Anda di halaman 1dari 18

BUKU PANDUAN

LOMBA UP2K PKK


TINGKAT PROVINSI JAWA TENGAH
TAHUN 2021

DISUSUN OLEH :
POKJA II
TP PKK PROVINSI JAWA TENGAH
KATA PENGANTAR
Dengan memanjatkan puji syukur Kehadirat Allah SWT yang telah memberikan
Rahmat dan KaruniaNya kepada kita semua, sehingga buku panduan Lomba UP2K
PKK Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2021 telah tersusun dengan baik.

Buku Panduan Lomba UP2K PKK ini disusun sebagai acuan dan pedoman dalam
pelaksanaan Lomba UP2K PKK Tingkat Provinsi Jawa Tengah. Dengan diterbitkannya
buku panduan Lomba UP2K PKK ini, diharapkan Kabupaten/Kota memiliki
pemahaman yang sama dan persiapan yang lebih baik dan matang dalam mengikuti
Lomba UP2K PKK Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2021. Pelaksanaan Lomba
UP2K PKK Tahun 2021 menjadi berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, karena
dilaksanakan dengan virtual, disebabkan adanya pandemi covid 19.

Kami menyadari akan keterbatasan dan kekurangan dalam penyusunan buku


panduan ini, untuk itu masukan dan saran yang bersifat membangun guna
penyempurnaan buku panduan ini sangat kami harapkan.

Demikian, semoga Allah memberikan kemudahan dan petunjuk bagi kita


semua.

Semarang , April 2021

Tim Penyusun
Pokja II
TAHAPAN LOMBA
1. PENDAFTARAN LOMBA
a) Direncanakan jadwal pendaftaran bulan Agustus, Minggu I
b) Penyampaian SE , perihal pelaksanaan lomba UP2K PKK
c) Penyampaian pendaftaran dan usulan peserta lomba
2. PENGIRIMAN PROFIL UP2K PKK PESERTA LOMBA
a) Direncanakan jadwal pengiriman Profil UP2K PKK bulan September Minggu I s/d II
b) Profil UP2K PKK disampaikan dalam bentuk file soft copy, dikirim ke panitia penyelenggara Pokja II TP PKK
Provinsi Jawa Tengah via email PKKProvinsi@yahoo.co.id
c) Profil UP2K PKK ditandatangani peserta lomba, mengetahui Ketua TP PKK Desa/ Kelurahan, Ketua TP PKK
Kecamatan dan Ketua TP PKK Kab/ Kota.
3. VERIFIKASI ADMINISTRASI DAN PENILAIAN “ PROFIL UP2K PKK
Direncanakan jadwal verifikasi administrasi dan penilaian Profil UP2K PKK bulan September Minggu III
4. PRESENTASI DAN WAWANCARA PESERTA
a) Dilaksanakan dengan virtual, direncanakan jadwal pelaksanaannya bulan Oktober Minggu I, selama 2 hari,
hari pertama no undian 1-17, hari ke-2 no undian 18-35.
b) Alokasi waktu presentasi 7 menit dan wawancara 5 menit.
c) Pengumuman 6 (enam) peringkat terbaik disampaikan secara tertulis.
d) Keputusan Tim Juri obyektif, mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.
TATA TERTIB LOMBA

1. Peserta lomba adalah Tim (2 orang) dengan Klasifikasi UP2K Madya, terdiri dari 1 orang Poksus dan 1 orang
Poklak UP2K PKK.
2. Memiliki legalitas SK Pembentukan Poksus dan Poklak dari Kepala Desa/Lurah, minimal 1 tahun sebelum
pelaksanaan lomba
3. Memiliki Usaha (Produk/Jasa).
4. Melampirkan Surat Keterangan dari Kepala Desa/Lurah (format terlampir)
5. Profil UP2K PKK, disusun dengan menggunakan sistematika ( format
terlampir) ukuran kertas folio F4, jenis huruf tahoma dengan font 12, spasi 2,
cover Profil UP2K PKK warna Biru Tosca PKK.
6. Memiliki kegiatan simpan pinjam dan pemanfaatan modal bergulir.
Ketentuan lainnya akan diatur dan disampaikan kemudian.
Catatan :
Klasifikasi Kelompok UP2K Madya

1. Kepengurusan lengkap akan tetapi tidak ada pembagian tugas yang jelas.
2. Administrasi lengkap.
3. Akutansi dan keuangan lengkap .
4. Produk/ Jasa sudah bagus baik dari aspek kualitas maupun kemasan.
5. Jangkauan Pemasaran sudah meluas sampai keluar lingkungan domisili kelompok.
6. Ditandai dengan warna kuning.
SISTEMATIKA PROFIL UP2K PKK
PESERTA LOMBA

KATA PENGANTAR
LEMBAR SURAT KETERANGAN (FORMAT TERLAMPIR)
DAFTAR ISI
BAB I INPUT
A. Dasar Pelaksanaan
B. Struktur Organisasi Poksus
C. Profil Poksus
1. Biodata Pengurus/Pengelola Poksus
2. Sejarah Singkat Berdirinya Poksus
3. Data Poklak
(No, Nama Poklak, Jumlah Anggota, Alamat)
4. Sumber Modal
Sumber modal yang dikelola oleh Poksus berasal dari mana saja.
SISTEMATIKA PROFIL UP2K PKK
PESERTA LOMBA

D. Struktur organisasi Poklak


Disajikan struktur Poklak yang ditunjuk sebagai peserta lomba
E. Profil Poklak
1. Biodata Pengurus /Pengelola Poklak
2. Data Poklak
(No, Nama Anggota, Jenis Usaha, Nama Merek Produk, No Telp/WA)
BAB II
PROSES
A. MEKANISME PENYALURAN MODAL
Ada Kegiatan Simpan Pinjam atau Proses Modal bergulir
- Ditingkat POKSUS
- Ditingkat POKLAK
B. PENGELOLAAN ADMINISTRASI
- Ditingkat POKSUS
- Ditingkat POKLAK
C. PEMBINAAN UP2K PKK
- Oleh POKLAK
- Oleh POKSUS
- Oleh OPD (Desa/ Kelurahan, Kecamatan, Kab/ Kota)
D. PENGEMBANGAN JARINGAN DAN PEMASARAN
E. PEMANFAATAN PENGEMBALIAN MODAL BERGULIR
BAB III
OUT PUT

A. Korelasi Kemanfaatan dan Kesejahteraan Anggota


( Keluarga) dan kelompok.
B. Progres Pencapaian Anggota ditingkat Kelompok
Pelaksana (1-3 Th sebelumnya).
C. Progres Peningkatan Modal (1-3 Th sebelumnya).
D. Penghargaan yang diperoleh, (Bisa ditingkat
Poklak dan atau Poksus).
BAB IV
SEMANGAT JUANG
A.Partisipasi dan Disiplin Anggota
B.Tertib Administrasi (Buku Wajib dan Buku Bantu)
C.Inovasi dalam Usaha Kelompok
- Peningkatan Kualitas SDM Pengurus dan Anggotanya
- Peningkatan kualitas produksi (jenis usaha/produk)
- Peningkatan dan Pengembangan Kemasan Produk
D.Legalitas usaha (Ijin Usaha, Pirt, Halal dll)
E.Ketersediaan dan Penggunaan Bahan Baku Lokal.
F.Sistem Pemasaran
BAB V
PENUTUP
(Ditandatangani oleh Ketua Poksus, Mengetahui Ketua TP PKK Desa/Lurah, Ketua TP Kecamatan,
Ketua TP Kab/Kota, format terlampir .
Lampiran- lampiran :
1. SK Pembentukan Poksus dan Poklak.
2. Buku Administrasi POKSUS dan POKLAK (Peserta Lomba) 5 bulan Terakhir.
3. Dokumentasi Pembinaan Poklak, Poksus, OPD ( Tingkat Desa/Kelurahan, Kecamatan, Kab/
Kota, Provinsi ).
4. Dokumentasi Foto-foto Produk UP2K PKK.
INDIKATOR PENILAIAN

1. ADMINISTRASI DARI PROFIL UP2K PKK YANG MELIPUTI INPUT, PROSES, OUTPUT, INOVASI DAN
SEMANGAT JUANG.
2. PRESENTASI DAN WAWANCARA SECARA VIRTUAL :
- PERFORMANCE PENYAMPAIAN PROFIL UP2K PKK, MAKSIMAL 7 MENIT
(BISA POKSUS ATAU DAN POKLAK), WAWANCARA 5 MENIT
- ADANYA DUKUNGAN DAN PARTISIPASI AKTIF DARI ANGGOTA.
SISTEM PENILAIAN

PENILAIAN ADMINISTRASI TERHADAP PROFIL UP2K PKK


BOBOT NILAI 50 % :
A. INPUT , BOBOT PENILAIAN 20 %
B. PROSES, BOBOT PENILAIAN 20 %
C. OUTPUT, BOBOT PENILAIAN 20 %
D. SEMANGAT JUANG, BOBOT PENILAIAN 20 %
E. INOVASI, BOBOT PENILAIAN 20 %
SISTEM PENILAIAN

PENILAIAN PRESENTASI DAN WAWANCARA TERHADAP PROFIL UP2K PKK , DENGAN


BOBOT 50 %
A. PERFORMANCE ( Materi Presentasi ) , BOBOT PENILAIAN 70 %
B. DUKUNGAN DAN PARTISIPASI ANGGOTA , BOBOT PENILAIAN 30 %
Contoh Format Cover
Profil warna BIRU TOSCA PKK

PROFIL UP2K PKK


KELOMPOK KHUSUS .......
DAN
KELOMPOK PELAKSANA …….
DESA/KELURAHAN ......KECAMATAN ........
KABUPATEN /KOTA.................
TAHUN 2021

Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota ...


Jalan......................................
Contoh Format Penutup
BAB V
Dan Penandatanganan
PENUTUP

Demikianlah Profil UP2K PKK Kelompok Khusus ..... dan Kelompok Pelaksana
…. Desa/Kelurahan ..., Kecamatan... Kabupaten/Kota ....ini dibuat untuk memenuhi
persyaratan Lomba UP2K PKK Tingkat Provinsi Jawa Tengah.

DAFTAR LAMPIRAN :

1. SK Pembentukan Poksus dan Poklak.


2. Buku Administrasi POKSUS dan POKLAK 5 bulan terakhir.
3. Dokumentasi Pembinaan Poklak, Poksus, OPD (Tingkat Desa/Kelurahan,
Kecamatan, Kab/ Kota, Provinsi).
4. Dokumentasi Foto-foto Produk UP2K PKK.

............................, Agustus 2021

ttd

Ketua Poksus ………………

ttd

Ketua Poklak ……………..

Mengetahui : ttd

1. Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota ……. : ………………..

ttd

2. Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan ……. : ...................

ttd
3. Ketua Tim Penggerak PKK Desa/Kelurahan ……. :
....................
Contoh Format Surat
Keterangan
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai