Anda di halaman 1dari 10

Install dan Konfigurasi OPENVPN Client di Windows

Cara install dan konfigurasi OpenVPN server sudah ada disini, sekarang bagaimana cara install dan konfigurasi untuk di clientnya ?

Berikut ini adalah cara install dan konfigurasi OpenVPN Client di windows. Download OpenVPN Client untuk windows disini terlebih dahulu.

Copy file sertifikat yang sudah dibuat, file sertifikat yang dibutuhkan hanya ca.crt, sertifikat client ( penulis menggunakan client2.crt dan client2.key ) dan file konfigurasinya client.opvn

1. File client.ovpn berisi konfigurasi sebagai berikut ( buat menggunakan notepad ) client ( ini adalah konfigurasi client ) dev tap ( sesuaikan dengan server, tap atau tun ) proto tcp (sesuaikan dengan server, tcp atau udp ) remote 202.xxx.xxx.xxx 1194 ( IP OpenVPN Server, port sesuaikan dengan server ) resolv-retry infinite ( Default ) nobind ( Default ) persist-key ( Default ) persist-tun ( Default ) ca "C:/Program Files/OpenVPN/config/ca.crt" ( lokasi file ca.crt ) cert "C:/Program Files/OpenVPN/config/client2.crt" ( lokasi file client2.crt ) key "C:/Program Files/OpenVPN/config/client2.key" ( lokasi file client2.key ) comp-lzo ( aktifkan kompresi pada link vpn, sesuaikan dengan server ) verb 3 ( Default ) 2. Berikut contoh tampilan openvpn client hasil download, file sertifikat dan file konfigurasi openvpn-2.0.9-gui-1.0.3-install.exe ( OpenVPN Client installer ) ca.crt ( file ca.crt di copy dari server ) client2.crt ( file client2.crt di copy dari server ) client2.key ( file client2.key di copy dari server ) client.opvn ( file konfigurasi client )

3. Klik 2x di openvpn-2.0.9-gui-1.0.3-install.exe, kemudian klik Next.

4. Klik I Agree

5. Klik Next

6. Klik Install

7. Tunggu proses instalasi sedang berjalan.

8. Muncul konfirmasi untuk install Tap Win32 Adapter, pilih Continue Anyway.

9. Proses instalasi selesai, klik Next

10. Kemudian klik Finish

11. Jika ada kelihatan 2 komputer warna merah ( Lihat tanda panah warna merah ). Itu menandakan jaringan openvpn sudah dibuat. Namun belum bisa koneksi ke server.

12. Untuk bisa koneksi ke server, copy file berikut ini ca.crt ( file ca.crt di copy dari server ) client2.crt ( file client2.crt di copy dari server ) client2.key ( file client2.key di copy dari server ) client.opvn ( file konfigurasi client )

13. Paste ke C:\Program Files\OpenVPN\config

14.Hasil copy paste file yang diperlukan.

15. Klik kanan di 2 komputer warna merah, kemudian pilih connect.

16. Proses koneksi ke server

17. Jika sudah ada konfirmasi client is connected dan ada ipnya, berarti sudah bisa konek ke server.

18. Dicoba ping ke server dan muncul replay.

19. Supaya bisa koneksi secara otomatis ke server openvpn, waktu komputer dinyalakan. Buat tambahan di registrynya. HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run . Klik kanan pilih New, kemudian pilih String value.

20. Buat VPN Connect ( bebas ).

21. Klik kanan di VPN Connect, pilih modify, isi Value data dengan script berikut ini ; "C:\Program Files\OpenVPN\bin\openvpn-gui.exe" --connect client.ovpn Kemudian Ok.

22. VPN connect di regiestry sudah di buat.

Jadi ketika komputer dinyalakan, registry di autorun akan berjalan, sehingga koneksi ke openvpn server akan otomatis koneksi. Selamat mencoba !

Anda mungkin juga menyukai