Anda di halaman 1dari 13

KUNCI JAWABAN

EVALUASI RANCANGAN SOAL IBO 2007


1.

Jawaban: C
Pembahasan : Komunitas klimaks adalah suatu sistem ekologis dimana populasipopulasi yang berada di dalamnya dan bagaimana mereka berinteraksi satu dengan
lainnya tetap sama dari generasi ke generasi. Komunitas dikatakan stabil komposisinya
karena populasi-populasi yang ada di dalamnya mempengaruhi lingkungan fisik
demikian pula sebaliknya sehingga di dalam komunitas terjadi interaksi yang
berkelanjutan. Semua organisme memerlukan nitrogen, hal ini membuat siklus nitrogen
menjadi bagian dari setiap ekosistem (jawaban A salah). Sekalipun di dalam komunitas
yang stabil bukan berarti tidak ada variasi dalam ukuran populasi pada musim yang
berbeda, tetapi setiap generasi menggantikan generasi selanjutnya dengan pola interaksi
ekologis yang serupa (jawaban B salah). Selalu ada energi yang hilang antara tingkatan
trofik, karena setiap organisme memerlukan energi untuk hidup (jawaban D salah).
Kemungkinan besar terdapat produsen primer (tumbuhan, algae, dan lain-lain.) yang
predominan di dalam komunitas klimaks, tetapi hal ini tidak selalu benar.

2.

Jawaban: C
Ketika seorang pasien bernafas melalui trakeotomi, udara memasuki sistem respirasi
tanpa melalui beberapa area yang penting rongga hidung. Pada individu yang bernafas
secara normal, permukaan luar dari rongga hidung menghangatkan dan melembabkan
udara, serta menyaring partikel-partikel udara yang masuk. Karena udara yang masuk
paru-paru melalui trakeotomi tidak dihangatkan atau dilembabkan, maka paru-paru akan
rusak dan mengalami infeksi. Jawaban B dan D salah karena mulut dan larinks sangat
tidak efektif dalam melembabkan udara yang masuk ke paru-paru.

3.

Jawaban: B
Endodermis berkembang menjadi paru-paru, saluran gastrointestinal, dan kantung
kemih. Ektoderm berkembang menjadi otak dan sistem saraf, lensa mata, bagian dalam
telinga, rambut, kuku, kelenjar keringat, lapisan permukaan mulut dan hidung dan kulit.
Mesoderm berkembang menjadi sistem otot dan rangka, sistem reproduksi, dan sistem
sirkulasi juga ginjal.

4.

Jawaban: A
Asam lisosom memiliki bagian dalam yang bersifat asam untuk meningkatkan aktifitas
enzim lisosom yang mendegradasi biomolekul. Membran lisosom memisahkan bagian
dalam yang bersifat asam dan bagian lainnya dari sel yang ber-pH netral. Respon yang
lain tidak ada hubungannya dengan fungsi dari membran lisosom.

5.

Jawaban: A
Dalam teori Darwin tentang seleksi alam, beberapa organisme dalam spesies memiliki
variasi genetik yang memberikannya keuntungan dibandingkan anggota spesies yang
lain. Variasi ini membuat spesies tersebut dan keturunannya dapat lebih mampu
beradaptasi dibandingkan organisme yang lain, yang akhirnya membuat mereka
memiliki ketahanan (fitness) yang lebih besar.

6.

Jawaban: C
Pada skala evolusioner, hewan spons berkembang paling pertama lalu diikuti cacing
pipih, moluska dan yang terakhir kordata.

7.

Jawaban: B
Ketika dua populasi berkompetisi memperebutkan sumber daya yang sama, populasi
yang satu akan berkompetisi dengan lebih efektif dan dengan berjalannya waktu akan
memaksa keluar populasi yang satu dari kompetisi. Hal ini bisa terjadi dalam rentang
waktu yang pendek dan dalam kondisi terbatas dalam eksperimen di laboratorium.
Artinya jawaban B menjadi jawaban yang paling tepat. Ketika sumber daya tidak di
batasi, kedua populasi akan terus bertumbuh. Ketika mereka berkompetisi, protozoa
yang bereproduksi lebih cepat Protozoa A- akan mengalahkan Protozoa C dan
menyebabkan protozoa C punah. Jawaban A salah, karena hubungan antara kedua
populasi ini adalah hubungan kompetisi, oleh karena tidak mungkin keduanya memiliki
hubungan yang saling menguntungkan. Alga memiliki kemungkinan yang kecil untuk
dapat menghindar dari predator (jawaban C kurang tepat). Populasi predator dan
mangsa akan mencapai tahap equilibrium yang lebih kurang stabil. Apabila populasi
predator meningkat maka populasi mangsa pun akan menurun yang akan diikuti juga
dengan menurunnya populasi predator. Predator sangat jarang memburu mangsanya
sampai punah (Jawaban D salah). Hal yang jarang terjadi juga untuk protozoa
berevolusi secara cepat untuk merubah keadaan alamiahnya hanya dalam beberapa
generasi (Jawaban E salah).

