lingkungan /
dekat dengan benda yang lebih
rendah temperaturnya
Pendinginan alami
• Es dapat digunakan sebagai
medium untuk mendinginkan bahan
sampai dengan suhu 277 ⁰K (4 ⁰C)
dengan kondisi : periode
pendinginan singkat, tidak
menggunakan sumber tenaga.
Pendinginan Mekanis
• Prinsip dasar dari refrigerasi mekanik adalah
proses penyerapan panas dari dalam suatu
ruangan berinsulasi tertutup kedap lalu
memindahkan serta melepaskan panas keluar
dari ruangan tersebut.
• Proses merefrigerasi ruangan tersebut perlu
tenaga atau energi.
• Energi yang paling cocok untuk refrigerasi
adalah tenaga listrik yaitu untuk
menggerakkan kompresor pada unit
refrigerasi.
(Ilyas, 1993 )
Aplikasi Sistem Refrigerasi
• Refrigerasi domestik (freezer, kulkas,
dispenser)
• Refrigerasi komersial ( cold storage)
• Refrigerasi transportasi (cold corner)
• Refrigerasi tata udara (ruangan, pabrik)
Sistem Refrigerasi Komersial (2)
Aplikasi Teknik Refrigerasi
• Pengawetan makanan : persiapan,
penyimpanan dan distribusi. Beberapa jenis
makanan dapat disimpan dalam keadaan
mentah seperti misalnya buah-buahan dan
sayuran tertentu dan ada juga jenis makanan
yang harus diolah dulu sebelumnya. Contoh :
susu, eskrim, mentega, kemasan daging,
produk ikan, produk minuman, lemari es dan
freezer.
• Manfaat : mempertahankan kualitas dan
memperpanjang umur simpan
Aplikasi Teknik Refrigerasi
• Pabrik Kimia : pemisahan gas di pabrik
petrokimia dengan temperatur sangat
rendah (-250 ⁰F), pendinginan gas di
pabrik amonia buatan (0 ⁰ dan 50 ⁰F),
pengeringan udara di pabrik obat-obatan,
pembekuan larutan di industri minyak.
Aplikasi Teknik Refrigerasi
• Pemakaian khusus : perlakuan dingin
terhadap logam, kedokteran, arena es
skating, kontruksi, penawaran air laut
Pendinginan dan
Produk Pertanian
1. Kerusakan hasil pertanian yang disebabkan
oleh aktifitas bakteri dan fisiologis akan
terjadi dengan cepat bila kondisi lingkungan
menunjang
2. Perubahan kondisi lingkungan dapat
menurunkan/ menghentikan laju kerusakan
hasil pertanian

20
3. Beberapa faktor dari lingkungan yang
mempengaruhi laju kerusakan jaringan
hasil pertanian adalah:
1. Kandungan air
2. Kandungan garam
3. Keasaman (pH)
4. Suhu
4. Fakta tersebut menuntun pada penemuan
cara-cara pencegahan kerusakan hasil
pertanian
Upaya memperpanjang umur simpan produk
pertanian
 Kadar air: berbanding lurus dengan laju kerusakan
 dikurangi melalui proses pengeringan
 Kandungan garam: berbanding terbalik dengan laju
kerusakan
 ditambahkan melalui proses pengasinan
 Keasaman: berbanding terbalik dengan laju kerusakan
 ditingkatkan (pH diturunkan) melalui fermentasi
 Suhu: berbanding lurus dengan laju kerusakan
 diturunkan hingga batas tertentu 22
1. Pendinginan dan pembekuan
adalah cara pengawetan hasil
pertanian yang sudah biasa
diterapkan untuk mencegah
kerusakan hasil pertanian
2. Dicapai melalui penurunan
suhu produk dan lingkungan
penyimpanannya, baik secara
fisik maupun mekanis 23
Penyimpanan Dingin
1.Pendinginan adalah penyimpanan hasil
pertanian pada suhu titik beku air atau di
atasnya (0 – beberapa ⁰C)

