Anda di halaman 1dari 13

BIOLOGI SEL

2 SKS MATA KULIAH WAJIB


BIOLOGI SEL /SITOLOGI/CYTOLOGI
(dari bahasa Yunani ; kytos = wadah)
Adalah ilmu yang mempelajari sel.
Hal yang dipelajari dalam Biologi Sel
mencakup sifat2 fisiologis sel seperti struktur
dan organel yang terdapat di dalam sel ,
lingkungan antar aksi sel , daur hidup sel ,
pembelahan sel dan fungsi sel (fisiologi)
hingga kematian sel (apoptopis)
Hal2 tersebut dipelajari baik pada skala
mikroskopik maupun skala molekuler dan
Biologi Sel meneliti organisme ber sel tunggal
seperti bakteri maupun sel2 ter spesialisasi di
dalam organisme multiseluler seperti manusia
Biologi Sel berkaitan erat dengan Genetika,
Biokimia , Biologi Molekuler dan Biologi
Perkembangan
CIRI CIRI MAKHLUK HIDUP :
A. MEMPUNYAI BENTUK DAN UKURAN
TERTENTU
B. MEMILIKI PROTOPLASMA
C. MELAKUKAN KEGIATAN2 KEHIDUPAN ;
C.1 : NUTRISI/MAKAN ; autotrof , heterotrof
C.2 : TRANSPORTASI /PENGANGKUTAN ZAT
C.3 : METABOLISME
METABOLISME : seluruh perubahan reaksi
kimia beserta perubahan energi yang
menyertainya yang berlangsung di dalam
tubuh makhluk hidup.
METABOLISME dibagi menjadi ;
Anabolisme : penyusunan beberapa senyawa
sederhana senyawa baru yang lebih
kompleks ; proses ini memerlukan energi
Katabolisme : pemecahan senyawa kompleks
senyawa baru yang lebih sederhana ; proses
ini membebaskan energi.
Di dalam tubuh, anabolisme dan katabolisme
terjadi secara berkesinambungan dan meliputi
beberapa fungsi metabolik , yaitu :
A. INGESTI : proses pengambilan atau
penyerapan zat , contoh ; mengambil O2 ,
CO2, Air , Makanan
B. DIGESTI : proses pencernaan makanan
C. ASIMILASI : pembentukan materi seperti zat
makanan dari bahan kimia sederhana
D. RESPIRASI (arti sempitnya ; pernafasan) :
pengambilan O2 yang akan digunakan untuk
mengoksidasikan zat makanan di dalam
tubuh, dari proses ini akan dihasilkan energi
dan zat2 sisa seperti CO2 dan uap air.
E. EKSKRESI : pengeluaran zat sisa hasil
metabolisme
C.4 : GERAK DAN IRITABILITA
GERAK : perpindahan tempat seluruh atau
sebagian tubuh makhluk hidup
IRITABILITA : kemampuan makhluk hidup
untuk bereaksi terhadap rangsangan dari
lingkungan
Gerak merupakan bentuk
manifestasi/pengejawantahan dari
kemampuan beriritabilita
C.5 : PERTUMBUHAN (growth) dan
PERKEMBANGAN (develop).
Pertumbuhan sifatnya kuantitatif
Perkembangan sifatnya kualitatif
C.6 : REPRODUKSI
Vegetatif (aseksual)
Generatif (seksual) : - kopulasi
- konyugasi
C.7 : ADAPTASI : kemampuan makhluk hidup
untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan.
Ada 3 bentuk Adaptasi :
C.7.1 : Adaptasi Morfologi : penyesuaian
bentuk salah satu organ tubuh sesuai dengan
keperluannya.
Contoh ; bentuk2 paruh burung , bentuk2
mulut serangga , tumbuhan xerofit, hidrofit ,
halofit
C.7.2 : Adaptasi Fisiologi : penyesuaian fungsi
alat2 tubuh tertentu terhadap lingkungannya.
Penyesuaian ini menyangkut fungsi fisiologis
tubuh seperti reaksi2 biokimia di dalam
saluran pencernaan , misal , hewan herbivora
banyak menghasilkan enzim selulase , rubah
bertelinga lebar untuk menghalau panas dari
tubuhnya
C.7.3 : Adaptasi Tingkah Laku : penyesuaian
perilaku terhadap lingkungannya.
Contoh : mammalia air bila hendak bernafas akan
muncul ke permukaan air
C.8 : REGULASI : pengaturan atau penjaga
keserasian antara berbagai organ tubuh agar
bekerja dengan baik. Pada manusia dan hewan
tingkat tinggi , sistem saraf dan hormon yang
berfungsi mengatur keserasian tersebut

Anda mungkin juga menyukai