8.

Jawaban: B
Oogenesis adalah proses dimana oosit primer mengalami meiosis untuk memproduksi
satu telur (ovum) dan dua atau tiga badan polar.

9.

Jawaban: C
Perempuan Turner memiliki genotip XO; hanya memiliki kromosom X, ovarium yang
tidak sepenuhnya berkembang dan steril serta dalam penampakan luar adalah
perempuan. Orang dengan bawaan seperti ini umumnya lebih pendek daripada orang
normal dan kadang memiliki keterbelakangan mental.

10.

Jawaban: B
Garam empedu berfungsi seperti deterjen untuk memecah globular lemak menjadi
bagian-bagian yang lebih kecil. Hal ini akan memperbesar luas permukaan globular
lemak untuk bereaksi dengan lipase. Karena lipase hanya menyerang permukaan lemak
yang telah bereaksi dengan garam empedu, maka garam empedu berperan besar dalam
meningkatkan kemampuan lipase untuk bereaksi dengan lemak.

11.

Jawaban: B
Pada kasus ini alel bersifat resesif dan hanya akan terekspresi pada orang-orang dengan
homozigot resesif dengan heterozigot sebagai pembawa. Orang-orang dengan
homozigot resesif akan terseleksi yang menyebabkan frekuensi alel dalam populasi akan
berkurang secara perlahan sejalan dengan waktu sepanjang tekanan seleksi masih
berlangsung. Ketika tekanan seleksi berkurang karena tidak adanya virus, frekuensi alel
akan tetap konstan, kecuali terjadi tekanan seleksi yang lain.

12.

Jawaban: D
Apabila terdapat enam pasang kromosom dalam suatu sel diploid, maka terdapat total
12 kromosom dalam sebuah sel 2n dan sel haploid akan memiliki kromosom
setengahnya; n=6.

13.

Jawaban: D
Belalang merupakan konsumen primer (memakan tumbuhan). Katak yang memakan
belalang merupakan konsumen sekunder, sementara ular merupakan konsumen tersier.

14.

Jawaban: E
Scavenger memakan hewan yang sudah terbunuh sebelumnya; umumnya tidak dapat
berburu. Vulture (burung pemakan bangkai) adalah scavenger, sementara fungi adalah
saprofit-organisme yang mendekomposisi material-material tumbuhan yang sudah mati.
Hyena berperan juga sebagai scavenger, sekalipun kadang-kadang mereka berburu.

15.

Jawaban: C
Pada persilangan tikus I dengan betina, rasio fenotip keturunannya 3:1, menandakan
persilangan antara Bb x bb dengan BB dan Bb adalah tikus hitam sementara bb adalah
tikus putih. Oleh karena itu tikus I adalah Bb sementara betinanya adalah Bb. Pada
persilangan kedua antara tikus II dan tikus betina, 100 persen keturunannya berwarna
hitam. Hal ini bisa terjadi kalau tikus II dominan homozigot.

16.

Jawaban: B
Karbohidrat termasuk di dalamnya glukosa, pati, atau selulosa memiliki rasio H:O =
2:1. Sebaliknya dengan lemak memiliki rasio H:O dengan lebih banyak hidrogen
dibandingkan oksigen.

17.

Jawaban: D
Osmosis didefinisikan sebagai difusi air melalui membran dari area dengan konsentrasi
zat terlarut yang lebih rendah ke area dengan konsentrasi zat terlarut yang lebih tinggi.

18.

Jawaban: A
Dalam perkembangan vertebrata, induksi didefinisikan sebagai sekelompok sel yang
menyebabkan berdiferensiasinya kelompok sel yang lain. Jawaban A adalah contoh dari
induksi: Sekelompok sel yang membentuk notokorda menginduksi pembentukan
bumbung neural. Contoh induksi lainnya dari perkembangan vertebrata termasuk di
dalamnya pembentukan mata yang mana vesikel optik menginduksi ektoderm untuk
menebal dan membentuk lensa placode yang akan menginduksi vesikel optik untuk
membentuk mangkuk optik. Yang selanjutnya menginduksi lensa placode untuk
membentuk kornea dan lensa.

19.

Jawaban: B
Zigot akan terus membelah dari tahap pembelahan dua sel sampai ke tahap morula-sel
berbentuk bola padat. Kemudian membentuk blastula-sel berbentuk bola berongga.
Blastula kemudian mengalami invaginasi membentuk gastrula.

20.

Jawaban: B
Urutan klasifikasi adalah kingdom, filum, kelas, ordo, famili, genus dan spesies.
Anggota dari kelas akan memiliki lebih banyak kesamaan dibandingkan anggota dari
kingdom atau filum, tetapi lebih sedikit kesamaan dibandingkan anggota dari ordo,
famili, genus dan spesies.

21.

Jawaban: C

Lipase adalah enzim yang terlibat dalam pencernaan lemak. Lipase pankreatik adalah
enzim yang terlibat dalam pencernaan trigliserida dalam lemak untuk melepaskan asam
lemak bebas.
22.

Jawaban: B
Kunci dari spesiasi adalah ketidakmampuan dua populasi untuk saling kawin. Jika dua
populasi dapat saling kawin dan menghasilkan keturunan yang fertil, maka mereka
bukanlah spesies yang terpisah (Jawaban B benar). Ketidakmauan untuk menyeberangi
sungai tidak mengindikasikan ketidakmampuan biologis untuk saling kawin, hal ini
lebih kepada halangan geografis (jawaban A salah). Tidak ada hubungan antara warna
dan tinggi keturunan (jawaban C dan E salah), dan sebagai faktanya kuda adalah
konsumen primer (jawaban D salah).

23.

Jawaban: D
Kata pertama dari nama ilmiah adalah genus dari organisme; kata kedua yang
mengikutinya adalah spesies dari organisme.

24.

Jawaban: C
Karakter tersebut adalah resesif karena orang dengan gen Aa adalah normal. Dalam
persilangan Aa x aa, 50% dari keturunannya akan memiliki gen Aa dan sisanya akan aa,
dan fenotipnya akan memiliki rasio yang sama.

25.

Jawaban: D
Rantai transport elektron secara langsung menghasilkan perbedaan pH dengan
memompa proton keluar dari matriks mitokondria. Perbedaan proton tersebut digunakan
untuk membuat ATP.

26.

Jawaban: A
Ketahanan (fitness) didefinisikan sebagai kemampuan suatu organisme untuk
meneruskan karakteristik dan gennya kepada keturunan dan generasi yang akan datang.
Hal ini salah satunya ditentukan dengan banyaknya anak yang dihasilkan juga seberapa
besar anaknya yang dapat bertahan hidup. Tidak ada alasan untuk mempercayai anak
yang satu dibesarkan lebih baik atau lebih burk dinabandinkan dengan yang lain.
Jawaban A adalah yang paling tepat-ini adalah individu dengan keturunan yang
langsung, dibandingkan dengan jawaban C dan E. Singa adalah hewan sosial yang
seringkali melakukan pemeliharaan anak dari induk yang lain terutama yang masih
memiliki hubungan keluarga. Gen dapat diturunkan dengan cara memelihara anak yang
masih saudaranya yang prosesnya disebut seleksi kin. Sepupu mungkin akan
membagi sebagian kecil persentasi gennya , membuat seleksi kin berkontribusi terhadap
ketahanan yang lemah (jawaban B salah).

27.

Jawaban: C
Berdasarkan hipotesis heterotrof, bentuk awal kehidupan tidak memiliki kemampuan
untuk mensintesis nutrisinya sendiri dan membutuhkan molekul yang sudah terbentuk
sebelumnya. Perlahan-lahan molekul-molekul yang dibuat lingkungan tidak lagi
mencukupi kebutuhan dari organisme awal kehidupan tersebut sehingga terbentuklah
organisme autotrof.

28.

Jawaban: C

Angiospermae adalah tumbuhan berbunga yang menghasilkan biji yang terdapat di


dalam ovarium contoh pohon maple. Gymnospermae adalah tumbuhan berbiji terbuka,
contoh konifer.
29.

