Anda di halaman 1dari 4

PETUNJUK & TEKNIS

LOMBA PIDATO
(Mandasi Festival)
Syarat dan Ketentuan Lomba
1. Peserta merupakan siswa/siswi MAN 2 KOTA Sukabumi
2. Setiap kelas wajib mengirimkan perwakilan minimal 1 orang
3. Peserta berbusana muslim rapih dan sopan
4. Tema pidato keagamaan (Judul bebas)
5. Pidato bersifat informatif, persuasif, dan menginspirasi
6. Peserta mengisi formulir pendaftaran yang sudah disediakan panitia
7. Waktu tampil berdurasi maksimal 7 menit
8. Peserta diperkenankan menggunakan catatan ringkas selama pidato
tetapi tidak diperkenankan membaca teks pidato sepenuhnya
9. Apabila peserta tidak memenuhi Syarat dan ketentuan akan ada pengurangan nilai
Teknis Lomba
1. Peserta harus sudah ada di tempat 5 menit sebelum acara dimulai
2. Peserta tampil sesuai nomor urut yang sudah ditentukan oleh panitia
3. Peserta diberi waktu 1 menit untuk persiapan sebelum tampil,
apabila peserta masih belum siap, nomor urut akan diakhirkan dan
akan ada pengurangan nilai
4. Peserta tampil sesuai dengan durasi waktu yang sudah ditentukan
panitia
Kriteria penilaian

1. Kualitas isi dan pesan pidato (relevansi dan tata bahasa)


2. Ekspresi/mimik
3. Teknik Vokal (Intonasi, artikulasi dan tempo)
4. Penguasaan materi
5. Akurasi waktu (durasi maksimal 7 menit)
6. Penampilan (sikap, pakaian, kerapihan dan kesopanan)

Nilai plus/tambahan
1. Hafalan (Jika teks sepenuhnya dihafal akan menjadi nilai
tambahan)

Anda mungkin juga menyukai