Anda di halaman 1dari 14

ASUHAN KEPERAWATAN

KANKER KULIT
OLEH
KELOMPOK 4

ALDIN
HIKMAH APRILLAH PULUASE
IREN HAUMASE
NUR ISRAWATI
RANI RAMLAN
SRI WAHYUNI
A. Definisi
Kanker kulit adalah penyakit dimana kulit kehilangan kemampuannya untuk generasi dan
tumbuh secara normal. Sel-sel kulit yang sehat secara normal dapat membelah diri secara
teratur untuk menggantikan sel-sel kulit mati dan tumbuh kembali (tiro. 2010).
B. Etiologi
Penyebab pasti dari kanker kulit belum ditemukan secara pasti, namun ada beberapa factor
resiko yang dapat menyebabkan timbulnya kanker kulit yaitu:
1. Paparan Sinar Ultraviolet (UV)
2. Kulit Putih
3. Paparan Karsinogen
4. Genetik/Faktor Keturunan
C. Patofisiologi
Kanker kulit atau skin cancer berawal dari tumor jinak (tahi lalat, kista dll) dan tumor ganas
(kanker). Diantaranya ada keadaan yang disebut prakanker, yaitu penyakit kulit yang dapat
berubah menjadi ganas atau kanker kulit. Misalnya kemerahan karena terkena arsen atau matahari,
jaringan parut menahun, beberapa jenis benjolan yang membesar perlahan, penyakit kulit karena
penyinaran, beberapa jenis tahi lalat, bercak keputihan dirongga mulut atau lidah dan kemaluan,
tahi lalat besar yang sudah ada sejak lahir dan lain- lain.
D. Manifestasi Klinis
Ada beberapa kelainan kulit yang harus dicurigai sebagai kanker kulit yaitu:
1. Benjolan kecil yang membesar
2. Benjolan yang permukaannya tidak rata dan mudah berdarah.
3. Tahi lalat yang berubah warna
4. Koreng atau borok dan luka yang tidak mau sembuh
5. Bercak kecoklatan
6. Bercak hitam yang menebal pada telapak kaki dan tangan
E. Penatalaksanaan

1. Penatalaksanaan medis
a. Pembedahan
b. Kemoterapi
c. Terapi biologis
d. Terapi radiasi
2. Penatalaksanaan keperawatan
Karena banyak kanker kulit yang diangkat dengan tindakan eksisi, peran perawat adalah:
e. Meredakan nyeri dan ketidaknyamanan
f. Pemberian analgetik tepat
g. Meredakan ansietas
h. Pendidikan pasien dan pertimbangan perawatan di rumah.
A. Konsep Asuhan Keperawatan

1. Pengkajian
a. Identintas pasien.
b. Keluhan Utama.
c. Riwayat penyakit saat ini.
d. Riwayat penyakit keluarga.
e. Pemeriksaan fisik.
B. Diagnosa Keperawatan

1. Nyeri akut berhubungan dengan agen injuri fisik, biologi, kimia.


2. Kerusakan integritas kulit berhubungan dengan pembedahan, proses penyakit.
3. Gangguan citra tubuh berhubungan dengan proses pembedahan.
4. Kurang pengetahuan berhubungan dengan penyakit, proses pembedahan.
5. Ansietas berhubungan dengan kurang pengetahuan proses pembedahan
C. Intervensi Keperawatan

1. Nyeri akut berhubungan denganagen injuri fisik, biologi, kimia


Intervensi
a. Kaji nyeri, lokasi, karakteristik, intensitas / skala
b. Berikan suasana yang tenang
c. Ajarkan penggunaan teknik relaksasi.
d. Berikan obat sesuai indikasi, contoh : analgetik
2. Gangguan integritas kulit berhubungan dengan pembedahan, proses penyakit.
Intervensi :
a. Inspeksi kulit dan tingkat kerusakannya
b. Rawat luka aseptik
c. Ajarkan pentingnya nutrisi/cairan adekuat
d. Kolaborasi pemberian antibiotik dan anti inflamasi
3. Gangguan citra tubuh berhubungan dengan proses pembedahan
Intervensi:
a. Kaji perubahan diri pasien
b. Berikan penguatan positif terhadap kemajuan kesehatan
c. Anjurkan pada keluarga untuk memberi motivasi pada pasien
d. Kolaborasi dengan keluarga untuk selalu memberi semangat dan dukungan pada pasien
4. Kurang pengetahuan berhubungan dengan penyakit dan proses pembedahan
Intervensi :
a. Kaji pengetahuan pasien tentang proses penyakit dan proses
b. pembedahan yang akan dilakukan
c. Berikan informasi dengan tepat
d. Jelaskan tentang penyakit dan proses pembedahan
e. Kolaborasi dengan tim medis untuk menjelaskan secara detail Rasional : pasien menjadi lebih
mengerti tentang kondisinya
5. Cemas berhubungan dengan kurang pengetahuan, proses pembedahan
Intervensi :
a. Kaji tingkat kecemasan
b. Instruksikan pasien untuk relaksasi
c. Berikan informasi aktual tentang diagnosa, penanganan, dan prognosis
d. Kolaborasi dengan pastoral care
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai