Anda di halaman 1dari 33

a Belanda Tahun 1908

Sat, 24/11/2007 - 7:43pm — godam64

Budi Utomo adalah organisasi pergerakan modern yang pertama di Indonesia dengan memiliki struktur organisasi

pengurus tetap, anggota, tujuan dan juga rencana kerja dengan aturan-aturan tertentu yang telah ditetapkan.

Budi utomo pada saat ini lebih dikenal oleh masyarakat sebagai salah satu STM yang memiliki siswa yang suka

tawuran, bikin rusuh, bandel, dan sebagainya. Biasanya anak sekolah tersebut menyebut dengan singkatan

Budut / Boedoet (Boedi Oetomo). Pada artikel kali ini yang kita sorot adalah Budi Utomo yang organisasi jaman

dulu, bukan yang STM.

Budi Utomo didirikan oleh mahasiswa STOVIA dengan pelopor pendiri Dr. Wahidin Sudirohusodo dan Sutomo pada

tanggal 20 Mei 1908 yang bertujuan untuk memajukan Bangsa Indonesia, meningkatkan martabat bangsa dan

membangkitkan Kesadaran Nasional. Tanggal 20 Mei 1908 biasa diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional

Indonesia.

Sebagai suatu organisasi yang baik, Budi Utomo memberikan usulan kepada pemerintah Hidia Belanda sebagai

mana berikut ini :

1. Meninggikan tingkat pengajaran di sekolah guru baik guru bumi putera maupun sekolah priyayi.

2. Memberi beasiswa bagi orang-orang bumi putera.

3. Menyediakan lebih banyak tempat pada sekolah pertanian.

4. Izin pendirian sekolah desa untuk Budi Utomo.

5. Mengadakan sekolah VAK / kejuruan untuk para bumi putera dan para perempuan.

6. Memelihara tingkat pelajaran di sekolah-sekolah dokter jawa.

7. Mendirikan TK / Taman kanak-kanak untuk bumi putera.

8. Memberikan kesempatan bumi putra untuk mengenyam bangku pendidikan di sekolah rendah eropa atau

sekolah Tionghoa - Belanda.

Kongres pertama budi utomo diadakan di Yogyakarta pada oktober 1908 untuk mengkonsolidasikan diri dengan

membuat keputusan sebagai berikut :

1. Tidak mengadakan kegiatan politik.

2. Bidang utama adalah pendidikan dan kebudayaan.

3. Terbatas wilayah jawa dan madura.

4. Mengangkat R.T. Tirtokusumo yang menjabat sebagai Bupati Karanganyar sebagai ketua.

Pemerintah Hindia-Belanda mengesahkan Budi Utomo sebaga badan hukum yang sah karena dinilai tidak

membahayakan, namun tujuan organisasi Budi Utomo tidak maksimal karena banyak hal, yakni :

1. Mengalami kesulitan dinansial

2. Kelurga R.T. Tirtokusumo lebih memperhatikan kepentingan pemerintah kolonial daripada rakyat.

3. Lebih memajukan pendidikan kaum priyayi dibanding rakyat jelata.

4. Keluarga anggota-anggota dari golongan mahasiswa dan pelajar.

5. Bupati-bupati lebih suka mendirikan organisasi masing-masing.

6. Bahasa belanda lebih menjadi prioritas dibandingkan dengan Bahasa Indonesia.

7. pengaruh golongan priyayi yang mementingkan jabatan lebih kuat dibandingkan yang nasionalis.

Keterangan :
Bumi Putera adalah bukan bank atau lembaga keuangan bisnis lainnya, tetapi yang dimaksud dengan bumi putera

adalah warga pribumi yang pada zaman dahulu dianggap sebagai warga tingkat rendah dibanding warga ras eropa,

cina, arab, dan lain-lainnya.

 sejarah indonesia

“Apakah Jatuh Talak ketika Diucapkan Saat Marah?” ketegori Muslim.


Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh

Langsung saja Ust. Saya ada permasalahan dalam keluarga. Karena konflik dan
pertengkaran yang terjadi antara saya dan isteri, setiap marah isteri selalu minta
talak. Pada awalnya saya tidak memperdulikannya, namun saya kadang emosi dan
marah, sehingga pernah saya mengatakannya secara tegas dan jelas, bahwa saya
telah mentalaknya. Namun kemudian saya isteri malah menangis karena merasa
telah diceraikan, sehingga akhirnya saya pun kasihan, dan saya merasa tidak ingin
meninggalkan isteri saya.

Bagaimana hukumnya yang demikian, apakah sah telah jatuh talak itu? walaupun
misalnya kita mengucapkannya karena terdorong emosi. Apakah kalau sah berarti
untuk rujuk lagi kita harus memperbaharui pernikahan kembali?

Mohon jawabannya Ustadz. Saya sangat mengharapkannya. Terima kasih.

wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Farhanny Abdullah

Jawaban

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh,


Ketika Anda mengatakannya dengan tegas dan jelas bahwa Anda telah menceraikan
isteri Anda, maka di mata Allah SWT tidak ada lagi tempat untuk mengelak. Bahkan
meski sebenarnya saat mengucapkannya, Anda sama sekali tidak berniat untuk
mentalaknya. Atau hanya sekedar menggeretak atau karena emosi sesaat.

Namun di sisi Allah SWT, ucapan Anda telah tercatat sebagai talak yang bersifat
resmi, sah dan berkekuatan hukum tetap. Anda tidak bisa lagi mencabutnya,
mengubahkan atau pun meralatnya lagi. Sekali Anda ucapkan, maka jatuhlah talak
satu Anda kepada isteri Anda.

Demikian para ulama telah sepakat atas masalah talak kepada isteri. Khususnya
ketika lafdz talak itu diucapkan secara sharih .

Lain halnya bila lafadz itu diucapkan tanpa ketegasan, maka kembali kepada
niatnya atau kepada kebiasaan yang berlaku. Seperti ucapan seorang suami kepada
isterinya, Pulanglah kamu ke rumah orang tuamu. Ucapan ini belum langsung
menjatuhkan talak, kecuali dikaitkan dengan niat suami saat mengucapkannya.
Bila niatnya mentalak, atau kebiasaan yang berlaku di komunitasnya berarti talak,
jatuhlah talak satu. Tapi bila niat atau ‘urf-nya bukan talak, maka tidak jatuh
talak.

Bila Telah Jatuh Talak

Tapi Anda tidak usah teralu risau dulu, sebab Anda berdua punya cadangan talak
tiga kali. Bila sudah Anda jatuhkan satu kali, Anda sebenarnya masih punya dua
lagi yang tersisa.

Untuk sebelum habis masa ‘iddah isteri anda, segeralah dirujuk kembali. Caranya
tidak perlu dengan menikah ulang. Menikah ulang hanya bila telah expire masa
‘iddahnya. Namun bila masa ‘iddah masih ada, cukup dirujuk saja. Dan hubungan
suami isteri Anda berdua terjalin kembali.

Cara rujuk sebelum habis masa iddah

Caranya cukup dengan niat di dalam hati. Tidak wajib diucapkan bahkan tidak
perlu datang ke pengadilan agama. Bahkan seandainya Anda menyentuh dan
menggauli begitu saja isteri anda, cukuplah tindakan itu sebagai rujuk.

Asalkan Anda melakukannya sebelum habis masa ‘iddahnya. Lama masa iddah bagi
seorang wanita yang ditalak suaminya adalah 3 kali masa suci dari haidh.
Sebagaimana firman Allah SWT:

‫صقن هبقأنَفتهسههلن قثلققثقة قتترقوءء‬ ‫قواَللتمقطللققاَ ت‬


‫ت قيقتقرلب ل‬

Wanita-wanita yang ditalak handaklah menahan diri tiga kali quru’.

Misalnya Anda mentalak isteri Anda pada saat dia sedang suci dari haidh, maka
masa ‘iddahnya habis bila isteri Anda kemudian mendapat haidh, lalu suci lalu
mendapat haidh lagi lalu suci lagi. Begitu suci dari haidh yang ketiga, habislah
sudah masa iddahnya.

Bila Anda ingin merujuknya, terpaksa harus dengan nikah dari semula. Dengan 2
saksi, mahar, wali dan tentunya ijab kabul. Tapi sisa talak yang Anda miliki tetap
berkurang, jadi tinggal 2 saja. Dalam hal ini tidak ada bedanya, apakah Anda
merujuknya sebelum atau sesudah selesai iddah, Anda kehilangan satu talak.

Masih tersisa dua talak lagi yang harus Anda jaga baik-baik. Sebab bila sampai Anda
jatuhkan sekali lagi, lalu rujuk, tinggal satu. Kalau yang tinggal satu dijatuhkan
lagi, habislah kesempatan Anda berdua untuk menjadi suami isteri. Bahkan untuk
yang ketiga kalinya, sudah tidak ada lagi masa iddah yang lamanya tiga kali masa
suci. Saat itu juga Anda benar-benar putus total dengan isteri tanpa ada
kemungkinan kembali lagi selamanya. Ingat, selamanya.
Kecuali…

Kecuali bila isteri Anda menikah dengan laki-laki lain dengan niat untuk menikah
selama-lamanya. Bukan niat dengan niat main-main atau sekedar menghalalkan
kembali kepada anda.

Selama suaminya yang baru itu tidak menceraikannya, maka mustahil bagi Anda
untuk bisa kembali lagi kepadanya.

Wallahu a’lam bishshawab, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Ahmad Sarwat, Lc.

Sumber Apakah Jatuh Talak ketika Diucapkan Saat Marah? :


http://assunnah.or.id
organisasi pergerakan nasional
Budi Oetomo
Budi Oetomo di dirikan oleh mahasiswa STOVIA (Sekolah Dokter Pribumi) di Jakarta pada tanggal 20 Mei
1908. ketuanya ialah Soetomo (kemudian menjadi dokter). Budi Oetomo merupakan organisasi modern
pertama yang didirikan oleh bangsa Indonesia.
Berdirinya Budi Oetomo erat kaiatannya dengan cita-cita Dr. Wahidin Sudirohusodo. Ia seorang tamatan
STOVIA. Wahidin bercita-cita memajukan pendidikan dengan cara mendirikan “Dana Pelajar”. Dana itu
akan dipakai untuk menyekolahkan anak-anak yang orang tuanya kurang mampu. Untuk mengumpulkan
dana Wahidin mengunjungi tokoh-tokoh masyarakat di berbagai kota.pada tahun 1907 ia bertemu dengan
mahasiswa STOVIA di Jakarta. Mereka tertarik mendengar cita-cita Wahidin. Cita-cita itu mereka perluas
tidak hanya dibidang pendidikan tetapi juga dibidang budaya untuk itulah mereka mendirikan Budi Oetomo .
Budi Oetomo bukan partai politik. Pada masa itu pemerintah tidak mengizinkan berdirinya partai politik.
Budi Oetomo giat memajukan pendidikan dan mempertahankan kebudayaan. Pada mulanya anggota terbatas
pada penduduk jawa dan madura. Namun kemudian, penduduk dari daerah lain pun diterima sebagai
anggota.
Budi Oetomo mendapat sambutan dari masyarakat. Cabang-cabangnya berdiri di beberapa kota. Setelah
banyak partai politik berdiri, peranan Budi Oetomo mulai hilang. Pada tahun 1935 Budi Oetomo bergabung
dengan Persatuan Bangsa Indonesia (PBI) membentuk Partai Indonesia Raya (Parindra).
Jasa utama Budi Oetomo ialah memelopori lahirnya organisasi-organisasi lain baik yang berSIfat politik
maupun yang bukan. Karena itulah, 20 Mei diperingati sebagai hari Kebangkitan Nasional.

Sarekat Islam Pada tahun 1911, H. Samanudi mendirikan sarekat dagang Islam (SDI) di Solo. Tujuannya
ialah mempersatukan para pedagang-pedagang Indonesia untuk menghadapi pedagang-pedagang Cina yang
dilindungi pemerintah Belanda. Mereka memonopoli bahan baku batik sehingga merugikan perusahaan batik
Indonesia.
Pada tahun 1912, nama sarekat dagang islan digati dengan Sarekat Islam (SI) kedudukan organisasi
dipindahkan dari Solo ke Surabaya. H. Umar Said Cokroaminito diangkat menjadi ketua. Ia seorang
pengacara terkenal. H. Samanudi diangkat menjadi ketua kehormatan.
SI cepat berkembang

SI cepat berkembang sebagian besar penduduk Indonesia beragama Islam diterima sebagai anggota. Akan
tetapi, pegawai pemerintah tidak boleh menjadi anggota pengurus. SI berjuang memajukan ekonomi,
pendidikan, dan agama. SI tidak terang-terangan menyatakan diri sebagai partai politik. Akan tetapi
kegiatannya banyak berSIkap politik.
SI bertahan sampai akhir penjajahan Belanda. Nama SI kemudian diganti berganti menjadi Partai sarekat
Islam Indonesia (PSII). Tokoh-tokoh yang terkenal antara lain adalah H.O.S. Cokroaminoto, H. Agus Salim,
Abdul Muis, Sukiman Wiryosanmijoyo, dan Abikusno Cokrosuyoso. Sekitar tahun 1920, ada orang-orang
yang berpaham komunis menjadi anggota SI pada waktu itu seseorang boleh saja menjadi anggota organisasi.
Orang –orang yang berpaham komunis itu dikeluarkan dari SI. Mereka mendirikan Partai Komunis
Indonesia. Kegiatan PKI merugikan Pergerakan Nasional, pada akhir 1926 dan awal 1927, mereka
memberontak terhadap pemerintah. Pemberontakan itu tidak diSIapkan dengan matang dan dengan mudah
ditumpaskan oleh pemerintah. Ribuan orang ditangkap dan dipenjarakan. Ada pula yang dibuang ke Digul
Ke Irian. Sebagian besar diantaranya bukan orang komunis tetapi mereka menjadi korban ambiSI PKI.
PKI dibubarkan oleh pemerintah Belanda. Belanda menuduh Pergerakan Nasional sebagai Pergerakan
Komunis. Beberapa waktu lamanya Pergerakan Nasional lumpuh.

Indische Partij
Indeche Partij didirikan di Bandung pada tanggal 25 Desember 1912 dipimpin oleh tiga serangkai yaitu
Douwes Dekker (Dr. Danu Dirja Stiabudi), R.M Suwardi Suryaningrat (Ki Hajar Dewantara), Dr. Cipto
Mangunkusomo. Cita-cita IP adalah menyatukan semua golongan masyarakat baik penduduk pribumi
maupun keterunan asing. Tujuan IP adalah :
1. Menumbuhkan dan meningkatkan jiwa persatuan dua golongan untuk memajukan tanah air dengan
dilandasi jiwa nasional.
2. Memersiapkan kehidupan rakyat yang merdeka.
Tujuan organisasi disebarluaskan melalui surat kabar yaitu De Express. Isinya ditegaskan bahwa masa depan
penduduk terletak ditangan penduduk Indonesia sendiri
Perhimpunan Indonesia ( PI )
Perhimpunan ini didirikan oleh pelajar Indonesia yang sedang di negri Belanda pada tahun 1908. organisasi
ini bernama Indische Vereeniging. Tujuannya adalah :mengurus kepentingan orang-orang Indonesia yang
belajar di negri Belanda. Tahun 1922 terjadi perubahan nama dari Indesche Vereeniging menjadi Indonesche
Vereeniging. Tujuan yang ingin dicapai adalah :
1. Mengusahakan suatu pemerintahan untuk Indonesia yang bertanggung jawab terhadap rakyat Indonesia.
2. Kemerdekaan harus dicapai oleh orang-orang Indonesia sendiri tanpa bantuan siapa pun.
3. Persatuan nasional harus dipupuk, segala macam perpecahan harus dihindarkan agar tujuan perjuangannya
segera tercapai.
Tokoh perhimpunan Indonesia adalah : Moh. Hatta, Nazir Pamuncak, Abdul Majid Joyodiningrat, dan Ali
Sastro Amijoyo.

Partai Nasional Indonesia (PNI)

PNI didirikan di Bandung oleh Ir. Soekarno pada tanggal 4 juli 1927, tujuannya adalah utnuk mencapai
Indonesia merdeka atas usaha dan perjuangannya sendiri. Idiologi yang dianut oleh organisasi ini adalah
Marhaenisme. Perjuangan PNI untuk mencapi tujuannya antara lain:
1. Melakukan kritik terhadap pola penjajahan pemerintahan Hindia Belanda yang mengakibatkan penderitaan
rakyat.
2. Menekankan agar seluruh rakyat Indonesia bersatu padu untuk berjuang mencapai kemerdekaan.
3. Mengadakan kerja sama dengan perhimpunan Indonesia di Negara Belanda
4. Mengembangkan semangat kebangsaan dikalangan masyarakat melalui rapat-rapat umum, surat kabar,
kursus, dan sekolah.

Partai Komunis Indonesia


PKI didirikan pada tahun 1914 di Semarang organisasi ini berpaham komunis. Awal mulanya bernama
“Indische social demokratische Vereeniging”. Pendirinya adalah Sneevliet (orang Belanda), semaun dan
Darsono. Tanggal 13 November1926 PKI melakukan pemberontakan terhadap pemerintah Belanda di
Jakarta, Jateng, Jatim, Jabar, dan Sumatra. PKI melakukan petualangan politik tanpa memperhitungkan
kekuatan nyata, tindakan tersebuta mengakibatkan hal-hal sebagai berikut :
1. Pergerakan Nasional mendapat tekanan berat dari Belanda
2. Pemberontakan PKI sangat merugikan pergerakan Nasional
3. Pemberontakan sangat mengganggu persatuan dan kesatuan bangsa.
4. pemberontakan PKI menciptakan suasana tidak yang aman.

Gabungan Politik Indonesia


Organisasi ini didirikan pada tahun1939 didirikan oleh Moh. Husni Tamrin, amir Sarifudin, Abi kusno dan
Cokro Suyoso. Alasan dibentuknya GAPI adalah;
1. Ketisi atau tuntutan untuk mununtut agar Indonesia diberi pemerintahan sendiri.
2. Situasi dunia makin gawat akaibat terjadinya fasisme ( keinginan menguasai)
3. Pemeintah Belanda kurang memperhatikan kepentingan bangsa Indonesia
di dalam anggaran dasar ditegaskan bahwa GAPI berdasarkan :
1. Hak menentukan nasib sendiri
2. Persatuan nasional daeri seluruh rakyat Idonesia berdasarka kerakyatan yang berdasarkan politik,
ekonomi , dan social.
3. Persatuan aksi seluruh rakyat Indonesia
Tanggal 25 Desember 1939 GAPI mengadakan kongres yang diberi nama Kongres Rakyat Indonesia (KRI).
Keputusan kongres antara lain :
1. Penetapan bendera merah putih sebagai bendera kebangsaan
2. Lagu Indonesia Raya ditetapkan sebagai lagu persatuan bangsa Indonesia

3. Peningkatan pemakaia n bahasa Indonesia bagi rakyat Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai