Anda di halaman 1dari 34

LAPORAN

Praktikum Jaringan Telekomunikasi II

MEMBANGUN IP PBX SERVER MENGGUNAKAN 3CX PHONE SYSTEM


Disusun untuk memenuhi tugas

Mata Kuliah Praktikum Jaringan Telekomunikasi II

Semester 6

PEMBIMBING :

Ir. Martono D. A.

PENYUSUN :
KELOMPOK 2 / JTD 3D

Nama No. Absen NIM


Alief Agung Gumilar 2 1441160027
Angga Hendri Kusuma 4 1441160092
Nevi Anggraeni 16 1441160064
Nuzlya Ramadhana 19 1441160018

JARINGAN TELEKOMUNIKASI DIGITAL


TEKNIK ELEKTRO
POLITEKNIK NEGERI MALANG
2017
JOBSHEET
MEMBANGUN IP PBX SERVER MENGGUNAKAN 3CX PHONE SYSTEM

1. Tujuan Praktikum :
a. Melakukan instalasi dan konfigurasi 3CX Phone System
b. Dapat mengoperasikan 3CX Phone System
c. Menambahkan ekstensi pada 3CX Phone System
d. Melakukan konfigurasi softphone
e. Mengetahui audio codec yang didukung oleh 3CX Phone System
f. Mengetahui jumlah karakter maksimum
g. Membuat trunk untuk menghubungkan ke IP PBX lain
2. Alat yang Dibutuhkan :
Sebuah perangkat PC/laptop
Sebuah smartphone
Software 3CX Phone System
Aplikasi Zoiper softphone untuk android
3. Teori Dasar :

Pengertian Voip
VoIP (Voice over Internet Protocol) dikenal juga dengan sebutan IP Telephony.
Secara umum, VoIP didefinisikan sebagai suatu sistem yang menggunakan jaringan
Internet untuk mengirimkan data paket suara dari suatu tempat ke
tempat yang lain menggunakan perantara protocol IP.

VoIP merupakan suatu alternatif komunikasi masa depan yang akan menggantikan
komunikasi via PSTN (Public Switch Telephone Network). Dalam VOIP, suara diubah
menjadi data dan dikirim lewat jaringan internet.

Untuk dapat melakukan komunikasi menggunakan VoIP dibutuhkan beberapa


komponen pendukung. Beberapa komponen yang harus ada dalam VoIP, yaitu :

1. Protocol
Untuk membuat sistem VoIP, ada beberapa variasi penyambungan. Ada koneksi
melalui jaringan LAN dan internet. Secara umum, terdapat dua teknologi yang
digunakan untuk VoIP, yaitu H.323 dan SIP
1) TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol)
2) Application Layer
3) TCP (Transmision Control Protocol)
Dalam mentransmisikan data pada layer transport ada dua protokol yang
berperan yaitu TCP dan UDP. TCP merupakan protokol yang connection
oriented yang artinya menjaga reliabilitas hubungan komunikasi end-to-end.
Konsep dasar cara kerja TCP adalah mengirim dan menerima segmen-segmen
informasi dengan panjang data bervariasi pada suatu datagram internet. TCP
bertugas menjamin realibilitas hubungan komunikasi karena melakukan
perbaikan terhadap data yang rusak, hilang atau kesalahan kirim. Hal ini
dilakukan dengan memberikan nomor urut pada setiap oktet yang dikirimkan
dan membutuhkan sinyal jawaban positif dari penerima berupa sinyal
acknowledgment (ACK). Jika sinyal ACK ini tidak diterima pada interval pada
waktu tertentu, maka data akan dikirimkan kembali. Pada sisi penerima, nomor
urut tadi berguna untuk mencegah kesalahan urutan data dan duplikasi data.
TCP juga memiliki mekanisme flow control dengan cara mencantumkan
informasi dalam sinyal ACK mengenai batas jumlah oktet data yang masih
boleh ditransmisikan pada setiap segmen yang diterima dengan sukses. Dalam
VoIP, TCP digunakan untuk menjamin setup suatu call pada sesi signalling. TCP
tidak digunakan dalam pengiriman data suara pada VoIP karena pada suatu
komunikasi data VoIP penanganan data yang mengalami keterlambatan lebih
penting dari pada penanganan paket yang hilang.
4) User Datagram Protocol (UDP)
UDP yang merupakan salah satu protokol utama dibawah IP merupakan
transport protokol yang lebih sederhana dibandingkan dengan TCP. UDP
digunakan untuk situasi yang tidak mementingkan mekanisme reliabilitas.
header UDP hanya berisi empat field yaitu source port, destination port, length
dan UDP checksum dimana fungsinya hampir sama dengan TCP, namun
fasilitas checksum pada UDP bersifat opsional.
UDP pada VoIP digunakan untuk mengirimkan audio stream yang
dikirimkan secara terus menerus. UDP digunakan pada VoIP karena pada
pengiriman audio streaming yang berlangsung terus menerus lebih
mementingkan kecepatan pengiriman data agar tiba di tujuan tanpa
memperhatikan adanya paket yang hilang, walaupun paket yang hilang sudah
mencapai 50% atau bahkan lebih dari jumlah paket yang dikirimkan. Karena
UDP mampu mengirimkan data streaming dengan cepat. Dalam teknologi VoIP,
UDP merupakan salah satu protokol penting yang digunakan sebagai header
pada pengiriman data.
5) H.323
6) SIP (Session Initiation Protocol)