Jawaban: C
Fungi adalah eukariot yang merupakan organisme saprofit dan terbagi menjadi fungi
sejati seperti ragi, lumut lendir dan jamur.

30.

Jawaban: D
Dalam persilangan BB x bb, 100% keturunannya akan bergenotip Bb. Secara genotip
mereka adalah heterozigot dan secara fenotip mereka akan memiliki mata coklat, karena
coklat adalah dominan.

31.

Jawaban: B
Sperma normal akan memiliki jumlah kromosom haploid. Bisa memiliki kromosom X
atau juga Y.

32.

Jawaban: E
Semua organisme ini merupakan organisme dengan tubuh simetri bilateral yang
memiliki bentuk tubuh sisi kiri dan kanan yang identik. Organisme dengan tubuh
simetri radial termasuk di dalamnya adalah hydra, bintang laut, dan ubur-ubur.

33.

Jawaban: E
Dalam populasi yang kecil umumnya terjadi perkawinan serumpun. Karena terbatasnya
pilihan pasangan, maka kemungkinan besar pasangannya masih memiliki hubungan
kekeluargaan sehingga kemungkinan berbagi alel resesif berbahaya sangat besar. Alelalel tersebut umumnya homozigot dan terekspresi dengan frekuensi yang lebih besar
dibandingkan pada populasi yang lebih besar (jawaban E benar). Laju mutasi tidak
dipengaruhi oleh ukuran populasi, tetapi oleh faktor fisik seperti radiasi dan pendedahan
senyawa kimia (jawaban A salah). Tidak ada alasan kenapa seleksi alam tidak mungkin
terjadi dalam populasi yang kecil (jawaban B salah). Tidak ada hubungangannya dengan
poliploidi (jawaban C salah). Apabila hewan tersebut hidup di gurun artinya hewan
tersebut telah teradaptasi dengan lingkungannya dan tidak dapat dikatakan bahwa
lingkungan gurun menjadi faktor yang membahayakan bagi mereka (jawaban D salah).

34.

Jawaban: A
Burung dan badak memiliki hubungan simbiotik yang saling menguntungkan yang
disebut mutualisme. Badak menyediakan serangga yang hidup di kulitnya bagi burung,
sementara burung membebaskan badak dari serangga-serangga parasit.

35.

Jawaban: D
Meiosis mengalami dua kali pembelahan yang menghasilkan empat sel haploid dari satu
sel diploid, sementara mitosis menghasilkan dua sel diploid dari satu sel diploid. Baik
mitosis maupun meiosis mereplikasi DNA selama interfase (mitosis) dan interfase I
(meiosis).

36.

Jawaban: B
Stomata adalah pori-pori pada daun yang berfungsi dalam keluar masuknya udara antara
daun dan lingkungan. Stomata menutup pada malam hari, ketika tidak ada energi cahaya

untuk mengkatalis reaksi terang, dengan tujuan mencegah hilangnya air akibat
transpirasi melalui stomata.
37.

Jawaban: B
Ketika kalsium berikatan dengan troponin, menyebabkan aktin berikatan dengan miosin
sehingga sarkomere menjadi lebih pendek dan otot berkontraksi.

38.

Jawaban: B
Semua organisme membuat protein melalui kode triplet. Meskipun demikian tidak
semuanya membutuhkan karbondioksida atau oksigen (dan faktanya beberapa seperti
tetanus, diracuni oleh oksigen). Semua organisme menggunakan ATP sebagai energi
seluler. Hanya eukariot yang memiliki organel bermembran.

39.

Jawaban: E
Ini adalah dasar persilangan menggunakan Drosophila melanogaster. Anda telah
diberitahu bahwa gen untuk tipe sayap terletak di kromosom autosomal (kromosom
non-seks) artinya kromosom tersebut tidak diturunkan dari kromosom seks. Anda juga
telah diberitahu bahwa alel dominan mengkode sayap tipe liar, tipe liar artinya tipe yang
predominan di alam. Alel resesif mengkode sayap tipe vestigial. Tidak ada hubungannya
dengan jenis kelamin lalat, jenis kelamin hanya berpengaruh pada gen-gen yang
terdapat pada kromosom kelamin. Jadi lalat jantan yang disilangkan adalah dominan
homozigot untuk tipe sayap dan betinanya adalah homozigot resesif. Homozigot resesif
akan tertutupi 100% oleh homozigot dominan artinya dalam kasus ini keturunannya
akan 100% memiliki sayap tipe liar.

40.

Jawaban: B
Dalam suatu suksesi ekologi, setiap tahap menyebabkan perubahan dalam ekosistem
yang mempersiapkan tahap selanjutnya untuk terjadi. Apabila suksesi di mulai dari
bentuk kolam, pada akhirnya akan menjadi daratan. Populasi akan berubah sampai
terjadinya komunitas klimaks, sebuah padang rumput contohnya. Katak dan ular akan
ditemukan pada tahap pertengahan dari proses suksesi dari kolam menjadi padang
rumput, ketika kolam berubah menjadi daratan yang lembab (rawa).

41.

Jawaban: A
Pada ekosistem yang sama, tidak akan pernah terdapat spesies dalam niche yang sama;
apabila dua spesies ditemukan dalam ekosistem yang sama, maka mereka pasti memiliki
niche yang berbeda.

42.

Jawaban: C
Bakteri pengfiksasi nitrogen membentuk nodul pada akar tanaman legum sehingga
elemen nitrogen (N2) dapat dikonversi menjadi nitrat yang bermanfaat untuk
menyuburkan tanah disekitar tanaman.

43.

Jawaban: C
Urasil ditemukan pada RNA dan bukannya timin. Urasil berikatan dengan adenin
melalui dua ikatan hidrogen, sementara sitosin berikatan dengan guanin melalui tiga
ikatan hidrogen.

44.

Jawaban: B

Reproduksi aseksual lebih efisien dibandingkan reproduksi seksual apabila dilihat dari
jumlah anak yang dihasilkan setiap reproduksinya, jumlah energi yang diperlukan,
waktu yang diperlukan oleh keturunannya untuk berkembang baik sebelum atau setelah
kelahiran. Secara keseluruhan reproduksi seksual lebih banyak memakan waktu dan
energi dibandingkan reproduksi aseksual.
Meskipun demikian reproduksi aseksual memerlukan terjadinya mutasi agar terdapat
variasi fenotip pada keturunannya karena tanpa mutasi keturunan yang dihasilkan dari
reproduksi aseksual mutlak merupakan kloning dari induknya. Pada reproduksi seksual
melibatkan proses meiosis dimana dalam proses tersebut terjadi penggabungan alel
(rekombinasi) dari kedua induknya sehingga pada reproduksi seksual dimungkinkan
untuk terjadinya lebih banyak variasi genetik.
45.

Jawaban: E
DNA adalah materi genetik untuk semua organisme prokariot dan eukariot.

46.

Jawaban: A
Glomerulus adalah jaringan kapiler di Kapsula Bowman yang terdapat di ginjal.

47.

Jawaban: B
Di tubulus konvulutus proksimal, hampir semua asam amino, glukosa, garam-garam
yang penting diasorbasi kembali dari filter glomerulus kembali ke pembuluh darah.

48.

Jawaban: E
ADH berfungsi membuat kantung pengumpul lebih permeabel terhadap air oleh karena
itu meningkatkan reasorbsi air dari urin sehingga urin menjadi lebih pekat.

49.

Jawaban: C
Nefron terlibat dalam menjaga keseimbangan cairan di dalam tubuh dan sangat penting
dalam menjaga homeostasis tubuh. Juga berperan dalam membuang limbah nitrogen
dalam sistem eksresi.

50.

Jawaban: A
Cukup jelas, lihat pembahasan soal no. 46

51.

Jawaban: A
Pencernaan pati dimulai di mulut ketika amilasi dalam kelenjar ludah memcah pati
menjadi maltosa.

52.

Jawaban: B
Kantung empedu menyimpan empedu ysng dihasilkan oleh hati. Empedu mengemulsi
lemak. Hormon dilepaskan sebagai tanggapan dari konsumsi lemak yang menyebabkan
kantung empedu melepaskan empedu ke dalam usus halus.

53.

Jawaban: D
Usus besar bertanggung jawab terhadap penyerapan air dan vitamin K yang dibutuhkan
oleh tubuh kita.

54.