2.Dengan menurunkan suhu menjadi sekitar 0 ⁰C


aktifitas mikro-organisme, reaksi kimia dan
reaksi biokimia yang merupakan proses
perombakan jaringan hasil pertanian akan
diperlambat. 24
3. Laju perusakan jaringan akibat reaksi
fisiologis dan pembusukan akibat aktifitas
bakteri dapat diturunkan

4. Digunakan untuk pengawetan jangka


pendek (beberapa jam sampai beberapa
hari)
5. Suhu harus disesuaikan dengan
kebutuhan hasil pertanian yang
disimpan

6. Dapat menggunakan es batu atau


mesin pendingin (lemari pendingin,
refrigerator)
Penyimpanan Beku
1. Walaupun cukup baik, penyimpanan dingin hanya dapat
mempertahankan mutu hasil pertanian dalam waktu yang
terbatas. Untuk jangka panjang,dapat dilakukan pembekuan
2. Dua hal yang terjadi pada produk beku: pertama, penurunan
suhu produk hingga sangat rendah, kedua, air yang terdapat
dalam jaringan hasil pertanian terkunci akibat membeku
3. Suhu sekitar -10 ⁰C adalah batas bagi pertumbuhan mikro-
organisme yang tidak tahan panas, beberapa jamur dan
kapang berkembang sangat lambat pada suhu -15 s/d -18 ⁰C.
4. Membekunya air sangat penting karena mengakibatkan air
terikat dan tidak dapat lagi digunakan oleh mikro-organisme 27
sebagai sumber kehidupan (air dan zat gizi).
5. Namun demikian, pembentukan kristal es dapat merusak
jaringan, terutama pada pembekuan lambat.
6. Produk pertanian harus dibekukan secara cepat untuk
menghasilkan produk beku berkualitas tinggi, biasanya dapat
mencapai suhu -5 ⁰C dalam waktu maksimal dua jam
7. Pembekuan cepat juga menghasilkan kristal-kristal es
dengan ukuran yang lebih kecil yang resikonya lebih kecil
terhadap kerusakan jaringan yang dibekukan
8. Dalam pabrik pengolahan skala kecil, mesin pembeku yang
biasa digunakan adalah tipe ruang pembeku (media udara
sebagai penghantar panas) dan tipe kontak pelat dingin
(media metal sebagai penghantar panas)
28
TUGAS 1
1. Ceritakan tentang Sejarah Sistem Refrigerasi
2. Pada aplikasi sistem refrigerasi (slide 9) uraikan kembali
masing-masing aplikasi sistem refrigerasi (disertai gambar,
spesifikasi), kemudian
3. pilih salah satu untuk dijelaskan sistem kerja-nya (misal :
freezer sistem kerjanya.....)
4. Selain pada slide 16, aplikasi teknik refrigerasi digunakan
untuk : pengawetan makanan, pabrik kimia, dan pemakaian
khusus (logam, kedokteran, arena eskating, kontrusksi,
penawaran air laut). Silahkan diuraikan.
Tugas 2
Sistem Pendinginan Mekanis
• Sistem Absorbsi : prinsipnya merupakan kombinasi dari 2
siklus (siklus tenaga dan siklus pendinginan), prinsip kerja
dengan panas
• Sistem Kompres Uap : prinsip kerjanya dengan tenaga
1. Jelaskan tentang Sistem Pendinginan :
• Sistem Absorbsi : prinsipnya merupakan kombinasi dari 2 siklus
(siklus tenaga dan siklus pendinginan), prinsip kerja dengan panas
• Sistem Kompres Uap : prinsip kerjanya dengan tenaga
2. Jelaskan Komponen pada Mesin Pendingin Mekanis dengan
sistem Kompres Uap
• Refrigeran
• Kompresor
• Kondensor
• Evaporator
3. Lampirkan sumber dalam folder tugasnya

Anda mungkin juga menyukai