2. VoIP Server
VoIP Server adalah bagian utama dalam jaringan VoIP. Perangkat ini memang
tidak wajib ada di jaringan VoIP, tetapi sangat dibutuhkan untuk dapat
menghubungkan
banyak titik komunikasi server. Perangkat ini dapat digunakan untuk
mendefinisikan jalur dan aturan antar terminal.

3. Soft Swicth
Telepon analog yang biasa digunakan di rumah menggunakan teknologi Circuit
Switching. teknologi ini masih digunakan sebagai standar baku jaringan telepon di
beberapa negara termasuk indonesia meskipun jauh dari efisien.
4. Softphone
Softphone adalah suatu software yang bertindak seperti perangkat telepon yang
bisa berkomunikasi satu sama lain. Selain berupa telepon utuh (hardware),
perangkat telepon juga bisa berbentuk software.

3CX Phone System


3CX Phone System, selain berbasis Windows, 3CX juga memberikan paket
teknologi komunikasi yang lengkap dengan menyertakan voice mail, fax, email dan
status kehadiran/online user dan juga Video Call. Masing-masing user juga dapat
mengkonfigurasi pengaturan extensinya masing-masing melalui web-based user
portal, yang tentunya dapat diakses dari mana saja tanpa bantuan IT Staff. di
antaranya fitur-fitur seperti Call Forwarding dan Caller ID.
Dengan konsol web-based, administrator pun dapat dengan mudah membuat
extensi-extensi baru dan mengubah pengaturan IP PBX. Dan karena 3CX Phone
System adalah aplikasi Windows, tentunya akan sangat mudah dimonitor dan
dikontrol. Anda dapat meingstall 3CX pada sebuah server yang sudah ada, atau bisa
divirtualisasikan dan tidak memerlukan perangkat , tenaga dan biaya manajemen
tambahan.
3CX Phone System, selain berbasis Windows, 3CX juga memberikan paket
teknologi komunikasi yang lengkap dengan menyertakan voice mail, fax, email dan
status kehadiran/online user dan juga Video Call. Masing-masing user juga dapat
mengkonfigurasi pengaturan extensinya masing-masing melalui web-based user
portal, yang tentunya dapat diakses dari mana saja tanpa bantuan IT Staff. di
antaranya fitur-fitur seperti Call Forwarding dan Caller ID.

Dengan konsol web-based, administrator pun dapat dengan mudah membuat


extensi-extensi baru dan mengubah pengaturan IP PBX. Dan karena 3CX Phone
System adalah aplikasi Windows, tentunya akan sangat mudah dimonitor dan
dikontrol. Anda dapat meingstall 3CX pada sebuah server yang sudah ada, atau bisa
divirtualisasikan dan tidak memerlukan perangkat , tenaga dan biaya manajemen
tambahan. Dan yang paling penting dari semua itu, dapat dengan mudah dibuat
backup, untuk restorasi ke perangkat lain seandainya terjadi kerusakan pada server.

3CX Phone System menyediakan dua edisi, Commercial Editions dan FREE
Edition. Keduanya produk yang sama tapi tentu saja yang Commercial Editions
fiturnya lebih lengkap dan berbayar. Kedua produk dapat diinstallkan hampir di
semua Windows versi desktop dan server.
1. Codec
Codec adalah perangkat atau perangkat lunak yang mampu mengkodekan atau
mendekodekan aliran digital atau sinyal untuk transmisi melalui jaringan data. Codec
yang digunakan pada Zoiper untuk melakukan komunikasi pada Server PBX
adalah :
a) GSM
b) uLaw
c) aLaw
d) Speex
e) iLBC30
2. Trunk
Trunk adalah cara untuk menghubungkan IP PBX dengan IP PBX lainnya atau
perangkat VoIP dengan perangkat VoIP lainnya.
3. Outbound Route
Outbound routes adalah settingan untuk melakukan panggilan keluar.

4. Prosedur percobaan
4.1 Instalasi Server 3CX
1. Install 3CX Phone System 10 pada laptop dengan men-double click pada master
3CXPhoneSystem10.exe

2. Kemudian akan tampil informasi minimum system requirements.


3. Kemudian klik Next lalu akan tampil 3CX Recommendations

4. Kemudian akan tampil license agreement. Plih I Acccept the terms , kemudian
klik Next

5. Kemudian akan tampil Select Installation Folder. Pilih Lokasi File untuk
menyimpan hasil Instalasi kemudian klik Next

6. Kemudian akan tampil Pilihan Web Browser. Pilih 3CX Web Server.
kemudian klik Next
7. Kemudian akan tampil Ready to Install Klik Install

8. Kemudian akan tampil Installing 3CX PhoneSystem 10.0, tunggu hingga proses
install selesai.

9. Jika telah selesai, klik finnish


10. Kemudian lakukan konfigurasi Local IP, Kemudian masukan Local IP Address anda
lalu Klik Next

11. Public IP digunakan untuk meremote server dengan mengisikan IP sesuai dengan
keinginan kita, IP Public bisa conditional diisi atau tidak, karena ip public dapat di
setting ulang pada server dan karena admin tidak menginginkan public ip maka tidak
perlu di isi lalu Next
12. Untuk membuat server baru, maka pilih Create New PBX lalu klik Next

13. Disini kita mengisikan secara spesifik berapa digit nomer yang akan kita gunakan
pada penggunaan extension, pada server kita kali ini pilih 4 Digits lalu klik Next

14. Inputkan SMTP Server & Email address, lalu klik Next
15. Isi Username & Password sesuai dengan keinginan anda, pada gambar di bawah
kami memasukan Username dengan nama admin dan password yang digunakan
adalah admin. lalu klik Next

16. Pada menu Create User Extensions, kita perlu membuat user extendion baru, maka
kita klik Add lalu isikan text box

17. Isi configurasi Create User Extensions seperti dibawah, kemudian klik Add
18. Setelah extension baru sudah dibuat lalu, klik Next
19. Setting Operator Extension & Voice mail extension arahkan pada extension yang baru
kita buat tadi, lalu klik Next

20. Pada Setting VoIP Gateways/Providers isi Name of Provider dan pilih VoIP Provider
Skype for SIP - Worldwide, lalu klik Next

21. Setelah itu tunggu konfigurasi sampai selesai, setelah itu klik Next
22. Akun untuk online bisa kita skip saja karena tidak terlalu di butuhkan

23. Lalu klik finish dan instalasi server 3CX sudah berhasil
4.2 Membuat Extension
1. Sebelum membuat extension diharuskan membuka 3CX. Untuk membuka 3CX buka
browser kemudian ketik (http://localhost:5000/management/MainForm.wgx) .

2. Muncul tampilan 3CX. Kemudian login dengan menggunakan user : admin dan
password : admin, lalu klik login

3. Akan muncul tampilan sebagai berikut. Untuk menambah extension pilih menu Add
extension
4. Lalu isikan textbox sesuai dengan kebutuhan.

Pada penambahan akun 3CX yang perlu di isi adalah :

1. Extension Number : nomer extensi yang ingin digunakan

Untuk extension Number tidak boleh melebihi 4 Digit. Karena pada saat install
sudah ditentukan panjang digit maximal yang dapat digunakan

2. First Name : berisikan nama pengguna ekstensi


3. ID : diisikan sesuai dengan extension Number
4. Password : berisi password untuk pengguna
Cara pengisian :

Jumlah
Obyek Jenis Kararakter Keterangan Konektivitas
karakter
Extension Angka 2-4 Bisa Berhasil
Number Huruf 1 - 32 Tidak Bisa Gagal
Simbol 1 - 32 Tidak Bisa Gagal
Kombinasi 1 - 32 Tidak Bisa Gagal
Tidak Diisi Tidak Bisa Gagal
Angka 1-255 Bisa Berhasil
First Name Huruf 1-255 Bisa Berhasil
& Last Simbol 1-255 Bisa Berhasil
Name Kombinasi 1-255 Bisa Berhasil
Tidak Diisi Bisa Berhasil
Angka 1-255 Bisa Berhasil
Huruf 1-255 Bisa Berhasil
ID Simbol 1-255 Bisa Berhasil
Kombinasi 1-255 Bisa Berhasil
Tidak Diisi Tidak Bisa Gagal
Angka 1-255 Bisa Berhasil
Huruf 1-255 Bisa Berhasil
Password Simbol 1-255 Bisa Berhasil
Kombinasi 1-255 Bisa Berhasil
Tidak Diisi Tidak Bisa Gagal

5. Setelah selesai mengisi scroll ke bawah hingga terlihat pilihan


OK,Cancel,Apply. Kemudian klick OK. Extension selesai dibuat

6. Setelah berhasil dibuat kita dapat melihat dengan cara klick menu Extension Status.
Extensi yang dibuat akan tampil pada menu Extension Stratus
4.3 Konfigurasi SoftPhone (Zoiper)

1. Install aplikasi Zoiper pada handphone

2. Setelah itu buka Zoiper yang telah terinstall

3. Selanjutnya membuat akun pada Zoiper.

4. Pada aplikasi Zoiper, lalu pilih Config

5. Pilih Accounts
6. Pilih Add account

7. Tampil account setup, pilih Yes


8. Pilih Manual Configuration

ilih SIP

9. Masukkan informasi yang diperlukan

Keterangan:

Account Name : nama akun pada softphone

Host : alamat IP server 3CX

Username : nomer ekstensi yang akan digunakan sesaui dengan yg disediakan

Password : password dari ekstensi

10. Masukkan nomor host sesuai IP pada server 3CX


11. Lalu piih Save

12. Setelah itu pilih Audio Codec Settings


13. Berikan tanda centang pada semua pilihan yang tersedia.

14. Lalu pilih save

15. Tunggu proses registrasi akun ke server 3CX


16. Apabila status akun softphone telah aktif ditandai dengan centang hijau dan
tulisan Ready
4.4 Membuat Trunk

1. Untuk membuat trunk kita pilih menu Port/Trunks Status dan pilih Add VOIP
Provider Wizard

2. Lalu isikan nama sesuai dengan keinginan kita, dan pilih Generic SIP Trunk
3. Isikan text box

Keterangan:
SIP server hostname/IP : berisikan IP server lawan yang dituju
Outbound proxy Hostname : berisikan IP server lawan yang dituju
* selain itu data akan terisi secara default, Lalu klik Next

4. Lalu isikan account yang telah di sediakan oleh server lawan (Elastix)

Keterangan :
External Number : berisikan ID ektensi yang disediakan lawan
Authentification ID : berisikan ID ektensi yang disediakan lawan
Authentification Password : berisikan password ektensi pada lawan
Maximum simultan : berisikan panjang maksimum telefon yang bisa terhubung
secra bersamaan, defaultnya bernilai 8

Kemudian Klik Next

5. Kemudian pilih ektensi yang akan di hubungkan pada Trunk, dan klik Next

6. Kemudian isikan Outbound Rule

Keterangan:
Prefix : berisikan awalan nomer yang digunakan untuk menghubungi ekstensi pada
server lawan (briker)
Route 1 : arahkan pada VOIP yang sudah dibuat
* selain itu data akan terisi secara default
Kemudian Klik Finish
7. Trunk dan Outbound berhasil dibuat

5. HASIL PRAKTIKUM

1. Connect 3cx server dengan HP.

Keterangan:
Hijau
Akun pada Zoiper sudah teregistrasi sesuai dengan apa yang sudah di gunakan pada
server 3CX
Merah
akun belum teregistrasi antara Zoiper dan server, memungkinkan adanya kesalahan saat
mengisikian pada Zoiper
4. Melakukan panggilan antar gedung
Akun yang digunakan : Neev (1003)

Pada percobaan kali ini menggunakan 3 IP pada 3 tempat yang berbeda yaitu
1. AI01_LOBBY : 192.168.181.126
2. ELKA_AJ_MHSWA : 192.168.179.86
3. AD011_MHS : 192.168.164.139
Hasil pada percobaan kali ini adalah pada server 3CX kita dapat menggunakan IP yang
berbeda pada tiap gedung selama ip masih dalam 1 jaringan. Tapi jika dilakukan antar
gedung yang berbeda memiliki kekurangan yang sangat jelas yaitu delay yang cukup
lama saat melakukan panggilan.
3. Percobaan ke 3 yaitu CODEC
Pada percobaan kali ini software yang digunakan adalah Zoiper pada Handphone. Cara
untuk mengubah yaitu :
1. Klik akun pada Zoiper
2. Akan muncul tampilan SIP account kemudian pilih Audio Coddect setting

3. Muncul tampilan tampilan codex.


4. Setting pada Zoiper antar pengguna, kemudian hilangkan semua centang kecuali pada
GSM. Untuk pengguna lain juga sama sisakan centang pada GSM,kemudian Save

5. Panggilan dappat dilakukan


6. Jika dilakukan pengaturan Zoiper yang berbeda seperti antara GSM dan uLaw
panggilan tidak dapat dilakukan

7. Pada saat melakukan panggilan akan langsung keluar dan muncul peringatan
unsupported media type
8. Hasil percobaan codec

4. Percobaan ke 4 yaitu Trunk


1. Hasil percobaan di dapat yaitu 3CX hanya dapat melakukan panggilan terhadap
Trixbox, sedangkan pada trixbox masih belum bisa melakukan panggilan terhadap
3CX
2. Hasil perbobaan saat melakukan panggilan terhadap trixbox

6. ANALISA PRAKTIKUM
1. Pada praktikum menghubungkan 3CX server dengan Handphone, apabila pada
extention status terdapat warna hijau berarti akun pada Zoiper dan 3CX server
sudah teregistrasi dengan benar. Dan jika terdapat warna merah, maka akun belum
teregistrasi antara Zoiper dan server, hal ini memungkinkan adanya kesalahan saat
mengisikian pada Zoiper.
2. Pada praktikum panggilan antar gedung, didapatkan 3 IP yang berbeda yaitu pada
gedung AI, AJ, dan AD. Hal ini membuktikan bahwa kita masih dapat melakukan
panggilan meskipun memiliki IP yang berbeda asalkan masih dalam satu jaringan.
Tetapi terdapat kekurangan delay yang cukup lama saat melakukan panggilan
antar gedung.
3. Pada praktikum CODEC hanya dapat melakukan panggilan kesesama codec yang
digunakan. Dan apabila melakukan panggilan dengan CODEC yang berbeda maka
akan muncul pemberitahuan unsupported media type. Hal ini terjadi karena pada
3CX tidak disediakan menu untuk mengatur panggilan antar CODEC yang
berbeda.
4. Pada praktikum Trunk hanya akun 3CX yang dapat melakukan panggilan menuju
Trixbox, Untuk sebaliknya yaitu Trixbox melakukan panggilan menuju 3CX
masih belum berhasil, karena pada 3CX belum menemukan cara agar 3CX dapat
terhubung dengan Trixbox.

7. KESIMPULAN
1. Menghubungkan 3CX server dengan handphone menggunakan aplikasi Zoiper.
2. Melakukan panggilan antar gedung dengan IP yang berbeda-beda tetapi terdapat
delay saat melakukan panggilan.
3. Saat menggunakan 3CX server, panggilan hanya dapat dilakukan apabila CODEC
yang digunakan sama.
4. Dalam praktikum trunk hanya akun 3CX yang bisa melakukan panggilan menuju
Tribox tetapi belum bisa menerima panggilan dari Tribox

Anda mungkin juga menyukai