Jawaban: B
Pankreas melepaskan baik enzim pencernaan dan juga ion bikarbonat serta mensekresi
glukagon dan insulin untuk mengontrol konsentrasi gula darah dalam tubuh (fungsi

endokrin). Sekret eksokrin dilepaskan melalui saluran dan bereaksi hanya di lokasi
dimana dia dilepaskan. Sekret endokrin masuk ke dalam pembuluh darah dan terbawa
jauh dari sumbernya untuk bereaksi.
55.

Jawaban: B
Oksitosin dilepaskan oleh pituitari posterior dan berfungsi meningkatkan kontraksi
uterus pada proses melahirkan.

56.

Jawaban: E
Glukagon dilepaskan oleh pankreas. Hal tersebut menyebabkan dipecahnya glikogen
menjadi glukosa yang akhirnya meningkatkan konsentrasi glukosa di dalam darah.

57.

Jawaban: D
Aldosteron meningkatkan penyerapan sodium di dalam nefron. Air dan ion klorida
mengikuti secara pasif dan penyerapan air kembali akan meningkat.

58.

Jawaban: C
Progesteron disekresi oleh corpus luteum yang berfungsi menebalkan dinding uterus
untuk persiapan implantasi sel telur yang telah dibuahi.

59.

Jawaban: D
Bakteri tidak memiliki sistem vaskular yang telah berkembang; untuk pertukaran cairan,
nutrient, dan dilimbah dilakukan dengan cara difusi dan transportasi melalui membran
sel.

60.

Jawaban: E
Manusia memiliki jantung dengan empat ruang dengan darah yang teroksigenasi di
paru-paru. Darah mengangkut cairan, nutrient, dan limbah dari dan ke seluruh tubuh
melalui sistem pembuluh yang dikenal dengan arteri, kapiler dan vena.

61.

Jawaban: B
Cacing tanah memiliki sistem sirkulasi tertutup, dengan pembuluh darah dorsal dan
ventral serta lima lengkung aorta yang mendorong darah ke seluruh tubuh.

62.

Jawaban: B
Retikulum endoplasma merupakan jaringan bermembran tempat terjadinya sintesis
protein yang disekret dan dikemas untuk dikirim ke membran.

63.

Jawaban: E
Lisosom adalah kantung terikat membran yang berisi enzim pencerna dengan pH sangat
rendah. Degradasi protein atau makromolekul yang lain dapat terjadi di sini.

64.

Jawaban: A
Nukleus berisi genom dan merupakan tempat dimana gen digunakan untuk membuat
mRNA.

65.

Jawaban: C
Ribosom dapat terikat di RE kasar atau melayang bebas di sitoplasma. Ribosom
merupakan tempat terjadinya sintesis protein yang terdiri dari protein dan rRNA.

66.

Jawaban: E
Nukleolus adalah daerah dari nukleus dimana rRNA disintesis.

67.

Jawaban: A
mRNA dikode langsung dari DNA sel dan berperan langsung dalam translasi protein.

68.

Jawaban: C
tRNA membawa asam amino spesifik ke ribosom untuk membentuk rantai polipeptida
yang dikode oleh mRNA.

69.

Jawaban: A
Organisme dalam populasi memiliki fenotip yang berbeda-beda karena adanya gen.
Perbedaan ini menyebabkan beberapa individu dapat bertahan hidup lebih baik
dibandingkan individu lainnya dan diteruskan kepada keturunannya. Hal ini adalah inti
dari seleksi alam.

70.

Jawaban: B
Radiasi adaptif dapat didefinisikan sebagai perkembangan dari sejumlah spesies yang
berbeda yang berasal dari nenek moyang yang sama sebagai akibat dari tekanan
lingkungan yang berbeda.

71.

Jawaban: C
Struktur vestigial tampaknya tidak berguna, tetapi faktanya secara nenek moyang
memiliki kegunaan. Contohnya adalah usus buntu pada manusia yang menolong
manusia primitif dalam menyimpan dan mencerna makanan, tetapi sekarang tidak
memiliki fungsi yang jelas.

72.

Jawaban: B
Nukleotida terbentuk dari gula, kelompok fosfat, dan basa nitrogen. Nukleotida
merupakan komponen dasar dari asam nukleat seperti DNA dan RNA.

73.

Jawaban: C
Asam amino terdiri dari kelompok amino, kelompok asam karbosilik, dan satu dari 20
jenis kelompok R. Asam amino merupakan komponen dasar dari protein.

74.

Jawaban: A
Trigliserida adalah lemak yang terdiri dari tiga asam lemak (kelompok karboksil) yang
berikatan dengan satu molekul gliserol.

75.

Jawaban: D
Karbohidrat merupakan molekul organik dengan rasio H:O = 2:1. Termasuk di
dalamnya adalah fruktosa, glukosa, sukrosa, maltosa, galaktosa, dan gula lainnya.

76.

Jawaban: A
Tujuan utama hewan dalam kondisi cuaca yang dingin adalah menjaga kehangatan
tubuhnya. Agar kehangatan tubuhnya tetap terjaga maka panas tubuh yang keluar harus
dibatasi. Banyaknya panas yang dikeluarkan oleh tubuh sebanding dengan luas
permukaan tubuh yang langsung berhubungan dengan lingkungan luar. Hewan dengan
tubuh yang lebih kecil memiliki kesulitan yang lebih besar untuk menjaga temperatur
internal tubuhnya agar tetap konstan, karena hewan dengan tubuh lebih kecil rasio area

permukaan terhadap volume tubuh yang lebih besar serta laju metabolisme yang lebih
tinggi dibandingkan hewan dengan tubuh yang lebih besar. Oleh karena itu hewan yang
bertubuh kecil menghasilkan panas yang lebih besar dan juga melepas panas yang lebih
banyak ke lingkungan dibanding hewan dengan tubuh yang lebih besar. Apabila
sekelompok hewan kecil dengan cara tertentu dapat menurunkan rasio koletif luas
permukaan terhadap volume tubuhnya, maka mereka akan kehilangan panas sebagai
unit bukan sebagai individul. Hal ini dapat dilakukan dengan berkerumum atau
mengelompok berdekatan satu dengan lainnya.
77.

Jawaban: C
Berkeringat adalah suatu cara melepas panas tubuh yang dihasilkan oleh hewan. Duduk
di dalam bayangan dan menggali tanah lebih ke arah mencari lingkungan luar yang
lebih dingin dibandingkan melepas panas tubuh.

78.

Jawaban: C
Apabila suatu hewan diharuskan untuk menjaga seluruh organ vital tubuhnya pada
kondisi temperatur yang sama, dan jika suatu organ tertentu seperti otak yang sangat
sensitif terhadap perubahan temperatur maka hewan tersebut sudah pasti harus menjaga
temperatur tubuhnya sesuai dengan organ yang paling sensitif terhadap perubahan
temperatur dalam hal ini otak.

79.

Jawaban: E
Dari grafik, hewan dari daftar dengan laju metabolisme relatif yang paling tinggi adalah
tikus kaktus (cactus mouse). Hanya satu hewan dengan laju metabolisme tertinggi yaitu
shrew. Hewan dengan laju metabolisme terendah yang terdapat dalam grafik adalah
kuda.

80.

Jawaban: B
Karena strain 2 tidak dapat membentuk sendiri threonin, oleh karenannya strain 2 tidak
dapat tumbuh kecuali mediumnya ditambahkan threonin.

81.

Jawaban: D
Strain 3 tidak dapat tumbuh pada medium yang ditambahkan arginin dan threonin; oleh
karena itu untuk tumbuh strain 3 tidak memerlukan argini dan threonin dari lingkungan.
Walaupun demikian tetap memerlukan histidin untuk tumbuh karena tidak dapat
memproduksinya sendiri.

82.

Jawaban: A
Mutasi terjadi di DNA dan diteruskan kepada protein yang nantinya akan ditranslasi
melalui mRNA.

83.

Jawaban: B
Mutasi tidak mempengaruhi kemampuan strain 4 untuk mensintesis asam amino. Strain
ini dapat tumbuh baik dengan atau tanpa tambahan suplemen. Tampaknya mutasi yang
terjadi adalah mutasi diam (silent mutation).

84.

Jawaban: B
Grafik 2 memperlihatkan pertumbuhan yang normal dan menurun dengan tiba-tiba
ketika bakteriofag dimasukkan dan mulai melisis bakteri.

10

85.

Jawaban: E
Grafik 5 memperlihatkan pertumbuhan lag normal, selama di dalam medium tidak
terdapat nutrient yang cukup diikuti dengan pertumbuhan eksponensial ketika nutrient
ditambahkan.

86.

Jawaban: C
Grafik 3 memperlihatkan pertumbuhan eksponensial sampai bakteri memakai hampir
semua nutrient yang tersedia dan mencapai pertumbuhan yang datar. Pertumbuhannya
sama dengan pertumbuhan pada medium kaya nutrisi, sekalipun ditambahkan nutrisi
tidak mempercepat pertumbuhan bakteri.

87.

Jawaban: A
Oksigen bertanda radioaktif yang berasal dari karbondioksida digunakan tanaman untuk
membentuk karbohidrat oleh karenanya merupakan sumber oksigen untuk sintesis
karbohidrat.

88.

Jawaban: B
Oksigen bertanda radioaktif dari air tidak berhubungan dengan pembentukan pati oleh
karena itu merupakan oksigen molekuler yang dihasilkan dari pemisahan molekul air.

89.

Jawaban: D
Seperti air, tanaman akan memisahkan H2SO4 menjadi 2H+ dan SO42-.

90.

Jawaban: D
Klorofil menangkap energi cahaya dan menyalurkannya ke fotosistem yang membentuk
NADPH dan gradien protein yang digunakan untuk membuat ATP dan karbohidrat
dalam reaksi gelap.

91.

Jawaban: B
Reaksi terang terjadi di membran tilakoid dalam kloroplas, sementara reaksi gelap
terjadi di stroma juga dalam kloroplas.

92.

Jawaban: A
Siklus Calvin dikenal sebagai reaksi gelap karena tidak menggunakan energi cahaya
secara langsung. Walaupun demikian menggunakan ATP dan NADPH yang dihasilkan
dari reaksi terang sebagai sumber energi.

93.

Jawaban: D
Konsumen primer memakan produsen, dalam populasi ini serangga (insect) memakan
semak (shrub).

94.

Jawaban: E
Dekomposer yang berperan dalam menguraikan materi organik yang sudah mati dan
membusuk tidak terdapat dalam piramida ini. Contoh dari dekomposer adalah jamur
yang hidup pada pohon tumbang.

95.

Jawaban: B
Karena organisme pada tingkat yang lebih atas mendapatkan makanan sumber
energinya dari organisme di bawahnya pada rantai makanan dan karena sebagian energi
terbuang dari satu tingkat ke tingkat di atasnya maka biomassa yang diperoleh akan

11

semakin kecil sejalan dengan semakin naiknya rantai makanan. Biomassa terus menerus
hilang melalui proses dan limbah metabolisme dalam tubuh organisme.

96.

Jawaban: E
Kin Selection terjadi ketika individu-individu berkontribusi terhadap kemampuan hidup
dan daya reproduksi dari suatu kelompok atau koloni. Dengan meningkatkan jumlah
keturunan di dalam kelompok, individu-individu tersebut meningkatkan frekuensi dari
gennya sendiri pada generasi berikutnya, sebab kelompok memiliki bagian dari gennya.
Dengan mendukung usaha reproduksi dari ratu, pekerja wanita berkontribusi dalam
meningkatkan frekuensi gennya pada adik-adik mereka.

97.

Jawaban: A.
Genetict drift berpengaruh besar terhadap populasi yang kecil. Apabila jumlah populasi
menurun secara drmatis, beberapa alel akan hilang secara acak.

98.

Jawaban: D
Seleksi seksual memicu timbulnya dimorfisme seksual, atau perbedaan diantara jantan
dan betina.

99.

Jawaban: C
ATP bukan merupakan monomer dari molekul yang dipergunakan untuk memproduksi
energi. ATP memberikan energi untuk reaksi metabolisme, seperti kontraksi otot.
Sebagian besar rekasi kimia membutuhkan energi dari ikatan A, akan tetapi beberapa
reaksi membutuhkan energi dari ikatan A dan B. Apabila kedua gugus fospat terlepas
maka ATP akan berubah menjadi AMP dan memiliki struktur yang sama dengan
nukleotida adenin dari RNA.

100. Jawaban: D
mRNA yang ditemukan di sitoplasma merupakan mRNA yang hanya berisi ekson yaitu
segmen yang mengkode urutan asam amino dari suatu protein. mRNA yang masih
terdapat diinti dan belum mengalami pemrosesan mengandung segmen yang tidak
mengkode urutan asam amino dan disebut dengan intron. Apabila kita memasukan
DNA inti ke dalam bakteri maka hasil transkripsi dari DNA tersebut akan mengandung
intron yang tidak dapat dilepaskan oleh bakteri.

12

13

Anda mungkin juga menyukai