Anda di halaman 1dari 2

B.

8 PENGOBATAN DAN PERAWATAN

Terdapat jenis jenis pengobatan yang dipakai untuk mengobati ataupun mengurangi
efek dari Rheumatoid Arthritis . Pengobatan farmatikal untuk terapi RA seringkali terdiri dari
NSAID , DMARDs dan glukokortikoid . Adapun penjabarannya adalah sebagai berikut :

NSAID (Non Steroid Anti Inflamation drugs) / OAINS (Obat Anti Inflamasi

Non Steroid)

Sejarah perawatan Rheumatoid Arhtritis didasari dari penggunaan OAINS untuk


mengurangi nyeri sendi , pembengkakan sendi dan kekakuan pagi hari . Obat ini biasanya
digunakan sebelum penentuan pemakaian DMARD , meskipun seperti itu agen ini lebih
sedikit dipergunakan dan biasanya digunakan sebagai tambahan dalam terapi DMARD .
Agen ini membantu mengurangi nyeri dan memiliki anti inflamasi akan tetapi tidak dapat
mencegah kerusakan sendi . Disamping itu penggunaan grup obat ini terbatas oleh efek
samping nya sehingga OAINS tidak dapat digunakan langsung sebagai pengobatan RA
karena sifatnya yang toksik pada Gastrointestinal . Beberapa jenis obat diklaim dapat
dikombinasikan dengan DMARDs untuk mengobati penyakit RA dibandingkan dengan
pemakaian tunggal .

Glukokortikoid

Glukokortikoid telah digunakan pada arthritis pada tahun 1950 dan sejak saat itu
jenis obat ini telah memainkan peran penting dalam pengendalian Rheumatoid Arthritis .
Pasien yang lumpuh dengan poliarthritis aktif menunjukkan tanda dan pembuktian cepat
pada fungsi tubuh selama beberapa hari setelah pemberian dosis rendah dari glukokortikoid
( Sekitar 10 mg prednisolon per hari ) dengan teratur .

DMARDs ( Disaseae Modifying Anti Rheumatoid Drugs )

DMARD sudah seharusnya menjadi pertimbangan pada pasien dengan rheumatoid


arthritis , baik penggunaan tunggal maupun dengan OAINS atau glukokortikoid . Meskipun
OAINS dan glukokortikoid dapat meringankan gejala, nyeri sendi dapat terulang kembali
akibat adanya pergerakan .
Meskipun kini banyak bukti untuk mendukung penggunaan glukokortikoid dalam
mengurangi progresi RA namun DMARD memiliki keuntungan untuk mengurangi atau
mencegah nyeri sendi dan memelihara pergerakan sendi . DMARD telah sering digunakan
ketika penyakit tidak merespon pengobatan dari NSAID . Adapun dosis penggunaan
DMARD adalah sebagai berikut :

Anda mungkin juga menyukai