Anda di halaman 1dari 2

Hello, Sebagai pengganti UTS dan UAS konvensional, ada dua macam tugas yg perlu disusun oleh peserta:

1. Ujian Tengah Semester (UTS). Tugas ini dilakukan dalam bentuk makalah yang diselesaikan dalam kelompok. Makalah kelompok ini akan kita diskusikan dalam seminar kelas, masing2 kelompok diberi waktu sekitar 45 menit (15 menit presentasi dan 30 menit diskusi). Mohon agar pada waktunya kelompok yang dijadwalkan sudah menyiapkan makalahnya. Untuk memperlancar pelaksanaan Seminar kelas (UTS), di samping makalahnya juga agar siapkan powerpoint file untuk presentation. Makalah disusun dalam softcopy (file, format MSWord/Doc/Docx), tidak perlu hardcopy. Pembahasan oleh masing2 kelompok dalam aspek2 Strategic Management, Creativity & Innovation dakam organisi, institusi, perusahaan mengacu kepada materi yang telah diberikan di kelas terutama dari buku text yg kita gunakan, a.l. Hill & Jones' Strategic Management, Proctor's Creative Problem Solving for Managers -- dsb, mencakup berbagai aspek: efisiensi, kualitas, inovasi dan respons thd pelanggan; external & internal scanning (SWOT analysis), teori persaingan (Michael Porter's 5 forces), value creation dst. Lihat bahan2 di websites serta links yang diberikan pada URL: Strategic Management: Hill & Jones 8/e (2009) http://mm-ukrida.co.cc/sm-rct/mstr.htm http://rudyct.com/smhj_ppt/1-smhj8-Kepemimpinan-Strategik.ppt http://rudyct.com/smhj_ppt/2-smhj8-Analisis-Eksternal.ppt http://rudyct.com/smhj_ppt/3-smhj8-Analisis-Internal.ppt CPS & Innovation: Proctor's Creative Problem Solving for Managers (2007) http://rudyct.com/sm_cps_txt/Proctor-CPSforManagers.pdf http://mm-ukrida.co.cc/CPS-rct/cps.htm 2. Ujian Akhir Semester (UAS). Masing2 menyiapkan makalah individu (individual paper), yang format dan epistemologi-nya sama dengan UTS. Topik makalah dipilih oleh masing2 peserta == dari aspek2 manajemen strategik seperti telah disebutkan di atas. Makalah2 diketik dalam format MS-Word (*.doc), ukuran font 12, spasi 1.5 jumlah bytes tidak lebih dari 1 MB (1000 kB), sekitar 8 - 20 halaman. Sebenarnya jumlah halaman tidak terlampau penting; yang penting mutu tulisan dan pemikiran asli Sdr. (hindari menjiplak/meniru tulisan atau pikiran orang lain). Bahan yg kita ambil dari reference/pustaka hanyalah merupakan bahan perbandingan dan bahasan serta mungkin sebagai titik berangkat dan teori yang mendasari pemecahan masalah. Semua makalah dibuat dalam bentuk file ("paperless" paper) dan kirim sebagai attachment ke alamat saya, tou@rudyct.com atau email aliases saya yg lain yg biasa saya gunakan.

Jangan lupa, lazimnya setiap makalah ilmiah/akademik mengacu pada tulisan2 yang berkaitan yg telah ada, sehingga perlu ada Daftar Pustaka (references, literatur) Garis besar makalah pada umumnya adalah s.b.b:

Judul dan Nama penulis Pengantar (uraian mengenai penugasan, dsb,.), Pendahuluan (paparan mengenai permasalahan, apa yang perlu dijawab atau dibahas, tinjauan pustaka yang berkaitan, teori2 yang mungkin mendasari permasalahan dsb.), Analisis/Pembahasan mengenai masalah Kesimpulan dan Saran Daftar Pustaka

Kirim file makalah ke: (tidak perlu hard copy/kertas) rudyct@mm-ukrida.co.cc , tou@rudyct.com atau rudyct75@gmail.com . Salam, rudy c t.

Anda mungkin juga menyukai