Anda di halaman 1dari 2

Tujuan e-KTP

Tujuan umum e-KTP adalah adalah dokumen kependudukan yang memuat sistem
keamanan / pengendalian baik dari sisi administrasi ataupun teknologi informasi
dengan berbasis pada database kependudukan nasional. Penduduk hanya
diperbolehkan memiliki 1 (satu) KTP yang tercantum Nomor Induk Kependudukan
(NIK). NIK merupakan identitas tunggal setiap penduduk dan berlaku seumur hidup,
Nomor NIK yang ada di e-KTP nantinya akan dijadikan dasar dalam penerbitan
Paspor, Surat Izin Mengemudi (SIM), Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP), Polis
Asuransi, Sertifikat atas Hak Tanah dan penerbitan dokumen identitas lainnya (Pasal
13 UU No. 23 Tahun 2006 tentang Adminduk)

2.3.2. Kegunaan Program e-KTP

a. Digunakan Sebagai Kartu Identitas Diri

Setiap warga negara yang telah memenuhi persyaratan kepemilikan KTP harus
segera mengurusnya supaya identitasnay dapat didata oleh pemerintah.

b. Merupakan Persyaratan Utama dalam Banyak Hal

Ketika seseorang mengurus keperluan yang berkaitan dengan adminitrasi, sudah


pasti diutamakan menyerahkan atau sekedar menunjukan kartu tanda penduduk
yang asli.

c. Sebagai Jaminan yang Terpecaya

Ketika meminjamkan sejumlah uang dilembaga tertentu, maka kartu Tanda


Penduduk atau KTP biasanya dijadikan sebagai salah satu jaminan sebelum anda
mengembalikan sejumlah uang tersebut. KTP ini merupakan salah satu syarat yang
diutamakan dalam proses peminjaman uang.

d. Sebagai Kartu Multi Fungsi

Selain untuk proses transaksi yang berhubungan dengan registrasi, ternyata Kartu
Tanda Penduduk merupakan kartu yang mempunyai banyak fungsi.

e. Proses Penerimaan Bantuan dengan Kepemilikan

Dalam menyalurkan bantuan tertentu pihak pemerintah menggunakan KTP sebagai


persyaratan pengambilan barang bantuan tersebut.

f. Tanda Pengenal yang Diakui secara Internasional

KTP dalam bentuk elektrik nyatanya tidak hanya digunakan di Indonesia saja akan
tetapi di beberapa negara maju sudah menggunakannya terlebih dahulu.
g. Sebagai Pengenal Ketika Terjadi Kecelakaan

Anda mungkin juga menyukai