Anda di halaman 1dari 2

Karakter Warna

Kuning :
Warna kuning memberi arti kehangatan dan rasa bahagia dan seolah ingin menimbulkan hasrat
untuk bermain. Dengan kata lain warna ini juga mengandung makna optimis, semangat dan
ceria.

Biru :
Warna biru mempunyai makna tenang, kenyataan, damai, kebenaran, kesedihan dan setia

Merah :
Merah adalah warna yang melambangkan kekuatan, kesehatan, dan vitalitas. Warna ini
biasanya disukai oleh mereka yang berkepribadian terbuka, agresif, impulsif, dan penuh
semangat.

Hijau :
Hijau adalah warna yang melambangkan harmoni dan keseimbangan. Hijau mewakili
harapan dan perdamaian. Warna ini biasanya disukai oleh mereka yang berkepribadian
lembut dan jujur.

Jingga :
Menunjukkan kehangatan, antusiasme, persahabatan, pencapaian bisnis, karier,
kesuksesan, kesehatan pikiran, keadilan, daya tahan, kegembiraan, gerak cepat, sesuatu
yang tumbuh, ketertarikan, independensi.

Ungu :
Menunjukkan pengaruh, pandangan ketiga, kekuatan spiritual, pengetahuan yang
tersembunyi, aspirasi yang tinggi, kebangsawanan, upacara, misteri, pencerahan, telepati,
empati, arogan, intuisi, kepercayaan yang dalam, ambisi, magic atau keajaiban, harga diri.

Merah Muda :
Warna Merah Muda menunjukkan simbol kasih sayang dan cinta, persahabatan, feminin,
kepercayaan, niat baik, pengobatan emosi, damai, perasaan yang halus, perasaan yang
manis dan indah.

Coklat :
Natural, terkesan alami, warna dasar kulit. Terkesan kokoh dan kuat seperti batang pohon,
tanah/bumi, reliability, comfort, daya tahan.

Cyan :
Memiliki kesan yang segar namun mampu menciptakan suasana penuh semangat.

Hitam :
Gelap, suram, menakutkan tetapi elegan. Elemen apapun jika di taruh di atas background
hitam akan terasa lebih bagus (misalnya, pada waktu menampilkan foto, portfolio atau
produk).

Putih :
Warna yang netral, sagat murni, sehingga wana ini selalu cocok disandingkan dengan warna
apapun. Suci, murni dan bersih.

Moch. Fiqih Muha Mahendra (152-111-045)

Anda mungkin juga menyukai